• Tidak ada hasil yang ditemukan

APLIKASI PENDAFTARAN DAN SELEKSI CALON PESERTA SERTIFIKASI GURU

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2019

Membagikan "APLIKASI PENDAFTARAN DAN SELEKSI CALON PESERTA SERTIFIKASI GURU"

Copied!
175
0
0

Teks penuh

(1)

APLIKASI PENDAFTARAN DAN SELEKSI CALON

PESERTA SERTIFIKASI GURU

( Studi Kasus Di Dinas Pendidikan Kabupaten Kutai Barat )

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Teknik Program Studi Teknik Informatika

Oleh:

Serter Bayu Pratama

075314080

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

(2)

ii

REGISTRATION APPLICATION AND SELECTION OF

CANDIDATE TEACHER CERTIFICATION

(Case Study in West Kutai District Education Office)

THESIS

Asked Questions To Fulfill One Terms of Obtain Bachelor's Degree of Engineering Engineering Study Program Informatika

By:

Serter Bayu Pratama

075314080

INFORMATICS ENGINEERING DEPARTMENT

FACULTY OF SCIENCE AND TECHNOLOGY

UNIVERSITY OF SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

(3)
(4)
(5)

v

MOTTO

Lakukanlah apa yang anda bisa lakukan selagi anda bisa

melakukannya

By “Serter”

Banyak kegagalan dalam hidup ini dikarenakan orang-orang tidak menyadari

betapa dekatnya mereka dengan keberhasilan saat mereka menyerah.

- Thomas Alva Edison

“Jenius adalah 1 % inspirasi dan 99 % keringat. Tidak ada yang dapat

(6)

vi

INTISARI

Di Kabupaten Kutai Barat, tata cara mendapatkan sertifikasi guru dibagi

menjadi tiga, yaitu Peserta Pola Pemberian Sertifikat Pendidik Langsung (PSPL) ,

Peserta Pola Portofolio (PF) dan Peserta Pendidikan Latihan dan Profesionalisme

Guru (PLPG). Cara pendaftaran sertifikasi guru pun juga terbilang masih secara

manual, sebagai contoh peserta sertifikasi dengan pola Peserta PLPG harus

mengisi sebuah kertas formulir pendaftaran yang didapatkan dengan cara

mengantri serta menyusun dokumen sebanyak 2 rangkap. Serta penyampaian

informasi yang terbilang lambat, dengan hanya menempelkan informasi mengenai

sertifikasi guru di depan papan pengumuman yang ada di depan kantor Dinas

Pendidikan Kabupaten Kutai Barat.

Untuk itu, dalam tugas akhir ini penulis bermaksud untuk membuat suatu

Aplikasi Pendaftaran dan Seleksi Calon Peserta Sertifikasi Guru untuk Dinas

Pendidikan Kabupaten Kutai Barat dengan menggunakan metode Rekayasa

Perangkat Lunak secara terstruktur dengan tujuan untuk membuat aplikasi

pendaftaran dan seleksi calon peserta sertifikasi guru yang berbasis web untuk

Dinas Pendidikan Kabupaten Kutai Barat. Sistem ini sudah berhasil dibangun dan

diharapkan dapat melakukan proses pendaftaran dan penyampaian informasi

mengenai sertifikasi guru dengan lebih cepat, data yang disimpan lebih konsisten

selain itu penyajian laporan juga dilakukan dengan cepat. Aplikasi ini

diimplementasikan dengan menggunakan teknologi JSP dan teknologi database

(7)

vii

ABSTRACT

In West Kutai Regency, the procedures for certified teachers is divided

into three, namely the Direct Granting Educator Certification (PSPL), Portfolio

Pattern (PF) and Training Educator Attendees and Teacher Professionalism

(PLPG). The teacher registration for certification is still manually as well, for

example participants of PLPG pattern certification should fill the paper

registration form by queuing and compiling double documents entries. The

announcement of teacher certification is still quite slow, only by attaching the

information through bulletin board in front of the Education of Department of

West Kutai Regency.

Therefore, In this final paper the writer intend to make a registration

application and attendees participants selection for Education Department of

Kutai Barat Regency using engineering software method structurally in order to

make registration application and participants certified teacher based on web for

Education Department of West Kutai Regency. This system has already been

built and hopefully the system could make the registration process and

information announcement about certified teacher quickly, data storage are more

consistent, besides the presentation of the report become quickly as well. This

(8)

viii

KATA PENGANTAR

Puji syukur saya ucapkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkat

dan limpahan kasih karunia yang telah diberikan-Nya sehingga saya dapat

menyelesaikan skripsi ini dengan judul “APLIKASI PENDAFTARAN DAN

SELEKSI CALON PESERTA SERTIFIKASI GURU (Studi Kasus Di Dinas

Pendidikan Kabupaten Kutai Barat)”.

Dorongan serta nasihat dari berbagai pihak sangat membantu sampai

tersusunnya skripsi ini. Untuk itu, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada :

1. Kedua orang tua saya Piter Suhenda dan Serlin Sriyati yang telah memberi

dukungan moral, spiritual dan finansial dalam penyusunan skripsi.

2. Ibu Ridowati Gunawan, S.Kom., M.T. selaku Dosen Pembimbing

Akademik Angkatan 2007 dan Ketua Jurusan Teknik Informatika Fakultas

Sains dan Teknologi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

3. Bapak JB. Budi Darmawan, S.T.,M.Sc. selaku Dosen Pembimbing Skripsi.

Terimakasih telah membimbing dan menyediakan waktu dalam

memberikan pengarahan selama penulisan skripsi ini.

4. Para staff Dinas Pendidikan Kabupaten Kutai Barat yang telah membantu

saya selama melakukan studi kasus.

5. Yang teristimewa My Love Marthelia Dewi terima kasih telah

memberikan semangat, kasih sayang, dukungan moral dan selalu setia

(9)

ix

6. Buat adik adikku: Andreas Setiawan dan Fernando Suhenda yang selalu

menyayangi dan memberikan dukungan kepadaku.

7. Teman-temanku yang berada di Asrama Tanaa Purai Ngeriman

terimakasih atas persahabatan selama ini.

8. Para pemain Tim Futsal dan Tim Sepakbola Macan Dahan yang telah

membagikan banyak pengalaman dan menyumbangkan beberapa trofi

juara.

9. Begundal TI 07 yang selalu setia bersama sama mengerjakan skripsi

sampai titik darah penghabisan.

Dan semua teman-teman yang mungkin terlalu banyak untuk disebutkan

(10)
(11)
(12)

xii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ... i

PAGE COVER ... ii

HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ... iii

HALAMAN PENGESAHAN ... iv

MOTTO ... v

INTISARI ... vi

ABSTRACT ... vii

KATA PENGANTAR ... viii

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ... x

LEMBAR PERNYATAAN ... xi

DAFTAR ISI ... xii

DAFTAR GAMBAR ... xvi

DAFTAR TABEL ... xix

DAFTAR LISTING ... xxi

DAFTAR LAMPIRAN ... xxiii

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1. Latar Belakang ... 1

1.2. Rumusan Masalah ... 3

1.3.Tujuan ... 3

1.4. Batasan Masalah ... 3

(13)

xiii

1.6. Sistematika Penulisan ... 5

BAB II LANDASAN TEORI ... 7

2.1. Sertifikasi Guru ... 7

2.1.1. Pengertian dan Dasar Hukum ... 7

2.1.2 Tujuan dan Manfaat Sertifikasi Guru ... 7

2.1.3. Peserta Sertifikasi Guru ... 8

2.1.4. Kriteria dan Persyaratan Peserta ... 8

2.1.5. Teknis Mengikuti Sertifikasi Guru ... 9

2.2. Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur ... 12

2.2.1. Use Case Diagram ... 12

2.2.2. Data Flow Diagram (DFD) ... 13

2.2.3. Entity Relationship Diagram (E-R Diagram) ... 15

2.2.4. Logical Design ... 16

2.2.5. Physical Design ... 17

2.3. Bagan Alir Sistem ... 17

2.4. Konsep Dasar Aplikasi Web ... 18

2.5. Java Server Page ... 19

2.6. MySQL ... 21

2.6.1. Query Language ... 21

BAB III ANALISA DAN PERANCANGAN... 22

3.1. Analisa Sistem ... 22

3.1.1. Gambaran Umum Sistem Lama ... 22

(14)

xiv

3.2. Analisa Kebutuhan Sistem ... 27

3.2.1. Diagram Use Case ... 28

3.2.2. Definisi Aktor ... 29

3.2.3. Narasi Use Case ... 30

3.3. Pemodelan Dan Analisis Data ... 38

3.3.1. Diagram Konteks ... 38

3.3.2. Pemodelan Proses ... 39

3.3.2.1. Diagram Berjenjang ... 39

3.3.2.2. Diagram Alir Data (DFD) ... 41

3.3.2.2.1. DFD Proses 1 ... 42

3.3.2.2.2. DFD Proses 2 ... 43

3.3.2.2.3. DFD Proses 3 ... 43

3.3.2.2.4. DFD Proses 4 ... 44

3.4. Perancangan Sistem ... 45

3.4.1. Perancanganan Database ... 45

3.4.1.1. ER Diagram ... 45

3.4.1.2. Perancangan Logikal ... 46

3.4.1.3. Perancangan Fisikal ... 47

3.4.2. Perancangan Antarmuka ... 50

BAB IV IMPLEMENTASI ... 65

4.1. Antarmuka Pengguna Sistem ... 65

4.1.1. Login ... 65

(15)

xv

4.1.3. Halaman Pengumuman ... 76

4.1.4. Halaman Pendaftaran ... 77

4.1.5. Halaman Update Berkas ... 86

4.1.6. Halaman Data Peserta ... 98

4.1.7. Halaman Update Informasi ... 100

4.1.8. Halaman Insert Account ... 103

4.1.9. Halaman Update Account ... 106

4.1.10. Halaman Admin Data Peserta ... 109

4.1.11. Halaman Perangkingan ... 112

4.1.12. Halaman Validasi Berkas ... 115

4.1.13. Halaman Hapus Berkas ... 124

BAB V ANALISIS HASIL ... 129

5.1. Pengumpulan Data ... 129

5.2. Sasaran Penyebaran Kuesioner ... 129

5.3. Form Kuesioner ... 129

5.4. Analisis Hasil Pembahasan Kuisioner ... 129

5.5. Analisis Hasil Perangkat Lunak ... 133

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN ... 135

6.1. Kesimpulan ... 135

6.2. Saran ... 136

DAFTAR PUSTAKA ... 137

(16)

xvi

DAFTAR GAMBAR

Gambar Keterangan Halaman

2.1 Simbol Actor 12

2.2 Simbol Use Case 13

2.3 Simbol Asosiasi 13

2.4 Rounded Rectangles 14

2.5 Square 14

2.6 Open-Ended Boxes 14

2.7 Arrow 15

2.8 Simbol Entitas 15

2.9 Simbol Relasi 16

2.10 Simbol Atribut 16

2.11 Lingkungan Klien/Server Yang Melibatkan Berbagai

Flatform 19

3.1 Diagram Use Case User 28

3.2 Diagram Use Case Admin 29

3.3 Diagram Konteks 38

3.4 Diagram Berjenjang 40

3.5 Dfd Level 0 41

3.6 Dfd Level 1 Untuk Proses Pengisian Formulir 42

3.7 Dfd Level 1 Untuk Proses Pengolahan Data Calon Peserta 43

3.8 Dfd Level 1 Untuk Proses Pengolahan Informasi &

Pengumuman 43

3.9 Dfd Level 1 Untuk Proses Seleksi Calon 44

(17)

xvii

3.11 Relasi Antar Tabel 46

3.12 Halaman Utama Aplikasi Jika Login Sebagai User 50

3.13 Halaman Utama Aplikasi Jika Login Sebagai Admin 51

3.14 Halaman Utama Jika Login Sebagai Admin 51

3.15 Halaman Utama Jika Login Sebagai User 52

3.16 Halaman Informasi/Pengumuman 53

3.17 Halaman Pendaftaran 54

3.18 Halaman Update Berkas 55

3.19 Halaman Data Peserta 57

3.20 Halaman Update Account Admin 57

3.21 Halaman Tambah Account Admin 58

3.22 Halaman Validasi Berkas 59

3.23 Halaman Perangkingan 60

3.24 Halaman Update Informasi 61

3.25 Halaman Data Peserta 62

3.26 Halaman Pesan Error Kombinasi Username 63

3.27 Halaman Pesan Error Data Tak Lengkap 63

3.28 Halaman Pesan Berhasil 63

3.29 Halaman Pesan Berhasil Update Berkas 64

3.30 Halaman Pesan Berhasil Update Account 64

3.31 Halaman Pesan Berhasil Tambah Informasi 64

3.32 Halaman Pesan Cari Data Peserta 64

4.1 Halaman Login User 65

(18)

xviii

4.3 Halaman Utama Login Admin 75

4.4 Halaman Pengumuman 76

4.5 Halaman Pendaftaran 77

4.6 Halaman Update Berkas 86

4.7 Halaman Data Peserta 98

4.8 Halaman Update Informasi 100

4.9 Halaman Insert Account 103

4.10 Halaman Update Account 106

4.11 Halaman Admin Data Peserta 109

4.12 Halaman Perangkingan 112

4.13 Halaman Validasi Berkas 115

(19)

xix

DAFTAR TABEL

Tabel Keterangan Halaman

2.1 Bagan Alir Sistem 18

3.1 Penjelasan Definisi Aktor 30

3.2 Penjelasan Use Case Login 30

3.3 Penjelasan Use Case Pendaftaran Calon Peserta Sertifikasi 31

3.4 Penjelasan Use Case Update Berkas 32

3.5 Penjelasan Use Case Lihat Data Calon Peserta Sertifikasi 33

3.6 Penjelasan Use Case Cetak Data Dari Berkas Peserta 33

3.7 Penjelasan Use Case Lihat Pengumuman 34

3.8 Penjelasan Use Case Sinkronisasi Berkas Data Calon 35

3.9 Penjelasan Use Case Proses Perangkingan 36

3.10 Penjelasan Use Case Update Informasi/Pengumuman 36

3.11 Penjelasan Use Case Validasi Berkas Peserta 37

3.12 Penjelasan Use Case Hapus Berkas Peserta 37

3.13 Tabel Calon Peserta 48

3.14 Tabel Ijazah 48

3.15 Tabel Sekolah 48

3.16 Tabel Riwayat Golongan 48

3.17 Tabel Jenis Golongan 48

3.18 Tabel Riwayat Mengajar 49

3.19 Tabel Mata Pelajaran 49

(20)

xx

3.21 Tabel Login 49

3.22 Tabel Login Admin 49

3.23 Tabel Informasi 50

3.24 Tabel Perangkingan 50

(21)

xxi

DAFTAR LISTING

Listing Keterangan Halaman

4.1 Databaseconnect.Java 66

4.2 Login.Java 69

4.3 Action Login.Java 73

4.4 Method Getcek Calon Peserta Method Getcek Calon

Peserta

77

4.5 Method Insert Calon Peserta 78

4.6 Method Insert Sekolah 79

4.7 Servlet Insert Peserta.Java 80

4.8 Method Insert Riwayat Golongan, Edit Riwayat Golongan

Dan Method Cek Riwayat Golongan

86

4.9 Method Insert Riwayat Mengajar, Edit Riwayat Mengajar

Dan Method Cek Riwayat Mengajar

88

4.10 Method Insert Riwayat Pendidik, Cek Riwayat Pendidik

Dan Method Edit Riwayat Pendidik

91

4.11 Servlet Update Berkas 93 4.12 Method Insert Informasi 100 4.13 Store Procedure Spinsert Informasi 101 4.14 Servlet Insert Informasi 102 4.15 Method Insert Login 104 4.16 Servlet Insert Login 104

(22)

xxii

4.20 Method Sinkronisasi Berkas 123 4.21 Servlet Delete Berkas Mengajar 124 4.22 Method Delete Riwayat Mengajar 125 4.23 Servlet Delete Berkas Pendidik 126

(23)

xxiii

DAFTAR LAMPIRAN

Nomor Keterangan

1 Kuisioner

2 Formulir Pendaftaran Calon Peserta Sertifikasi Guru

3 Lembar Checklist Berkas Peserta Calon Sertifikasi Bagi Pns

4 Lembar Checklist Berkas Peserta Calon Sertifikasi Bagi Pns

(24)

1

BAB 1. PENDAHULUAN

1.1.LATAR BELAKANG

Kabupaten Kutai Barat adalah salah satu kabupaten di Provinsi

Kalimantan Timur, Indonesia. Ibu kota kabupaten ini terletak di Sendawar.

Kabupaten ini memiliki luas wilayah 31.628,70 km² atau 3.162.870 Ha dan

berpenduduk sebanyak 168.900 jiwa sejak akhir Desember 2008. Bupati saat

ini dijabat oleh Ismael Thomas, SH, M.Si. dan wakil bupati dijabat oleh H.

Didik Effendi, S.Sos, M.Si. Kabupaten Kutai Barat merupakan kabupaten baru

hasil pemekaran Kabupaten Kutai Kartanegara yang dibentuk berdasarkan UU

No. 47 Tahun 1999. (Sudarman, 2009). Kabupaten Kutai Barat tentu saja

memiliki berbagai masalah baik di pemerintahan maupun di masyarakatnya.

Hal ini sangat wajar sekali mengingat belum begitu terlihat hasil dari beberapa

aspek di pemerintahan dan masyarakat. Aparat yang belum profesional,

rendahnya sumber daya manusia yang tersedia, pelayanan publik masih belum

baik, perekonomian yang baru mulai membaik dan masalah lainnya yang

merupakan masalah khas di kabupaten yang baru terbentuk.

Semenjak berdirinya Kabupaten Kutai Barat tahun 1999, Permintaan

akan pegawai tidak tetap khususnya di bidang tenaga pengajar sangatlah

banyak. Permintaan yang besar tersebut menjadi masalah utama bagi

pemerintah Kabupaten Kutai Barat sebab ketersediaan akan sumber daya

manusia yang terbatas serta latar pendidikan yang kurang memadai untuk

(25)

masalah penggelembungan jumlah pegawai tidak tetap (PTT) sebagai tenaga

pengajar yang memakai jalur ilegal (melalui orang dalam) tanpa menyertakan

biodata, riwayat pendidikan dan lain sebagainya.

Guna meningkatkan mutu pembelajaran dan pendidikan di

daerah-daerah terpencil, pemerintah pusat telah meluncurkan berbagai kebijakan,

salah satunya yang saat ini sedang hangat dibicarakan adalah kebijakan yang

berkaitan dengan sertifikasi guru. Meski dengan kuota yang terbatas, di

beberapa daerah, melalui Dinas Pendidikan setempat, saat ini sedang

menawarkan kepada guru-guru yang dianggap telah memenuhi syarat untuk

diajukan sebagai calon peserta sertifikasi. Sertifikasi guru bertujuan untuk

menentukan kelayakan guru dalam melaksanakan tugas sebagai tenaga

pengajar dan pendidik, meningkatkan proses dan mutu hasil pendidikan serta

meningkatkan profesionalitas guru. (Sujanto, 2009).

Di Kabupaten Kutai Barat sendiri, tata cara mendapatkan sertifikasi

dibagi menjadi tiga, yaitu Peserta Pola Pemberian Sertifikat Pendidik

Langsung (PSPL) , Peserta Pola Portofolio (PF) dan Peserta Pendidikan

Latihan dan Profesionalisme Guru (PLPG) (Utoyo Bambang 2011). Cara

pendaftarannya juga tebilang masih secara manual, sebagai contoh peserta

sertifikasi dengan pola Peserta PLPG harus mengisi sebuah kertas formulir

pendaftaran yang didapatkan dengan cara mengantri serta menyusun dokumen

sebanyak 2 rangkap. Dokumen tersebut berisi fotocopy ijazah pendidikan

terakhir, fotocopy Surat Keputusan (SK) pangkat/golongan, dan lain

(26)

calon sertifikasi bisa tercecer atau hilang dikarenakan banyaknya peserta yang

ingin di sertifikasi.

Dengan demikian dibutuhkan suatu aplikasi yang dapat memudahkan

dalam menyimpan dan melakukan proses seleksi untuk semua data-data calon

peserta sertifikasi tersebut secara komputerisasi. Oleh sebab itu penulis

membuat aplikasi pendaftaran dan seleksi calon peserta sertifikasi guru agar

memudahkan untuk menyimpan dan memproses semua data-data tersebut.

1.2.RUMUSAN MASALAH

Dari latar belakang masalah yang telah diuraikan di atas, dapat di

ambil suatu rumusan masalah yaitu sejauh mana sebuah aplikasi web mampu

mengolah data calon sertifikasi guru yang lebih efisien untuk membantu

melakukan proses seleksi menggunakan sistem perangkingan.

1.3.TUJUAN

Tujuan dari pembuatan tugas akhir ini adalah membuat aplikasi

pendaftaran dan membantu melakukan proses seleksi calon peserta

sertifikasi guru berbasis web.

1.4.BATASAN MASALAH

Aplikasi pendaftaran dan penyimpanan berkas calon setifikasi guru

(27)

1 Aplikasi hanya akan menangani proses pendaftaran calon peserta

sertifikasi guru khusus di wilayah Kabupaten Kutai Barat.

2 Aplikasi yang dibuat melakukan proses seleksi menggunakan sistem

perangkingan untuk melakukan test sertifikasi guru bukan untuk

penentuan mendapatkan sertifikat.

3 Aplikasi yang dibuat hanya menangani proses pendaftaran Peserta PLPG.

4 Aplikasi ini dikembangkan berbasis web dengan bahasa pemrograman

Java Server Page (JSP) dan Database Management System (DBMS) MYSQL.

1.5.METODELOGI PENELITIAN

Untuk melakukan suatu pengembangan sistem dibutuhkan suatu

metodologi. Dalam tugas akhir ini penulis menggunakan metodologi

Rekayasa Perangkat Lunak secara terstruktur (Whitten, 2004) dengan tahapan

:

1. Analisa sistem

Analisa sistem disini adalah untuk mengidentifikasi dan mengetahui

permasalahan yang ada dan kebutuhan pengguna sistem sehingga dapat

menyelesaikan hambatan dan kendala yang terjadi kearah perbaikan

sistem. Digunakan use case diagram, Entity Relationship Diagram (ERD)

dan diagram arus data (DFD) yang merupakan proses model untuk

menggambarkan aliran data yang melalui sistem dan proses yang dibentuk

(28)

2. Desain sistem

Merupakan langkah multi proses yang memusatkan kerja pada

perancangan sistem yaitu perancangan menu, user interface, input, output

dan basis data.

3. Implementasi

Setelah melakukan perancangan sistem yang diinginkan, maka hasil

perancangan tersebut diimplementasikan yang mana racangan tersebut di

terjemahkan dalam bahasa yang dapat dimengerti mesin.

4. Testing

Menguji dan menganalisa hasil program.

1.6.SISTEMATIKA PENULISAN

Sistematika yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah

sebagai berikut :

BAB 1. PENDAHULUAN

Bab ini memberikan gambaran tentang sistem yang dibuat yang terdiri dari

latar belakang, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian,

metodelogi penelitian dan sistematika penulisan.

BAB2. LANDASAN TEORI

Bab ini berisi landasan teori yang mendukung dalam analisa, desain, dan

(29)

BAB3. ANALISA DAN PERANCANGAN

Pada bab ini berisi penjelasan lebih rinci mengenai perancangan basis data,

pemilihan server web dan browser, serta perancangan aturan jalannya program

yang terdiri dari sisi user dan sisi administrator dan perancangan tampilan

program.

BAB4. IMPLEMENTASI SISTEM

Bab ini berisi penerapan sistem yang dibuat sesuai dengan rancangan yang

telah dilakukan antara lain lingkungan implementasi, karakteristik pengguna,

implementasi database, implementasi desain antarmuka yang meliputi

antarmuka untuk user dan admin.

BAB5. ANALISIS HASIL

Pada bab ini berisi analisis sistem, analisis manfaat, serta kelebihan dan

kekurangan program.

BAB6. KESIMPULAN DAN SARAN

Pada bab ini berisi kesimpulan yang didapat dari semua kegiatan penyusunan

(30)

7

BAB 2 LANDASAN TEORI

2.1.SERTIFIKASI GURU

2.1.1. PENGERTIAN DAN DASAR HUKUM

Sertifikasi guru adalah suatu program yang didesain untuk melihat

kelayakan guru dalam berperan sebagai agen pembelajaran yang dapat

mewujudkan tujuan pendidikan nasional. Sedangkan dasar hukum tentang

sertifikasi guru terdapat di UU No. 20 tahun 2003 pasal 42 dan 61, UU

No. 14 tahun 2005 Pasal 8 dan 11, PP No. 19 tahun 2005 Pasal 29 serta di

Permendiknas No 18 tahun 2007.(Sujanto, 2009).

2.1.2. TUJUAN DAN MANFAAT SERTIFIKASI GURU

Pada dasarnya pelaksanaan sertifikasi guru mempunyai banyak

tujuan. Berikut ini beberapa tujuan utama sertifikasi guru.

a. Menentukan kelayakan guru sebagai agen pembelajaran.

b. Meningkatkan proses dan mutu pendidikan.

c. Meningkatkan martabat guru.

d. Meningkatkan profesionalisme.

Selain mempunyai tujuan, pelaksanaan sertifikasi guru juga

mempunyai beberapa manfaat. Manfaat utama dari sertifikasi guru adalah :

a. Melindungi profesi guru dari praktik praktik yang merugikan citra

(31)

b. Melindungi masyarakat dari praktik pendidikan yang tidak berkualitas

dan tidak profesional.

c. Meningkatkan kesejahteraan ekonomi guru. (Sujanto, 2009).

2.1.3 PESERTA SERTIFIKASI

Semua guru yang memenuhi persyaratan berhak mengikuti

sertifikasi, baik PNS maupun non-PNS. UU Nomor 14 tahun 2005 tentang

guru dan dosen tidak membedakan guru menurut unit organisasinya,

terutama berkaitan dengan tunjangan profesi, tunjangan fungsional, dan

tunjangan khusus. Bagi guru yang akan pensiun tetap berhak mengikuti

sertifikasi. Guru yang hampir pensiun mendapatkan prioritas utama untuk

mengikuti sertifikasi guru. Apabila ada guru sudah pernah mengikuti uji

kompetensi yang dilakukan oleh provinsi, maka guru tersebut harus tetap

mengikuti sertifikasi guru. Penyelenggaraan uji kompetensi oleh provinsi

berbeda tujuannya dengan sertifikasi guru sesuai dengan UUGD (Undang

Undang Guru dan Dosen). Seorang guru wajib mengikuti sertifikasi guru

selama 1 kali selama guru tersebut mengajar. (Sujanto, 2009).

2.1.4 KRITERIA DAN PERSYARATAN PESERTA

Guru yang dapat mengikuti sertifikasi adalah guru yang telah

memenuhi persyaratan utama, yaitu memiliki ijazah akademik minimum

S1 atau D4. Selain guru, kepala sekolah dan wakil kepala sekolah dalam

(32)

mengajarnya, kepala sekolah mempunyai kewajiban lebih sedikit, yaitu 6

jam tatap muka. Sementara wakil kepala sekolah mempunyai kewajiban

mengajar 12 jam tatap muka. Bagi guru yang sudah memiliki ijazah S1

atau D4 harus mempersiapkan diri dengan mengumpulkan portofolio yang

merekam jejak profesionalitas guru selama mengabdikan diri sebagai guru.

(Sujanto, 2009).

2.1.5 TEKNIS MENGIKUTI SERTIFIKASI GURU

Guru yang akan mengikuti perlu memahami tahap tahap secara

teknis. Beberapa hal yang perlu dipahami diantaranya :

1. Pendaftaran

Guru calon sertifikasi yang memenuhi kriteria kualifikasi dapat

mendaftarkan diri ke Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota untuk

dimasukkan dalam calon sertifikasi. Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota

menyusun daftar priorotas guru berdasarkan urutan kriteria yang

ditetapkan. Untuk itu, secara aktif guru harus mencari informasi ke

Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota.

Dalam pelaksanaan sertifikasi guru Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota

harus membentuk panitia pelaksanaan sertifikasi guru. Tugas panitia

sertifikasi guru tersebut adalah sebagai berikut :

a. Mengikuti sosialisasi sertifikasi di pusat atau di provinsi.

b. Menentukan urutan prioritas peserta sertifikasi berdasarkan kriteria

(33)

c. Membuat SK penetapan peserta sertifikasi.

d. Melakukan sosialisasi pelaksanaan sertifikasi kepada guru.

e. Menyerahkan kepada peserta sertifikasi berkas- berkas berikut :

• Formulir pendaftaran.

• Nomor peserta/nomor kuota.

• Panduan pengisian instrumen portofolio.

• Instrumen fortofolio.

• Instrumen penilaian atasan.

f. Mengumpulkan dari guru peserta sertifikasi berkas :

• Formulir pendaftaran.

• Instrumen portofolio yang sudah diisi.

• Bukti fisik yang mendukung instrumen portofolio. g. Mengecek kelengkapan data.berkas peserta sertifikasi.

h. Mengirim berkas ke LPTK (Lembaga Pendidikan Tenaga

Kependidikan) penyelenggara sertifikasi yang ditunjuk pemerintah.

i. Mengumumkan hasil penelitian dari LPTK kepada guru peserta

sertifikasi.

j. Mengumpulkan kelengkapan berkas portofolio bagi guru yang

belum lulus atau belum lengkap portofolionya.

k. Membantu remidiasi bagi guru yang belum lulus diklat pendidikan

profesi.

l. Memfasilitasi guru yang belum lulus diklat profesi untuk

(34)

2. Rekrutmen peserta sertifikasi

Proses rekrutmen peserta sertifikasi mengikuti alur sebagai berikut :

a. Dinas pendidikan Kabupaten/Kota menyusun daftar guru yang

memenuhi persyaratan sertifikasi.

b. Dinas pendidikan Kabupaten/Kota melakukan rangking calon

peserta kualifikasi dengan urutan kriteria sebagai berikut :

• Masa Kerja.

• Usia.

• Golongan (Bagi PNS).

• Beban mengajar.

• Tugas Tambahan.

• Prestasi kerja.

c. Dinas pendidikan Kabupaten/Kota menetapkan peserta sertifikasi

sesuai dengan kuota dari Ditjen PMPTK (Direktorat Jenderal

Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan) dan

mengumumkan daftar peserta sertifikasi terhadap guru melalui

papan pengumuman di Dinas pendidikan Kabupaten/Kota.

3. Kuota Sertifikasi guru

Dengan mengacu dari data statistik guru secara nasional maka ada

pemberlakuan kuota untuk proses sertifikasi guru. Kuota guru PNS

(35)

2.2 REKAYASA PERANGKAT LUNAK TERSTRUKTUR

Untuk dapat merancang, menganalisa, mendesain, dan membangun

sebuah program, sistem analis harus memahami kebutuhan dari pemilik

program, dan penyebab mengapa sistem tersebut harus dibuat. Konsep ini

disebut sebagai user centered development. Konsep ini memerlukan

pendekatan use case modeling yang menginisiasikan kegiatan, siapa yang

melakukan kegiatan tersebut, bagaimana respon dari sistem untuk kegiatan itu,

dengan menggunakan use case diagram.

Data modeling atau pemodelan data digunakan untuk mendefinisikan

kebutuhan bisnis untuk sebuah basis data. Model aktual yang sering

digunakan adalah entity relationship diagram (E-R diagram).

2.2.1 USE CASE DIAGRAM

Use case diagram merupakan diagram yang menggambarkan

interaksi antara sistem dan eksternal sistem atau sesuatu yang berada di

luar sistem dan atau penggunanya. (Whitten, 2004). Use case diagram

terdiri dari actor, use case dan asosiasi.

1. Actor adalah seseorang atau sesuatu yang harus berinteraksi dengan

sistem.

(36)

2. Use Case adalah representasi fungsionalitas atau layanan yang

diberikan sistem kepada pemakai.

Gambar 2.2 Simbol Use Case

3. Asosiasi adalah relasi antara actor dan use case dimana ada interaksi

yang terjadi di dalamnya.

Gambar 2.3 Simbol Asosiasi

2.2.2 DATA FLOW DIAGRAM (DFD)

Data Flow Diagram (DFD) merupakan suatu diagram yang

menggunakan notasi-notasi untuk menggambarkan arus atau aliran dari

data sistem. DFD merepresentasikan sebuah masukan data ke dalam suatu

proses atau keluaran data dari suatu proses. DFD merupakan alat bantu

dalam menggambarkan atau menjelaskan sistem yang sedang berjalan

secara logis. DFD merupakan sebuah model proses yang digunakan untuk

menggambarkan aliran dari data yang melalui sebuah sistem dan sekaligus

menggambarkan proses yang dibentuk oleh sistem tersebut. (Whitten,

2004).

Beberapa simbol dan koneksi yang digunakan dalam DFD. Berikut

(37)

1. Rounded Rectangles

Simbol ini menggambarkan proses. Proses merupakan kegiatan yang

akan ditunjukkan oleh suatu sistem dalam merespon aliran data.

(Whitten, 2004).

Gambar 2.4 Rounded Rectangles

2. Square

Simbol ini merepresentasikan external agents. External agents

merupakan batas sistem dari kerangka sistem informasi yang dibuat.

Gambar 2.5 Square

3. Open-Ended Boxes

Simbol ini merepresentasikan penyimpanan data (data stores).

Simpanan data ini menghubungkan semua entitas tunggal dalam

sebuah model data.

Gambar 2.6 Open-Ended Boxes

(38)

4. Arrow (Panah)

Simbol ini merepresentasikan aliran data atau input dan output, ke dan

dari proses.

Gambar 2.7 Arrow

2.2.3 ENTITY RELATIONSHIP DIAGRAM (E-R DIAGRAM)

Menurut (Atzeni, 2000), E-R Diagram merupakan sebuah model

data yang memanfaatkan beberapa notasi tertentu untuk menggambarkan

data ke dalam bentuk entitas dan relasi yang dijelaskan oleh data itu

sendiri. Sedangkan entitas itu sendiri merupakan kumpulan dari orang,

tempat, obyek, kejadian atau konsep yang diperlukan untuk menangkap

dan menyimpan data. E-R diagram merupakan bagian dari Conceptual

Design yang digunakan untuk memberikan gambaran secara umum

mengenai hal yang penting dalam merancang struktur basis data, sehingga

basis data dapat memfasilitasi keperluan pada saat ini dan saat yang akan

datang. Ada 2 komponen yang membentuk E-R Model, yaitu:

1. Entitas, merupakan sebuah objek yang nyata dan dapat dibedakan dari

sesuatu yang lain.

(39)

2. Relasi, merupakan hubungan antar entitas. Ada 3 jenis relasi yaitu:

relasi one to one, relasi one to many, relasi many to many.

Gambar 2.9 Simbol Relasi

3. Atribut, merupakan sebutan untuk mewakili suatu entitas. Sebuah

atribut juga merupakan sifat-sifat dari sebuah entitas. Sinonimnya

adalah element, property, dan field.

Gambar 2.10 Simbol Atribut

2.2.4 LOGICAL DESIGN

Logical design merupakan translasi dari conseptual model yang

didefinisikan dalam fase-fase ke dalam bentuk model data yang diadopsi

oleh database management system yang tersedia. Produk dari fase-fase

tersebut dinamakan logical schema dari basis data dan hampir sama

artinya dengan logical data model. Model logikal merepresentasikan data

dalam sebuah alur yang terlepas dari physical design. Logical design

merupakan sebuah gambar nonteknikal yang memberikan gambaran

tentang apakah sistem dan apa yang dilakukannya. Dalam logical design

akan diterjemahkan conceptual schema ke dalam model data yang sesuai

dengan DBMS yang digunakan. Hasil dari tahap ini adalah logical schema

(40)

populer untuk saat ini adalah relational model. Dalam logical model ini,

menggambarkan data secara logikal dan harus memperhatikan kriteria

optimal yaitu: ada tidaknya redudansi data atau penyimpanan di beberapa

tempat untuk data yang sama dan data yang tidak konsisten. (Atzeni,

2000).

2.2.5 PHYSICAL DESIGN

Dalam physical design ini logical schema dilengkapi dengan detail

implementasi secara fisik sesuai dengan DBMS yang digunakan. Selain

itu, tahap ini merupakan bentuk perancangan basis data yang

menterjemahkan kebutuhan bisnis ke dalam model sistem yang

menggambarkan implementasi teknik dari kebutuhan bisnis itu sendiri.

(Atzeni, 2000).

2.3 BAGAN ALIR SISTEM

Bagan alir sistem merupakan bagan yang menunjukkan arus pekerjaan

secara keseluruhan dari sistem. Bagan ini menjelaskan urutan-urutan dari

prosedur-prosedur yang ada di dalam sistem. Bagan alir sistem menunjukkan

apa yang dikerjakan di sistem. Bagan alir sistem digambarkan dengan

(41)

Tabel 2.1 Bagian Alir Sistem

2.4 KONSEP DASAR APLIKASI WEB

Aplikasi Web adalah suatu aplikasi yang dapat membentuk halaman

(42)

Mesin Pencari atau search engine (yahoo, google, bing, dan lain sebagainya).

Toko Online ( bookpool, amazon, dan lain sebagainya).

Lelang Online (eBay).

• Situs berita (detikcom, okezone, liputan6, dan lain sebagainya).

Aplikasi web merupakan salah satu contoh aplikasi klien/server. Klien

mewakili komputer yang digunakan oleh seorang pemakai yang ingin

menggunakan aplikasi, sedangkan server mewakili komputer yang

menyediakan layanan aplikasi. Dalam kontek ini, klien dan server

berhubungan melalui internet. (Abdul Kadir, 2004).

Gambar 2.11 Lingkungan Klien/Server Yang Melibatkan Berbagai Flatform

2.5 JAVA SERVER PAGE

Java Server Pages (JSP) merupakan teknologi yang didasarkan pada

bahasa java yang digunakan untuk membentuk halaman-halaman Web yang

Browser Browser Browser

Internet

(43)

bersifat dinamis. JSP menggunakan pendekatan pemrosesan di sisi server,

kode sumber JSP dijalankan pada Web server dimana memberikan

keuntungan untuk membuat aplikasi yang independent terhadap keberadaan

sistem java di sisi klient. Kode JSP pada dasarnya merupakan kode HTML

yang dilengkapi dengan tag-tag JSP yang disisipi dengan menggunakan

bahasa java. (Abdul Kadir, 2004).

Kode JSP pada dasarnya adalah kode HTML yang dilengkapi dengan

tag tag JSP. Pada tag-tag inilah program menyisipkan kode dalam bahasa java.

Contoh kode JSP:

<HTML>

<HEAD>

<TITLE>latihan HTML</TITLE>

</HEAD>

<BODY>

<%

Out.print(“Selamat Belajar JSP”);

%>

48

</BODY>

(44)

2.6 MYSQL

MySQL merupakan suatu software manajement database. Sistem

manajement database dapat dilakukan penambahan, pengaksesan, dan

pemrosesan data yang diakses di komputer. MySQL menggunakan standar

SQL. MySQL dapat digunakan untuk melakukan pembuatan database, tabel,

view. (MySQL 5.1 Manual).

2.6.1 QUERY LANGUAGE

Query Language adalah pernyataan yang diajukan untuk

mengambil informasi. Merupakan bagian Data Manipulation Language

(DML) untuk pengambilan informasi. DML digunakan untuk

menampilkan, menambah, mengubah dan menghapus dan menghapus data

didalam objek-objek yang didefinisikan oleh Data Definition Language

(DDL). Perintah yang terdapatan pada DML adalah select, insert, update

(45)

22

BAB 3. ANALISA DAN PERANCANGAN

3.1.ANALISA SISTEM

3.1.1. GAMBARAN UMUM SISTEM LAMA

Sistem yang lama masih dilakukan secara manual. Proses

pendaftaran yang dilakukan oleh peserta adalah sebagai berikut :

1. Calon peserta sertifikasi pergi ke Dinas Pendidikan untuk melihat

beberapa informasi di papan pengumuman tentang sertifikasi guru dan

syarat-syarat untuk mengikuti sertifikasi guru.

2. Calon peserta sertifikasi pergi ke Dinas Pendidikan untuk mengambil

sebuah formulir.

3. Calon peserta sertifikasi mengisi formulir yang telah diambil. Formulir

yang harus diisi tersebut terdiri dari :

a. Nama Lengkap.

b. Pola Sertifikasi .

c. Bidang Studi Sertifikasi.

d. NIP.

e. NUPTK.

f. Golongan.

g. Umur.

h. Masa Kerja Sebagai Guru.

i. Jenis Kelamin.

(46)

k. Pendidikan Terakhir.

l. Nama Perguruan Tinggi.

m. Jenjang Pendidikan Tempat Tugas.

n. Mata Pelajaran / Guru Kelas.

o. Beban Kerja.

p. Tugas Tambahan.

q. Nama Sekolah Tempat Tugas.

r. Alamat Sekolah Tempat Tugas.

s. Nomor Telepon Sekolah Tempat Tugas.

4. Setelah formulir terisi semua, maka peserta mengumpulkan kembali ke

Dinas Pendidikan dengan disertakan beberapa berkas sebagai syarat

yang telah dicantumkan di papan pengumuman. Berkas berkas tersebut

:

a. Bagi peserta non-PNS :

• Foto copy ijazah terakhir.

• Foto copy SK pengangkatan sebagai pendidik.(Awal sampai akhir).

• Foto copy SK pembagian tugas mengajar terbaru. (Awal sampai akhir).

• Surat kesehatan.

• Pasphoto 3x4. b. Bagi peserta PNS :

(47)

• Foto copy SK pengangkatan sebagai pendidik. (Awal sampai akhir).

• Foto copy SK pengangkatan golongan. (Awal sampai akhir).

• Foto copy SK pembagian tugas mengajar terbaru. (Awal sampai akhir).

• Surat kesehatan.

Pasphoto 3x4.

5. Setelah berkas tersebut diserahkan ke Dinas Pendidikan bagian

penerimaan calon peserta sertifikasi, maka peserta dapat menunggu

pengumuman kelulusan calon peserta sertifikasi. Untuk

mengetahuinya peserta harus pergi ke Dinas Pendidikan untuk melihat

di papan pengumuman.

Sedangkan dari sisi panitia penerimaan pendaftaran calon peserta

sertifikasi melakukan :

1. Penyimpanan berkas yang telah dikumpulkan oleh peserta calon

sertifikasi guru di meja kerja secara acak.

2. Sistem perangkingan untuk menseleksi calon peserta yang berhak

mengikuti test sertifikasi guru. Proses seleksi tersebut dilakukan

secara manual, yaitu dengan melihat dan membandingkan masa

kerja, usia, golongan, beban mengajar, tugas tambahan dan prestasi

kerja dari berkas yang telah di kumpulkan oleh peserta. Kriteria untuk

(48)

tahun dan beban mengajar minimal 24 jam dalam seminggu. Bobot

tertinggi diproiritaskan pada usia.

3. Penempelan pengumuman dan informasi tentang sertifikasi guru pada

papan pengumuman.

3.1.2. GAMBARAN UMUM SISTEM YANG AKAN DIKEMBANGKAN

Sistem yang baru berusaha untuk memperbaiki kelemahan dari

sistem yang lama dalam hal efisiensi waktu dan biaya. Sistem yang

dikembangkan diperuntukkan untuk 2 orang pengguna yaitu admin, dan

calon peserta sertifikasi. Dari sisi calon peserta sertifikasi, pengguna dapat

melakukan pendaftaran, melihat informasi kelulusan calon peserta

sertifikasi, mengedit data calon peserta, melihat syarat-syarat yang

dibutuhkan untuk menjadi calon peserta sertifikasi dan beberapa

pengumuman yang lainnya secara online. Sedangkan dari sisi admin,

admin dapat melihat data calon peserta sertifikasi, dan melakukan sistem

perangkingan. Admin juga dapat memberikan informasi dari sistem ini,

Informasi berupa pengumuman lulus dan lain sebagainya.

Gambaran sistem yang akan dibuat :

1. Dari sisi admin

a. Dapat mengatur hak akses user/calon peserta sertifikasi.

(49)

c. Dapat mensinkronisasikan data calon peserta sertifikasi dari yang

diinputkan melalui aplikasi ini dengan berkas berkas yang di

kumpulkan.

d. Dapat membantu melakukan sistem perangkingan untuk

melakukan seleksi.

e. Dapat memberikan informasi dan pengumuman yang berkaitan

dengan sertifikasi guru.

2. Dari sisi user/calon peserta sertifikasi

a. Dapat meng-insert data calon sertifikasi.

b. Dapat melihat informasi tentang sertifikasi guru.

c. Dapat mencetak data dari berkas peserta.

d. Dapat mem-validasi data calon peserta sertifikasi.

e. Dapat melihat pengumuman lulus calon peserta sertifikasi guru.

Proses pendaftaran dengan menggunakan sistem yang di kembangkan

adalah sebagai berikut :

1. Bagi peserta yang ingin mengikuti sertifikasi guru, harus menghubungi

kepala sekolah masing masing.

2. Setelah kepala sekolah mengetahuinya, maka kepala sekolah akan

menghubungi Dinas Pendidikan untuk meminta username, password dan

(50)

3. Setelah mendapatkan username, password dan no.calon, calon peserta

tersebut login dan akan melakukan pendaftaran secara online dengan

mengisi lengkap data-data yang diperlukan.

4. Setelah melakukan pendaftaran calon peserta tersebut melakukan

sinkronisasi berkas ke Dinas Pendidikan.

5. Setelah berkas tersebut diserahkan ke Dinas Pendidikan bagian

penerimaan calon peserta sertifikasi, admin akan melakukan pengecekan

kelengkapan berkas yang dikumpulkan dengan yang telah diinputkan

melalui aplikasi ini, jika berkas berkas tersebut sama dengan berkas yang

diinputkan, maka calon peserta dapat melakukan validasi berkas tetapi jika

tidak, maka calon tersebut harus melengkapi berkas berkas tersebut.

Admin juga dapat melakukan proses seleksi untuk menentukan calon

peserta yang lulus atau berhak mengikuti test sertifikasi guru, data calon

peserta yang dapat diseleksi adalah data peserta yang telah valid,

selanjutnya peserta dapat menunggu pengumuman kelulusan calon peserta

sertifikasi yang dapat mengikuti test beberapa hari setelahnya, sesuai

waktu yang di tentukan oleh Dinas Pendidikan melalui internet dengan

mengakses aplikasi ini.

3.2.ANALISA KEBUTUHAN SISTEM

Analisa kebutuhan sistem dilakukan untuk mengetahui fasilitas yang

dibutuhkan didalam pembuatan sistem agar dapat memenuhi keinginan

(51)

3.2.1. DIAGRAM USE CASE

Gambar 3.1 Diagram Use Case Calon Peserta Sertifikasi

Calon Peserta Sertifikasi

Login

Isi Formulir Calon Peserta Sertifikasi

Lihat Data Calon Peserta Sertifikasi

Cetak Data Dari Berkas Peserta

LihatInformasi/Pengumuman KelulusanCalon Peserta Sertifikasi

Update Berkas Peserta

Hapus Berkas Peserta

(52)

Gambar 3.2 Diagram Use Case Admin

3.2.2. DEFINISI AKTOR

No Actor Deskripsi

1 Calon peserta

sertifikasi

Merupakan pengguna software yang memiliki

wewenang atas pendaftaran calon peserta

sertifikasi dan melihat pengumuman kelulusan

calon peserta sertifikasi

2 Admin Merupakan pengguna software yang memiliki

wewenang untuk mengolah semua sumber Admin

Login

SinkronisasiBerkas Data Calon Peserta Sertifikasi

Update Account

Seleksi Calon Peserta Sertifikasi Guru

Pengolahan Informasi/ Pengumuman

(53)

Tabel 3.1. Penjelasan Definisi Aktor

3.2.3. NARASI USE CASE

Tabel 3.2. Penjelasan Use Case Login

data dari calon peserta sertifikasi

Nama Use Case Login

Aktor Calon peserta sertifikasi, Admin

Deskripsi Autentifikasi user untuk masuk ke

dalam aplikasi

Kondisi Awal Aktor telah telah memiliki akun

Urutan Jenis Kegiatan 1. Sistem menampilkan halaman

untuk melakukan login

2. Aktor memasukkan username

dan password.

3. Jika username dan password

sesuai maka aktor akan masuk ke

dalam sistem.

4. Jika username dan password

tidak sesuai maka aktor diminta

untuk melakukan proses login

(54)

Nama Use Case Pengisian formulir calon peserta

sertifikasi

Aktor Calon peserta sertifikasi

Deskripsi Memasukkan data calon peserta

sertifikasi

Kondisi Awal Data calon peserta sertifikasi belum

terisi

Urutan Jenis Kegiatan 1. Sistem menampilkan halaman

untuk memasukkan data calon

peserta sertifikasi.

2. Aktor memasukkan data data

tentang dirinya.

3. Jika data telah terisi semua sistem

akan menyimpan data tersebut.

4. Jika belum terisi semua maka

sistem akan memberikan perintah

untuk mengulangi memasukkan

data.

Tabel 3.3. Penjelasan Use Case Pengisian Formulir Calon Peserta Sertifikasi

(55)

Tabel 3.4. Penjelasan Use Case Update Berkas

Aktor Calon peserta sertifikasi

Deskripsi Memasukkan data dari berkas berupa

ijazah, pangkat, golongan dan lain

sebagainya dari calon peserta

sertifikasi.

Kondisi Awal Data calon peserta sertifikasi belum

terisi atau masih kosong.

Urutan Jenis Kegiatan 1. Sistem menampilkan halaman

untuk memasukan data

2. Aktor memasukkan data dari

berkasnya.

3. Data dari berkas tersimpan.

Nama Use Case Lihat data calon peserta sertifikasi

Aktor Calon peserta sertifikasi

Deskripsi Melihat data dari calon peserta

sertifikasi

Kondisi Awal Data calon peserta sertifikasi telah

ada di dalam sistem

Urutan Jenis Kegiatan 1. Sistem menampilkan halaman

(56)

Tabel 3.5. Penjelasan Use Case Lihat Data Calon Peserta Sertifikasi

Tabel 3.6. Penjelasan Use Case Cetak Data Dari Berkas Peserta 2. Aktor memasukan perintah untuk

melihat data calon peserta

sertifikasi

3. Sistem menampilkan data calon

peserta sertifikasi

4. Aktor melihat data calon peserta

sertifikasi

Nama Use Case Cetak Data Dari Berkas Peserta

Aktor Calon peserta sertifikasi

Deskripsi Mencetak data dari berkas peserta

Kondisi Awal Data dari berkas calon peserta

sertifikasi telah tersimpan

Urutan Jenis Kegiatan 1. Aktor memasukkan perintah

untuk mencetak data dari berkas

calon peserta sertifikasi.

(57)

Nama Use Case Lihat informasi / pengumuman

kelulusancalon peserta sertifikasi

Aktor Calon peserta sertifikasi

Deskripsi Melihat informasi / pengumuman

kelulusancalon peserta sertifikasi

Kondisi Awal Data tentang pengumuman dan

kelulusan sudah ada pada sistem

Urutan Jenis Kegiatan 1. Aktor memasukkan perintah

untuk melihat data tentang

pengumuman dan kelulusan.

2. Sistem menampilkan data tentang

pengumuman dan kelulusan.

3. Aktor melihat data tentang

pengumuman dan kelulusan

Tabel 3.7. Penjelasan Use Case LihatInformasi/PengumumanKelulusanCalon

Peserta sertifikasi

Nama Use Case Sinkronisasi berkas data calon

Aktor Admin

Deskripsi Mengecek kelengkapan berkas calon

(58)

Tabel 3.8. Penjelasan Use case Sinkronisasi Berkas Data Calon

Kondisi Awal Data dari berkas calon peserta

sertifikasi telah tersimpan

Urutan Jenis Kegiatan 1. Aktor memasukkan perintah

untuk mencari nomor calon sesuai

dengan yang diinginkan.

2. Jika data yang dicari oleh aktor

tersedia maka sistem akan

menampilkan data yang dicari

tersebut.

3. Aktor mengecek kelengkapan

berkas.

4. Jika berkas lengkap maka aktor

memberikan tanda sinkron..

Nama Use Case Seleksi Calon Peserta Sertifikasi

Guru

Aktor Admin

Deskripsi Menseleksi calon peserta sertifikasi

yang berhak mengikuti sertifikasi

Kondisi Awal Data calon peserta sertifikasi telah

(59)

Tabel 3.9. Penjelasan Use Case Proses Perangkingan

Tabel 3.10. Penjelasan Use Case Update Informasi/Pengumuman

Urutan Jenis Kegiatan 1. Sistem menampilkan beberapa

data calon peserta sertifikasi.

2. Aktor memasukkan perintah

untuk melakukan perangkingan

sesuai dengan kuota yang

diminta.

3. Sistem akan menampilkan data

peserta yang berhak mengikuti

sertifikasi.

Nama Use Case Pengolahan informasi/pengumuman

Aktor Admin

Deskripsi Menambah informasi/pengumuman

Kondisi Awal Data tentang informasi belum ada

Urutan Jenis Kegiatan 1. Sistem menampilkan halaman

untuk menambah informasi

/pengumuman

2. Aktor memasukkan beberapa

pengumuman atau informasi

(60)

Tabel 3.11. Penjelasan Use Case Validasi Berkas Peserta

Tabel 3.12. Penjelasan Use Case Validasi Hapus Peserta

Nama Use Case Validasi Berkas Peserta

Aktor Calon Peserta Sertifikasi

Deskripsi Mem-validasi Berkas

Kondisi Awal Data berkas telah ada

Urutan Jenis Kegiatan 1. Sistem menampilkan halaman

untuk memvalidasi berkas

peserta

2. Aktor menekan tombol valid

3. Data calon peserta telah valid

Nama Use Case Hapus Berkas Peserta

Aktor Calon Peserta Sertifikasi

Deskripsi Menghapus Berkas Peserta

Kondisi Awal Data berkas telah ada

Urutan Jenis Kegiatan 1. Sistem menampilkan halaman

untuk menghapus berkas

peserta

2. Aktor memasukan tahun yang

akan dihapus

3. Aktor menekan tombol hapus

(61)

3.3.PEMODELAN DAN ANALISIS DATA

3.3.1. DIAGRAM KONTEKS

Diagram konteks berguna untuk menggambarkan secara jelas

bagaimana sistem tersebut bekerja, mulai inputan yang dibutuhkan hingga

output yang dihasilkan.

Gambar 3.3 Diagram Konteks

0

Aplikasi Pendaftaran dan Seleksi Calon PSG (Peserta Sertifikasi Guru)

Calon Peserta Sertifikasi

Admin data dari peserta

form pendaftaran, informasi tentang sertifikasi guru, pengumuman kelulusan hasil

seleksi, data peserta

account,validasi berkas, informasi tentang sertifikasi guru, kelulusan hasil seleksi account, informasi tentang

sertifikasi guru, pengumuman kelulusan hasil seleksi, data

(62)

3.3.2. PEMODELAN PROSES

3.3.2.1.DIAGRAM BERJENJANG

Dibawah ini adalah diagram berjenjang yang akan dibangun

sebagai acuan untuk membuat Diagram Arus Data berdasarkan level-level

(63)

40

Gambar 3.4 Diagram Berjenjang

5

Aplikasi Pendaftaran dan Seleksi Calon Peserta Sertifikasi Guru

1

Pengisian Fromulir Calon (PSG) Peserta Sertifikasi Guru

2

Pengolahan Data Calon (PSG) Peserta Sertifikasi Guru

3

Pengolahan Informasi dan Pengumuman Calon (PSG) Peserta Sertifikasi Guru

(64)

3.3.2.2.DIAGRAM ALIR DATA (DFD)

Pendaftaran Calon (PSG) Peserta Sertifikasi Guru

2

Pengolahan Data Calon (PSG) Peserta Sertifikasi Guru

3

Pengolahan Informasi dan Pengumuman Calon (PSG) Peserta

4

Informasi mengenai Sertifikasi guru

D4 Riwayat golongan D5 Riwayat mengajar

D6 Riwayat mendidik

(65)

3.3.2.2.1. DFD PROSES 1

Gambar 3.6 DFD Level 1 Untuk Proses Pengisian Formulir

1

1.1p Input Data

Calon Peserta Sertifikasi Admin

D1 Calon Peserta 1.2p

Validasi Berkas

Data Peserta Data Peserta

Data Peserta

Berkas Valid Peserta

1.3p

Cetak lembar chek lis t berkas

D4 Riwayat golongan

D5 Riwayat mengajar

(66)

3.3.2.2.2. DFD PROSES 2

Gambar 3.7 DFD Level 1 Proses Pengolahan Data Calon Peserta

3.3.2.2.3. DFD PROSES 3

Gambar 3.8 DFD Level 1 Untuk Proses Pengolahan Informasi & Pengumuman

(67)

3.3.2.2.4. DFD PROSES 4

Gambar 3.9 DFD Level 1 Untuk Proses Seleksi Calon

(68)

3.4.PERANCANGAN SISTEM

3.4.1. PERANCANGAN DATABASE

3.4.1.1.ER DIAGRAM

ER Diagram menggambarkan relasi relasi antar entitas dengan transaksi

transaksi yang terlibat di dalamnya.

(69)

3.4.1.2.PERANCANGAN LOGIKAL

Logikal desain menggambarkan relasi antar table yang memuat semua

atribut yang dimiliki oleh setiap entitas.

Gambar 3.11 Relasi Antar Tabel

Calon peserta (PNS/NonPNS) ID_golongan (FK) (PK) Jenis_Copy_Golongan

ID_Mata Pelajaran (FK) (PK) Jenis_Copy_Mengajar

Masa kerja sbg guru Jenis kelamin Tempat, tgl lahir Mata pelajaran Guru kelas

(70)

3.4.1.3.PERANCANGAN FISIKAL

Berikut adalah tabel-tabel yang ada.

Field Type Keterangan

Nomor Calon int(8) PK

ID_Sekolah int(8) FK

ID_ijazah int(8) FK

Jenis_Copy_Ijazah varchar(20)

Nama_lengkap varchar(100)

NIP int(20)

NUPTK varchar(100)

Pola_Sertifikasi varchar(100)

Bidang_Studi_Sertifikasi varchar(100)

Umur int(20)

Masa_Kerja_Sbg_Guru varchar(100)

Jenis_Kelamin varchar(100)

Tempat_Tgl_Lahir varchar(100)

Mata_Pelajaran varchar(100)

Guru_Kelas varchar(100)

Jenjang_Pendidikan_Tempat_Tugas varchar(100)

Beban_Kerja varchar(100)

Tugas_Tambahan varchar(100)

Surat_Kesehatan varchar(100)

Pasphoto varchar(100)

(71)

Batas Waktu varchar(20)

Status varchar(20)

Sinkronisasi Berkas varchar(20)

Tabel 3.13 Tabel Calon Peserta

Field Type Keterangan

ID_ijazah int(8) PK

Pendidikan_terakhir varchar(100)

Tabel 3.14 Tabel Ijazah

Field Type Keterangan

ID_sekolah int(8) PK

Nama_sekolah varchar(100)

Alamat_sekolah varchar(100)

No_telp_sekolah int(20)

Tabel 3.15 Tabel Sekolah

Field Type Keterangan

Nomor_calon int(8) FK

ID_golongan int(8) FK

Jenis_Copy_Golongan Varchar(20)

TMT Date PK

Tabel 3.16 Tabel Riwayat Golongan

Field Type Keterangan

ID_golongan int(8) PK

Jenis_golongan varchar(20)

(72)

Field Type Keterangan

Nomor_calon int(8) FK

Tahun Date PK

ID_mata_pelajaran int(8) FK

Jenis_Copy_Mengajar int(11)

Tabel 3.18 Tabel Riwayat Mengajar

Field Type Keterangan

ID_mata_pelajaran int(8) PK

Nama_mata_pelajaran varchar(20)

Tabel 3.19 Tabel Mata Pelajaran

Field Type Keterangan

Nomor_calon int(8) PK

Tahun Date

Jenis_Copy_Pendidik Varchar(20)

Tabel 3.20 Tabel Riwayat Pendidik

Field Type Keterangan

Username varchar(20) PK

Sandi varchar(20)

Nomor_Calon int(8)

(73)

Field Type Keterangan

Username varchar(30) PK

Password varchar(30)

Nama varchar(30)

Tabel 3.22 Tabel Login admin

Field Type Keterangan

Informasi_Pengumuman Text PK

Tabel 3.23 Tabel Informasi

Field Type Keterangan

No int(11)

Perangkingan int(11)

Urutan varchar(20)

Tabel 3.24 Tabel Perangkingan

3.4.2. PERANCANGAN ANTARMUKA

Gambar 3.12 Halaman Utama Aplikasi Jika Login Sebagai Calon Peserta

Sertifikasi

MENU

Informasi / Pengumumuman

Pendaftaran

Update Berkas

HEADER

No. Calon :

Password :

LOGIN

(74)

Gambar 3.13 Halaman Utama Aplikasi Jika Login Sebagai Admin

Halaman utama ini diperuntukkan untuk user/calon peserta sertifikasi/calon peserta sertifikasi jika pendaftaran dibuka dan

diperuntukkan juga bagi admin.

Gambar 3.14 Halaman Utama Jika Login Sebagai Admin

MENU

Informasi / Pengumumuman

Pendaftaran

Update Berkas

HEADER

Update account Validasi Berkas Perangkingan Update Informasi Logout

Selamat Datang di Aplikasi ini

MENU

Informasi / Pengumumuman

Pendaftaran

Update Berkas

HEADER

Username :

Password :

LOGIN ADMIN

Login

(75)

Halaman utama ini diperuntukkan bagi admin. Pada halaman ini terdapat

menu update account yaitu berisi form untuk meng-edit account admin

ataupun account user/calon peserta sertifikasi, menm-validasi berkas yaitu

checklist untuk mengecek kelengkapan berkas calon peserta sertifikasi,

menu perangkingan yaitu berisi form untuk merangking atau menseleksi

peserta berdasarkan umur tertinggi yang diprioritaskan untuk mengikuti

sertifikasi guru, menu update informasi berisi form untuk mengedit

informasi dan pengumuman, dan menu data peserta berisi tentang

halaman yang menyediakan informasi tentang data data calon peserta

sertifikasi guru.

Gambar 3.15 Halaman Utama Jika Login Sebagai User/Calon Peserta Sertifikasi

MENU

Informasi / Pengumumuman

Pendaftaran

Update Berkas

HEADER

Selamat Datang Di Aplikasi ini

(76)

Halaman utama ini diperuntukkan untuk user/calon peserta sertifikasi/calon peserta sertifikasi jika pendaftaran dibuka. Pada halaman

ini terdapat menu informasi/pengumuman yaitu berisi tentang informasi

informasi dan pengumuman yang berkaitan dengan sertifikasi guru, menu

pendaftaran yaitu berisi form pendaftaran bagi user/calon peserta

sertifikasi, menu update berkas yaitu berisi form berupa checklist untuk

mengecek kelengkapan berkas calon peserta sertifikasi.

Gambar 3.16 Halaman Informasi/Pengumuman

Halaman informasi/pengumuman berisi tentang informasi informasi dan

pengumuman yang berkaitan dengan sertifikasi guru. Halaman ini dapat di

akses jika login sebagai calon peserta sertifikasi.

MENU

Informasi / Pengumumuman

Pendaftaran

Update Berkas

HEADER

Menampilkan Informasi dan Pengumuman

(77)

Gambar 3.17 Halaman Pendaftaran

MENU

Informasi / Pengumumuman

Pendaftaran

Update Berkas

HEADER

Nama Lengkap :

Pola Sertifikasi :

Bidang Studi Sertifikasi :

NIP :

Umur :

Masa Kerja Sbg Guru :

Jenis Kelamin :

Tempat, Tanggal Lahir :

Pendidikan Terakhir :

Nama Perguruan Tinggi :

Jenjang Pnddikn Tmpt Tugas : Mata Pelajaran / Guru Kelas :

Beban Kerja :

Tugas Tambahan :

Nama Sekolah Tempat Tugas : Alamat Sekolah Tempat Tugas : Nomor Tlp Sekolah Tempat Tugas :

Logout

Simpan

(78)

Halaman ini merupakan halaman pendaftaran yang harus diisi oleh

user/calon peserta sertifikasi secara lengkap pada saat melakukan

pendaftaran. Halaman ini dapat di akses jika login sebagai calon peserta

sertifikasi.

Gambar 3.18 Halaman Update Berkas

MENU

Informasi / Pengumumuman

Pendaftaran

Update Berkas

HEADER

SK pengangkatan sebagai pendidik (Awal sampai akhir)

SK pembagian tugas mengajar terbaru (Awal sampai akhir)

Foto copy SK pengangkatan golongan.

Logout

Cetak Submit

No_Calon Nama Lengkap Ijazah Terakhir

(79)

Halaman ini merupakan halaman update berkas yang harus diisi oleh

user/calon peserta sertifikasi secara lengkap pada saat melakukan

pengecekan berkas. Pada halaman ini juga terdapat tombol cetak checklist

yang berfungsi untuk mencetak checlist yang di isi sebagai syarat

kelengkapan berkas untuk mengikuti sertifikasi guru. Halaman ini dapat di

akses jika login sebagai calon peserta sertifikasi.

MENU

Bidang Studi Sertifikasi :

NIP :

Umur :

Masa Kerja Sbg Guru :

Jenis Kelamin :

Tempat, Tanggal Lahir :

Pendidikan Terakhir :

Nama Perguruan Tinggi :

Jenjang Pnddikn Tmpt Tugas : Mata Pelajaran / Guru Kelas :

Beban Kerja :

Tugas Tambahan :

Nama Sekolah Tempat Tugas : Alamat Sekolah Tempat Tugas : Nomor Tlp Sekolah Tempat Tugas :

Logout

Cetak

(80)

Gambar 3.19 Halaman Data Peserta

Halaman ini merupakan halaman data peserta yang berfungsi untuk

melihat data peserta calon sertifikasi dan mencetak data peserta tersebut.

Halaman ini dapat di akses jika login sebagai calon peserta sertifikasi.

Gambar 3.20 Halaman Update Account Admin

Halaman ini merupakan halaman update account yang hanya dapat

diakses jika login sebagai admin. Halaman ini berfungsi untuk mengubah

password admin sesuai dengan yang diinginkan.

Selamat Datang di Aplikasi ini

MENU

Informasi / Pengumumuman

Pendaftaran

Update Berkas

HEADER

Update account Validasi Berkas Perangkingan Update Informasi Logout

Username :

Password Lama :

Password Baru :

(81)

Gambar 3.21 Halaman Tambah Account Admin

Halaman ini merupakan halaman tambah account admin yang hanya

dapat diakses jika login sebagai admin. Halaman ini berfungsi untuk

menambah akun baru sebagai admin.

Selamat Datang di Aplikasi ini

MENU

Informasi / Pengumumuman

Pendaftaran

Update Berkas

HEADER

Update account Validasi Berkas Perangkingan Update Informasi Logout

Username :

Password :

Nama :

Gambar

Gambar Keterangan
Tabel Keterangan
Tabel Login
Gambar 2.1 Simbol Actor
+7

Referensi

Dokumen terkait

Network Planning Perencanaan Waktu Kegiatan Network Planning &amp; Jalur Kritis Kurva ‘S’ Database Kerja Data Perencanaan Projek Database Kerja Proses Penetapan Durasi Database

[r]

Sesuai dengan Berita Acara Evaluasi Dokumen Penawaran Nomor : 602.1/06E-KS/RSC tanggal 03 April 2015, maka bersama ini kami tetapkan penyedia jasa untuk pekerjaan

Surat undangan ini disamping dikirimkan melalui email juga ditayangkan pada website SPSE Kabupaten Bolaang Mongondow, oleh karenanya Pokja tidak dapat menerima

Hasil penelitian dan pembahasan penelitian ini yaitu: (1) metode yang digunakan dalam mendidik karakter anak usia dini di TK Darmawanita Trenggalek yang

Untuk itu, diperlukan panduan umum penyusunan proposal, protokol, dan laporan penelitian terutama penelitian kesehatan yang meminta dana dari Badan Penelitian dan

Hasil penelitian dan pembahasan penelitian ini yaitu: (1) metode yang digunakan dalam mendidik karakter anak usia dini di TK Darmawanita Trenggalek yang paling tepat

nb LnFt. atu qq