• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Bentuk, Bidang, dan Perkembangan Usaha. Oktober 2007 oleh Bapak Deddy Herfiandi.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Bentuk, Bidang, dan Perkembangan Usaha. Oktober 2007 oleh Bapak Deddy Herfiandi."

Copied!
8
0
0

Teks penuh

(1)

1.1 Bentuk, Bidang, dan Perkembangan Usaha 1.1.1 Bentuk Usaha

PT. Ratu Oceania Raya adalah Perusahan swasta berbentuk Perusahaan Terbatas (PT) yang berlokasi di Bintaro Trade Center C2 No.12 Sektor VII Bintaro Jaya Tangerang didirikan pada tanggal 01 Oktober 2007 oleh Bapak Deddy Herfiandi.

Deddy Herfiandi telah berpengalaman di dalam bidang cruise line dan industri perhotelan. Deddy Herfiandi telah bekerja untuk banyak hotel terkemuka di Indonesia, salah satunya Sheraton dan Hilton sebagai senior manajemen di Departemen makanan dan minuman. Atas dasar pengalaman dan pengetahuannya yang cukup luas tentang bisnis perhotelan dan cruise line.

1.1.2 Bidang Usaha

PT. Ratu Oceania Raya ialah perusahaan yang bergerak di bidang hospitaly (Perhotelan), penyedia tenaga kerja kapal pesiar dan konsultan bagi perusahan kapal komersil yang telah berstandar internasional (ISO 9001:2008).

(2)

Beberapa jenis kapal pesiar yang terdapat di PT. Oceania Raya yaitu Royal Caribbean Cruise Line, Celebrity Cruises, Azamara Cruises, Disney Cruise Line, Apollo Ships Chandlers, ISP Leasure, P&O Cruise and Viking Cruise.

PT. Ratu Oceania Raya telah menempatkan lebih dari 1000 kandidat per tahun untuk berbagai perusahaan kapal pesiar dan memproses keberangkatan kembali bagi seluruh kandidat dengan status re-hire dengan perpanjangan kontrak kerjanya. PT.Ratu Oceania Raya bergerak dalam hal jasa yaitu merekrut para kandidat yang akan bekerja di kapal pesiar dan perhotelan diseluruh dunia untuk berbagai macam posisi seperti Chef, Pastry, Kitchen Cleaners, Houskeeping Cleaners, dan lain-lain.

Sebagai perusahaan penyedia tenaga kerja professional di bidang kuliner, perhotelan dan kelautan untuk industri kapal pesiar dan perhotelan di seluruh dunia dengan beberapa merk industri kapal pesiar yang paling bergengsi PT. Oceania Raya memiliki standarisasi dalam merekrut sumber daya manusia, antara lain ;

1. Berusia minimum 21 tahun. Ini sesuai dengan peraturan IMO (International Maritime Organisation)

2. Mempunyai kemampuan Berbahasa Inggris dengan baik, aktif dan komunikatif. Diutamakan yang memiliki sertifikat Marlins Test dengan nilai minimum 75

3. Mempunyai pengalaman di bidang perhotelan dengan hotel berbintang 4 atau 5 minimal 2 tahun. Atau lulusan sekolah

(3)

perhotelan dengan jurusan khusus seperti, Kitchen/ Culinary/ Tata boga, Food and Beverage service, House keeping, Front Office, dan yang lebih spesifik lagi di bidang Pastry, Pantry, Butchery, Bakery and Kitchen Artist.

4. Berpenampilan menarik. Mengetahui tata cara berpenampilan dan merawat diri dengan baik.

5. Berperilaku baik, ramah, dan sopan serta tidak RASIS.

6. Sehat jasmani dan rohani. Tidak pemabuk, tidak pernah melakukan tindak pidana.

1.1.3 Perkembangan Usaha

Ratu Oceania Raya telah berkembang dan bermutu tinggi dari awal dan telah diakui baik sebagai penyedia yang memenuhi syarat untuk jalur pelayaran dan darat yang berada di luar negeri. Sejak berdirinya ditahun 2007 PT. Oceania raya terus tumbuh menjadi perusahaan yang berpengalaman dan bertanggung jawab baik kepada client ataupun terhadap para calon tenaga kerja. Maka tidak salah bila PT. Oceania Raya berkembang dan terus melembarkan sayapnya di bidang jasa perhotelan dan kapal pesiar di Indonesia.

Di tahun 2009 PT. Ratu Oceania Raya menyambut Sean Carwithen asal Inggris sebagai CEO di perusahan tersebut. Dengan memiliki pengalaman lebih dari 29 tahun di bidang perhotelan dan dengan lebih dari 19 tahun memfokuskan pada sektor jasa pelayaran, maka tidak salah bila

(4)

beliau diangkat menajdi CEO di PT. Oceania Raya yang memang membutuhkan pemimpin berpengalaman dan berintegritas di bidangnya.

Kini sejak berdiri di tahun 2007, PT. Ratu Oceania Raya sudah memiliki kantor cabang di Yogyakarta, Bandung, Surabaya, Bali dan Kuala lumpur dengan rencana masa depan memperluas cabang di Medan dan Makassar. PT Ratu Oceania Raya bergerak di bidang jasa pelayaran yang berfokus pada perekrutan sumber daya manusia dan penempatan di kapal pesiar.

Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang jasa perhotelan dan kapal pesiar yang sedang berkembang, PT. Oceania Raya pastinya memiliki target target di setiap tahunnya. Sejak tahun 2008 PT. Ratu Oceania Raya telah mengirimkan 600 orang kandidat yang akan bekerja dikapal pesiar. Untuk kantor pusat di Jakarta dan kantor cabang di Bali. Perkembangan usaha PT. Ratu Oceania Raya sangat baik dari tahun ketahun. Pada tahun 2009 kantor pusat Jakarta dan kantor cabang Bali memiliki jumlah kandidat yang akan bekerja dikapal pesiar lebih banyak yaitu sebanyak 1200 orang kandidat. Ditahun berikutnya pada tahun 2010 peningkatan kandidat yang akan bekerja dikapal pesiar sangat baik yaitu sebanyak 1800 orang kandidat, dan semakin meningkat di tahun 2011 dan 2012, namun pada tahun 2013 mengalami Penurunan,di tahun 2012 berhasil mengirimkan kandidat 2500 orang kandidat sedangkan di tahun 2013 hanya mengirimkan 2300 orang kandidat.

(5)

Pada tahun 2014 kantor pusat Jakarta memiliki target untuk mengirimkan kandidat sebanyak 600 orang kandidat, dan target itupun tercapai bahkan melebihi yang ditargetkan yaitu sebanyak 660 orang kandidat.

1.2 Tujuan dari Ruang Lingkup Kerja

Dalam pelaksanaan kerja praktek ini, Penulis ditempatkan di bagian Kasir yang mempunyai tujuan sebagai berikut:

1. Membuat Faktur (Invoice), tujuannya sebagai bukti tagihan yang dibebankan kepada kandidat.

2. Membuat Kuitansi (Receipt), tujuannya sebagai tanda bukti transaksi pembayaran, agar tidak ada kekeliruan antara pihak pertama dengan pihak kedua.

Untuk mencapai tujuan diatas, maka bagian Kasir harus bekerja sama dengan bagian yang berkaitan agar dapat mencapai tujuan yang diharapkan.

1.3 Hubungan Kerja Dengan Unit Lain

Dalam dunia kerja kita dituntut untuk menjalin suatu hubungan kerja yang baik antara unit kerja yang satu dengan unit kerja yang lainnya. Karena adanya hubungan kerja yang baik maka kegiatan operasi perusahaan juga berjalan dengan baik dan dapat memaksimalkan produktifitas perusahaan. Bagian Kasir itu sendiri dalam menjalankan tugasnya memiliki hubungan dengan divisi lainnya. Hubungan tersebut dapat dilihat sebagai berikut:

(6)

a. Hubungan bagian Kasir dengan bagian Processing

Bagian kasir memiliki hubungan kerja sama dengan bagian processing yaitu, menerima semua rincian biaya yang harus dikeluarkan oleh para kandidat yang akan bekerja di kapal pesiar, seperti biaya pembuatan visa, passport, tiket, buku pelaut, dan lain-lain

b. Hubungan bagian Kasir dengan bagian Visa

Bagian kasir menerima rincian biaya yg dibuatkan oleh bagian processing, selanjutnya bagian kasir membuatkan faktur (Invoice) untuk diserahkan ke bagian Visa sebagai informasi bahwa ada kanidat yang akan membuat visa.

c. Hubungan bagian Kasir dengan bagian Koperasi

Bagian keuangan juga memiliki hubungan dengan koprasi yaitu utuk pembayaran materai dan foto untuk kanidat yang membuat visa dan buku pelaut (Seaman Book).

(7)

1.4 TUJUAN MAGANG DAN PENULISAN LAPORAN 1.4.1 Tujuan Magang

Tujuan umum kegiatan magang adalah menyiapkan kemampuan mahasiswa yang meliputi pengetahuan, sikap, perilaku, dan pengalaman lapangan dalam dunia kerja.

Secara khusus kegiatan ini memiliki tujuan sebagai berikut:

1. Memberikan pengalaman kepada mahasiswa agar dapat menyesuaikan diri dengan dunia kerja.

2. Menambah wawasan dan pengetahuan tentang dunia kerja.

3. Melatih mahasiswa dapat bekerja apabila mereka telah menyelesaikan studi.

4. Melatih dan mendidik mahasiswa dalam hal beradaptasi, bersosialisai dan mendisiplinkan diri dalam dunia kerja yng akan ditemui nanti.

5. Memberikan peluang lebih awal bagi mahasiswa untuk memperoleh tempat kerja setelah mahasiswa menyelesaikan studinya pada program D-III.

(8)

1.4.2 Tujuan penulisan laporan

Secara umum, dalam penulisan laporan memiliki tujuan yaitu menyiapkan kemampuan mahasiswa yang meliputi kemampuan pengetahuan sikap, perilaku, dan pengalaman dalam berkarya pada umumnya dan penulisan ilmiah pada khususnya.

Secara khusus, tujuan penelitian laporan yaitu sebagai berikut:

1. Untuk memberikan gambaran yang jelas tentang kesesuaian teori dan praktek yang dikerjakan selama melakukan magang yang dituangkan dalam bentuk penulisan laporan.

2. Menyeimbangkan antara kemampuan komunikasi secara lisan dengan keterampilan komunikasi secara tulisan.

3. Melatih disiplin dan tanggung jawab atas tugas dan pekerjaan yang telah diberikan.

4. Merupakan salah satu syarat menempuh kelulusan dalam program Diploma III Akuntansi yang diselenggarakan oleh Universitas Mercu Buana.

Referensi

Dokumen terkait

Pemutihan gigi kembali (bleaching) merupakan salah satu usaha memperbaiki perubahan warna gigi dengan pemakaian bahan oksidator kuat. Keberhasilan perawatan pemutihan

bahwa dengan dilantiknya pegawai dan pejabat berdasarkan Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Nomor 9

Penelitian ini bertujuan untuk mengatahui; 1) Latar belakang pendirian objek wisata religi patung Yesus di kelurahan Buntu Burake Kecamatan Makale Kabupaten TanaToraja; 2)

Berdassarkan hasil penelitiandan pembahasan tersebut maka dapat disimpulkan bahwa tingkat kreativitas mahasiswa prodi pendidikan bahasa dan sastra Indonesia denngan

Upaya- upaya pemberdayaan yang dilakukan oleh Pemerintah kabupaten Kudus dan Dinas agar masyarakat desa Terban ter- libat aktif dalam pengembangan Benda Cagar Budaya (BCB)

Lagu ciptaan Buy Akur yang berjudul “Keong Racun”, membuat peneliti tertarik untuk melakukan suatu studi pemaknaan terhadap lirik lagu “Keong Racun” karena beberapa hal,

Ada tiga rasio yang digunakan dalam rasio profitabilitas yaitu rasio profit margin untuk mengukur sejauh mana perusahaan menghasilkan laba bersih pada tingkat penjualan

Bahan yang digunakan pada penelitian ini adalah tanah Entisol dan Inceptisol Kuala Bekala, tanah Ultisol Kebun Percobaan USU Tambunan, Benih jagung varietas pioner-23,