• Tidak ada hasil yang ditemukan

Perubahan penggunaan lahan dan pengaruhnya terhadap daya dukung lahan untuk mendukung perencanaan penataan ruang (Studi kasus di kota Bima provinsi Nusa Tenggara Barat)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Perubahan penggunaan lahan dan pengaruhnya terhadap daya dukung lahan untuk mendukung perencanaan penataan ruang (Studi kasus di kota Bima provinsi Nusa Tenggara Barat)"

Copied!
216
0
0

Teks penuh

(1)

PENGARUHNYA TERHADAP DAYA DUKUNG LAHAN

UNTUK MENDUKUNG PERENCANAAN PENATAAN

RUANG

(Studi Kasus di Kota Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat)

DIANA FITHRIAH

SEKOLAH PASCASARJANA

INSTITUT PERTANIAN BOGOR

(2)

Dengan ini saya menyatakan bahwa tesis Perubahan Penggunaan Lahan dan Pengaruhnya Terhadap Daya Dukung Lahan Untuk Mendukung Perencanaan Penataan Ruang (Studi Kasus di Kota Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat) adalah karya saya dengan arahan komisi pembimbing dan belum diajukan dalam bentuk apapun kepada perguruan tinggi manapun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya yang diterbitkan maupun tidak diterbitkan penulis lain telah disebutkan dalam teks dan dicantumkan Daftar Pustaka di bagian akhir tesis ini.

Bogor, April 2011

(3)

DIANA FITHRIAH. Land Use Change and It’s Effect on The Land Carrying Capacity for Spatial Planning (Case Study in Kota Bima Municipality, West Nusa Tenggara Province). Under direction of KHURSATUL MUNIBAH and WIDIATMAKA.

In regional development, there are at least 3 aspects that affect each other: land cover/land use (LCLU), environmental carrying capacity, and socioeconomic factors, including population, economic activity development, and institutional. The aims of this study are: (1) to identify land capability, (2) to identify the change of LCLU in the Kota Bima Municipality, (3) to evaluate the suitability of land use with land capability, (4) to identify the status of the land carrying capacity based on productivity in 2005 and 2010, and (5) to set a space pattern based on environmental carrying capacity. The analytical method used are on-screen digitizing to identificate land cover/land use (LCLU). The analytical method used consisted of: operating attributes and processing thematic maps using ArcGIS 9.3, Location Quotient analysis, and regression analysis with binomial logit model. The result in land capability aspect, most areas in Kota Bima Municipality belong to Class IV (l, e), covering 28,5% of the municipality areas, and there is no Class I. During 2005 to 2010 there is a change of LCLU in Kota Bima Municipality, covering an area of 6.692 hectares or 30,6% of the area of Kota Bima Municipality. Trends in change of LCLU that occurred was the forest to cropland and cropland into the settlements. Cultivated land area has increased significantly, effects on the increased value of production. This causes changes in the status of land carrying capacity based on productivity, which is in 2005 the status of land carrying capacity is deficit, but by 2010 the status of the land carrying capacity is surplus. However, increasing of land carrying capacity status is also followed by increasing of land use that is not suitable based on land capability. The suitabilty of land cover regarding to land capabilty show that in 2005 there is 3,7% areas categorized as not suitable, and in 2010 there is 7,4% area categorized as not suitable. Based on land capability, there is 16.342 hectares or 74,8% of the area that can be used as cultivation land, 2.752 hectares or 21,5% of the area can be used as forest, and 2.768 hectares or 12,7% of the area should serve as a protected area.

(4)

DIANA FITHRIAH. Perubahan Penggunaan Lahan dan Pengaruhnya Terhadap Daya Dukung Lahan Untuk Mendukung Perencanaan Penataan Ruang (Studi Kasus di Kota Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat). Dibimbing oleh KHURSATUL MUNIBAH dan WIDIATMAKA.

Kecenderungan perubahan penggunaan lahan mempunyai pola yang dinamis dan kecepatan perubahan yang berbeda-beda di setiap tempat dan lokasi, bergantung pada faktor-faktor yang dominan menjadi penyebab terjadinya perubahan penggunaan lahan di suatu wilayah. Beberapa faktor penyebab perubahan penggunaan lahan diantaranya adalah faktor biofisik wilayah, faktor sosial ekonomi dan faktor kelembagaan. Perubahan penggunaan lahan akan dipengaruhi dan berpengaruh terhadap perubahan daya dukung lingkungan. Berdasarkan faktor-faktor penyebab terjadinya perubahan penggunaan lahan dapat diketahui pusat-pusat terjadinya perubahan penggunaan lahan.

Berbagai bentuk kerusakan dan bencana lingkungan seringkali merupakan permasalahan lingkungan yang timbul akibat ketidaksesuaian antara pemanfaatan dengan daya dukung lingkungan hidup. Hal ini umumnya timbul akibat pertumbuhan penduduk atau perkembangan aktifitas manusia yang melampaui kemampuan lingkungan yang mendukungnya. Banjir di Kota Bima yang terjadi setiap tahun sejak tahun 2003 merupakan salah satu indikator yang mengarah kepada ketidaksesuaian antara pemanfaatan dengan daya dukung lingkungan hidup. Ada beberapa aspek terkait kondisi ini, misalnya aspek potensi lahan dan penggunaan lahan. Untuk menjawab permasalahan-permasalahan tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah: (1) Mengidentifikasi kemampuan lahan Kota Bima; (2) Menganalisis perubahan penggunaan lahan Kota Bima periode tahun 2005 - 2010 dan faktor fisik lahan yang mempengaruhinya; (3) Menganalisis kesesuaian antara penggunaan lahan dengan kemampuan lahan Kota Bima; (4) Menganalisis daya dukung lahan Kota Bima pada tahun 2005 dan tahun 2010. Daya dukung lahan yang dimaksud adalah daya dukung lahan berbasis produktivitas, yaitu kemampuan lahan dalam penyediaan kebutuhan pangan bagi masyarakat. Metode perhitungan daya dukung mengacu kepada Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Nomor 17 Tahun 2009.; dan (5) Membuat arahan penggunaan lahan sesuai kemampuan lahan. Metode analisis yang digunakan terdiri atas: operasi atribut dan pengolahan peta-peta tematik menggunakan ArcGIS 9.3, analisis Location Quotient, dan analisis regresi dengan model binomial logit.

(5)

yang tidak mengalami perubahan adalah seluas 15.171 hektar atau 69,4% dari luas wilayah Kota Bima. Hutan primer yang pada tahun 2005 masih terdapat seluas 283 hektar, pada tahun 2010 telah hilang sama sekali beralih fungsi menjadi pertanian lahan kering, padang rumput penggembalaan ternak, sawah dan semak belukar. Dari hasil analisis LQ, wilayah kecamatan yang menjadi pusat aktifitas perubahan penggunaan lahan adalah Kecamatan Mpunda dan Raba, yaitu yang memiliki nilai LQ>1. Dari kelima faktor fisik lahan yang dianalisis, yaitu (1) jenis tanah; (2) aksesibilitas; (3) penggunaan lahan pada tahun sebelumnya, yaitu penggunaan lahan tahun 2005; (4) kelas lereng; dan (5) kemampuan lahan, kelima faktor tersebut berpengaruh nyata sebagai penyebab perubahan penggunaan lahan. Pada tahun 2005, luas penggunaan lahan yang tidak sesuai kemampuan adalah sebesar 810 hektar (3,7%). Namun pada tahun 2010 luasan ini meningkat menjadi 1.621 hektar (7,4%). Peningkatan luasan mencapai 100%. Secara spasial, penggunaan lahan yang tidak sesuai kemampuan lahan terletak di bagian timur wilayah Kota Bima, pada area yang memiliki kelas lereng >30%. Area ini sebelumnya merupakan hutan, namun pada tahun 2010 telah beralihfungsi menjadi pertanian lahan kering dan tanah terbuka/kosong. Mempertimbangkan lahan permukiman Kota Bima yang terletak di daerah hilir, maka kondisi ini cukup mengkhawatirkan. Rusak atau berkurangnya daerah tangkapan air di kawasan hulu mulai dirasakan dampak buruknya, antara lain dengan kejadian banjir yang terjadi setiap tahun.

Kecederungan perubahan penggunaan lahan yang terjadi adalah hutan menjadi lahan budidaya serta lahan budidaya menjadi permukiman. Luasan lahan budidaya mengalami peningkatan secara signifikan, yang berpengaruh pada meningkatnya nilai produksi. Hal ini menyebabkan berubahnya status daya dukung lahan berbasis produktivitas, dimana pada tahun 2005 status daya dukung lahan adalah defisit, namun pada tahun 2010 status daya dukung lahan menjadi surplus.

(6)

© Hak Cipta milik IPB, tahun 2011 Hak Cipta dilindungi Undang-undang

Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan atau menyebutkan sumbernya. Pengutipan hanya untuk kepentingan pendidikan, penelitian, penulisan karya ilmiah, penyusunan laporan, penulisan kritik, atau tinjauan suatu masalah; dan pengutipan tersebut tidak merugikan kepentingan yang wajar IPB.

(7)

PENGARUHNYA TERHADAP DAYA DUKUNG LAHAN

UNTUK MENDUKUNG PERENCANAAN PENATAAN

RUANG

(Studi Kasus di Kota Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat)

DIANA FITHRIAH

Tesis

Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Magister Sains pada

Program Studi Ilmu Perencanaan Wilayah

SEKOLAH PASCASARJANA

INSTITUT PERTANIAN BOGOR

(8)
(9)
(10)

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT atas segala karunia-Nya sehingga karya ilmiah ini berhasil diselesaikan. Tema yang dipilih dalam penelitian yang dilaksanakan sejak bulan Juni 2010 sampai dengan Maret 2011 ini ialah perubahan penggunaan lahan dan pengaruhnya terhadap daya dukung lahan, dengan judul Perubahan Penggunaan Lahan dan Pengaruhnya Terhadap Daya Dukung Lahan Untuk Mendukung Perencanaan Penataan Ruang (Studi Kasus di Kota Bima Provinsi Nusa Tenggara Barat).

Terima kasih penulis ucapkan kepada Ibu Dr. Khursatul Munibah, M.Sc.

dan Bapak Dr. Ir. Widiatmaka, DEA selaku pembimbing atas segala motivasi, arahan dan bimbingan yang diberikan mulai dari tahap awal hingga penyelesaian tesis ini, serta Dr. Ir. Komarsa Gandasasmita, M.Sc. selaku penguji luar komisi yang telah memberikan koreksi dan masukan bagi penyempurnaan tesis ini. Di samping itu, penghargaan dan terima kasih penulis haturkan kepada Dr. Ir. Ernan Rustiadi, M.Agr selaku ketua Program Studi Ilmu Perencanaan Wilayah beserta segenap pengajar dan manajemen Program Studi Ilmu Perencanaan Wilayah IPB, Pusbindiklatren Bappenas atas kesempatan beasiswa yang diberikan kepada penulis, rekan-rekan PWL angkatan 2009 atas segala kebersamaan selama pendidikan, dan pihak lain yang telah membantu dalam penyelesaian tesis ini.

Akhirnya ucapan terima kasih yang setinggi-tinginya juga disampaikan kepada ayahanda, ibunda, serta seluruh keluarga, atas segala doa dan dukungannya.

Akhirnya, semoga karya ilmiah ini dapat memberikan manfaat bagi penulis dan semua civitas akademik dan pemerintah, sehingga mampu memperkaya khasanah keilmuan bidang perencanaan wilayah di masa mendatang.

Bogor, April 2011

(11)

Penulis dilahirkan di Bima pada tanggal 22 Agustus 1983 dari pasangan H. Sirajuddin H. Umar dan Hj. St. Maemunah. Penulis merupakan putri kedua dari tiga bersaudara.

Pendidikan SD hingga SMA diselesaikan di Bima, sedangkan pendidikan sarjana ditempuh pada Jurusan Teknik Informatika Institut Sains dan Teknologi AKPIND Jogjakarta dan lulus tahun 2005. Kesempatan untuk melanjutkan pendidikan pada Sekolah Pascasarjana Institut Pertanian Bogor diperoleh tahun 2009 pada Program Studi Ilmu Perencanaan Wilayah melalui beasiswa pendidikan dari Pusat Pembinaan, Pendidikan dan Pelatihan Perencana (Pusbindiklatren) Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS).

(12)

i

DAFTAR TABEL ………. iii

DAFTAR GAMBAR .………... iv

I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang ………..1

1.2 Perumusan Masalah ………3

1.3 Tujuan Penelitian……….4

1.4 Manfaat Penelitian ………..4

II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Perencanaan dan Pengembangan Wilayah...5

2.2 Penggunaan dan Penutupan Lahan...6

2.3 Perubahan Pengggunaan Lahan ... 7

2.4 Penginderaan Jauh ……... 8

2.5 Sistem Informasi Geografis...10

2.6 Evaluasi Lahan…………... 11

2.7 Kemampuan Lahan………...12

2.8 Daya Dukung Lingkungan... 14

III METODE PENELITIAN 3.1 Kerangka Pemikiran...17

3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian...18

3.3 Bahan dan Alat...19

3.4 Pengumpulan Data...20

3.5 Analisis Data ……… ... 20

3.5.1 Perubahan Penggunaan Lahan .…...25

3.5.2 Kemampuan Lahan ...28

(13)

ii

3.6 Batasan Penelitian……… ...34

IV HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1 Penggunaan Lahan dan Dinamika Perubahannya...37

4.1.1 Penggunaan Lahan Tahun 2005 dan 2010...37

4.1.2 Perubahan Penggunaan Lahan Periode Tahun 2005-2010...39

4.1.3 Pusat-pusat Perubahan Penggunaan Lahan...42

4.2 Karakteristik Fisik Lahan ……...44

4.2.1 Kemiringan Lereng ...44

4.2.2 Jenis Tanah... 45

4.2.3 Bentuk Lahan...47

4.2.4 Jenis Bahan Induk Tanah...49

4.3 Kemampuan Lahan ……... 51

4.3.1 Kemampuan Lahan Tingkat Kelas...55

4.3.2 Kemampuan Lahan Tingkat Sub Kelas...56

4.4 Kesesuaian Penggunaan Lahan dengan Kemampuan Lahan... 57

4.5 Daya Dukung Lahan Berbasis Produktivitas... 62

4.6 Penentuan Arahan Penggunaan Lahan Sesuai Kemampuan Lahan ... 64

V KESIMPULAN DAN SARAN 5.1 Kesimpulan ...71

5.2 Saran...72

DAFTAR PUSTAKA ………75

(14)

iii

1. Matriks tujuan, metode analisis, data dan sumber data, serta hasil yang

diharapkan dari penelitian……….. 22

2. Kriteria klasifikasi kemampuan lahan pada tingkat sub kelas………….... 29

3. Contoh perhitungan nilai produksi total ……… 33

4. Penggunaan lahan Kota Bima tahun 2005 ... 37

5. Penggunaan lahan Kota Bima tahun 2010 ... 38

6. Matriks perubahan penutupan/penggunaan lahan Kota Bima periode tahun 2005-2010... 41

7. Kelas lereng dan relief Kota Bima ………... 44

8. Luas masing-masing jenis tanah... 46

9. Jenis bahan induk tanah Kota Bima………..……….. 50

10. Drainase tanah Kota Bima………..………..…….. 51

11. Tekstur tanah Kota Bima………..………..……… 51

12. Kedalaman efektif tanah Kota Bima………..………. 52

13. Erosi efektif tanah Kota Bima………..……….. 52

14. Kemampuan lahan Kota Bima tingkat kelas ……….. 56

15. Kemampuan lahan Kota Bima tingkat sub kelas …... 57

16. Matriks keputusan kesesuaian penggunaan lahan terhadap kemampuan lahan tingkat sub kelas... 59

17. Kesesuaian penggunaan lahan berdasarkan kemampuan lahan ... 59

18. Perubahan status kesesuaian terhadap kemampuan lahan……... 60

19. Daya dukung lahan berbasis produktivitas pada tahun 2005 dan 2010 ... 63

20. Nilai produksi per penggunaan lahan………... 63

(15)

iv

1. Bagan alir kerangka pemikiran………... 18

2. Peta administrasi Kota Bima... 19

3. Bagan alir pengolahan data….. ... 21

4. Metode penghitungan daya dukung lahan berbasis neraca lahan menurut Permen LH 17/2009 ……….. 31

5. Skema hubungan antara kelas kemampuan lahan dengan intensitas dan macam penggunaan lahan ………. ... 34

6. Peta penggunaan lahan Kota Bima tahun 2005 ... 38

7. Peta penggunaan lahan Kota Bima tahun 2010 ... 39

8. Peta perubahan penggunaan lahan Kota Bima periode tahun 2005-2010 40 9. Peta tingkat aktifitas perubahan penggunaan lahan per kecamatan di Kota Bima periode tahun 2005-2010 ………... 42

10. Laju pertumbuhan penduduk Kota Bima per kecamatan periode tahun 2000 –2010…... 43

11. Contoh perubahan penggunaan lahan pertanian sawah menjadi lahan terbangun ... 43

12. Topografi Kota Bima dari citra ASTER GDEM ... 44

13. Peta tanah Kota Bima ……….. 46

14. Peta bentuk lahan Kota Bima ………. 49

15. Peta bahan induk tanah Kota Bima ……….. 50

16. Peta drainase tanah Kota Bima………. 53

17. Peta tekstur tanah Kota Bima……….…………. 53

18. Peta kedalaman efektif tanah Kota Bima………. 54

19. Peta erosi tanah Kota Bima……….………. 54

20. Peta kemampuan lahan Kota Bima tingkat kelas ... 55

21. Peta kemampuan lahan Kota Bima tingkat sub kelas ... 56

22. Peta kesesuaian penggunaan lahan Kota Bima tahun 2005 berbasis kemampuan lahan ………... 61

23. Peta kesesuaian penggunaan lahan Kota Bima tahun 2010 berbasis kemampuan lahan ………... 61

24. Peta arahan penggunaan lahan Kota Bima berbasis kemampuan lahan .. 65

(16)

1)

Lombok Pos 15 September 2009

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kota Bima terletak di tepi Teluk Bima yang sebagian besar area permukiman terletak di dataran rendah muara sungai Sori Dodu dan Sori Nae, yang secara alami merupakan daerah yang rawan banjir. Sejak tahun 2003, banjir terjadi setiap tahun dengan ketinggian air rata-rata hingga 25 cm dan area genangan yang meluas dari tahun ke tahun. Pada tahun 2006 terjadi banjir bandang yang merupakan banjir terbesar selama 15 tahun terakhir dan menggenangi hampir seluruh wilayah di tiga kecamatan di Kota Bima, yaitu Asakota, Rasanae Barat, dan Rasanae Timur. Tahun 2008 banjir kembali terjadi

dan menggenangi 13 kelurahan1).

Banjir merupakan peristiwa yang alami pada daerah dataran banjir, karena dataran banjir terbentuk akibat dari peristiwa banjir. Dataran banjir merupakan daerah yang terbentuk akibat dari sedimentasi (pengendapan) banjir (Wiradisastra at al. 2002). Faktor penyebab banjir dibedakan menjadi dua, yaitu penyebab alami dan penyebab yang tidak alami. Penyebab alami adalah lokasi, sementara penyebab tidak alami adalah perubahan penggunaan lahan (Suripin 2004).

Kota Bima, yang merupakan pemekaran dari Kabupaten Bima, terbentuk pada tanggal 10 April 2002 melalui Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2002 tentang Pembentukan Kota Bima. Sebagai sebuah kota yang baru terbentuk, ada beberapa isu terkait perkembangan wilayah Kota Bima, yaitu (1) perkembangan wilayah, baik dalam hal pembangunan infrastruktur maupun aspek sosial budaya masyarakat, dan (2) pertumbuhan jumlah penduduk. Kota yang sedang berkembang pada umumnya berusaha untuk mengembangkan dirinya dari suatu keadaan dan sifat masyarakat tradisional dengan keadaan ekonomi terbelakang, menuju ke arah keadaan yang lebih baik. Dari sudut pandang ekonomi, pengembangan wilayah ditujukan untuk meningkatkan derajat kesejahteraan masyarakat. Akan tetapi perhatian terhadap pembangunan ekonomi saja tidak akan memberikan jaminan untuk suatu proses pembangunan yang stabil dan

(17)

Pertumbuhan kegiatan ekonomi dan pembangunan yang terpusat pada daerah perkotaan kemudian memacu perpindahan penduduk dari daerah sekitarnya sehingga berpengaruh terhadap jumlah dan penyebaran penduduk. Dengan meningkatnya jumlah penduduk dan perkembangan aktifitas ekonomi, maka akibatnya adalah meningkatnya kebutuhan akan ruang dan/atau lahan untuk pengembangan permukiman serta kebutuhan lain, misalnya prasarana dan sarana. Untuk memenuhi kebutuhan lahan ini, maka terjadi perubahan penggunaan lahan, umumnya dari lahan pertanian kepada penggunaan non pertanian. Peningkatan jumlah penduduk dan luas lahan yang terbatas akan berakibat terhadap menurunnya kemampuan daya dukung dan daya tampung lingkungan, baik lahan, air, maupun udara (Aliati 2007).

Berdasarkan ketentuan Pasal 19, Pasal 22, dan Pasal 25 Undang-Undang

Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang, Pemerintah harus menyusun Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional (RTRWN), pemerintah daerah provinsi harus menyusun Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRWP), pemerintah daerah kabupaten harus menyusun Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten (RTRW Kabupaten), dan pemerintah daerah kota harus menyusun Rencana Detil Tata Ruang (RDTR), dengan memperhatikan daya dukung lingkungan hidup. Penyusunan rencana tata ruang wilayah yang tidak memperhatikan daya dukung lingkungan hidup, dapat menimbulkan permasalahan lingkungan hidup seperti banjir, longsor dan kekeringan.

(18)

pemanfaatan ruang, (2) perbandingan antara ketersediaan dan kebutuhan lahan, dan (3) perbandingan antara ketersediaan dan kebutuhan air.

Ketiga aspek tersebut di atas sangat berkaitan erat dengan penggunaan lahan, karena itu dengan sendirinya perubahan penggunaan lahan akan berpengaruh pada daya dukung lingkungan. Perubahan penggunaan lahan dapat diketahui dengan melihat penggunaan lahan yang terjadi dimasa lalu dan masa sekarang. Beberapa perubahan penggunaan lahan ini disebabkan oleh berbagai aspek yang saling berhubungan, antara lain peningkatan jumlah penduduk (aspek sosial), perkembangan ekonomi (aspek ekonomi), arah kebijakan penggunaan lahan (aspek kebijakan) dan ketersediaan aksesibilitas/jaringan jalan yang semuanya memerlukan ketersediaan lahan yang cukup (Winoto at al. 1996).

Masalah ketersediaan lahan sendiri dapat dilihat dari dua sudut pandang,

yaitu dari segi luasan secara umum dan ketersediaan lahan untuk penggunaan tertentu. Dari segi luasan, ketersediaan lahan adalah tetap. Misalnya untuk suatu wilayah administrasi luasan lahan yang tersedia adalah sebatas luas wilayah administrasi tersebut, kecuali jika ada pemekaran atau pemisahan sub wilayah. Dari segi ketersediaan untuk penggunaan tertentu, ketersediaan lahan bersifat dinamis. Misalnya pada suatu wilayah administrasi, ketersediaan lahan untuk sawah adalah dinamis, karena dapat bertambah atau berkurang karena terjadi perubahan penggunaan lahan. Lahan sawah dapat bertambah jika lahan yang penutupan/penggunaan sebelumnya adalah semak/belukar atau rumput, misalnya, dikonversi menjadi sawah, sebaliknya luasan lahan berkurang jika lahan sawah aktual dikonversi menjadi permukiman.

1.2 Perumusan Masalah

Berbagai bentuk kerusakan dan bencana lingkungan seringkali merupakan permasalahan lingkungan yang timbul akibat ketidaksesuaian antara pemanfaatan dengan daya dukung lingkungan hidup. Hal ini umumnya timbul akibat pertumbuhan penduduk atau perkembangan aktifitas manusia yang melampaui kemampuan lingkungan yang mendukungnya. Banjir di Kota Bima yang terjadi setiap tahun sejak tahun 2003 merupakan salah satu indikator yang mengarah

(19)

hidup. Ada beberapa aspek terkait kondisi ini, di antaranya aspek potensi lahan dan penggunaan lahan. Untuk lebih memahami kedua aspek tersebut, maka dibuat rumusan permasalahan penelitian sebagai berikut:

1. Bagaimana perubahan penggunaan lahan Kota Bima dari tahun 2005 hingga 2010?

2. Bagaimana kemampuan lahan Kota Bima?

3. Bagaimana kesesuaian antara penggunaan lahan dengan kemampuan lahan Kota Bima?

4. Bagaimana daya dukung lahan pada tahun 2005 dan tahun 2010?

5. Bagaimana arahan penggunaan lahan yang sesuai dengan kemampuan lahan?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah:

1. Menganalisis perubahan penggunaan lahan periode tahun 2005 - 2010. 2. Menganalisis kemampuan lahan.

3. Menganalisis kesesuaian antara penggunaan lahan dengan kemampuan lahan. 4. Menganalisis daya dukung lahan yang berbasis produktivitas pada tahun 2005

dan tahun 2010.

5. Membuat arahan penggunaan lahan sesuai kemampuan lahannya.

1.4 Manfaat Penelitian

(20)

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Perencanaan dan Pengembangan Wilayah

Bidang kajian perencanaan pengembangan wilayah mempunyai ruang lingkup dari berbagai disiplin keilmuan, yaitu ilmu-ilmu fisik (geografi, geofisik), ilmu sosial ekonomi (sosiologi, ekonomi), ilmu manajemen, hingga seni/estetika. Menurut Rustiadi at al. (2009), perencanaan pengembangan wilayah merupakan bidang kajian yang mengintegrasikan berbagai cabang ilmu untuk memecahkan masalah-masalah pembangunan serta aspek-aspek politik, manajemen, dan administrasi perencanaan pembangunan yang berdimensi ruang atau wilayah. Proses kajian perencanaan dan pembangunan wilayah memerlukan

pendekatan-pendekatan yang mencakup: (1) aspek pemahaman, yaitu aspek yang menekankan pada upaya memahami fenomena fisik alamiah hingga sosial ekonomi di dalam dan antar wilayah. Oleh karena itu diperlukan pemahaman pengetahuan mengenai teknik-teknik analisis dan model-model sistem sebagai alat (tools) untuk mengenal potensi dan memahami permasalahan pembangunan wilayah. Selanjutnya (2) aspek perencanaan, mencakup proses formulasi masalah, teknik-teknik desain dan pemetaan hingga teknis perencanaan, dan (3) aspek kebijakan, mencakup pendekatan evaluasi, perumusan tujuan pembangunan dan proses pelaksanaan pembangunan seperti proses politik, administrasi, dan manajerial pembangunan. Dengan demikian bidang kajian ini ingin menjawab tidak saja

pertanyaan “mengapa keadaan wilayah demikian adanya”, tetapi juga menjawab “bagaimana wilayah dibangun”. Oleh karenanya akan mencakup aspek-aspek perencanaan yang bersifat spasial (spatial planning), tataguna lahan (land use planning), hingga perencanaan kelembagaan (structural planning) dan proses perencanaan itu sendiri (Rustiadi at al. 2009).

Adanya kesadaran kritis tentang semakin terbatasnya sumber daya alam yang tersedia dan kebutuhan manusia yang terus meningkat mengharuskan pendekatan pemanfaatan sumber daya alam yang efisien. Lebih dari itu, pemanfaatan sumber daya tidak boleh mengorbankan hak pemenuhan kebutuhan

(21)

wilayah, konsep ini dikenal sebagai pembangunan berkelanjutan (sustainable development), yakni suatu konsep pembangunan yang dapat memenuhi kebutuhan generasi saat ini tanpa mengorbankan generasi yang akan datang (Rustiadi at al. 2009).

2.2 Penggunaan dan Penutupan Lahan

Penggunaan lahan dan penutupan lahan dapat memiliki pengertian yang sama untuk hal-hal tertentu, tetapi sebenarnya mengandung penekanan yang berbeda. Penggunaan lahan (land use) mengandung aspek menyangkut aktifitas pemanfaatan lahan oleh manusia sedangkan penutupan lahan (land cover) lebih bernuansa fisik (Rustiadi at al. 2009). Lillesand dan Kiefer (1990) mendefinisikan penggunaan lahan (land use) berhubungan dengan kegiatan

manusia pada bidang lahan, sedangkan penutup lahan (land cover) lebih merupakan perwujudan fisik obyek-obyek yang menutupi lahan tanpa mempersoalkan kegiatan manusia terhadap obyek-obyek tersebut.

Arsyad (2010) mengelompokkan penggunaan lahan ke dalam dua bentuk yaitu (1) penggunaan lahan pertanian yang dibedakan berdasarkan atas penyediaan air dan komoditas yang diusahakan, dimanfaatkan atau yang terdapat di atas lahan tersebut; dan (2) penggunaan lahan nonpertanian seperti penggunaan lahan pemukiman kota atau desa, industri, rekreasi, dan sebagainya. Sebagai wujud kegiatan manusia, maka di lapangan sering dijumpai penggunaan lahan baik bersifat tunggal (satu penggunaan) maupun kombinasi dari dua atau lebih penggunaan lahan. Dengan demikian, sebagai keputusan manusia untuk memperlakukan lahan ke suatu penggunaan tertentu, selain disebabkan oleh faktor permintaan dan ketersediaan lahan demi meningkatkan kebutuhan dan kepuasan hidup, penggunaan lahan juga dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya karakteristik fisik lahan (suitability), perilaku manusia, teknologi maupun modal, faktor ekonomi (feasibility) yang dipengaruhi oleh lokasi, aksesibilitas, sarana dan prasarana, faktor budaya masyarakat (culture) dan faktor kebijakan pemerintah (policy).

Menurut FAO (1976) dalam Arsyad (2010), penggunaan lahan dibedakan

(22)

use), adalah penggolongan penggunaan lahan secara umum seperti pertanian tadah hujan, pertanian beririgasi, padang rumput, kehutanan atau daerah rekreasi; dan (2) penggunaan lahan secara terperinci atau dikenal sebagai Land Utilization Type (LUT), adalah tipe penggunaan lahan yang diperinci sesuai dengan syarat-syarat teknis untuk suatu daerah dengan keadaan fisik dan sosial ekonomi tertentu. Contohnya: “tanaman pangan tadah hujan dengan padi sebagai tanaman utama, modal kecil, pengolahan lahan dengan ternak, banyak tenaga kerja, lahan kecil 2-5 hektar”.

2.3 Perubahan Penggunaan Lahan

Penggunaan lahan suatu wilayah sifatnya tidak permanen. Suatu lahan memiliki kemampuan yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai tujuan. Dengan

adanya kemampuan lahan yang dapat diterapkan untuk berbagai tujuan inilah suatu lahan tidak terbatas penggunaannya pada suatu tujuan tertentu saja. Bentuk penggunaan lahan dapat berubah sejalan dengan perkembangan kebutuhan dan kebudayaan manusia. Perubahan pola pemanfaatan lahan ini akan memunculkan suatu fenomena dimana satu pemanfaatan lahan dikorbankan untuk pemanfaatan lainnya. Misalnya pemanfaatan lahan yang pada awalnya sebagai lahan pertanian berubah sebagai lahan permukiman. Dalam hal ini dikatakan lahan pertanian dikorbankan untuk pemanfaatan lainnya yaitu sebagai lahan permukiman. Bentuk penggunaan lahan terjadi dalam dua bentuk yaitu perubahan dengan perluasan atas suatu penggunaan tertentu dan perubahan tanpa perluasan untuk penggunaan tertentu. Perubahan penggunaan lahan pada suatu lokasi dapat terjadi dengan berubahnya penggunaan lahan tersebut dari suatu penggunaan tertentu ke penggunaan lainnya. Perluasan penggunaan lahan untuk tujuan tertentu sering

terjadi di daerah pinggiran atau pedesaan dimana lahan masih “tersedia” dalam

jumlah yang luas. Sedangkan perubahan tanpa perluasan wilayah sering disebut dengan pemadatan, dan terjadi pada wilayah perkotaan atau daerah-daerah tertentu dengan adanya faktor-faktor pembatas. Pemadatan terjadi atas suatu penggunaan tertentu.

Perubahan penggunaan lahan diartikan sebagai suatu proses perubahan

(23)

permanen maupun sementara, dan merupakan bentuk konsekuensi logis adanya pertumbuhan dan transformasi perubahan struktur sosial ekonomi masyarakat yang sedang berkembang. Apabila penggunaan lahan untuk sawah berubah menjadi pemukiman atau industri maka perubahan penggunaan lahan ini bersifat permanen dan tidak dapat kembali (irreversible), tetapi jika beralih guna menjadi perkebunan biasanya bersifat sementara. Perubahan penggunaan lahan pertanian berkaitan erat dengan perubahan orientasi ekonomi, sosial, budaya dan politik masyarakat. Perubahan penggunaan lahan pertanian ke nonpertanian bukanlah semata-mata fenomena fisik berkurangnya luasan lahan, melainkan merupakan fenomena dinamis yang menyangkut aspek-aspek kehidupan manusia, karena secara agregat berkaitan erat dengan perubahan orientasi ekonomi, sosial budaya dan politik masyarakat (Winoto et al. 1996).

Informasi perubahan lahan pada suatu wilayah tertentu sangat penting artinya dalam perencanaan wilayah tersebut dimasa yang akan datang. Informasi penggunaan lahan dapat memberikan penjelasan pada pengguna tentang apa yang harus dilakukan terhadap lahan tersebut untuk mencapai suatu tujuan tertentu.

Disamping itu, angka “kecepatan” perubahan lahan pertanian kearah lahan

pemukiman merupakan gambaran umum perbaikan taraf hidup dan kemampuan daya beli.

2.4 Penginderaan Jauh

Penginderaan jauh adalah ilmu, teknik dan seni untuk memperoleh informasi tentang suatu obyek, daerah atau fenomena melalui analisis data yang diperoleh dengan suatu peralatan tanpa kontak langsung dengan obyek, daerah atau fenomena yang dikaji (Lillesand dan Kiefer 1990). Pendeteksian data penggunaan lahan dan perubahannya dengan metode penginderaan jauh berupa citra satelit sudah umum dilakukan oleh berbagai kalangan, karena berbagai manfaat yang dimilikinya antara lain:

1. Membantu mengumpulkan informasi dari daerah yang sulit dijangkau dan memungkinkan untuk meneliti daerah yang luas sekaligus dalam waktu yang hampir bersamaan (synoptic view), sehingga hubungan antarwilayah dapat

(24)

2. Memungkinkan dilakukan ulangan pengamatan (repetitive) dengan cermat, dimana rekaman mengenai obyek, area atau kejadian yang sama dapat diulang dengan hasil yang dapat diperbandingkan;

3. Mampu merekam informasi secara kontinyu dan real time dimana informasi tersebut dikirimkan ke stasiun pengolahan bumi menghasilkan data foto dan digital, sehingga memungkinkan dapat diolah secara statistik;

4. Mempunyai kemampuan melihat lebih baik dari pada mata manusia, karena dapat menangkap panjang gelombang tak tampak oleh mata; dan

5. Biaya operasional relatif murah (cost effective) dibandingkan dengan survei secara langsung ke lapangan.

Cara memperoleh obyek dalam penginderaan jauh adalah dengan mendeteksi gelombang elektromagnetik yang dipantulkan, diserap dan

ditransmisikan atau dipancarkan oleh masing-masing obyek yang datang padanya, sehingga energi pantulan atau pancaran yang diterima oleh sensor dapat dipergunakan sebagai ciri pengenalan obyek, daerah atau fenomena yang sedang diteliti (Lillesand dan Kiefer 1990). Oleh karena itu kegiatan mengindera obyek di permukaan bumi memerlukan peralatan seperti kamera, radiometer, skener (scanner) atau sensor lainnya yang diterima oleh suatu wahana pengangkut (platform).

Salah satu aplikasi teknik penginderaan jauh yang dapat digunakan untuk memantau perubahan penggunaan lahan adalah data penginderaan jauh dari satelit Geoeye. Geoeye merupakan satelit dari Amerika Serikat yang menyediakan citra multispektral (MS) dan pankromatik (PAN) secara komersil. Salah satu produknya adalah citra Ikonos yang memiliki resolusi 1 – 4 meter. Dengan resolusi yang dikategorikan tinggi, penggunaan citra Ikonos dapat dilakukan untuk pengenalan obyek atau pemetaan yang sangat detail. Pada tanggal 8 September 2008, diluncurkan satelit Geoeye-1 yang diorientasikan sebagai satelit sumber daya alam dengan ketinggian 478 mil (700 km). Satelit ini mampu menyajikan resolusi spasial terbaik untuk saat ini, yaitu 0,41 m. Kemampuan yang sejenis juga telah dirancang untuk satelit OrbView-4. Resolusi spasial 0,41 m itu lebih baik dibanding dengan satelit yang telah masuk di pasaran citra dunia, yaitu

(25)

Geoeye-1 memiliki 3 jenis resolusi temporal, yaitu tinggi (<24 jam - 3 hari), sedang (4-16 hari), dan rendah (>16 hari). Demikian juga resolusi spektralnya ada 3 jenis, yaitu tinggi (220 band), sedang (3-15 band), dan rendah (3 band) 2).

2.5 Sistem Informasi Geografis

Sistem Informasi Geografis (SIG) merupakan suatu teknologi informasi yang berkaitan dengan pengumpulan dan pengolahan data bereferensi spasial dan berkoordinat geografis (Barus dan Wiradisastra 2000). Menurut Prahasta (2005), Barus dan Wiradisastra (2000), SIG mempunyai empat komponen utama dalam menjalankan prosesnya, yaitu:

1. Data input: komponen ini bertugas mengumpulkan dan mempersiapkan data spasial dan atribut dari berbagai sumber serta bertanggung jawab

mengkonversi atau mentransformasikan data ke dalam format yang diminta perangkat lunak, baik dari data analog maupun data digital lain, atau dari bentuk data yang ada menjadi bentuk yang dapat dipakai dalam SIG.

2. Data manajemen: Komponen ini mengorganisasikan baik data spasial maupun nonspasial (atribut) ke dalam sebuah basis data sedemikian rupa sehingga mudah untuk dilakukan pemanggilan, updating dan editing.

3. Data manipulasi dan analisis: Komponen ini melakukan manipulasi dan permodelan data untuk menghasilkan informasi sesuai dengan tujuan. Komponen perangkat lunak yang memiliki kedua fungsi tersebut merupakan kunci utama dalam menentukan keandalan sistem SIG yang digunakan. Kemampuan analisis data spasial melalui algoritma atau pemodelan secara matematis merupakan pembeda suatu SIG dengan sistem informasi yang lain. 4. Data output: Komponen ini berfungsi menghasilkan keluaran seluruh atau

sebagian basis data dalam bentuk (a) cetak lunak (softcopy) berupa produk pada tampilan monitor monokrom atau warna, (b) cetak keras (hardcopy) yang bersifat permanen dan dicetak pada kertas, mylar, film fotografik atau bahan-bahan sejenis, seperti peta, tabel dan grafik, dan (c) elektronik berbentuk berkas (file) yang dapat dibaca oleh komputer.

Menurut Barus dan Wiradisatra (2000) aplikasi SIG telah banyak

dimanfaatkan dalam berbagai bidang, seperti pengelolaan dalam penggunaan

2)

(26)

lahan di bidang pertanian, perkebunan, dan kehutanan; dalam bidang bisnis dan perencanaan pelayanan, seperti analisis wilayah pasar dan prospek pendirian suatu bisnis baru; dan dalam bidang logistik dan transportasi, untuk pergerakan subyek/obyek (makanan dan minuman) dikaitkan dengan infrastruktur dan rutenya. Dalam bidang lingkungan aplikasi SIG digunakan dalam analisis erosi dan dampaknya, analisis daerah rawan banjir, kebakaran atau lahan kritis, dan analisis kesenjangan. Seperti juga penginderaan jauh yang telah diaplikasikan oleh berbagai kalangan dan kepentingan, maka aplikasi SIG telah digunakan baik oleh kalangan swasta, perguruan tinggi maupun pemerintah daerah. Aplikasi SIG untuk tugas dan kewenangan pemerintah daerah sebagian besar berkaitan dengan data geografis dengan memanfaatkan keandalan SIG antara lain: kewenangan di bidang pertanahan, pengembangan ekonomi, perencanaan penggunaan lahan,

kesehatan, perpajakan, infrastuktur (jaringan jalan, perumahan, transportasi), informasi kependudukan, pengelolaan darurat, dan pemantauan lingkungan.

2.6 Evaluasi Lahan

Lahan didefinisikan sebagai kesatuan sumber daya daratan yang merupakan suatu sistem yang tersusun atas komponen struktural, yaitu karakteristik lahan, dan komponen fungsional, yaitu kualitas lahan (Worosuprodjo 2005). Sifat dan karakteristik yang berbeda pada lahan akan ditentukan oleh interaksi komponen sumber daya yang ada pada suatu lahan sehingga lahan yang satu dengan yang lain akan berbeda, baik dalam segi ruang dan waktu (Notohadiprawiro 1991). Oleh karena itu, lahan sebenarnya memiliki sifat yang dinamis yang akan selalu berkaitan dengan kepentingan dan keperluan manusia seiring dengan perubahan aktifitas manusia seperti perubahan sosial, politik, ilmu pengetahuan, dan teknologi. Cara pandang akan lahan antara satu lokasi dengan lokasi lain tentu berbeda, terutama dalam peruntukan lahan, walaupun mungkin lahan memiliki karakteristik yang sama. Hal ini disebabkan oleh komponen pendamping dari lahan berbeda sehingga interaksinya pun berbeda (Notohadiprawiro 1992).

Ruang lingkup sumber daya lahan meliputi segala kondisi, sifat,

(27)

kebutuhan manusia (Worosuprodjo 2005). Kondisi sumber daya lahan yang berbeda akan menentukan potensi lahan itu sendiri sehingga akan berpengaruh terhadap pemanfaatan/penggunaan lahan. Keberagaman sumber daya lahan akan sangat kompleks dalam susunan ruang dan waktu sehingga sumber daya lahan akan selalu bersifat dinamis. Untuk itu, evaluasi lahan sangat diperlukan agar sumber daya lahan dapat di inventarisasi sehingga potensi sumber daya lahan dapat diketahui dan dimanfaatkan sesuai porsinya.

Evaluasi lahan dapat diartikan sebagai upaya menilai sumber daya lahan untuk penggunaan atau tujuan tertentu untuk memberikan masukan berupa arahan dalam perencanaan penggunaan lahan yang akan dikembangkan. Sitorus (1985) menjelaskan bahwa dalam evaluasi lahan ada tiga aspek utama yang dibutuhkan yaitu lahan, penggunaan lahan, dan aspek ekonomis. Evaluasi lahan dilakukan

pada kondisi sekarang yang memungkinkan dapat diketahui perubahan yang terjadi pada lahan dan bisa dimanfaatkan untuk perencanaan penggunaan lahan kedepan (FAO 1976 dalam Worosuprodjo 2005).

Cara-cara dalam evaluasi lahan dibagi menjadi dua, yaitu cara langsung dan tidak langsung (Sitorus 1985). Cara langsung dilakukan dengan melihat kenampakan di lapangan, namun hal ini akan terkendala dengan data. Data yang tidak lengkap menyebabkan evaluasi secara langsung sukar dilakukan sehingga cara langsung ini sudah banyak ditinggalkan. Cara tidak langsung dinilai memiliki keunggulan baik dari segi biaya maupun waktu, karena dalam cara ini digunakan suatu pembatas yaitu satuan pemetaan tanah dengan asumsi bahwa pada satu karakteristik akan menghasilkan produk yang sama ketika lahan digunakan untuk kepentingan tertentu. Penilaian lahan dapat dilakukan menggunakan tiga kriteria, yaitu kemampuan lahan, kesesuaian, dan nilai lahan (Sitorus 1985).

2.7 Kemampuan Lahan

Kemampuan lahan merupakan karakteristik lahan yang mencakup sifat tanah (fisik dan kimia), topografi, drainase, dan kondisi lingkungan hidup lain. Berdasarkan karakteristik lahan tersebut, dapat dilakukan klasifikasi kemampuan lahan ke dalam tingkat kelas, sub kelas, dan unit pengelolaan (Hardjowigeno dan

(28)

dengan huruf Romawi I sampai dengan VIII. Dua kelas pertama (kelas I dan kelas II) merupakan lahan yang cocok untuk penggunaan pertanian dan 2 kelas terakhir (kelas VII dan kelas VIII) merupakan lahan yang harus dilindungi atau untuk fungsi konservasi. Kelas III sampai dengan kelas VI dapat dipertimbangkan untuk berbagai pemanfaatan lainnya. Meskipun demikian, lahan kelas III dan kelas IV masih dapat digunakan untuk pertanian.

Dalam tingkat kelas, kemampuan lahan menunjukkan kesamaan besarnya faktor-faktor penghambat. Tanah dikelompokkan kedalam kelas I sampai kelas VIII, dimana semakin tinggi kelasnya, kualitas lahannya semakin jelek, berarti risiko kerusakan dan besarnya faktor penghambat bertambah dan pilihan penggunaan lahan yang dapat diterapkan semakin terbatas. Selanjutnya kemampuan lahan dalam tingkat sub kelas adalah pembagian lebih lanjut dari

kelas berdasarkan jenis faktor penghambat yang sama. Faktor-faktor tersebut dapat dikelompokkan kedalam beberapa jenis, yaitu: bahaya erosi (e), genangan air (w), penghambat terhadap perakaran tanaman (s), dan iklim (c).

Sub kelas erosi (e) terdapat pada lahan dimana erosi merupakan problema utama. Kepekaan erosi dan erosi yang telah terjadi merupakan petunjuk untuk penempatan dalam sub kelas ini. Sub kelas kelebihan air (w) terdapat pada lahan dimana kelebihan air merupakan faktor penghambat utama. Drainase yang buruk, air tanah yang dangkal, dan bahaya banjir merupakan faktor-faktor yang digunakan untuk penentuan sub kelas ini. Sub kelas penghambat terhadap perakaran tanaman (s) meliputi lahan yang dangkal, banyak batu-batuan, daya memegang air yang rendah, kesuburan rendah yang sulit diperbaiki, serta garam dan Na yang tinggi. Sub kelas iklim (c) terdiri dari lahan dimana iklim (suhu dan curah hujan) merupakan penghambat utama.

Jenis-jenis faktor penghambat ini ditulis di belakang angka kelas seperti berikut: IIIe, IIw, IVs, dan sebagainya, yang masing-masing menyatakan lahan kelas III yang disebabkan oleh faktor erosi (e), lahan kelas II yang disebabkan oleh faktor air (w) dan lahan kelas IV yang disebabkan oleh terhambatnya perakaran tanaman (s).

Untuk penyederhanaannya, dalam penentuan kemampuan lahan pada

(29)

Relief adalah perbedaan tinggi atau bentuk wilayah suatu daerah, termasuk di dalamnya perbedaan kecuraman dan bentuk lereng. Sifat-sifat tanah yang umumnya berhubungan dengan relief adalah (Hardjowigeno 1993):

1. tebal solum;

2. tebal dan kandungan bahan organik horison A; 3. kandungan air tanah (relative wetness);

4. warna tanah;

5. tingkat perkembangan horison; 6. reaksi tanah (pH);

7. kandungan garam mudah larut;

8. jenis dan tingkat perkembangan padas; 9. suhu; dan

10. sifat dari bahan induk tanah (initial material).

2.8 Daya Dukung Lingkungan

Salah satu pendekatan untuk mengkaji batas-batas keberlanjutan suatu ekosistem adalah ecological footprint (tapak ekologi). Ecological footprint mengukur perminaan penduduk atas alam dalam satuan metrik, yaitu area global biokapasitas. Konsep ecological footprint pertama kali dikemukakan oleh Mathias Wackernagel dalam disertasi yang berjudul Ecological Footprint and Appropriated Carrying Capacity: A Tool for Planning Toward Sustainability pada Universitas British Columbia Tahun 1994. Saat ini, pendekatan tersebut menjadi satu referensi yang paling penting untuk analisis keberlanjutan global (Rees dan Wackernagel 1996 dalam Rustiadi at al. 2010).

Dengan mengemukakan mengenai bagaimana mengurangi dampak penduduk terhadap alam, konsep ecological footprint menjadi isu dunia yang penting, setidaknya dalam dua cara pandang (McDonald dan Patterson 2003 dalam Rustiadi at al. 2010). Pertama, ecological footprint mengukur total biaya ekologis (dalam area lahan) dari suplai seluruh barang dan jasa kepada penduduk. Hal ini menunjukkan bahwa penduduk tidak hanya secara langsung memerlukan lahan untuk produksi pertanian, jalan, bangunan dan lainnya, akan tetapi secara

(30)

penduduk. Dalam cara pandang ini, ecological footprint dapat digunakan untuk membuat nyata biaya ekologis dari aktifitas penduduk. Kedua, ecological footprint sebagai indikator keberlanjutan, yaitu carrying capacity. Carrying capacity dalam ekologi adalah jumlah populasi maksimum yang dapat didukung oleh area lahan tertentu. Konsep ini merujuk untuk semua anggota ekosistem. Menjadi sangat menarik apabila populasi di sini adalah populasi manusia atau penduduk.

Ecological footprint menghitung semua aktivitas manusia, baik yang menghasilkan barang produktif maupun limbah. Jika dipadankan dengan sektor-sektor ekonomi, ecological footprint adalah semua bentuk pemanfaatan materi, informasi dan energi di alam. Oleh karena itu, ecological footprint harus dapat dikonversikan pada nilai yang setara dengan area bioproduktif yang bersesuaian

dengannya. Dengan demikian, ecological footprint diekspresikan dalam satuan yang sama dengan biokapasitas, yaitu global hektar (gha). Atas dasar itu pula, ecological footprint merupakan apa yang diminta manusia untuk mendukung kehidupannya. Hasil dari permintaan itu adalah penggunaan barang, jasa, dan limbah yang terbuang di alam (Lenzen dan Murray 2003).

Di sinilah konsep ecological footprint mendapatkan titik temunya dengan konsep daya dukung lingkungan (Rustiadi at al. 2010). Ecological footprint digunakan salah satunya untuk menghitung daya dukung lingkungan. Konsep daya dukung lingkungan (carrying capacity) dapat dipandang sebagai perkembangan lebih lanjut dari konsep kepadatan penduduk (population density). Kepadatan penduduk menunjukkan hubungan kuantitatif antara jumlah penduduk dan unit luas lahan. Untuk suatu daerah agraris, yang penting adalah kepadatan penduduk agraris yang menunjukkan jumlah penduduk yang tergantung hidupnya pada pertanian (jumlah petani dan keluarganya) per luas lahan pertanian.

Konsep daya dukung menekankan kemampuan suatu daerah (wilayah) untuk mendukung jumlah maksimum populasi suatu spesies secara berkelanjutan pada suatu tingakt kebutuhan sumber daya yang diperlukan. Dengan demikian, kemampuan ini sangat tergantung pada kekayaan sumber daya yang dimiliki oleh suatu daerah dan tingkat kebutuhan sumber daya oleh suatu organisme.

(31)

(ditampung) oleh lingkungan hidup di suatu wilayah secara berkelanjutan, konsep daya dukung menjadi lebih rumit karena peranan yang unik dari kebudayaan manusia. Terdapat tiga faktor kebudayaan yang saling terkait secara kritikal dengan daya dukung suatu wilayah (Ranganathan dan Daily 2003 dalam Rustiadi at al. 2010), yaitu:

1. Perbedaan-perbedaan individual dalam hal tipe dan kuantitas sumber daya yang dikonsumsi;

2. Perubahan yang cepat dalam hal pola konsumsi sumber daya; dan 3. Perubahan teknologi dan perubahan budaya lainnya.

Di Indonesia, secara legal konsep daya dukung sudah diperkenalkan dalam Undang-Undang RI Nomor 10 Tahun 1992 tentang Perkembangan Kependudukan dan Pembangunan Keluarga Sejahtera. Undang-Undang ini membedakan konsep

daya dukung lingkungan atas daya dukung alam, daya tampung lingkungan binaan, dan daya tampung lingkungan sosial, dimana pengertian dari masing-masing konsep tersebut adalah sebagai berikut.

1. Daya dukung alam adalah kemampuan lingkungan alam beserta segenap unsur dan sumbernya untuk menunjang perikehidupan manusia serta makhluk lain secara berkelanjutan.

2. Daya tampung lingkungan binaan adalah kemampuan lingkungan hidup buatan manusia untuk memenuhi perikehidupan penduduk.

(32)

METODE PENELITIAN

3.1 Kerangka Pemikiran

Dalam kegiatan pembangunan dan pengembangan wilayah, terdapat 3 (tiga) pilar utama, yaitu faktor sosial, faktor ekonomi, dan faktor daya dukung lingkungan fisik. Interaksi antara ketiga aspek ini selanjutnya akan mengakibatkan perubahan penggunaan lahan. Kecenderungan perubahan penggunaan lahan mempunyai pola yang dinamis dan kecepatan perubahan yang berbeda-beda di setiap tempat dan lokasi, bergantung pada faktor-faktor yang dominan menjadi penyebab terjadinya perubahan penggunaan lahan di suatu wilayah. Beberapa faktor penyebab perubahan penggunaan lahan diantaranya adalah faktor biofisik

wilayah, faktor sosial ekonomi dan faktor kelembagaan. Perubahan penggunaan lahan akan dipengaruhi dan berpengaruh terhadap perubahan daya dukung lingkungan.

Daya dukung lingkungan hidup seharusnya menjadi salah satu pertimbangan terpenting dalam penataan ruang, baik dalam penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) maupun dalam evaluasi pemanfaatan ruang. Pengintegrasian pertimbangan daya dukung lingkungan hidup diperlukan dalam penataan ruang agar alokasi pemanfaatan ruang sesuai dengan kondisi dan kapasitas sumber daya wilayah. dengan demikian, lahan yang misalnya cocok untuk pertanian tetap dipertahankan untuk berlangsungnya kegiatan pertanian, sehingga ketahanan pangan dapat dijaga dan kerusakan tanah akibat pembukaan lahan yang tidak sesuai dengan peruntukannya dapat dicegah.

Berbagai bentuk kerusakan dan bencana lingkungan seringkali merupakan permasalahan lingkungan yang timbul akibat ketidaksesuaian antara pemanfaatan dengan daya dukung lingkungan hidup. Hal ini umumnya timbul akibat pertumbuhan penduduk atau perkembangan aktifitas manusia yang melampaui kemampuan lingkungan yang mendukungnya. Banjir di Kota Bima yang terjadi setiap tahun sejak tahun 2003 merupakan salah satu indikator yang mengarah kepada ketidaksesuaian antara pemanfaatan lahan dengan daya dukung

(33)

Dalam penelitian ini, ruang lingkup pembahasan mengenai daya dukung lingkungan dibatasi pada aspek kelas kemampuan lahan dan daya dukung lahan berbasis produktivitas, yaitu kemampuan lahan dalam hal penyediaan kebutuhan pangan masyarakat. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis kemampuan lahan, perubahan penggunaan lahan, dan daya dukung lahan di Kota Bima.

Gambar 1 Bagan alir kerangka pemikiran

3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian di Kota Bima, yang merupakan kota hasil pemekaran wilayah Kabupaten Bima di Provinsi Nusa Tenggara Barat, terdiri atas 5 kecamatan dan 38 kelurahan. Kota Bima memiliki luas wilayah 22.225 hektar (BPS 2006) atau 21.862 hektar (hasil perhitungan dari peta administrasi Bakosurtanal 2009). Luas yang dipakai dalam pengolahan data dalam penelitian

ini adalah angka hasil analisis spasial tersebut. Secara geografis Kota Bima Pembangunan dan

pengembangan wilayah

Pertambahan jumlah penduduk

Perkembangan aktifitas ekonomi dan pembangunan

infrastruktur

Peningkatan kebutuhan terhadap lahan

Alih fungsi lahan menjadi lahan budidaya

Penggunaan lahan sesuai daya

dukung?

Penurunan kualitas lingkungan, bisa terjadi

bencana alam

Perubahan penggunaan

lahan

Arahan penetapan penggunaan lahan sesuai kemampuan lahan Penggunaan lahan aktual

Ya

Tidak

(34)

terletak pada 118041’ - 118048’ Bujur Timur dan 8030’ - 8030’ Lintang Selatan. Berdasarkan Sensus Penduduk tahun 2010, penduduk Kota Bima berjumlah 142.443 jiwa, terdiri atas 69.841 jiwa laki–laki atau 49,03% dan 72.602 jiwa perempuan atau 50,97% dari jumlah penduduk (BPS 2011). Peta administrasi Kota Bima disajikan dalam Gambar 2. Kegiatan penelitian dilaksanakan selama delapan bulan, yang dimulai bulan Juli tahun 2010 hingga bulan Februari tahun 2011.

Gambar 2 Peta administrasi Kota Bima

3.3 Bahan dan Alat

Bahan penelitian terdiri atas citra Geoeye-1 Kota Bima tahun 2010, citra ASTER GDEM, peta tanah, peta lereng, dan peta landform. Alat yang digunakan

(35)

3.4 Pengumpulan Data

Data yang digunakan terdiri dari data primer berupa hasil pengecekan lapang untuk memverifikasi hasil interpretasi penutupan lahan dari citra Geoeye-1 dan data harga beberapa komoditas pada tingkat produsen; serta data sekunder berupa peta-peta tematik, data kependudukan, dan data produksi.

Sumber data sekunder yang diperlukan dalam penelitian ini didapatkan dengan cara menginventarisasi dan penelusuran data baik pada buku, peta, internet, perundang-undangan, penelitian terdahulu, maupun dari beberapa instansi terkait, baik instansi pemerintah di daerah maupun pusat, atau instansi/lembaga independen lainnya. Gambaran mengenai kondisi fisik wilayah, khususnya mengenai penggunaan lahan aktual, diperoleh dari hasil survei/cek di lapangan. Pada data yang terkait dengan aspek spasial, standarisasi mutlak

diperlukan. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan data yang sesuai standar agar dapat digunakan dalam proses pengolahan lebih lanjut. Matriks tujuan, metode analisis, data dan sumber data, serta hasil yang diharapkan dari setiap tahapan penelitian disajikan dalam Tabel 1.

3.5 Analisis Data

(36)

Gambar 3 Bagan alir pengolahan data Peta Kemampuan

Lahan Tingkat Sub kelas

Overlay Data Produksi

semua komoditas hasil pertanian (Tahun 2005 dan

2010)

Peta Kesesuaian Penggunaan Lahan Tahun 2005 dan 2010 dengan Kemampuan Lahan

Jumlah Penduduk, kebutuhan lahan per

orang (Tahun 2005 dan 2010)

Ketersediaan Lahan (Tahun 2005 dan 2010)

Kebutuhan Lahan (Tahun 2005 dan 2010)

Status Daya Dukung Lahan berbasis produktivitas (Tahun 2005 dan 2010)

Arahan penggunaan lahan yang sesuai kemampuan lahan

Analisis kuantitatif, spasial dan deskriptif lereng, peta bentuk lahan,

citra ASTER GDEM

Identifikasi Kelas Kemampuan Lahan Citra Geoeye

Tahun 2010

Interpretasi citra Peta Penggunaan

Lahan Tahun 2005

Peta Perubahan Penggunaan

Lahan

Kota Bima Dalam Angka (Tahun 2005 dan 2010)

Peta Penggunaan Lahan Tahun 2010

Overlay

Tahap 5 Tahap 4

(37)

Tabel 1 Matriks tujuan, metode analisis, data dan sumber data, serta hasil yang diharapkan dari penelitian

No Tujuan Metode Analisis Data dan Sumber Data Hasil

1 Menganalisis penutupan/ penggunaan lahan tahun 2010

Interpretasi citra menggunakan 9 kunci interpretasi

Data yang dibutuhkan:

Citra Satelit Geoeye-1 imagery date 30 April 2010

Sumber data:

Open source – Google Earth

Peta penggunaan lahan tahun 2010

2 Menganalisis perubahan penggunaan lahan periode tahun 2005 – 2010

Analisis SIG:

Overlay peta penggunaan lahan tahun 2005 dan 2010 Analisis LQ

Analisis deskriptif

Data yang dibutuhkan:

• Peta penggunaan lahan tahun 2005 dan 2010

• Peta administrasi

Sumber data :

3 Menganalisis kemampuan lahan Kota Bima tingkat sub kelas

kemampuan kelas pada tingkat sub-kelas (Hardjowigeno dan Widiatmaka 2007)

Data yang dibutuhkan:

Peta tanah, peta kelas lereng, peta bentuk lahan, citra ASTER GDEM

Sumber data : Puslittanak Diunduh dari

http://www.gdem.aster.ersdac.or.jp/

(38)

Lanjutan Tabel 1

No Tujuan Metode Analisis Data dan Sumber Data Hasil

4 Mengevaluasi kesesuaian penggunaan lahan dengan kemampuan lahan

Analisis SIG:

Operasi overlay antara peta penggunaan lahan dengan peta kemampuan lahan

Data yang dibutuhkan:

Peta penggunaan lahan tahun 2005 dan 2010

Peta kemampuan lahan

Sumber data:

BAPPEDA Kota Bima Hasil tahapan analisis sebelumnya

Peta kesesuaian

penggunaan lahan tahun 2005 dan 2010 dengan kemampuan lahan

5 Menentukan status daya dukung lahan pada tahun 2005 dan 2010

Perbandingan antara total ketersediaan lahan dan total kebutuhan lahan

(Supply Side vs Demand Side)

Metode penghitungan merujuk pada Permen LH 17/2009 tentang Pedoman Penentuan Daya Dukung Lingkungan Hidup Dalam Penataan Ruang Wilayah

Data yang dibutuhkan:

• Jumlah penduduk

• Produksi padi/beras

• Produksi non padi

• Harga satuan beras

• Harga satuan tiap jenis komoditas selain beras pada tingkat produsen

Sumber data:

BPS dan BAPPEDA Kota Bima

(39)

Lanjutan Tabel 1

No Tujuan Metode Analisis Data dan Sumber Data Hasil

6 Membuat peta arahan penggunaan lahan berbasis kemampuan lahan

Penentuan arahan penggunaan lahan sesuai kemampuan lahan dilakukan berdasarkan prinsip bahwa semakin tinggi kelas kemampuan lahannya, maka semakin sedikit pilihan

penggunaannya (Arsyad 2010)

(40)

Peta penggunaan lahan tahun 2005 skala 1 : 25.000 diperoleh dari BAPPEDA Kota Bima. Sementara peta penggunaan lahan tahun 2010 diperoleh dari interpretasi citra Geoeye-1 Kota Bima dengan resolusi 0,41 meter atau 16 inci dan imagery date 30 April 2010 yang terdapat pada Google Earth. Menurut Este dan Simonett (1975), interpretasi citra merupakan perbuatan mengkaji foto udara atau citra dengan maksud untuk mengidentifikasi obyek dan menilai arti pentingnya obyek tersebut. Dalam interpretasi citra, penafsir mengkaji citra dan berupaya mengenali obyek melalui tahapan kegiatan deteksi, identifikasi, dan analisis. Setelah mengalami tahapan tersebut, citra dapat diterjemahkan dan digunakan ke dalam berbagai kepentingan, misalnya dalam bidang geografi, geologi, lingkungan hidup, dan sebagainya. Deteksi adalah usaha penyadapan data

secara global, baik yang tampak maupun yang tidak tampak. Deteksi merupakan penentuan ada tidaknya suatu obyek, misalnya obyek berupa hutan. Identifikasi adalah kegiatan untuk mengenali obyek yang tergambar pada citra yang dapat dikenali berdasarkan ciri yang terekam oleh sensor dengan alat stereoskop.

Dalam kegiatan interpretasi citra, ada tujuh karakteristik dasar yang menjadi pertimbangan (Lillesand dan Kiefer 1990), yaitu:

1. Bentuk, adalah konfigurasi atau kerangka suatu obyek. Bentuk beberapa obyek demikian khas sehingga citranya dapat diidentifikasi langsung hanya berdasarkan kriteria ini.

2. Ukuran, adalah ciri obyek berupa jarak, luas, tinggi, dan volume. Ukuran obyek pada citra adalah berupa skala. Contohnya: lapangan olah raga sepak bola dicirikan oleh bentuk segi empat dan ukuran yang tetap, yaitu sekitar 80-100 m.

3. Pola, adalah hubungan susunan spasial obyek. Pola dapat digunakan untuk membedakan obyek bentukan manusia dan beberapa obyek alamiah. Misalnya pola aliran sungai yang berkelok-kelok berbeda dengan pola jalan raya yang umumnya lurus. Kebun karet, kebun kelapa, dan kebun kopi mudah dibedakan dengan hutan atau vegetasi lainnya karena polanya yang teratur.

(41)

beberapa obyek yang justru dengan adanya bayangan menjadi lebih jelas. Misalnya lereng terjal tampak lebih jelas dengan adanya bayangan. Foto-foto yang sangat condong biasanya memperlihatkan bayangan obyek yang tergambar dengan jelas.

5. Rona, adalah warna atau kecerahan relatif obyek pada foto.

6. Tekstur, adalah frekuensi perubahan rona pada citra. Biasa dinyatakan dengan

“kasar”, “sedang” dan “halus”. Misalnya, hutan bertekstur kasar dan semak

bertekstur sedang. Tekstur merupakan hasil gabungan dari bentuk, ukuran, pola, bayangan, dan rona.

7. Situs, adalah letak suatu obyek terhadap obyek lain di sekitarnya. Misalnya permukiman pada umumnya memanjang pada pinggir pantai, tanggul alam, atau sepanjang tepi jalan; atau persawahan banyak terdapat di daerah dataran

rendah.

Dari tujuh karakteristik dasar tersebut di atas, Sutanto (1992) menambahkan satu karakteristik lagi, yaitu asosiasi. Asosiasi adalah keterkaitan antara obyek yang satu dengan obyek lainnya. Misalnya, stasiun kereta api berasosiasi dengan jalan kereta api yang jumlahnya lebih dari satu (bercabang). Munibah (2008) menambahkan faktor lain yang dapat dijadikan sebagai kunci interpretasi citra adalah kedekatan antara interpreter dengan obyek yang diinterpretasi.

Menurut Sutanto (1992), pada dasarnya interpretasi citra terdiri dari dua kegiatan utama, yaitu perekaman data dari citra dan penggunaan data tersebut untuk tujuan tertentu. Perekaman data dari citra berupa pengenalan obyek dan unsur yang tergambar pada citra serta penyajiannya ke dalam bentuk tabel, grafik atau peta tematik. Urutan kegiatan dimulai dari (a) menguraikan atau memisahkan obyek yang rona atau warnanya berbeda; (b) ditarik garis batas/deliniasi bagi obyek yang rona dan warnanya sama; (c) setiap obyek dikenali berdasarkan karakteristik spasial dan unsur temporalnya; (d) obyek yang sudah dikenali diklasifikasi sesuai dengan tujuan interpretasinya; (e) digambarkan ke dalam peta kerja atau peta sementara; (f) dilakukan pengecekan medan (lapangan) untuk verifikasi; dan (g) interpretasi akhir, yaitu pengkajian atas pola atau susunan

(42)

Deteksi perubahan penggunaan lahan dilakukan melalui proses tumpang susun (overlay) antara peta penggunaan lahan tahun 2005 dan 2010 menggunakan ArcGIS 9.3. Identifikasi pusat-pusat perubahan penggunaan lahan dilakukan dengan menggunakan analisis Location Quotient (LQ).

Analisis LQ (Location Quotient) merupakan teknik analisis yang digunakan untuk mengetahui pemusatan suatu aktifitas di suatu wilayah dalam cakupan wilayah agregat yang lebih luas. Sebagai contoh adalah pemusatan aktifitas di level provinsi dalam lingkup wilayah nasional, atau pemusatan aktifitas di level kabupaten/kota dalam lingkup wilayah provinsi, demikian seterusnya. Analisis LQ pada awalnya merupakan salah satu teknik yang dikembangkan untuk melakukan analisis ekonomi basis. Dalam perkembangannya, analisis LQ dapat digunakan untuk menganalisis untuk

pemusatan aktifitas apapun, dalam hal penelitian ini adalah pemusatan aktifitas perubahan penggunaan lahan. Teknik LQ dilakukan secara berjenjang, dimulai dari unit administrasi terkecil (kecamatan) untuk setiap wilayah kabupaten, kemudian dilakukan pada unit kabupaten (Rustiadi et al. 2009).

Persamaan analisis LQ dalam penelitian ini adalah:

X

X

X

X

LQ

J I IJ IJ

.. .

.

/ /

………(1)

Dimana:

XIJ : luas perubahan penggunaan lahan di kecamatan ke-i

XI. : total luas perubahan penggunaan lahan di Kota Bima

X.J : luas kecamatan ke-i

X.. : total luas wilayah Kota Bima

Interpretasi hasil analisis LQ adalah sebagai berikut:

- Jika nilai LQij > 1, maka hal ini menunjukkan terjadinya konsentrasi suatu

aktifitas di sub wilayah ke-i secara relatif dibandingkan dengan total wilayah atau terjadi pemusatan aktifitas di sub wilayah ke-i, sehingga dapat diketahui bahwa suatu wilayah administrasi terkecil yang dianalisis merupakan wilayah yang menjadi pusat perubahan penggunaan lahan.

- Jika nilai LQij = 1, maka sub wilayah ke-i tersebut mempunyai konsentrasi

(43)

- Jika nilai LQij < 1, maka sub wilayah ke-i tersebut mempunyai aktifitas lebih

kecil dibandingkan dengan aktifitas yang secara umum ditemukan di seluruh wilayah.

3.5.2 Kemampuan Lahan

Kemampuan lahan merupakan karakteristik lahan yang mencakup sifat tanah (fisik dan kimia), topografi, drainase, dan kondisi lingkungan hidup lain. Berdasarkan karakteristik lahan tersebut, dapat dilakukan klasifikasi kemampuan lahan kedalam tingkat kelas, sub kelas, dan unit pengelolaan (Hardjowigeno dan Widiatmaka 2007). Dalam penelitian ini kriteria yang digunakan untuk mengidentifikasi kemampuan lahan pada tingkat sub kelas adalah kelerengan, jenis tanah, bahan induk, tekstur, kedalaman solum, drainase, dan kepekaan erosi.

Bahan induk dianggap sebagai faktor pembentuk tanah yang amat penting oleh para perintis pedologi (Dokuchaev 1883 dalam Hardjowigeno 2003). Pengaruh dan hubungan sifat-sifat bahan induk dengan sifat-sifat tanah terlihat lebih jelas pada tanah-tanah di daerah kering atau tanah-tanah muda, hal ini relevan dengan kondisi fisik lahan Kota Bima dimana jenis tanahnya hanyalah dua ordo yaitu Entisol yang merupakan tanah muda dan Inseptisol yang sedikit lebih matang. Data tersebut diperoleh dari peta tanah skala 1:50.000 yang bersumber dari Pusat Penelitian Tanah dan Agroklimat (Puslittanak). Atribut peta mencakup jenis tanah, landform, relief, kelas lereng, dan ketinggian (altitude). Peta ini kemudian dipertajam dengan menggunakan data pendukung citra ASTER GDEM resolusi 30 m. Penajaman yang dilakukan adalah dengan mendeliniasi manual peta tanah yang ada khususnya atribut landform dan relief. Tahapan penajaman adalah: (1) konversi citra ASTER GDEM menjadi hillshade menggunakan fasilitas ArcToolbox pada ArcGIS; (2) meng-overlay peta tanah dengan DEM hillshade; dan (3) mendeliniasi manual peta tanah berdasarkan kenampakan landform yang serupa. Sukarman (2005) menyatakan bahwa data DEM dapat digunakan untuk membantu deliniasi satuan peta tanah semi detail dengan baik, di daerah bergunung berbahan induk homogen maupun heterogen. Pada daerah demikian, DEM dapat mengidentifikasi landform (bentuk lahan) dan relief dengan

(44)

Klasifikasi kemampuan kelas pada tingkat sub kelas dilakukan dengan memperhatikan kriteria seperti pada Tabel 2 (Hardjowigeno dan Widiatmaka 2007).

Tabel 2 Kriteria klasifikasi kemampuan lahan pada tingkat sub kelas

No. Faktor Kelas Kemampuan

I II III IV V VI VII VIII

(*) = dapat mempunyai sembarang sifat faktor penghambat dari kelas yang lebih rendah (**) = permukaan tanah selalu tergenang air.

Penggolongan besarnya intensitas faktor penghambat dalam kriteria klasifikasi kemampuan kelas pada tingkat sub kelas dapat diuraikan sebagai berikut (Arsyad 1979 dalam Hardjowigeno dan Widiatmaka 2007).

a. Tekstur tanah (t)

Duabelas tekstur tanah dikelompokkan ke dalam lima kelompok sebagai berikut:

-t1 (halus: liat berdebu, liat)

-t2 (agak halus: liat berpasir, lempung liat berdebu, lempung berliat, lempung

liat berpasir)

-t3 (sedang: debu, lempung berdebu, lempung)

-t4 (agak kasar: lempung berpasir)

-t5 (kasar: pasir berlempung, pasir)

b. Lereng permukaan (l)

Lereng permukaan dikelompokkan sebagai berikut: -l0 (0-3%: datar)

-l1 (3-8%: landai/berombak)

-l2 (8-15%: agak miring/bergelombang)

-l3 (15-30%: miring/berbukit)

(45)

-l5 (45-65%: curam)

-l6 (>65%: sangat curam)

c. Drainase tanah (d)

Drainase tanah diklasifikasikan sebagai berikut:

-d0 (baik): tanah mempunyai peredaran udara baik. Seluruh profil tanah dari

atas sampai lapisan bawah berwarna terang yang uniform dan tidak terdapat bercak-bercak.

-d1 (agak baik): tanah mempunyai peredaran udara baik. Tidak terdapat

bercak-bercak berwarna kuning, coklat, atau kelabu pada lapisan atas dan bagian atas lapisan bawah.

-d2 (agak buruk): lapisan tanah atas mempunyai peredaran udara baik. Tidak

terdapat bercak-bercak berwarna kuning, coklat, atau kelabu. Bercak-bercak

terdapat pada seluruh lapisan bawah.

-d3 (buruk): bagian atau lapisan atas (dekat permukaan) terdapat warna atau

bercak-bercak berwarna kelabu, coklat, dan kekuningan.

-d4 (sangat buruk): seluruh lapisan permukaan tanah berwarna kelabu dan

tanah bawah berwarna kelabu atau terdapat bercak-bercak kelabu, coklat, dan kekuningan.

d. Kedalaman efektif (k)

Kedalaman efektif dikelompokkan sebagai berikut: -k0 (dalam: >90 cm)

-k1 (sedang: 90-50 cm)

-k2 (dangkal: 50-25 cm)

-k3 (sangat dangkal: <25 cm)

e. Keadaan erosi (e)

Kerusakan oleh erosi dikelompokkan sebagai berikut: -e0 (tidak ada erosi)

-e1 (ringan: <25% lapisan atas hilang)

-e2 (sedang: 25-75% lapisan atas hilang)

-e3 (berat: >75% lapisan atas hilang, <25% lapisan bawah hilang)

Gambar

Gambar 1 Bagan alir kerangka pemikiran
Gambar 2 Peta administrasi Kota Bima
Gambar 6 Peta penggunaan lahan Kota Bima tahun 2005
Gambar 7 Peta penggunaan lahan Kota Bima tahun 2010
+7

Referensi

Dokumen terkait

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi kesesuaian lahan (existing) maupun RTRW 2011- 2031 Kabupaten Ponorogo terhadap kesesuaian penggunaan lahan berdasarkan

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui kesesuaian penggunaan lahan existing tahun 2017 terhadap RTRW tahun 2011-2031, mengetahui kemampuan lahan di Kabupaten Sleman,

Penelitian ini diharapkan berguna sebagai bahan acuan/ pertimbangan bagi masyarakat dan instansi terkait dengan mewujudkan teknik yang baik sesuai dengan teknik pola penggunaan

Tahapan analisis yang dilakukan dalam penelitian ini secara garis besar dibagi menjadi empat, yaitu: 1) Bagaimana pola perubahan penggunaan lahan Kota Kendari dari tahun

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui kesesuaian penggunaan lahan existing tahun 2017 terhadap RTRW tahun 2011-2031, mengetahui kemampuan lahan di Kabupaten Sleman,

Rencana penataan ruang wilayah Kota Batu mengalami peningkatan luasan wilayah penggunaan lahan yang tidak sesuai dengan kelas kemampuan lahan, hal ini berkaitan

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) perubahan penggunaan lahan di Kabupaten Bantul tahun 1999-2010, (2) kemampuan lahan di Kabupaten Bantul, dan (3) kesesuaian

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui kesesuaian penggunaan lahan existing tahun 2017 terhadap RTRW tahun 2011- 2031, mengetahui kemampuan lahan di Kabupaten