Tujuan penelitian ini adalah menganalisa beberapa variabel yang mempengaruhi harga saham pada perusahaan yang masuk dalam daftar Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI) dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dan untuk mengetahui variabel bebas mana yang dominan terhadap harga saham. Variabel yang diteliti adalah Net Profit Margin (NPM), Earning Per Share (EPS), dan Book Value. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian menggunakan metode purposive sampling. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 26 perusahaan dengan periode penelitian selama 1 tahun (2016) dengan menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Dari hasil F test di dapat nilai F hitung sebesar 20,653 dengan probabilitas 0,000. Karena probabilitas jauh lebih kecil dari 0,05, maka model regresi dapat digunakan untuk memprediksi pengaruh variabel BV, NPM, dan EPS secara bersama-sama berpengaruh terhadap pertumbuhan produksi harga saham. Sedangkan secara parsial hasil pengujian NPM dan PBV di bawah 0,05 maka variabel ini berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham sedangkan EPS tidak berpengaruh secara signifikan karena nilai signifikannya berada di atas 0,05.
Baca lebih lanjut
Baca lebih lajut