KERANGKA ACUAN KERJA
PENGELOLAAN KEBERSIHAN KRL COMMUTER LINE
( JASA PETUGAS ON TRAINCLEANINGKRL COMMUTER LINE )
TAHUN ANGGARAN 2012 UNIT ORGANISASI PROGRAM SASARANPROGRAM INDIKATOR KINERJA KEGIATAN : : : :
Direktorat Operasi dan Pemasaran
Pelayanan kebersihan saranaKRL Commuter Line
1. Tersedianya sarana KRL Commuter Line yang bersih sesuai dengan rencanadan kualitas yang diharapkan
2. Meningkatnya pelayanan diatas KRL Commuter Line
Kualitas kebersihan dan kering pada lantai, jok tempat duduk, rak bagasi, dinding, pintu dan kaca setiap rangkaian KRL Commuter Line.
DASAR PENUGASAN : 1. Addendum II PKS Nomor:HK.221/VIII/31/KA-2013 nomor:
007/HK-UM/KCJ/VIII/2013 Tanggal 30 Agustus 2013 tentang
Penyelenggaraan angkutan penumpang komuter Jabodetabek antara PT KAI (Persero) dengan PT. KAI Commuter Jabodetabek pasal 18 ayat 1 c mengenai Kebersihan KRL COMMUTER LINE, pasal 21 mengenai hak dan kewajiban.
2. SK Direksi PT. KAI Commuter Jabodetabek nomor: SK-008/KCJ/DIR-HRD/I/2014 tentang organisasi dan tata laksana di lingkungan PT. KAI Commuter Jabodetabek, tanggal 16 Januari 2014.
I. LATAR BERLAKANG
1. Kebersihan sarana KRL Commuter Line merupakan salah satu unsur yang penting dalam pelayanan terhadap penumpang KRL Commuter Line agar selalu bersih dan kering untuk memberikan kenyamanan penumpang selama dalam perjalanan.
2. Untuk mewujudkan kondisi kebersihan KRL Commuter Line yang optimal diperlukan dukungan manajemen dan tenaga pemeliharaan/perawatan kebersihan yang terampil dan proaktif agar dapat menyediakan KRL Commuter Line yang bersih sesuai dengan jadwal peredaran rangkaian KRL Commuter Line/operasional KRL Commuter Line.
II. MAKSUD DAN TUJUAN 1. Maksud Kegiatan
Pengadaan ini dimaksudkan untuk mendapatkan pengelola kebersihan KRL Commuter Line (On Train Cleaning / OTC) yang handal, terampil dan proaktif pada saat KRL Commuter Line berjalan.
2. Tujuan Kegiatan
Dengan manajemen pengelolaan pekerjaan kebersihan sarana KRL Commuter Line yang optimal diharapkan dapat menghasilkan KRL Commuter Line yang bersih untuk meningkatkan kepuasan pelanggan.
III. SASARAN
Peningkatan target kualitas kebersihan sarana di dalam rangkaian KRL Commuter Line antara lain membersihkan setiap kereta (lantai, bangku, dinding, jendela, rak, dan kabin masinis) dari kotoran, bau dan becek disaat musim hujan serta lantai harus kering dari genangan air. Menjamin kebersihan dan kenyamanan terhadap penumpang selama berada dalam perjalanan di atas KRL Commuter Line.
IV. LINGKUP PEKERJAAN 1. PEKERJAAN
Jasa Petugas Kebersihan diatas KRL Commuter Line, On Train Cleaning (OTC) terbagi atas 2 paket, yaitu:
1. Paket 1 : Pengelolaan jasa petugas kebersihan diatas KRL (OTC) lintas Bogor – Jakarta Kota;
2. Paket 2 : Pengelolaan jasa petugas kebersihan diatas KRL (OTC) lintas Bekasi, loop Line, Tangerang, Serpong, Parung Panjang.
2. URAIAN PEKERJAAN
Pekerjaan pembersihan berada di stasiun yang telah ditentukan, kemudian dibagi menjadi beberapa tim dengan jumlah 2 (dua) orang setiap tim.
Setiap tim melakukan tugas pembersihan dalam perjalanan KA hingga stasiun akhir dan/atau awal pemberangkatan KRL Commuter Line, sehingga saat di stasiun awal pemberangkatan sudah dalam kondisi bersih dan kering.
Tugas pokok petugas On Train Cleaning (OTC) adalah membersihkan dan mengeringkan area/ruang penumpang setiap kereta, dari sampah maupun kotoran lainnya adalah pengepelan lantai hingga bersih dan kering di saat KRL Commuter Line sedang beroperasi, pembersihan sampah dan kotoran diantara sambungan kereta (harmonika), dan pada ruang kabin masinis sesuai Standar Operasi Prosedur (SOP) Kebersihan di atas KRL Commuter Line yang telah ditentukan.
Melaporkan setiap kejadian diatas KRL Commuter Line dan Stasiun (kendala lintas, fasilitas pelayanan dan operasional).
2.1. AREA PEKERJAAN
No Area Pekerjaan Keterangan
1
Setiap kereta dalam 1 rangkaian : a. Lantai
b. Bangku/Jok c. Rak bagasi d. Kabin masinis
e. Antar sambungan/Harmonika
a. Menyapu dan Mengepel. b. Memungut sampah/kotoran. c. - Memungut sampah/kotoran.
-Mengamankan dan melaporkan barang tertinggal.
d. Menyapu dan mengepel. e. Memungut sampah/kotoran.
2.2. LOKASI PEKERJAAN
A. PAKET 1 LINTAS BOGOR – JAKARTA KOTA
No Area Plotting Jumlah
Orang
1 Stasiun Sawah Besar/ Jakarta Kota 102
2 Stasiun Manggarai 17
3 Stasiun Bojong Gede 88
4 Stasiun Universitas Indonesia 12
5 Flying team 4
B. PAKET 2 LINTAS BEKASI, LOOP LINE, TANGERANG, SERPONG, PARUNG PANJANG
No Area Plotting Jumlah
Orang 1 Stasiun Bekasi 30 2 Stasiun Kemayoran 30 3 Stasiun Duri 23 4 Stasiun Poris 21 5 Stasiun Serpong 41
6 Stasiun Parung Panjang 35
7 Flying team 8
Total 188
2.3. TANGGUNG JAWAB PEKERJAAN
Penyedia/pengelola jasa kebersihan secara umum bertangggungjawab, sebagai berikut:
2.3.1. Setiap Team Leader bertanggung jawab atas absensi kehadiran personil setiap dinasan, apel briefing personil, kelengkapan alat kerja dan atribut seragam personil, pembagian tim, menjaga kebersihan lingkungan tempat kerja personil dan memastikan aktifitas personil dalam bekerja sesuai dengan SOP dan hasil target pencapaian kebersihan.
2.3.2. Team Leader membagi beberapa tim setiap shift dan setiap tim sebanyak 2 (dua) orang untuk menjalankan tugas pada 1 (satu) rangkaian KA.
2.3.3. Team Leader wajib menyediakan pengganti personil yang berhalangan dinas yang dikarenakan tidak hadir/sakit atau hal lainnya sehingga memastikan jumlah personil setiap tim tetap ada 2 orang siap dinas;
2.3.4. Setiap personil kebersihan wajib mematuhi aturan – aturan dalam menjaga kebersihan/ketertiban di area lingkungan kerja, menjalankan SOP saat bekerja dan berpenampilan rapih dan lengkap memakai tanda pengenal/ID Card yang terpasang di saku baju.
2.3.5. Team Leader memastikan kelengkapan peralatan kerja dan chemical sesuai dengan spesifikasi pekerjaan serta jumlah yang telah ditentukan.
2.3.6. Memberikan pelatihan kepada personil tentang penggunaan alat kerja setiap hari dan penggunaan chemical;
2.3.7. Menyediakan peralatan sesuai Standar Kebersihan dan chemical yang ramah lingkungan;
2.3.8. Melengkapi setiap personil dengan pakaian seragam dinas minimal 2 stel yang bersih, rapih dan tanda pengenal/ ID card (design oleh PT KCJ);
2.3.9. Membayarkan upah seluruh personil minimum sama dengan UMR (Upah Minimum Regional) serta Tunjangan Hari Raya (THR) sesuai dengan Undang Undang tenaga kerja;
2.3.10.Mengikutsertakan dalam program asuransi tenaga kerja setara BPJS Kesehatan (jaminan hari tua, jaminan pemeliharaan kesehatan, jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian) dan setiap bulannya dilaporkan kepada PT KCJ;
2.3.11.Bertanggung jawab, memberikan hukuman/ penalti atas terhadap tingkah laku/ perbuatan setiap personil yang merugikan seperti melakukan tindak pidana, Ketentuan dan Larangan dalam SOP, membawa penumpang tidak bertiket, membawa barang terlarang, melanggar ketertiban/kesopanan, bermain judi, mabuk-mabukan/minum bir, merokok saat melaksanakan tugas dan perbuatan tercela lainnya;
2.3.12.Taat dan patuh terhadap ketentuan-ketentuan yang dikeluarkan PT KCJ, peraturan tentang memperkerjakan seseorang sesuai peraturan Undang Undang Ketenagakerjaan;
2.3.13.Melaksanakan seluruh ruang lingkup pekerjaan sesuai check sheet/ jadwal pekerjaan termasuk plotting dan jadwal dinasan personil;
2.3.14.Melakukan koordinasi dengan pihak terkait dari PT KCJ;
2.3.15.Membuat laporan hasil pekerjaan dan absensi setiap bulan kepada PT. KCJ; 2.3.16.Memastikan setiap personil melakukan finger print/ sidik jari pada
mesin-mesin absensi yang tersedia di setiap stasiun;
3. WAKTU PELAKSANAAN PEKERJAAN
2.1. Berdasarkan wilayah penugasan/plottingan, jumlah personil, waktu shift, dan ruang lingkup pekerjaannya, yaitu:
2.1.1. Bekerja pada saat kereta sedang berjalan, dinas KA atau berhenti di stasiun sesuai loop dan nomor- nomor KA yang di dinasannya. (Lampiran tabel 1); 2.1.2. Setiap plottingan dibagi menjadi beberapa kelompok untuk melakukan
pemberangkatan KRL Commuter Line sehingga saat di stasiun awal pemberangkatan sudah dalam kondisi bersih.
2.2. Waktu pelaksanaan pekerjaan sewaktu – waktu dapat berubah disesuaikan dengan perencanaan program dinasan rangkaian menurut (O18) yang berlaku sesuai Gapeka, sebagai berikut :
2.2.1. Lokasi penugasan berada di antara stasiun awal dan akhir perjalanan KA atau maksimal 5 (lima) stasiun sebelum stasiun pemberhentian akhir dan/atau awal dalam dinas KA tersebut;
2.2.2. Setiap progres pekerjaan pembersihan yang dilakukan sesuai program No KA dan waktu yang telah ditentukan kecuali kondisi force majeur yang tidak memungkinkan untuk melaksanakan pekerjaan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan dan perubahan pola perjalanan dalam GAPEKA yang yang harus disesuaikan sesuai instruksi PT KCJ.
V. KUALIFIKASI
1. Penyedia Jasa Tenaga Kerja kebersihan harus memenuhi persyaratan yang masih berlaku :
1.1. Berbentuk badan hukum Perseroan Terbatas (PT) yang didirikan berdasarkan peraturan perundang-undangan dan Akte Notaris;
1.2. Tanda Daftar Perusahaan;
1.3. Izin usaha;
1.4. Bukti wajib Lapor ketenagakerjaan di perusahaan;
1.5. Izin operasi;
1.6. Mempunyai kantor dan alamat tetap;
1.7. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) atas nama perusahaan.
2. Penyedia Jasa harus melampirkan :
2.1. Memiliki dokumen Administrasi lengkap dan masih berlaku, sesuai dengan ketentuan dalam RKS (Rencana Kerja dan Syarat)/Dokumen Lelang;
2.2. Berpengalaman sekurang–kurangnya 5 (lima) tahun berturut – turut sebagai pengelola/penyedia Jasa Petugas Kebersihan (Cleaning service) dan diprioritaskan memiliki pengalaman 3 (tiga) tahun sebagai penyedia jasa kebersihan area komersial seperti tempat perbelanjaan, Mall, Hotel yang dibuktikan dengan Surat Keterangan dari Perusahaan yang pernah menjadi Client serta Bukti Lapor Disnakertrans Provinsi/ Kota;
2.4. Bukti pembayaran pajak SPT PPH 21 dan PPN selama 6 (enam) bulan terakhir;
2.5. Bukti pembayaran BPJS personil;
2.6. Bukti pembayaran gaji bulanan personil secara rinci;
2.7. Melampirkan Surat Keterangan/Surat Referensi dari Perusahaan yang pernah menjadi Client dan/atau sedang berjalan kontrak dengan menyertakan nomor telpon Contact Person;
2.8. Tidak ada benturan kepentingan (bersedia menandatangani Pakta Integritas).
2.9. Surat Pernyataan Perusahaan bahwa menyatakan kemampuan untuk membayar gaji bulanan seluruh personil selama 3 (tiga) bulan berjalan.
VI. METODE PENILAIAN TEKNIS
No Uraian Bobot
1 Pengalaman perusahaan disertakan rekomendasi perusahaan lain 40
2 Metodologi 40
3 Penawaran harga 20
Total 100
VII. PENENTUAN PEMENANG
Penentuan pemenang berdasarkan penilaian, sebagai berikut : 1. Penilaian teknis : Harga = 80 : 20
2. Penilaian metodologi dilakukan presentasi oleh peserta.
2.1. Strategi/metodologi yang digunakan di dalam menyelenggarakan kebersihanpada obyek yang dikerjakan;
2.2. Deskripsi kegiatan–kegiatan kebersihan yang akan dilaksanakan guna mencapai tujuan/ target yang telah ditetapkan dalam proposal.
VIII. TAHAPAN PENGADAAN DAN PENAWARAN TEKNIS
1. Metode yang digunakan sesuai dengan ketentuan Petunjuk Pelaksanaan Pengadaan Barang dan Jasa PT. KCJ.
2. Jadwal Proses Pengadaan adalah sesuai dengan yang ditentukan pada RKS/Dokumen Pengadaan.
3. Panitia Pengadaan mempunyai hak penuh untuk menentukan peserta yang akan mengikuti pengadaan ini. Pengajuan Penawaran Teknik yang dilampirkan untuk keperluan evaluasi pengadaan, sekurang-kurangnya memuat sebagai berikut:
a) Melampirkan fotocopy Administrasi Perusahaan/Lembaga seperti Anggaran Dasar,TDP, SIUP yang bergerak dalam bidang jasa kebersihan, NPWP, bukti pembayaran dan pelaporan pajak 6 (enam) bulan terakhir dan sebagainya; b) Melampirkan fotocopy kontrak dan Surat keterangan sebagai penyedia jasa
kebersihan dari Client yang pernah mendapatkan jasa kebersihan; c) Memberikan tanggapan atas tujuan dan lingkup pekerjaan pada KAK ini;
d) Memaparkan rencana kerja dan pengaturan/pembuatan dinasan personil yang tertuang dalam Jadwal dinasan Petugas OTC;
IX. CARA PENAWARAN
1. Peserta mempelajari dan menyiapkan dokumen penawaran sesuai dengan ketentuan. 2. Peserta dianjurkan hadir pada saat Aanwijzing/ Rapat penjelasan.
3. Panitia Pengadaan melakukan pembukaan dokumen penawaran pada saat yang ditentukan dalam RKS dengan disaksikan oleh peserta dan unit pelayanan yang hadir. 4. Perhitungan Rencana Anggaran Biaya sbb:
KOMPONEN URAIAN KODE
Jumlah SDM Kebutuhan Petugas A
Biaya SDM Berdasarkan UMR Th. 2015 B
Total Biaya SDM Jlh Pegawai x Biaya SDM c = ( a x b )
Management Fee Jasa Maks. 10% d = ( c x …%)
PPN Management 10% dari Management Fee e = ( d x 10% )
X. LAMPIRAN
1. Jadwal dinasan petugas OTC 2. Form Kinerja petugas OTC (SPJ)
3. RAB Pengadaan jasa petugas Kebersihan di atas KRL Commuter Line (On Train Cleaning/OTC)
XI. PENETAPAN PEMENANG
Keputusan Panitia Pengadaan yang sudah ditetapkan oleh Pejabat yang Berwenang di PT.KCJ adalah bersifat final.
B. Dinasan Stasiun Manggarai (MRI-DU)
SHIFT 1 (Kmo - Jng)
KA YANG DIBERSIHKAN (DINASAN JAM 05.30 - 14.00) DARI BOO & DP KA
TIM 1 1506, 1507, 1530, 1531, 1554, 1555, 1578, 1579 8 TIM 2 1542, 1543, 1534, 1535, 1558, 1559, 1574, 1575 8 TIM 3 1510, 1511, 1526, 1527, 1562, 1563, 1586, 1587 8 TIM 4 1514, 1515, 1546, 1547, 1566, 1567, 1595, 1595 8 TIM 5 1518, 1519, 1550, 1551, 1582, 1583, 1598, 1599 8 TIM 6 1522, 1523, 1538, 1539, 1570, 1571, 1590, 1591 8 48 SHIFT 2 (Kmo - Jng)
KA YANG DIBERSIHKAN (DINASAN JAM 14.30 - 22.30) DARI BOO & DP KA
TIM 1 1614, 1615, 1634, 1635, 1610, 1611, 1674, 1675 8 TIM 2 1630, 1631, 1595, 1646, 1666, 1667, 1647, 1659 8 TIM 3 1618, 1619, 1599, 1650, 1682, 1683, 1851 7 TIM 4 1638, 1639, 1642, 1643, 1670, 1671, 1690, 1691 8 TIM 5 1626, 1627, 1603, 1654, 1686, 1687, 1655, 1694 8 TIM 6 1622, 1623, 1607, 1658, 1678, 1679, 1662, 1663 8 47 E. Dinasan Stasiun Bekasi
G. Dinasan Stasiun Duri
I. Dinasan Stasiun Serpong
NO 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 CHECK CHECK LIST LIST NAMA : ……….. NAMA : ……….. NIK : ……….. NIK/ ID : ……….. CATATAN : STAFF STASIUN PT. KCJ COMMUTER JABODETABEK PENGAWAS KEBERSIHAN PT. ………. SHIFT : ……….. JAM : ………. TIM : ……….
DAFTAR HADIR PELAKSANA PEKERJAAN KEBERSIHAN KERETA WILAYAH: ……….
NOMOR KA YANG DIKERJAKAN
KETERANGAN PARAF
NO AREA KERJA JENIS PEKERJAAN
PERALATAN YANG DIGUNAKAN
NAMA PETUGAS NOMOR ID
TANGGAL : ……….. HARI : ……….. LINTAS : ……….. LAMPIRAN 2
FORM CHECKLIST KINERJA PETUGAS
JUMLAH PETUGAS
1 BEKASI BEKASI - CAKUNG KOTA BEKASI 30 4.513.239 Rp 135.397.170
2 KEMAYORAN KEMAYORAN - JATINEGARA DKI JAKARTA 30 4.288.193 Rp 128.645.790
3 DURI DURI - ANGKE/ KAMPUNG BANDAN DKI JAKARTA 23 4.288.193 Rp 98.628.439
4 PORIS PORIS - TANGERANG KOTA TANGERANG 21 4.090.542 Rp 85.901.382
5 SERPONG SERPONG - TANAH ABANG TANGERANG SELATAN 41 4.060.803 Rp 166.492.923
6 PARUNG PANJANG PARUNG PANJANG - MAJA KAB BOGOR 35 4.078.098 Rp 142.733.430
7 PENGAWAS/ FLYING GANG AREA PLOTINGAN DKI JAKARTA 8 4.638.193 Rp 37.105.544
794.904.678 Rp 79.490.469 Rp 7.949.047 Rp 882.344.207 Rp 10.588.130.489 Rp Jumlah Biaya MF 10% PPN MF 10% Jumlah Biaya per bulan
TOTAL Biaya 1 Tahun
RAB PAKET II OTC (LINTAS BEKASI, LOOP, TANGERANG & SERPONG)
NO AREA PLOTING AREA PEKERJAAN DASAR UMP UPAH TOTAL UMR
JUMLAH PERSONIL
1 SAWAH BESAR SAWAH BESAR - JAKARTA KOTA DKI JAKARTA 102 4.288.193 Rp 437.395.686
2 MANGGARAI MANGGARAI-EJEK DURI DKI JAKARTA 17 4.288.193 Rp 72.899.281
3 BOJONG GEDE BOJONG GEDE - BOGOR KAB BOGOR 88 4.078.098 Rp 358.872.624
4 UNIV. INDONESIA UNIV. INDONESIA - DEPOK/NAMBO DEPOK 12 4.053.595 Rp 48.643.140
5 PENGAWAS/ FLYING GANG AREA PLOTINGAN DKI JAKARTA 4 4.638.193 Rp 18.552.772
936.363.503 Rp 93.636.351 Rp 9.363.635 Rp 1.039.363.498 Rp 12.472.361.979 Rp Jumlah Biaya MF 10% PPN MF 10% Jumlah Biaya per bulan
TOTAL Biaya 1 Tahun
RAB PAKET I OTC (LINTAS BOGOR - JAKARTA KOTA)
NO AREA PLOTING AREA PEKERJAAN DASAR UMP UPAH TOTAL UMR
LAMPIRAN 3