• Tidak ada hasil yang ditemukan

Mengganti Barang Habis Pakai

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Mengganti Barang Habis Pakai"

Copied!
60
0
0

Teks penuh

(1)

Nama Komponen

Pencetakan di atas Kain

Jika Kesalahan Terjadi

Jika Hasil Cetak Tidak Memuaskan

Pemeliharaan Mesin

Mengganti Barang Habis Pakai

1

2

3

4

5

6

(2)

DAFTAR ISI

Pencetakan di atas

Kain

● Tampilan Penuh H.4 ● Kaset Opsional H.5 ● Panel Kontrol H.6

● Pemecahan Masalah untuk Setiap Kesalahan H.37

● Pesan Kesalahan dan

Pemecahan Masalah H.33

● Alur Pembuatan H.7

● Menghilangkan Debu dan

Meratakan Serat H.11

● Memuat Kain di

Baki Standar A4 H.12

● Memuat Kain di Baki Multiguna H.17

● Memuat Kain di Dudukan

Lengan Kaos H.20

● Mencetak H.23

● Mengeluarkan Kain H.27

● Menjadikan Tinta Permanen H.30

● Menangani Barang Cetakan H.31

● Pemeriksaan Nozel H.44

● Pembersihan Printhead H.46

● Pembersihan Praktis Printhead H.47

● Pengurasan Printhead H.48

● Posisi Printhead P.49

Pemeliharaan

Mesin

Jika Kesalahan Terjadi

Jika Hasil Cetak Tidak

Memuaskan

Nama

Komponen

(3)

Bacalah manual ini dengan saksama sebelum menggunakannya dan simpanlah untuk referensi di waktu mendatang.

Untuk penggunaan yang aman dan benar, pastikan Anda membaca Informasi Keselamatan sebelum menggunakan mesin.

(4)

1

Nama Komponen

Badan Mesin

DSB006 Penutup Belakang Penutup Depan Kanan Dudukan Kaset Lekukan untuk Mengangkat Lekukan untuk Mengangkat Penutup Atas

Kaset (Baki Standar A4)

Anda bisa mencetak ukuran A4 (210 × 297 mm) (8,3 × 11,7 inci) pada sebuah garmen menggunakan kaset ini.

Penutup Meja

(5)

1

Nama Komponen

Kaset Opsional

Kaset (Baki A5)

Anda bisa mencetak ukuran A5 (148 × 210 mm) (5,9 × 8,3 inci) pada sebuah garmen menggunakan kaset ini.

DSB015

Penutup

Tombol Pembuka Kunci Meja

Garis Posisi Kaset

Kaset (Baki Multiguna)

Tuas Deteksi

Dudukan Lengan Kaos

Meja

Kenop Naik Turun Dudukan Kaset Garis Posisi Kaset

(6)

1

Nama Komponen DSB001 Layar Tombol [Escape] Tombol [#Enter] [Tray] (tombol Kaset) Tombol [Start] Lampu Power Tombol [Stop] Tombol [▲], [▼/Menu] Tombol [Adjust Height ▲], [Adjust Height ▼]

Indikator tinta buangan penuh Indikator penggantian kartrij Indikator peringatan

Tombol [Power]

Tampilan tombol [Start]

Setelah menerima tugas cetak: Menyala biru

Saat mencetak:

Berkedip biru (dalam mode siaga):Setelah mencetak Mati

Panel Kontrol

(7)

2

Pencetakan di atas Kain

Alur Pembuatan

Bagian ini menjelaskan alur operasi saat pencetakan dilakukan di atas kain menggunakan mode "Easy Designer" dari aplikasi khusus "Design Software". Panduan ini menggunakan prosedur Windows sebagai contohnya.

Menghilangkan debu dan meratakan serat kain.

Lihat halaman 11 "Menghilangkan Debu dan Meratakan Serat".

Pasang kain ke dalam kaset.

Lihat halaman 12 "Memuat kain di dalam Baki Standar A4", halaman 17 "Memuat Kain di dalam Baki Multiguna", dan halaman 20 "Memuat Kain pada Dudukan Lengan Kaos".

Pilih jenis dan ketebalan kain.

Buka Design Software dan konfigurasikan pengaturan untuk pencetakan kain yang diinginkan.

(8)

2

Pilih ukuran kaset dan arah.

Pilih ukuran kaset yang digunakan dan arah pencetakan di Design Software.

DSB019

Pilih gambar yang akan dicetak.

Pilih gambar yang akan dicetak, lalu buka di Design Software. Anda juga dapat memotret gambar saat itu juga menggunakan kamera di komputer, tablet, atau ponsel cerdas.

(9)

2

Atur tata letak.

Edit gambar menggunakan Design Software dan atur tata letaknya.

DSB021

Cetak.

Lihat halaman 23 "Pencetakan".

Keluarkan kain dari kaset.

Lihat halaman 27 "Mengeluarkan Kain".

Menjadikan tinta permanan di kain.

(10)

2

• Untuk cara menginstal Design Software dan cara operasi terperinci, lihat bagian "Mencetak di Kaos", di Petunjuk Operasi.

• Untuk detail fungsi Design Software, bacalah Bantuan Design Software. • Arah cetak bervariasi tergantung pada aplikasi yang digunakan.

Pilih arah gambar dan kain berdasarkan gambar di bawah ini.

DSB447

DSB448

Design Software

(11)

2

Pencetakan di atas Kain

Menghilangkan Debu dan Meratakan Serat

Ini adalah proses untuk mencetak di atas kaos dengan jelas. Finisher opsional digunakan.

• Jangan menggunakan finisher opsional saat menggunakan baki multiguna dan dudukan lengan kaos, karena dapat mengakibatkan kerusakan. Sebelum meletakkan kain di baki multiguna atau dudukan lengan kaos, hilangkan debu dan ratakan serat.

• Jangan memanaskan meja baki multiguna atau kain yang diletakkan di meja baki multiguna dengan finisher opsional. Jika hal ini dilakukan, dapat mengubah bentuk atau merusak meja.

• Karena baki standar A4 dan baki A5 menjadi panas jika digunakan terus-menerus di finisher opsional, berikan selang waktu 5 menit atau lebih untuk mengesetnya setelah dikeluarkan.

• Jangan mencetak di atas kain basah. Jika hal ini dilakukan, dapat mengakibatkan gambar yang kabur.

• Jika Anda menggunakan alat penyemprot untuk menghaluskan kain sebelum mencetak, pastikan kain benar-benar kering sebelum mencetak di atasnya.

• Jangan menggunakan alat penyemprot untuk menghaluskan kain tebal karena kain tebal sulit untuk kering. Jika menggunakan alat penyemprot untuk menghaluskan kain tebal, pastikan kain sudah benar-benar kering. • Di lingkungan bersuhu tinggi, kain mungkin menyerap kelembapan dan

meregang setelah dihaluskan. Segera cetak setelah memasukkan kain. • Hilangkan debu dan tiras/sisa serat dari kain sebelum mencetak. Karena

debu dan tiras yang warnanya sama dengan warna kain sulit dilihat, kami menyarankan Anda menggunakan rol penggulung serat untuk menghilangkan debu dan tiras dari kain sebelum menghaluskannya.

Hilangkan debu dan tiras dari permukaan cetak kain.

Hilangkan dengan rol atau sikat tiras untuk pakaian.

Gunakan finisher untuk meratakan serat dan menghilangkan kerutan.

(12)

2

Pencetakan di atas Kain

Memuat Kain di Baki Standar A4

Bagian ini menjelaskan cara memuat kain di baki standar A4. Cara yang sama berlaku saat menggunakan baki A5.

PERINGATAN

• Saat memasang atau melepas kain dari kaset, hati-hatilah supaya jari Anda tidak terjepit atau luka.

• Saat mencetak di kain tipis, tinta mungkin menempel di meja. Letakkan kertas atau semacamnya di meja sebelum memasang kain.

Tekan tombol [Power] untuk menghidupkan mesin.

• Lepaskan kaset setelah menghidupkan mesin. Jika Anda melepas kaset sebelum menghidupkan mesin, matikan dulu mesin, lalu hidupkan lagi.

Pastikan dudukan kaset keluar dari mesin lalu lepaskan kaset.

• Jika kaset tidak keluar dari mesin, tekan tombol [Tray] (tombol Kaset) untuk mengeluarkannya. • Angkat sedikit kaset itu dan tarik

kaset untuk melepaskannya.

(13)

2

Tekan tombol pembuka kunci untuk membuka penutup.

Berikan tanda di kain saat memuatnya di kaset.

Gambar akan dicetak dari sisi depan ke sisi belakang kaset. Balikkan penutup pelindung dan letakkan di atas kain pada arah seperti pada gambar. Lalu, beri tanda menggunakan pen atau semacamnya dengan menandainya melalui lubang penutup pelindung.

DSA197

(14)

2

Letakkan kain di meja.

• Saat memuat kain, samakan sudut-sudut meja dengan tanda di kain.

• Saat memuat kaos atau sweater

• Saat memuat tas jinjing kanvas atau tas jinjing katun alami

• Saat memuat tas jinjing kanvas atau tas jinjing katun alami berukuran sedang di baki standar A4, kaset mungkin tidak memiliki cukup ruang untuk tas tersebut. Jika sulit untuk memuat tas jinjing di baki standar A4, gunakan baki A5 untuk tas jinjing. • Saat Anda mencetak di tas jinjing katun alami atau kaos selain

kaos tebal, tinta mungkin menembus kain dan menodai bagian lain. Anda dapat mencegah noda ini dengan menyisipkan selembar kertas di bagian dalam.

DSA219

(15)

2

Selipkan tepi-tepi kain ke bawah meja.

• R a t a k a n k a i n a g a r t i d a k ada kerutan dan lekukan di permukaan cetak.

• S e l i p k a n k a i n a g a r t i d a k menyisakan kerutan dan lipatan di tepi meja.

Pastikan tidak ada kerutan atau lekukan di permukaan cetak, lalu tutup penutup. Sambil menutup penutup, ratakan kerutan dengan tangan Anda.

• Pastikan kain pas di atas kaset.

• Saat menggunakan finisher opsional, ratakan kerutan dan serat setelah memuat kain di kaset.

DSA014

• Setelah menutup penutup, pastikan kain dimuat sedemikian sehingga permukaannya sejajar dengan penutup.

DSA217 DSA218

(16)

2

Setelah menutup penutup, jika masih terdapat kerutan atau lekukan di permukaan cetak pada bagian tengah meja, dorong perlahan kedua ujung kaset dan dorong kain ke bawah meja.

• Setelah menutup penutup, periksa bahwa kain tidak tersangkut di antara penutup dan kaset.

DSA048

(17)

2

Pencetakan di atas Kain

Memuat Kain di Baki Multiguna

Saat Anda ingin mencetak di kain yang tidak dapat dimuat di baki standar A4 atau baki A5, gunakan baki multiguna dengan risiko Anda sendiri.

• Jika Anda melakukan pencetakan dengan tepi-tepi kain yang masih berada di luar meja, kain atau mesin dapat rusak. Setelah menyetel posisi kain, pastikan kain muat di dalam lebar kaset.

• Saat meletakkan kain di baki multiguna, posisikan kain di tengah-tengah meja. Jika tidak, meja mungkin miring dan tinggi meja mungkin tidak terdeteksi dengan benar, yang dapat memperburuk kualitas cetak. • Saat meletakkan beberapa lembar kain di baki multiguna, letakkan kain

paling tebal di bagian tengah meja. Jika tidak, tinggi meja mungkin tidak terdeteksi dengan benar, dan garmen mungkin salah masuk dan menyebabkan kesalahan.

• Saat Anda mengencangkan kain ke meja dengan pita perekat, tempelkan perekat di sisi-sisi meja agar perekat memanjang ke belakang meja. Jika Anda melilitkan perekat ke bagian bawah baki multiguna, Anda mungkin tidak dapat menyetel baki dengan benar di dudukan kaset.

Tekan tombol [Power] untuk menghidupkan mesin.

• Lepaskan kaset setelah menghidupkan mesin. Jika Anda melepas kaset sebelum menghidupkan mesin, matikan dulu mesin, lalu hidupkan lagi.

Pastikan dudukan kaset keluar dari mesin lalu lepaskan kaset.

• Jika kaset tidak keluar dari mesin, tekan tombol [Tray] (tombol Kaset) untuk mengeluarkannya. • Angkat sedikit kaset itu dan tarik

kaset untuk melepaskannya.

(18)

2

Geser tuas ke arah yang ditunjukkan pada gambar.

DSA349

Atur tinggi meja baki multiguna.

• Putar empat kenop di bagian samping bawah baki multiguna ke arah yang berlawanan dengan jarum jam untuk melepas kunci, lalu atur tinggi meja. Setelah selesai mengatur, putar keempat kenop tersebut searah jarum jam untuk mengunci.

DSA353 • Naikkan meja saat memuat kain tipis (ketebalan hingga 16 mm / 0,6 inci). • Turunkan meja saat memuat kain tebal (ketebalan dari 16 hingga 32 mm / dari 0,6 hingga 1,3 inci). DSA350

(19)

2

Letakkan kain di atas meja, selipkan ujung-ujung kain di bawah meja, kencangkan dengan perekat.

• Gambar akan dicetak dari sisi depan ke sisi belakang kaset. • S e l i p k a n k a i n a g a r t i d a k

menyisakan kerutan dan lipatan di tepi meja.

• Muat kain sehingga permukaannya serata mungkin dan sejajar dengan meja.

(20)

2

Pencetakan di atas Kain

Memuat Kain di Dudukan Lengan Kaos

Saat mencetak di lengan kaos, pasangkan dudukan lengan kaos di baki multiguna dan muatkan lengan kaos di dudukan tersebut.

• Jika Anda melakukan pencetakan dengan tepi-tepi kain yang masih berada di luar meja, kain atau mesin dapat rusak. Setelah menyetel posisi kain, pastikan kain muat di dalam lebar kaset.

• Saat mengencangkan lengan kaos dengan perekat, tempelkan perekat di sisi dudukan lengan kaos. Jika Anda melilitkan perekat ke bagian bawah baki multiguna, Anda mungkin tidak dapat menyetel dudukan lengan kaos dengan benar di dudukan kaset.

• Selipkan kain yang menyembul ke bawah dudukan lengan kaos bagian depan dan samping. Jika Anda hanya menyelipkan kain ke bawah bagian depan, tinggi mungkin tidak terdeteksi dengan benar atau meja mungkin rusak akibat ketebalan kain.

Tekan tombol [Power] untuk menghidupkan mesin.

• Lepaskan kaset setelah menghidupkan mesin. Jika Anda melepas kaset sebelum menghidupkan mesin, matikan dulu mesin, lalu hidupkan lagi.

Pastikan dudukan kaset keluar dari mesin lalu lepaskan kaset.

• Jika kaset tidak keluar dari mesin, tekan tombol [Tray] (tombol Kaset) untuk mengeluarkannya. • Angkat sedikit kaset itu dan tarik

kaset untuk melepaskannya.

(21)

2

Geser tuas ke arah yang ditunjukkan pada gambar.

DSA352

Angkat meja baki multiguna.

• Putar empat kenop di bagian samping bawah baki multiguna ke arah berlawanan dengan jarum jam untuk melepas kunci, lalu angkat meja. Setelah mengangkatnya, putar keempat kenop tersebut searah jarum jam untuk mengunci.

DSA353

(22)

2

Pasang dudukan lengan kaos di baki multiguna.

• Pasang di bagian belakang meja, seperti diperlihatkan di gambar. Kencangkan dudukan lengan kaos di bagian belakang baki multiguna.

• Lepaskan dahulu bingkai penekan lengan kaos.

Letakkan kain di dudukan lengan kaos.

• Gambar akan dicetak dari sisi depan ke sisi belakang kaset.

Pasang bingkai penekan lengan kaos di dudukan lengan kaos, lalu selipkan ujung kain ke bagian bawah meja.

• Muatkan agar tidak ada lipatan atau kerutan yang tersisa di tepi bingkai penekan lengan kaos. • Pastikan untuk mendorong

bingkai ke bawah sehingga

bingkai terletak di bawah permukaan kain.

DSA354

DSA355

(23)

2

Pencetakan di atas Kain

Mencetak

• Jangan menyentuh kaset atau menaruh tangan Anda di mesin saat pencetakan sedang berlangsung.

• Jangan membuka penutup atas saat pencetakan berlangsung. Pencetakan akan dihentikan secara paksa dan tidak dapat dilanjutkan. • Saat kesalahan pemasukan garmen ditampilkan, lihat "Menyesuaikan

Tinggi Kaset" di "Kaset Tidak Berjalan Dengan Benar" pada bagian "Pemecahan Masalah" di Petunjuk Operasi.

• Jangan mencetak jika tidak ada kain yang dimuat di kaset. Hal ini dapat menyebabkan tinta menempel di kaset. Jika tidak sengaja mencetak tanpa memuat kain di kaset, lakukan hal berikut:

■ Solusi Jika Pencetakan Dilakukan Tanpa Kain yang Dimuat di Kaset

• Baki standar A4 atau baki A5:

Usap kaset dengan kain kering.

Jangan menggunakan tisu karena akan menjadikan kaset kotor. Gunakan sarung tangan polietilena agar tidak bersentuhan langsung dengan tinta.

Jangan menggunakan bahan kimia seperti tiner atau etanol.

Keringkan sisa tinta menggunakan finisher opsional atau setrika.

Mungkin masih ada noda yang tertinggal, namun kaset masih dapat digunakan.

Saat menggunakan finisher opsional, gunakan dalam mode kering. Saat menyetrika, letakkan selembar kertas di permukaan kaset, lalu setrika kertas tersebut.

Setelah mengeringkan tinta, gosok permukaan kaset dengan kain untuk memeriksa apakah tinta sudah kering. Jika tinta tidak menempel di kain, berarti tinta sudah benar-benar kering.

(24)

2

• Baki multiguna:

Usap kaset dengan kain yang lembap dan sudah diperas dengan kuat, atau gunakan deterjen lembut.

Gunakan sarung tangan polietilena agar tidak bersentuhan langsung dengan tinta.

Hanya gunakan deterjen lembut dan jangan menggunakan bahan kimia seperti tiner atau etanol.

Mencetak

Pasang kaset di dudukan kaset.

Letakkan bagian belakang kaset pada dudukan kaset dan dorong perlahan sampai berhenti dan berbunyi klik.

Anda dapat memeriksa apakah kaset sudah dimasukkan dengan benar dengan melihat garis di sisi kiri kaset.

(25)

2

Klik [Start Printing] di Design Software.

• Data cetak dikirim ke mesin.

• Begitu mesin menerima data dengan benar, tombol [Start] di mesin akan menyala berwarna biru.

DSB023

Pastikan tombol [Start] menyala berwarna biru, lalu tekan tombol [Start].

• Setelah kaset dipasang ke mesin dan tinggi meja diatur secara otomatis, pencetakan akan dimulai.

(26)

2

Setelah kaset kembali ke bagian depan mesin, lepaskan kaset.

• Selama tombol [Start] masih menyala, pencetakan belum selesai. Tekan tombol [Start] lagi tanpa melepaskan atau mengeluarkan kaset dari mesin. Pencetakan akan dilanjutkan. • Saat menggunakan baki standar A4 atau baki A5, sisipkan

penutup pelindung secara horizontal seperti ditunjukkan di gambar, lalu keluarkan bersama dengan baki standar A4 atau baki A5. Ini mencegah Anda menyentuh permukaan cetak. Pastikan penutup pelindung diposisikan dengan benar secara horizontal.

DSA064

Keluar dari Design Software.

• Dengan mengklik [Print One More], Anda dapat mengonfigurasikan lagi pengaturan tata letak untuk gambar yang dimuat.

• Mengklik [Back to TOP] akan menghapus gambar yang dimuat dan kembali ke layar atas Design Software.

(27)

2

Pencetakan di atas Kain

Mengeluarkan Kain

• Saat mengeluarkan kain, pastikan permukaan cetak tidak bersentuhan dengan bagian lain.

• Jika Anda menyentuh permukaan cetak sebelum tinta menyatu, tinta mungkin terhapus.

Saat menggunakan baki standar A4 atau baki A5

Tekan tombol pembuka kunci untuk membuka penutup.

DSA357

Keluarkan tepi-tepi kain yang diselipkan.

Jangan menyentuh bagian yang dicetak.

(28)

2

Pegang kaos di bagian bahu dan keluarkan dari kaset.

DSA344

Saat menggunakan baki multiguna

Cabut perekat yang digunakan untuk mengencangkan kain.

(29)

2

Pegang kaos di bagian bahu dan keluarkan dari kaset.

(30)

2

Pencetakan di atas Kain

Menjadikan Tinta Permanen

Gunakan finisher opsional untuk menjadikan tinta permanen di atas kain.

Saat menggunakan baki multiguna, keluarkan kain dari kaset, lalu jadikan tinta permanen di kain.

• Jangan menggunakan finisher opsional saat menggunakan baki multiguna dan dudukan lengan kaos, karena dapat mengakibatkan kerusakan. Keluarkan kain dari baki multiguna dan dudukan lengan kaos, lalu jadikan tinta permanen di kain.

• Jangan memanaskan meja baki multiguna atau kain yang diletakkan di meja baki multiguna dengan finisher opsional. Jika hal ini dilakukan, dapat mengubah bentuk atau merusak meja.

• Karena baki standar A4 dan baki A5 menjadi panas jika digunakan terus-menerus di finisher opsional, berikan selang waktu 5 menit atau lebih untuk mengesetnya setelah dikeluarkan.

• Sebagai referensi, dengan menggunakan heat press dapat dibeli bebas, tinta dibuat permanen pada suhu 330°F (sekitar 165°C) selama 90 detik. • Saat menggunakan finisher, Anda dapat melakukan pemrosesan heat

(31)

2

Pencetakan di atas Kain

Menangani Barang Cetakan

Peringatan saat mencuci barang cetakan

■ Perhatikan peringatan berikut saat menangani kaos dan sweater:

• Balikkan sisi dalam garmen ke luar sebelum mencucinya.

• Saat mencuci kaos dan garmen lainnya dengan tangan, larutkan deterjen yang netral di air suam-suam kaku bersuhu sekitar 30°C (sekitar 86°F) dan cuci garmen tanpa menggosok bagian yang dicetak. Setelah itu, putar untuk memerasnya selama sekitar 1 menit di mesin cuci, haluskan kerutan, lalu gantung hingga kering.

DSA541

• Jangan menggosok permukaan yang dicetak. Jika hal ini dilakukan, dapat menyebabkan warna luntur karena gesekan.

(32)

2

• Saat mencuci kaos dan garmen lainnya di mesin cuci, balikkan sisi dalam ke luar agar sisi yang dicetak berada di dalam dan letakkan garmen di dalam kantong jaring. Setelah mencucinya, kebas-kebaskan untuk menghilangkan air sebanyak mungkin, haluskan kerutan, dan gantung di tempat yang teduh hingga kering.

DSA543

• Jangan gunakan mesin pengering atau pemutih. • Jangan menyetrika permukaan yang dicetak.

• Jangan mencuci garmen menggunakan "dry clean" (cuci kering).

■ Perhatikan peringatan berikut saat menangani tas jinjing:

• Jangan mencuci tas jinjing dengan mesin cuci. Jika hal ini dilakukan, tas jinjing mungkin berubah bentuk atau warnanya pudar. • Saat mencuci tas jinjing dengan tangan, larutkan deterjen yang

netral di air suam-suam kaku bersuhu sekitar 30°C (sekitar 86°F) dan cuci garmen tanpa menggosok bagian yang dicetak. Setelah mencuci tas jinjing, kebas-kebaskan untuk menghilangkan air sebanyak mungkin. Setelah itu, ratakan untuk menghilangkan kerutan dan gantung di tempat yang teduh.

(33)

3

Jika Kesalahan Terjadi

Pesan Kesalahan dan Pemecahan Masalah

PERINGATAN

• Jauhkan tinta dan wadah tinta dari jangkauan anak-anak.

• Jika tinta mengenai mata, segera basuh mata dengan air. Hubungi dokter jika perlu.

• Jika tinta tertelan, dorong untuk memuntahkannya dengan meminum air garam yang pekat. Segera hubungi dokter.

• Saat mengganti tinta, berhati-hatilah agar tinta tidak mengenai kulit Anda. Jika tinta mengenai kulit Anda, cuci bersih bagian yang terkena dengan sabun dan air.

• Pastikan untuk menempatkan mesin sedekat mungkin dengan stopkontak. Ini memudahkan untuk mencabut kabel daya jika terjadi keadaan darurat.

• Jangan buka penutup saat mesin sedang bekerja. Jika hal ini dilakukan, dapat menyebabkan tangan atau jari Anda terjepit di mesin dan terluka.

(34)

3

Pesan Kesalahan dan Pemecahan Masalah

Pesan Kesalahan Pemecahan masalah

Atur tinggi, tekan Start to / restart atau Tray untuk mengatur ulang garmen

Masih terdapat kerutan, lekukan, atau bagian kendur di atas kain, atau tepian kain ada di luar kaset. Lepaskan kaset lalu masukkan lagi kain. Jika pesan muncul kembali, atur tinggi kaset secara manual.

Atur tinggi, tekan Start to / restart atau Tray untuk mengatur ulang garmen

Kain tipis (ketebalan hingga 16 mm / sekitar 0,6 inci) dimuat di baris bawah baki multiguna. Muat kain tipis (ketebalan hingga 16 mm / sekitar 0,6 inci) di baris atas baki multiguna.

Atur tinggi, tekan Start to / restart atau Tray untuk mengatur ulang garmen

Kain tebal (ketebalan 16 hingga 32 mm / sekitar 0,6 hingga 1,3 inci) dimuat di baris atas baki multiguna. Muat kain tebal (ketebalan 16 hingga 32 mm / sekitar 0,6 hingga 1,3 inci) di baris bawah baki multiguna.

Atur tinggi, tekan Start to / restart atau Tray untuk mengatur ulang garmen

Kain setebal 4 mm (sekitar 0,2 inci) atau lebih tebal dimuat di baris atas dudukan lengan kaos. Muat kain setebal 4 mm (sekitar 0,2 inci) atau lebih tebal di baris bawah dudukan lengan kaos.

Atur tinggi, tekan Start to / restart atau Tray untuk mengatur ulang garmen

Kain setebal 20 mm (sekitar 0,8 inci) atau lebih tebal dimuat di baris bawah dudukan lengan kaos. Muat kain setebal hingga 20 mm (sekitar 0,8 inci) di baris atas dudukan lengan kaos.

Atur tinggi, tekan Start to / restart atau Tray untuk mengatur ulang garmen

Kain setebal 4 mm (sekitar 0,2 inci) atau lebih tebal dimuat ke baki standar A4 atau A5. Muat kain setebal hingga 4 mm (sekitar 0,2 inci) ke baki standar A4 atau A5.

Atur tinggi, tekan Start to / restart atau Tray untuk mengatur ulang garmen

Kain setebal 32 mm (sekitar 1,3 inci) atau lebih tebal dimuat di baki multiguna atau dudukan lengan kaos. Muat kain setebal hingga 32 mm (sekitar 1,3 inci) di baki multiguna atau dudukan lengan kaos.

Atur tinggi, tekan Start to /

(35)

3

Pesan Kesalahan Pemecahan masalah

Tidak dapat menggunakan High Temp. / Power Off On Tidak dapat menggunakan Low Temp. / Power Off On

Suhu abnormal tinggi atau rendah. Periksa area pemasangan dan pindahkan mesin. Atau, tunggu sampai mesin menyesuaikan diri dengan suhu ruangan.

Masalah Perangkat Keras

Papan Ethernet Terjadi kesalahan pada fungsi jaringan port Ethernet (papan Ethernet). Lepaskan semua kabel, matikan mesin, lalu hidupkan lagi.

Jika pesan ditampilkan kembali, hubungi perwakilan penjualan atau servis.

Pengumpul Tinta tidak terpasang / Pasang Unit Pengumpul Tinta

Unit pengumpul tinta tidak terpasang atau tidak terpasang dengan baik. Atau, unit pengumpul tinta yang terpasang mungkin bukan untuk mesin ini. Pasang unit pengumpul tinta untuk mesin ini dengan benar. Unit pengumpul tinta yang dimaksudkan untuk mesin ini berlabel "J089" di bawah gagangnya.

Unit Pengumpul Tinta penuh / Ganti Unit Pengumpul Tinta

Unit pengumpul tinta penuh. Ganti unit pengumpul tinta.

Tinta Hampir Habis Tinta segera habis. Pastikan Anda memiliki kartrij tinta baru untuk warna yang tertera pada .

Pemeliharaan sedang

berlangsung... Mesin sedang membersihkan atau menguras printhead-nya. Mohon tunggu sebentar. Anda mungkin mendengar suara klik saat pemeliharaan sedang berlangsung. Ini bukan malfungsi.

Pemeliharaan gagal Pembersihan printhead, pengurasan printhead, atau operasi pemeliharaan lainnya gagal dilakukan. Lakukan lagi pemeliharaan setelah menyelesaikan kesalahan. Anda dapat mengatasi kesalahan pemeliharaan saat mesin menerima tugas cetak lain atau tombol [#Enter] ditekan.

Buka Penutup Depan /

Ganti Kartrij Tinta Tinta sudah habis. Pasang kartrij tinta baru untuk warna yang ditunjukkan oleh atau . Lihat halaman 55 "Mengganti Kartrij Tinta".

Buka Penutup Depan /

Atur Ulang Kartrij Kartrij tinta tidak terpasang atau tidak terpasang dengan benar. Atau, kartrij tinta yang terpasang mungkin bukan untuk mesin ini. Pasang kartrij tinta

(36)

3

Pesan Kesalahan Pemecahan masalah

Tekan tombol Tray Kaset tidak dipasang dengan benar. Keluarkan kaset lalu pasang lagi.

Siapkan Unit Pengumpul

Tinta baru Unit pengumpul tinta hampir penuh.Pastikan Anda memiliki pengumpul tinta yang baru.

Ganti Tinta: ### / Tekan tombol Start untuk Cetak Paksa

###: Sian, Magenta, Kuning, Hitam

Tinta (sian, magenta, kuning, hitam) akan segera habis. Untuk melanjutkan pencetakan, tekan tombol [Start]. Karena pengaturan cetak tertentu (jenis garmen, kualitas cetak, ketebalan) menggunakan tinta dalam jumlah banyak, tinta dapat habis saat mencetak. Segera siapkan kartrij tinta.

Penutup Depan Kanan terbuka / Tutup Penutup Depan Kanan

Penutup depan kanan terbuka. Tutup penutup depan kanan.

Pemeliharaan Berkala

Dibutuhkan Pemeliharaan berkala dibutuhkan. Bersihkan Unit Pemeliharaan dan nozel printhead.

SCXXX-XX Power Off On / Panggil Servis jika kesalahan terulang

Kesalahan telah terjadi. Matikan mesin, lalu nyalakan lagi.

Jika pesan ditampilkan kembali, hubungi perwakilan penjualan atau servis.

Pasang Baki Kaset tidak dipasang. Pasang kaset di dudukan kaset.

Ukuran Tidak Cocok Baki untuk mencetak atau Stop untuk mengatur ulang

Kaset untuk ukuran yang ditentukan tidak dipasang. Ubah ukuran cetak. Untuk melanjutkan pencetakan tanpa ketidakcocokan ukuran, tekan tombol [Tray].

Penutup Atas terbuka harap tutup untuk / nyalakan ulang mesin / Power Off On

Penutup atas terbuka. Tutup penutup atas.

Menunggu... Mohon tunggu sebentar. Anda mungkin mendengar suara klik saat printhead sedang diisi. Ini bukan malfungsi.

(37)

4

Jika Hasil Cetak Tidak Memuaskan

Pemecahan Masalah untuk Setiap Kesalahan

Saat muncul garis hitam-putih atau saat muncul gradasi

warna atau pergeseran warna

Nozel printhead mungkin tersumbat. Cetak dan periksa pola tes nozel lalu lakukan pembersihan atau pengurasan printhead.

Jika nozel mengalami masalah, nozel printhead menjadi tersumbat dan tinta tidak dapat dikeluarkan dengan benar.

Lakukan pemeriksaan nozel untuk menentukan nomor printhead yang tersumbat.

Lihat halaman 44 "Pemeriksaan Nozel".

Lakukan pembersihan printhead untuk printhead yang tersumbat.

Lihat halaman 46 "Pembersihan printhead".

Lakukan pemeriksaan nozel untuk menentukan apakah masalah telah selesai.

Jika masalah masih ada, jangan gunakan mesin selama 5–10 menit.

Dengan melakukan ini, gelembung kecil di nozel printhead dapat hilang karena udara di dalamnya larut di dalam tinta sehingga membersihkan penyumbatan.

Lakukan pemeriksaan nozel untuk menentukan apakah masalah telah teratasi.

(38)

4

Jika printhead masih tersumbat

Ulangi Langkah 1–5. Setelah prosedur ini dilakukan beberapa kali dan Anda masih menunggu sejenak, pencetakan normal mungkin dapat dilakukan.

Jika printhead masih tersumbat walaupun prosedur di atas

sudah dilakukan

Ulangi Langkah 1–5. Namun, lakukan pengurasan printhead pada Langkah 2, bukan pembersihan printhead.

Lihat halaman 48 "Pengurasan printhead". Bersihkan unit pemeliharaan dan printhead.

Untuk rincian, lihat "Membersihkan Unit Pemeliharaan" atau "Membersihkan Nozel Printhead" di Panduan Pemeliharaan.

Saat kesalahan masih terjadi walaupun Anda telah melakukan tindakan seperti dijelaskan di atas, hubungi dealer atau perwakilan servis.

(39)

4

Saat garis tercetak tidak sejajar secara vertikal atau warna

yang dicetak tampak kabur

Posisi printhead mungkin tidak benar. Cetak pola tes untuk menyesuaikan posisi printhead, lalu atur angka penyetelan yang optimal.

Sesuaikan posisi printhead.

Lihat halaman 49 "Posisi Printhead".

Lakukan pemeriksaan nozel untuk menentukan apakah masalah telah teratasi.

Lihat halaman 44 "Periksa Nozel".

Jika masalah berlanjut, lakukan pembersihan printhead.

Lihat halaman 46 "Pembersihan printhead".

Saat kesalahan masih terjadi walaupun Anda telah melakukan tindakan seperti dijelaskan di atas, hubungi dealer atau perwakilan servis.

(40)

4

Karakter yang dicetak dengan warna kuning di atas kain

hitam tampak buram

Untuk mereproduksi detail gambar, lakukan yang berikut ini: • Ganti aplikasi yang digunakan untuk mencetak

• Edit data

• Ubah format penyimpanan yang digunakan

Saat kesalahan masih terjadi walaupun Anda telah melakukan tindakan seperti dijelaskan di atas, hubungi dealer atau perwakilan servis.

(41)

4

Perubahan warna kain

Jika warna kain berubah, turunkan suhu dan sesuaikan untuk kain. Jika hal ini tidak menyelesaikan masalah, pasang spacer ke bagian dalam kaset.

DSA545

• Karena spacer tidak dibutuhkan untuk mengoperasikan finisher, simpanlah di tempat aman.

• Sebelum memasang spacer, pastikan kaset bersuhu cukup dingin. Sebelum melepas spacer, pastikan kaset dan spacer cukup dingin. • Jika warna kain tidak berubah atau kain tidak menjadi kotor, lepaskan

(42)

4

Kain menjadi kotor

Pemanas bersentuhan dengan kain.

Jika kain menjadi kotor, pasang spacer ke bagian dalam kaset.

DSA545

• Karena spacer tidak dibutuhkan untuk mengoperasikan finisher, simpanlah di tempat aman.

• Sebelum memasang spacer, pastikan kaset bersuhu cukup dingin. Sebelum melepas spacer, pastikan kaset dan spacer cukup dingin. • Jika warna kain tidak berubah atau kain tidak menjadi kotor, lepaskan

(43)

4

Saat masalah lain terjadi

• Masalah dapat diselesaikan dengan memperbarui driver printer.

Periksa versi driver printer. Jika bukan versi terbaru, perbaruilah. Untuk rinciannya, lihat "Pencetakan Tidak Berjalan" pada "Pemecahan Masalah" di Petunjuk Operasi.

• Masalah dapat diselesaikan dengan mengubah pengaturan driver.

Untuk detail, lihat "Masalah Lain" di "Hasil Pencetakan Tidak Memuaskan" pada "Pemecahan Masalah" di Petunjuk Operasi.

(44)

5

Saat muncul garis hitam-putih atau saat muncul gradasi warna atau pergeseran warna

Nozel printhead mungkin tersumbat. Cetak dan periksa pola tes nozel lalu lakukan pembersihan atau pengurasan printhead.

Jika nozel mengalami masalah, nozel printhead menjadi tersumbat dan tinta tidak dapat dikeluarkan dengan benar.

Muat media cetak di kaset. Tekan tombol [▼/Menu].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Maintenance], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Nozzle Check], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [#Enter]. Tekan tombol [Start].

Pola contoh dicetak.

Tekan tombol [Escape] hingga muncul layar atas.

Pemeliharaan Mesin

(45)

5

Periksa pola contoh yang dicetak.

• Menggunakan pola contoh, periksa penyumbatan printhead dan jumlah printhead yang tersumbat. • Angka yang muncul di atas

setiap warna di pola contoh adalah nomor printhead. • Printhead untuk sian dan

hitam adalah [Head 1]. Printhead untuk kuning dan magenta adalah [Head 2].

• Jika nozel tersumbat, bersihkan printhead. 1

1 2 2

DSA196

CFT168 CFT169

(46)

5

Ikuti prosedur di bawah ini untuk melakukan pembersihan printhead normal. Lakukan pembersihan printhead saat warna tertentu tidak dapat dicetak atau gambar cetakan tampak kabur. Pembersihan printhead menggunakan tinta.

Saat kartrij tinta kosong, ganti kartrij tersebut, dan jangan melakukan pembersihan printhead. Setelah kartrij tinta diganti, pembersihan printhead akan dilakukan secara otomatis.

• Jangan mematikan mesin selama pembersihan printhead. Jika mesin dimatikan selama pembersihan printhead, ulangi dari awal.

Tekan tombol [▼/Menu].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Maintenance], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Head-cleaning], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk memilih warna, lalu tekan tombol [#Enter].

• Untuk membersihkan semua printhead, pilih [All Heads]. • Untuk membersihkan printhead sian dan hitam, pilih [Head 1]. • Untuk membersihkan printhead kuning dan magenta, pilih [Head 2].

Tekan tombol [#Enter].

Pembersihan printhead dimulai. Pemeliharaan Mesin

(47)

5

Anda dapat melakukan pembersihan printhead sekali sentuh untuk semua warna.

• Jangan mematikan mesin selama pembersihan printhead. Jika mesin dimatikan selama pembersihan printhead, ulangi dari awal.

Tekan tombol [Tray] dan [Stop] secara bersamaan. Tekan tombol [#Enter].

Pembersihan printhead dimulai. Pemeliharaan Mesin

(48)

5

Ikuti prosedur di bawah ini untuk melakukan pembersihan printhead menyeluruh. Karena pengurasan printhead menggunakan tinta lebih banyak dibandingkan pembersihan printhead, hanya lakukan ini jika printhead tidak dapat dibersihkan dengan benar melalui pembersihan printhead.

Saat kartrij tinta kosong, ganti kartrij tersebut, dan jangan melakukan pembersihan printhead. Setelah kartrij tinta diganti, pembersihan printhead akan dilakukan secara otomatis.

• Jangan mematikan mesin selama pembersihan printhead. Jika mesin dimatikan selama pembersihan printhead, ulangi dari awal.

Tekan tombol [▼/Menu].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Maintenance], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Head-flushing], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk memilih warna, lalu tekan tombol [#Enter].

• Untuk membersihkan semua printhead, pilih [All Heads]. • Untuk membersihkan printhead sian dan hitam, pilih [Head 1]. • Untuk membersihkan printhead kuning dan magenta, pilih [Head 2].

Tekan tombol [#Enter].

Pengurasan printhead dimulai. Pemeliharaan Mesin

(49)

5

Menyesuaikan printhead. Lakukan operasi ini jika garis yang dicetak tidak sejajar secara vertikal atau warna yang dicetak tampak kabur. Untuk memeriksa angka penyesuaian, cetak pola contoh dengan menerapkan pengaturan "Thick, Standard", "T-shirt Fine", "T-shirt Speed", atau "T-shirt Vivid".

Jika terdapat beberapa garis di pola contoh, periksa angka penyesuaian untuk setiap baris, dan sesuaikan posisi printhead. Jika angka penyesuaian disetel ke "0", penyesuaian tidak diperlukan. Sesuaikan semua baris agar angka penyesuaiannya menunjukkan "0".

Muat media cetak di kaset. Tekan tombol [▼/Menu].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Maintenance], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Head Position], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Pr.Test Pattern], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk memilih resolusi target, lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [Start].

Pola contoh untuk menyesuaikan posisi printhead dicetak. Pemeliharaan Mesin

(50)

5

Untuk menentukan angka penyesuaian, pilih kotak yang paling pucat (mendekati putih). Atau, pilih kotak yang garis dalamnya tumpang tindih untuk membentuk satu warna.

Gabungan garis-garis 2 warna membentuk kotak, dan tergantung pada tumpang tindih garis, ruang (putih) antargaris dicat dan terlihat lebih gelap. Kadangkala warna-warna garis sama persis.

Untuk ilustrasi ini, angka penyesuaian adalah "-2". Angka penyesuaian untuk setiap item perlu diperiksa. • Jika Anda tidak dapat menentukan

angka penyesuaian, pilih kotak yang berada di antara garis yang paling lurus.

Tiap garis vertikal terdiri dari bagian atas dan bagian bawah. Jika posisi printhead tidak tepat, garis vertikal akan ditampilkan sebagai 2 garis yang terputus, sehingga garis tampak tidak sejajar.

• Jika Anda masih belum dapat menentukan angka penyesuaian, cari kotak yang berada di antara kotak-kotak berdekatan yang garisnya membentuk simetri. Kotak-kotak berdekatan bisa berjarak 1 atau 2 kotak di sisi mana

CHU017 -2 -4 -3 -1 0 -2 -4 -3 -1 0 CHU018 -2 -4 -3 -1 0 -1 0 +1 +2 +3 -1 -3 -2 0 +1 -2 -4 -3 -5 -1 0 +1 +2 +3

(51)

5

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Adjustment], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk memilih resolusi dari Langkah 6, lalu tekan tombol [#Enter].

Pilih item yang perlu disesuaikan, lalu tekan tombol [# Enter].

Masukkan angka penyesuaian optimal dari Langkah 8, lalu tekan tombol [#Enter].

(52)

5

Ikuti prosedur di bawah ini untuk menyesuaikan posisi awal pencetakan di kain setelah memeriksa pola contoh yang dicetak.

Muat media cetak di kaset. Sejajarkan media cetak dengan sudut-sudut meja.

Tekan tombol [▼/Menu].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Maintenance], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Registration], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Pr Test Pattern], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [Start].

Pola contoh untuk menyesuaikan posisi awal cetakan dicetak. Periksa angka penyesuaian optimal di pola contoh yang dicetak.

L i p a t l e m b a r p o l a c o n t o h menjadi dua bagian memanjang.

Pemeliharaan Mesin

(53)

5

Angka penyesuaian optimal adalah selisih antara garis vertikal tunggal dan garis vertikal silang yang dapat dilihat ketika lembaran yang dilipat tersebut diterangi cahaya. Jika selisihnya adalah 1 tanda kalibrasi di arah "+", angka penyesuaian optimal untuk [Read Direction] adalah "+1.0".

Lipat lembar pola contoh menjadi dua bagian melebar, lalu periksa angka penyesuaian untuk [Feed Direction].

Angka penyesuaian adalah dalam kelipatan 0,1.

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk menampilkan [Adjustment], lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk memasukkan angka penyesuaian (-4.0–+4.0) di [Read Direction] dari Langkah 8, lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [▲] atau [▼/Menu] untuk memasukkan angka penyesuaian (-4.0–+4.0) di [Feed Direction] dari Langkah 9, lalu tekan tombol [#Enter].

Tekan tombol [Escape] hingga muncul layar atas.

(54)

5

Pemeliharaan berkala

Jika muncul pesan yang meminta Anda untuk melakukan pemeliharaan berkala, harap bersihkan Unit Pemeliharaan dan printhead. Walaupun pesan tidak ditampilkan, melakukan pemeliharaan berkala dapat mengatasi masalah kualitas gambar. Untuk rincian, lihat "Membersihkan Unit Pemeliharaan" atau "Membersihkan Nozel Printhead" di Panduan Pemeliharaan.

Membersihkan bagian dalam

Bersihkan bagian dalam hanya jika Anda tidak menggunakan mesin selama 3 bulan atau lebih.

Untuk detail, lihat "Membersihkan Bagian Dalam" di "Menggunakan Menu [Maintenance]" pada "Menu Penyiapan Mesin" di Petunjuk Operasi.

Pemeliharaan Mesin

(55)

6

Menyiapkan Kartrij Tinta

• Jika kartrij tinta sudah lama kosong, Anda tidak dapat melakukan pemeliharaan untuk printhead. Hal ini dapat mengakibatkan malfungsi printer.

• Jangan mendorong penutup depan kanan untuk memasukkan katrij tinta saat mengganti kartrij.

Pastikan Anda selalu memiliki kartrij tinta baru. Segera pasang setelah muncul pesan tentang penggantian.

Menyiapkan kartrij tinta baru

Jika ditampilkan pada layar, tinta akan segera habis. Bersiaplah untuk memasang kartrij tinta baru.

Waktu untuk mengganti kartrij tinta

Saat atau ditampilkan pada layar, tinta sudah habis. Ganti kartrij tinta untuk warna yang ditunjukkan oleh atau .

Jika pesan "Open Front Cover / Replace Ink Crtg" ditampilkan dan indikator peringatan menyala dengan warna merah, mesin akan berhenti beroperasi.

DSB004

DSB005

Mengganti Barang Habis Pakai

(56)

6

Prosedur untuk mengganti kartrij tinta

PERINGATAN

• Jauhkan tinta dan wadah tinta dari jangkauan anak-anak.

• Jika tinta mengenai mata, segera basuh mata dengan air. Hubungi dokter jika perlu.

• Jika tinta tertelan, dorong untuk memuntahkannya dengan meminum air garam yang pekat. Segera hubungi dokter.

• Saat mengganti tinta, berhati-hatilah agar tinta tidak mengenai pakaian Anda. Jika tinta mengenai pakaian Anda, cuci bagian yang terkena noda dengan air dingin. Air panas akan semakin merekatkan tinta ke kain dan semakin sulit untuk menghilangkan noda.

• Saat mengganti tinta, berhati-hatilah agar tinta tidak mengenai kulit Anda. Jika tinta mengenai kulit Anda, cuci bersih bagian yang terkena dengan sabun dan air.

• Saat mengeluarkan kartrij tinta, jangan meletakkan tangan Anda di dekat tempat pemasangan tinta. Jika tinta mengenai tangan Anda, cuci bersih dengan sabun dan air.

Keluarkan kartrij tinta dari kotak, lalu buka penutup depan kanan.

(57)

6

Keluarkan kartrij kosong.

Saat mengeluarkan kartrij, pastikan untuk memegang mesin erat-erat agar tidak bergeser.

Periksa arah kartrij, lalu tekan setiap kartrij sampai masuk sepenuhnya.

Pasang dengan urutan berikut dari sebelah kiri: hitam, sian, magenta, dan kuning.

Tutup penutup depan kanan.

• Pastikan kartrij tinta sudah terdorong masuk sepenuhnya sebelum menutup penutup depan kanan.

• Mesin mulai menyuplai tinta ke dalam printhead. Biarkan mesin menganggur hingga muncul pesan "Ready".

• Jika terjadi kesalahan pada printer, atasi terlebih dahulu, lalu ganti kartrij tinta.

• Anda mungkin mendengar suara klik saat printhead sedang diisi. Ini bukan malfungsi.

(58)
(59)
(60)

Nama Komponen

Pencetakan di atas Kain

Jika Kesalahan Terjadi

Jika Hasil Cetak Tidak Memuaskan

Pemeliharaan Mesin

Mengganti Barang Habis Pakai

1

2

3

4

5

6

Gambar

Gambar akan dicetak dari sisi depan ke sisi belakang kaset.

Referensi

Dokumen terkait

• Jika Anda menggunakan panel monitor tanpa dudukan, tombol joystick mungkin menyebabkan monitor menjadi tidak stabil dan terjatuh, yang menyebabkan kerusakan pada monitor atau

Dudukan terbagi menjadi dua, di dalam bagian pipa atas terdapat sensor yang terhubung ke pipa bagian bawah dengan menggunakan alumunium pipa, bagian atas

Jika Anda melihat ke diri sendiri dalam gambar itu, Anda mengatakan pada pikiran bawah sadar Anda bahwa itu bukan benar-benar diri Anda, Anda belum benar-benar

y Jika Anda menyetel opsi ini ke On (Aktif), produk akan mati saat berada dalam status No Signal (Tidak Ada Sinyal) selama 15 menity. y Jika Anda menyetel opsi ini ke Off

Hal ini terbukti bahwa keluarga khususnya yang mempunyai anak balita dengan status gizi baik memiliki sikap dan perilaku mandiri dalam mewujudkan keadaan gizi seimbang

Dalam penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil ini panitia TIDAK MEMUNGUT BIAYA APAPUN dari para pelamar. Surat lamaran yang sudah masuk ke Panitia, dengan alasan apapun

Adapun tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui karakteristik petani kelapa sawit; (2) Untuk mengetahui serapan tenaga kerja perkebunan rakyat kelapa sawit;

• Jika Anda menggunakan panel monitor tanpa dudukan, tombol joystick mungkin menyebabkan monitor menjadi tidak stabil dan terjatuh, yang menyebabkan kerusakan pada monitor atau