• Tidak ada hasil yang ditemukan

PIDATO KETUA STKIP SINGKAWANG PADA DIES NATALIS KE 10 STKIP SINGKAWANG SENIN 26 APRIL 2021

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PIDATO KETUA STKIP SINGKAWANG PADA DIES NATALIS KE 10 STKIP SINGKAWANG SENIN 26 APRIL 2021"

Copied!
6
0
0

Teks penuh

(1)
(2)

1

PIDATO KETUA STKIP SINGKAWANG

PADA DIES NATALIS KE 10 STKIP SINGKAWANG SENIN 26 APRIL 2021

Assalamua’laikum Wr. Wb.

Selamat Siang - Salam Sehat dan Sejahtera Yang saya hormati;

• Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Prof. Ir. Nizam, M.Sc., DIC, Ph.D. • Walikota Singkawang, Ibu Tjhai Chui Mie, S.E., M.H.

• Wakil Walikota Singkawang Bapak Irwan, M.Si.

• Kepala LL-DIKTI Wilayah XI Kalimantan, Bapak Prof. Dr.Ir.H. Udiansyah M.S. • Ketua Komisi V DPRD Kalimantan Barat Bapak Dr. H. Edy R. Yacoub, M.Si. • Danrindam XII Tanjungpura Bapak Kolonel Inf. Washington

• Kapolres Kota Singkawang

• Pembina Yayasan Universitas Singkawang, Ibu Hj. Erni Mawarlisa, SH., MH. • Pengurus Yayasan Universitas Singkawang, Ketua Bp. Dr. Ahmad Yani T., M.Pd. • Ketua dan Anggota Senat Akademik STKIP Singkawang

• Para Dosen dan Tenaga Kependidikan

• Para Mahasiswa, Alumni dan hadirin sekalian yang berbahagia. Hadirin yang saya hormati,

Pertama-tama kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepada kita semua sehingga dalam kondisi Indonesia yang masih berada dalam Pandemi Covid-19 kita masih bisa dipertemukan dalam kondisi sehat dan bahagia.

Kedua, ijinkan sebagai Ketua STKIP Singkawang, saya menyampaikan ucapan selamat datang di Lingkungan Kampus STKIP Singkawang, sebuah kampus kecil di tengah hutan Kalimantan Barat. Kami sangat bangga dengan jargon Kampus Kecil Di Tengah Hutan, pertama faktanya memang demikian, nama jalannya saja nama STKIP. Kedua, Perguruan Tinggi Asing di luar negeri jika kenalan pertama kali yang ditanya adalah perguruan tinggi besar atau kecil, saya selalu katakan perguruan tinggi kecil. Terakhir, paradigma perguruan tinggi besar-kecil ini berubah jadi ranking perguruan tinggi, Dari hutan yang tertata membuat lingkungan belajar kami yang nyaman, sejuk dan asri, dan dari hutan yang terhubung melalui jaringan wi-fi inilah kami terus mengembangkan diri dalam tema puncak Dies Natalis ke-10 tahun 2021 yaitu Fight For Knowledge.

(3)

2

A. Dasar Hukum dan Persyaratan Minimal Perguruan Tinggi

STKIP Singkawang dikelola oleh Badan Hukum Universitas Singkawang. Yayasan Universitas Singkawang berdiri berdasarkan akta Notaris Nomor 12 tanggal 07 Maret 2017 yang dibuat oleh Notaris Iskandar, SH., berkedudukan di Kota Singkawang dan mendapat pengesahan dari Kementerian Hukum dan HAM RI nomor C-2533.H1.01.02 TH. 2007 tanggal 07 Agustus 1997. Perubahan akta Notaris terakhir Nomor 05 tanggal 28 September 2020 yang dibuat oleh Uray Imamuddin, SH., M.Kn., Notaris Kota Singkawang dan Pengesahan dari Kementerian Hukum dan HAM RI Nomor: AHI-AH.01.06-0020585 tertanggal 28 September 2020.

Ijin operasional STKIP Singkawang berdasarkan surat Keputusan Mendiknas R.I. No.88/E/O/2011, 26 April 2011 untuk 4 program studi jenjang Sarjana; Bimbingan Konseling; Pend. Bahasa & Sastra Indonesia; Pend. Matematika; Pend. Fisika; dan berdasarkan surat Mendiknas R.I. Nomor 242/KPT/I/2017, 03 Mei 2017 mendapat tambahan 1 prodi yaitu Pendidikan Guru Sekolah Dasar. STKIP Singkawag memiliki lahan kampus seluas 27.682 m2 dengan akta kepemilihan tanah atas nama Yayasan Universitas Singkawang berlokasi di Kel. Naram Kec. Singkawang Utara Kota Singkawang Prov. Kalimantan Barat

Nilai Aset ttanah dan bangunan ini per tanggal 22 Mei 2019 sebesar Rp. 8.528.240.000,- (Delapan Miliar Lima Ratus Dua Puluh Delapan Juta Dua Ratus Empat Puluh Ribu Rupiah).

B. Prestasi-prestasi 10 tahun terakhir

1. Akreditasi:

1.1. Perguruan Tinggi Pertama di Pulau Kalimantan yang meraih Akreditasi Institusi (APT 3.0); Peringkat Baik Sekali (10 Nopember 2020).

1.2. Akreditasi program studi. Semua program studi di STKIPO Singkawang sudah memperoleh akreditasi dari BAN-PT: 2 prodi memiliki peringklat B. dan 3 prodi peringat baik.

1.3. Memiliki 53 standar mutu dari 24 standar mutu minimal yang dipersyaratkan Kemendikbud.

2. Sarana Prasarana

2.1. Membuka jalan kampus yang kemudian diberi nama ‘Jalan STKIP’, sudah menjadi jalan umum dikelola Pemerintah kota Singkawang hampir 2 km.

(4)

3

2.2. Membangun tiang listrik dan lampu jalan sebanyak 18 tiang (pengelolaan sudah diserahkan ke Pemkot Singkawang)

2.3. Menarik kabel fiber optic untuk internet sepanjang 3,2 Km (Dikelola PT Telkom)

2.4. Kapasitas Ruang kuliah mampu menampung 2000 mahasiswa 2.5. Tersedia ruang kuliah virtual sebanyak 9 ruang

2.6. Tersedia fasilitas wi-fi dalam seluruh area kampus

3. Profil Perguruan Tinggi

3.1. Peringkat Perguruan Tinggi dari Kemendikbud pada tahun 2020 diranking 549 dari 4.670 PT (Tahun 2019 peringkat 1021)

3.2. Peringkat Perguruan Tinggi dari Webometric 2021 di Ranking 474 dari 4.670 PT di Indonesia (Dalam usia 10 tahun bisa menembus di 10% PT teratas di Indonesia)

3.3. Cluster Penelitian dari binaan tahun 2019, tahun 2020 naik menjadi Cluster Madya

3.4. Sudah Menerbitkan 6 buku ajar, tahun 2021 akan terbit 10 buku lagi 3.5. Mengelola Jurnal Ilmiah terbanyak di Pulau Kalimantan di antara PTN dan PTS; 5 Jurnal Internasional Bereputasi Sedang dan 9 Jurnal Terakreditasi SINTA 4 sd S2. Sudah diakses akademisi dari 176 negara dengan Pengunjung terbesar dari Indonesia, USA, dan Inggris setiap harinya rata-rata dikunjungi 16 orang.

4. Jumlah Mahasiswa, Rasio Mahasiswa, dan Alumni

4.1. Tahun 2021 tercatat sebanyak 1.363 mahasiswa aktif dengan dosen tetap berjumlah 45 orang, artinya rasio dosen dan mahasiswa 1 : 30, rasio yang sangat ideal bagi bidang ilmu IPS

4.2. Sudah meluluskan alumni 6 angkatan sebanyak 855 orang dan IPK rata-rata lulusan 3,37.

5. Pengembangan SDM Dosen

5.1. Yayasan Universitas Singkawang sudah menyekolahkan 42 orang dosen tetap dari jenjang Sarjana ke Jenjang Magister

5.2. Menyekolahkan 5 (lima) Dosen Tetap ke Jenjang Doktor. 1 Orang sudah lulus.

5.3. Semua Dosen Tetap 45 orang memiliki Jabatan Fungsional, 82,8 % (37 orang) sudah menjadi Dosen Profesional (Dosen tersertifikasi). Dan 71,1% sudah memiliki ID Scopus (12 orang yang belum memiliki ID Scopus ditargetkan 2021 sudah semua). 23 Dosen Tetap tahun 2021 sudah memiliki Jabatan Fungsional Akademik minimal Lektor.

(5)

4

6. Kinerja Penelitian, Pengabdian Masyarakat, Kerjasama, Buku dan HAKI

6.1. Kinerja dalam bidang Penelitian selama 5 tahun terakhir sebanyak 449 dari 45 dosen tetap.

6.2. Kinerja dalam bidang Pengabdian kepada Masyarakat selama 5 tahun terakhir 69 kegiatan pengabdian.

6.3. Jumlah Publikasi Ilmiah sampai 2021 sebanyak 156 dngan jumlah sitasi lebih daqari 1000

6.4. Perolehan HAKI sampai 2020 sebanyak 92 HAKI

6.5. Kerjasama dengan 7 PT Asing Aktif, terbaru dengan Jeddah University, Jeddah Saudi Arabia

6.6. Adapun total pencatatan/perolehan HAKI sampai dengan 2020 sebanyak 92

6.7. Sudah menerbitkan 7 buku ajar dan tahun 2021 akan tebit 10 buku ajar lagi. Diterbitkan oleh Lembaga Penerbit STKIP Singkawang 6.8. Mengelola Jurnal Ilmiah terbanyak di Pulau Kalimantan di antara

PTN dan PTS; 5 Jurnal Internasional Bereputasi Sedang dan 9 Jurnal Terakreditasi SINTA 4 sd S2. Sudah diakses akademisi dari 176 negara dengan Pengunjung terbesar dari Indonesia, USA, dan Inggris setiap harinya rata-rata dikunjungi 16 orang.

6.9. Tahun 2020 dan 2021 mendapat kepercayaan dari LLDIKTI 11 untuk menjadi Tim Pembicara kegiatan Bimbingan Teknik Pengelolaan Jurnal Perguruan Tinggi Swasta.

7. Prestasi Lain Ketua STKIP Singkawang

a. Menjadi Ketua Asosiasi Dosen RI (ADRI) DPD Kalimantan Barat, b. Menjadi Ketua Umum Forum Guru IPS Seluruh Indonesia

c. Menjadi Ketua Panitia MUKERNAS KE-3 ADRI dan IC ADRI ke-27 tahun 2021 yang diikuti oleh 341 PT di Indonesia dan 12 PT Luar Negeri, setelah 2 tahun sebelumnya gagal terlaksana

d. Sebagai Pengamat Pendidikan untuk mengisi acara Dialog di TVRI. e. Menjadi Reviewer beberapa jurnal Internasional dan Konferensi

Internasional.

f. Memberikan orasi ilmiah pada Dies Natalis National University of Kaohsiung (PTN di Taiwan), Tahun 2017 dan 2019.

g. Menjadi Anggota Tim Penilai (1 dari 8 Penguji) untuk bidang Ilmu Pendidikan bagi Calon Associate Profesor di University of Jeddah (Dosen Pertama dari Indonesia yang mendapat kesempatan ini, mulai 2021)

(6)

5

Demikian tonggak-tonggak prestasi ini telah bersama kita ukir, karena itu itu sebagai Ketua STKIP Singkawang saya ingin menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada:

1. Dirjen DIKTI kemendukbudRistek

2. Kepala daan Jajaran LLDIKTI 11 Jalimantan 3. Pemerintah Propinsi Kalimantan Barat

4. Pemerintah Kota Singkawang 5. Tim Pendiri STKIP Singkawang

6. Pembina, Pengurus, dan Pengawas Yayasan Universitas Singkawang

7. Dosen Tetap dan Tenaga Kependidikan STKIP Singkawang 8. Mahasiswa dan Alumni STKIP Singkawang

9. Mitra kerja dan semua pihak yang sudah sangat membantu pengembangan STKIP Singkawang, khususnya Orang Tua/Wali mahasiswa yang sudah mempercayakan pendidikan putra-purinya di STKIP Singkawang.

Semoga semua bantuan Bapak/Ibu menjadi amal jariyah dan mendapat balasan kebaikan dari Allah SWT.

Terima kasih … salam sehat, salam sukses untuk kita semua ….

Dirgahayu STKIP Singkawang …. Kami bangga Bersama Kampus Kecil Di Tengah Hutan. STKIP Singkawang: FIGHT FOR KNOWLEDGE!

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh … Selamat Siang

Singkawang, 26 April 2021 Ketua,

Ttd

Dr. Andi Mursidi, M.Si.

Referensi

Dokumen terkait

beraspal hangat berbasis parafin dan kimia mempunyai viskositas rendah pada 135 ⁰C; zat tambah pada campuran beraspal hangat dengan penggunaan polimer

Kelompok Kerja yang selanjutnya disebut Pokja adalah kelompok kerja yang anggota-anggotanya merupakan anggota unit layanan pengadaan dan dari para Pegawai Negeri

Hasil penelitian membuktikan bahwa promosi buy one get one yang dilakukan melalui direct promotions (promosi langsung) berpengaruh positif dan signifikan, sedangkan untuk

a) Hari Jumat minggu pertama materi Tafsir menggunakan al-Qur’an terjemah bahasa Indonesia yang ditulis sendiri oleh kelompok ilmuan yang dimiliki oleh MTA yang ada dipusat

Menurut (Rambat Lupiyoadi 2013:178) Pengertian promosi merupakan salah satu variabel dalam bauran pemasaran yang sangat penting dilaksanakan oleh perusahaan dalam

Tujuan umum penelitian ini adalah untuk merancang sebuah mesin pendingin bekeja berdasarkan siklus kompresi uap hybrid dimana panas buangan kondensor digunakan sebagai sumber

Pembangunan nasional merupakan proses modernisasi yang membawa dampak positif dan dampak negatif, dampak positif yang timbul adalah semakin maju dan makmur kondisi

Hasil sidik ragam menunjukkan bahwa perlakuan yaitu penambahan suplemen ke dalam ransum berbasis pucuk tebu diamoniasi memberikan respons yang sama terhadap jumlah