• Tidak ada hasil yang ditemukan

keputusan bupati 2015 217

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "keputusan bupati 2015 217"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

1

PEMBENTUKAN TIM PELAKSANA KEGIATAN STERILISASI RUANG KERJA BUPATI DAN WAKIL BUPATI BANTUL

BUPATI BANTUL,

Menimbang : a. bahwa untuk mendukung pengamanan informasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bantul, perlu sterilisasi ruangan kerja pejabat;

b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a, perlu menetapkan Keputusan Bupati Bantul tentang Pembentukan Tim Pelaksana Kegiatan Sterilisasi Ruang Kerja Bupati dan Wakil Bupati Bantul;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 15 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah-Daerah Kabupaten Dalam Lingkungan Daerah Istimewa Jogjakarta (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 1950 Nomor 44);

2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 1999 tentang Telekomunikasi (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 154, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3881);

3. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Kebebasan Informasi Publik (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 61, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4868);

4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran Negera Republik Indonesia Nomor 5587) sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2015 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2014 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 24, Tambahan Lembaran Negera Republik Indonesia Nomor 5657);

(2)

2

6. Peraturan Kepala Lembaga Sandi Negara Nomor 14 Tahun 2010 tentang Pedoman Gelar Jaring Komunikasi Sandi;

7. Keputusan Kepala Lembaga Sandi Negara Nomor 76/K/KEP.4.003/2000 tentang Sistem Persandian Negara;

8. Keputusan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 181/KEP/2013 tentang Pembentukan Forum Komunikasi Sandi Daerah;

9. Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 10 Tahun 2007 tentang Pokok-Pokok Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten Bantul (Lembaran Daerah Kabupaten Bantul Tahun 2007 Nomor 8 Seri D) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 11 Tahun 2013 tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 10 Tahun 2007 tentang Pokok-Pokok Pengelolaan Keuangan Daerah Kabupaten Bantul (Lembaran Daerah Kabupaten Bantul Tahun 2012 Nomor 9, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Bantul Nomor 2);

10.Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 17 Tahun 2014 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2015 (Lembaran Daerah Kabupaten Bantul Tahun 2014 Nomor 17);

11.Peraturan Bupati Bantul Nomor 84 Tahun 2014 tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2015 (Berita Daerah Kabupaten Bantul Tahun 2014 Nomor 84);

MEMUTUSKAN :

Menetapkan  KEPUTUSAN BUPATI BANTUL TENTANG PEMBENTUKAN TIM PELAKSANA KEGIATAN STERILISASI RUANG KERJA BUPATI DAN WAKIL BUPATI BANTUL.

KESATU  Membentuk Tim Pelaksana Kegiatan Sterilisasi Ruang Kerja Bupati dan Wakil Bupati Bantul dengan susunan dan personalia sebagaimana tersebut dalam Lampiran yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan Bupati ini.

KEDUA  Tugas Tim sebagaimana dimaksud diktum KESATU adalah :

a. mengkoordinasikan dengan pihak terkait dalam rangka persiapan pelaksanaan kegiatan;

b. menyiapkan peralatan utama dan kelengkapan pendukung guna kelancaran pelaksanaan kegiatan;

c. melakukan kegiatan kontra pengindraan/sterilisasi ruang kerja Bupati dan Wakil Bupati; dan

d. melaporkan pelaksanaan tugasnya kepada Bupati Bantul.

(3)

3

KEEMPAT  Keputusan Bupati ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Bantul

pada tanggal 18 MARET 2015

BUPATI BANTUL,

ttd.

SRI SURYA WIDATI

Salinan Keputusan Bupati ini disampaikan kepada Yth. : 1. Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta;

2. Kepala Biro Hukum Setda. DIY; 3. Ketua DPRD Kabupaten Bantul; 4. Kepala Bappeda Kab. Bantul; 5. Kepala DPPKAD Kab. Bantul; 6. Kepala Inspektorat Kab. Bantul;

7. Kepala Bagian Umum Setda. Kab. Bantul; 8. Yang bersangkutan

(4)

4 KERJA BUPATI DAN WAKIL BUPATI BANTUL

SUSUNAN DAN PERSONALIA

No. Jabatan dalam Tim Jabatan dalam Dinas

1. Pembina Sekretaris Daerah Kab. Bantul

2. Ketua Kepala Bagian Umum Setda. Kab. Bantul

3. Sekretaris Kepala Subbag. Rumah Tangga dan Sandi

Telekomunikasi Bagian Umum Setda. Kab. Bantul

4. Pelaksana Teknis 1. Staf Subbag. Rumah Tangga dan Sandi

Telekomunikasi Bagian Umum Setda. Kab. Bantul yang membidangi persandian sebanyak 2 (dua) orang

2. Anggota Forum Komunikasi Persandian Daerah (Forkomsanda) DIY yang ditunjuk Ketua

Forkomsanda DIY sebanyak 3 (tiga) orang

5. Pembantu Teknis Staf Subbag Rumah Tangga dan Sandi Telekomunikasi Bagian Umum Setda. Kab. Bantul yang ditunjuk

sebanyak 4 (empat) orang

Salinan sesuai dengan aslinya

a.n. Sekretaris Daerah Kabupaten Bantul u.b. Asisten Pemerintahan

Kepala Bagian Hukum

GUNAWAN BUDI SANTOSO.S.Sos,M.H NIP. 19691231 199603 10 17

BUPATI BANTUL,

ttd.

(5)

Referensi

Dokumen terkait

A clustering engine queries multiple search engines and combines the results to be clustered and displayed on one screen.. Each result list comes with information regarding the

Peserta dihadiri oleh direktur utama/pimpinan perusahaan/pengurus koperasi dan/atau penerima kuasa dari direktur utama/pimpinan perusahaan/pengurus koperasi yang nama penerima

Peserta dihadiri oleh direktur utama/pimpinan perusahaan/pengurus koperasi dan/atau penerima kuasa dari direktur utama/pimpinan perusahaan/pengurus koperasi yang nama penerima

PEJABAT PENGADAAN BARANG/PEKERJAAN KONSTRUKSI/JASA LAINNYA BIDANG PENGAIRAN DAN BAGIAN SEKRETARIAT DINAS PEKERJAAN UMUM KABUPATEN SUKAMARA. TAHUN

More and more stores are putting up websites that allow you to make online orders and even supermarkets now let you do your grocery shopping online and they´ll deliver the goods to

Berdasarkan hasil Evaluasi dan Pembuktian Kualifikasi serta Penetapan Hasil Kualifikasi, Unit Layanan Pengadaan (ULP) Pokja Non Konstruksi II Kabupaten Sukamara

Peserta dihadiri oleh direktur utama/pimpinan perusahaan/pengurus koperasi dan/atau penerima kuasa dari direktur utama/pimpinan perusahaan/pengurus koperasi yang nama penerima

Links are the most important aspect of search engine optimization, according to all three of the major search engines. Even the links you use inside of your