• Tidak ada hasil yang ditemukan

KOMPARASI EVALUASI SISTEM PEMBAYARAN ONLINE E-TICKET PADA GARUDA INDONESIA DAN LION AIR MENGGUNAKAN METODE END USER COMPUTING SATISFACTION (EUCS)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "KOMPARASI EVALUASI SISTEM PEMBAYARAN ONLINE E-TICKET PADA GARUDA INDONESIA DAN LION AIR MENGGUNAKAN METODE END USER COMPUTING SATISFACTION (EUCS)"

Copied!
9
0
0

Teks penuh

(1)

KOMPARASI EVALUASI SISTEM PEMBAYARAN

ONLINE E-TICKET PADA GARUDA INDONESIA

DAN LION AIR MENGGUNAKAN METODE END

USER COMPUTING SATISFACTION (EUCS)

Puteri Suwantini, Leon Andretti Abdillah, Evi Yulianingsih Jurusan Sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Bina Darma

Jalan Jenderal Ahmad Yani No.12 Palembang Email : putri.mpudd@gmail.com

Abstrak. Penelitian ini dilakukan untuk membandingkan sejauh mana tingkat kepuasan konsumen e-ticket Lion Air dan Garuda Indonesia dalam penggunaan sistem pembayaran online e-ticket dengan menggunakan metode End User Computing Satisfaction (EUCS). Dalam EUCS terdapat lima variabel yang diuji dan dianalisa yaitu variable Isi (Content), Keakuratan (Accuracy), Bentuk (Format), Kemudahan Penggunaan (Ease Of Use), dan Ketepatan Waktu (Timeliness). Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan instrumen berupa kuisioner yang disebarkan kepada 75 responden, dimana responden diberikan dua kuesioner yaitu kuesioner e-ticket Garuda Indonesia dan kuesioner e-ticket Lion Air. Selanjutnya data yang diperoleh diolah menggunakan software SPSS versi 23.0. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Sampel Random. Metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis kuantitatif dengan menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas, uji independent sample t test, dan uji asumsi klasik. Dari hasil penelitian ini bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara lima variable EUCS Model terhadap kepuasan pengguna e-ticket Garuda Indonesia dan Lion Air. Konsumen e-ticket Garuda Indonesia merasa sangat puas dengan sistem e-ticket Garuda Indonesia yang sedang berjalan saat ini, sedangkan konsumen e-ticket Lion Air 50% merasa puas dengan system e-ticket dari Lion Air saat ini.

Keyword : evaluasi, End User Computing Satisfaction system (EUCS), electronic

ticketing (e-ticket), electronic payment (e-payment).

1.

Pendahuluan

Sistem Pembayaran Online (Online Payment) merupakan bagian dari Sistem Informasi Keuangan. Menurut (Turban E & King D:2002) e-payment adalah mekanisme pembayaran yang dilakukan melalui internet untuk transaksi pembelian barang dan jasa oleh customer. Terdapat beberapa sistem pembayaran yang ada di e-payment (E-Payment System) yaitu microe-payment, e-wallet, e-cash / digital cash, credit card, dan smartcard electronic bill presentment and payment. Berbagai aktivitas jual-beli dapat dilakukan menggunakan e-payment contohnya seperti pemesanan tiket pesawat terbang secara online atau e-ticket.

Menurut Lee & Wan (2010) E-ticketing atau electronic ticketing adalah bentuk inovasi teknologi dalam bidang e-commerce dimana proses penjualan dari aktifitas perjalanan pelanggan dapat diproses tanpa harus mengeluarkan paper ticket. E-ticketing mengurangi biaya proses tiket, menghilangkan formulir kertas dan

(2)

meningkatkan fleksibilitas penumpang dan agen perjalanan (www.iata.org). Tujuannya adalah untuk membuat pembelian atau pemesanan tiket lebih mudah (Karami, 2006).

End User Computing adalah metode untuk mengukur tingkat kepuasaan dari pengguna suatu sistem aplikasi dengan membandingkan harapan dan kenyataan dari sebuah sistem informasi dan pengukuran variable. Menurut Doll dan Torkzadeh (1998) dalam EUCS Model ini terdapat lima variable yang telah diuji dan dianalisa yaitu variable Isi (Content), Keakuratan (Accuracy), Bentuk (Format), Kemudahan Penggunaan (Ease Of Use), dan Ketepatan Waktu (Timeliness). Dari uraian di atas maka penulis berkeinginan untuk menganalisa sistem pembayaran manakah yang lebih efektif antara Garuda Indonesia dan Lion Air dengan metode End User Computing Satisfaction (EUCS) yang berjudul “Komparasi Evaluasi Sistem Pembayaran Online E-Ticket Pada Garuda Indonesia dan Lion Air Menggunakan Metode End User Computing Satisfaction (EUCS)”.

2.

Metodelogi Penelitian

2.1 Metode pengumpulan data

Adapun metode pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penulisan skripsi ini adalah sebagai berikut :

1. Data Primer

Yaitu data-data yang dikumpulkan secara langsung dari objek yang diteliti. Cara-cara yang dipakai untuk mengumpulkan data tersebut yaitu :

a. Observasi (pengamatan)

Penulis mengamati langsung untuk mengetahui kegiatan yang ada di objek penelitian yaitu di Sultan Mahmud Badaruddin II International Airport Palembang.

b. Interview (wawancara)

Penulis melakukan wawancara mengenai kegiatan tentang sistem pembayaran online e-ticket di Sultan Mahmud Badaruddin II International Airport Palembang.

c. Kuesioner

Merupakan metode pengumpulan data dengan memberikan atau menyebarkan daftar pertanyaan-pertanyaan kepada responden dengan harapan memberikan respons atas daftar pertanyaan.

2. Data Sekunder

Data yang didapat dan digunakan berupa pengetahuan teoritis yang didapat penulis selama ini, baik dari bahan-bahan kuliah, buku-buku referensi yang relevan serta dari hasil penjelajahan (browsing) di internet yang berhubungan dengan penelitian ini.

(3)

Populasi

Menurut Arikunto (2002) populasi adalah seluruh data yang menjadi perhatian kita dalam suatu ruang lingkup dan waktu yang kita tentukan. Populasi dari penelitian ini adalah konsumen e-ticket pada Sultan Mahmud Badaruddin II International Airport Palembang. Populasi yang akan diambil yaitu sekitar 75 responden.

Sample

Sample dalam penelitian ini sebesar 75 orang yang terdiri dari pengguna sistem e-ticket pesawat terbang. Menurut Burhan Bungin (2005) untuk populasi dengan ukuran kurang dari seratus, sampel dapat diambil seluruhnya (seluruh anggota populasi menjadi sampel atau disebut juga sebagai sampel total). Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan prosedur Random Sampling yakni proses pemilihan sampel dimana seluruh anggota populasi mempunyai kesempatan yang sama untuk dipilih.

2.3 Metode Analisis End User Computing Satisfaction (EUCS)

End User Computing (EUC) adalah sistem informasi berbasis komputer yang secara langsung mendukung aplikasi operasional dan manajerial oleh end users. Dalam EUC sistem, end user menggunakan stasiun kerja mikrokomputer dan bermacam perangkat lunak untuk mendapatkan kembali informasi, pendukung keputusan, dan pengembangan aplikasi. Abstraksi ini dimaksudkan untuk dapat berguna dalam informasi yang diyakini relevan dalam proyek tertentu. Doll dan Torkzadeh (1998) definisi end user computing satisfaction (EUCS) dari sebuah sistem informasi adalah evaluasi secara keseluruhan dari para pengguna sistem informasi yang berdasarkan pengalaman mereka dalam menggunakan sistem tersebut.

Content (X1) Accuracy ( X2)

Format (X3) Ease Of Use ( X4)

Timeliness ( X5) End User Computing

Satisfaction (Y)

(Sumber : Doll and Torkzadeh , 1998 )

Gambar 1.1 Model Dasar EUCS 2.4 SPSS 23.0 (Statistical Product and Service Solutions)

Menurut Riduwan (2012) SPSS 23.0 atau Statistical Product and Service Solutions adalah salah satu program olah data statistik yang digunakan dalam penelitian-penelitian. Pengolahan data dalam program SPSS versi 23.0 for windows digunakan untuk model aplikasi statistik sederhana atau statistik deskritif atau statistik dedukatif seperti mencari Mean, Media, Modus, Sum, Prosentase, Minimum, Maksimum, Kuartil, Desil, Persentil, Range, Varians, Standara’ Deviasi dan lain-lain.

3. Hasil

(4)

Dari data yang diperoleh, dapat diketahui bahwa dari jumlah total 75 responden, terdapat 34 orang atau 45,3 % responden berjenis kelamin laki-laki dan 41 orang atau 54,7 % responden berjenis kelamin perempuan. Maka dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden adalah berjenis kelamin perempuan. Dalam hal ini peneliti tidak membedakan jenis kelamin, karena responden dipilih secara random. Komposisi responden berdasarkan jenis kelamin dapat dilihat pada tabel 4.1 berikut ini :

3.2 Status Pekerjaan

Dari data yang diperoleh, dapat diketahui bahwa dari jumlah total 75 responden, terdapat 24 orang atau 32,0 % berstatus karyawan, dan sisanya 52 orang yaitu berstatus dosen, guru, ibu rumah tangga, mahasiswa, pengusaha, wiraswasta, mekanik dan pelajar. Maka dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden adalah berstatus karyawan. Komposisi responden berdasarkan status pekerjaan dapat dilihat pada tabel 4.2 berikut ini :

3.3 Umur

Dari data yang diperoleh, dapat diketahui bahwa dari jumlah total 75 responden, terdapat 39 orang atau 52,0 % responden berumur <30 tahun, 22 orang atau 29,3 % responden berumur 30-40 tahun dan 14 orang atau 18,7% responden berumur >41 tahun. maka dapat disimpulkan mayoritas responden adalah yang berumur <30 tahun. Komposisi responden berdasarkan umur dapat dilihat pada tabel 4.3 berikut ini :

(5)

Dalam penelitian ini sebanyak 75 responden yang terdiri dari karyawan, dosen, guru, ibu rumah tangga, mahasiswa, pengusaha, wiraswasta, mekanik dan pelajar yang merupakan sampel dari 24 karyawan dan 52 pekerjaan lainnya. Kuisioner terdiri dari 5 macam jawaban yaitu 1 (Sangat Tidak Setuju), 2 (Tidak Setuju), 3 (Cukup Setuju), 4 (Setuju) dan 5 (Sangat Setuju). Variabel bebas dalam penelitian ini adalah semua komponen dari instrumen pengguna e-tiket terdiri dari Isi (X1), Akurasi (X2), Bentuk (X3), Kemudahan Penggunan(X4) dan Ketepatan Waktu. Sedangkan variabel terikat dalam penelitian ini adalah Kepuasan Pengguna Sistem Pembayaran Online(Y). Untuk menganalisis variabel-variabel tersebut diambil dari skor rata-rata jumlah skor dari komponen masing-masing variabel kemudian membuat interval untuk masing-masing nilai pada setiap variabel.

3.4.1 Distribusi Frekuensi Variabel Isi/Content (X1) Lion Air

Skor Frekuensi Persentase

Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju

101 135 63 1 0 33,67% 45,00% 21,00% 0,33% 0%

Sumber : Data diolah dengan MS Excel 2010

Hasil yang didapatkan dari responden Lion Air adalah 33,67% responden merasa sangat setuju, 45,00% responden merasa setuju, 21,00% responden merasa cukup setuju.

3.4.2 Distribusi Frekuensi Variabel Akurasi/Accuracy (X2) Lion Air

Skor Frekuensi Persentase

Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju

106 129 62 3 0 35,33% 43,00% 20,67% 1,00% 0%

Sumber : Data diolah dengan MS Excel 2010

Hasil yang didapatkan dari responden Lion Air adalah 35,33% responden merasa sangat Setuju, 43,00% responden merasa Setuju, 20,67% responden merasa cukup Setuju.

3.4.3 Distribusi Frekuensi Variabel Bentuk/Format (X3) Lion Air

(6)

Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju

143 180 118 19 0 31,78% 40,00% 26,22% 2,00% 0%

Sumber : Data diolah dengan MS Excel 2010

Hasil yang didapat responden Lion Air adalah 31,78% responden menjawab sangat setuju, responden menjawab setuju sebanyak 40,00%, responden menjawab cukup setuju sebanyak 26,22%.

3.4.4 Distribusi Frekuensi Variabel Kemudahan Penggunaan (X4) Lion Air

Skor Frekuensi Persentase

Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju

99 133 66 2 0 14,09% 63,18% 22,50% 0,23% 0%

Sumber : Data diolah dengan MS Excel 2010

Hasil yang didapat responden Lion Air menjawab sangat setuju sebanyak 14,09% responden, responden menjawab setuju sebanyak 63,18%, responden menjawab cukup setuju sebanyak 22,50%.

3.4.5 Distribusi Frekuensi Variabel Ketepatan Waktu/Timeliness (X5) Lion Air

Skor Frekuensi Persentase

Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju

106 107 78 19 0 34,19% 34,52% 25,16% 6,13% 0%

Sumber : Data diolah dengan MS Excel 2010

Responden Lion Air menjawab sangat setuju sebanyak 34,19% responden, responden menjawab setuju sebanyak 34,52%, responden menjawab cukup setuju sebanyak 25,16%.

3.4.6 Distribusi Frekuensi Variabel Isi/Content (X1) Garuda Indonesia

Skor Frekuensi Persentase

Sangat Setuju Setuju 215 75 71,67% 25,00%

(7)

Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju

10 0 0 3,33% 0% 0%

Sumber : Data diolah dengan MS Excel 2010

Hasil yang didapatkan oleh responden Garuda Indonesia adalah 71,67% responden merasa sangat setuju, 25,00% responden merasa setuju, 3,33% responden merasa cukup setuju.

3.4.7 Distribusi Frekuensi Variabel Akurasi/Accuracy (X2) Garuda Indonesia

Skor Frekuensi Persentase

Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju

172 119 9 0 0 57,33% 39,67% 20,67% 3,00% 0%

Sumber : Data diolah dengan MS Excel 2010

Hasil yang didapatkan oleh responden Garuda Indonesia adalah 57,33% responden merasa sangat Setuju, 39,67% responden merasa Setuju, 20,67% responden merasa cukup Setuju 3,00%.

3.4.8 Distribusi Frekuensi Variabel Bentuk/Format (X3) Garuda Indonesia

Skor Frekuensi Persentase

Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju

265 149 36 0 0 58,89% 33,11% 08,00% 0% 0%

Sumber : Data diolah dengan MS Excel 2010

Hasil yang didapatkan oleh responden Garuda Indonesia pada adalah 58,89% responden menjawab sangat setuju, 33,11% responden menjawab setuju, 08,00% responden menjawab cukup setuju.

3.4.9 Distribusi Frekuensi Variabel Kemudahan Penggunaan(X4) Garuda Indonesia

Skor Frekuensi Persentase

Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju 229 63 8 0 76,33% 21,00% 02,67% 0%

(8)

Sangat Tidak Setuju 0 0%

Sumber : Data diolah dengan MS Excel 2010

Hasil yang didapat dari responden Garuda Indonesia adalah menjawab sangat setuju sebanyak 76,33% responden, menjawab setuju sebanyak 21,00% responden, menjawab cukup setuju sebanyak 02,67%

3.4.10 Distribusi Frekuensi Variabel Ketepatan Waktu/Timeliness (X5) Garuda Indonesia

Skor Frekuensi Persentase

Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju

200 80 20 0 0 66,67% 26,67% 06,67% 0% 0%

Sumber : Data diolah dengan MS Excel 2010

Hasil yang didapat dari responden Garuda Indonesia adalah menjawab sangat setuju sebanyak 66,67% responden, responden menjawab setuju sebanyak 26,67%, responden menjawab cukup setuju sebanyak 06,67%.

4.

Penutup

Simpulan

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh instrumen EUCS (isi, akurasi, bentuk, kemudahan penggunaan, ketepatan waktu), terhadap kepuasan pengguna e-ticket pada Garuda Indonesia dan Lion Air. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari kuisioner yang menggunakan pengukuran dengan skala likert. Kuisioner dibagikan kepada 75 responden dimana dari setiap responden mendapatkan dua kuesioner, yaitu kuesioner e-ticket Garuda Indonesia dan kuesioner e-ticket Lion Air. Dari 150 kuisioner yang dibagikan diolah dengan menggunakan bantuan software statistik SPSS 23.0 for Windows. maka dapat dibuat beberapa kesimpulan sebagai berikut :

1. Pada variabel Isi dari e-ticket Garuda Indonesia dan Lion Air dapat disimpulkan bahwa tampilan yang lebih menarik bagi konsumen adalah tampilan e-ticket Garuda Indonesia.

2. Pada variabel Akurasi dari e-ticket Garuda Indonesia dan Lion Air dapat disimpulkan bahwa keakuratan sistem yang lebih cepat bagi konsumen adalah sistem e-ticket Garuda Indonesia.

3. Pada variabel Bentuk dari e-ticket Garuda Indonesia dan Lion Air dapat disimpulkan bahwa format yang sangat mendukung bagi konsumen adalah format pada sistem e-ticket Garuda Indonesia.

4. Pada variabel Kemudahan Penggunaan dari sistem e-ticket Garuda Indonesia dan Lion Air dapat disimpulkan bahwa sistem e-ticket yang sangat mudah digunakan dan dimengerti oleh konsumen adalah Garuda Indonesia.

(9)

5. Pada variabel Ketepatan Waktu dari e-ticket Garuda Indonesia dan Lion Air dapat disimpulan bahwa sistem e-ticket Garuda Indonesia sangat tepat waktu dalam menyajikan informasi bagi konsumen.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan antara tingkat kepuasan pengguna e-ticket terhadap maskapai Garuda Indonesia dan Lion Air. Dari hasil kuesioner dapat dilihat, bahwa responden merasa sangat puas dengan sistem e-ticket pada maskapai Garuda Indonesia dibandingkan sistem e-ticket pada maskapai Lion Air.

Daftar Rujukan

Arikunto, Suharsimi. 2010.Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Rineka Cipta. Jakarta

Doll, W.j., dan Torkzadeh, G, 1998 Measuring Users’ Satisfaction with Malaysia’s Electronic Government Systems

Echlos, John. dan Sandly Hassan. (2000 : 220) Kamus Inggris Indonesia_Jakarta: P.T. Gramedia

Nazir, M. 2005. Metode Penelitian. Ghalia Indonesia, Jakarta.

Riduwan.2012. Cara mudah Belajar SPSS 23.0 dan Aplikasi statistic penelitian. Alfabeta : Bandung.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Alfabeta, CV Bandung

Surakhmad, Winarno. 1986. Pengantar interaksi mengajar-belajar : dasar dan teknik metodologi pengajaran.  Tarsito, Bandung.

Turban E, King D. 2002. Electronic Commerce. Prentice Hall.

Wahyuni. 2012. Kepuasan Pemustaka Terhadap OPAC Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (Analisis Dengan Model End User Computing Satisfaction/EUCS. Alfabeta Yogyakarta

Referensi

Dokumen terkait

populasi dari penelitian ini adalah pengguna dari SKTS online yaitu warga. musiman sedangakan sampelnya adalah para warga musiman yang

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan anugerah-Nya, sehingga skripsi yang berjudul “Evaluasi Kepuasan Pengguna Sistem Aplikasi Surat Keterangan

Dimensi tampilan format mengukur kepuasan pengguna dari kepuasan pengguna dari sisi tampilan dan estetika dari antar muka sistem, format dari laporan atau informasi yang dihasilkan oleh