PEMERINTAH KOTA JAMBI
PANITIA PENGADAAN BARANG DAN JASA
BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH KOTA JAMBI
Jl. Jend. Basuki Rachmat Kota Baru Jambi
PENGUMUMAN PELELANGAN SEDERHANA DENGAN PASCAKUALIFIKASI
Nomor : 09/PAN-MM/BKD/2011
Panitia Pengadaan Barang dan Jasa pada Badan Kepegawaian Daerah Kota Jambiakan melaksanakan Pelelangan Sederhana dengan pascakualifikasi untuk paket pekerjaan pengadaan jasa lainnya sebagai berikut :
1. Paket Pekerjaan
Nama paket pekerjaan : Pengadaan Makanan dan Minuman Peserta dan Panitia Nama Kegiatan : Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan bagi Calon PNS Daerah Lingkup Pekerjaan : Badan Kepegawaian Daerah Kota Jambi
Nilai total HPS : Rp 175.032.000,- (Seratus tujuh puluh lima juta tiga puluh dua ribu rupiah) Sumber pendanaan : APBD Kota Jambi Tahun Anggaran 2011
2. Persyaratan Peserta
a. Dilakukan oleh Direktur Perusahaan, atau yang mewakili dengan menyerahkan Surat Kuasa yang namanya tercantum dalam Akte Pendirian Perusahaan.
b. Memiliki Akte Pendirian, SIUP, TDP, SITU, (Asli diperlihatkan dan fotocopy sebagai bahan pendaftaran).
c. Memiliki kualifikasi sub bidang usaha yaitu Jasa Boga ( Catering ). d. Pendaftaran selain dengan cara tersebut tidak dapat diterima.
3. Pelaksanaan Pengadaan
Tempat dan alamat : Badan Kepegawaian Daerah Kota Jambi Kota Jambi Jl. Jend. Basuki Rahmat Kec. Kota Baru Jambi
Website : www.kotajambi.go.id
4. Jadwal Pelaksanaan Pengadaan
No Kegiatan Hari/Tanggal Waktu
a. Pendaftaran dan Pengambilan
Dokumen Pengadaan 6 - 10 Juni 2011 08.00 s/d 12.00 wib
b. Pemberian Penjelasan 9 Juni 2011 09.00 wib s/d selesai
c. Pemasukan Dokumen Penawaran 13 Juni 2011 09.00 s/d 14.00 wib
d. Pembukaan Dokumen Penawaran 13 Juni 2011 14.15 wib s/d selesai
e. Evaluasi Penawaran 14 Juni 2011
f. Pengumuman Pemenang 14 Juni 2011
g. Masa Sanggah 15 – 21 Juni 2011
h. Penerbitan SPPBJ 23 Juni 2011
5. Pendaftaran dan pengambilan Dokumen Pengadaan dapat diwakilkan dengan membawa surat tugas dari direktur utama/pimpinan perusahaan/kepala cabang dan kartu pengenal.
6. Seseorang dilarang mewakili lebih dari 1 (satu) perusahaan dalam mendaftar dan mengambil Dokumen Pengadaan.
7. Dokumen Pengadaan dapat diambil dalam bentuk cetakan atau softcopy.
Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian.
Jambi, 6 Juni 2011