• Tidak ada hasil yang ditemukan

GEREJA PRESBYTERIAN ORCHARD Jemaat Berbahasa Indonesia 3, Orchard Road Singapore Tel : , Fax :

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "GEREJA PRESBYTERIAN ORCHARD Jemaat Berbahasa Indonesia 3, Orchard Road Singapore Tel : , Fax :"

Copied!
10
0
0

Teks penuh

(1)

GEREJA PRESBYTERIAN ORCHARD

Jemaat Berbahasa Indonesia 3, Orchard Road – Singapore 238825 Tel : 6337 6681, 6336 8829 Fax : 6339 1979

“SATU TUHAN, SATU IMAN, SATU BAPTISAN”

Efesus 4 : 5

Tanggal : 23 MEI 2004

Tema Kotbah :

“MISSION? JUST DO IT.”

Tema Pelayanan 2003 – 2004

DENGAN KASIH MELAYANI BERSAMA DI GPO

Kami ucapkan SELAMAT DATANG DAN

SELAMAT BERBAKTI kepada seluruh jemaat yang hadir

pada hari ini, khususnya kepada saudara-saudari yang baru

pertama kali mengikuti kebaktian di Gereja kami ini. Kami

mohon saudara/i mengisi formulir yang dibagikan dan

mengembalikannya kepada petugas di pintu keluar setelah

kebaktian selesai, untuk kemudian kami undang

beramah-tamah agar kami dapat mengenal saudara/i lebih dekat.

Apabila saudara/i masih berada di Singapura, kami

mengharap kehadiran dan keikut sertaan saudara/i dalam

kegiatan-kegiatan yang ada di gereja.

Kiranya Tuhan memberkati saudara-saudari.

V

IS

I

:

“Menjadi Jemaat yang mengakui dan memuliakan

Allah berdasarkan Alkitab, yang terwujud

dengan hidup yang bersiner

gi dalam doa, pemuridan, kesaksian, pelayanan dan

(2)

RENUNGAN

Ingwer Ludwig Nommensen

( Rasul Tuhan di tanah Batak)

I

ngwer Ludwig Nommensen dilahirkan 6 Pebruari 1834 di Nortstrand, sebuah pulau kecil di Jerman Utara. Ia menggembala domba pada musim panas untuk membantu orang tuanya yang tunakarya karena sakit-sakitan. Ia juga sering kelaparan dan mencari sisa-sisa makanan di rumah orang-orang kaya bersama teman-temannya. Waktu luangnya digunakan untuk bekerja sebagai buruh tani atau membantu tukang yang memperbaiki atap rumah. Ia seorang yang ulet dan gigih, tidak kenal menyerah.

P

ada usia 12 tahun, saat sedang bermain kejar-kejaran dengan temannya, ia tertabrak kereta kuda hingga kakinya patah dan dia harus berbaring di tempat tidur selama berbulan-bulan. Sekalipun sedih, ia bersyukur karena teman-teman sering menengok dan menceritakan pelajaran dan cerita-cerita yang mereka dengar dari guru. Cerita tentang pengalaman para pendeta yang pergi memberitakan Injil sangat mengesankan baginya. Setelah dirawat beberapa waktu lukanya makin parah sehingga dia tidak dapat berjalan sama sekali. Dokter memutuskan untuk mengamputasi kakinya. Nommensen yang sudah ada kerinduan untuk menjadi pemberita Injil, menjadi bingung. Dia membaca firman Tuhan dalam Yohanes 16:23, “Sesungguhnya segala sesuatu yang kamu minta kepada Bapa, akan diberikan-Nya kepadamu dalam nama-Ku”. Firman ini membuat Nommensen bertanya kepada ibunya, “Apakah perkataan Yesus masih berlaku?” Mendengar jawaban ibunya, ia minta didoakan untuk kesembuhannya dan berjanji akan pergi memberitakan Injil kepada orang yang belum mengenal Kristus; apabila sudah sembuh kelak. Tidak lama kemudian ia memperoleh kesembuhan total. Dan pada umurnya 15 tahun ia meneguhkan iman dengan menerima sidi.

S

etelah dapat berjalan kembali dengan baik, pada tahun 1853 dengan berbekal sepatu dan pakaian seadanya, ia pamitan dengan orangtua dan sanak kerabatnya untuk memulai tugas penginjilan. Awalnya ia mau menginjil di luar daerah, namun dia gagal menjadi kelasi di pelabuhan Wick. Beberapa minggu kemudian di Boldixum, ia bertemu dengan mantan gurunya, Hainsen, yang akhirnya mengangkat Nommensen menjadi pembantunya setelah beberapa waktu menjadi koster. Ia di tempatkan di Tonderm dan di sinilah ia bertemu dengan Pendeta Hausted yang mengajarnya bagaimana menjadi seorang pemberita Kabar Baik. Setelah memiliki pengetahuan yang cukup tentang sulitnya medan misi dan tantangan-tantangan sebagai penginjil, ia akhirnya melamar di Lembaga Pekabaran Injil Rhein (RMG). Pada tahun 1857, Nommensen belajar di sekolah pendeta di Barmen. Disamping kuliah, ia juga menjadi tukang sepatu, tukang kebun, tukang sapu dan juru tulis sekolah itu.Ia berhasil lulus dan ditahbiskan menjadi pendeta pada tahun 1861 lalu berangkat ke Belanda.

S

ehari sebelum Natal pada tahun 1861, dengan kapal Pertimax, dia menuju Sumatera. Bulan Mei 1862, ia tiba di Padang (setelah 142 hari mengalami penderitaan di atas kapal). Di sinilah ia mengucapkan doa penyerahannya yang agung, “Seluruh hidup, tenaga, badan dan jiwa dan segala rahmat yang KAU limpahkan kepadaku, kuserahkan kembali kepada-Mu. Aku tidak dapat membalas kasih-Mu yang menyelamatkanku. Semua yang ada padaku, dari pada-Mu jua kuterima karena itu semuanya bukanlah kepunyaanku.” dan mengawali pelayanannya di Sumatera. Kemudian dia melanjutkan perjalanan ke Sibolga dan memulai pendekatan kepada orang Batak di daerah Barus. Dengan rajin, dalam waktu yang singkat ia dapat menguasai bahasa Batak dan Melayu, mempelajari adat istiadat setempat dan mengadakan pendekatan terutama kepada raja. Setelah merasa mengetahui banyak hal tentang penduduk setempat, dia mulai mengunjungi desa-desa yang terpencil yang penduduknya masih kanibal. Sekalipun ia sangat ramah namun ia mendapat banyak kesulitan, mereka juga mencurigainya sebagai

(3)

mata-mata Belanda yang hendak menaklukkan bangsa Batak yang merdeka itu.

Nommensen tidak takut walaupun mereka berusaha mengusirnya. Sembari berkotbah ia mengobati yang sakit dan menghibur mereka dengan bermain Harmonika. Ia mendapat sambutan ramah dari penguasa Desa Rambe. Karena dia tidak diizinkan oleh Residen Belanda untuk mendirikan rumah di situ, ia berangkat ke Sigompulon dan menemui Pendeta Heine dan Van Asselt.

S

ekalipun banyak tantangan, semangatnya tidak surut. Selain berkotbah, mengunjungi dan mengobati orang sakit; dia mulai bergerak di bidang pelayanan pendidikan. Di Parau Sorat, Nommensen mendapat kesulitan makanan. Sering kali ia hanya makan bubur dan susu kerbau di pagi hari dan nasi campur pisang goreng di sore hari. Pemerintah juga melarangnya masuk pedalaman. Oleh sebab itu ia mengubah strategi pelayanan dengan memulai dari kota, Tapanuli. Pada awal tahun 1864, ia pindah ke Silindung dan mengalami suatu peristiwa ajaib. Ia mengahadiri acara pesta nenek moyang Siatas Barita, biasanya masyarakat menyembelih seekor kerbau dan seorang manusia. Karena penyembah berhala tidak menyukainya, maka Sibaso (pengantar roh-roh halus) yang sedang kerasukan roh jahat menyuruh khalayak membunuhnya. Ia tidak takut, malah tampil ke depan seraya berkata,”Roh yang berbicara melalui Sibaso bukanlah roh Siatas Barita, nenek moyangmu, melainkan roh setan. Nenek moyangmu tidak mungkin menuntut darah salah seorang keturunannya!” Setelah Nommensen berkata demikian, Sibaso jatuh tersungkur dan mereka tidak lagi menggangunya.

T

anggal 29 Mei 1864, dia mendirikan rumah di Sait ni Huta Tarutung dan memulai misi pelayanan injil di Tapanuli Utara dan mendirikan jemaat yang pertama di Huta Dame. Ia merancang perkampungan itu menjadi perkampungan Kristen. Dia menerapkan prinsip-prinsip hidup yang khas, prinsip-prinsip kerja yang teratur dan padat dan mengajarkan jemaat agar setiap pukul 06.00 berdoa sambil membaca firman Tuhan untuk bekal sepanjang hari. Pukul 09.00, 12.00, 15.00 dan 18.00 loceng selalu dibunyikan untuk mengingatkan orang Kristen untuk menghadap Tuhan di manapun mereka berada. Pukul 19.00 – 21.00 orang-orang dewasa dan para pelajar berdoa. Dalam komunitas Huta Dame ibadah diatur secara ketat setiap hari. Di kemudian hari ia berhasil menyusun tata gereja bagi jemaat. Ia memperhatikan nasib orang miskin. Bersama jemaat dia mengumpulkan dana dan membeli sawah untuk digarap, memintakan Residen Belanda agar menjamin keamanan masyarakat dan meminta tentara untuk tidak membakar rumah-rumah rakyat.

P

ada tahun 1873, Nommensen mendirikan gedung gereja, sekolah dan rumah pribadinya di Pearaja yang kemudian menjadi pusat Huria Kristen Batak Protestan. Tuhan memberkati pelayanannya sehingga injil semakin meluas. Ia juga menerbitkan cerita-cerita Batak, menterjemah Perjanjian Baru ke dalam bahasa Toba. Pada tahun 1891, dia pindah ke Kampung Sigumpar sampai akhir hidupnya. Ia berusaha memperbaiki system pertanian, peternakan dan meminjamkan modal usaha bagi jemaat yang kurang mampu. Disamping menebus para hamba dari tuannya, ia mendirikan sekolah-sekolah dan balai –balai pengobatan. Untuk melanjutkan pelayananya, Nommensen melatih para orang Batak . Ia mendirikan sekolah penginjil dan sekolah pendidikan guru. Kerana jasa-jasanya ia diangkat menjadi Ephorus oleh pimpinan RMG pada tahun 1881 dan pada 6 Pebruari 1904, pada ulang tahunnya yang ke 70, Universitas Bonn menganugerahi gelar Doktor Honoris Causa kepadanya. Dr. Ingwer Ludwig Nommensen, Rasul Orang Batak, meninggal dunia di Sigumpar setelah melayani selama 57 tahun. Namanya diabadikan sebagai nama Universitas HKBP Medan dan Permatang Siantar. Dari hasil pelayanannya lahirlah beberapa gereja besar seperti: HKBP, GKPI, HKI, GKPS, GBKP, GKPA yang saat ini tersebar di Indonesia dan Singapura.

(4)

B

B

A

A

C

C

A

A

A

A

N

N

A

A

L

L

K

K

I

I

T

T

A

A

B

B

D

D

A

A

N

N

T

T

E

E

M

M

A

A

B

B

U

U

L

L

A

A

N

N

I

I

N

N

I

I

TANGGAL

BAHAN BACAAN

TEMA (BULAN MISI)

02 Mei 2004

Matius 21: 28-32

Perumpamaan tentang dua

orang anak

09 Mei 2004 (HUT

GPO & Hari Wanita)

Matius 28: 18-20

100% Mission

16 Mei 2004

Yohanes 3: 15 – 21

Why,…, why Mission? Tell me

why?

23 Mei 2004

Kisah Rasul 1: 1-11

Mission? Just do it

30 Mei 2004

(Hari Pentakosta)

Roma 8: 1-17

Peran Roh Kudus dlm kehidupan

dan pelayanan

POKOK-POKOK DOA

1

YANG SAKIT

baik dalam perawatan maupun dalam proses

pemulihan : Bpk Machfoedy, Ibu Mariatina, Ibu Emmy

Sumendap dari Gereja Advent Jakarta (di Gleneagles), Ibu

Lie Man Fa dari Jakarta, Bpk Permadi dari Gereja Isa

Almasih, Semarang, Ibu Leni Halim, adik Ivan (anak dari

Pdt. Ferry, cucunya Bpk Salmon Wattimena, mantan MJ),

Sdri. Yanti (doakan agar majikan mengijinkan utk beribadah

di gereja), Bpk Ruben Budhisetiawan, Bpk. Markus Sujogo,

Anak Brigette Ibrahim.

2

UNREACHED

PEOPLE

SUKU DOMPU tinggal di kabupaten Dompu, propinsi Nusa

Tenggara Barat di pulau Sumbawa. Mereka hidup

berdekatan dengan suku Donggo, Bima dan juga

pendatang spt. Melayu, Bugis, Sasak dan transmigran dari

Jawa. Mata pencaharian utama mereka adalah bertani &

PETUGASKEBAKTIAN MINGGU INI : 23/05/2004 MINGGUDEPAN:30/05/04

PENGKOTBAH

Ev. Ria Pasaribu

Sdr. Chandra Koewoso

TEMAMINGGUDEPAN

“PERAN ROH KUDUS DALAM KEHIDUPAN &

PELAYANAN (Roma 8 : 1-17)

LITURGIS

Inge Halim

Lydia Rini Gagarina

PENDAMPING

Lydia Rini Gagarina

Yuyun Ariati Dewi

PERSEMBAHANPUJIAN

PS Eklesia

-

PERSEMBAHAN

Komisi Remaja

Komisi Misi

PENYAMBUTTAMU

Komisi Remaja

Komisi Misi

MAJELISPENYAMBUTTAMU

Indra Goenadibrata

Wiryanto Wiryatmoko

PIANIS/ORGANIS

Simpson Gunadisastra

Susanna Yani

PEMIMPINPUJIAN/PROKANTOR

Linardi Japhar

Truly Hutapea

(5)

menangkap ikan. Sawah mereka mencapai 1300 hektar &

digarap dengan baik secara teknis maupun sederhana; ada

perkebunan kopi & kelapa tetapi tidak begitu

menguntungkan, dan penangkapan ikan laut maupun tawar

memberikan hasil yg cukup besar. Mayoritas dari 90,000

jiwa ini beragama Islam. Suku Dompu membutuhkan

petunjuk & saran2 utk meningkatkan hasil pertanian juga

tenaga pelatih & pendidik yg baik agar mereka dapat

menikmati pendidikan di tempatnya. Doakan agar

penginjilan & pengenalan akan Yesus, Sang Juruselamat

dapat sampai & diterima oleh suku ini.

3

KEADAAN

GEREJA &

JEMAAT

- Kebutuhan Pendeta dan Preacher di GPBB.

- Kebutuhan Preacher di GPO

- Program Gereja (Majelis & Komisi)

- Rapat Evaluasi Tahunan : 29 Mei 2004

- Komisi Misi: Kelas regular EE, Pelatihan Misi

- Jemaat : study, pekerjaan, rumah tangga, kesehatan

4

BANGSA &

NEGARA

INDONESIA

DAN

SINGAPURA

Berdoa untuk kesatuan & persatuan bangsa. Kestabilan

ekonomi, politik, keamanan & kesejahteraan masyarakat,

gereja-gereja, gerakan penginjilan/ pekabaran injil.

PEMILIHAN PRESIDEN & WAKIL PRESIDEN

KEADAAN DI AMBON & KESELAMATAN PENDUDUK

5

DUNIA

- Usaha2 Penanggulangan Terroris/Terrorism

Kami ingin mengingatkan kembali agar jemaat

menonaktifkan HP/Pager saudara, serta tidak berbicara pada

saat kebaktian ataupun saat Warta sedang disampaikan.

Biarlah hati kita sepenuhnya dikuasai oleh sikap hormat akan

hadirat Tuhan dan konsentrasi untuk mendengar suara

Tuhan. Terima kasih.

KOMISI HARI

&

TGL

TEMPAT &

WAKTU

TEMA PEMBICARA

Remaja Minggu,

23/05/04 GABUNG DI KEBAKTIAN UMUM Pemuda Sabtu

29/05/04

Chapel

Pkl 16.30 PRAISE & PRAYER Wanita Selasa

25/05/04

Dunman Hall

pkl. 14.00 “Rupa Seorang Hamba” Ev. Ria Pasaribu Maria Marta Minggu

23/05/04

Eastern

B’ment Doa Sore: pkl 16.30 – 18.00 Musik

Gerejawi

Latihan Paduan Suara Eklesia

Minggu – 16.30 s/d 18.30 di Su Han Kuen Hall ‘A’, Lantai 2 – GPO

KEGIATAN KOMISI-KOMISI MINGGU INI

(6)

WARTA MINGGU INI :

BIDANG

WARTA

PERSEKUTUAN

PERSEKUTUAN SESUDAH KEBAKTIAN

MINGGU (REFRESHMENT).

Persekutuan ini dilaksanakan setiap minggu selesai

Kebaktian Umum. Jemaat sekalian diundang untuk

mengambil bagian dalam persekutuan ini sambil

beramah tamah bersama.

PEMILIHAN MAJELIS JEMAAT GPO PERIODE

2004 – 2007.

Diberitahukan kepada seluruh Anggota Jemaat GPO

(Jemaat Orchard dan Bukit Batok), bahwa pada akhir

bulan Juni 2004, ada 6 orang anggota MJ GPO yang

akan mengakhiri masa pelayanannya dan dapat dipilih

kembali :

Majelis yang bertugas di Jemaat Orchard :

- Dkn Martin Gunawan

- Dkn Ratna Lie *)

- Dkn Rosalinda Sumolang Banong *)

Majelis yang bertugas di Jemaat Bukit Batok :

- Dkn Djoko Gunawan *)

- Dkn Enniwati Tow

- Dkn Lina Sugianto

*) Majelis yang telah menyatakan kesediaannya untuk

melanjutkan pelayanannya untuk periode 2004 – 2007

Untuk memenuhi kebutuhan akan Majelis Jemaat GPO

(Jemaat Orchard dan Bukit Batok) untuk masa

pelayanan 2004 - 2007, pada tgl. 16, 23 dan 30 Mei

2004 akan diadakan Pemilihan Majelis Jemaat setelah

kebaktian. Mohon partisipasi seluruh anggota GPO

serta dukungan doa jemaat.

PELAYAN FIRMAN TUHAN pada hari ini ialah Ev.

Ria Pasaribu, seorang misionaris OMF. Ibu Ria juga

sudah melayani kita sebagai Pembicara dalam acara

Seminar Misi dari tgl. 21 s/d 22 Mei 2003. Majelis dan

jemaat GPO mengucapkan terima kasih yang

sebesar-besarnya untuk pelayanann Ibu. Kiranya Tuhan

senantiasa memberkati pelyanan Ibu.

(7)

dan BPH KOMISI akan diadakan pada hari Sabtu, 29

Mei 2004 pkl. 14.30 – 17.30 di Dunman Basement 8a

& 8b.

Mohon perhatian dan kehadiran seluruh Majelis

Jemaat dan BPH Komisi-komisi GPO.

MALAM PUJI DAN DOA akan dilaksanakan pada

hari Jumat, 28 Mei 2004 pkl. 19.30 di Chapel GPO.

Pengkotbah adalah Pdt. Johnny S. Hermawan & tema :

“ janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi

lepaskanlah kami daripada yang jahat” (Matius 6: 13).

SENIOR CITIZEN LUNCH. Mengundang semua

jemaat para lansia untuk menghadiri acara Senior

Citizen Lunch yg akan diadakan pada hari Jumat, tgl.

28 Mei 2004 pkl. 12.30 di Dunman Hall. Kotbah akan

disampaikan oleh Pdt. Johnny S. Setelah makan siang

akan diadakan beberapa permainan dan aktifitas craft

tangan. Mohon perhatian dan partisipasinya.

KESAKSIAN &

PELAYANAN

BERITA DUKA. Telah berpulang ke rumah Bapa di

surga, Bpk. Ferry Santosa, suami dari Ibu Carla

Santosa; pada hari Jumat, 21 Mei 2004 di Mt.

Elizabeth, Singapore. Majelis dan jemaat

menyampaikan turut berbelasungkawa

sedalam-dalamnya. Tuhan Yesus menguatkan dan menghibur

keluarga yang ditinggalkan.

PELAWATAN JEMAAT. Bagi jemaat yang

memerlukan Pelawatan, mohon dapat menghubungi

Dkn Indra Goenadibrata, HP 91002690, Dkn Rosalinda

Sumolang, HP 94507429 atau Kantor Sekertariat GPO

pada jam kerja: Ibu Habiba A.N. Samadi, Tel :

63368829, 63376681, email : sekretariatgpo@orpc.info

PEMBINAAN

PERTEMUAN BIDANG PEMBINAAN dengan

Komisi (MJ Pendamping, Pembina/Seksi Pembinaan)

akan diadakan pada hari ini, tgl. 23 Mei 2004 pk 17.00

– 19.00 di Basement 5a & 5b untuk membicarakan

Kamp Gabungan. Mohon perhatian dan kehadiran MJ

Bid Pembinaan dan Komisi.

KELAS KATEKISASI BAPTIS ANAK &

DEWASA/SIDI. Topik bahasan pada hari Sabtu tgl.

29/05/04 adalah: “PERSEKUTUAN”.

KELAS PEMBINAAN PRA NIKAH Akan dimulai

(8)

mengikuti pembinaan ini, dapat menghubungi Pdt

Johnny S Hermawan.

KOMISI

MUSIK GEREJAWI

PENATA SOUND SYSTEM. Kami sangat

membutuhkan penata sound system untuk kebaktian

hari Minggu. Kepada jemaat yang berminat, dapat

menghubungi Dkn. Jahja Udjaja (98637796).

SEKOLAH MINGGU

Guru Sekolah Minggu. Kami ingin mengundang

jemaat yang rindu utk melayani anak2 sebagai Guru

Sekolah Minggu, untuk mengajar di Kelas Balita,

Batita, Kelas Kecil & Sedang. Mohon dapat

menghubungi : Dkn Rusmin (98485147, Noni

(93850689). Akan diadakah pembinaan bagi semua

calon Guru Sekolah Minggu.

MISI

PENGAJAR BAHASA INDONESIA. Kami

membutuhkan pengajar bahasa Indonesia untuk

mengajar tim misi Singapura. Hubungi Lita

(98450727), Tanti (94555677).

KELAS BAHASA INDONESIA untuk para penginjil

dan pengerja yang akan bertugas di Indonesia, akan

kembali diadakan dari tgl. 26 Mei – 18 Agustus 2004.

Untuk pendaftaran dapat menghubungi Lita

(98450727)

PELAUT

PERSEKUTUAN PELAUT di Mess Kompast

diadakan sebulan sekali pada hari Kamis minggu

kedua, jam 18.30. di alamat : 124B Sims Avenue,

telpon : 67479514 dan di Mess Toraja pada hari Kamis

di minggu ke 4, jam 18.30; di alamat : 614B East Coast

Road, United Mansion, telpon : 62452394.

Mengharapkan kehadiran dan partisipasi para pelaut

sekalian..

MARIA MARTA

SURAT PENGANTAR

Bagi para anggota Komisi Maria Marta yang

membutuhkan surat pengantar untuk menghadiri

Persekutuan/Kebaktian Bulanan KMM pada setiap

Minggu ke 3, dimohon untuk mendaftarkan namanya

kepada BP KMM.

(9)

Bulan Mei - Bulan Misi

Gereja Presbyterian Orchard - Singapura

HUT GPO ke – 28

Minggu, 9 Mei 2004

Kebaktian Umum, 14.30

100 % MISSION Mat 28 : 18 – 20

Bulan Misi GPO

Minggu, 16 Mei 2004

Kebaktian Umum, 14.30

WHY,..,WHY MISSION? TELL ME WHY?

Yoh 3:15-21

Jum’at - Sabtu, 21 – 22 Mei 2004, 18.30 – 21.30

SEMINAR

MISI

(dimulai dengan makan malam bersama)

Topik:

1. Misi Allah dari sudut Alkitab (Biblical Perspective) 2. Misi Global (highlight tentang UPG)

3. Misi Lokal (UPG di Indo) 4. Kontekstualisasi dan Adopsi

5. Aplikasi (Penerapan) di GPO - diskusi / tanya jawab

Minggu, 23 Mei 2004

Kebaktian Umum, 14.30

MISSION? JUST DO IT (Kis 1:1-11)

Presentasi Dukungan Finansial Love Lingka Ministry

(10)

Kegiatan Gereja

PELAYANAN

OIKUMENIS HARI WAKTU TEMPAT

I

BADAH

M

INGGU

Minggu

14.30

Sanctuary

K

EBAKTIAN

A

NAK

-

ANAK

Minggu

14.30

Lantai

2

K

EBAKTIAN

R

EMAJA

Minggu

14.15

Chapel

P

ERSEKUTUAN

P

EMUDA

Sabtu

16.30

Chapel

P

ERSEKUTUAN

W

ANITA

Selasa

14.00

Dunman

Hall

P

ERSEKUTUAN MARIA MARTA

Minggu III

14.30

Eastern Basement

MISI

–P

ELATIHAN MISI

Sabtu

13.00

Dunman B’ment 4

M

ALAM

P

UJI DAN

D

OA

Jum’at

ketiga

19.00 Chapel

L

ATIHAN

P

ADUAN SUARA

Minggu

16.30 – 18.30 Su Han Kuen Hall

KONTAK PELAYANAN

PELAYANAN DI GEREJA PRESBYTERIAN ORCHARD

1. Pendeta Johnny Setiawan Hermawan, Tel (K) 63368829

(R) 67793828 (HP) 90091484 Email : johnnysh@orpc.info

2. Kantor Sekretariat GPO – Ibu Habiba A.N. Samadi, Tel :

63368829, 63376681, Fax : 63391979, Email :

sekretariatgpo@orpc.info

3. Alamat website GPO : http://www.orpc.org.sg/

4. Untuk masuk distribution list warta GPO silahkan kirim email ke

sekretariatgpo@orpc.info.

KONTAK PELAYANAN KOMISI-KOMISI

Sekolah

Minggu

Remaja Pemuda Wanita Maria Marta Pelaut Musik Gerejawi Misi Meriawati Zhong Melissa E. Salim Merry Alexander Rosalinda Sumolang Maria 67330640 Herman L 90410245 Megawati Zhang Triana Lestari 91773479 91870737 91213450 62876185 Rini 90058155 Herlan B 97966672 90109941 90239060

PELAYANAN DI GEREJA PRESBYTERIAN CABANG

BUKIT BATOK

21 Bukit Batok St. 11 – Singapore 659673

Telp. 65699030 Fax. 65690693

K

EBAKTIAN

U

MUM

I :

M

INGGU

,

PUKUL

09:00

PAGI

K

EBAKTIAN

U

MUM

II :

M

INGGU

,

PUKUL

11:00

PAGI

Dkn. Djoko Gunawan, Ketua II BP Bukit Batok : Tel ® 68623447 (HP) 97502698

Email: ho-kok_gho@agilent.com

Bpk. Jonathan Tjhang, Sekretaris Umum BPBB : Tel (R) 65641029 (HP)

97490805

Referensi

Dokumen terkait

Sebagai orang percaya kita harus menerima bahwa kehendak Allah itu adalah yang terbaik.. Luk 18: 1- 8 : Dalam kisah ini ada hakim yang lalim dan seorang janda yang minta dibela

Kalimat yang menyatakan bahwa kita membiarkan Allah untuk mendapatkan tempat pertama dalam kehidupan kita.., Ia menjadi harta berharga kita…, kita tidak lagi peduli akan

DEWASA/SIDI gelombang kedua akan dimulai pada tgl. Kepada yang berminat untuk mengikutinya dapat menghubungi Pdt. KELAS PEMBINAAN PRA NIKAH GELOMBANG. KEDUA akan dimulai pada

Sebab aku mempunyai keyakinan yang kokoh dalam Injil, karena Injil adalah kekuatan Allah yang menyelamatkan setiap orang yang percaya, pertama-tama orang Yahudi, tetapi juga

Tuhan kita mengambil langkah yang tepat, Ia menyendiri dari murid-murid-Nya untuk berdoa kepada Bapa-Nya, “Ya Abba, ya Bapa, tidak ada yang mustahil bagi-Mu. Ambillah cawan

Melalui kegiatan ini dan ibadah Kamis Putih, kita dapat memeriksa diri dan mempersiapkan hati untuk menyambut hari Jumat Agung dan ikut serta dalam Perjamuan Kudus, yang

K ita mengaku sebagai anak-anak terang, titah-Nya sangat jelas supaya kita tidak hidup seperti orang-orang yang bebal, namun hidup sebagai orang yang arif, yaitu dengan

Pada hari yang ketiga bangkit pula dari antara orang mati, naik ke sorga, duduk disebelah kanan Allah, Bapa yang mahakuasa, dan akan datang dari sana untuk menghakimi orang yang