Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsentrasi sukrosa yang tepat untuk menghasilkan yoghurt dari susu kulit pisang kepok dan kacang hijau dengan karakteristik yang terbaik. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan perlakuan berupa konsentrasi sukrosa yang terdiri atas tujuh taraf, yaitu 0%, 2,5%, 5%, 7,5%, 10%, 12,5%, dan 15%. Parameter yang diamati meliputi total gula, total BAL, total asam laktat, pH, dan sifat sensoris yaitu warna, aroma, rasa, tekstur, konsistensi, dan penerimaan keseluruhan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan konsentrasi sukrosa berpengaruh sangat nyata terhadap nilai total gula, total bakteri asam laktat (BAL), total asam laktat, pH, tingkat kesukaan terhadap rasa, dan penerimaan keseluruhan, serta berpengaruh nyata terhadap tekstur dari yoghurt susu kulit pisang kepok dan kacang hijau yang dihasilkan. Karakteristik terbaik didapat dari yoghurt dengan penambahan konsentrasi sukrosa sebesar 7,5%, dengan nilai total gula 1,71%, total BAL 7,3x10 9 CFU/ml, total asam laktat 0,89%,
Baca lebih lanjut
Baca lebih lajut