• Tidak ada hasil yang ditemukan

Struktur, Kinerja, dan Kluster Industri Rokok Kretek: Indonesia, Simon Bambang Sumarno Alumnus Magister Manajemen UGM

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Struktur, Kinerja, dan Kluster Industri Rokok Kretek: Indonesia, Simon Bambang Sumarno Alumnus Magister Manajemen UGM"

Copied!
29
0
0

Teks penuh

(1)

Struktur, Kinerja, dan Kluster Industri Rokok Kretek: Indonesia, 1996-1999

Simon Bambang Sumarno

Alumnus Magister Manajemen UGM

Mudrajad Kuncoro

Fakultas Ekonomi UGM

ABSTRACT

This paper attempts to illuminate the dynamics of Indonesia’s clove cigarette industry using Structure-Conduct-Performance (SCP) paradigm and industrial cluster approach. We employed concentration ratios (CR4, CR8, and IHH) and performance ratios in SCP analysis. To identify industrial clusters, we used Geographic Information System (GIS) and some tools of analysis, mainly size and specialization index. The structure of clove cigarette industry suggested that an oligopoly with high concentration has been found, albeit declined slightly over the period 1996-1999. As far as geographic concentration is concerned, we found that this industy has clustered overwhelmingly in and around Kudus, Kediri, Surabaya, and Malang.

Key words: oligopolistic industry, concentration ratio, cluster

PENDAHULUAN

Keberadaan industri rokok di Indonesia memang dilematis. Di satu sisi ia diharapkan menjadi salah satu sumber pembiayaan bagi pemerintah karena cukai rokok diakui mempunyai peranan penting dalam penerimaan negara. Namun di sisi lainnya dikampanyekan untuk dihindari karena alasan kesehatan. Peranan industri rokok dalam perekonomian Indonesia saat ini terlihat semakin besar, selain sebagai motor penggerak ekonomi juga menyerap banyak tenaga kerja.

Dalam 10 tahun terakhir industri rokok di Indonesia mengalami pertumbuhan fenomenal. Resesi ekonomi yang dimulai dengan krisis moneter sejak Juli 1997 tidak terlalu berpengaruh dalam kegiatan industri tersebut. Pada Tahun 1994 penerimaan negara dari cukai rokok saja mencapai Rp 2,9 triliun, Tahun 1996 meningkat lagi menjadi Rp 4,153 triliun bahkan pada tahun 1997 yang merupakan awal dari krisis ekonomi penerimaan cukai negara dari industri rokok menjadi Rp 4,792 triliun dan tahun 1998 melonjak lagi menjadi Rp 7,391 triliun (Indocommercial, 1999: 1).

Dalam industri rokok, dominasi dari para pelaku utama bisnis ini sudah cukup dikenal. Pada tiga tahun terakhir (tahun 1999, 2000, 2001) ternyata 3 perusahaan rokok, yaitu PT.Gudang Garam Tbk, PT. HM Sampoerna Tbk dan PT. Djarum, selalu masuk dalam jajaran “Sepuluh Besar Perusahaan Terbaik” di antara 200 Top Companies di Asia yang disusun peringkatnya oleh majalah Far Eastern Economic Review (FEER) (Tabel 1). Di tengah krisis ekonomi yang dinilai belum tampak pangkal akhirnya, sungguh melegakan

(2)

perusahaan terbaik di kawasan Asia. Menariknya, di antara 10 besar tersebut, tiga di antaranya merupakan raksasa kretek Indonesia.

Tabel 1

Peringkat Sepuluh Besar Perusahaan Indonesia Versi Far Eastern Economic Review, 1999-2001

Th 2001 Th 2000 Th 1999 Perusahaan Point 1 1 2 Astra 6.06 2 2 3 Indofood 5.9 3 3 6 Sampoerna 5.72 4 4 1 Gudang Garam 5.55 5 5 5 Indosat 5.42 6 8 7 Djarum 5.1 7 9 - Telkomsel 5.03 8 - - Satelindo 4.97 9 7 - Sosro 4.95 10 10 - SCTV 4.94

Sumber: FEER, http://www.feer.com, 23 April 2002

Uniknya, lokasi empat perusahaan rokok kretek yang mengusai pasar di Indonesia— PT. Gudang Garam Tbk, PT. HM. Sampoerna Tbk, PT Djarum dan PT. Bentoel— masing-masing amat terkonsentrasi secara geografis. Secara regional, masing-masing-masing-masing perusahaan ini berperanan dalam tumbuh dan berkembangnya kluster industri rokok di Kabupaten Kediri, Kota Surabaya, Kabupaten Kudus dan Kota Malang.

Artikel ini mencoba menelusuri sejarah industri rokok, dilanjutkan dengan identifikasi profil para “pemain utama” dalam industri ini, analisis struktur, kinerja, dan kluster. Pertanyaan mendasar yang hendak dijawab oleh studi ini adalah: (1) apakah struktur dan kinerja industri rokok kretek di Indonesia mengalami perubahan pada periode sebelum dan selama krisis ekonomi?; (2) di manakah lokasi kluster industri rokok di Indonesia?.

SEJARAH SINGKAT ROKOK KRETEK INDONESIA

Tulisan awal tentang tembakau berasal dari Christophorus Columbus tahun 1492, yang melaporkan penduduk asli Benua Amerika senang menghisap tembakau untuk mengusir rasa letih. Daun tembakau juga digunakan untuk keperluan upacara ritual dan bahan pengobatan di kalangan Suku Indian. Kemudian para penakluk dan penjelajah dari Eropa mulai menghisap daun tembakau sehingga kebiasaaan ini menyebar keseluruh penjuru dunia (Budiman & Onghokham,1987).

Rokok merupakan benda yang tidak asing lagi bagi penduduk Indonesia malahan keberadaan rokok di Indonesia sudah mengakar. Legenda percintaan antara Roro Mendut dan Pranacitra yang menampilkan ikon rokok sebagai obyek dari cerita yang ada di Jawa tersebut membuktikan bahwa keberadaan rokok di tanah Jawa khususnya dan di Indonesia pada umumnya sudah mapan. Legenda tersebut mengkisahkan Roro Mendut yang dibebani pajak oleh Tumenggung Wiraguna sebesar tiga real sehari yang disebabkan cintanya ditolak oleh Roro Mendut. Untuk membayar pajak yang dibebankan oleh Tumenggung Wiraguna maka Roro Mendut membuka home industry rokok. Rokok produksi Mendut

(3)

diserbu peminat khususnya kaum pria, salah satunya adalah Pranacitra yang kemudian menjalin cinta dengan Mendut.

Kebiasaan merokok mulai menyebar di pulau Jawa karena adanya kabar bahwa kebiasaan merokok dapat menyembuhkan sakit bengek atau sesak napas. Mula-mula Haji Djamari penduduk Kudus yang menderita sakit di bagian dadanya mempelopori penggunaan minyak cengkeh dalam mengobati penyakitnya dan ternyata penyakitnya mulai sembuh. Dengan naluri bisnisnya maka Haji Djamari mulai membuat “rokok obat” yang diproduksi dalam skala industri rumah tangga dan laku di pasaran. Pada saat itu “rokok obat” lebih dikenal dengan nama “rokok cengkeh”, kemudian sebutan tersebut berganti menjadi “rokok kretek” karena bila rokok ini dibakar maka berbunyi berkemeretekan. (Budiman & Onghokham,1987)

Perkembangan rokok kretek Indonesia dimulai di Kudus pada tahun 1890 kemudian menyebar ke berbagai daerah lain di Jawa Tengah antara lain Magelang, Surakarta, Pati, Rembang, Jepara, Semarang juga ke Daerah Istimewa Yogyakarta (Gatra, 2000: 54). Perkembangan industri rokok di Indonesia ditandai dengan lahirnya perusahaan rokok besar yang menguasai pasar dalam industri ini, yaitu PT. Gudang Garam,Tbk yang berpusat di Kediri, PT. Djarum yang berpusat di Kudus, PT.HM Sampoerna, Tbk yang berpusat di Surabaya, PT. Bentoel yang berpusat di Malang dan PT. Nojorono yang berpusat di Kudus.

Rokok Indonesia memiliki cita rasa yang berbeda dengan rokok luar negeri yang biasa dikenal dengan nama rokok putih. Rokok Indonesia, yang dikenal dengan rokok kretek (clove cigarette), mempunyai cita rasa yang berbeda karena adanya pemanfaatan bahan baku cengkeh (sebagai tambahan aroma) selain tembakau sebagai bahan pokoknya. Dalam sejarah perkembangannya produksi rokok cenderung mengalami peningkatan. Hal ini disebabkan oleh banyak hal, salah satu sebabnya adalah makin dikenalnya rokok kretek sehingga permintaan untuk rokok kretek meningkat. Sebelum tahun 1975 industri rokok Indonesia masih didominasi oleh rokok putih yang diimpor. Setelah tahun 1975 industri rokok kretek mampu menjadi primadona di negerinya sendiri.

Industri rokok di Indonesia merupakan industri yang banyak menyerap tenaga kerja (sumber daya manusia, SDM). SDM dibutuhkan mulai dari penanaman tembakau dan cengkeh di perkebunan, pengeringan tembakau dan cengkeh, perajangan tembakau dan pelintingan rokok di pabrik-pabrik sampai pedagang asongan yang memasarkan rokok di jalanan. Industri rokok di Indonesia menyerap tenaga kerja sekitar 500.000 karyawan, yang bekerja langsung pada pabrik dan pada seluruh level struktur organisasi (Swasembada, 1999: 44). Penyerapan tenaga kerja tidak hanya ada di pabrik rokok saja tetapi bila ditambah dengan jumlah orang yang terlibat dari hulu sampai hilir yang diawali dengan petani tembakau dan cengkeh, karyawan produksi kertas pembungkus rokok, sampai karyawan dalam jalur distribusi (ritel, outlet dan pedagang asongan), jumlah tenaga kerja yang terserap dalam industri ini sekitar 18 juta jiwa (Gatra, 2000: 48). Perkembangan teknologi memacu juga modernisasi industri rokok di Indonesia diawali dengan mesinisasi yang dipelopori oleh PT. Bentoel pada tahun 1968 sehingga produksinya disebut dengan sigaret kretek mesin (SKM). Walaupun ada modernisasi tetapi kebutuhan tenaga kerja masih tetap tinggi yang diserap oleh proses produksi pelintingan rokok yang dikerjakan oleh tenaga manusia dan kita kenal produknya selama ini dengan nama sigaret kretek tangan (SKT).

(4)

PRODUKSI ROKOK DI INDONESIA

Pertumbuhan ekonomi yang lamban bahkan sempat minus ternyata di masa krismon tidak mempengaruhi industri rokok di Indonesia. Padahal industri rokok di Indonesia mengalami banyak tantangan karena imbas krisis yang berkepanjangan. Daya beli masyarakat menurun, tarif cukai merambat naik, upah buruh mengalami penyesuaian sesuai dengan tuntutan biaya hidup yang semakin tinggi.

Tabel 2 menyajikan perkembangan produksi rokok di Indonesia dari tahun 1996 – 2001 terdiri dari rokok kretek, rokok putih, dan klobot/klembak. Pada tabel 2 terlihat bahwa perkembangan produksi rokok mengalami kenaikan dari tahun 1996 hingga pada puncaknya pada tahun 1998. Pada tahun 1999 produksi rokok secara total mengalami penurunan, penurunan produksi secara signifikan diakibatkan menurunnya produksi rokok kretek yang lebih besar dibandingkan dengan penurunan produksi rokok putih.

Tabel 2

Perkembangan Produksi Rokok di Indonesia (1996 - 2001) (dalam juta batang)

Tahun Rokok Kretek Rokok Putih Klobot/Klembak Total

1996 159.500 53.640 6.146 219.286 1997 169.121 55.973 7.900 232.994 1998 167.005 69.464 8.510 244.979 1999 163.665 67.380 7.400 238.445 2000 164.483 66.706 6.700 237.889 2001 168.071 69.423 6.500 243.994 Sumber : Indocommercial (1999; 2002)

Gambar 1. Perkembangan Produksi Rokok di Indonesia

0 50000 100000 150000 200000 250000 300000 1996 1997 1998 1999 2000 2001 Rokok Kretek Rokok Putih Klobot/Klembak Total

Sumber: Diolah dari data Indocommercial (1999; 2002)

Produksi rokok kretek di Indonesia tidak hanya menjadi konsumsi masyarakat Indonesia saja, tetapi sudah diekspor ke mancanegara. Pada Tabel 3 dapat dilihat

(5)

perkembangan ekspor rokok di Indonesia dari tahun 1996 – 2001 (sampai bulan Juni). Pada tahun 1997 volume ekspor rokok mencapai puncaknya tetapi dalam US$ yang terbesar adalah pada tahun 2000.

Ekspor rokok khususnya rokok kretek Indonesia sudah mencapai berbagai negara tujuan. Negara yang paling besar menjadi tujuan ekspor rokok kretek Indonesia adalah Malaysia dengan volume 5.041.217 kg dengan nilai US$ 61.184.464. dan beberapa negara di kawasan Asia, di antaranya adalah Thailand, Kamboja dan Jordan.

Tabel 3

Perkembangan Ekspor Rokok di Indonesia, 1996-2001

Rokok Kretek Rokok Putih Total

Tahun Volume Nilai Volume Nilai Volume Nilai (Ton) (US$'000) (Ton) (US$'000) (Ton) (US$'000) 1996 26.918 127.198 Tda Tda 26.918 127.198 1997 32.327 136.927 300 490 32.627 137.417 1998 23.931 99.978 87 978 24.018 100.956 1999 23.799 112.514 121 1005 23.920 113.519 2000 22.473 139.222 31 501 22.504 139.723 2001*) 13.123 78.400 39 462 13.162 78.862 Sumber : Indocommercial (1999; 2002) *) sampai bulan juni

Gambar 2

Perkembangan Ekspor Rokok di Indonesia

0 20000 40000 60000 80000 100000 120000 140000 160000 1996 1997 1998 1999 2000 2001* Kretek Putih Total

Sumber: Diolah dari Indocommercial (1999; 2002)

Bila dibandingkan dengan ekspor, volume impor rokok Indonesia relatif lebih kecil. Volume impor tertinggi terjadi pada tahun 2000 yang mencapai 562 ton dengan nilai sebesar US$ 1,7 juta.

(6)

Tabel 4

Perkembangan Impor Rokok di Indonesia 1996-2000

Rokok Kretek Rokok Putih Total

Tahun Volume Nilai Volume Nilai Volume Nilai (Ton) (US$'000) (Ton) (US$'000) (Ton) (US$'000)

1996 126 652 1 14 127 666 1997 118 629 2 16 120 645 1998 22 239 Tda tda 22 239 1999 170 638 11 23 181 649 2000 560 1693 2 22 562 1.715 Sumber : Indocommercial (1999; 2002) Gambar 3

Perkembangan Impor Rokok di Indonesia 1996-2000

0 200 400 600 800 1000 1200 1400 1600 1800 2000 1996 1997 1998 1999 2000 Kretek Putih Total

Sumber: Diolah dari Indocommercial (1999; 2002)

DATA

Data yang dipakai dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diambil dari data-data industri yang diterbitkan oleh BPS dalam format CD ROM. Data yang dipakai adalah data yang menggunakan sistem penggolongan industri yang ditetapkan oleh Organisasi Industri pada Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNIDO). Penggolongan ini dikenal dengan nama International Standard Industrial Classification (ISIC).

Data yang diambil menurut standar ISIC adalah data industri rokok kretek seluruh Indonesia pada tahun 1996 dan 1999. Data tahun 1996 sengaja diambil untuk melihat kondisi struktur perilaku dan kinerja industri rokok kretek Indonesia sebelum krisis

(7)

ekonomi yang menimpa Indonesia. Sedangkan data industri rokok kretek Indonesia tahun 1999 diambil sebagai pembanding keadaan industri rokok kretek sesudah krisis.

Kode ISIC untuk industri rokok kretek Indonesia pada tahun 1996 adalah 31420 (5 digit) sedangkan kode ISIC untuk industri rokok kretek Indonesia pada tahun 1999 adalah 16002 (5 digit).

Data-data yang diambil dalam penelitian ini adalah: (1) Nilai output, yaitu diperoleh dari barang-barang yang dihasilkan, tenaga listrik yang dijual, jasa industri yang diberikan pihak lain; (2) Nilai input, atau dapat disebut dengan biaya input adalah biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan dalam proses produksinya; (3) Jumlah tenaga kerja, data yang diambil merupakan jumlah tenaga kerja total baik tenaga kerja produksi maupun tenaga kerja non produksi; (4) Nilai tambah (value added) adalah selisih dari nilai output dan nilai input; (5) R & D, adalah data jumlah pengeluaran yang dikeluarkan oleh perusahaan dalam melakukan penelitian dan pengembangan; (6) Daerah baik itu kabupaten, kota, maupun propinsi yang mempunyai industri rokok kretek.

ANALISIS STRUKTUR INDUSTRI ROKOK KRETEK

Dalam studi empiris mengenai struktur industri, dua indikator konsentrasi perusahaan umumnya digunakan, yaitu: rasio konsentrasi dan Indeks Herfindahl-Hirschman (IHH) (Church & Ware, 2000: 428-30; Blair & Kaserman, 1985: 235-7). Rasio konsentrasi perusahaan n menunjukkan pangsa penjualan n perusahaan terbesar terhadap total penjualan industri. Rasio konsentrasi yang umum digunakan adalah CR4 dan CR8, yang masing-masing menunjukkan pangsa 4 perusahaan terbesar dan pangsa 8 perusahaan terbesar dalam industri. Struktur pasar suatu industri dapat juga dianalisis dengan menggunakan IHH, yang merupakan hasil penjumlahan kuadrat pangsa pasar tiap-tiap perusahaan dalam suatu industri. Indeks ini bernilai antara lebih dari 0 hingga 1. Jika IHH mendekati nilai 0, berarti struktur industri yang bersangkutan cenderung ke pasar persaingan, sementara jika indeks bernilai mendekati 1 maka struktur industri tersebut cenderung bersifat monopoli.

Struktur industri rokok kretek yang diamati dari indikator konsentrasi industri dengan menggunakan metode CR4, CR8, maupun Indeks Herfindahl (lihat Tabel 6). Berdasarkan analisis standar dalam ekonomi industri, struktur industri dikatakan berbentuk oligopoli bila 4 perusahaan terbesar menguasai minimal 40% pangsa pasar penjualan dari industri yang bersangkutan (CR4 = 40%) (Kuncoro, et al., 1997: bab 22). Apabila kekuatan keempat perusahaan tersebut dianggap sama, maka pangsa penjualan/produksi masing-masing perusahaan adalah 10% dari nilai penjualan/produksi suatu industri. Sedangkan, menurut Stigler, suatu industri dikatakan berstruktur oligopoli bila mempunyai konsentrasi industri lebih dari 60% (Hasibuan,1993).

(8)

Tabel 5

Konsentrasi Industri Rokok Kretek di Indonesia 1996-1999 Tahun CR4 CR8 IHH Total Firm

1996 0.8109 0.9174 0.3131 191 1997 0.8216 0.9071 0.3207 190 1998 0.6807 0.8206 0.2056 204 1999 0.7891 0.8812 0.2716 206 rata - rata 0.7756 0.8815 0.2778

Sumber : Diolah dari data BPS

Dari hasil perhitungan ternyata rata-rata konsentrasi industri rokok kretek di Indonesia di atas 40% yaitu 77,56% untuk perhitungan konsentrasi industri menurut metode CR4, dan 88,15% untuk perhitungan konsentrasi industri menurut metode CR8. Dengan demikina, struktur industri rokok kretek di Indonesia dapat digolongkan berstruktur

oligopoli. Dari hasil perhitungan IHH ternyata rata-rata nilainya adalah sebesar 0,27 yang

berarti struktur dari industri rokok kretek di Indonesia tidak berstruktur monopoli karena nilai rata-rata IHH tidak mendekati satu.

Dari nilai rata-rata CR4 ternyata industri rokok kretek di Indonesia mempunyai nilai konsentrasi sebesar 77% sedangkan nilai rata-rata CR8 menunjukkan nilai konsentrasi sebesar 88,15%. Maka berdasarkan klasifikasi struktur industri yang ditetapkan oleh Bain (1956), struktur industri rokok kretek di Indonesia masuk dalam tipe II yaitu oligopoli

dengan tingkat konsentrasi tinggi. Artinya 4 perusahaan terbesar menguasai sekitar 72%

atau 8 perusahaan menguasai 88% dari total penawaran suatu barang ke pasar.

Pada tahun 1998 ada pertambahan jumlah perusahaan sebanyak 14 buah sehingga menjadi 204 perusahaan rokok kretek. Nilai konsentrasi industri baik itu CR4 dan CR8 mengalami penurunan yang tajam (CR4 mengalami penurunan sebesar 14% sedangkan CR8 mengalami penurunan sebesar 8%). Menurut klasifikasi strukur industri yang disusun oleh Bain, pada tahun 1998 struktur industri rokok kretek di Indonesia masuk dalam tipe III, yaitu tipe oligopoli dengan tingkat konsentrasi moderat tinggi, artinya 4 perusahaan terbesar menguasai sekitar 61% atau 8 perusahaan menguasai 77% dari total penawaran suatu barang ke pasar. CR4 1998 sebesar 68% sedangkan CR8 sebesar 82%. Penurunan konsentrasi industri pada tahun 1998 dapat disebabkan oleh 2 hal: (1) karena bertambahnya perusahaan sehingga mengurangi pangsa pasar dari 4 perusahaan terbesar (CR4) yang berarti hambatan masuk (barrier of entry) menjadi berkurang; (2) karena pada tahun 1998 merupakan puncak krisis ekonomi sehingga roda perekonomian menjadi tersendat.

Pada tahun 1999 jumlah perusahaan rokok kretek di Indonesia bertambah menjadi 206, dengan konsentrasi industri cenderung meningkat dari tahun 1998 (CR4 meningkat sebesar 10%, CR8 meningkat sebesar 6%). Bila kita bandingkan kondisi tahun 1999 dengan tahun 1996 yaitu perbandingan konsentrasi industri sesudah krisis (masa recovery) dengan sebelum krisis ternyata konsentrasi industri sesudah krisis mengalami penurunan sehingga puncak krisis yang terjadi pada 1998 mempengaruhi pangsa pasar industri rokok kretek di Indonesia yang pada akhirnya mempengaruhi konsentrasi industri rokok kretek di Indonesia

(9)

Gambar 4

Konsentrasi Industri Rokok Kretek di Indonesia

0.0000 0.2000 0.4000 0.6000 0.8000 1.0000 1996 1997 1998 1999 CR4 CR8 IHH

Sumber: Diolah dari data BPS

Hasil ini konsisten dengan studi Hornaday (1994: 129-132) dan laporan Gabungan Perserikatan Pabrik Rokok Indonesia (GAPPRI) yang menunjukkan dominasi 4 perusahaan rokok PT Gudang Garam, Tbk., PT HM. Sampoerna, Tbk., PT Djarum dan PT Bentoel. Menurut GAPPRI pada tahun 1998, 22 pabrik rokok kretek terbesar dalam negeri memproduksi 164,1 miliar batang rokok kretek, terdiri dari rokok kretek yang digulung dengan tangan (SKT) sebesar 54,8 miliar batang, rokok kretek yang dihasilkan dengan mesin (SKM) sebesar 109 miliar batang dan rokok klobot 253 juta batang. Berikut ini akan dikupas profil dan penguasaaan pasar keempat perusahaan tersebut.

1. PT. Gudang Garam, Tbk

Perusahaan ini didirikan pada tahun 1958 di Kediri, pertama kali memproduksi klobot kretek. Berkat sistem manajemen yang profesional terutama menjelang tahun–tahun awal 1980-an perusahaan ini melejit mendahului perusahaan-perusahaan lainnya. Perusahaan ini menjadi perusahaan publik terbesar dalam industri rokok. PT Gudang Garam, Tbk adalah penguasa pangsa pasar terbesar industri rokok kretek di Indonesia yang menghasilkan 74,4 miliar batang rokok atau 45,4 % dari jumlah produksi 22 perusahaan terbesar yang bergabung dalam GAPPRI. Porsi sigaret kretek tangan (SKT) yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut terus menurun, pada tahun 1998 dari 74,4 miliar batang rokok yang dihasilkan 61,2 miliar batang rokok (82,1%) adalah sigaret kretek mesin (SKM), sementara produksi SKT dan klobot hanya 13,1 miliar (Indocommercial, 1999:1)

Melalui merek andalannya, Gudang Garam hingga kini menguasai pangsa pasar hingga 50%. Sumbangan terbesar Gudang Garam diperoleh dari SKM dengan merek Gudang Garam Filter International. Merek dalam segmen SKM yang dimiliki oleh Gudang Garam antara lain Gudang Garam Surya 12, Gudang Garam Surya 16, Gudang Garam Filter International Merah 12, Gudang Garam Filter International Merah 16. Sedangkan merek dalam segmen SKT yang dimiliki Gudang Garam adalah Gudang Garam King Size 12, Gudang Garam King Size 16, dan Gudang Garam Surya Pro (Indocommercial, 2002: 4)

(10)

2. PT. HM. Sampoerna,Tbk

Perusahaan ini didirikan oleh almarhum Liem Seng Tee sejak tahun 1913 yang memproduksi kretek merek “Djie Sam Soe”. Merek ini berarti angka 234 dengan filosofi bila dijumlahkan akan menghasilkan angka sembilan, yang dianggap keberuntungan menurut kepercayaan Cina. Pada tahun 1930 status usahanya berubah menjadi PT dengan nama Handel Maatschappij Liem Seng Tee. Pada tahun 1963 nama perusahaan ini diubah menjadi PT. PD & I Panamas atau disingkat PT. Panamas dengan pemegang sahamnya Mr. Aga Sampoerna dan Mr Liem Swie Hwa. Pada tahun 1977 terjadi lagi perubahan dengan masuknya Mr. Putera Sampoerna anak dari Mr. Aga Sampoerna. Pada tahun 1988 namanya berubah menjadi PT. Hanjaya Mandala Sampoerna sekaligus dengan mema-sukkan beberapa pemegang saham baru. PT. HM Sampoerna telah go public pada bulan Juli 1990 dengan menjual 15% sahamnya ke masyarakat atau sebanyak 27 juta lembar. (Indocommercial, 2002: 4).

PT. HM. Sampoerna,Tbk merupakan perusahaan yang memegang pangsa pasar kedua setelah PT. Gudang Garam,Tbk. Dengan jumlah produksi 25 miliar batang rokok, poduksi SKMnya mencapai 9,4 miliar batang rokok atau hanya 37,6% dari total produknya. Produk SKT yang dimiliki Sampoerna saat ini adalah Djie Sam Soe dan Sampoerna Hijau. Di segmen SKM adalah Djie Sam Soe Filter, A King Merah dan A King Hijau, Serta A International yang menggunakan teknologi twin wrap. Untuk produksi SKM LTLN Sampoerna mempunyai merek unggulan yaitu A Mild Merah 12 dan 16, A Mild Hijau 12 dan 16.

3. PT. Djarum

PT. Djarum merupakan perusahaan rokok kretek terkemuka di Indonesia dan menguasai pangsa pasar industri rokok kretek terbesar ke tiga di Indonesia. Didirikan oleh Oei Wie Gwan dari sebuah pabrik rokok kecil di Kudus yang dibelinya pada tahun 1951. Nyaris punah pada saat terbakar dan saat Oei Wie Gwan wafat. Karena kegigihan dari dua bersaudara putra dari Oei Wie Gwan yang membangun kembali puing-puing yang tersisa sehingga PT Djarum dapat tetap bertahan. Mengawali sukses dengan sigaret kretek tangan (SKT), Djarum kemudian sukses juga merambah sigaret kretek mesin (SKM) (http:// www. Djarum.com, 23 April 2002).

PT. Djarum menempati posisi ketiga dalam industri rokok kretek di Indonesia dengan jumlah produksi 20,9 miliar batang rokok dengan porsi SKM 9,3 miliar batang (44,5%). Pada tahun 1985 dan 1986 PT. Djarum pernah menduduki tempat teratas dalam produksi rokok kretek dalam negeri meninggalkan PT. Gudang Garam.

Produk-produk Djarum disalurkan ke seluruh pelosok Indonesia dan mancanegara melalui jaringan distribusi terpadu dan terkomputerisasi yang dibangun untuk memberikan layanan profesional dan tepat waktu kepada para pelanggan. Distribusi pasar nasional dikelola oleh tiga perusahaan yaitu PT. Anindita Multiniaga Indonesia untuk wilayah Jawa Timur, Sulawesi, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Bali, Nusa Tenggara dan Papua. PT. Lokaniaga Adipermata untuk Jawa Tengah dan Jawa Barat dan PT. Adiniaga Sentrapersada untuk wilayah Jabotabek, sebagian Jawa Barat, Sumatera serta Kalimantan Barat (http://www.Djarum.com, 23 April 2002).

(11)

4. PT. Bentoel

PT. Bentoel didirikan di Malang, Jawa Timur pada tahun 1920. Produk pertamanya adalah rokok klobot dengan merek Burung. PT. Bentoel pernah menduduki posisi ketiga industri rokok kretek di Indonesia, tetapi beberapa tahun lalu mengalami masalah karena besarnya beban hutang di perusahaan tersebut. Tepatnya pada bulan Juni 1991 lalu, perusahaan tersebut tidak dapat membayar pinjaman setelah jatuh tempo sebesar US$ 45 juta kepada sindikasi bank international. Masalah ini timbul karena kesalahan dalam pengendalian keuangan sehingga PT. Bentoel terpaksa mengundang pihak luar yaitu PT. Rajawali Wira Bhakti Utama (RWBU). (Indocommercial, 2002: 6).

Sumbangan PT. Bentoel dalam industri rokok kretek di Indonesia yaitu dengan mempelopori dan mengembangkan sistem rolling otomatis pertama pada tahun 1968. Produk Bentoel di segmen SKT adalah Bentoel Merah, sedangkan untuk SKM adalah Bentoel International 12, untuk segmen SKM LTLN Bentoel mengeluarkan dua produk yaitu Star Mild dan Bentoel Mild.

ANALISIS KINERJA INDUSTRI ROKOK KRETEK

Kinerja industri rokok kretek di Indonesia dapat kita amati dari sumbangan industri rokok kretek terhadap total industri manufaktur. Sumbangan industri rokok kretek di Indonesia terhadap total industri manufaktur pada tahun 1996 dan 1999 dapat dilihat pada Tabel 6.

Tabel 6

Sumbangan Industri Rokok Kretek TerhadapTotal Industri Manufaktur di Indonesia (%)

Sumbangan 1996 1999

1 Tenaga kerja 4,15 4,65 2 Nilai Tambah 8,79 10,15 3 Unit usaha 0,83 0,93

Sumber: Diolah dari data BPS

Dari Tabel 6 dapat kita lihat bahwa sumbangan industri rokok kretek terhadap total industri manufaktur mengalami peningkatan padahal pada tahun 1998 terjadi krisis ekonomi, pada tahun 1999 (masa recovery) kinerja industri rokok kretek di Indonesia mengalami pertumbuhan dalam memberikan sumbangan terhadap total industri manufaktur di Indonesia. Pertumbuhan sumbangan tenaga kerja sebesar 0,5% menunjukkan bahwa ada penyerapan tenaga kerja didalam industri rokok kretek di Indonesia seiring dengan peningkatan jumlah unit usaha. Pertumbuhan tenaga kerja dan nilai tambah tiap daerah pada tahun 1996 dan 1999 dapat dilihat pada Tabel 7.

(12)

Tabel 7

Perkembangan Tenaga Kerja dan Nilai Tambah Industri Rokok Kretek di Indonesia pada Tahun 1996 dan 1999

Tenaga Kerja Nilai Tambah (Rp.000)

1996 1999 %* %** 1996 1999 %* %**

Sumut 599 tda tda tda 6.250.840 tda tda tda

Jabar 60 tda tda tda 186.559 tda tda tda

Jateng 55.976 65.636 17,257 5,752 901.676.430 1.788.049.463 98,303 32,768

Jatim 117.936 131.398 11,415 3,805 7.291.000.000 17.603.000.000 141,435 47,145

Bali 133 tda tda tda 287.673 tda tda tda

Sulut 42 tda tda tda 36.074 tda tda tda

Total 174.746 197.034 12,755 4,252 8.199.437.576 19.391.049.463 136,492 45,497 Keterangan : * = Pertumbuhan absolut

** = Pertumbuhan pertahun tda = tidak ada data

Sumber : Diolah dari data BPS

Dari tabel 7 dapat kita lihat bahwa wilayah daerah industri rokok kretek di Indonesia pada tahun 1996 dan 1999 mengalami perbedaan. Pada tahun 1996 masih ada daerah industri rokok kretek yang ada di luar Jawa seperti Bali, Sumut, Sulut. Sedangkan daerah industri rokok kretek pada tahun 1999 hanya menyisakan daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Gambar 5

Pertumbuhan Tenaga Kerja Industri Rokok Kretek di Indonesia Tahun 1996 dan 1999

0 20000 40000 60000 80000 100000 120000 140000

Sumut Jabar Jateng Jatim Bali Sulut

1996 1999

Pada tahun 1999 terjadi peningkatan absolut tenaga kerja dan nilai tambah di wilayah Jawa Tengah yaitu sebesar 17,26% untuk tenaga kerja dan 98,3% untuk nilai tambah. Jadi per tahun mengalami pertumbuhan masing-masing untuk tenaga kerja dan nilai tambah sebesar 5,75% dan 32,77%. Daerah industri rokok kretek di Jawa Timur juga mengalami pertumbuhan absolut untuk tenaga kerja dan nilai tambah sebesar 11,41% dan 141,43%.

(13)

Dengan kata lain, per tahun mengalami pertumbuhan masing-masing untuk tenaga kerja dan nilai tambah sebesar 3,8% dan 47,14%. Daerah Jawa Tengah mempunyai pertumbuhan tenaga kerja rata-rata pertahun lebih besar dari Jawa Timur yaitu mempunyai selisih sebesar 1,95%. Namun pertumbuhan nilai tambah di Jawa Timur rata-rata lebih besar dari Jawa Tengah yaitu mempunyai selisih sebesar 14,38%.

Gambar 6

Pertumbuhan Nilai Tambah Industri Rokok Kretek di IndonesiaTahun 1996 dan 1999 0 5,000,000,000 10,000,000,000 15,000,000,000 20,000,000,000

Sumut Jabar Jateng Jatim Bali Sulut

1996 1999

Sumber : Diolah dari data BPS

Untuk melihat lebih mendalam sumbangan industri rokok kretek terhadap industri manufaktur, pada Tabel 8 dan 9 disajikan sumbangan tenaga kerja dan nilai tambah tiap daerah (propinsi) industri rokok kretek di Indonesia. Dari tabel tersebut kita dapat melihat daerah (propinsi) industri rokok kretek yang memberikan sumbangan terbesar di antara daerah (propinsi) industri rokok kretek lainnya.

Tabel 8

Sumbangan Tenaga Kerja Industri Rokok Kretek Terhadap Industri Manufaktur di Indonesia

1996 % 1999 %

Sumut 599 0,014 tda Tda

Jabar 60 0,001 tda Tda

Jateng 55.976 1,328 65636 1.549

Jatim 117.936 2,798 131398 3.100

Bali 133 0,003 tda Tda

Sulut 42 0,001 tda Tda

Total 174.746 4,146 197.034 4,649

Industri lain 4.040.221 95,854 4.041.267 95,351

Total Ind 4.214.967 100 4.238.301 100

(14)

Gambar 7

Sumbangan Tenaga Kerja Industri Rokok Kretek Terhadap Industri Manufaktur di Indonesia

0.000 1.000 2.000 3.000 4.000

Sumut Jabar Jateng Jatim Bali Sulut

1996 1999

Sumber : Diolah dari Data BPS

Sumbangan tenaga kerja pada tahun 1996 paling besar diberikan oleh daerah (propinsi) Jawa Timur merupakan 65% dari sumbangan industri rokok kretek Indonesia terhadap industri manufaktur. Sumbangan tenaga kerja industri rokok kretek propinsi Jawa Timur pada tahun 1996 terhadap tenaga kerja industri manufaktur adalah sebesar 2,798%. Pada tahun 1999 mengalami peningkatan menjadi 3,1% (meningkat sebesar 0,302%)

Jawa Tengah merupakan daerah industri rokok kretek yang memberikan sumbangan terbesar kedua setelah Jawa Timur terhadap tenaga kerja industri manufaktur di Indonesia. Industri rokok kretek di Jawa Tengah memberikan sumbangan tenaga kerja 31,88% industri rokok kretek Indonesia terhadap industri manufaktur pada tahun 1996. Sumbangan tenaga kerja di Jawa Tengah mengalami peningkatan dari 1,33% pada tahun 1996 menjadi 1,55% pada tahun 1999 (meningkat sebesar 0,22%).

Bukan hanya tenaga kerja yang mengalami peningkatan tetapi juga nilai tambah industri rokok kretek di Indonesia juga mengalami peningkatan terhadap nilai tambah industri manufakur di Indonesia (lihat gambar 8). Industri rokok kretek di Jawa Timur memberikan sumbangan nilai tambah terbesar terhadap industri manufaktur dibandingkan industri rokok kretek lain di daerah lain. Jawa Timur memberikan sumbangan sebesar 7,81% pada tahun 1996 dan meningkat menjadi 9,22% jadi mengalami peningkatan sebesar 1,41%. Jawa Tengah mengalami penurunan dalam memberikan sumbangan terhadap industri manufaktur di Indonesia walaupun jumlah nilai tambah industri rokok kretek di Jawa Tengah mengalami peningkatan. Berarti peningkatan nilai tambah di Jawa Tengah tidak mampu meningkatkan sumbangan industri rokok kretek di Jawa Tengah terhadap industri manufaktur. Pada tahun 1996 Jawa Tengah memberikan sumbangan sebesar 0,9661% sedangkan pada tahun 1999 memberikan sumbangan sebesar 0,9362% jadi ada penurunan sebesar 0.0299%. Dari Tabel 8 dan 9 dapat kita simpulkan bahwa propinsi Jawa Timur dan Jawa Tengah memberikan sumbangan yang berarti dalam pangsa tenaga kerja maupun nilai tambah industri rokok kretek di Indonesia terhadap tenaga kerja dan nilai tambah industri manufaktur di Indonesia.

(15)

Tabel 9

Sumbangan Nilai Tambah Industri Rokok Kretek Terhadap Industri Manufaktur di Indonesia 1996 dan 1999

1996 1999

(Rp 000) % (Rp. 000) %

Sumut 6.250.840 0,00670 Tda Tda

Jabar 186.559 0,00020 Tda Tda

Jateng 901.676.430 0,96609 1.788.049.463 0,936

Jatim 7.291.000.000 7,81186 17.603.000.000 9,216

Bali 287.673 0,00031 Tda Tda

Sulut 36.074 0,00004 Tda Tda

Total 8.199.437.576 8,78519373 19.391.049.463 10,15238

Industri lain 85.133.024.124 91,2148063 171.608.950.537 89,84762

Total Ind 93.332.461.700 100 191.000.000.000 100

Sumber : Diolah dari data BPS

Gambar 8

Sumbangan Nilai Tambah Industri Rokok Kretek Terhadap Industri Manufaktur di Indonesia

0,000 2,000 4,000 6,000 8,000 10,000

Sumut Jabar Jateng Jatim Bali Sulut

1996 1999

Sumber : Diolah dari Data BPS

Tabel 10 memperlihatkan kinerja industri rokok kretek Indonesia pada tahun 1996 dan 1999 dilihat dari sudut profit (keuntungan). Dari Tabel 10 kita dapat menyimpulkan kinerja perusahaan dari segi laba mengalami sedikit penurunan bila dibagi dengan jumlah perusahaan yang ada. Pada tahun 1996 industri rokok kretek mempunyai keuntungan/perusahaan sebesar 0,345% sedangkan pada tahun 1999 menjadi 0,342%. Jadi mengalami penurunan sebesar 0,003%.

Dapat kita lihat bahwa “keuntungan/perusahaan” mempunyai korelasi yang positif dengan konsentrasi industri dengan indikator turunnya nilai CR4. Sedangkan “keuntungan/perusahaan” mempunyai korelasi yang negatif terhadap jumlah perusahaan. Bila dilihat “keuntungan/output” industri rokok kretek di Indonesia secara total pada tahun 1999 mengalami kenaikan sebesar 4,1% bila dibandingkan dengan “keutungan /output” pada tahun 1996. Tetapi keuntungan/output yang meningkat diiringi dengan bertambahnya jumlah perusahaan sehingga menyebabkan “keuntungan/perusahaan” menjadi menurun.

(16)

Tabel 10

Keuntungan Industri Rokok Kretek di Indonesia 1996 dan 1999

Tahun Keuntungan/ Keuntungan/ CR4 Jumlah

Output Perusahaan Perusahaan

1996 0.6589 0.00345 0.8109 191

1999 0.7038 0.00342 0.7891 206

Keterangan : CR4 = Rasio konsentrasi empat perusahaan terbesar Keuntungan = Profit atau nilai tambah

Keuntungan/perusahaan = (Keuntungan/Output)/Perusahaan Sumber : Diolah dari data BPS

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa bertambahnya jumlah perusahaan mem-pengaruhi pangsa pasar industri rokok kretek di Indonesia dan menyebabkan nilai konsentrasi industri mengalami perubahan yang pada akhirnya mem-pengaruhi keuntungan tiap perusahaan.

Produktivitas dan efisiensi dapat dijadikan sebagai indikator kinerja industri. Produktivitas adalah hasil yang dicapai tiap tenaga kerja atau unit faktor produksi dalam jangka waktu tertentu. Efisiensi merupakan ukuran dari hasil yang dicapai dengan pengorbanan tertentu. Produktivitas dan efisiensi yang paling tinggi terdapat di propinsi Jawa Timur baik pada tahun 1996 maupun tahun 1999. Produktivitas dan efisiensi secara total Indonesia mengalami peningkatan. Produktivitas meningkat sebesar 96,41% sedangkan efisiensi meningkat sebesar 23,19%. Di Jawa Tengah pada Tahun 1996 Kabupaten yang menempati peringkat teratas dalam segi produktivitas adalah Karanganyar, Magelang, Kudus dan Sukoharjo. Sedangkan di Jawa Timur adalah Kediri, Surabaya, Mojokerto, Malang. Pada tahun 1999 peringkat teratas dalam segi produktivitas di Jawa Timur tidak berubah, sedangkan di Jawa Tengah mengalami perubahan menjadi Boyolali, Kudus, Magelang, dan Kendal.(lihat lampiran 1).

Tabel 11

Produktivitas dan Efisiensi Industri Rokok Kretek Tiap Propinsi di Indonesia 1996 dan 1999

Thn 1996 Thn 1999

Produktivitas Efisiensi Produktivitas Efisiensi

Sumut 30.895,66 0,51 tda Tda

Jabar 5.180 1,5 tda tda

Jateng 34.242,27 0,89 60.356,1 0,82

Jatim 89.026,54 2,27 179.451,8 2,96

Bali 6.885,92 0,46 tda tda

Sulut 1.812,95 0,9 tda tda

Indonesia 71.166,08 1,94 139.778,7 2,39

Keterangan : Produktivitas = Output/Tenaga kerja Efisiensi = Nilai Tambah/ Input

(17)

ANALISIS KLUSTER INDUSTRI ROKOK KRETEK

Industri merupakan suatu aktivitas ekonomi yang tidak terlepas dari kondisi konsentrasi geografis. Konsentrasi aktivitas ekonomi dalam suatu negara menunjukkan bahwa industrialisasi merupakan suatu proses selektif dipandang dari dimensi geografis. Kluster (pengelompokan) menurut teori lokasi tradisonal terjadi karena adanya minimisasi biaya transpor atau biaya produksi. Pemilihan lokasi suatu industri merupakan suatu upaya dari industri tersebut untuk menguasai areal pasar terluas melalui maksimisasi penjualan. Kluster industri pada dasarnya merupakan kelompok aktifitas produksi yang amat terkonsentrasi secara spasial dan biasanya berspesialisasi pada satu atau dua industri saja (Kuncoro, 2002: bab 7). Penjelasan klasik konsentrasi aktifitas ekonomi secara spasial mengacu pada dua macam eksternalitas ekonomi, yang dinamakan penghematan lokalisasi (localization economies) dan penghemat-an urbanisasi (urbanization economies). Kedua macam penghematan ini yang sering disebut agglomeration economies.

Penghematan akibat lokalisasi (localization economies) terjadi apabila biaya produksi perusahaan pada suatu industri menurun ketika produksi total dari industri tersebut meningkat. Jadi dengan berlokasi di dekat perusahaan lain dalam suatu industri yang sama, suatu perusahaan dapat menikmati beberapa manfaat. Penghematan lokalisasi yang berkaitan dengan perusahaan-perusahaan yang memiliki aktifitas yang berhubungan satu sama lain telah memunculkan fenomena kluster industri atau yang sering disebut dengan industrial clusters (Kuncoro, 2001b).

Menurut Kuncoro (2002: bab 1), urbanization economies terjadi bila biaya produksi suatu perusahaan menurun ketika produksi seluruh perusahaan dalam wilayah perkotaan yang sama meningkat. Penghematan karena berlokasi di wilayah perkotaan ini terjadi akibat dari skala perekonomian kota yang besar, dan bukan akibat skala suatu jenis industri. Penghematan urbanisasi ini memberi manfaat bagi semua perusahaan di seluruh kota tidak hanya memberi manfaat pada perusahaan dalam

Dalam menganalisis sebaran geografis dan kluster (pengelompokan) industri rokok kretek di Indonesia digunakan metode analisis Sistem Informasi Geografi (SIG). SIG bermanfaat untuk mengidentifikasikan lokasi industri dan mengidentifikasi di daerah mana mereka cenderung mengelompok (Kuncoro, 2001b). SIG mentransformasikan data menjadi informasi dengan mengintegrasikan sejumlah data yang berbeda, menerapkan analisis fokus, dan menyajikan output dalam rangka mendukung pengambilan keputusan. SIG merupakan alat yang bermanfaat untuk mengidentifikasikan di mana industri manufaktur cenderung mengumpul atau membentuk kluster. SIG pada dasarnya adalah suatu tipe informasi yang memfokuskan pada penyajian dan analisis realitas geografis. Karakteristik pokok dari SIG seperti yang disarikan oleh Martin (1996) sebagai berikut:

a. Geografis, berhubungan dengan pengukuran skala geografi, dan direferensikan oleh beberapa koor-dinat sistem pada lokasi diatas permukaan bumi

b. Informasi, mencakup pengambilan informasi yang spesifik dan bermakna dari sejumlah data yang beragam, dan ini hanya mungkin karena data telah diorganisasi dalam suatu model dunia nyata.

(18)

Industri rokok kretek pada tahun 1996 terdapat dalam 6 propinsi yaitu Sumut, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali dan Sulut meliputi 32 kabupaten dengan jumlah perusahaan sebanyak 191. Pada tahun 1999 industri rokok kretek hanya terdapat pada 2 propinsi yaitu Jawa Tengah dan Jawa Timur meliputi 35 kabupaten dengan jumlah perusahaan sebanyak 206.

Hasil analisis Frequencies dengan menggunakan SPSS Versi 10 ternyata pada tahun 1996 dan 1999 tenaga kerja dan nilai tambah industri rokok kretek di Indonesia berdistribusi tidak normal. Indikator tersebut dapat dilihat dari hasil uji nilai skewness dan kurtosis yang tidak berada diantara –2 dan +2.

Tabel 12

Nilai Skewness dan Kurtosis Industri Rokok Kretek

Tenaga Kerja Nilai Tambah

Thn 96 Thn 99 Thn 96 Thn 99 Skewness 2,596 2,776 4,306 4,184

Kurtosis 5,8 7,041 19,954 17,895

Hasil dari uji tersebut memperlihatkan bahwa distribusi tenaga kerja dan nilai tambah industri rokok kretek tidak merata. Gambar histogram (lihat lampiran 2) memperlihatkan distribusi tenaga kerja dan nilai tambah yang tidak normal dan mempunyai kecondongan positif yang berarti ada beberapa daerah yang mempunyai tingkat kepadatan industri rokok kretek yang tinggi dilihat dari jumlah tenaga kerja dan nilai tambah yang dihasilkannya, sedang dilain pihak kebanyakan ada daerah kabupaten/kota yang memiliki kepadatan industri rokok kretek yang rendah. Jadi dari uji ini dapat diindikasikan ada kluster industri rokok kretek di Indonesia.

Ciri utama daerah industri rokok kretek adalah daerah yang memiliki tingkat kepadatan industri yang sangat tinggi, tinggi, maupun rendah baik dalam jumlah pekerja maupun nilai tambah. Kriteria kabupaten/kota yang memiliki daerah kepadatan industri adalah :

¾ Sangat tinggi untuk tenaga kerja bila memiliki jumlah tenaga kerja lebih dari 6000 orang, sedangkan untuk nilai tambah bila menghasilkan nilai lebih dari Rp100 miliar.

¾ Tinggi untuk tenaga kerja bila memiliki jumlah tenaga kerja antara 1000 - 6000 orang, sedangkan untuk nilai tambah bila menghasilkan nilai antara Rp.15 - 100 miliar.

¾ Rendah untuk tenaga kerja bila memiliki jumlah tenaga kerja kurang dari 1000, sedangkan untuk nilai tambah bila menghasilkan nilai kurang dari Rp.15 miliar. Peringkat dan klasifikasi kabupaten/kota menurut jumlah tenaga kerja dan nilai tambah pada Tahun 1996 dan 1999 dapat dilihat pada Lampiran 3 Pada Tahun 1996 dan 1999 daerah (kabupaten/kota) yang memperoleh predikat yang “sangat tinggi” dalam jumlah tenaga kerja dan nilai tambah adalah adalah Kudus, Kediri, Surabaya dan Malang. Keempat

(19)

daerah tersebut memberikan sumbangan tenaga kerja dan nilai tambah yang sangat besar untuk industri rokok kretek di Indonesia. Pada Tahun 1996, empat daerah tersebut memberikan sumbangan sebesar 81,08% untuk tenaga kerja sedangkan daerah lain hanya memberikan sumbangan sebesar 18,92%

Sumbangan empat daerah untuk industri rokok kretek di Indonesia pada nilai tambah di tahun 1996 adalah sebesar 98,23% sedangkan daerah lain hanya memberikan Sumbangan sebesar 1,77%. Pada Tahun 1999, empat daerah tersebut tetap memberikan Sumbangan yang lebih besar dari daerah lain di Indonesia. Untuk tenaga kerja pada tahun 1999, empat daerah tersebut memberikan Sumbangan sebesar 77.78% sedangkan daerah lain hanya memberikan sumbangan 22.22%. Untuk nilai tambah, empat daerah tersebut memberikan sumbangan sebesar 97,88% sedangkan daerah lain hanya memberikan sumbangan sebesar 2,12%. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 13.

Tabel 13

Sumbangan Tenaga Kerja dan Nilai Tambah Daerah dengan Kelas “Sangat Tinggi” Terhadap Industri Rokok Kretek di Indonesia.

Keterangan : 4 Daerah meliputi : Kudus, Kediri, Surabaya, dan Malang Sumber : Diolah dari data BPS

Kita lihat dari tabel 13 bahwa ada penurunan sumbangan dari daerah dengan kelas sangat tinggi terhadap industri rokok kretek di Indonesia walaupun jumlah tenaga kerja dan nilai tambah di empat daerah tersebut sebenarnya meningkat. Jadi dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan tenaga kerja dan nilai tambah di daerah lain yang tidak termasuk dalam kelas yang sangat tinggi, sehingga mengurangi sumbangan empat daerah tersebut di industri rokok kretek di Indonesia.

Tabel 14

Sumbangan Jumlah Perusahaan dengan Level “Sangat Tinggi” Terhadap Total Perusahaan Rokok Kretek di Indonesia

Tabel 14 memperlihatkan pada kita sumbangan jumlah perusahaan dengan kelas “Sangat Tinggi” terhadap jumlah perusahaan rokok kretek di Indonesia. Ternyata sumbangan keempat daerah tersebut dalam jumlah perusahaan mencapai angka 45,03 % pada tahun 1996 dan 41,75% pada tahun 1999. Hal ini 1996 (%) 1999 (%)

4 Daerah Daerah lain 4 Daerah Daerah Lain

Tenaga Kerja 81,09 18,91 77,78 22,22 Nilai Tambah 98,23 1,77 97,88 2,12 Daerah Jumlah Perusahaan Propinsi Kabupaten/Kota 1996 1999 Jateng Kudus 51 53 Jatim Kediri 2 2 Jatim Surabaya 3 3 Jatim Malang 30 28 Total 86 86 % Terhadap Perusahaan

(20)

menunjukkan bahwa banyak perusahaan rokok yang beroperasi di daerah tersebut dari pada di daerah lain, sehingga dapat kita simpulkan bahwa kluster industri rokok kretek ada di daerah yang mempunyai kelas “sangat tinggi” yaitu Kudus, Kediri, Surabaya dan Malang. Dari empat daerah tersebut, Kudus dan Malang merupakan daerah yang mempunyai jumlah perusahaan yang cukup banyak (masing-masing 53 dan 28 perusahaan). Suatu kluster industri terjadi karena biasanya terjadi minimisasi biaya transpor atau biaya produksi. Sedangkan, menurut Marshall (1919), kluster industri muncul karena adanya konsentrasi pekerja trampil, berdekatannya para pemasok spesialis dan tersedianya fasilitas untuk mendapatkan pengetahuan, sehingga karena keuntungan ekonomis tersebut membuat perusahaan-perusahaan dalam satu industri cenderung mengelompok. Sesuatu yang wajar bila kluster industri rokok terdapat di empat daerah tersebut karena dilihat dari sisi historis, perkembangan rokok di Indonesia dimulai dari keempat daerah itu sehingga pekerja trampil dalam industri rokok mudah ditemui di daerah tersebut, para pemasok spesialis telah lama memusatkan kegiatannya di daerah tersebut. Menurut Hayter (1997) penentuan lokasi industri merupakan suatu proses strategi pengembangan. Strategi diartikan sebagai posisi kompetitif dari suatu industri dalam suatu rencana jangka panjang seperti mendirikan pabrik baru. Empat daerah tersebut merupakan lokasi perusahaan rokok yang menguasai pangsa pasar industri rokok kretek di Indonesia yaitu PT. Djarum di Kudus, PT. Gudang Garam di Kediri, PT HM Sampoerna di Surabaya dan PT Bentoel di Malang.

Indeks spesialisasi merupakan salah satu ukuran konsentrasi suatu industri dalam suatu kluster. Telah kita ketahui sebelumnya bahwa kluster industri rokok kretek di Indonesia ada di pulau Jawa yaitu di propinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur khususnya di daerah Kudus, Kediri, Surabaya dan Malang. Indeks spesialisasi digunakan untuk mengukur kemampuan suatu daerah dalam menciptakan kesempatan kerja.

Indeks spesialisasi yang tinggi pada suatu industri diasumsikan akan mempercepat pertumbuhan industri tersebut. Nilai rata-rata indeks spesialisasi industri rokok kretek di Indonesia adalah sebesar 4,15. Nilai ini melebihi satu sehingga dapat disimpulkan bahwa industri rokok kretek di Indonesia memberikan kesempatan pangsa tenaga kerja yang besar. Daerah-daerah yang memberikan sumbangan tenaga kerja dan nilai tambah yang besar atau masuk dalam kelas “sangat tinggi” ternyata mempunyai indeks spesialisasi yang lebih dari satu, Kudus mempunyai indek spesialisasi 15,75, Kediri 18,81, Surabaya 3,94 dan Malang 15,19 (lihat Tabel 15).

Tabel 15. Indeks Spesialisasi Industri Rokok Kretek tahun 1999 T. Kerja T. Kerja

Industri Industri Eir Eit Sirt Rokok Manufaktur Jateng Kudus 50523 68983 0.73 0.0465 15.75 Blora 1004 1927 0.52 0.0465 11.21 Magelang* 374 2188 0.17 0.0465 3.68 Pekalongan* 1988 13670 0.15 0.0465 3.13 Pati 1639 14780 0.11 0.0465 2.39 Batang 1200 12393 0.10 0.0465 2.08 Surakarta* 1514 15722 0.10 0.0465 2.07

(21)

Semarang* 4097 79899 0.05 0.0465 1.10 Jepara 1277 30788 0.04 0.0465 0.89 Karanganyar 959 40315 0.02 0.0465 0.51 Sukoharjo 934 48274 0.02 0.0465 0.42 Boyolali 101 18835 0.01 0.0465 0.12 Kendal 26 19508 0.00 0.0465 0.03 Jatim Kediri* 37508 42902 0.87 0.0465 18.81 Blitar* 1641 1951 0.84 0.0465 18.09 Malang* 29165 41290 0.71 0.0465 15.19 Ngawi 2275 5626 0.40 0.0465 8.70 Tulungagung 3286 12123 0.27 0.0465 5.83 Lamongan 3171 11836 0.27 0.0465 5.76 Malang 6210 31470 0.20 0.0465 4.24 Mojokerto* 801 4226 0.19 0.0465 4.08 Tuban 1523 8287 0.18 0.0465 3.95 Surabaya* 29843 162887 0.18 0.0465 3.94 Bojonegoro 1227 8473 0.14 0.0465 3.11 Nganjuk 255 3308 0.08 0.0465 1.66 Probolinggo 759 9871 0.08 0.0465 1.65 Pasuruan 5772 79853 0.07 0.0465 1.55 Mojokerto 2058 31945 0.06 0.0465 1.39 Jombang 794 13143 0.06 0.0465 1.30 Pamekasan 50 1449 0.03 0.0465 0.74 Sidoarjo 4834 168193 0.03 0.0465 0.62 Blitar 55 2480 0.02 0.0465 0.48 Trenggalek 35 1660 0.02 0.0465 0.45 Madiun 22 2959 0.01 0.0465 0.16 Jember 114 37278 0.00 0.0465 0.07

Dari analisis sebaran geografis dapat disimpulkan bahwa Kudus, Kediri, Surabaya dan Malang merupakan daerah kluster industri utama rokok kretek di Indonesia. Ini terbukti karena keempat daerah tersebut memberikan sumbangan yang besar terhadap industri rokok kretek di Indonesia bila dibandingkan dengan perusahaan rokok kretek di daerah lain. Kondisi daerah utama industri rokok kretek ternyata tidak mengalami perubahan pada periode sebelum krisis (1996) maupun periode sesudah krisis/masa recovery (1999).

KESIMPULAN & IMPLIKASI

Dari hasil analisis dapat disimpulkan beberapa hal tentang kondisi industri rokok kretek di Indonesia :

1. Menurut klasifikasi Bain (1956) industri rokok kretek di Indonesia mempunyai struktur oligopoli dengan tingkat konsentrasi tinggi ini ditunjukkan oleh nilai konsentrasi rasio (CR4/8) industri rokok kretek yang tinggi. Artinya, hambatan masuk (barrier of entry) dalam industri ini cukup besar sehingga tidak mudah bagi pemain baru yang masuk dalam industri ini. Kalau ada perusahaan baru biasanya adalah hasil akusisi dari

(22)

2. Krisis ekonomi yang mencapai puncaknya pada tahun 1998 ternyata tidak membuat struktur industri rokok kretek di Indonesia mengalami perubahan secara drastis.

3. Kinerja industri rokok kretek di Indonesia mengalami pertumbuhan walaupun kondisi perkonomian Indonesia mengalami krisis. Indikasi pertumbuhan kinerja dapat dirasakan karena adanya pertumbuhan sumbangan nilai tambah dan tenaga kerja industri terhadap industri manufaktur di Indonesia.

4. Industri rokok kretek di Indonesia mempunyai daerah utama industri yang diindikasikan dengan besarnya sumbangan nilai tambah dan tenaga kerja daerah tersebut terhadap industri rokok kretek di Indonesia. Daerah tersebut adalah Kudus di Jawa Tengah, Kediri, Surabaya dan Malang di Jawa Timur. Keempat daerah tersebut merupakan lokasi empat perusahaan yang selama ini menguasai pangsa pasar industri rokok kretek di Indonesia yaitu PT Gudang Garam di Kediri, PT Djarum di Kudus, PT HM Sampoerna di Surabaya dan PT Bentoel di Malang. Empat daerah tersebut memiliki kelas yang “sangat tinggi” dalam pangsa tenaga kerja dan nilai tambah serta mempunyai indeks spesialisasi lebih dari satu. Empat daerah tersebut dapat dikategorikan sebagai kluster industri rokok kretek di Indonesia

5. Industri rokok kretek di Indonesia ternyata merupakan pangsa pasar tenaga kerja yang tinggi hal ini dibuktikan dengan indeks spesialisasi rata-rata industri rokok kretek di Indonesia yang mempunyai nilai lebih besar dari satu yaitu sebesar 4,15. Sehingga penyerapan tenaga kerja pada Industri rokok kretek di Indonesia dapat dikatakan besar, lebih–lebih didaerah utama industri rokok kretek di Indonesia yaitu Kediri, Surabaya, Kudus dan Malang.

6. Industri rokok kretek di Indonesia ternyata mampu membuktikan dirinya sebagai salah satu tulang punggung industri manufaktur di Indonesia terbukti dengan sumbangan yang diberikan pada industri manufaktur baik itu penyerapan tenaga kerja maupun pertumbuhan nilai tambah.

Dari hasil kesimpulan yang ada, maka implikasi kebijakan yang diajukan adalah sebagai berikut:

1. Adanya kekuatan (strength) industri rokok kretek yang telah terbukti dapat tetap bertahan dalam menghadapi krisis ekonomi. Keputusan strategis yang harus dilakukan adalah dengan melakukan pengembangan baik itu dalam penelitian dan penemuan inovasi baru maupun pengembangan pasar dalam negeri maupun luar negeri (ekspor). 2. Industri rokok kretek adalah industri yang berstruktur oligopoli sehingga cenderung

melakukan kolusi. Struktur industri oligopoli secara alamiah akan cenderung melakukan perilaku kolusi. Hal ini tidak bisa dihindari sehingga akan lebih baik bila kolusi yang dilakukan adalah kolusi yang sehat yang memberikan dampak yang bagi seluruh perusahaan rokok kretek di Indonesia. Kolusi yang sehat dapat dilakukan dengan membentuk suatu gabungan perusahaan rokok, asosiasi atau mendayagunakan gabungan perusahaan rokok yang sudah ada agar tercipta efek sinergi.

3. Pemerintah yang diuntungkan dengan adanya industri rokok kretek di Indonesia dengan sumbangan cukai yang tidak kecil nilainya diharapkan memberikan sumbangannya dalam menciptakan kebijakan-kebijakan yang kondusif bagi industri rokok kretek di Indonesia. Kebijakan yang mendukung ekspor yang mempermudah industri rokok kretek dalam mengembangkan pasar keluar negeri sehingga memperkuat daya saing

(23)

kita di pasar global merupakan suatu sumbangan wajib pemerintah dalam mengembangkan industri rokok kretek Indonesia.

DAFTAR PUSTAKA

Awat, Napa .J. ,1995. Metode Statistik dan Ekonometri, Lyberty, Yogyakarta. Bain, Joe.S., 1956. Industrial Organization, Wiley, New York.

Blair, Roger D. & Kaserman, D.L., 1985, Antitrust Economics, Richard D. Irwin, Inc., Homewood.

Budiman, A., & Onghokham, 1997, Rokok Kretek Lintasan Sejarah dan Artinya Bagi Pembangunan Bangsa dan Negara, PT. Djarum, Kudus.

Boediono, 1999, Ekonomi Mikro, BPFE, Yogyakarta.

Castles, L. 1967, Religions, Politics, and Economic Behavior in Java: the Kudus cigarette industry. Yale University Southeast Asia Studies, Detroit.

Church, J. & Ware, R, 2000, Industrial Organization: A Strategic Approach, McGraw Hill, Boston.

Gatra, 2000a, Ragam: Kudus, Tanah Air Kretek Itu, Edisi No 11 Tahun VI, 29 Januari 2000 Gatra, 2000b, Ragam: Rokok, Antara Madu dan Racun, Edisi No 16 Tahun VI, 4 Maret

2000

Hasibuan, N., 1993, Ekonomi Industri: Persaingan, Monopoli dan Regulasi, LP3ES, Jakarta.

Hayter, R., 1997, The Dynamics of Industrial Location, John Wiley & Sons Ltd, Chichester.

Hornaday, R.W, 1994, Cases in Strategic Management, Program Magister Manajemen UGM, Yogyakarta.

Indocommercial, 1999, Proses Oligopoli Industri Rokok Berjalan Cepat, No 235, 11 Oktober 1999.

Indocommercial, 2002 Prospek Industri dan Pemasaran Rokok di Indonesia, No 289, 11 Januari 2002.

Jaya, Wihana. K., 1993, Pengantar Ekonomi Industri, Pendekatan Struktur, Perilaku dan Kinerja Pasar, BPFE, Yogyakarta.

Kuncoro, M., Adji,A.,&Pradipto,R.,1997, Ekonomi Industri: Teori, Kebijakan dan Studi Empiris, Widya Sarana Informatika, Yogyakarta.

Kuncoro, M., 2001a, Metode Kuantitatif: Teori dan Aplikasi Untuk Bisnis dan Ekonomi, UPP AMP YKPN, Yogyakarta.

Kuncoro, M., 2001b, “Regional Clustering of Indonesia’s Manufacturing Industry: A Spatial Analysis With Geographic Information System (GIS)”, Gadjah Mada International Journal of Business, 3(3).

Kuncoro, M., 2002, Analisis Spasial dan Regional: Studi Aglomerasi dan Kluster Industri Indonesia, UPP AMP YKPN Yogyakarta.

Marshall, A 1919, Industry and Trade, Macmillan, London.

Martin, S., 1994, Industrial Economics : Economic Analysis and Public Policy, 2nd Edition, Prentice Hall, New Jersey.

(24)

Martin, R., & Sunley, P.1996, “Paul Krugman’s Geographical Economic and Its Implications for Regional Development Theory: A Critical Assessment”, Economic Geography, 72(3).

Samuelson,Paul.A.& Nordhaus,William.D.,1999, Mikroekonomi, Erlangga, Jakarta.

Santosa, S., 2002, SPSS Versi 10: Mengolah Data Statistik Secara Profesional, PT Elex Media Komputindo, Jakarta.

Swasembada, 2000, Suplemen Rokok: Era Baru Industri Rokok Indonesia, Edisi No 08/XVI/19 April – 3 Mei 2000

htpp://www. djarum.com, Tentang Perusahaan, download 23 April 2002. htpp://www. djarum.com, Distribusi Pasar Lokal, download 23 April 2002. htpp://www.gamma.co.id, Prediksi Sepekan, download 23 April 2002.

htpp://www.satunet.com, Rokok Tetap Jadi Tulang Punggung Bea Cukai, download 23 April 2002

Lampiran 1a

Produktivitas dan Efisiensi Industri Rokok Kretek di Tiap Kabupaten di Indonesia pada Tahun 1996

Daerah Produktivitas Efisiensi Jml Prsh Sumut Langkat 94.045,00 0,23 1 Pematang Siantar * 26.237,79 0,72 2 Jabar Ciamis 5.180,00 1,5 1 Jateng Karanganyar 48.202,09 0,32 3 Magelang * 20.927,45 0,54 1 Kudus 20.455,26 0,4 51 Sukoharjo 15.709,28 0,85 1 Kendal 13.984,14 1,75 1 Pati 12.972,57 0,08 3 Semarang * 11.658,93 0,72 5 Surakarta * 11.222,24 0,64 3 Jepara 7.762,49 0,38 8 Pekalongan * 1.138,83 91,26 1 Jatim Kediri * 87.166,48 1,46 2 Surabaya * 59.387,79 1,51 3 Mojokerto * 28.106,14 0,69 1 Malang * 26.672,43 1,01 30 Nganjuk 14.058,39 0,35 2 Malang 11.747,21 0,61 25 Bojonegoro 9.246,15 2,05 4 Tulungagung 9.058,89 0,83 7 Pasuruan 8.872,53 0,46 5 Sidoarjo 8.459,17 0,72 15

(25)

Jember 4.950,60 0,55 2 Probolinggo 3.960,04 1,09 3 Jombang 3.696,44 0,71 3 Trenggalek 2.227,78 0,63 1 Lamongan 2.104,89 0,73 2 Blitar * 775,64 0 2 Mojokerto 200,50 32,75 1 Bali Klungkung 6.885,92 0,46 1 Sulut Minahasa 1.812,95 0,9 1 Keterangan : * = Kotamadya

Sumber : Diolah dari data BPS

Lampiran 1b.

Produktivitas dan Efisiensi Industri Rokok Kretek di Tiap Kabupaten di Indonesia pada Tahun 1999

Daerah Produktivitas Efisiensi Jml Prsh

Jateng Boyolali 79.652,43 1.45 1 Kudus 60.398,70 0.74 53 Magelang * 53.030,84 0.32 1 Kendal 41.980,77 1.42 1 Karanganyar 38.337,55 1.28 4 Surakarta * 35.982,62 0.47 3 Semarang * 32.849,22 0.42 5 Pati 26.175,43 0.95 3 Sukoharjo 22.022,42 0.09 1 Jepara 10.739,62 0.7 6 Batang 1.993,20 na 1 Pekalongan * 1.795,90 83.36 1 Blora 817,42 na 1 Jatim Kediri * 169.006,30 2,59 2 Surabaya * 158.553,50 1,81 3 Mojokerto * 151.238,80 0,6 1 Malang * 73.219,99 0,9 28 Tulungagung 33.433,83 0,53 5 Malang 29.554,24 1,9 27 Madiun 23.094,68 0,13 1 Sidoarjo 22.566,50 0,77 16 Pasuruan 17.668,86 9,48 7 Blitar 15.823,81 0,41 2 Nganjuk 13.847,00 0,39 5 Probolinggo 10.256,48 0,94 3 Bojonegoro 8.739,73 0,55 5 Jember 8.368,55 1,2 4

(26)

Jombang 6.647,41 2,27 3 Pamekasan 4.652,22 2,02 2 Mojokerto 4.278,98 55,17 2 Trenggalek 3.988,00 1,12 1 Lamongan 3.251,05 85,76 3 Blitar * 1.401,78 na 2 Tuban 1.038,00 na 1 Ngawi 840,41 26,87 2 Keterangan : * = Kotamadya Sumber: Diolah dari data BPS

Lampiran 2. Tenaga Kerja 45000.0 40000.0 35000.0 30000.0 25000.0 20000.0 15000.0 10000.0 5000.0 0.0 Tenaga Kerja 1996 Frequency 30 20 10 0 Std. Dev = 11992.44 Mean = 5460.8 N = 32.00 Tenaga Kerja 50000.0 45000.0 40000.0 35000.0 30000.0 25000.0 20000.0 15000.0 10000.0 5000.0 0.0 Tenaga Kerja 1999 Frequency 30 20 10 0 Std. Dev = 11828.57 Mean = 5629.5 N = 35.00 Lampiran 3a

(27)

Peringkat (Rank) dan Klasifikasi Kabupaten/Kota menurut JumlahTenaga Kerja dan Nilai Tambah pada Industri Rokok Kretek di Indonesia pada Tahun 1996 Kelas Propinsi Kabupaten T K Kelas Propinsi Kabupaten NT , Rp(000) Sangat Tinggi Jateng Kudus 46.971 Sangat Tinggi Jatim Kediri* 4.494.485.100

Jatim Kediri* 39.326 Jatim Surabaya * 1.912.411.199 Jatim Surabaya * 29.803 Jateng Kudus 856.928.206

Jatim Malang * 25.599 Jatim Malang * 790.421.591 Tinggi Jatim Malang 8.064 Tinggi Jatim Malang 49.094.883

Jatim Sidoarjo 3.992 Jateng Semarang* 18.006.610 Jatim Tulungagung 2.979 Rendah Jatim Tulungagung 13.595.238 Jateng Semarang* 2.822 Jatim Sidoarjo 8.603.915 Jatim Blitar 1.830 Jatim Mojokerto * 8.013.413 Jatim Pasuruan 1.804 Jateng Surakarta* 7.343.937 Jateng Pati 1.626 Jateng Pati 6.226.114 Jatim Bojonegoro 1.455 Sumut P. Siantar* 5.256.003 Jateng Jepara 1.443 Jatim Pasuruan 4.957.298 Jateng Surakarta* 1.337 Jateng Karanganyar 4.009.035 Rendah Jateng Pekalongan* 943 Jatim Bojonegoro 3.906.107

Jatim Lamongan 726 Jateng Jepara 3.771.038

Jatim Mojokerto * 696 Jateng Magelang* 3.121.019 Jatim Probolinggo 650 Jatim Probolinggo 1.551.759 Sumut P. Siantar* 543 Jatim Blitar 1.439.144

Jatim Mojokerto 505 Jatim Lamongan 1.134.206

Jateng Magelang* 427 Jateng Pekalongan* 1.062.279

Jatim Jombang 257 Sumut Langkat 994.837

Jateng Karanganyar 256 Jatim Nganjuk 885.282

Jatim Nganjuk 182 Jateng Kendal 631.772

Bali Klungkung 133 Jateng Sukoharjo 576.420

Jateng Sukoharjo 80 Jatim Jombang 444.024

Jateng Kendal 71 Bali Klungkung 287.673

Jabar Ciamis 60 Jabar Ciamis 186.559

Sumut Langkat 56 Jatim Mojokerto 98.250

Sulut Minahasa 42 Jatim Jember 72.225

Jatim Jember 41 Sulut Minahasa 36.074

Jatim Trenggalek 27 Jatim Trenggalek 23.149

Keterangan :

TK = Tenaga Kerja; NT = Nilai Tambah * = Kotamadya

Sumber : Diolah dari data BPS

Lampiran 3b.

Peringkat (Rank) dan Klasifikasi Kabupaten/Kota menurut JumlahTenaga Kerja dan Nilai Tambah pada Industri Rokok Kretek di Indonesia pada Tahun 1999 Kelas Propinsi Kabupaten TK Kelas Propinsi Kabupaten NT, Rp(000) Sangat Tinggi Jateng Kudus 50.523Sangat Tinggi Jatim Kediri* 10.000.000.000 Jatim Kediri* 37.508 Jatim Surabaya* 6.080.000.000 Jatim Surabaya* 29.843 Jateng Kudus 1.680.000.000

(28)

Jatim Malang* 29.165 Jatim Malang* 1.220.000.000 Jatim Malang 6.210Tinggi Jatim Malang 99.386.007 Tinggi Jatim Pasuruan 5.772 Jatim Pasuruan 46.061.654 Jatim Sidoarjo 4.834 Jatim Mojokerto* 45.465.215 Jateng Semarang* 4.097 Jatim Tulungagung 42.253.572 Jatim Tulungagung 3.286 Jatim Sidoarjo 36.173.342 Jatim Lamongan 3.171 Jateng Surakarta* 25.476.590 Jatim Ngawi 2.275 Jateng Semarang* 25.385.455 Jatim Mojokerto 2.058 Jateng Pati 20.907.486 Jateng Pekalongan* 1.988Rendah Jateng Karanganyar 11.721.953 Jatim Blitar* 1.641 Jatim Lamongan 9.149.825 Jateng Pati 1.639 Jatim Mojokerto 8.632.746

Jatim Tuban 1.523 Jateng Jepara 5.941.603

Jateng Surakarta* 1.514 Jatim Probolinggo 4.863.430 Jateng Jepara 1.277 Jateng Magelang* 4.831.169 Jatim Bojonegoro 1.227 Jateng Boyolali 4.763.331 Jateng Batang 1.200 Jateng Pekalongan* 3.527.929 Jateng Blora 1.004 Jatim Bojonegoro 2.874.798 Rendah Jateng Karanganyar 959 Jateng Batang 2.391.840 Jateng Sukoharjo 934 Jatim Blitar* 2.365.320 Jatim Mojokerto* 801 Jatim Ngawi 1.879.044 Jatim Jombang 794 Jateng Sukoharjo 1.641.140 Jatim Probolinggo 759 Jatim Tuban 1.580.870

Jateng Magelang* 374 Jateng Blora 820.692

Jatim Nganjuk 255 Jatim Nganjuk 739.016

Jatim Jember 114 Jateng Kendal 640.275

Jateng Boyolali 101 Jatim Jember 540.346

Jatim Blitar 55 Jatim Jombang 473.563

Jatim Pamekasan 50 Jatim Blitar 252.388

Jatim Trenggalek 35 Jatim Pamekasan 148.664

Jateng Kendal 26 Jatim Trenggalek 73.890

Jatim Madiun 22 Jatim Madiun 58.320

Keterangan: TK = Tenaga Kerja NT = Nilai Tambah * = Kotamadya

(29)

BIODATA SINGKAT

SIMON BAMBANG SUMARNO adalah Alumnus Magister Manajemen UGM. Lulus

dari Program MM UGM tahun 2002.

MUDRAJAD KUNCORO adalah staf pengajar Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada

(UGM) dan peneliti pada Pusat Studi Ekonomi Pancasila UGM. Ia mendapat gelar Sarjana Ekonomi dengan predikat cum laude dari UGM (1989), Graduate Diploma dengan spesialisasi Keuangan Daerah (1992) dan Master of Social Science dari University of Birmingham, Inggris (1993), serta PhD dalam Economics & Commerce dari University of Melbourne, Australia (2001). Pernah mengikuti kursus singkat Fiqh for Economists di International Islamic University, Selangor, Malaysia (1994), menjadi visiting scholar di Department of Economics, Research School of Pacific and Asian Studies, Australian National University, Canberra, Australia (1998), dosen tamu di University of Melbourne, University of Leiden, dan University of Groningen. Selain anggota ISEI (Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia), ia juga tercatat sebagai anggota AIB (Academy of International Business).

Gambar

Tabel 2 menyajikan perkembangan produksi rokok di Indonesia dari tahun 1996 –  2001 terdiri dari rokok kretek, rokok putih, dan klobot/klembak
Tabel 15. Indeks Spesialisasi Industri Rokok Kretek tahun 1999     T. Kerja  T. Kerja

Referensi

Dokumen terkait

Kesepakatan bersama yang dibuat antara PT Pelindo II Cabang Cirebon dengan perusahaan Bongkar Muat batu Bara atau pelaku usaha lainnya akan penulis dalami dari

Penulisan Skripsi yang berjudul “MODEL PENGELOLAAN ASET DALAM PENCAPAIAN KEMANDIRIAN OPERASIONAL DI PONDOK PESANTREN ANNUQAYAH DESA GULUK-GULUK KABUPATEN SUMENEP”

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa tesis yang berjudul “PELAKSANAAN PENDAFTARAN HAK ATAS TANAH UNTUK MEMPEROLEH KEPASTIAN HUKUM MELALUI PROGRAM NASIONAL AGRARIA

Bahwa penderita cacat kejiwaan yang melakukan tindak pidana sesuai dengan Pasal 44 ayat (1) KUHP, tidaklah dipidana karena penderita cacat kejiwaan tidak mampu

Hasil penelitian klien III (SBN) klien kurang bertanggung jawab dan kurang perhatian dari orangtua yang menyebabkan ia berani dengan orang tua. Penerapan

Data yang diperoleh disimpan ke sistem data logger, kemudian dikirim lagi secara wireless dengan menggunakan gelombang radio ke komputer data kolektor sehingga

[ŋ] menduduki peringkat pertama dalam kesulitan pelafalan bunyi, yakni sebanyak 38 kasus, menyusul tertukarnya bunyi [ǝ] dengan [u] sebanyak 32 kasus, sulit melafalkan suku

bahwa dengan telah dikeluarkannya Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2007 tentang Perubahan Ketiga Atas Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2004 tentang Kedudukan Protokoler