• Tidak ada hasil yang ditemukan

WARTA MINGGUAN GEREJA INDONESIAN FELLOWSHIP IN SINGAPORE EDISI FEBUARI 2021

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "WARTA MINGGUAN GEREJA INDONESIAN FELLOWSHIP IN SINGAPORE EDISI FEBUARI 2021"

Copied!
8
0
0

Teks penuh

(1)

1

\

0

WARTA MINGGUAN GEREJA

INDONESIAN FELLOWSHIP IN SINGAPORE

EDISI 07 – 14 FEBUARI 2021

TUHAN AKAN MENYEDIAKAN -JEHOVAH JIREH

KEJADIAN22:7-8, 13-14

‘Prinsip sebutan pertama’ mengatakan bahwa, untuk mengerti suatu kata tertentu dalam Alkitab, kita harus menemukan tempat pertama kata itu disebut dan mempelajari pasalnya. Alasannya ialah bahwa sebutan pertama Alkitab memberi kita arti yang paling jelas.

Maka, untuk mengerti sebuah kata penting, kita akan memulai dengan ‘sebutan pertama’nya.

Inilah sebuah contoh dari ‘prinsip sebutan pertama’: pertama kali darah disebut dalam Alkitab adalah dalam:

Kejadian 4:10 - Firman-Nya (firman Tuhan kepada Kain): "Apakah yang telah kauperbuat ini? Darah adikmu itu berteriak kepada-Ku dari tanah. Di sini Tuhan bertanya kepada Kain, ‘Apakah yang telah kauperbuat ini?’ Dengarkan! ‘Darah (hidup) adikmu itu berteriak kepada-Ku dari tanah.’ Berdasarkan ‘sebutan pertama’ ini untuk kata darah, kita belajar bahwa darah sama dengan hidup manusia.

Kemudian dari Kejadian 9:5, kita belajar bahwa keadilan Tuhan menuntut darah (atau hidup) dari para pembunuh.

Kejadian 9:5 - Tetapi mengenai darah kamu, yakni nyawa kamu, Aku akan menuntut balasnya; dari segala binatang Aku akan menuntutnya, dan dari setiap manusia Aku akan menuntut nyawa sesama manusia.

Menyatukan ‘sebutan pertama’ dari darah dan penghakiman, kita sampai ke arti dari sebuah ‘pengganti’ – darah/nyawa binatang dapat diberikan untuk hidup seorang manusia.

Kita bisa melihat hal ini dalam Paskah pertama dalam Keluaran 12:

Keluaran 12:7 - Kemudian dari darahnya (darah domba Paskah) haruslah diambil sedikit dan dibubuhkan pada kedua tiang pintu dan pada ambang atas, pada rumah-rumah di mana orang memakannya.

Keluaran 12:13 - Dan darah itu (darah domba Paskah) menjadi tanda bagimu pada rumah-rumah di mana kamu tinggal: Apabila Aku melihat

(2)

2

darah itu, maka Aku akan lewat dari pada kamu. Jadi tidak akan ada tulah kemusnahan di tengah-tengah kamu, apabila Aku menghukum tanah Mesir.

Kemudian Tuhan menjelaskan kepada Musa dalam pembangunan mezbah – bahwa darah binatang yang bersih/hidup ditumpahkan dalam pertukaran untuk hidup seorang berdosa.

Imamat 17:11 - Karena nyawa makhluk ada di dalam darahnya dan Aku telah memberikan darah itu kepadamu di atas mezbah untuk mengadakan pendamaian bagi nyawamu, karena darah mengadakan pendamaian dengan perantaraan nyawa.

Ayat-ayat ini membantu kita mengerti nubuatan Yesaya mengenai Pertukaran terbesar.

Yesaya 53:5 - Tetapi dia tertikam (darah-Nya tercurah) oleh karena pemberontakan kita, dia diremukkan oleh karena kejahatan kita; ganjaran yang mendatangkan keselamatan bagi kita ditimpakan kepadanya, dan oleh bilur-bilurnya (kembali darah-Nya tercurah) kita menjadi sembuh.

Kita akan berbicara tentang Tuhan Yesus memberi hidup-Nya di atas Salib, dalam bagian ke-2 dari khotbah ini.

Kembali ke teks Kejadian 22, nama Tuhan, ‘Jehovah Jireh’ disebut pertama kali dalam:

Kejadian 22:14 - Dan Abraham menamai tempat itu: "TUHAN menyediakan"(Jehovah Jireh) ; sebab itu sampai sekarang dikatakan orang: "Di atas gunung TUHAN, akan disediakan."

Kita akan membagi khotbah ini ke dalam 2 bagian:

Bagian ke-1: Tuhan menyediakan seekor domba/domba jantan untuk menyelamatkan Ishak.

Bagian ke-2: Tuhan Yesus memberi diri-Nya sebagai Domba untuk menyelamatkan kita.

Bagian ke-1: Tuhan menyediakan seekor domba/domba jantan untuk menyelamatkan Ishak.

Kejadian 22:7 - Lalu berkatalah Ishak kepada Abraham, ayahnya: "Bapa." Sahut Abraham: "Ya, anakku." Bertanyalah ia: "Di sini sudah ada api dan kayu, tetapi di manakah anak domba untuk korban bakaran itu?"

Ishak menanyakan pertanyaan ini sebab bagian paling penting dari persembahan tidak ada. ‘Di manakah anak domba untuk korban bakaran?’ Kejadian 22:8 - Sahut Abraham: "Allah yang akan menyediakan anak domba untuk korban bakaran bagi-Nya, anakku." Demikianlah keduanya berjalan bersama-sama.

Ini adalah kata-kata iman berdasarkan janji-janji/firman Tuhan.

Abraham percaya bahwa Ishak tidak akan mati di mezbah sebab Tuhan akan mengadakan perjanjian-Nya dengan Ishak dan keturunannya.

(3)

3

Kejadian 17:19 - Tetapi Allah berfirman: "Tidak, melainkan isterimu Saralah yang akan melahirkan anak laki-laki bagimu, dan engkau akan menamai dia Ishak, dan Aku akan mengadakan perjanjian-Ku dengan dia menjadi perjanjian yang kekal untuk keturunannya.

‘Demikianlah keduanya berjalan bersama-sama.’ – Tidak ada lanjutan pertanyaan dari Ishak. Ia percaya perkataan ayahnya sebab Abraham percaya dalam Perkataan Tuhan.

Kejadian 22:9 - Sampailah mereka ke tempat yang dikatakan Allah kepadanya. Lalu Abraham mendirikan mezbah di situ, disusunnyalah kayu, diikatnya Ishak, anaknya itu, dan diletakkannya di mezbah itu, di atas kayu api.

Kejadian 22:10 - Sesudah itu Abraham mengulurkan tangannya, lalu mengambil pisau untuk menyembelih anaknya.

Dalam ayat selanjutanya (ayat 11), malaikat Tuhan berseru kepadanya dari sorga dan menghentikan Abraham dari membunuh Ishak.

Kejadian 22:13 - Lalu Abraham menoleh dan melihat seekor domba jantandi belakangnya, yang tanduknya tersangkut dalam belukar. Abraham mengambil domba itu, lalu mengorbankannya sebagai korban bakaran pengganti anaknya.

Dalam saat-saat yang paling menyakitkan dalam hidupnya, Abraham mengangkat matanya ke sorga dari mana suara datang.

‘dan melihat seekor domba jantan di belakangnya’, dalam Bahasa Inggris: ‘and behold, behind him was a ram” – Ketika ia mengangkat matanya ke sorga, ia dapat melihat apa yang ada di belakangnya. Ia melihat Tuhan telah menyediakan bagi diri-Nya seekor domba jantan.

‘mengorbankannya sebagai korban bakaran pengganti anaknya’ – domba jantan itu adalah suatu pengganti bagi hidup Ishak.

Kejadian 22:14- Dan Abraham menamai tempat itu: "TUHAN menyediakan"; sebab itu sampai sekarang dikatakan orang: "Di atas gunung TUHAN, akan disediakan."

Dan Abraham menamai tempat itu TUHAN Akan Menyediakan, seperti

yang dikatakan sekarang, ‘Di atas gunung Tuhan itu akan disediakan.’ Ada 2 bagian dalam ayat ini:

1. ‘Tuhan Akan Menyediakan’ – Dalam konteks pasal ini, Tuhan akan menyediakan sebuah pengganti untuk menyelamatkan hidup Ishak.

2. Abraham juga memandang ke dalam masa depan dan melihat kedatangan Tuhan Yesus Kristus untuk menyelamatkan dunia dan ia bersukacita.

Yohanes 8:56 - Abraham bapamu bersukacita bahwa ia akan melihat hari-Ku dan ia telah melihatnya dan ia bersukacita."

(4)

4

‘Di atas gunung Tuhan ini akan disediakan’ – Ini adalah nubuatan penyaliban Tuhan Yesus Kristus di atas Gunung Calvary atau Golgota. Tuhan Yesus memberi diri-Nya Sendiri untuk mati bagi dosa-dosa dunia.

Bagian ke-2: Tuhan Yesus memberi Diri-Nya Sendiri Sebagai Domba Untuk Menyelamatkan Kita.

1. Saat Yohanes Pembaptis melihat Tuhan Yesus, ia berkata dalam:

Yohanes 1:29- Pada keesokan harinya Yohanes (Pembaptis) melihat Yesus datang kepadanya dan ia berkata: "Lihatlah Anak domba Allah, yang menghapus dosa dunia.

‘Lihatlah Anak domba Allah’ – Itu adalah “Lihatlah”, satu-satunya Korban sempurna’ sebab darahNya menyucikan kita dari semua dosa. (1 Yohanes

1:7b)

2. Tuhan Yesus tahu bahwa tujuan kedatangan-Nya adalah untuk memberi

hidup-Nya untuk menebus kita dari dosa-dosa kita.

Markus 10:45- Karena Anak Manusia juga datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang."

Dan sebelum Ia memberi hidup-Nya di atas Salib, Ia menderita sangat berat. – Tubuh-Nya dipecahkan dari kepala-Nya sampai kaki-Nya. Mahkota duri di kepala-Nya dan paku di kaki-Nya.

Markus 8:31- Kemudian mulailah Yesus mengajarkan kepada mereka, bahwa Anak Manusia harus menanggung banyak penderitaan dan ditolak oleh tua-tua, imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat, lalu dibunuh dan bangkit sesudah 3 hari(dari kematian).

Pada malam sebelum penyaliban-Nya, Ia berkata kata-kata ini kepada para murid-Nya. Dan Paulus menulisnya kepada Gereja di Korintus:

1 Korintus 11:23- Sebab apa yang telah kuteruskan kepadamu, telah aku terima dari Tuhan, yaitu bahwa Tuhan Yesus, pada malam waktu Ia diserahkan, mengambil roti

Ayat 24 - dan sesudah itu Ia mengucap syukur atasnya; Ia memecah-mecahkannya dan berkata: "Inilah tubuh-Ku, yang diserahkan bagi kamu; perbuatlah ini menjadi peringatan akan Aku!"

Ayat 25 - Demikian juga Ia mengambil cawan, sesudah makan, lalu berkata: "Cawan ini adalah perjanjian baru yang dimeteraikan oleh darah-Ku; perbuatlah ini, setiap kali kamu meminumnya, menjadi peringatan akan Aku!"

Ayat 26- Sebab setiap kali kamu makan roti ini dan minum cawan ini, kamu memberitakan kematian Tuhan sampai Ia datang.

(5)

5

Kesimpulan

• Sebutan pertama ‘Tuhan akan menyediakan’ atau ‘Jehovah Jireh’ adalah dalam konteks penyediaan sebuah pengganti untuk menyelamatkan hidup.

• Tuhan menyediakan domba jantan untuk menyelamatkan hidup Ishak.

• Abraham juga menantikan kedatangan Tuhan Yesus untuk menyelamatkan dunia.

………Khotbah oleh Diaken David Tay di IFiS tgl. 7 Febuari 2021……

BIBLE STUDY

1. Akulah Tuhan Allahmu, Jangan Ada Padamu allah Lain di Hadapan-Ku.

Mazmur73:25 - Siapa gerangan ada padaku di sorga selain Engkau? Selain Engkau tidak ada yang kuingini di bumi.

Ayat 26 - Sekalipun dagingku dan hatiku habis lenyap, gunung batuku dan bagianku tetaplah Allah selama-lamanya.

MAZMUR 8:2 - Ya TUHAN, Tuhan kami, betapa mulianya nama-Mu di seluruh bumi! Keagungan-Mu yang mengatasi langit dinyanyikan.

Ayat 3 - Dari mulut bayi-bayi dan anak-anak yang menyusu telah Kauletakkan dasar kekuatan karena lawan-Mu, untuk membungkamkan musuh dan pendendam.

Ayat 4 - Jika aku melihat langit-Mu, buatan jari-Mu, bulan dan bintang-bintang yang Kautempatkan:

Ayat 5 - apakah manusia, sehingga Engkau mengingatnya? Apakah anak manusia, sehingga Engkau mengindahkannya?

Ayat 6 - Namun Engkau telah membuatnya hampir sama seperti Allah, dan telah memahkotainya dengan kemuliaan dan hormat.

Ayat 7 - Engkau membuat dia berkuasa atas buatan tangan-Mu; segala-galanya telah Kauletakkan di bawah kakinya:

Ayat 8 - kambing domba dan lembu sapi sekalian, juga binatang-binatang di padang;

Ayat 9 - burung-burung di udara dan ikan-ikan di laut, dan apa yang melintasi arus lautan.

Ayat 10 - Ya TUHAN, Tuhan kami, betapa mulianya nama-Mu di seluruh bumi!

SEMUANYA ITU BAIK DAN SUNGGUH AMAT BAIK

HARI 2 Kejadian 1:10 - Lalu Allah menamai yang kering itu darat, dan kumpulan air itu dinamai-Nya laut. Allah melihat bahwa semuanya itu baik. HARI 3 Ayat 18 - dan untuk menguasai siang dan malam, dan untuk memisahkan terang dari gelap. Allah melihat bahwa semuanya itu baik.

(6)

6

HARI 4 Ayat 21 - Maka Allah menciptakan binatang-binatang laut yang besar dan segala jenis makhluk hidup yang bergerak, yang berkeriapan dalam air, dan segala jenis burung yang bersayap. Allah melihat bahwa semuanya itu baik.

HARI 5 Ayat 25 - Allah menjadikan segala jenis binatang liar dan segala jenis ternak dan segala jenis binatang melata di muka bumi. Allah melihat bahwa semuanya itu baik.

Hari 6 Ayat 31 - Maka Allah melihat segala yang dijadikan-Nya itu, sungguh amat baik. Jadilah petang dan jadilah pagi, itulah hari keenam. TAURAT-MU SEMPURNA

Mazmur 19:8 - Taurat TUHAN itu sempurna, menyegarkan jiwa; peraturan TUHAN itu teguh, memberikan hikmat kepada orang yang tak berpengalaman.

Ayat 9 - Titah TUHAN itu tepat, menyukakan hati; perintah TUHAN itu murni, membuat mata bercahaya.

Ayat 10 - Takut akan TUHAN itu suci, tetap ada untuk selamanya; hukum-hukum TUHAN itu benar, adil semuanya,

Ayat 11 - lebih indah dari pada emas, bahkan dari pada banyak emas tua; dan lebih manis dari pada madu, bahkan dari pada madu tetesan dari sarang lebah.

2. Jangan membuat bagimu patung yang menyerupai apapun. Keluaran 20:4 - Jangan membuat bagimu patung yang menyerupai apapun yang ada di langit di atas, atau yang ada di bumi di bawah, atau yang ada di dalam air di bawah bumi.

Ayat 5 - Jangan sujud menyembah kepadanya atau beribadah kepadanya, sebab Aku, TUHAN, Allahmu, adalah Allah yang cemburu, yang membalaskan kesalahan bapa kepada anak-anaknya, kepada keturunan yang ketiga dan keempat dari orang-orang yang membenci Aku.

Ayat 6 - tetapi Aku menunjukkan kasih setia kepada beribu-ribu orang, yaitu mereka yang mengasihi Aku dan yang berpegang pada perintah-perintah-Ku.

3.

Jangan menyebut nama TUHAN, Allahmu, dengan sembarangan, sebab TUHAN akan memandang bersalah orang yang menyebut nama-Nya dengan sembarangan (Keluaran 20:7). ADA PERTOLONGAN: Mazmur 124:8 - Pertolongan kita adalah dalam nama TUHAN, yang menjadikan langitdan bumi.

ADA PENGAMPUNAN: Mazmur 25:11 - Oleh karena nama-Mu, ya TUHAN, ampunilah kesalahanku, sebab besar kesalahan itu.

PERLINDUNGAN YANG MAHA TINGGI: Mazmur 91:14 - Sungguh, hatinya melekat kepada-Ku, maka Aku akan meluputkannya, Aku akan membentenginya, sebab ia mengenal nama-Ku.

(7)

7

LUPUT DARI BAHAYA: MazmUR 116:4 - Tetapi aku menyerukan nama TUHAN: "Ya TUHAN, luputkanlah kiranya aku!"

DIPUJI: Mazmur 145:2 - Setiap hari aku hendak memuji Engkau, dan hendak memuliakan nama-Mu untuk seterusnya dan selamanya.

Mazmur 138:2 - Aku hendak sujud ke arah bait-Mu yang kudus dan memuji nama-Mu, oleh karena kasih-Mu dan oleh karena setia-Mu; sebab Kaubuat nama-Mu dan janji-Mu melebihi segala sesuatu.

Mazmur 119:132 - Berpalinglah kepadaku dan kasihanilah aku, sebagaimana sepatutnya terhadap orang-orang yang mencintai nama-Mu. Mazmur 119:55 - Pada waktu malam aku ingat kepada nama-Mu, ya TUHAN; aku hendak berpegang pada Taurat-Mu.

YESUS NAMA DIATAS SEGALA NAMA

Filipi 2:9 - Itulah sebabnya Allah sangat meninggikan Dia dan mengaruniakan kepada-Nya nama di atas segala nama,

Ayat 10 - supaya dalam nama Yesus bertekuk lutut segala yang ada di langit dan yang ada di atas bumi dan yang ada di bawah bumi,

Ayat 11 - dan segala lidah mengaku: "Yesus Kristus adalah Tuhan," bagi kemuliaan Allah, Bapa!

4. Ingatlah dan kuduskanlah hari Sabat.

Keluaran 20:8 - Ingatlah dan kuduskanlah hari Sabat:

Ayat 6 – enam hari lamanya engkau akan bekerja dan melakukan segala pekerjaanmu,

Ayat 10 - tetapi hari ketujuh adalah hari Sabat TUHAN, Allahmu; maka jangan melakukan sesuatu pekerjaan, engkau atau anakmu laki-laki, atau anakmu perempuan, atau hambamu laki-laki, atau hambamu perempuan, atau hewanmu atau orang asing yang di tempat kediamanmu.

Ayat 11 - Sebab enam hari lamanya TUHAN menjadikan langit dan bumi, laut dan segala isinya, dan Ia berhenti pada hari ketujuh; itulah sebabnya TUHAN memberkati hari Sabat dan menguduskannya.

Mazmur 84:11 - Sebab lebih baik satu hari di pelataran-Mu dari pada seribu hari di tempat lain; lebih baik berdiri di ambang pintu rumah Allahku dari pada diam di kemah-kemah orang fasik.

Mazmur 2:11 - Beribadahlah kepada TUHAN dengan takut dan ciumlah kaki-Nya dengan gemetar,

Mazmur 22:31 - Anak-anak cucu akan beribadah kepada-Nya, dan akan menceritakan tentang TUHAN kepada angkatan yang akan datang.

………Bible Studyoleh Diaken Linda Tanzil di IFiS tgl. 7 Febuari 2021……… WARTA BISA DIBACA DI WEBSITE IFIS: https://ifis-sg.org

(8)

8

MARI DOAKAN:

● Doakan saudara-saudari yang mengikuti

Live-Streaming Gereja IFiS di rumah masing-masing.

● Doakan para majikan kita, agar Tuhan memberkati

mereka.

● Doakan bangsa Indonesia, dan keluarga kita,

saudara kita di Indonesia.

● Doakan pelayanan di Gereja supaya Tuhan pakai

kita menjadi saluran berkat.

● Doakan teman-teman kita yang menghadapi

pergumulan dalam pekerjaan.

RENUNGAN FIRMAN MINGGU INI!!!!

15Febuari

Kejadian 4:10, 9:5 ; Keluaran 12:7,13

16 Febuari

Imamat 17:11 ; Yesaya 53:5 ;

17 Febuari

Kejadian 22:14,7,8, 17:19, 22:9,10,13,14

18 Febuari

Yohanes 8:56

19 Febuari

Yohanes 1:29 ; 1 Yohanes 1:7b

20 Febuari

Markus 10:45, 8:31

21 Febuari

1 Korintus 11:23,24,25,26

PENGUMUMAN:MINGGU 21 Febuari 2021

IBADAH IFiS DI TEMPAT BARU

Tempat: IBIS SINGAPORE ON BENCOOLEN - JASMINE ROOM

Alamat: 170 Bencoolen Street, Singapore 189657

Jam: 2:30 pm

LIVE-STREAMING TETAP BISA DI RUMAH MASING-MASING

BAGI YANG BELUM BISA HADIR

AJAK TEMAN-TEMAN DATANG

Jika ada kesulitan, bisa hubungi: Ibu Aida 9769-1289/ WhatsApp Hana 9499-3708

INFORMASI LEBIH LANJUT, SILAHKAN HUBUNGI:

Ibu Linda 9238-5551 Sdri. Esther 9422-8683

TEMAN YANG RINDU MENERIMA WARTA GEREJA IFiS, MOHON MEMBERITAHUKAN KEPADA KAMI, SMS KEPADA Esther Parwi, 9422-8683 ATAU LEWAT SURAT ke:

Referensi

Dokumen terkait

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa penulisan hukum (skripsi) berjudul : KEWENANGAN PEMERINTAH DAERAH KOTA SURAKARTA DALAM PENGELOLAAN AIR TANAH BERDASARKAN PERATURAN

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa, “Terdapat Hubungan yang Positif dan Signifikan antara Kinerja Mengajar Dosen dan Lingkungan Belajar secara bersama-sama

Merupakan peradangan difus yang disebabkan kandida albican pada daerah mukosa Merupakan peradangan difus yang disebabkan kandida albican pada daerah mukosa mulut

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dan menggambarkan bagaimana pelaksanaan promosi dan mutasi jabatan struktural Pegawai Negeri Sipil di Kabupaten Kutai Barat pada

Berdasarkan hasil analisis regresi linear berganda yang dilakukan oleh penulis dalam penelitian ini mengenai pengaruh Kualitas Produk, Persepsi Harga, dan Suasana terhadap Kepuasan

Jika Kami mema'afkan segolongan dari kamu (lantaran mereka taubat), niscaya Kami akan mengazab golongan (yang lain) disebabkan mereka adalah orang-orang yang selalu berbuat

Saran yang dapat diberikan terkait dengan sistem sanksi dalam hukum Islam adalah: Negara Indonesia seharusnya tidak membatasi keberlakuan hukum Islam di Indonesia

Penelitian ini tersusun dari lima bab. Bab pertama merupakan pendahuluan. Bab ini menjadi pengantar bab-bab berikutnya, di dalamnya mencakup; a) latar belakang