• Tidak ada hasil yang ditemukan

KURIKULUM BERBASIS KERANGKA KUALIFIKASI NASIONAL INDONESIA (KKNI)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "KURIKULUM BERBASIS KERANGKA KUALIFIKASI NASIONAL INDONESIA (KKNI)"

Copied!
38
0
0

Teks penuh

(1)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 1

KURIKULUM BERBASIS

KERANGKA KUALIFIKASI NASIONAL INDONESIA

(KKNI)

Fakultas Pertanian

Program Studi : Agroteknologi

A. Visi Dan Misi Program Studi

Visi

“Menjadi program studi unggul pada tingkat nasional dalam bidang

ketahanan pangan dan entrepreneur yang berkarakter ketamansiswaan tahun

2019

.

Misi

a. Menciptakan atmosfer akademik yang kondusif untuk melaksanakan Tridharma

Perguruan Tinggi.

b. Mempersiapkan tenaga pengajar dan lulusan yang berkualitas pada tingkat

nasional berdasarkan kompetensi bidang ketahanan pangan dan entrepreuner

yang berkarakter Ketamansiswaan.

c. Melaksanakan penelitian untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan aplikasi

keilmuan sesuai dengan perkembangan ilmu dan teknologi pertanian di

bidang ketahanan pangan.

d. Meningkatkan jumlah paten dan publikasi pada jurnal yang bereputasi

nasional dan internasional.

e. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka menerapkan

hasil penelitian dan pemberdayaan masyarakat.

B. Profil Lulusan

Profil lulusan adalah outcome pendidikan yang akan dituju untuk

menghasilkan lulusan yang dapat berperan di masyarakat maupun di dunia kerja.

Profil lulusanyang dihasilkan dari Program Studi Agroteknologi akan membentuk

mahasiswa yang dapat berperan menjadi:

a.

Pelaku di bidang pertanian yang memiliki kemampuan menerapkan IPTEK

dibidang budidaya tanaman berdasarkan prinsip pertanian berkelanjutan

baik secara modern ataupun mengangkat kearifan lokal.

b.

Manajer yang memiliki kemampuan merencanakan dan merancang sistem

produksi tanaman secara efektif dan produktif (planner, designer, organizer,

evaluator, mediator).

c.

Pengusaha memiliki keberanian memulai, melaksanakan & mengembangkan

usaha inovatif dan kerjasama (bernegosiasi dan berkomunikasi).

d.

Peneliti memiliki kemampuan merancang dan melaksanakan penelitian serta

menginterpretasikan data secara profesional.

(2)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 2

e.

Pendidik berperan sebagai penyuluh pertanian, fasilitator, motivator, mediator

secara sistematik dan efektif

B. Capaian Pembelajaran (LearningOutcome)

Capaian pembelajaran (Learning outcomes) Program Studi Agroteknologi

diturunkan dari profil lulusan dan mengacu pada Peraturan Menteri Pendidikan

dan Kebudayaan RI nomor 73 tahun 2013 tentang KKNI Nomor 49 tahun 2014

tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi yaitu :

1.

Sikap

a. Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap

religius.

b. Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas

berdasarkan agama, moral, dan etika.

c. Berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat,

berbangsa, bernegara, dan kemajuan peradaban berdasarkan Pancasila.

d. Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki

nasionalisme serta rasa tanggungjawab pada negara dan bangsa.

e. Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan

keper-cayaan, serta pendapat atau temuan orisinal orang lain.

f. Bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap

masy-arakat dan lingkungan.

g. Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara

h. Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik.

i. Menunjukkan sikap bertanggungjawab atas pekerjaan di bidang

keahliannya secara mandiri.

j. Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan.

2.

Pengetahuan

a. Konsep teoritis tentang ilmu dan teknologi tanaman, ilmu dan teknologi

media tanam, ilmu dan teknologi lingkungan, dan teknologi produksi

tanaman bekelanjutan.

b. Konsep teoritis secara umum dan prinsip – prinsip pengelolaan organisme

pengganggu tanaman terpadu, ilmu pemuliaan tanaman, dan pengelolaan

sumber daya lahan dan hayati.

c. Prinsip-prinsip kepemimpinan, teknologi informasi dan komunikasi, serta

manajemen sumberdaya manusia.

d. Metodologi penelitian meliputi perancangan percobaan, metode survei,

dan metode statistika dalam analisis data.

e. Pengetahuan faktual dan isu terkini tentang pembangunan berkelanjutan

3.

KeterampilanKhusus

a.

Mampu menerapkan ilmu agronomi, pemuliaan tanaman, perlindungan

tanaman, ilmu tanah, dan sosial ekonomi pertanian serta prinsip rekayasa

produksi tanaman yang berorientasi efektivitas, efisiensi, kualitas, dan

keberlanjutan sumber daya sesuai dengan praktik pertanian yang baik

(Good Agricultural Practices).

(3)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 3

b.

Mampu mengidentifikasi, merumuskan, dan memecahkan masalah dalam

teknologi produksi tanaman dalam sistem pertanian berkelanjutan

berdasarkan analisis informasi dan data.

c.

Mampu merencanakan, merancang, melaksanakan, dan mengevaluasi

produksi tanaman dengan teknologi terkini dan ramah lingkungan yang

efektif dengan memperhatikan keamanan, kesehatan, dan keselamatan

kerja.

d.

Mampu melakukan usaha produksi tanaman berkelanjutan dengan

teknologi terkini secara kreatif dan inovatif.

e.

Mampu memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi untuk

meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam perencanaan, perancangn,

pelaksanaan, dan evaluasi produksi tanaman.

4.

Keterampilan Umum

a. Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan inovatif dalam

konteks pengembangan atau implementasi ilmu pengetahuan dan teknologi

yang memperhatikan dan menerapkan nilai humaniora yang sesuai dengan

bidang keahliannya.

b. Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur.

c. Mampu mengkaji implikasi pengembangan atau implementasi ilmu

pengetahuan dan teknologi yang memperhatikan dan menerapkan nilai

humaniora sesuai dengan keahliannya berdasarkan kaidah, tata cara dan

etika ilmiah dalam rangka menghasilkan solusi, gagasan, desain atau kritik

seni.

d. Mampu menyusun deskripsi saintifik hasil kajian tersebut di atas dalam

bentuk skripsi atau laporan tugas akhir, dan mengunggahnya dalam laman

perguruan tinggi.

e. Mampu mengambil keputusan secara tepat dalam konteks penyelesaian

masalah di bidang keahliannya, berdasarkan hasil analisis informasi dan

data.

f. Mampu memelihara dan mengembangkan jaringan kerja dengan

pembimbing, kolega, sejawat baik di dalam maupun di luar lembaganya.

g. Mampu bertanggungjawab atas pencapaian hasil kerja kelompok dan

melakukan supervisi serta evaluasi terhadap penyelesaian pekerjaan yang

ditugaskan kepada pekerja yang berada di bawah tanggungjawabnya.

h. Mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang

berada dibawah tanggung jawabnya, dan mampu mengelola pembelajaran

secara mandiri.

i. Mampu mendokumentasikan, menyimpan, mengamankan, dan menemukan

kembali data untuk menjamin kesahihan dan mencegah plagiasi.

C. Struktur KurikulumProgram Studi

I. Karakteristik Kurikulum Program Studi

Kurikulum Program Studi Agroteknologi merujuk pada Kerangka Kualifikasi

Nasional Indonesia (KKNI). Program Studi Agroteknologi dalam menyusun

kurikulum yang diturunkan dari profil lulusan sesuai kebutuhan pasar kerja.

Lulusan agroteknologi sangat dibutuhkan untuk mempersiapakan sumber daya

manusia yang handal dalam menyelesaikan berbagai permasalahan pertanian

(4)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 4

dan

mendorong

pembangunan

pertanian

berkelanjutan

(Agriculture

Sustainabelity).Hal ini dibuktikan dengan beberapa fakta berikut:

a.

Sektor pertanian di Indonesia masih menjadi salah satu aspek penting sebagai

roda penggerak ekonomi negara. Hal ini dikarenakan pertanian dari segi

produksi menjadi sektor kedua paling berpengaruh setelah industri

pengolahan. Dengan demikian, Indonesia merupakan negara agraris yang

sangat produktif. Melihat betapa besarnya perkembangan pertanian di

Indonesia, menjadi sebuah potensi yang harus dimaksimalkan oleh semua

pihak. meningkatnya potensi pertanian tersebut, pemeritah maupun pelaku

bidang pertanian harus lebih siap menghadapi tantangan di era dengan

kemajuan teknologi informasi. Adapun beberapa tantangan itu di antaranya

adalah pembangunan sumber daya manusia di sektor pertanian.

b.

Pulau Sumatera dengan kondisi geografis yang sangat mendukung untuk

sektor pertanian. Hal ini mengakibatkan wilayah Sumatera terutama bagian

tengah menjadi daerah sentral tanaman perkebunan, tanaman hortikultura dan

tanaman pangan. Potensi besar tersebut harus dapat dimanfaatkan dengan baik

melalui penciptaan sumber daya manusia yang handal dalam mengelola

kegiatan pertanian berkelanjutan.

Program studi Agroteknologi Universitas Tamansiswa Padangmenerapkan

metode pembelajaranStudent Centered Learning(SCL).Pada metode SCL

diharapkan mampu memotivasi keingintahuan dan semangat belajar ke arah

life-long learning untuk mencapai kompetensi hard skill yang diharapkan tanpa

mengabaikan kompetensi soft skill. Penerapan Student Centered Learningoleh

Program Studi bertujuan untuk menciptakan suasana akademis yang aktif,

partisipatif dan konstruktif bagi mahasiswa. Program Studi Agroteknologi

Universitas Tamansiswa menerapkan sistem pembelajaran sebagai berikut:

1. Sistem pembelajaran menerapkan kurikulum yang berdasarkan Kerangka

Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) dengan Sistem Kredit Semester.Tujuan

penerapan kurikulum yang berbasis KKNI dengan Sistem Kredit Semester

adalah sebagai berikut:

a. Untuk mempersiapkan peserta didik menjadi anggota masyarakat yang

berakhlak mulia, memiliki pengetahuan, keterampilan, kemandirian, dan

sikap untuk menemukan, mengembangkan, serta menerapkan ilmu,

teknologi, dan seni, yang bermanfaat bagi kemanusiaan.

b. Untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa agar dapat mengambil

mata kuliah yang sesuai dengan minat dan bakat/kemampuannya sehingga

mahasiswa yang cakap dan giat bekerja dapat menyelesaikan studi dalam

waktu yang sesingkat-singkatnya.

c. Untuk memberi kemungkinan agar sistem evaluasi kemajuan belajar

mahasiswa dapat diselenggarakan sebaik-baiknya.

d. Untuk memungkinkan pengalihan kredit antar program studi, antar fakultas

di lingkungan universitas dan perpindahan mahasiswa antar perguruan

tinggi.

e. Untuk mempermudah penyesuaian kurikulum dari waktu ke waktu dengan

perkembangan ilmu dan teknologi yang sangat pesat dewasa ini.

(5)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 5

2. Pelaksanaan pengajaran mengacu pada Rencana Pembelajaran Semester (RPS)

yang disusun oleh Team teaching( dosen pengampu), disahkan oleh Ketua

Program Studi dan dikomunikasikan secara terbuka kepada mahasiswa pada

awal perkuliahan.

3. Pelaksanaan pengajaran dititikberatkan pada upaya meningkatkan kemauan dan

kemampuan mahasiswa dalam mencari, mendapatkan dan mengolah ilmu

pengetahuan dan teknologi.

4. Pelaksanaan pengajaran dapat dilakukan dalam bentuk kuliah, ceramah,

seminar, tutorial, diskusi, praktikum, studio, pengerjaan tugas mandiri dan

kelompok, studi lapangan atau melakukan praktik kerja.

Kegiatan pendidikan di Program Studi Agroteknologi Universitas

Tamansiswa Padang dilaksanakan dengan menggunakan Sistem Kredit Semester

(SKS) dan waktu penyelenggaraannya diatur dengan menggunakan sistem

semester. Perencanaan, penyusunan, dan pelaksanaan program pendidikan

menggunakan sistem kredit sebagai tolok ukur beban pendidikan, terutama yang

menyangkut beban studi mahasiswa.Beban studi maupun susunan kegiatan studi

yang diambil setiap mahasiswa Program Studi Agroteknologi Universitas

Tamansiswa Padang dalam suatu semester tidak selalu sama dengan yang diambil

mahasiswa lain. Dalam menentukan beban studi untuk setiap semester bagi

mahasiswa perlu untuk memperhatikan kemampuan dan hasil studinya pada

semester sebelumnya, yang diukur dengan Indeks Prestasi (IP).

Batas waktu studi di Program Studi Agroteknologi adalah empat (4) tahun.

Perpanjangan masa studi dimungkinkan dalam rentang waktu maksimal 3 tahun.

Masa non-aktif dengan ijin tidak diperhitungkan dalam penetapan batas akhir

waktu studi, sebaliknya masa non-aktif tanpa ijin tetap diperhitungkan. Dalam

rentang waktu empat (4) tahun, mahasiswa Program studi Agroteknologi

Universitas Tamansiswa Padang diwajibkan menempuh 144SKS dari keseluruhan

mata kuliah yang merupakan penjabaran dan turunan dari bidang kajian lainnya

yang didistribusikan ke dalam 8 semester dengan jumlah 15-24 SKS per

semesternya.

II. StrukturKurikulum

Jumlah Satuan Kredit Semester (SKS) yang terdapat dalam kurikulum ini

adalah 144-150SKS yang terbagi dalam 8 semester. Adapun struktur kurikulum

dan sebaran mata kuliah disajikan pada Tabel 1.

Tabel 1. Struktur Kurikulum Program Studi Agroteknologi

No Semester Kode Nama Matakuliah SKS

1.

I

AGT 41001 Agama

3+0

2.

AGT 41002

Pancasila

2+0

3.

AGT 41103

Ketamansiswaan

3+0

4.

AGT 41204

Ilmu Sosial Budaya Dasar

2+0

5.

AGT 41205

Pengantar Ilmu Pertanian

2+0

6.

AGT 41206

Pengantar Ekonomi Pertanian

2+0

7.

AGT 41307

Ekologi Umum

2+1

8.

AGT 41308

Botani

2+1

(6)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 6 9.

II

AGT 42001 Kewarganegaraan

2+0

10.

AGT 42002

Bahasa Indonesia

2+0

11.

AGT 42203

Bahasa Inggris I

2+0

12.

AGT 42204

Pengantar Manajemen Agribisnis

2+0

13.

AGT 42205

Kewirausahaan

2+0

14.

AGT 42306

Kimia Pertanian

2+0

15.

AGT 42307

Dasar-dasar Agronomi

2+1

16.

AGT 42308

Dasar-dasar Ilmu Tanah

2+1

17.

AGT 42309

Genetika Dasar

2+1

Total 21

18.

III

AGT 43201 Aplikasi Komputer

2+0

19.

AGT 43302

Dasar-dasar Perlindungan Tanaman

2+1

20.

AGT 43303

Pengantar Biokimia Tanaman

2+0

21.

AGT 43304

Dasar-dasar Fisiologi Tumbuhan

2+1

22.

AGT 43305

Agrohidrologi

2+1

23.

AGT 43306

Agromikrobiologi

2+1

24.

AGT 43307

Ekologi Tanaman

2+1

25.

AGT 43308

Kesuburan Tanah

2+1

Total 22

26.

IV

AGT 44301 Statistik

3+0

27.

AGT 44302

Agrobiodiversitas

2+1

28.

AGT 44303

Pengantar Pemuliaan Tanaman

2+1

29.

AGT 44304

Budidaya Tanaman Pangan

2+1

31.

AGT 44305 Pengelolaan Hama dan Penyakit Terpadu

2+1

32.

AGT 44306

Agroklimatologi

2+1

33.

AGT 46202

Rancangan Percobaan

2+1

Total

20

34.

V

AGT 45201 Metodologi Penelitian

2+0

35.

AGT 45302 Kultur Jaringan Tanaman

2+1

36.

AGT 45303

Pengantar Bioteknologi Pertanian

2+1

37.

AGT 45304

Konservasi Tanah dan Air

2+1

38.

AGT 45305

Teknologi dan Manajemen Perbenihan

2+1

39.

AGT 45306

Budidaya Tanaman Perkebunan Utama

2+1

40.

AGT 45307

Sistem Pertanian Berkelanjutan

2+1

41.

AGT 45201 Metodologi Penelitian

2+0

Total 20

42.

VI

AGT 46101 Anti Korupsi

2+0

43.

AGT 46303

Pupuk dan Pemupukan

2+1

44.

AGT 46304

Kewirausahaan Pertanian

2+0

45.

AGT 46305

Bahasa Inggris II

2+0

46.

AGT 46306

Budidaya Tanaman Hortikultura

2+1

47.

AGT 46307

Pestisida dan Biopestisida

2+1

48.

AGT 44308

Dasar penyuluhan dan Komunikasi Pertanian

2+1

Total 18

49.

AGT 47101

Kuliah Kerja Nyata (KKN)

0+4

(7)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 7

51. VII

AGT 47103

Magang

0+3

Total 8

52.

AGT 48101 Seminar Hasil Penelitian

0+1

53.

AGT48102 Skripsi

0+4

VIII Total 5

Mata Kuliah Pilihan

Ganjil

54.

AGT 44403

Budidaya Tanaman Pangan

Umbi-umbian

2+1

55.

AGT 45402

Budidaya Teh, Kopi, Gambir, dan Kakao

2+1

56.

AGT 45404

Sistem Pertanian Terpadu

2+1

57.

AGT 46402

Budidaya Tanaman Hias dan Lansekap

2+1

58.

AGT 46405

Budidaya Tanaman Obat Rempah dan

Minyak Atsiri

2+1

59.

AGT 47401

Pelestarian Plasma Nutfah

2+1

60.

AGT 45406

Reklamasi dan Bioremediasi Tanah

2+1

61.

AGT 47405

Survei dan Evaluasi Kesesuaian Lahan

2+1

62.

AGT 44404

Hama dan Penyakit Tumbuhan

2+1

63.

Genap

AGT 44401

Budidaya Tanaman Pangan Serealia

2+1

64.

AGT 44402

Budidaya Tanaman Penghasil Aci

2+1

65.

AGT 45401

Budidaya Kelapa, Kelapa Sawit, Karet

dan Jarak

2+1

66.

AGT 45403

Sistim Pertanian Organik

2+1

67.

AGT 45405

Ilmu Gulma

2+1

68.

AGT 46401

Agroforestry

2+1

69.

AGT 46404

Nutrisi Tanaman

2+1

70.

AGT 46403

Fisiologi Adaptasi Lahan Marginal

2+1

71.

AGT 47402

Keteknikan Pertanian

2+1

72.

AGT 47403

Manajemen Pangan

2+0

73.

AGT 47404

Manajemen Perkebunan

2+0

74.

AGT 46406

Perencanaan dan Manajemen Sumber

Daya Lahan Berkelanjutan

2+1

75.

AGT 44405

Ilmu Usaha Tani

2+0

76.

AGT 44406

Studi Kelayakan Usaha

2+1

Jumlah SKS yang harus diambil pada program sarjana di Program Studi Agroteknologi 144 – 150 SKS.

Total SKS Wajib : 135 SKS Total SKS Pilihan : 9SKS

(8)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 8

E. Deskripsi Matakuliah

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 1 NamaMataKuliah : Pendidikan Agama

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 41001/ ( 3+0)SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Matakuliah ini mencakup urgensi agama dalam kehidupan, sikap bertauhid yang benar,pemahaman terhadap sumber hukum Islam,peran Islam dalam pengembangan sains dan teknologi,pembinaan keluarga sakinah, toleransi bergama, ukhuwwah Islamiyyah, Etika Islam, Etika Profesi, ekonomi syariah serta akhlak karimah sebagai landasan kehidupan setiap muslim.

Mahasiswa sebagai modal (kapital) intelektual mampu berfikir rasional, bersikap dewasa dan dinamis, berpandangan luas, serta memiliki komitmen yang kuat dalam melaksanakan ajaran Islam secara utuh, mampu melaksanakan proses belajar sepanjang hayat untuk menjadi ilmuwan dan profesional yang berkepribadian Islami, yang menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan dalam kehidupan . No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

2 NamaMataKuliah : Pendidikan Pancasila KodeMata kuliah/SKS :

AGT 41002/ (2+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Matakuliah ini membahas tentang Pancasila dalam Kajian Sejarah Bangsa Indonesia, Pancasila sebagai dasar negara:, Pancasila sebagai Ideologi negara:, Pancasila sebagai Sistem Filsafat, Pancasila sebagai Dasar Nilai Pengembangan Ilmu, dan Pancasila sebagai Sistem Etika.

1. Mampu menganalisis dasar filosifis, dasar sosiologis dan dasar yuridis Pendidikan Pancasila

2. Mampu menganalisis sejarah Pancasila secara utuh dari berbagai perspektif.

3. Mampu membandingkan sejarah Pancasila pada era pra-kemerdekaan, era pra-kemerdekaan, era Orde Lama, era Orde Baru, dan era Reformasi.

4. Mahasiswa mampu mengidentifikasi nilai-nilai Pancasila apa saja yang hidup atau menjiwai tata peraturan perundang-undangan.

5. Menguasai pengetahuan tentang hubungan Pancasila dengan Pembukaan UUD NRI Tahun 1945, Penjabaran Pancasila dalam Batang Tubuh UUD NRI Tahun 1945, dan Implementasi Pancasila dalam pembuatan kebijakan negara dalam bidang politik, ekonomi, sosial budaya dan pertahanan serta keamanan.

6. Memiliki sikap menjunjung tinggi penegakkan hukum dan norma dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara sebagai

(9)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 9 bukti kecintaan terhadap Pancasila yang hidup dalam nilai-nilai hukum. 7. Mahasiswa memiliki pemahaman

yang holistik tentang Pancasila sebagai ideologi bangsa dan negara yang ideal bagi Indonesia. 8. Menguasai pengetahuan tentang

perbandingan antara Pancasila dan liberalisme, Pancasila dan komunisme serta pemahaman hubungan Pancasila dan agama. 9. Mampu melakukan kajian dengan

suatu proses kajian yang dapat memanfaatkan literatur tentang Pancasila sebagai sistem filsafat. 10. Menguasai pengetahuan tentang

pengertian filsafat, filsafat Pancasila dan hakikat sila-sila dalam Pancasila.

11. Menguasai pengetahuan tentang pengertian etika, aliran-aliran etika, etika Pancasila, dan Pancasila sebagai solusi problem moralitas bangsa.

12. Menguasai pengetahuan tentang Pancasila sebagai dasar nilai pengembangan ilmu yang religius, ilmu yang humanis dan ilmu untuk pembangunan bangsa.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 3 NamaMataKuliah : Ketamansiswaan

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 41103/ (3+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah Ketamansiswaan pada dasarnya menjadikan mahasiswa berkepribadian yang mulia, beriman, berilmuwan, profesional, manager dan warga Negara yang memiliki rasa ketamansiswaan, cinta Tamansiswa, dan berpartisipasi aktif dalam membangun kehidupan yang damai berdasarkan sistem nilai ketamansiswaan.

1. Mahasiswa memiliki pengetahuan tentang oraganisasi Tamansiswa 2. Mahasiswa memahami latar belakang

berdirinya Perguruan Tamansiswa 3. Mahasiswa memehami tentang

perjuangan pendiri Perguruan Tamansiswa

4. Mahasiswa dapat memehami sifat, bentuk, isi irama perjuangan, asas, landasan perjuangan, ciri dan tujuan, visi, misi serta konsep dasar dan adat kebiasaan Tamansiswa. 5. Mahasiswa dapat mengembangkan

IPTEK, IMTAQ, etika, estetika, dan keca kapan hidup secara seimbang yang berbudi luhur, indah dan membawa kemajuan hidup lahir dan

(10)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 10 batin dan mengamalkan hakekat “Tertib Damai, Salam dan Bahagia”. No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

4 NamaMataKuliah : Ilmu Sosial Budaya Dasar KodeMata kuliah/SKS :

AGT 41204/ (2+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini akan dijabarkan dan dibahas tentang ruang lingkup ISBD. Bagian pertama, Manusia dan Kebudayaan membahas tentang latar belakang dan ruang lingkup ISBD, berisi tentang pentingnya materi ini sebagai bagian dari pembentukan kepribadian yang meliputi kemamampuan personal, akademik, dan profesional; tujuan dan ruang lingkup serta pengertian permasalahan sosial. Bab berikutnya menjelaskan soal kebudayaan, individu, keluarga dan masyarakat, penduduk dan penyebarannya, masyarakat perdesaan dan masyarakat perkotaan, pemuda dan sosialisasi, pelapisan sosial dan kesamaan derajat, negara dan warganegara hingga ditutup pada bagian dengan membahas tentang manusia dan harapan.

1. Memahami, menganalis dan mampu menjelaskan konsep Manusia dan Kebudayaan

2. Memahami, menganalis dan mampu menjelaskan konsep Ilmu Sosial Dasar sehingga meningkatkan kepekaan terhadap permasalahan sosial

3. Memahami, menganalis dan mampu menjelaskan konsep Ilmu Budaya Dasar sehingga meningkatkan kepekaan terhadap permasalahan budaya

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 5 NamaMataKuliah : Pengantar Ilmu Pertanian

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 41205/ (2+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas tentang berbagai topik yang berkaitan dengan ilmu -ilmu pertanian yang diawali dengan Pengertian pertanian, Sejarah dan perkembangan pertanian, Klassifikasi sistem pertanian, Masalah pertanian daerah tropis, Masalah dan kondisi pertanian indonesia, Syarat pokok pembangunan pertanian, Faktor pelancar pembangunan pertanian, dan Sistem pertanian berkelanjutan.

Mahasiswa dapat memahami dan menjelaskan tentang ruang lingkup pertanian, faktor-faktor yang mempengaruhi usaha pertanian, proses pembangunan pertanian yang berwawasan lingkungan, konsep pembangunan pertanian modern dan berkelanjutan.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 6 NamaMataKuliah : Pengantar Ekonomi Pertanian

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 41206/ (2+0) SKS

(11)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 11 Mata kuliah ini mahasiswa menganalisis

ekonomi sektor pertanian baik dari sisi produksi, pemasaran, isu internasional dan kebijakan dalam bidang pertanian. Disamping itu mahasiswa juga diharapkan menguasai pemahaman gambaran pertanian di Indonesia

1. Mampu memahami ruang lingkup ekonomi pertanian

2. Peran bermacam Sumber Data dalam pengembangan perta

3. Prinsip-prinsip ekonomi dalam usahatani

4. Permasalahan khusus No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

7 NamaMataKuliah :

Ekologi Umum

KodeMata kuliah/SKS : AGT 41307/(2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah menelaah konsep-konsep dasar ekologi: meliputi ekologi sebagai ilmu, ekosistem sebagai unit ekologi, ekologi komunitas, ekologi populasi, ekologi habitat, siklus biogeokimia, evolusi ekosistem serta ekosistim binaan.

1. Ruang lingkup ekologi : individu, populasi, komunitas, ekosistem 2. Tipe ekosistem. 3. Suksesi 4. Rantai makanan 5. Krisis ekologi 6. Siklus biogeokimia. 7. Pencemaran lingkungan. 8. Penanganan pencemaran tanah

(Remediasi dan bioremediasi) 9. Masalah lingkungan global dan KTT

lingkungan. No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

8 NamaMataKuliah : Botani

KodeMata kuliah/SKS : AGT 41308/(2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Materi kuliah meliputi dasar mofologi tumbuhan, sturuktur sel tumbuhan,, jaringan tumbuhan tumbuhan dan perkembangan, dasar biokimia tumbuhan, dasar klasifikasi dan ekologi tumbuhan

1. Mahasiswa mampu menjelaskan dan menganalisis karakteristik dan muorfologi tumbuhan (batang, daun, akar, buanga dan buah)

2. Mampu memahami jaringan tumbuh tumbuhan dan proses biokimia tumbuhan

3. Mampu memahami dasar klasifikasi dan ekologi tumbuhan

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 9 NamaMataKuliah : Pendidikan Kewarganegaraan

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 42001/ (2+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Materi mata kuliah ini meliputi identitas nasional dan integrasi nasional Indonesia, hak dan kewajiban warga negara, negara dan konstitusi, demokrasi dan pendidikan demokrasi, HAM dan

rule of law, wawasan nusantara

sebagai geopolitik Indonesia, Otonomi daerah serta Ketahanan Nasional Indonesia (geostrategi

1. Identitas Nasional dan Integrasi Nasional

2. Negara dan Konstitusi

3. Hak & kewajiban Warganegara 4. Demokrasi dan Pendidikan

Demokrasi

5. Negara Hukum dan HAM

6. Wawasan Nusantara sebagai Geopolitik Indonesia

(12)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 12 Indonesia). 8. Ketahanan Nasional Indonesia

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 10 NamaMataKuliah : Kewirausahaan

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 42205/ (3+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Dalam mata kuliah ini akan dijabarkan dan dibahas tentang pengertian, ruang lingkup dan sejarah kewirausahaan, kewiraushaan dalam bisnis kecil, pemasaran dan peranan media massa dalam bisnis kecil, business

plan, ekonomi inovasi dan kreativitas bisnis, research and

development, menyusun dan menganalisis laporan keuangan, analisis kelayakan usaha, analisis pasar, E-business, Risiko bisnis dan bentuk risiko bisnis sektor pertanian, Balanced Scorecard

dalam perspektif kewirausahaan, Pohon keputusan dan SWOT dalam perspektif kewirausahaan.

1. Menjelaskan definisi kewirausahaan, ruang lingkup, dan perkembangan kewirausahaan.

2. Menjelaskan kewirausahaan dalam bisnis kecil: kriteria, kontribusi, kelemahan serta kendala dan tantangannya di Indonesia

3. Memahami dan mampu menganalisis pemasaran dan peranan media massa dalam kewirausahaan.

4. Mampu merancang business plan dalam kewirausahaan pertanian.

5. Mampu memahami konsep ekonomi inovasi dan konsep kreativitas bisnis dalam kewirausahaan.

6. Mampu melakukan menyusun research

and development untuk mini project

kewirausahaan.

7. Mampu menyusun dan menganalisis laporan keuangan beserta variabel yang terkait dalam indikatornya. 8. Menganalisis kelayakan usaha dengan

beberapa pendekatan sederhana. 9. Menganalisis pasar dengan konsep

e-business dan meramalkan risiko bisnis di sektor pertanian.

10. Mampu menerapkan konsep

Balanced Scorecard dalam perspektif

kewirausahaan.

11. Mampu menerapkan Pohon keputusan dan SWOT dalam perspektif kewirausahaan.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 11 NamaMataKuliah : Bahasa Indonesia

KodeMata kuliah/SKS : AGT 42002 / (2+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini merupakan salah satu peletakan dasar kemampuan berkomunikasi secara tertulis dengan ilmu pengetahuan secara umum.

Mahasiswa mampu memahami : 1. Sejarah bahasa Indonesia 2. Ejaan bahasa Indonesia

3. Kata dasar, imbuhan dan keterkaitan kalimat

4. Paragraf dan pengembangan 5. Perpautan antar paragraf

(13)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 13 7. Hubungan antar paragraf.

8. Kriteria ilmiah.

9. Mampu menulis karya ilmiah No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

12 NamaMataKuliah : Bahasa Inggris I / (2+0) SKS KodeMata kuliah/SKS :

AGT 42203

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini mahasiswa mempelajari reading, speaking,

writing dan listening dalam kasus

kehidupan sehari – sehari

1. Mahasiswa mampu mengenali

Subject, Verb, Adjective, dan Nouns

2. Mahasiswa mampu memahami

kalimat-kalimat sederhana dalam bahasa Inggris dalam bentuk lisan dan tulisan

3. Mahasiswa dapat menyatakan

ekspresi dalam bentuk lisan dan tulisan menggunakan Bahasa Inggris yang sederhana

4. Mahasiswa dapat menguasai tenses

dalam bahasa Inggris

5. Mahasiswa mampu menulis dalam

bahasa Inggris No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

13 NamaMataKuliah : Pengantar Manajemen Agribisnis KodeMata kuliah/SKS :

AGT 42204 /(2+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini mempelajari dan membahas tentang karakter agrobisnis, production management (perencanaan produksi dan pengambilan keputusan pada perencanaan produksi termasuk pada kondisi adanya resiko dan ketidakpastian, pengoperasian produksi, dan pengendalian produksi), financial management ( pemahaman laporan keuangan, perencanaan dan analisis laporan keuangan ), marketing management (sistem pemasaran, perencanaan pemasaran dan strategi pemasaran/bauran pemasaran ) serta pengelolaan sumberdaya manusia pada aspek produksi dan keuangan

1. Peran dan organisasi agribisnis 2. Manajemen dan pengendalian

keuangan agribisnis

3. Pemasaran dalam agribisnis 4. Pengoperasian agribisnis

5. Manajemen sumber daya manusia dalam agribisnis

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 14 NamaMataKuliah : Kimia Pertanian

KodeMata kuliah/SKS : AGT 42306 / (2+0) SKS

(14)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 14 Mata kuliah ini mahasiswa belajar

tentang perhitungan kimia, koefisien reaksi, larutan dan konsentrasi, teori atom, redoks, ikataan kimia dan keseimbangan kimia, asam dan basa dan materi kimia organik.

1. Materi dan energi

2. Zat, atom, struktur atom logam dan non logam

3. Molekul, campuran

4. Persamaan reaksi, koefisien Hukum Lavoisier

5. Reaksi redoks

6. Larutan dan konsentrasi 7. asam dan basa

8. karbohidrat 9. Asam amino 10. Protein 11. Lemak

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 15 NamaMataKuliah : Dasar-dasar Agronomi

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 42307 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas tentang berbagai topik yang berkaitan denganilmu -ilmu pertanian dasar-dasar agronomi yang diawali dengan Pengertian agronomi, Asal dan Pengelompokan Tanaman

Struktur dan Fungsi Bagian-bagian Tanaman, Hubungan Tanaman dan Iklim, Hubungan Tanaman dan Tanah, Hubungan Tanaman dan Faktor Biotik, Pertumbuhan dan Perkembangan Tanaman, Zat Pengatur Tumbuh Tanaman, Pemuliaan dan Perbanyakan Tanaman Secara Generatif, Perbanyakan Tanaman Secara Vegetatif, Teknik Budidaya Tanaman

Pola Tanam, Pertanian Berwawasan Lingkungan, dan Analisis Usahatani (AUT).

1. Mahasiswa

mampu

menjelaskan

permasalahan

pertanian

secara

luas

meliputi

2. Pengertian agronomi, Asal dan Pengelompokan Tanaman

3. Struktur dan Fungsi Bagian-bagian Tanaman, Hubungan Tanaman dan Iklim,

4. Hubungan Tanaman dan Tanah, 5. Hubungan Tanaman dan Faktor Biotik 6. Pertumbuhan dan Perkembangan

Tanaman

7. Zat Pengatur Tumbuh Tanaman

8. Pemuliaan dan Perbanyakan Tanaman Secara Generatif

9. Perbanyakan Tanaman Secara Vegetatif, Teknik Budidaya TanamanPola Tanam

10. Pertanian Berwawasan Lingkungan, 11. Analisis Usahatani (AUT).

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 16 NamaMataKuliah :

Dasar-dasar Ilmu Tanah

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 42308/ (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini merupakan dasar keilmuan di dalam memahami dasar-dasar ilmu tanah yang mencakup pengertian tanah, faktor pembentuk tanah, fisika tanah, air tanah, biologi tanah, bahan organik tanah, mineral

1. Mampu menjelaskan tentang kesuburan tanah dan factor apa saja yang

mempengaruhinya

2. Mampu memahami dan mempraktekan teknik pengambilan sampel tanah yang tepat untuk dilakukan analisis

(15)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 15 tanah, reaksi tanah, koloid tanah,

keasaman tanah dan pengapuran, unsur hara esensial, pupuk dan pemupukan, klasifikasi tanah, pengelolaan tanah, tanah dan pencemaran lingkungan.

kesuburan tanah

3. Mampu memahami hasil anlisis kesuburan tanahnya serta menginterprestasikannya

4. Mampu membedakan tanah yang subur dan tidak subur dan factor iklim apa saja yang menyebabkannya

5. Memahami pentingnya jumlah dan jenis pupuk yang diberikan ke tanah, agar tidak menimbulkan pencemaran terhadap lingkungan

6. Mampu memahami pengelolaan tanah terhadap lingkungan telah tercemar.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 17 KodeMata kuliah/SKS : Genetika Dasar

NamaMataKuliah :

AGT 42309/ (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini mempelajari mengenai konsep dan ruang lingkup teori genetika dasar serta terapan ilmu genetika dibidang pertanian.

Mampu memahami struktur sel tumbuhan,fungsi organel sel, DNA dan RNA mekanika gen, prinsip pewarisan sifat (Hukum Mendel), penyimpangan hukum mendal, serta pengayaan ilmu genetika berkaitan dengan pemuliaan tanaman.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 18 NamaMataKuliah :

Aplikasi Komputer

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 43201/ (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas hardware (prosesor, memori,input dan out put) data dan informasi,penyimpanan data,sistem operasi, aplikasi office, slide presentasi, database, aplikasi web, jaringan komputer dan internetdan perawatan komputer

Mahasiswa mampu memahami dan mempraktekkan hardware (prosesor, memori,input dan out put) data dan informasi,penyimpanan data,sistem operasi, aplikasi office, slide presentasi, database, aplikasi web, jaringan komputer dan internetdan perawatan komputer

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 19 NamaMataKuliah :

Dasar-dasar Perlindungan Tanaman

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 43302 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas sejarah, tujuan dan pentingnya perlindungan tanaman, konsep timbulnya pengganggu pada tanaman, pengertian hama dan penyakit tumbuhan, konsep terjadinya penyakit, penyebab dan mekanisme penyakit, cara pengelolaan penyakit,bioteknologi hama tanaman, dan ambang ekonomi pengelolaan

1. Mampu menjelaskan konsep perlindungan tanaman.

2. Mampu menjelaskan tentang jenis dan mekanisme pengganggu tanaman. 3. Mampu menjelaskan OPT dan

kelompok penyebab penyakit dan kerusakan yang ditimbulkan.

4. Mampu menjelaskan tentang gulma. 5. Mampu menjelaskan tentang cara

(16)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 16

hama. pengelolaan penyakit tanaman.

6. Mampu menjelaskan tentang hama, kelompok dan sebab timbulnya hama. 7. Mampu menjelskan pengelolaan hama

terpadu.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 20 NamaMataKuliah :

Pengantar Biokimia Tanaman

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 43303/ (2+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mahasiswa mempelajari Bioenergi, struktur dan fungsi sel tanaman, dinding sel tanaman, fotosintesis, respirasi,bio-sintesis dan metabolisme karbohidrat, asam amino dan lipid, fiksasi nitrogen, asam nukleat, klorofil, fenolik dan fitohormon.

Mahasiswa mampu menjelaskan dan memahami Bioenergi, struktur dan fungsi sel tanaman, dinding sel tanaman, fotosintesis, respirasi,bio-sintesis dan metabolisme karbohidrat, asam amino dan lipid, fiksasi nitrogen, asam nukleat, klorofil, fenolik dan fitohormon.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 21 NamaMataKuliah :

Dasar-dasar Fisiologi Tumbuhan

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 43304 / (2+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas absorpsi dan proses kehilangan air,nutrisi, metabolisme meliputi fotosintesis, metabolisme N,Pdan S serta respirasi, translokasi asimilat, enzim dan hormon, pertumbuhan dan perkembangan serta fisologi biji.

Mahasiswa memahami konsep dasar tentang siste absorbsi, tranportasi dan proses kehilangan air, nutrisi, metabolisme meliputi fotosintesis, metabolisme N,Pdan S serta respirasi, translokasi asimilat, enzim dan hormon, pertumbuhan dan perkembangan serta fisiologi biji.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 22 NamaMataKuliah :

Agrohidrologi

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 43305 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami ruang lingkup agrohidrologi, siklu hidrologi, sejarah dan perkembangan agrohidrologi di dunia dan Indonesia. Proses-proses presipitasi, evapotranspirasi, infiltrasi, aliran permukaan dan air, sumber air bagi pengairan pertanian, system pengambilan dan pemberian pengairan, perhitungan debit air secara langsung beberapa prinsip dasar dalam pemilihan system pengairan, bentuk jaringan pengairan, irigasi pompa, system pengalran drainase, pemanfaatan dan penggolongan air tanah sebagai sumber pengairan, air perkotaan dan

Setelah mengambil mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memahami :Sejarah Agrohidrologi, Perhitungan dalam hidrologi, System pengambilan dan pemberian pengairan, Pencemaran air dan pengelolaannya, Peranan P3A dalam pengaturan air pertanian dan Peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan pembaharuan dan kebijakan pengelolaan irigasi, PP RI No. 82

(17)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 17 air industry, pencemaran air dan

pengelolaannya, peranan P3A dalam pengaturan air pertanian, peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan pembaharuan dan kebijakan pengelolaan irigasi, PP RI No. 82.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 23 NamaMataKuliah :

Agromikrobiologi

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 43306 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini mahasiswa belajar tentang mikroba, morfologi jamur dan jamur pathogen pada tanaman, mikoriza, bakteri dan PGPR(plant

growth promoting rhizobacteria),

ganggang (algae) dan klasifikasi serta pemanfaatannya, virus dan pathogen pada tanaman, dan protozoa.

1. Mampu memahami tentang mikroba dan keterkaitan dengan agromikrobiologi

2. Mampu menjelaskan morfologi jamur, jamur pathogen serta manfaatnya bagi tanaman untuk pertanian berkelanjutan

3. Mampu memahami tentang mikoriza, metoda pembiakan mikoriza serta pemanfaatannya bidang pertanian 4. Mampu memahami dan menjelaskan

tentang bakteri, morfologi dan manfaat bakteri bagi tanaman.

5. Mampu memahami dan menjelaskan PGPR (plant growth promoting rhizobacteria)

6. Mampu memahami tentang ganggang ( Algae ) dan peranannya

7. Mampu memahami tentang virus, virus penyebab penyakit pada tanaman budidaya dan virus berperan positif.

8. Mampu memahami morfologi dan pertumbuhan protozoa

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 24 NamaMataKuliah :

Ekologi Tanaman

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 43307 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Matakuliah ini didisain untuk meningkatkan kemampuan dan memberikan pemahaman konsep tentang ekologi tumbuhan (makro & mikro) ruang lingkup, komponen penting dalam ekologi tanaman.

1. Mahasiswa memahami Tumbuhan dalam lingkungan (makro dan mikro)

2. Mahasiswa memahami Interaksi

tumbuhan dengan factor biotik dan abiotik. 3. Mahasiswa memahami sebaran tanaman dikaitkan faktor lingkungan fisik (abiotik) 4. Mahasiswa memahami lahan marjinal (Ultisol, Gambut dan Entisols)

5. Mahasiswa memahami jenis tanaman budidaya yang sesuai untuk lahan marjinal 6.Mahasiswa memahami perkembangan

(18)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 18 ekosistem (suksesi)

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 25 NamaMataKuliah : Kesuburan Tanah

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 43308 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini merupakan dasar keilmuan dalam budidaya pertanian. Kesuburan tanah sangat penting Pengenalan dan pemilihan tanah yang tepat dapat menekan resiko kegagalan yang optimal di dalam budidaya pertanian. Di dalam pelajaran ini kesuburan tanah sangat penting untuk mengetahui sejarah kesuburan tanah, factor yang mempengaruhi kesuburan tanah, mineral tanah, koloid tanah, kasus-kasus tanah mineral masam, uji tanah dan tanaman, unsur hara essensial makro dan mikro, pengenalan pupuk organic dan anorganik serta aplikasi pemupukan

1. Mahasiswa mampu memahami konsep kesuburan tanah dan factor yang mempengaruhinya

2. Mahasiswa memahami teknik

pengambilan sampel tanah yang tepat untuk dilakukan analisis kesuburan tanah dan memahami hasil anlisis kesuburan tanahnya serta

menginterprestasikannya

3. Mahasiswa mampu membedakan tanah yang subur dan tidak subur dan factor iklim apa saja yang menyebabkannya 4. Mampu memahami pentingnya jumlah

dan jenis pupuk yang diberikan ke tanah dan tanaman, agar tidak menimbulkan pencemaran terhadap lingkungan

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 26 NamaMataKuliah :

Statistik

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 44301/ (3+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah Statistika dirancang untuk memberikan pengertian dan pemahaman dasar dari Statistika deskriptif dan Statistika inferensia. Materi perkuliahan mencakup pengertian dan penggunaan Statistika deskriptif yang meliputi pengumpulan data, pengolahan / penyederhanaan data, penyajian data, ukuran pemusatan, ukuran lokasi, ukuran dispersi, dan bentuk distribusi / sebaran. Statistika inferensia yang meliputi distribusi Binomial, distribusi normal dan normal standar, pengujian hipotesis, distribusi t dan uji t, dsitribusi khi kuadrat dan uji khi kuadrat, distribusi F dan uji F, regesi dan korelasi.

Mahasiswa Memahami dasar-dasar statistik, Pengumpulan Data, Penyederhanaan Data,Pengukuran Tendensi Sentral, Pengukuran Dispersi, Bentuk Sebaran Data, Distribusi Binomial Dan Distribusi,Distribusi Ratarata Sampel, distribusi t Student, Pendugaan Selang Kepercayaan Dan Pengujian Hipotesis, Membandingkan Dua Rata-Rata Populasi, Distribusi Khi Kuadrat, Distribusi F dan Regresi Dan korelasi.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 27 NamaMataKuliah :

Agrobiodiversitas

(19)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 19

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas tentang keanekaragaman hayati, agrobiodiversitas pada berbagai jenis penggunaan lahandan sistem pertanian berkelanjutan.

Mahasiswa mampu memahami keanekaragaman hayati, agrobiodiversitas pada berbagai jenis penggunaan lahandan sistem pertanian berkelanjutan.serta upaya pengelolaan dalam rangka pertanian berkelanjutan.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

28 NamaMataKuliah :

Pengantar Pemuliaan Tanaman

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 44303 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas pengertian dan sejarah pemuliaan, domestikasi,central of origin dan plasma nutfah, program dan proses pemuliaan, teknik dasar pemuliaan,.

1. Mampu menjelaskan pengertian dan sejarah pemuliaan

2. Mampu menjelaskan domestifikasi pada tanaman dan hewan

3. Mampu menjelaskan central of origin dan plasma nutfah

4. Mampu menjelaskan teknik dasar pemuliaan tanaman menyerbuk sendiri 5. Mampu menjelaskan teknik dasar

pemuliaan tanaman menyerbuk silang 6. 5Mampu menjelaskan teknik dasar

pemuliaan tanaman membiak vegetatif 7. Mampu menjelaskan faktor lingkungan

yang menentukan ekspresi genetika No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

29 NamaMataKuliah :

Budidaya Tanaman Pangan

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 44304/ (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini merupakan peletakan dasar kemampuan memudidayakan tanaman pangan (padi dan jagung). Mencakup : peranan bahan pangan, botani, syarat tumbuh, kultur teknis dan pasca panen tanaman pangan.

1. Mampu memahami peran dan nilai

ekonomi tanaman pangan sebagai pangan utama.

2. Memiliki pengetahuan dan persyarat tanaman pangan (padi dan jagung) 3. Mampu mengembangkan dam

membudidayakan tanaman pangan 4. Memiliki kemampuan melakukan pasca

panen dan pemasaran produk pangan. No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

30 NamaMataKuliah : Pengelolaan Hama dan Penyakit Terpadu KodeMata kuliah/SKS :

AGT 44305/ (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas mengenai sejarah Pengelolaan Hama Terpadu (PHT), peran PHT dalam perlindungan tanaman, hama tanaman dari pespektif ekologi, batasan dan konsep PHT, dasar

Mahasiswa mampu memaham komponen PHT meliputi; (1) Pengendalian secara budidaya; (2) Pengendalian dengan menggunakan tanaman lahan hama; (3) Pengendalian secara fisik dan mekanik; (4) Pengendalian secara genetik dengan

(20)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 20 ekologi PHT, aras keputusan

ekonomi pengendalian hama, serta melihat arti penting proses pemantauan ekosistem dan teknik pengamatan sebagai informasi utama untuk menentukan tindakan pengendalian. Sebagai sebuah konsep PHT terdiri dari beberapa komponen pengendalian yang bersifat kompatibel.

teknik serangga mandul; (5) Serta melihat peran karantina tumbuhan dalam membatasi lalu lintas penyebaran hama antar daerahdi termasuk antar negara. Selain itu juga dipelajari komponen PHT yang lain yakni; (6) Pengendalian kimiawi, untuk menyampaikan kepada mahasiswa bahwa PHT tidak anti pestisida. Pengendalian hayati sebagai komponen utama PHT akan dipelajari pada bagian akhir perkuliah ini. Masing-masing komponen PHT tersebut akan dijadikan sebagai dasar untuk membahas topik tentang Strategi Penerapan Pengendalian Hama Terpadu.

No Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 31 NamaMataKuliah :

Agroklimatologi

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 44306 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini merupakan dasar keilmuan dalam budaidaya tanaman. Membahas tentang iklum(unsur iklim), atmosfer, awan, angina, tekanan dan kelembaban udara, radiasi surya, pengaruh suhu terhadap tanaman, siklus hidrologi, hujan, penguapan, iklim dan klasiikasi iklim dan fenomena alam

1. Mampu memahami dan menjelaskan tentang iklim dan unsur-unsur iklim, atmoser, awan, kelembaban udara radiasi surya.

2. Mampu memahami dan menjelaskan tentang siklus hidrologi

3. Mampu memahami dan menjelaskan tentang pengaruh suhu terhadap tanaman pertanian

4. Mampu memahami dan menjelaskan tentang hujan

5. Mampu memahami dan menjelaskan tentang penguapan

6. Mampu memahami dan menjelaskan tentang iklim dan klasifikasi iklim 7. Mampu memahami dan menjelaskan

tentang gejala alam La-Nina dan El-Nino

8. Mampumemahami dan menjelaskan tentang efek rumah kaca.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 32 NamaMataKuliah :

Rancangan Percobaan

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 46202/ (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini merupakan salah satu peletakan dasar kemampuan mahasiswa dalam memahami 1)rancangan lingkungan terdiri dari rancangan acak lengkap, rancangan acak kelompok, rancangan bujur sangkar, rancangan petak terbagi, 2) percobaan faktorial 3) perbandingan

1. Mampu mendisain eksperimen pada berbagai kondisi lingkungan.

2. Mampu mentreatmen kegiatan percobaan dalam bentuk laporan penelitian dengan memahami kaidah ilmiah pada berbagai kondisi.

3. Mampu menyimpulkan hasil percobaan dan memberikan rekomendasi.

(21)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 21 rata-rata dengan uji nyata terkecil,

uji beda nyata jujur dan uji jaraj duncan.

4. Mampu menyajikan laporan penelitian berprosedur ilmiah.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 33 NamaMataKuliah :

Metodologi Penelitian

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 45201 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini memberikan pemahaman dan penguasaan tentang tahapan dan penyusunan suatu karya tulis ilmiah mengikuti kaidah/pedoman yang ditetapkan

1. Mampu memiliki pengetahuan tentang prinsip penelitian dengan prosedur eksperimen.

2. Mampu menjelaskan peran dan unsur-unsur penelitian.

3. Mampu memahami langkah-langkah penelitian:identifikasi permasalahan, menyusun landasan teori dan perumusan hipotesis, menentukan variabel, instrumen penelitian, mengumpulkan/mengolah data, menarik kesimpulan/laporan.

4. Mampu menyusun proposal penelitian.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 34 NamaMataKuliah :

Kultur Jaringan Tanaman

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 45302/ (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah Kultur Jaringan mempelajari tentang teknik kultur jaringan untukperbanyakan tanaman, prinsip-prinsip dasar kultur jaringan tanaman, bagaimanamendesain laboratorium kultur jaringan tanaman, cara menyiapkan eksplan, memilih dan membuat media kultur, serta faktor-faktor penentu

keberhasilan kultur

jaringantanaman.

1. mata kuliah ini mahasiswa mampu melakukan perbanyakantanaman dengan metode kultur jaringan (in vitro).

2. Menjelaskan tentang prinsip dasar, perkembangan kultur

3. Menjelaskan berbagai media kultur jaringan

4. Mampu menjelaskan Isolasi dan kultur protoplasma

5. Menjelaskan berbagai teknik sterilisasi 6. jaringan dan kegunaannya dalam

pertanian di masa kini

7. Menjelaskan perbanyakan tanaman hias, sayuran,buah-buahan, perkebunan dan kehutanan.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

35 NamaMataKuliah :

Pengantar Bioteknologi Pertanian

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 45303 / (2+1) SKS

(22)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 22 Mata kuliah ini memberikan

kesempatan bagi mahasiswa untuk memperluas wawasannya mengenai kemajuan yang paling mutakhir dan berperan sangat penting untuk meningkatkan kualitas kehidupan manusia dalam abad ke-21. Bahan perkuliahan meliputi konteks Bioteknologi, prinsip-prinsip utama dalam Bioteknologi, dan peranan Bioteknologi dalam kehidupan manusia khususnya dalam bidang pertanian.

Mahasiswa mampu memahami

1. Memahami sejarah bioteknologi

2. Mengerti prinsip dasar bioteknologi dan manfaatnya

3. Menjelaskan struktur dan komponen sel

4. Menjelaskan struktur dan organisasi bahan genetik

5. Menjelaskan replikasi DNA dan ekspresi genetik

6. Memahami teknik kultur in-Vitro tanaman 7. Menjelaskan rekayasa genetik pada tanaman

tingkat tinggi

8. Menjelaskan teknologi DNA rekombinan 9. Mengetahui bioteknologi pupuk hayati

10. Memahami bioteknologi perlindungan tanaman

11. Memahami regulasi produk GMO: keamanan hayati, keamanan pangan, dan keamanan lingkungan.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 36 NamaMataKuliah :

Konservasi Tanah dan Air

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 45304 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas tentang

pengertian dan ruang lingkup konservasi

tanah dan air. Degradasi lahan dan

sumberdaya

alam.

Membicarakan

masalah erosi, metode konservasi tanah

dan air, agroforestry, prediksi erosi, kelas

kemampuan

lahan.

Strategi

dan

kebijaksanaan konservasi tanah dan air

mencapai

pertanian

yang

berkesinambungan.

1. Mahasiswa memahami tentang pengertian dan ruang lingkup konservasi tanah dan air

2. Mahasiswa memahami tentang degradasi lahan dan sumberdaya alam

3. Mahasiswa memahami tentang aliran permukaan (run off)

4. Mahasiswa memahami dan menjelaskan factor erosi tanah, permasalahan dan pengelolaanya 5. Mahasiswa memahami model pendugaan

erosi (USLE, MUSLE, RUSLE)

6. Mahasiswa memahami dan menjelaskan tentang kelas kemampuan lahan dan kesesuaian lahan

7. Mahasiswa memahami prinsip pengendalian erosi pada lahan pertanian

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

37 NamaMataKuliah :

Teknologi dan Manajemen Perbenihan

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 45305 (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas tentang struktur, viabilitas, vigor, dormansi,mutu, pengujian dan sertifikasi benih, serta teknik-teknik penangananpascapanen benih

Mahasiswa mampu:

1. Menguasai konsep dan teori perbenihan

2. Memahami sistem perbenihan dan prinsip produksi benih

3. Mamahami konsep viabilitas dan vigor benih

4. Mamahami konsep dormansi benih 5. Mamahami konsep dan teori mutu

(23)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 23 benih dan uji seleksi benih

6. Mamahami teknik dan sistem penanganan dan penyimpanan benih. 7. Mampu memahami sistem sertifikasi benih dan review benih

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

38 NamaMataKuliah :

Budidaya Tanaman Perkebunan Utama

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 45306 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas pengertian dan ruang lingkup budidaya tanaman perkebunan utama, baik unggulan nasional maupun unggulan lokal mencakup aspek ekonomi, biologi, budidaya, inovasi, panen dan pasca panen dari komoditi unggulan tersebut, seperti tanaman kelapa sawit, karet dan kakao

1. Mahasiswa memahami tentang pengertian dan ruang lingkup budidaya tanaman perkebunan utama 2. Memahami jenis dan potensi tanaman

perkebunan utama

3. Memahami konsep dasar budidaya tanaman perkebunan utama

4. Memahami tentang peranan teknik budidaya dalam menerapkan budidaya tanaman perkebunan utama

5. Memahami dan menjelaskan aspek teknik budidaya tanaman perkebunan utama

6. Memahami, menjelaskan dan mengembangkan aspek teknik budidaya tanaman perkebunan utama 7. Memahami, menjelaskan,

meng-embangkan, dan menerapkan aspek teknik budidaya tanaman perkebunan utama

8. Memahami,menjelaskan,mengembang kan, menerapkan, aspek teknik budidaya tanaman perkebunan utama 9. Mahasiswa mampu mengambil manfaat

dari budidaya tanaman perkebunan utama

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

39 NamaMataKuliah :

Sistem Pertanian Berkelanjutan

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 45307/ (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini mahasiswa belajar tentang pengertian dan ruang lingkup sistem pertanian berkelanjutan, sejarah perkembangan sistem pertanian berkelanjutan, peranan teknik budidaya dalam menerapkan sistem pertanian berkelanjutan, faktor ekologi dalam sistem pertanian berkelanjutan, faktor sosial ekonomi dalam menerapkan

Mahasiswa diharapkan mampu memahami :

1. Pengertian dan ruang lingkup dan sejarah perkembangan sistem pertanian berkelanjutan

2. Fungsi pokok dan pengelolaan tanah dalam usahatani berkelanjutan

3.Budidaya dalam menerapkan sistem pertanian berkelanjutan,

4. Faktor ekologi dalam sistem pertanian berkelanjutan

(24)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 24 sistem pertanian berkelanjutan,

pemupukan dan tanah dalam menerapkan sistem pertanian berkelanjutan sistem pertanian berkelanjutan tentang perkembangan sistem pertanian berkelanjutan, kendala yang dihadapi sistem pertanian berkelanjutan

5. Faktor sosial ekonomi dalam menerapkan sistem pertanian berkelanjutan

6.Pemuupukan dan tanah dalam menerapkan sistem pertanian berkelanjutan

7. Perkembangan sistem pertanian berkelanjutan

8. Kendala yang dihadapi sistem pertanian berkelanjutan

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 40 NamaMataKuliah :

Anti Korupsi

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 46101/ (2+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas tentang pengertian pendidikan nilai dan karakter, tujuan pendiidikan nilai dan karakter. Klasifikasi dan struktur nilai dan krakter, urgensi pendidikan karakter dalam sistem pendidikan nilai. Dasar hukum dan lembaga pemberantasan korupsi, korupsi dalam pandangan islam, korupsi dalam tantangan demokrasi di Indonesia. Otonomi daerah dan anacaman korupsi serta transparansi dan good governance. metode yang digunakan dalam Pendidikan Anti Korupsi bisa menggunakan : metode riset (studi kasus); metode pemecahan masalah dan metode inquiri.

Setelah mengikuti perkuliahan ini mahasiswa diharapkan mampu meningkatkan kesadaran diri sebagai warga negara Republik Indonesia. Dengan adanya kesadaran tersebut diharapkan mahasiswa tidak menjadi agent penerus dari sikap mental korupsi melainkan menjadi agent pembaharu dalam mengantisipasi, mengontrol, melaporkan berbagai tindakan

No Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 41 NamaMataKuliah :

Pupuk dan Pemupukan

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 46303/ (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas tentang

pengertian Pupuk Dan Pemupukan, Falsafah Dan Sejarah Singkat Pemupukan, Klasifikasi Pupuk, Sifat Dan Ciri Pupuk Alam , Proses Pembuatan, Sifat Dan Ciri Pupuk Pabrik, Tata Laksana Pemupukan, Faktor Yang Mempengaruhi Pemupukan, Langkah Menyusun Rekomendasi Pemupukan , Menghitung Takaran Pupuk Untuk Berbagai Pola Tanam, Pemupukan berimbang dan pengaruh terhadap lingkungan

Setelah mengikuti perkuliahan ini mahasiswa diharapkan mampu memahami konsep pemupukan, pupuk organik dan anorganik (klasifikasi ddan proses pembuatan pupuk) faktor mempengaruhi pemupukan, peranan pupuk agi tanah dan tanaman, rekomendasi pupuk dan menghitung jumlah kebutuhan pupuk pada tanaman. Serta pemupukan berimbang dampak terhadap lingkungan.

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 42 NamaMataKuliah :

Kewirausahaan Pertanian

(25)

Kurikulum Program Studi Agroteknologi Page 25

Deskripsi LO yang dikembangkan

Matakuliah

ini

didesain

untuk

meningkatkan

kemampuan

dan

memberikan pengalaman berwirausaha

bagi mahasiswa dengan meningkatkan

keterampilan dan perilaku wirausaha

mahasiswa

melalui

penemuan

dan

presentasi ide, kreativitas dan inovasi

berwirausaha,

penyusunan

ide

berwirausaha,

perencanaan

dan

pengorganisasian

berwirausaha,

pelaksanaan

dan

pengendalianberwirausaha,

serta

monitoring dan tindak lanjut dalam

berwirausaha

Setelah menyelesaikan matakuliah ini,

mahasiswa berpengalaman berwirausaha

dan

berperilaku

wirausahadi

sektor

agribisnis kerakyatan

1. Mampu menyusun proposal bisnis yang layak dan dinilai bank

2. Mampu mengorganisasikan sumberdaya bisnis yang berorientasi pasar

3. Mampu menerapkan prinsip dan konsep kewirausahan di dalam bisnis praktis

4. Mampu mengoperasikan bisnis praktis bidang agribisnis kerakyatan

5. Mampu membangun jaringan bisnis bidang agribisnis kerakyatan yang prospektif dan berkelanjutan

No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan 43 NamaMataKuliah :

Bahasa Inggris II

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 46305 / (2+0) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Dalam matakuliah ini mahasiswa mempelajari reading, speaking, writing dan listening dalam kasus kehidupan sehari – sehari. Pendalaman materi lebih ditekankan pada aspek writing untuk keperluan akademis.

1. Subject, Verb, Adjective, dan Nouns

2. Mahasiswa mampu memahami

kalimat-kalimat sederhana dalam bahasa Inggris dalam bentuk lisan dan tulisan

3. Mahasiswa dapat menyatakan

ekspresi dalam bentuk lisan dan tulisan menggunakan Bahasa Inggris yang sederhana

4. Mahasiswa dapat menguasai tenses

dalam bahasa Inggris

5. Mahasiswa mampu menulis dalam

Bahasa Inggris, terutama untuk

keperluan akademis No. Nama, Deskripsi Mata Kuliah, dan LO/CP yang dikembangkan

44 NamaMataKuliah :

Budidaya Tanaman Hortikultura

KodeMata kuliah/SKS :

AGT 46306 / (2+1) SKS

Deskripsi LO yang dikembangkan

Mata kuliah ini membahas teknik Budidaya Perkembangan Tanaman Hortikultura di Indonesia, Peranan dan Klasifikasi Tanaman Hortikultura.dan Faktor Pembatas, Teknik Pengendalian Pertumbuhan Tanaman dan Lingkungan Tumbuh.

8. Mahasiswa memahami prospek produksi, permasalahan, sejarah dan penyebaran tanaman hurtikultura. 1. Mahasiswa memahami pengelolaan

tanaman terpasu penggunaan varietas unggu, penggunaan benih berlabel, pengembalian bahan organik, pengaturan populasi, pemupukan dan

Gambar

Tabel 1. Struktur Kurikulum Program Studi Agroteknologi

Referensi

Dokumen terkait

Bagi Rumah Sakit Bethesda, hasil dari penelitian ini dapat menjadi bahan pertimbangan dan masukan untuk melaksanakan rencana investasi Laboratoriun Angiografi.. Bagi

Dikarenakan pembangunan RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta Unit II masih relatif baru termasuk peralatan radiologinya, sehingga dikira perlu untuk melakukan

Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 32 Tahun 2011 tentang Pedoman Pemberian Hibah dan Bantuan Sosial yang Bersumber pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah

mukan pada anjing, yaitu anjing anak memiliki nilai frekuensi jantung yang lebih tinggi dan suhu tubuh yang lebih rendah bila dibanding dengan anjing dewasa, sedangkan

Setelah mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan mampu menguasai konsep dasar, teknik, metode, dan asumsi, serta dapat memahami realitas ekonomi terkait dengan

Kurikulum Berbasis KKNI Program Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah ini merupakan struktur mata kuliah yang harus ditempuh mahasiswa sarjana pada

Kurikulum Berbasis KKNI Program Studi Manajemen Pendidikan Islam ini merupakan struktur mata kuliah yang harus ditempuh mahasiswa sarjana pada

: Mata Kuliah Sastra kontemporer merupakan salah satu mata kuliah pilihan pada program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Setelah mengikuti perkuliahan