• Tidak ada hasil yang ditemukan

Meskipun tidak menggunakan istilah fundamental human rights (hak asasi manusia yang asasi) atau human rights and fundamental freedoms (hak manusia dan kebebasan asasi) sebagaimana yang kita kenal sejak 1945, melainkan istilah rights (hak) atau liberties (kebebasan), atau droits de l’homme et du citoyen (hak manusia dan warga negara), konsep hak asasi dan kebebasan fundamental, yang di Indonesia dikenal sebagai hak asasi manusia dengan akronimnya HAM. Sebagai konsep hak dan kebebasan yang melekat pada diri manusia yang harus dihormati dan dilindungi. Lahir ditingkat nasional khususnya Inggris, Amerika Serikat, dan Prancis pada abad ke-17 dan ke-18 dengan dikeluarkannya instrumen HAM nasional dalam

bentuk peraturan perundang-undangan nasional atau instrumen deklaratif yang memuat ketentuan atau yang mengenai HAM, yakni :67

 Bill of Rights di Inggris pada 1688

 Virginia Declaration of Rights di Amerika Serikat pada 1776  Declaration of Independence di Amerika Serikat pada 1776

 Declaration des Droits de l’Homme et du Citoyen di Prancis pada 1789  Bill of Rights di Amerika Serikat pada 1791

Pada abad ke-19 konsep penghormatan dan perlindungan HAM mulai berkembang di tingkat internasional, artinya dianut oleh komunitas bangsa-bangsa dalam hubungan antara mereka.68

HAM adalah hak mendasar, dalam harga diri dan nilai-nilai individu manusia, kesederajatan antara laki-laki dan perempuan dan kesederajatan antara bangsa yang besar dan dengan yang kecil. HAM dalam penerapan kehendaknya tidak membedakan ras, agama, suku, jenis kelamin, atau bahasa. Begitu pula dalam upaya menjamin perlakuan manusiawi terutama bagi kelompok rentan. Hukum Internasional yang terfokus untuk menjaga martabat dan kesejahteraan masing-masing individu. Kedua perangkat hukum meningkatkan perlindungan pengungsi.69

Hukum HAM berlaku untuk siapa saja, termasuk pengungsi tanpa memperdulikan status resmi mereka. Seperti yang telah dijelaskan sebelum-sebelumnya bahwa pengungsi adalah segolongan manusia yang sangat rentan terhadap perlakuan sewenang-wenang oleh para

67

Enny Soeprapto, Perkembangan Hukum Hak Asasi Manusia Internasional, 2006. Hlm. 1

68

Ibid.

69

UNHCR, Pengenalan tentang Perlindungan Internasional, Melindungi Orang-orang yang Menjadi Perhatian

penguasa baik di negara mereka sendiri ataupun di negara dimana mereka mengungsi. Hukum ini merupakan standar kepada pengungsi dan pencari suaka di wilayahnya. Ini sangat penting untuk negara-negara yang belum jadi peserta dari traktat pengungsi manapun baik Konvensi 1951, Protokol 1967, ataupun Konvensi Pengungsi Organization Africa Union (OAU).70

a. DUHAM (Deklarasi Umum Hak-hak Asasi Manusia) 1948

Adapun perangkat HAM internasional yang berkaitan dengan pengungsi dan dijadikan sebagai dasar perlindungan dan perlakuan pengungsi. Perangkat yang dimaksud adalah DUHAM 1948, ICCPR 1966, ICESCR 1966, dan CAT 1984.

Pasal 9,13, dan 14 DUHAM yang telah ditandatangani Pemerintah Indonesia memberikan perlindungan, baik langsung maupun tidak langsung, terhadap hak-hak dan kebebasan dasar para pengungsi dan pencari suaka. Pasal 9 DUHAM mengatur bahwa “tidak seorangpun boleh ditangkap, ditahan atau dibuang dengan sewenang-wenang”.71

1) Setiap orang berhak atas kebebasan bergerak dan berdiam di dalam batas-batas setiap negara.

Selanjutnya pasal 13 DUHAM mengatur bahwa :

2) Setiap orang berhak meninggalkan suatu negeri, termasuk negerinya sendiri, dan berhak kembali ke negerinya.72

Lebih lanjut pasal 14 DUHAM mengatur bahwa :

70

Ibid.

71

Lihat Pasal 9 Deklarasi Umum Hak-hak Asasi Manusia 1948

72

1) Setiap orang berhak mencari dan mendapatkan suaka di negeri lain untuk melindungi diri dari pengejaran.

2) Hak ini tidak berlaku untuk kasus pengejaran yang benar-benar timbul karena kejahatan-kejahatan yang tidak berhubungan dengan politik, atau karena perbuatan-perbuatan yang bertentangan dengan tujuan dan dasar PBB.73

Selain hak-hak yang terdapat dalam Pasal 9, 13, dan 14 sebagaimana yang telah disebutkan diatas, dibeberapa pasal lain juga terdapat hak-hak yang krusial bagi perlindungan pengungsi, diantaranya hak atas hidup, hak atas rasa aman, hak untuk mencari dan menikmati suaka, bebas dari penyiksaan atau perlakuan dan hukuman lain yang kejam, tidak manusiawi, dan merendahkan martabat manusia, bebas dari perbudakan, kebebasan berpikir dan beragama, bebas dari penangkapan dan penahanan sewenang-wenang, serta kebebasan berpendapat dan berekspresi.74

b. ICCPR (International Covenant on Civil an Political Rights) 1966

Kovenan Internasional Hak-hak Sipil dan Politik (selanjutnya disingkat Kovenan Sipol) 1966 merupakan Kovenan yang disahkan oleh Majelis Umum PBB melalui Resolusi No.2200 A (XXI). Kovenan Sipol bertujuan untuk mengukuhkan pokok-pokok HAM di bidang sipil dan politik yang tercantum dalam DUHAM sehingga menjadi ketentuan-ketentuan yang mengikat secara hukum dan penjabarannya mencakup pokok-pokok lain yang terkait.75

73

Ibid., Pasal 14

74

Asep Mulyana, Membaca Fenomena Pengungsi dan Pencari Suaka. Penelitian oleh Komnas HAM. 2011.

75

Lihat lebih lanjut Sejarah Perkembangan Lahirnya Kovenan Internasional tentang Hak-hak Sipil dan Politik bagian Penjelasan atas Undang-undang Republik Indonesia No.12 Tahun 2005 tentang Pengesahan International

Kovenan Sipol muncul atas dasar cita-cita manusia yang bebas untuk menikmati kebebasan sipil dan politik dan kebebasan dari ketakutan dan kemiskinan, hanya dapat dicapai apabila diciptakan kondisi dimana setiap orang dapat menikmati hak-hak sipil dan politik, serta hak ekonomi, sosial dan budaya.76

Dalam hal ini, jika dikaitkan dengan pengungsi maka para pengungsi juga mempunyai hak atas semua hak dan kebebasan dasar seperti disebutkan dalam instrumen hak asasi manusia internasional. Dengan demikian maka perlindungan bagi pengungsi harus dilihat dalam konteks perlindungan hak asasi manusia yang lebih luas.77

1) Setiap orang yang secara sah berada dalam wilayah suatu Negara, berhak atas kebebasan untuk bergerak dan kebebasan untuk memilih tempat tinggalnya dalam wilayah tersebut. Hak-hak mengenai perlindungan pengungsi juga diatur dalam Kovenan Sipol yang terdapat dalam Pasal 12, 13, 14, dan Pasal 16. Dalam Pasal 12 diatur bahwa :

2) Setiap orang bebas untuk meninggalkan negara mana pun, termasuk negaranya sendiri. 3) Hak-hak diatas tidak boleh dikenai pembatasan apapun kecuali pembatasan yang

ditentukan oleh hukum guna melindungi keamanan nasional dan ketertiban umum, kesehatan atau moral masyarakat, atau hak-hak dan kebebasan dari orang lain, dan yang sesuai dengan hak-hak lain yang diakui dalam Kovenan ini.

4) Tidak seorang pun boleh secara sewenang-wenang dirampas hak nya untuk memasuki negaranya sendiri.78

Selanjutnya Pasal 13 mengatur bahwa :

76 Ibid. 77 Ibid. 78

“Seorang asing yang secara sah berada dalam wilayah suatu negara pihak dalam Kovenan ini, hanya dapat diusir dari wilayah tersebut sebagai akibat keputusan yang diambil berdasarkan hukum, dan kecuali ada alasan-alasan kuat mengenai keamanan nasional, harus diberikan kesempatan untuk mengajukan alasan untuk menolak pengusiran tersebut, dan berhak meminta agar kasusnya ditinjau kembali dan diwakili untuk tujuan ini oleh badan yang berwenang atau orang atau orang-orang yang secara khusus ditunjuk oleh badan yang berwenang”.79

1) Semua orang mempunyai kedudukan yang sama dihadapan pengadilan dan badan peradilan. Dalam menentukan tuduhan pidana terhadapnya, atau dalam menentukan segala hak dan kewajibannya dalam suatu gugatan, setiap orang berhak atas pemeriksaan yang adil dan terbuka untuk umum, oleh suatu badan peradilan yang berwenang, bebas dan tidak berpihak dan dibentuk menurut hukum. Media dan masyarakat dapat dilarang untuk mengikuti seluruh atau sebagian siding karena alasan moral, ketertiban umum atau keamanan nasional dalam suatu masyarakat yang demokratis atau apabila benar-benar diperlukan menurut pendapat pengadilan dalam keadaan khusus, dimana publikasi justru akan merugikan kepentingan keadaan sendiri ; namun setiap keputusan yang diambil dalam perkara pidana maupun perdata harus diucapkan dalam sidang yang terbuka, kecuali bilamana kepentingan anak-anak menentukan sebaliknya, atau apabila persidangan tersebut berkenaan dengan perselisihan perkawinan atau perwalian anak-anak.

Selanjutnya Pasal 14 mengatur bahwa :

2) Setiap orang yang dituduh melakukan kejahatan berhak dianggap tidak bersalah sampai kesalahannya dibuktikan menurut hukum.

79

3) Dalam menentukan tindak pidana yang dituduhkan padanya, setiap orang berhak atas jaminan-jaminan minimal berikut ini, dalam persamaan yang penuh :

a. Untuk diberitahukan secepatnya dan secara rinci dalam bahasa yang dapat dimengertinya, tentang sifat dan alasan tuduhan yang dikenakan terhadapnya

b. Untuk diberi waktu dan fasilitas yang memadai untuk mempersiapkan pembelaan dan berhubungan dengan pengacara yang dipilihnya sendiri

c. Untuk diadili tanpa penundaan yang tidak semestinya

d. Untuk diadili dengan kehadirannya, dan untuk membela diri secara langsung atau melalui pembela yang dipilihnya sendiri, untuk diberitahukan tentang hak ini bila ia tidak mempunyai pembela dan untuk mendapatkan bantuan hukum demi kepentingan keadilan, dan tanpa membayar jika ia tidak memiliki dana yang cukup untuk membayarnya.

e. Untuk memeriksa atau meminta diperiksanya saksi-saksi yang memberatkannya dan meminta dihadirkan dan diperiksanya saksi-saksi yang meringankannya, dengan syarat-syarat yang sama dengan saksi-saksi yang memberatkannya.

f. Untuk mendapatkan bantuan cuma-cuma dari penerjemah apabila ia tidak mengerti atau tidak dapat berbicara dalam bahasa yang digunakan di pengadilan

g. Untuk tidak dipaksa memberikan kesaksian yang memberatkan dirinya, atau dipaksa mengaku bersalah.

4) Dalam kasus orang dibawah umur, prosedur yang dipakai harus mempertimbangkan usia mereka dan keinginan untuk meningkatkan rehabilitasi bagi mereka.

5) Setiap orang yang dijatuhi hukuman berhak atas peninjauan kembali terhadap keputusannya atau hukumannya oleh pengadilan yang lebih tinggi, sesuai dengan hukum.

6) Apabila seseorang telah dijatuhi hukuman dengan keputusan hukum yang telah mempunyai kekuatan hukum yang tetap, dan apabila kemudian ternyata diputuskan sebaliknya atau diampuni berdasarkan suatu fakta baru, atau fakta yang baru saja ditemukan menunjukkan secara meyakinkan bahwa telah terjadi kesalahan dalam penegakan keadilan. Maka orang yang telah menderita hukuman sebagai akibat dari keputusan tersebut harus diberi ganti rugi menurut hukum, kecuali jika dibuktikan bahwa tidak terungkapnya fakta yang tidak diketahui itu, sepenuhnya atau untuk sebagian disebabkan karena dirinya sendiri.

7) Tidak seorang pun dapat diadili atau dihukum kembali untuk tindak pidana yang pernah dilakukan, untuk mana ia telah dihukum atau dibebaskan, sesuai dengan hukum dan hukum acara pidana di masing-masing negara.80

Selanjutnya Pasal 16 Kovenan Sipol mengatur bahwa : “setiap orang berhak untuk diakui sebagai pribadi dihadapan hukum dimanapun ia berada.81

c. ICESCR (International Covenant on Economic, Social and Cultural Rights) 1966

Dengan demikian bahwa setiap negara berkewajiban untuk berupaya keras bagi pemajuan dan pelaksanaan hak-hak yang diakui dalam Kovenan ini”.

Kovenan Internasional Hak-hak Ekonomi, Sosial, dan Budaya (selanjutnya disingkat Kovenan Ekosob) merupakan Kovenan yang membahas tentang hak-hak ekonomi, sosial dan budaya dimana hak-hak tersebut adalah bagian tak terpisahkan dari hak asasi manusia.82

80 Ibid., Pasal 14 81 Ibid., Pasal 16 82

Indonesia ESC Rights Action Network, Mengenai Kovenan Internasional Tentang Hak-hak Ekosob (ICESCR), (http://indonesia-escrights-net.blogspot.com/2009/08/mengenai-kovenan-internasional-tentang.html), Diakses pada hari Rabu 10 Juni 2015, Pukul 11.20 WIB

Hak Ekosob menciptakan kondisi bagi peningkatan kapabilitas dengan menghapuskan deprivasi/kesenjangan. Hak-hak ini memungkinkan kebebasan untuk menentukan cara hidup yang kita hargai. Potensi manusia bisa diekspresikan melalui hak-hak sipil dan politik namun pengembangan potensi tersebut membutuhkan keadaan-keadaan sosial dan ekonomi yang memadai.83

1) Setiap negara pihak pada Kovenan ini, berjanji untuk mengambil langkah-langkah, baik secara individual maupun melalui bantuan dan kerjasama internasional, khususnya dibidang ekonomi dan teknis sepanjang tersedia sumber dayanya, untuk secara progresif mencapai perwujudan penuh dari hak-hak yang diakui oleh Kovenan ini dengan cara-cara yang sesuai, termasuk dengan pengambilan langkah-langkah legislatif.

Perlindungan hak-hak pengungsi atau warga negara asing/imigran dalam Kovenan ini diatur dalam Pasal 2 yang menyatakan bahwa :

2) Negara pihak pada Kovenan ini berjanji untuk menjamin bahwa hak-hak yang diatur dalam Kovenan ini akan dilaksanakan tanpa diskriminasi apapun seperti ras, warna kulit, jenis kelamin, bahasa, agama, politik, atau pendapat lainnya, asal-usul kebangsaan atau sosial, kekayaan, kelahiran atau status lainnya.

3) Negara-negara berkembang dengan memperhatikan hak asasi manusia dan perekonomian nasionalnya, dapat menentukan sampai seberapa jauh mereka dapat menjamin hak-hak ekonomi yang diakui dalam Kovenan ini kepada warga negara asing.84

d. CAT ( The United Nations Convention Against Torture and Other Cruel, Inhuman or Degrading Treatment or Punishment) 1984

83

Ibid.

84

Konvensi Menentang Penyiksaan dan Perlakuan atau Hukuman Lain yang Kejam, Tidak Manusiawi, dan Merendahkan Martabat Manusia (selanjutnya disingkat Konvensi Anti Penyiksaan) adalah sebuah instrumen hukum internasional yang bertujuan untuk mencegah penyiksaan terjadi diseluruh dunia.

Konvensi ini mewajibkan negara-negara pihak untuk mengambil langkah-langkah efektif untuk mencegah penyiksaan terjadi di wilayahnya dan konvensi melarang pemulangan paksa atau ekstradisi terhadap seseorang ke negara lain di mana ia berhadapan dengan risiko penyiksaan.85

(1) Tidak ada negara pihak yang boleh mengusir, mengembalikan (refouler), atau mengekstradisi seseorang ke negara lain apabila terdapat alasan yang cukup kuat untuk menduga bahwa orang itu dalam bahaya karena menjadi sasaran penyiksaan.

Perlindungan HAM pengungsi atau warga negara asing/imigran mengenai anti penyiksaan diatur dalam Pasal 3, bahwa :

(2) Untuk menentukan apakah terdapat alasan-alasan semacam itu, pihak berwenang harus mempertimbangkan semua hal yang berkaitan, termasuk apabila mungkin terdapat pola tetap pelanggaran yang besar, mencolok atau massal terdapat hak asasi manusia di negara tersebut.86

Unsur utama dari perlindungan internasional terhadap diri seorang pengungsi adalah mereka tidak untuk dipulangkan secara paksa ke negara dimana kehidupan dan kebebasan

85

ICJR, 2012, Konvensi Anti Penyiksaan, (http://icjr.or.id/konvensi-anti-penyiksaan/). Diakses pada hari Rabu 10 Juni 2015 pukul 13.00 WIB

86

mereka akan terancam. Prinsip inilah dalam Konvensi tahun 1951 tentang status pengungsi yang disebut dengan prinsip non refoulement.

Namun kadang kala kendala yang dihadapi para pengungsi adalah banyak negara-negara belum menjadi peserta dari instrumen HAM diatas dan Konvensi 1951 ataupun Protokol 1967. Sehingga tidak jarang kehadiran pengungsi di negara persinggahan atau negara tujuan dipulangkan secara paksa. Perlakuan seperti itu jelas bertentangan dengan prinsip-prinsip hukum internasional yang telah diakui oleh bangsa-bangsa yang beradab. Kewajiban internasional yang melekat kepada setiap negara yang menganggap mereka adalah bagian masyarakat internasional, terlepas apakah negara itu menjadi anggota dari organisasi internasional seperti PBB, atau anggota dari organisasi internasional lainnya, ataupun peserta atau bukan dari sebuah konvensi internasional untuk memperlakukan secara manusiawi para pengungsi.

Dokumen terkait