• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH."

Copied!
43
0
0

Teks penuh

(1)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

SKRIPSI

Diajukan untuk memenuhi salah satu syarat Ujian Sidang Sarjana Pendidikan Program Studi Pendidikan Akuntansi

Disusun oleh:

ARIEN HILYATUL MILLAH

1002106

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AKUNTANSI

FAKULTAS PENDIDIKAN EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

2014

(2)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN

BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS

BANK UMUM SYARIAH

Oleh

Arien Hilyatul Millah

Sebuah skripsi yang diajukan untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana pada Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis

© Arien Hilyatul Millah 2014 Universitas Pendidikan Indonesia

Oktober 2014

Hak Cipta dilindungi undang-undang.

(3)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Telah disetujui oleh:

Pembimbing

Drs. H. Faqih Samlawi, MA NIP. 19600408 198803 1 001

Mengetahui,

Ketua Program Studi

Pendidikan Akuntansi

(4)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI DAN BEBAS PLAGIARISME

Saya yang bertanda tangan di bawah ini : Nama Lengkap : Arien Hilyatul Millah

NIM : 1002106

Program Studi : Pendidikan Akuntansi

Menyatakan dengan sebenarnya, bahwa skripsi yang berjudul:

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Adalah hasil karya saya sendiri,

Saya menyatakan pula bahwa saya tidak melakukan pengutipan sebagian atau seluruh gagasan, pemikiran, atau tulisan orang lain dengan cara-cara yang melanggar hukum dan etika penulisan karya ilmiah. Sebagian atau seluruh gagasan pemikiran atau tulisan orang lain yang saya kutip dalam skripsi ini telah saya cantumkan sumbernya dalam naskah skripsi dan daftar pustaka.

Atas pernyataan ini saya bersedia menerima sanksi apapun, jika dikemudian hari ditemukan adanya bukti pelanggaran terhadap etika keilmuan dalam skripsi ini atau jika ada klaim dari pihak lain terhadap keaslian skripsi ini.

Bandung , Oktober 2014 Yang Membuat Pernyataan

(5)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu PELAKSANAAN DAN PANITIA UJIAN

Skripsi ini telah dipertahankan dalam Ujian Sidang pada :

Hari/Tanggal : Senin/27 Oktober 2014

Waktu : 08.00-09.30

Tempat : Laboratorium Pendidikan Akuntansi I

Panitia Ujian:

Ketua : Dr. H. Edi Suryadi, M.Si NIP. 19600412 198603 1 002 Sekretaris : Dr. Kurjono, M.Pd.

NIP. 19681020 199802 1 003 Anggota : 1. Dr. Kusnendi, M.S

NIP. 19600122 198403 1 003 2. Drs. H. Ajang Mulyadi, MM NIP. 19611102 1986031 002 Penguji : 1. Dr. Hj. Meta Arief, M.Si

NIP. 19640206 198803 2 001 2. Dra. Heraeni Tanuatmodjo, M.M NIP. 19620111 198903 2 001 3. Imas Purnamasari, S.Pd, M.M

(6)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Oleh :

Arien Hilyatul Millah

Pembimbing :

Drs. H. Faqih Samlawi, MA

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembiayaan jual beli dan pembiayaan bagi hasil terhadap profitabilitas bank umum syariah pada periode 2010-2013. Berdasarkan teknik pengambilan sampel yaitu dengan purposive sampling maka bank umum syariah yang digunakan sebagai objek penelitian ini adalah PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk, PT. Bank Syariah Mandiri, PT. Bank BRI Syariah dan PT. Bank BNI Syariah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif verifikatif dengan data yang digunakan berupa laporan keuangan tahunan bank syariah pada periode 2010-2013. Teknik analisis data menggunakan regresi linier multipel dengan pengujian uji F (uji keberartian regresi) dan uji t (uji keberartian koefisien regresi). Sedangkan uji asumsi klasik yang digunakan adalah uji linieritas, uji multikolinieritas, uji autokorelasi dan uji heterokedastisitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembiayaan jual beli dan pembiayaan bagi hasil memiliki arah pengaruh positif terhadap profitabilitas. Berdasarkan uji t pembiayaan jual beli berpengaruh positif terhadap profitabilitas bank syariah. Hal ini ditunjukkan dengan nilai sebesar 2,203 dimana > . Sedangkan hasil uji t pembiayaan bagi hasil menunjukkan < , hal ini berarti bahwa pembiayaan bagi hasil tidak berpengaruh terhadap profitabilitas bank syariah.

(7)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

THE EFFECT OF TRADE FINANCING AND PROFIT-LOSS SHARING FINANCING IMPACT TO PROFITABILITY OF SHARIA BANK

By:

Arien Hilyatul Millah

Supervisor:

Drs. H. Faqih Samlawi, MA

ABSTRACT

This study aims to determine the effect of trade financing and profit-loss sharing financing for sharia banks to profitability in the period 2010-2013. Based on a sampling technique that purposive sampling with the sharia banks are used as the object of this research is PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk, PT. Bank Syariah Mandiri, PT. Bank BRI Syariah and PT. Bank BNI Syariah. The method of this research is descriptive of verification with the data used in the form of annual financial statements of Sharia banks in the period 2010-2013. The Analysis of the research using multiple linear regression with testing of F test (test the significance of regression) and t test (significance test of the regression coefficient). While the classical assumption used is the linearity test, multicollinearity test, heterokedastisitas test, and autocorrelation test. The results showed that the trade financing and profit-loss sharing financing of the results have a positive effect on profitability direction. Based on t test of trade financing positive effect on the profitability of Sharia banks. This is indicated by the is 2,203 , where > . While the t-test result shows the profit-loss sharing financing for < , this means that profit-loss sharing financing do not affect the profitability of Sharia bank.

(8)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penyusunan skripsi ini dapat terselesaikan dengan baik. Shalawat serta salam semoga tercurah limpahkan kepada Nabi besar Muhammad SAW, keluarga sahabat-sahabatnya dan umatnya sampai akhir zaman.

Skripsi ini berjudul “Pengaruh Pembiayaan Jual Beli Dan Pembiayaan

Bagi Hasil Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah.” Skripsi ini disusun

untuk memenuhi salah satu syarat menempuh ujian sidang Sarjana Pendidikan Pada Program Studi Pendidikan Akuntansi.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan skripsi ini masih banyak kekurangan, karena keterbatasan kemampuan dan pengetahuan penulis. Oleh karena itu kritik dan saran yang membangun dari pembaca sangat diharapkan demi kesempurnaan skripsi ini. Semoga skripsi ini dapat bermanfaat, khususnya bagi pribadi penulis dan pembaca pada umumnya.

Bandung, Oktober 2014

(9)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu UCAPAN TERIMA KASIH

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat-Nya dalam proses pembuatan skripsi ini. Penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang secara langsung maupun tidak langsung telah memberikan kontribusi dan doa dalam penyelesaian skripsi ini.

Pada kesempatan ini, penulis mengucapkan terima kasih kepada:

1. Prof. Dr. H. Sunaryo Kartadinata, M.Pd., Rektor Universitas Pendidikan Indonesia

2. Dr. H. Edi Suryadi, M.Si, Dekan Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pendidikan Indonesia.

3. Dr. Kurjono, M.Pd., Ketua Program Studi Pendidikan Akuntansi Universitas Pendidikan Indonesia sekaligus dosen pembimbing akademik yang telah memberikan bimbingan dan nasihat dalam proses bimbingan akademik kepada penulis sejak pertama diterima di Program Studi Pendidikan Akuntansi.

4. Drs. H. Faqih Samlawi MA, Dosen Pembimbing yang telah memberikan banyak masukan, nasihat, motivasi serta perhatian dalam proses penyusunan skripsi ini.

5. Dr. Hj. Meta Arief M.Si, Drs. H. Umar Faruk M.Si, Badria Muntashofi S.Pd, M.Si, Dra. Heraeni Tanuadmodjo, MM dan Imas Purnamasari S,Pd MM, Dosen Penguji yang telah memberikan banyak masukan dalam penyusunan skripsi ini.

6. Seluruh staf Dosen Program Studi Pendidikan Akuntansi yang telah memberikan banyak ilmu selama masa perkuliahan.

(10)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

8. Orang tua tercinta, kaka adik tercinta Leni, Dian, Fanni, Vini yang senantiasa selalu memberikan doa kasih saying, bantuan dan semangat yang luar biasa.

9. Sahabat Kesayangan “Himament” Elise, Ena, Dwee, dan Yoppi yang selalu saling memotivasi dan menemani perjalananku selama kurang lebih empat tahun menyelesaikan S1.

10.Teman-teman seperjuangan Pendidikan Akuntansi angkatan 2010.

11.Keluarga besar HIMADIKSI, SCIEmics, KOPMA BS UPI yang telah

banyak memberikan pengalaman organisasi yang sangat berharga.

12.Keluargaku Kostan Biru, Merry, Risma, Elis, Lilo, t’dini, t’via, t’rina, t’sri,

t’widi, t’hani, Dea, Dini Nurul, Neng, Gina, Reksi, Dini L, Anis, Ayang,

Diana dll yang memberikan dukungan serta doa dan telah banyak membantu dalam penyelesaian skripsi.

13.Sahabat abadi sedari dulu selama kurang lebih 10 tahun sabahatan yang selalu memberikan motivasi dan bantuan selama pengerjaan skripsi ini buat kesayanganku Yunhe, Dodot, Rere, Nciw & Nitnot.

14.Keluarga baru KKN Cisayongku Iia, Ceu Canty, Fifit, Ian, Budin, Ena, Pa Gun, Ofik, Bang Arsya dan Kang Ilham terimakasih banyak telah menjadi keluarga 40 hari dan selamanya.

15.Sahabat seperjuangan PPL SMA Angkasa Lanud Husein Bandung Bu nia, Buken, Bu emi, Bu Ulan, Bu Indah, Bu Icha, Bu Kiki, Bu Nenden, Grace, Busof, Burat, Bupet, Bu Uci, Bu Vera, Bu Novi, Bu Dias, Pa Imam, Pa Lukman, Pa Ujang, Pa Galih, Pa Latif dan Pa Wiono makasih banyak bapak/ibu sudah jadi partner terhebat selama menjadi guru ppl.

16.Serta semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu yang telah memberikan kontribusi dalam penyusunan skripsi ini.

Akhirnya, semoga skripsi ini dapat bermanfaat, dan semoga amal ibadah semua pihak, baik yang secara langsung maupun tidak langsung telah membantu

(11)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Bandung, Oktober 2014

Penulis

2. Perbedaan Bank Konvensional dan Syariah ... 12

3. Fungsi Bank Umum Syariah ... 13

4. Prinsip-Prinsip Bank Umum Syariah ... 16

B. Pembiayaan 1. Pengertian Pembiayaan ... 18

2. Prinsip-prinsip Pembiayaan Islam ... 18

3. Jenis-jenis Pembiayaan Islam ... 19

C. Pembiayaan Murabahah 1. Pengertian ... 20

2. Landasan Sayariah ... 21

3. Syarat-syarat Murabahah ... 21

(12)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

2. Landasan Syariah ... 25

H. Profitabiitas Bank Syariah 1. Pengertian Profitabilitas ... 31

2. Jenis-jenis Rasio Profitabilitas ... 32

3. Analisis Rasio Profitabilitas dengan ROA ... 34

I. Penelitian Terdahulu ... 35

J. Kerangka Pemikiran ... 36

K. Hipotesis Penelitian ... 40

BAB III METODE PENELITIAN A. Desain Penelitian ... 41

B. Operasionalisasi Variabel ... 41

C. Populasi dan Sampel ... 43

D. Teknik Pengumpulan Data ... 44

E. Teknik Analisis Data dan Pengujian Hipotesis ... 44

1. Teknik Analisis Data a. Uji Linieritas ... 44

b. Uji Autokorelasi ... 46

c. Uji Multikolinearitas ... 46

d. Uji Heteroskedastisitas ... 47

2. Pengujian Hipotesis a. Analisis Regresi Linier Multipel ... 47

b. Uji Keberartian Regresi Linear Multipel ( Uji F) ... 48

c. Uji Keberartian Koefisien Regresi (Uji t) ... 49

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN A. Gambaran Objek Penelitian 1. Sejarah Bank Umum Syariah a. PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk ... 51

b. PT. Bank Syariah Mandiri ... 53

(13)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

d. PT. Bank BNI Syariah ... 55

2. Visi Misi dan Nilai Perusahaan a. PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk ... 56

B. Deskripsi Data Variabel 1. Pembiayaan Jual Beli Bank Umum Syariah ... 62

2. Pembiayaan Bagi Hasil Bank Umum Syariah ... 67

3. Deskripsi Profitabilitas Bank Umum Syariah ... 72

C. Analisi Data dan Pengujian Hipotesis 1. Uji Linieritas ... 75

2. Uji Autokorelasi ... 76

3. Uji Multikolinieritas ... 76

4. Uji Heteroskedastisitas ... 77

D. Pengujian Hipotesis 1. Analisis Regresi linier Multipel ... 78

2. Uji F (Uji Keberartian Regresi Linier Multipel) ... 80

3. Uji t (Uji Keberartian Koefisien Regresi Multipel) ... 81

E. Pembahasan 1. Pengaruh Pembiayaan Jual Beli terhadap Profitabilitas Bank Syariah ... 82

2. Pengaruh Pembiayaan Bagi Hasil terhadap Profitabilitas Bank Syariah ... 84

BAB V SIMPULAN DAN SARAN A. Simpulan ... 88

B. Saran ... 89

DAFTAR PUSTAKA ... 90 LAMPIRAN

(14)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 ROA Bank Umum Syariah ... 4

Tabel 2.1 Perbedaan Antara Bank Islam dan Bank Konvensional ... 12

Tabel 2.2 Perbedaan Bank Konvesional dengan Ban k Syariah ... 13

Tabel 3.1 Operasional Variabel ... 42

Tabel 3.2 Prosedur Pemilihan Sampel ... 44

Tabel 4.1 Perkembangan Pembiayaan Jual Beli Bank Umum Syariah ... 64

Tabel 4.2 Perkembangan Pembiayaan Bagi Hasil Bank Umum Syariah ... 68

Tabel 4.3 ROA Bank Umum Syariah ... 73

Tabel 4.4 Tabulasi Data Variabel , dan Y ... 74

Tabel 4.5 Hasil Perhitungan Uji Linieritas ... 75

Tabel 4.6 Hasil Perhitungan Uji Autokorelasi ... 76

Tabel 4.7 Hasil Perhitungan Uji Multikolinieritas ... 77

Tabel 4.8 Hasil Analisis Regresi Multipel ... 79

Tabel 4.10 Hasil Perhitungan Uji F ... 80

(15)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Grafik ROA Bank Umum Syariah Tahun 2010-2013 ... 5

Gambar 2.1 Hubungan Variabel Penelitian ... 40

Gambar 4.1 Grafik Perkembangan Pembiayaan Jual Beli ... 65

Gambar 4.2 Grafik Perkembangan Pembiayaan Bagi Hasil ... 69

Gambar 4.3Grafik Perkembangan Pembiayaan Jual Beli, Pembiayaan Bagi Hasil dan Profitabilitas Bank Umum Syariah ... 75

Gambar 4.4 Chart Uji Heteroskedastisitas ... 78

(16)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pertumbuhan perekonomian suatu bangsa salah satunya akan tercermin dari aktivitas perbankan. Sebagian besar masyarakat pun kini sudah banyak yang memanfaatkan jasa perbankan untuk berbagai aktivitas ekonomi. Hal ini menunjukkan bahwa perkembangan perbankan akan senantiasa mempengaruhi stabilitas perekonomian bangsa karena fungsi utama dari bank itu sendiri yaitu

untuk menjaga stabilitas moneter. Akan tetapi, krisis keuangan global yang pernah terjadi pada tahun 2008 memiliki dampak buruk bagi perbankan konvensional di Indonesia, hal ini menunjukkan bahwa pada saat itu bank konvensional tidak mampu menjaga stabilitas moneter. Namun, tidak serupa dengan yang dialami oleh bank syariah yang justru tahan akan krisis global karena aktivitas perbankan syariah yang masih diarahkan dalam perekonomian domestik, sehingga bank syariah dianggap mampu menyokong stabilitas keuangan nasional. Muthaher (2012:1) dalam bukunya juga mengungkapkan bahwa

Perkembangan perbankan islam merupakan fenomena yang menarik bagi kalangan akademisi maupun praktisi dalam 20 tahun terakhir. Tak kurang IMF juga telah melakukan kajian-kajian atas praktik perbankan islam sebagai alternatif sistem keuangan internasional yang memberi peluang upaya penyempurnaan sistem keuangan internasional yang belakangan dirasakan banyak sekali mengalami goncangan dan ketidakstabilan yang menyebabkan krisis dan keterpurukan ekonomi akibat lebih dominannya sektor finansial dibanding sektor riil dalam hubungan perekonomian dunia.

Oleh karena itu, perkembangan perbankan syariah maupun lembaga keuangan syariah non-bank di Indonesia terus mengalami kemajuan yang signifikan khususnya untuk perbankan syariah dalam sebuah artikel tentang perkembangan perbankan syariah di Indonesia dari situs resmi Bank Indonesia

(17)

2

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Dengan telah diberlakukannya Undang-Undang No.21 Tahun 2008 tentang Perbankan Syariah yang terbit tanggal 16 Juli 2008, maka pengembangan industri perbankan syariah nasional semakin memiliki landasan hukum yang memadai dan akan mendorong pertumbuhannya secara lebih cepat lagi. Dengan progres perkembangannya yang impresif, yang mencapai rata-rata pertumbuhan aset lebih dari 65% pertahun dalam lima tahun terakhir, maka diharapkan peran industri perbankan syariah dalam mendukung perekonomian nasional akan semakin signifikan.

Sebagai sebuah lembaga keuangan yang profit oriented bank dalam menjalankan usahanya mempunyai tujuan utama yaitu menghasilkan keuntungan. Maka dari itu, bank syariah akan selalu berusaha memberikan pelayanan terbaiknya agar tetap menjadi pilihan nasabah untuk melakukan transaksi-transaksi yang disediakan oleh bank, sehingga bank syariah juga akan meningkatkan kualitas produk-produk yang diberikan untuk menjaga bahkan meningkatkan profitabilitasnya agar dapat terus bertahan dalam persaingan perbankan syariah yang semakin ketat.

Kemampuan bank dalam menghasilkan keuntungan akan menunjukkan kualitas kinerjanya dan menjadi salah satu indikator tingkat kesehatan suatu bank tersebut. Keuntungan atau profitabilitas salah satunya dipengaruhi oleh kegiatan inti dari bank dalam memberikan produk – produk perbankan kepada nasabah berdasarkan fungsinya sebagai penghimpun dana dan penyalur dana.

Profitabilitas dapat diukur dengan beberapa rasio profitabilitas, salah satunya yaitu dengan ROA atau Return On Assets. “....rasio profitabilitas ini

bertujuan untuk mengukur efisiensi aktivitas perusahaan dan kemampuan perusahaan untuk memperoleh keuntungan.” (Pramadona, 2010:3).

Namun, saat ini masih terdapat beberapa bank dengan profitabilitasnya yang tergolong rendah. Hal ini tentu menjadi permasalahan karena dampaknya dapat membuat bank kalah bersaing dengan bank-bank lain yang memiliki profitabilitas lebih tinggi bahkan bisa sampai terjadi bank tidak dapat melanjutkan kegiatan operasionalnya.

(18)

3

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

keadaan yang kurang sehat. Masyarakat yang berkepentingan dengan bank pun tentu tidak akan menaruh kepercayaan besar pada bank yang memiliki profitabilitas rendah karena khawatir dengan resiko yang akan muncul di kemudian hari. Ketika suatu bank tidak dapat meningkatkan profitabilitasnya hingga harus menghentikan kegiatan operasionalnya maka hal ini juga akan berdampak pada perekonomian secara umum, karena penciptaan uang giral terhambat, menyebabkan jumlah uang beredar di masyarakat berkurang dan mengakibatkan pula pada terhambatnya pertumbuhan ekonomi.

Salah satu fenomena rendahnya profitabilitas bank umum syariah di Indonesia terjadi pada PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk, PT. Bank Syariah Mandiri, PT. Bank BRI Syariah dan PT. Bank BNI Syariah. Peneliti memilih keempat bank tersebut sebagai objek penelitian karena Bank Umum Syariah tersebut pada periode tahun 2010 sampai dengan tahun 2013 masih memiliki rata-rata ROA yang rendah dibawah standar minimal ROA yang ditetapkan Peraturan Bank Indonesia. Selain itu juga karena pada keempat bank syariah tersebut memiliki kelengkapan data variabel yang akan diteliti karena bank syariah tersebut merupakan empat bank syariah terbesar dalam jumlah aset dan pembiayaannya.

(19)

4

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Tabel 1.1

ROA Bank Umum Syariah

Tahun BUS ROA

(dalam persen)

2010

Bank Muamalat Indonesia 1,08

Bank Syariah Mandiri 1,8

BRI Syariah 0,26

BNI Syariah 0,57

2011

Bank Muamalat Indonesia 1,14 Bank Syariah Mandiri 1,58

BRI Syariah 0,15

BNI Syariah 1,05

2012

Bank Muamalat Indonesia 1,16 Bank Syariah Mandiri 2,08

BRI Syariah 0,98

BNI Syariah 1,29

2013

Bank Muamalat Indonesia 1,2 Bank Syariah Mandiri 1,42

BRI Syariah 1,06

ROA sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan Bank Indonesia.

Pada tahun 2010-2013 terlihat bahwa tiga bank syariah yaitu Bank

(20)

5

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

pada tahun 2012 merupakan nilai profitabilitas tertinggi yaitu sebesar 2,08. Sedangkan profitabilitas terendah terjadi pada bank BRI Syariah pada tahun 2011. Untuk lebih jelasnya gambaran ROA yang terjadi di PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk., PT. Bank Syariah Mandiri, PT. Bank BRI Syariah dan PT. Bank BNI Syariah pada tahun 2010 hingga tahun 2013 dapat digambarkan dalam bentuk grafik sebagai berikut.

Gambar 1.1

Grafik ROA Bank Umum Syariah Tahun 2010-2013

Seperti yang telah diungkapkan sebelumnya bahwa profitabilitas bank syariah berfluktuasi cukup tajam, terlihat dari grafik yang dialami oleh BSM, BRIS dan BNIS, tetapi berbeda dengan BMI yang mengalami perkembangan ROA yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Namun tidak hanya masalah fluktuasi nilai ROA akan tetapi yang juga menjadi perhatian adalah rendahnya profitabilitas yang dialami semua bank syariah pada tahun 2013, hal ini perlu segera diatasi oleh bank syariah karena jika tidak hal akan berdampak semakin buruk bagi perbankan syariah.

(21)

6

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

perhatian utama. Untuk menganalisis masalah tersebut, maka perlu dikaji mengenai faktor-faktor yang dapat mempegaruhi profitabilitas bank.

Mahmoedin (2002:20) menyatakan bahwa,

Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi profitabilitas adalah Kualitas kredit/pembiayaan yang diberikan beserta pengembaliannya, Jumlah modal, Mobilisasi masyarakat dalam memperoleh dana yang murah, Perpencaran bunga bank, Manajemen pengalokasian dana dalam aktiva likuid dan Efisiensi dalam menekan biaya operasi.

Faktor-faktor yang mempengaruhi profitabilitas di atas memang tidak bisa langsung dijadikan sebagai landasan utama karena faktor tersebut ditujukan untuk bank konvensional. Akan tetapi, dapat memperkuat landasan bahwa pada dasarnya pembiayaan merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi profitabilitas baik bagi bank konvensional maupun bank syariah. Sebab, dari besarnya pembiayaan yang disalurkan, bank akan mendapatkan pendapatan yang nantinya akan menunjukkan besarnya laba atau profit yang diperoleh bank. Oleh karena itu peneliti menitikberatkan kajian pada pembiayaan yang dianggap mempunyai pengaruh terhadap profitabilitas. Selain itu juga dengan penyaluran pembiayaan yang disalurkan, bank akan mencerminkan kinerjanya dalam menjalankan fungsi intermediasi yang merupakan fungsi utamanya.

Berdasarkan pernyataan diatas maka pada kasus profitabilitas empat bank umum syariah di Indonesia yaitu PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk, PT. Bank Syariah Mandiri, PT. Bank BRI Syariah dan PT. Bank BNI Syariah, yang rata-rata

tingkat profitabilitas masih rendah ini salah satunya dapat diindikasikan oleh penyaluran dana yang belum optimal. Oleh karena itu bank harus dapat mengelola pembiayaan tersebut dengan baik agar dapat menjaga profitabilitasnya. Hal ini didukung pula dari pendapat Muhammad (2005:272) yang menyatakan bahwa:

(22)

7

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Penyaluran dana melalui pembiayaan merupakan salah satu kegiatan inti dari aktivitas bank dalam menjalankan fungsinya. Fungsi bank sebagai lembaga intermediasi menjalankan kegiatan operasionalnya dengan melakukan penghimpunan dana dari masyarakat berupa giro, tabungan dan deposito dengan prinsip wadiah dan mudharabah. Selain itu bank juga melakukan penyaluran dana melalui pembiayaan dengan prinsip jual beli, bagi hasil, ujroh atau sewa dan akad pelengkap.

Sebagaimana telah diutarakan sebelumnya bahwa penghasilan bank terbesar

bersumber dari pembiayaan, maka penelitian ini menekankan pada kajian pembiayaan jual beli dan bagi hasil yang secara umum mendominasi alokasi pembiayaan yang diberikan oleh bank.

Menurut Karim (2011:98) “Pembiayaan jual beli dilaksanakan sehubungan dengan adanya perpindahan kepemilikan barang atau benda (transfer of property). Tingkat keuntungan bank ditentukan di depan dan menjadi bagian harga atas

barang yang dijual”. Pembiayaan jual beli dapat dilakukan dengan beberapa akad

antara lain yaitu dengan akad murabahah, salam dan istishna. Pada praktiknya di perbankan saat ini pembiayaan jual beli yang paling banyak disalurkan adalah pembiayaan dengan akad murabahah atau bisa disebut pembiayaan murabahah. Berdasarkan Statistik Perbankan Syariah Indonesia pembiayaan murabahah seringkali menjadi pembiayaan dengan proporsi terbesar mencapai lebih dari 50% total pembiayaan yang disalurkan, berbeda dengan akad salam dan istishna yang hanya beberapa persen saja penyalurannya bahkan akad salam seringkali tidak disalurkan sama sekali.

Sedangkan pembiayaan bagi hasil merupakan pembiayaan yang menggunakan prinsip bagi hasil antara dua pihak yang bekerjasama dalam suatu usaha, dimana nisbah dari usaha yang dikelola dibagikan sesuai dengan

(23)

8

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Pengalokasian dana pembiayaan jual beli dari tahun ke tahun memang selalu lebih besar dibandingkan dengan pembiayaan bagi hasil. Padahal pembiayaan dengan prinsip bagi hasil ini lebih dianjurkan dalam islam untuk mendorong seseorang dalam menjalankan sebuah usaha, sebagaimana pula yang telah diungkapkan oleh Abdurrahman (2012:59),

Pandangan para ulama yang menyatakan, dalam kenyataannya banyak orang yang mempunyai harta namun tidak mempunyai kepandaian dalam usaha memproduktifkannya, sementara itu tidak sedikit pula orang yang tidak memiliki harta namun ia mempunyai kemampuan memproduktifkannya. Karena itu, diperlukan adanya kerjasama di antara kedua pihak tersebut.

Oleh sebab itulah hal tersebut menjadi alasan mengapa pembiayaan bagi hasil ini dianjurkan dalam islam guna untuk menjalin kegiatan muamalah dengan baik dalam pemenuhan kebutuhan ekonomi. Selain itu pembiayaan bagi hasil ini juga merupakan ciri khas dari bank syariah yang dapat membedakannya dengan bank konvensional yang lekat dengan sistem bunganya.

Pada dasarnya kedua jenis pembiayaan tersebut seharusnya memang dapat meningkatkan profitabilitas suatu bank. Namun, hal tersebut tergantung pada manajemen pembiayaan yang dilakukan oleh bank yang bersangkutan.

Adapun penelitian sebelumnya telah banyak dilakukan mengenai pembiayaan dan profitabilitas diantaranya oleh Rahman dan Rochmanika (2012) mengungkapkan bahwa pembiayaan jual beli dan rasio NPF berpengaruh positif terhadap profitabilitas bank syariah sedangkan pembiayaan bagi hasil berpengaruh negatif terhadap profitabilitas bank syariah. Selanjutnya, Widi Asih Noor Latifah (2012) mengungkapkan bahwa pembiayaan bagi hasil berpengaruh positif terhadap profitabilitas.

Kemudian Dita Wulan Sari (2013) dengan judul Pengaruh Pembiayaan Jual Beli, Pembiayaan Bagi Hasil, Non Performing Finance (NPF) dan Financial

(24)

9

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Oktriani (2012). Pengaruh Pembiayaan Musyarakah, Mudharabah dan

Murabahah Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Pada PT. Bank Muamalat

Indonesia, Tbk.). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembiayaan musyarakah

dan mudharabah tidak berpengaruh terhadap profitabilitas sedangkan pembiayaan

murabahah berpengaruh terhadap profitabilitas.

Pada penelitian-penelitian sebelumnya terdapat perbedaan hasil penelitian yang berkaitan dengan pembiayaan jual beli dan bagi hasil terhadap profitabilitas. Hal itulah yang juga memperkuat peneliti untuk mengkaji tentang pembiayaan

jual beli dan pembiayaan bagi hasil pada bank syariah.

Berdasarkan uraian diatas maka, pada penelitian kali ini peneliti ingin menguji sejauh mana Pengaruh Pembiayaan Jual Beli dan Pembiayaan Bagi Hasil Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah.

B. Rumusan Masalah Penelitian

Berdasarkan latar belakang diatas, maka peneliti merumuskan masalah penelitian sebagai berikut :

a. Bagaimana gambaran pembiayaan jual beli pada Bank Umum Syariah b. Bagaimana gambaran pembiayaan bagi hasil pada Bank Umum Syariah c. Bagaimana gambaran profitabilitas Bank Umum Syariah.

d. Bagaimana pengaruh pembiayaan jual beli terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah

e. Bagaimana pengaruh pembiayaan bagi hasil terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah.

C. Maksud dan Tujuan Penelitian

1. Maksud Penelitian

Penelitian ini bermaksud untuk memperoleh data dan melakukan analisis terhadap Pengaruh Pembiayaan Jual beli dan Pembiayaan Bagi Hasil Terhadap Profitabilitas Bank Umum Syariah

2. Tujuan Penelitian

(25)

10

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

a. Mendeskripsikan pembiayaan jual beli pada Bank Umum Syariah b. Mendeskripsikan pembiayaan bagi hasil pada Bank Umum Syariah c. Mendeskripsikan profitabilitas Bank Umum Syariah

d. Memverifikasi pengaruh pembiayaan jual beli terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah

e. Memverifikasi pengaruh pembiayaan bagi hasi terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah.

D. Kegunaan Penelitian

1. Kegunaan Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada semua pihak, terutama pihak-pihak yang terlibat langsung dalam penelitian sejenis. Secara khusus penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan pemikiran yang mendalam untuk kajian mengenai pembiayaan jual beli dan pembiayaan bagi hasil serta pengaruhnya terhadap profitabilitas bank syariah.

2. Kegunaan Praktis a. Bagi Perbankan

Sebagai suatu informasi yang dapat memberikan tambahan referensi mengenai kinerja bank dalam menghasilkan laba yang dipengaruhi oleh pembiayaan jual beli dan pembiayaan bagi hasil

b. Bagi Peneliti

Sebagai bahan referensi dalam penelitian dibidang perbankan syariah dalam kajian pembiayaan jual beli dan pembiayaan bagi hasil terhadap profitabilitas.

c. Bagi Pembaca

Penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan dan pengetahuan

(26)

11

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

(27)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB III

METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Dalam merencanakan sebuah penelitian, metode merupakan salah satu hal penting yang harus ditentukan karena metode erat kaitannya dengan cara atau teknik yang digunakan dalam proses penelitian yang akan dilakukan. Sukmadinata (2012:52) mengemukakan “Metode penelitian merupakan rangkaian cara atau

kegiatan pelaksanaan penelitian yang didasari oleh asumsi-asumsi dasar, pandangan-pandangan filosofis dan ideologis, pertanyaan dan isu-isu yang

dihadapi.”

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Penelitian kuantitatif didasari oleh filsafat positivisme yang menekankan fenomena-fenomena objektif dan dikaji secara kuantitatif. Jenis penelitian kuantitatif ini merupakan jenis penelitian deskriptif dan verifikatif. Bungin (2010:36) mengungkapkan bahwa “Penelitian deskriptif dilakukan untuk

memberikan gambaran yang lebih detail mengenai suatu gejala atau fenomena.”

Sedangkan penelitian verifikatif menurut Bungin (2010:43) “Yang dimaksud dengan penelitian verifikasi dalam penelitian kuantitatif adalah memverifikasi kebenaran hasil penelitian sebelumnya.”

Berdasarkan uraian diatas penelitian ini bermaksud untuk memberikan gambaran secara mendalam mengenai pembiayaan jual beli dan pembiayaan bagi hasil serta untuk mendapatkan gambaran pada profitabilitas bank syariah. Selain itu, penelitian ini juga dimaksudkan untuk memverifikasi kebenaran teori dan penelitian terdahulu bahwa pembiayaan jual beli dan pembiayaan bagi hasil mempengaruhi profitabilitas bank syariah.

B. Operasionalisasi Variabel

(28)

42

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian

ditarik kesimpulannya.“

Berikut ini adalah variabel - variabel yang digunakan dalam penelitian dan operasional variabelnya.

1. Variabel Independen (X)

Variabel independen, yaitu variabel yang menjadi sebab terjadinya atau terpengaruhnya variabel dependen. Dalam penelitian ini variabel independennya

yaitu Pembiayaan Jual Beli (sebagai variabel ), merupakan pembiayaan dengan

prinsip jual beli dimana harga jual barang berasal dari harga pokok ditambah dengan margin yang telah ditetapkan diawal transaksi atas kesepakatan kedua belah pihak, kemudian variabel independen selanjutnya adalah Pembiayaan Bagi Hasil (sebagai variabel ) merupakan pembiayaan dengan akad kerjasama atas

suatu usaha dengan prinsip bagi hasil.

2. Variabel Dependen (Y)

Variabel dependen yaitu variabel yang nilainya dipengaruhi oleh variabel independen. Dalam penelitian ini variabel dependen yaitu Profitabilitas Bank Umum Syariah.

Dari penjelasan kedua variabel diatas, maka dapat dioperasionalkan sebagai berikut.

Tabel 3.1 Operasional Variabel

Variabel Indikator Skala

Pembiayaan -Total Pembiayaan Bagi Hasil =

Pembiayaan Mudharabah + Pembiayaan Musyarakah

Rasio

Profitabilitas ROA (Return On Assets) diperoleh dari laba sebelum pajak dibagi dengan total aset dikali seratus persen

(29)

43

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

(Sumber : Data diolah)

C. Populasi dan Sampel

Menurut Sugiyono (2008:215), “Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas: subjek/objek yang mempunyai kuantitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesim pulannya.” Pada penelitian ini populasi yang diambil adalah Bank Umum Syariah yang terdaftar di Bank Indonesia.

Sedangkan pengertian sampel menurut Sugiyono (2008:215), “Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi”. Untuk teknik pengambilan sampelnya dilakukan dengan Non-probability sampling

dengan jenis Purposive sampling, Bungin (2004:115) mengatakan bahwa “Teknik sampling ini digunakan pada penelitian-penelitian yang lebih mengutamakan

tujuan penelitian daripada sifat populasi dalam menentukan sampel penelitian”.

Oleh karena itu dalam penelitian ini dibuat kriteria tertentu dari Bank Umum Syariah yang akan dijadikan sebagai sampel.

Adapun kriteria bank umum syariah yang dijadikan sampel dalam penelitian ini adalah sebagai berikut.

1. Bank Umum Syariah yang mempublikasikan laporan keuangan tahunan teraudit pada periode 2010 sampai dengan 2013.

2. Bank Umum Syariah yang memiliki jumlah aset dan jumlah pembiayaan terbesar.

3. Bank syariah yang memiliki kelengkapan data variabel yang diteliti.

(30)

44

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Tabel 3.2

Prosedur Pemilihan Sampel

No Keterangan Jumlah

1 Jumlah Bank Umum Syariah di Indonesia pada tahun 2013 11 2 Jumlah bank yang tidak memenuhi kriteria tersedianya data

pada tahun 2010 - 2013

7

3 Jumlah bank yang sesuai dengan kriteria dan memenuhi data pada tahun 2010-2013 dan dijadikan sampel dalam penelitian

(4 tahun pengamatan)

4

Total sampel yang digunakan (4 tahun pengamatan, data per tahun)

4x4 = 16

(Sumber: Data diolah)

D. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dengan metode dokumentasi. Arikunto (2006:231) menyatakan “Metode dokumentasi yaitu mencari data mengenai hal-hal atau variabel yang berupa catatan transkip, buku,

surat kabar, majalah, prasasti, notulen rapat, lengger, agenda, dan sebagainya”.

Pada penelitian ini dokumen merupakan data sekunder yang berupa laporan

keuangan bank yang diambil dari website resmi PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk, PT. Bank Syariah Mandiri PT. Bank BRI Syariah dan PT. Bank BNI Syariah. Laporan keuangan yang digunakan antara lain Neraca dan Laporan Laba Rugi.

E. Teknik Analisis Data dan Pengujian Hipotesis

Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu uji linieritas, uji autokorelasi, uji multikolinearitas dan uji heteroskedastisitas. Sedangkan untuk pengujian hipotesis dilakukan dengan analisis regresi multipel, uji F (uji keberartian regresi) dan uji t (uji koefisien regresi).

1. Teknik Analisis Data

(31)

45

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Uji linieritas berfungsi untuk mengetahui apakah variabel bebas dan variabel terikat berpola linier atau tidak. Adapun langkah-langkah perhitungan uji linearitas regresi adalah sebagai berikut:

a) Menyusun tabel kelompok data variabel dan variabel Y

b) Mengurutkan data mulai dari data terkecil sampai data terbesar disertai pasangannya.

c) Melakukan perhitungan dengan rumus menurut Sudjana (2003:17-19) sebagai berikut :

(2) Menghitung Jumlah Kuadrat Regresi (JKreg(b/a))

JKreg(b/a) =

(3) Menghitung Jumlah Kuadrat Residu (JKsisa)

JKsisa = -JKreg(a)-JKreg(b/a)

2

Y

(4) Menghitung Kuadrat Tengah Regresi ( reg(a))

reg(a) = JKreg(a)

(5) Menghitung Kuadrat Tengah Regresi ( )

= JKreg(b/a)

(6) Menghitung Kuadrat Tengah Sisa ( )

= 2

-n JKsisa

(7) Mencari Jumlah Kuadrat Galat (JKG)

JKG=

(32)

46

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu JKTC = JKsisa - JKE

(9) Mencari Kuadrat Tengah Tuna Cocok ( )

= 2

-k

JKTC

(10)Mencari Kuadrat Tengah Galat ( )

=

Setelah melakukan perhitugan seperti langkah diatas langkah selanjutnya adalah melakukan pengujian, dengan membandingkan hasil dengan nilai tabel F dengan dk pembilang k-2 dan dk penyebut n-k , taraf nyata 5 % maka diperoleh . Kesimpulan yang diambil adalah dengan membandingkan

dengan :

Jika berarti data tidak linier

Jika berarti data linier

b. Uji Autokorelasi

Menurut Priyatno (2012:93-94) Autokorelasi adalah hubungan yang terjadi antara residual dari pengamatan satu dengan pengamatan yang lain. Model regresi yang baik seharusnya tidak terjadi autokorelasi. Untuk mendeteksi ada atau tidaknya autokorelasi, maka nilai DW akan dibandingkan dengan DW tabel. Kriterianya adalah:

Jika DW < dL atau DW > 4 – dL berarti terdapat autokorelasi

Jika DW terletak antara dU dan 4-dU berarti tidak ada autokorelasi

(33)

47

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu c. Uji Multikolinearitas

Multikolinearitas adalah keadaan dimana ada hubungan linear secara sempurna atau mendekati sempurna antara variabel independen dalam model regresi. Model regresi yang baik adalah yang terbebas dari masalah multikolinearitas. Konsekuensi adanya multikolinearitas adalah koefisien korelasi tidak tertentu dan kesalahan menjadi sangat besar atau tidak terhingga.

Variabel yang menyebabkan multikolinearitas dapat dilihat dari nilai tolerance yang lebih kecil dari 0,1 atau nilai VIF yang lebih besar dari nilai 10

(Hair et al. 1992). Dari output regresi didapatkan nilai tolerance lebih dari 0,1 dan VIF kurang dari 10, sehingga tidak terjadi multikolinearitas (Priyatno, 2012:93).

d. Uji Heteroskedastisitas

Uji heteroskedastisitas bertujuan menguji apakah dalam model regresi terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu pengamatan ke pengamatan yang lain. Jika variance dari residual satu pengamatan ke pengamatan lain tetap, maka disebut Homoskedastisitas dan jika berbeda disebut Heteroskedastisitas (Ghozali, 2013:139).

Menurut Priyatno (2012:93), Regresi yang baik seharusnya tidak terjadi heteroskedastisitas.Pengambilan keputusannya yaitu

Jika ada pola tertentu, seperti titik-titik yang ada membentuk suatu pola tertentu yang teratur (bergelombang, melebar kemudian menyempit), maka terjadi heteroskedastisitas.

Jika tidak ada pola yang jelas, seperti titik-titik menyebar di atas dan di bawah angka 0 pada sumbu Y, maka tidak terjadi heteroskedastisitas

2. Pengujian Hipotesis

a. Analisis Regresi Linear Multipel

(34)

48

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

multipel di analisis menggunakan program SPPS versi 20 guna memberikan kejelasan variabel maka, penetapan notasi variabel ditentukan sebagai berikut : X1 = Pembiayaan Jual Beli

X2 = Pembiayaan Bagi Hasil Y = Profitabilitas bank syariah

Mengingat penelitian ini menggunakan dua variabel bebas, maka persamaan

regresinya sebagai berikut :

Ŷ = b0 + b1X1 +b2X2

(Sudjana, 2003:90) Dimana :

Ŷ = Variabel dependen yang diramalkan b0 = Konstanta

b1,b2,b3 = Koefisien regresi X1, X2 = Variabel independen

b. Uji Keberartian Regresi Linier Multipel (Uji F)

Uji F atau Uji signifikansi F dilakukan untuk mengetahui keberartian regresi sehingga dapat dijadikan suatu kesimpulan mengenai sejumlah peubah yang sedang dipelajari. Adapun rumusan hipotesis statistiknya adalah :

H0 : regresi tidak berarti Ha : regresi berarti

Sedangkan untuk menguji signifikansinya adalah dengan menghitung F hitung dan membandingkannya dengan F tabel. Adapun rumus untuk F hitung adalah sebagai berikut.

(35)

49

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu JK = Jumlah kuadrat-kuadrat

JK (Reg) = Untuk Regresi JK (S) = Untuk Sisa

(n-k-1) = dk (derajat kebebasan) n = jumlah sampel seluruhnya k = Banyaknya peubah bebas

Dimana:

y

dan

JK (S) = ∑ y2

JK (Reg)

(Sudjana, 2003:91)

Setelah F hitung diperoleh, selanjutnya membandingkan nilai F hitung dengan F tabel yang dapat dilihat dari tabel statistik pada taraf signifikansi 0,05% dengan df 1 (jumlah variabel-1) = 2 dan df 2 (n-k-1), n adalah jumlah data dan k adalah jumlah variabel independen

Kriteria Pengujian :

a. Jika F hitung ≤ F tabel, maka Ho diterima. Artinya regresi tidak berarti b. Jika F hitung > F tabel, maka Ho ditolak. Artinya regresi berarti

c. Uji t (Uji Keberartian Koefisien Regresi)

Pengujian selanjutnya yaitu uji signifikansi yang berfungsi untuk mengetahui keberartian koefisien regresi atau untuk mengetahui keberartian

pengaruh masing-masing variabel bebas terhadap variabel terikat. Rumusan hipotesis statistik diungkapkan sebagai berikut.

Untuk Variabel Bebas 1 (Pembiayaan Jual Beli)

H0 : β1=0 : Pembiayaan jual beli tidak berpengaruh terhadap profitabilitas pada Bank Umum Syariah

(36)

50

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Untuk Variabel Bebas 2 (Pembiayaan Bagi Hasil)

H0 : β2=0 : Pembiayaan bagi hasil tidak berpengaruh terhadap profitabilitas pada Bank Umum Syariah

Ha : β2>0 : Pembiayaan bagi hasil berpengaruh positif terhadap profitabilitas pada Bank Umum Syariah

Untuk mencari nilai t hitung dapat dilakukan dengan rumus berikut ini.

t=

(Sudjana, 2003:111) Dimana :

t = nilai keberartian koefisien regresi bi = koefisien regresi ke-i

= galat baku koefisien b yang ke – i

Dimana untuk mencari bi menggunakan rumus sebagai berikut :

(Sudjana, 2003:110)

Sedangkan untuk mencari menggunakan rumus sebagai berikut :

(37)

51

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Dimana :

= Koefisien korelasi antara X1 , X2

Setelah mendapatkan nilai t hitung, maka selanjutnya adalah membandingkan nilai t hitung dengan t tabel. Nilai t tabel dapat dilihat dari tabel statistik untuk signifikansi 0,05 dengan derajat kebebasan df = n-k-1. Adapun kriteria pengujiannya adalah

(38)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian beserta pembahasan yang telah diuraikan sebelumnya maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:

1. Pembiayaan jual beli bank syariah yang terdiri dari pembiayaan murabahah

dan pembiayaan istishna pada tahun 2010-2013 selalu mengalami

peningkatan jumlah pembiayaan setiap tahunnya.

2. Pembiayaan bagi hasil yang terdiri dari pembiayaan mudharabah dan pembiayaan musyarakah pada periode tahun 2010-2013 juga selalu mengalami peningkatan jumlah pembiayaan setiap tahunnya. Namun, berdasarkan data yang telah dipaparkan dimuka bahwa pembiayaan jual beli selalu menjadi pembiayaan yang lebih besar penyalurannya dibandingkan dengan pembiayaan bagi hasil.

3. Profitabilitas yang diproksikan dengan Return On Asset (ROA) pada Bank Umum Syariah yang diteliti pada tahun 2010 sampai dengan 2013 mengalami fluktuasi yang cukup tajam. Rata-rata nilai ROA yang dimiliki oleh bank syariah masih berada di bawah standar yang ditetapkan oleh Bank Indonesia.

4. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel pembiayaan jual beli memiliki pengaruh positif terhadap profitabilitas.

5. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa pembiayaan bagi hasil tidak berpengaruh pada profitabilitas bank umum syariah.

B. Saran

(39)

89

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

1. Pihak manajemen bank sebaiknya lebih gencar lagi dalam penyaluran pembiayaan, khususnya untuk pembiayaan bagi hasil dengan meningkatkan jumlah pembiayaannya sehingga dapat menghasilkan laba yang lebih besar salah satunya dapat dilakukan dengan pemasaran produk melalui strategi marketing mix yang terdiri dari product, price, place dan promotion. Hal ini dikarenakan pembiayaan bagi hasil dapat mencerminkan karakteristik khas dari bank syariah yang pada prinsip utamanya menggunakan prinsip bagi hasil. Oleh karena itu pembiayaan bagi hasil ini sebaiknya menjadi produk

unggulan bank syariah.

2. Berdasarkan perolehan rata-rata nilai ROA bank umum syariah yang masih dibawah standar minimal ketetapan Bank Indonesia, maka bank perlu meningkatkan labanya agar nilai ROA bank selalu berada dalam keadaan yang sehat, diantaranya dengan penggunakan aset secara produktif dengan proporsi pembiayaan yang optimal baik itu dalam pembiayaan jual beli, pembiayaan bagi hasil maupun pembiayaan sewa dan akad pelengkap. Namun, penyaluran pembiayaaan tersebut harus disertai dengan manajemen resiko yang baik agar rasio NPF dapat ditekan seminimal mungkin. Selain itu juga bank perlu memperhatikan jumlah modal yang dimiliki, tingkat likuiditas dan indikator lainnya agar dapat tetap menjaga profitabilitas. 3. Untuk peneliti selanjutnya yang tertarik untuk meneliti tentang pengaruh

(40)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu DAFTAR PUSTAKA

Sumber dari buku :

Abdurahman, H. (2012). Menggugat Bank Syariah. Bogor: Al-Azhar Press

Anshori, A.G. (2009). Perbankan Syariah di Indonesia. Yogyakarta: UGM Gadjah Mada University Press.

Antonio, Syafi’i. (2009). Bank Syariah dari Teori ke Praktik. Jakarta: Gema

Insani.

Arikunto, S. (2006). Prosedur Penelitian (Suatu Pendekatan Praktik). Jakarta: Rineka Cipta.

Bungin, B (2010). Metodologi Penelitian Kuantitatif. Jakarta: Kencana

Dendawijaya, L. (2009). Manajemen Perbankan. Bogor: Ghalia Indonesia.

Ghozali, Imam (2013). Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM

SPSS21 Update PLS Regresi. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro

Hanafi, M dan Halim, A. (2003). Analisis Laporan Keuangan. Yogyakarta: UPP YKPN

Harahap, S. S. (2008). Analisis Kritis atas Laporan Keuangan. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.

Hasibuan, M.S.P. (2009). Dasar-Dasar Perbankan. Jakarta: Bumi Aksar

Karim, Adiwarman. (2011). Bank Islam: Analisis Fiqih dan Keuangan Edisi 4. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Kasmir. (2008). Bank dan Lembaga Keuangan Lainnya Edisi Revisi. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Khan, Tariqullah dan Ahmed, Habib. (2008). Manajemen Resiko Lembaga

Keuangan Syariah. Jakarta: Bumi Aksara

Mahmoedin. (2002). Etika Bisnis Perbankan. Jakarta: Pustaka Sinar Harapan

Muhammad. (2005). Manajemen Bank Syariah. Yogyakarta: unit penerbit dan percetakan (UPP) AMP YKPN

(41)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Muthaher, Osmad. (2012). Akuntansi Perbankan Syariah. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Pandia, Frianto. (2012). Manajemen Dana dan Kesehatan Bank. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Priyatno, D. (2012). Cara Kilat Belajar Analisis Data dengan SPSS 20. Yogyakarta: CV. ANDI OFFSET

Rivai, Veithzal. (2012). Islamic Banking. Jakarta: Rajagrafindo

Salman, K. R. (2012). Akuntansi Perbankan Syariah Berbasis PSAK Syariah. Padang: Akademia Permata

Sartono, Agus. (2001). Manajemen Keuangan Teori dan Aplikasi. Yogyakarta: FE UGM

Silvanita, K. (2009). Bank dan Lembaga Keuangan Lain. Jakarta: PT. Gelora Aksara Pratama

Simorangkir, O.P. (2004). Pengantar Lembaga Keuangan Bank dan Nonbank.

Bogor: Ghalia.

Soemitra, A. (2009). Bank dan Lembaga Keuangan Syariah. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Sudjana. (2003). Teknik Analisis Regresi dan Korelasi. Bandung: Tarsito

Sugiyono. (2008). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta

Sukmadinata N. S. (2011). Metode Penelitian Pendidikan – penelitian memberikan deskripsi, eksplanasi, prediksi, inovasi, dan juga dasar-dasar teoritis

bagi pengembangan pendidikan. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya

Sumber dari Jurnal :

Ahmed, G.A. (2008). “The implication of using profit and loss sharing modes of

finance in the banking system, with a particular reference to equity participation

(partnership) method in Sudan”. Vol. 24 No.3 pp.182-206.

Obeidat, B.Y dkk. (2013). ”Evaluating the Profitability of the Islamic Banks in Jordan”

(42)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia.” Jurnal Iqtishoduna Vol.8 No. 1 Universitas Brawijaya.

Yesi Oktriani (2012). “Pengaruh Pembiayaan Musyarakah, Mudharabah dan

Murabahah Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Pada Pt. Bank Muamalat

Indonesia, Tbk.).” Universitas Siliwangi

Sumber dari Dokumen :

Bank Indonesia (2013), Statistik Perbankan Syariah. Jakarta: Bank Indonesia

PT. Bank Muamalat Indonesia, Tbk. (2010-2013), Laporan Tahunan PT. Bank

BRI Syariah. Jakarta: PT. Bank BRI Syariah

PT. Bank BNI Syariah (2010-2013), Laporan Tahunan PT. Bank BNI Syariah. Jakarta: PT. Bank BNI Syariah

PT. Bank BRI Syariah (2010-2013), Laporan Tahunan PT. Bank BRI Syariah. Jakarta: PT. Bank BRI Syariah

PT. Bank Syariah Mandiri (2010-2013), Laporan Tahunan PT. Bank Syariah

Mandiri. Jakarta: PT. Bank Syariah Mandiri

DSAK IAI. 2009. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan No. 102 tentang Akuntansi Murabahah. Jakarta: Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) dan Penerbit Salemba

DSAK IAI. 2009. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan No. 103 tentang

Akuntansi Salam. Jakarta: Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) dan Penerbit Salemba

DSAK IAI. 2009. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan No. 104 tentang Akuntansi Istishna. Jakarta: Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) dan Penerbit Salemba

DSAK IAI. 2009. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan No. 105 tentang Akuntansi Mudharabah. Jakarta: Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) dan Penerbit Salemba

DSAK IAI. 2009. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan No. 106 tentang Akuntansi Musyarakah. Jakarta: Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) dan Penerbit Salemba

Sumber dari Skripsi :

Dita Wulan Sari (2013). Pengaruh Pembiayaan Jual Beli, Pembiayaan Bagi Hasil, Non Performing Finance (NPF) dan Financial Deposito Ratio (FDR).

(43)

Arien Hilyatul Millah, 2014

PENGARUH PEMBIAYAAN JUAL BELI DAN PEMBIAYAAN BAGI HASIL TERHADAP PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Latifah, Widi Asih Noor (2012). Pengaruh Pembiayaan Bagi Hasil Terhadap

Profitabilitas PT. Bank Mega Syariah. Skripsi. Bandung: Universitas Pendidikan

Indonesia

Pramadona, Dian (2010). Pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Pendapatan Mudharabah dan Pendapatan Pembiayaan Murabahah terhadap Return On Asset

(ROA) PT. Bank Syariah Mandiri. Skripsi. Yogyakarta: UIN Sunan Kalijaga

Sumber dari Internet :

_______________, (2013). Perkembangan Perbankan Syariah di Indonesia. [Online]. Tersedia http://www.bi.go.id [10 Januari 2014]

Sumber Undang-Undang Perbankan dan Peraturan Bank Indonesia :

Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perbankan

Peraturan Bank Indonesia Nomor 9/1/PBI/2007 tentang Sistem Penilaian Kesehatan Bank Umum Berdasarkan Prinsip Syariah

Gambar

Tabel 1.1 ROA Bank Umum Syariah
Gambar 1.1 Grafik ROA Bank Umum Syariah Tahun 2010-2013
Tabel 3.1 Operasional Variabel
Tabel 3.2 Prosedur Pemilihan Sampel

Referensi

Dokumen terkait

He was standing on the tracks, listening to death’s locomotive whistle, and he was very clear about the important things in life” (Albom, 1997: 65-66). Morrie knows death very

 Penambahan  karagenan  meningkatkan  kadar  air  tetapi  tidak  melebihi  baku   mutu  SNI  gelatin  yaitu

Puji syukur dan terima kasih atas karunia-Nya kita panjatkan kepada Allah SWT atas segala hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “ Analisis

A NALYSIS OF STUDENTS’ ERRORS IN USING PRONOUN IN ENGLISH COMPOSITION: A CASE STUDY AT THE EIGHTH GRADE STUDENTS OF.. SMPN 1 NARMADA IN ACADEMIC

 b) Elaborasi : Mendiskusikan fungsi komponen utama gas turbine engine, menjelaskan proses pembakaran yang terjadi pada gas turbine engine, menjelaskan macam macam

Nama PARILAWATI S.Pd.AUD Jabatan KEPALA SEKOLAH Tanggal Pengisian 1 April 2016. Tanda

Berdasarkan hasil penelitian humas kampar memanfaatkan youtube untuk menyebarluaskan informasi yang sifatnya keagamaan, pemilu, dan juga tanggap bencana, yang

POLA KONSUMSI PEKERJA COMMUTER DENGAN JARAK TEMPUH &gt;20 KM Berdasarkan diagram diatas, dapat diketahui bahwa penduduk yang melakukan perjalanan dengan jarak tempuh