• Tidak ada hasil yang ditemukan

PROPOSAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "PROPOSAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT"

Copied!
25
0
0

Teks penuh

(1)

i

PROPOSAL

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

PELATIHAN PEMBUKUAN SEDERHANA DAN PERHITUNGAN PAJAK UMKM SEBAGAI UPAYA KEBERLANJUTAN BISNIS PADA WITA JAKARTA TIMUR

Tim Pengabdian

1. Febrian Kwarto,SE,Ak,MSi,CA (Ketua/0311027703) 2. Dr. Nurul Hidayah SE., Ak., MSi., CMA (Anggota/0307036901)

BIDANG ILMU AKUNTANSI UNIVERSITAS MERCU BUANA

2022

(2)

ii

HALAMAN PENGESAHAN

1. Judul Proposal PPM : Pelatihan Pembukuan Sederhana Dan Perhitungan Pajak UMKM Sebagai Upaya Keberlanjutan Bisnis Pada WITA Jakarta Timur

2. Ketua Pelaksana

a. Nama Lengkap : Febrian Kwarto b. NIDN : 0311027703 c. Jabatan Fungsional : Lektor

d. Fakultas/Program Studi : Ekonomi & Bisnis/Akuntansi 3. Anggota Tim :

a. Jumlah Anggota : Dosen 1 Orang

b. Nama Anggota I : Dr. Nurul Hidayah, SE., Ak., MSi., CA c. NIDN : 0307036901

4. Mahasiswa

a. Jumlah Mahasiswa : Mahasiswa 2 Orang

b. Nama Mahasiswa 1 : Nada Zhafira Almira (33218010022) c. Nama Mahasiswa 2 : Shofi Bintang Pahlawan (33218010001) 5. Lokasi Kegiatan

a. Wilayah kegiatan : Kembangan (Desa/Kecamatan)

b. Kabupaten/Kota : Jakarta Tmur c. Propinsi : DKI Jakarta d.Jarak ke lokasi kegiatan (Km) : +/- 1 sd 15 km

6. Nama Mitra : Kelompok Pengusaha Wanita WITA

7. Luaran yang dihasilkan : Peningkatan kemampuan membuat Laporan Keuangan dan perhitungan pajak

8. Jangka Waktu : 4 Bulan

9. Biaya yang diperlukan : Rp. 4.000.000,- a. Sumber dari PPM UMB : Rp. 4.000.000,- b. Sumber Mitra(inkind) : Rp. 1.000.000,- c. Jumlah : Rp. 5.000.000,- Mengetahui,

Jakarta, 7 Januari 2022

Kaprodi S1 Akuntansi Ketua Pelaksana,

(Dr. Hari Setiyawati,SE,Ak,MSi,CA) (Febrian Kwarto,SE,Ak,MSi,CA) NIK : 195690168 NIK : 115770481

Menyetujui, Kepala Biro

Penelitian, Pengabdian Masyarakat dan Publikasi

(Dr. Ir. Sawarni Hasibuan, MT)

NIK/NIP: 115650472

(3)

iii

3.1 Metode Kegiatan Dan Khalayak Sasaran 3.2 Rancangan Evaluasi

3.3 Rencana Dan Jadwal Kegiatan BAB IV BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1 Biaya Kegiatan 8

4.2 Jadwal Kegiatan 9

DAFTAR PUSTAKA 10

LAMPIRAN

LAMPIRAN 1 BIODATA KETUA DAN ANGGOTA LAMPIRAN 2 TEHNOLOGI YANG DIGUNAKAN LAMPITRAN 3 PETA LOKASI KEGIATAN

DAFTAR ISI

halaman

HALAMAN JUDUL

HALAMAN PENGESAHAN i

DAFTAR ISI ii

RINGKASAN PENDAHULUAN iii

BAB I. PENDAHULUAN 1.1 Analisis Situasi 1

1.2 Permasalahan 2

1.3 Tujuan Kegiatan 2

1.4 Manfaat Kegiatan 3

BAB II. SOLUSI TARGET DAN LUARAN 2.1 Target Kegiatan 4

2.2 Luaran Kegiatan 5

BAB III METODE PELAKSANAAN 6

(4)

iv

RINGKASAN PROPOSAL

Kurangnya pengetahuan pembukuan dan perhitungan pajak sangat mempengaruhi keseimbangan bisnis UMKM. Masih banyak masyarakat yang menjalankan usahanya tanpa adanya pengetahuan yang cukup mengenai bagaimana pengelolaan keuangan dan laporan keuangan yang yang memang diperuntukkan bagi pengusaha UMKM. Kebanyakan dari pengusaha tidak menyadari adanya masalah karena mereka merasa normal-normal saja dengan aktifitas usaha mereka tanpa mereka menyadari pentingnya pengelolaan keuangannya tidak bagus karena pengetahuan ber akuntasinya sangat lemah sehingga tidak mampu menghitung dengan tepat hasil dari bisnis yang selamam ini dijalaninya. Begitu pula dengan pengetahuan akan kewajiban pajak belum mampu hingga pada perhitungan pajaknya sehingga pengambilan keputusan yang dilakukan oleh para pelaku usaha kecil menengah hanya berdasarkan data seadanya dan terkadang tidak akurat, sehingga menyebabkan pengambilan keputusan mereka menjadi tidak tepat.

“Pelatihan Pembukuan Sederhana Dan Perhitungan Pajak UMKM Sebagai Upaya

Keberlanjutan Bisnis Pada WITA Jakarta Timur” adalah tema pengabdian masyarakat yang akan

dilaksanakan pada wilayah Jakarta Timur. Topik ini dipilih karena berdasarkan hasil diskusi dengan

pengurus organisasi Wanita (WITA) ternyata kebanyakan pengusaha mikro kecil dan menengah

diwilayah tersebut kurang paham terhadap pengetahuan mengenai keuangan dan laporan Keuangan

terutama mengenai pencatatan dan perhitungan pajak UMKM.

(5)

v

(6)

1

BAB I.

PENDAHULUAN

1.1 Analisis Situasi

Geliat aktivitas bisnis UMKM dimasa pasca covid 19 ini telah menunjukkan pertumbuhan dan perubahan yang cukup signifikan, dimana sector UMKM mulai menjalankan usahanya dengan mengikuti aturan yang baru. Dalam menjalankan bisnisnya tentunya tidak terlepas dari pengelolaan pendanaan dan tidak lepas dari peraturan pajak di dalamnya. Pajak merupakan sumber utama penerimaan negara. Pajak selain sebagai alat mengumpulkan penerimaan negara, juga merupakan instrumen kebijakan fiskal untuk mengelola ekonomi. Dalam kondisi ekonomi lesu dan mengalami tekanan – seperti penurunan harga komoditas atau resesi ekonomi global, pemerintah suatu negara dapat memberikan stimulus ekonomi

Usaha kecil dan menengah merupakan tulang punggung perekonomian rakyat. Masyarakat pada status sosial ekonomi kelas bawah dan menengah mereka lebih tertarik untuk melakukan u s a h a k u l i n e r untuk mendapatkan penghasilan adalah dengan membuka usaha kecil di berbagai bidang . Usaha kecil adalah suatu kegiatan bisnis dengan modal kecil, walaupun usaha ini adalah bisnis kecil namun dapat memberikan penghasilan guna mempertahankan kehidupan mereka. Kegiatan ekonomi rakyat dengan modal kecil seperti menjual makanan minuman atau bisnis kuliner, pakaian dan masih banyak lagi yang dapat dilakukan dengan membutuhkan modal yang tidak terlalu besar. Umumnya pasar yang mereka pilih sebagai tempat usaha terletak pada wilayah yang dekat keramaian seperti sekolah, kampus, perkampungan padat dan lokasi strategis lainnya, namun sekarang di era digitalisasi, ada sebagian yang sudah mampu membuat aplikasi bisnis secara online.

Namun kenyataannya pengelolaan usaha y a n g d i l a k u k a n para pengusaha belum dilakukan secara profesional terlihat dari cara pelayanan yang masih seadanya, hal ini dilakukan karena pemilik atau pedagang umumnya masih menggunakan tenaga kerja dengan taraf kelas berpendidikan rata-rata SMP, karena kemampuan pemilik usaha yang masih rendah untuk menggaji para karyawannya. Apabila usaha terbilang sangat kecil, umumnya mereka melaksanakan kegiatan dagangnya sendiri atau beserta anggota keluarganya. Selain itu kemampuan pengololaan usaha para pedagang yang rendah juga terlihat dari inovasi atau kreativitas usahanya yang masih terpaku pada n kebutuhan makanan dan minuman tanpa memperhatikan sisi keunikan dalam penampilan tempat atau tata cara penyajian sehingga lebih menarik dan memberikan kenyamanan pada konsumen. Selain itu kualitas barang, strategi harga dan distribusi produk dilakukan secara tradisional sesuai pengetahuan mereka.

Demikian juga yang dalami oleh pengusaha Wanita yang tergabung dalam organisasi WITA yang

berjumlah sangat banyak hingga di luar pulau jawa. WITA merupakan wadah yang menaungi pelakuk

(7)

2

UMKM yang usahanya dilaksanakan secara online maupun offline. WITA memiliki potensi besar untuk mampu mengembangkan usahanya namun selama ini pengelolaan keuangan tidak dilakukan melalui perencanaan yang lebih baik, terlebih lagi ada target yang harus dicapai untuk mengembangkan usahanya tentunya harus memperhatikan bagaimana pengelolaan keuangan yang benar dan patuh pada pajak . Namun demikian jika pengelola usaha telah memiliki sistim pencatatan Keuangan yang baik dan melakukan suatu perencanaan untuk mencapai target tertentu di suatu periode maka diharapkan kegiatan usaha dapat meningkat.

Kegiatan pengelolaan keuangan tentu menjadi hal yang penting pula. Biasanya pengusaha akan mencari pinjaman untuk menjalankan usahanya, namun tentu tidaklah mudah bagi para calon pemberi pinjaman untuk memberikan pinjaman jika tidak ada jaminan bahwa dana akan kembali beserta imbalannya yang sesuai dengan harapan harus membuat suatu laporan keuangan yang menunjukkan bahwa pengelolaan kegiatan usaha mereka selama ini cukup baik sehingga dapat memberikan kepercayaan kepada calon pemberi pinjaman.

Berdasarkan hal inilah maka perlu dibuat suatu pelatihan mengenai pembukuan sederhana dan pengetahuan perpajakan agar para pengusaha wanita mampu mencapai pengembangan usaha.

1.2 PERMASALAHAN

Pemahaman tentang mengelola keuangan dan pajak merupakan fokus dalam pengabdian ini.

Masalah yang terjadi umumnya para pengusaha mikro kecil dan menengah ini tidak memiliki pengetahuan yang memadai tentang akuntansi dan pajak sehingga mereka belum memahami benar perlunya perencanaan dan pencatatan keuangan yang baik. Selama ini mereka melakukan pembukuan seadanya dengan tidak melakukan perencanaan dan pencatatan keuangan sebagaimana mestinya tetapi hanya menghitung pemasukan dan pengeluaran pada hari itu saja dan kelebihannya langsung digunakan untuk konsumsi.

1.3. Tujuan Kegiatan

Kegiatan ini bertujuan memberikan pelatihan mengenai pengelolaan keuangan d a n p e n g e t a h u a n p e r p a j a k a n pada para wirausaha mikro kecil dan menengah agar :

1. Memiliki dasar perencanaan pengelolaan keuangan bagi usaha mereka.

2. Memiliki pengetahuan mengenai pencatatan dan penyusunan laporan keuangan sederhana

3. Memiliki kesadaran mengenai pentingnya pencatatan laporan Keuangan dan pajak

UMKM.

(8)

3

1.4. Manfaat Kegiatan

Manfaat kegiatan pelatihan perencanaa keuangan bagi pelaku bisnis Wanita khusus nya di

wilayah Jakarta timur agar dapat meningkatkan pengetahuan akuntansi dan pajak dalam upaya

penguatan tentang sebuah laporan keuangan, sehingga di harapkan dapat meningkatkan

keberlangsungan bisnis dimasa depan.

(9)

4

BAB II.

SOLUSI DAN TARGET LUARAN

2.1 Solusi

Kegiatan pengabdian masyarakat yang akan dilaksanakan diharapkan dapat memberikan solusi untuk memecahkan masalah terkait pengetahuan akuntansi dan pajak dari pelaku bisnis antara lain :

a. Para peserta pelatihan memahami pentingnya perencanaan dan pencatatan keuangan b. Para peserta pelatihan mengikuti pelatihan tentang pembukuan sederhana pada UMKM c. Para peserta pelatihan memahami perpajakan di UMKM.

Tabel 1.

Harapan perubahan kondisi sebelum dan setelah Program pengabdian

No Unsur Pra Pelatihan Pasca Pelatihan

1 Perencanaa Keuangan Mikro Kecil dan Menengah

Belum melakukan Mengetahui pengelolaan keuangan yang baik

2 Pencatatan Laporan Keuangan Belum paham Dapat melakukan pencatatan keuangan sederhana

3 Kesadaran pentingnya

pencatatan Keuangan dan pajak

Belum paham Mengerti pentingnya pencatatan Keuangan dan pajak.

2.2 Target Luaran

Setelah mengikuti pelatihan maka diharapkan peserta dapat membuat perencanaan dan keuangan sendiri. Untuk itu pada pelaksanaan pelatihan para peserta diminta untuk membuat suatu perecanaan keuangan yang berkaitan dengan kegiatan usahanya. Sedangkan berkaitan dengan kemampuan untuk melakukan pencatatan keuangan maka para peserta pelatihan diberikan suatu kasus dan diminta untuk menyelesaikan kasus tersebut. Sehingga luaran yang diperoleh adalah laporan perencanaan keuangan peserta dan hasil penyelesaian kasus yang diberikan.

Tabel 2.

Rencana Target Capaian Luaran

(10)

5

No Jenis Luaran Indikator Capaian

1 Publikasi ilmiah di jurnal/prosiding1) Tidak ada 2 Publikasi pada media masa (cetak/elektronik) 2 ada 3 Peningkatan omzet pada mitra yang bergerak dalam

bidang ekonomi 3)

Tidak ada

4 Peningkatan kuantitas dan kualitas produk 3) Tidak ada 5 Peningkatan pemahaman dan ketrampilan

masyarakat 3)

Ada

6 Peningkatan ketenteraman /kesehatan masyarakat (mitra masyarakat umum)3)

Ada

7 Jasa, model, rekayasa sosial, sistem, produk/barang 4)

Tidak ada

8 Hak kekayaan intelektual (paten, paten sederhana, hak cipta, merek dagang,

Tidak ada

9 Buku ajar 6) Tidak ada

(11)

6

BAB III.

METODE PELAKSANAAN KEGIATAN

3.1 Rencana Kegiatan

Kegiatan ini rencananya akan dilaksanakan pada :

Hari dan Tanggal : Sedang dlm konfirmasi dan direncanakan bulan Pebruari Waktu : 09.00 - 16.00 WIB

Tempat : Kembangan, Meruya Selatan 3.2 Khalayak Sasaran

Khalayak sasaran untuk kegiatan ini adalah para pelaku wirausaha mikro kecil dan menengah yang tergabung pada WITA sebanyak kurang lebih 50 pengusaha usaha mikro kecil menengah yang lebih di dominasi pengusaha Wanita.

3.3 Metode Kegiatan

Metode pelaksanaan yang digunakan adalah dengan cara ceramah, diskusi dan tutorial soal praktis.

Materi yang diberikan meliputi pembahasan yang meliputi:

1. Tujuan Pengelolaan Keuangan Usaha - Manfaat Melakukan Pengelolaan Keuangan Usaha - Ruang Lingkup Kegiatan Pengelolaan Keuangan Usaha

2. Pembukuan Sederhana Keuangan Usaha untuk Usaha Mikro yang meliputi :

Tujuan & Manfaat Pembukuan Bagi Kegiatan Usaha Mikro - Pembukuan & Prinsip - Prinsip Pembukuan - Alat - Alat Pembukuan Keuangan dan perhitungan pajak UMKM.

3.4 Jenis Luaran Sesuai Rencana

Luaran dari kegiatan pengabdian pada masyarakat dalam hal ini adalah pemahaman tentang

pengelolaan keuangan dan perpajakan kepada para pengusaha UMKM WITA agar dapat menjadi

pengusaha yang profesinal. Para pengusaha dapat saling berkompetisi sehat dengan mengedepankan

kepuasan konsumen. Dengan pengelolaan keuangan yang baik maka mereka akan menjadi wirausahaan

yang dapat mengimplementasikan segala ide kreatif dan inovatif sehingga produk yang ditawarkan

memberi daya tarik pada konsumennya

(12)

7

3.5 Mekanisme Evaluasi

Evaluasi keberhasilan kegiatan ini dilakukan keberlanjutan komunikasi dengan pelaku dengan memberikan konsultasi terkait permasalahan penglolaan keuangan. Untuk kegiatan yang dilakukan dengan metode ceramah dan tanya jawab evaluasi yang dilakukan bertujuan untuk mengetahui pengetahuan dan pemahaman atas materi yang telah diberikan.

Sedangkan untuk kegiatan menggunakan metode ceramah, evaluasi dilakukan pada saat peserta

membuat laporan keuangan. Penilaian terhadap peserta diberikan dalam bentuk angka dan dibagi

atas empat kategori. Evaluasi keberhasilan kegiatan ini ditentukan oleh nilai tes akhir yang diperoleh

peserta. Kegiatan penyuluhan dan pelatihan ini dikatakan berhasil bila sebanyak 70 % peserta

memperoleh minimal memuaskan.

(13)

8

4.1 Anggaran Biaya

BAB IV.

BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

Adapun Anggaran Biaya Kegiatan ini adalah:

A. Persiapan

Quota rapat tim Rp 700.000

B. Survey Lapangan

Survey kpd pimpinan setempat Rp 500.000 C. Pelaksanaan Kegiatan

Pembuatan materi pelatihan Rp 300.000 Bingkisan untuk peserta Rp 500.000

Quota Peserta Rp 1.500.000

D. Pembuatan Laporan Kegiatan

Laporan Hasil Kegiatan (Cetak dll) Rp 500.000

Total Biaya Rp 4.000.000

4.2 Anggaran dari Mitra (inkind)

No. Komponen Kuantitas Satuan Biaya satuan

Biaya yang diusulkan (Rp) 1 Persiapan pelaksanaan

1. Pulsa untuk komunikasi dengan Mitra

1 paket 50,000 50,000

2 Pelaksanaan

2.1 Pulsa peserta @50.000 30 org 50,000 1.500,000

2.2 Lain-lain 1 org 200,000 200,000

Total Biaya 1,750,000

(14)

9

4.3 Jadwal Kegiatan

Kegiatan ini merupakan pelatihan Akuntansi bagi wirausaha mikro kecil menengah yang menyelenggarakan Jurusan Akuntansi. Pelaksanaan pengabdian masyarakat secara lengkap sebagai berikut:

No. Kegiatan

Desember 2021

Januari 2022

Pebruari 2022

Maret-April

2022 Tempat 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1 Pengajuan Proposal &

Presentasi

Kampus UMB

2 Survei Awal Jakarta

Timur

3 Persiapan Pelaksanaan Kampus

UMB

4 Pelaksanaan WITA

Jakarta Timur

5 Pelaporan Kampus

UMB 6 Pemantauan (follow

up) Kampus

UMB

(15)

10

Daftar Pustaka

Abdullah Mubarok, M. Faqihudin. 2011. Pengelolaan Keuangan untuk Usaha Kecil Menengah.

Suluh Media.

Elvyn G Masassya. 2003. Cara Cerdas Mengelola Investasi Keluarga. Elex Media Komputindo Gramedia. Jakarta.

Golrida, K. 2008. Akuntansi Usaha Kecil untuk Berkembang. PT Rajagrafindo Persada.

Jakarta.

Hadinoto, S. dan Retnadi, D. 2006. Micro Credit Challenge. PT Elex Media Komputindo.

Jakarta.

Hadri Mulya. 2008. Memahami Akuntansi Dasar: Pendekatan Teknis Siklus Akuntansi. Mitra Wacana Media. Jakarta.

Ikatan Akuntan Indonesia. 2009. Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik. Salemba Empat. Jakarta.

Indonesian Small Business Research Center. 2003. Usaha Kecil Indonesia: Tinjauan Tahun 2002 dan Prospek Tahun 2003. LP3E-Kadin Indonesia. Jakarta.

Safir Senduk. 2004. Seri Perencanaan Keuangan Keluarga : Mempersiapkan Dana Pendidikan Anak. Elex Media Komputindo. Jakarta.

Safir Senduk. 2005. Seri Perencanaan Keuangan Keluarga : Siapa Bilang Jadi Karyawan Nggak Bisa Kaya? 5 Kiat Praktis Mengelola Gaji Agar Bisa Kaya. Elex media Komputindo. Jakarta.

Sawidji Widoatmodjo. 2005. Cara Sehat Investsi di Pasar Modal. Elex Media Komputindo.

Jakarta.

Warren, Reeve. 2015. Pengantar Akuntansi Adaptasi Indonesia. Salemba Empat. Jakarta

(16)

11

LAMPIRAN 1

RIWAYAT HIDUP PENELITI

Tim Pelaksana & Daftar Riwayat Hidup

1. Personal Identity

1.1 Name (with title) Febrian kwarto, SE, M.Akt

1.2 Sex Laki-laki

1.3 Academic Position LEKTOR

1.4 National Lecturer Registration

Number 0311027703

1.5 Place and date of birth Rejang Lebong, 11 Februari 1977

1.6 E-mail febrian.kwarto@akuntanindonesia.or.id

1.7 Course

Audit Internal Cost Accounting

Sistem Informasi Akuntansi

2. Educational History

No Information S-1 S-2 S-3

2.1 Nama Perguruan Tinggi

Universitas Islam

Attahiriyah Universitas Budi Luhur

2.2 Bidang Ilmu Akuntansi Akuntansi

2.3 Tahun Lulus 2002 2011

2.4 Judul

Skripsi/Tesis/

Disertasi

Analisis Penerapan Sistem Endowment Insurance Terhadap Tingkat Profitability pada Perusahaan Asuransi PT.

Aig Lippo

The Influence of Three Intelligence and Problem Based Learning on The Learning Outcome Of Accounting Software

Jakarta, 7 Januari 2022

Febrian Kwarto,SE,MSi,Ak

(17)

12

Tim Anggota :

1 Nama Lengkap (dengan gelar) Dr. Nurul Hidayah, SE,Ak,MSi

2 Jenis Kelamin Perempuan

3 Jabatan Fungsional Lektor Kepala 4 NIP/NIK/Identitas lainnya 19569168

5 NIDN 0307036901

6 Tempat dan Tanggal Lahir Tegal, 7 Maret 1969

7 E-mail Nurulbadawi2992@gmail.com

9 Nomor Telepon/HP 081932229292

10 Alamat Kantor Jalan Meruya Selatan No.1, Kembangan JakBar 11 Nomor Telepon/Faks 021 5840816/ 021 5871312

12 Mata Kuliah yg Diampu 1. Akuntansi Sektor Publik 2. Pengantar Akuntansi 3. Akuntansi Biaya

A. Riwayat Pendidikan

S-1 S-2 S3

Nama Perguruan Tinggi

Univ. Sebelas Maret Univ. Trisakti Univ Padjdjaran

Bidang Ilmu Akuntansi Akuntansi Akuntansi

Tahun Masuk-Lulus 1987- 1994 2001-2005 2015-2021

Judul

Skripsi/Tesis/Disertasi

Analisis Perhitungan Harga Pokok Produksi di Perusahaan Tegel Tegal.

Analisis Komparatif Kinerja Saham LQ45 dan JII dengan MVA dan KV.

Pengaruh Tata Kelola,Modal

Intelektual,Ketidakpast ian Lingkungan Terhadap Kualitas PT dan Dampaknya pada Keunggulan ompetitif Berkelanjutan, Nama

Pembimbing/Promotor

Drs. Joko Sularso, Ak Prof.Dr.Sofyan Safri Harahap, Alm.

Dr Harry

Suharman,MSi,Ak,CA ,CSRS

B. Pengalaman Penelitian Dalam 5 Tahun Terakhir

No Tahun Judul Penelitian Pendanaan

(18)

13

Sumber Jumlah (juta Rp.)

1 2014 Pengaruh Set Kesempatan Investasi (IOS) dan Kepemilikan Manajerial Terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Properti dan Real Estat di Bursa Efek Indonesia “

Internal 4

2 2016 Pengaruh Komposisi Board Diversity Dan Implementasi Corporate Governance Terhadap Nilai Perusahaan ( Studi Kasus : Perusahaan Properti Dan Real Estat Di Bursa Efek Indonesia)

Internal 3,5

3 2017 Pengaruh Intellectual Capital Terhadap Kinerja Keuangan Pada Klub Sepak Bola Liga Inggris

Internal 9

4 2017 Pengaruh Implementasi Pengendalian Internal Dan Budaya Organisasi Terhadap Kualitas Pelaporan Keuangan (Studi Pada Skpd Di Pemprov Dki Jakarta)

Internal 9

5 2018 Pengaruh Kompetensi Sdm Dan Penggunaan Teknologi Informasi Terhadap Efektivitas Implementasi Akuntansi Akrual (Survey Pada : Skpd Pemerintah Daerah Banten)

Internal 9

6 2018 Pengaruh Transparansi, Pemahaman Petunjuk Teknis Penggunaan Dana Bos Dan Pemeriksaan Laporan Dana Bos Terhadap Akuntabilitas ( Survey Pada Sekolah Dasar Negeri Di Jakarta Barat)

Internal 9

7 2018 Pengaruh Good Corporate Governance Dan Intelectual Capital Terhadap Kualitas Pelaporan Keuangan (Studi Kasus Perusahaan Perbankan Di Bursa Efek Indonesia )

Internal 9

8 2019 Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pengungkapan Sustainability Reporting

Internal 9

9 2019 Implementasi Good University Governance dan Intellectual Capital pada Universitas

Studi kasus pada Universitas Mercu Buana Jakarta

Internal 9

10 2020 Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keunggulan Kompetitif Perguruan Tinggi (Studi kasus pada Universitas Swasta di Jakarta)

Internal 10

11 2020 Pengaruh Modal Manusia Dan Penggunaan Tekhnologi Informasi Terhadap Keunggulan Kompetitif Berkelanjutan

(Studi Kasus Pada Perbankan Syariah Di Jakarta )

Internal 10

(19)

14

12 2021 Pengaruh Human Capital dan Relasional Capital Terhadap Kualitas Universitas Dengan Ketidakpastian Lingkungan Sebagai Variabel Moderasi

Internal 10

13 2021 Faktor Determinan Kualitas Laporan Keberlanjutan Dengan Kinerja Keuangan sebagai Variabel Moderasi

Internal 10

14 2021 Pengaruh Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan CSR Serta dampaknya Pada Kinerja Perusahaan

Internal 10

15 2022 Determinant Quality Of Enterprise Risk Management and Impact on Firm Value Manufactur Company: Malaysia And Indonesia Context

Internal 20

C. Pengalaman Pengabdian Kepada Masyarakat dalam 5 Tahun Terakhir No Tahun Judul Pengabdian kepada Masyarakat

Pendanaan

Sumber Jumlah (juta Rp.)

1 2014 Pelatihan Penyusunan Laporan Keuangan Berbasis IFRS Pada Mata Pelajaran Akuntansi Bagi Guru-Guru Smk Di Wilayah Tangerang Selatan.

Internal 3,5

2 2015 Penyuluhan Kali Ciliwung Bersih, Indah Dan Sehat Di Sekitar Masyarakat Bantaran Kali Ciliwung Jakarta Utara Utara

Internal 3,5

3 2015-

2016

Pendampingan Pembangunan RPTRA di kelurahan Pegadungan Kalideres Jakarta Barat

Internal 70

4 2016 Pelatihan Komputasi Dan Penggunaan Internet Dalam Menunjang Kegiatan Program RPTRA Untuk Pengelola RPTRA

Dan Pkk Di Kecamatan Kalideres Jakarta Barat

Internal 3,5

5 2017 Sosialisasi Penggunaan, Pertanggungjawaban, Dan Pelaporan Keuangan Pengelolaan Dana Bos (Bantuan Operasional Sekolah) Sekolah Dasar Di Wilayah Kalideres Jakarta Barat

Internal 3,5

6 2017 Pemberdayaan Masyarakat Melalui Peningkatan Kewirausahaan Keluarga Dan Pengelolaan Keuangan Keluarga Yang Efektif Untuk Meningkatkan Taraf Hidup Masyarakat.

Internal 3,5

(20)

15

7 2017 Pelatihan Pengelolaan Keuangan Keluarga Melalui Penyusunan Anggaran Rumah Tangga Yang Efektif Dan Efisien Untuk Meningkatkan Taraf Hidup Masyarakat Di Wilayah Kelurahan Cengkareng Barat

internal 3,5

8 2018 Peningkatan Kewirausahaan Keluarga Dan Pengelolaan Keuangan Keluarga Yang Efektif Melalui Pendidikan Keuangan Keluarga Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat

External (Prov DKI Jakarta)

6

9 2018 PPM Hidroponik Program Citarum Harum, di desa Hibah PT

Internal 40

10 2019 Enhance Financial Literacy of The Household (Household Community at Srengseng)

KLN dengan USM

7,5

11 2019 Improvement of Communication Skill for Millennials Accountant (Mahasiswa di UMB)

KLN dengan USM

7,5

12 2019 Enhance Productivity of Housemaker by E-Commerce (Warga di kelurahan Kembangan Utara)

KLN dengan USM

7,5

13 2020 Pemberdayaan Perempuan Melalui Kegiatan Pengolahan Bahan Bekas Menjadi Produk Bernilai Jual

Di Kelurahan Srengseng

KDN dengan Univ Moestopo Beragama

4

14 2021 Pengelolaan Berkelanjutan Yang Efektif Dengan Kontinuitas Pencatatan Yang Teratur Berdasarkan Digital Smartphone Pada Umkm Di Kelurahan Meruya Selatan

KDN 4

D. Publikasi Artikel Ilmiah Dalam Jurnal dalam 5 Tahun Terakhir

No Judul Artikel Ilmiah Nama Jurnal Volume/

Nomor/Tahun

1 Pengaruh Dana Alokasi Umum, Dana Alokasi Khusus dan Pendapatan Asli Daerah Terhadap Belanja Langsung di Propinsi Jawa Tengah

Jurnal Akuntansi ( Jan 2014) Univ.

Tarumanagara

ISSN410-3591

2 The Effect Of Company Characteristic Toward Firm Value In The Property And Real Estate Company In Indonesia Stock Exchange

Internasional Journal Business, Economic and Law, Malaysia ( Dec 2014)

ISSN 2289-1552

3 Pengaruh Struktur Kepemilikan Publik,Size Perusahaan, Leverage, dan Net Profit Marjin

Jurnal Quality, Universitas

ISSN 2067 -0000

(21)

16 Terhadap Pengungkapan Laporan Keuangan Pada Kelompok Saham LQ 45 di BEI.

Moestopo Beragama (April 2015)

4 Pengaruh Invesment Opportunity Set (IOS) dan Kepemilikan Manajerial Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Property dan Real Estate Di Bursa Efek Indonesia.

Jurnal Akuntansi Terakreditasi UnTar ( September 2015)

ISSN 1410-3591

5 The Influence of Board Diversity and Corporate Governance Implementation on the Corporate Value Case Study: Property and Real Estate Companies Listed on Indonesia Stock Exchange

European Journal of Business and

Management www.iiste.org (

Desember 2016)

ISSN 2222-1905 (Paper) ISSN 2222- 2839 (Online) Vol.8, No.35,

6 The Influence of Intellectual Capital On Financial Performance

Journal of Economic and Management Perspective

(Online) Vol. 11 Issue 3 September 2017

ISSN 2523-5338 7 Influence of Human Resource Competence and Role

of Culture on Accrual Accounting Implementation Effectiveness (Survey: Work Unit of Local Government Area in Banten Province)

Research Journal of Financial Accounting (Paper)

Vol.9, No.2, 2018

www.iiste.org ISSN 2222-2847 (Online)ISSN 2222- 1697

8 The Influence of Board Diversity and Corporate Governance Implementation on the Corporate Value Case Study: Property and Real Estate Companies Listed on

Indonesia Stock Exchange

European Journal of Business and Management Vol.8, No.35, 2016

www.iiste.org ISSN 2222-1905 (Paper) ISSN 2222- 2839 (Online)

9 Influence Of Human Resource Competence And Role Of Culture On Accrual Accounting Implementation Effectiveness (Survey: Work Unit Of Local Government Area In Banten Province)

Research Journal of Finance and

Accounting Vol.9, No.2, 2018

www.iiste.org ISSN 2222-1697 (Paper) ISSN 2222- 2847 (Online)

10 The Effect of Human Resource Competence and the Use of Information Technology on the Effectiveness of Accrual

Accounting Implementation (Survey on:

Regional Work Unit of Banten, Indonesia)

Research Journal of Finance and

Accounting Vol.9, No.10, 2018

www.iiste.org ISSN 2222-1697 (Paper) ISSN 2222- 2847 (Online)

11 The Islamic Banking, Asset Quality: “Does Financing Segmentation Matters” (Indonesia Evidence)

Mediterranean Journal of Social Sciences Vol 9 No 5 September 2018

ISSN 2039-2117 (online)

ISSN 2039-9340 (print)

12 The Effect of Liquidity, Quality of Productive Assets and Company Size on the Operational

European Journal of Business and Management

www.iiste.org

(22)

17 Risk Disclosure of Sharia Commercial Bank (Study on Sharia Banking in Indonesia)

Vol.10, No.18, 2018 ISSN 2222-1905 (Paper) ISSN 2222- 2839 (Online) 13 E-Commerce to Improve Homemaker

Productivity (Woman Entrepeneur

Empowerment at Meruya

Utara,Kembangan.District,West Jakarta,Indonesia)

JURNAL PPM

Amalee: Indonesian Journal of

Community Research and Enggagement https://ejournal.insuri pooogo.ac.id/index.p hp/amalee/article/vie w/166

Vol 1 No 01/Jan 2020/13-14

14 The Determinant Factors of Sustainability Report Quality and Corporate Performance: An Empirical Study

International Journal of Finance, Insurance and Risk

Management

https://www.journalfi rm.com/issues/11/35

Vol XI Issue 1 2021

15 The Factors That Affect The Quality of Financial Reporting

International Journal of Economics and Management Studies https://www.internati onaljournalssrg.org/I JEMS/archive_detail s?page=Volume7- Issue1-2020

Vol 7,Issue 1 2020

16 Discourses of Sustainable Finance Implementation in Islamic Bank (Cases Studies in Bank Mandiri Syariah 2018)

October

2019International Journal of Financial Research 10(6) https://www.sciedupr ess.com/journal/inde x.php/ijfr/article/vie w/15786

Vol 10 No 6 2019

17 Islamic bank performance : Does low-cost fund and labor cost affect it ? ( Empirical cases in Bank Syariah Mandiri-Indonesia )

Business, Economics and Management Research Journal 4(2) 83-94 Abstract https://dergipark.org.

tr/tr/journal/2298/sub mission/me/authorshi ps

Vol 4 Issue 2 2021

E. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation) dalam 5 Tahun Terakhir No Nama Pertemuan Ilmiah /

Seminar

Judul Artikel Ilmiah Waktu dan Tempat

(23)

18 1 KLIBEL ( Internasional

Conference)

The Effect Of Company Characteristic Toward Firm Value In The Property And Real Estate Company In Indonesia Stock Exchange

29th to 30th November 2014 Kuala Lumpur, Malaysia

2 Seminar Nasional Univ.

Jendral Soedirman

Role of Micro Small and Medium Enterprises in Development of

Indonesian Economy Through Tax (PP no 46 Tahun 2013)

Purwokerto, 1 Nivember 2013

3 KNABE ( Konferensi Nasional Akuntansi, Bisnis dan Ekonomi

Pengaruh Dana Bagi Hasil, Dana Alokasi Umum, Produk Domestik Regional Bruto, Kepadatan Penduduk, Dan Investasi Pemerintah Daerah Terhadap Pendapatan Asli Daerah Di Indonesia

Serang 27 November 2013

4 Kuala Lumpur

Internasional Conference

The Effect Of Company Characteristic Toward Firm Value In The Property And Real Estate Company In Indonesia Stock Exchange

Kuala Lumpur, Desember 2014

5 Call for Paper APMAA Bali.

The Effect of Ownership Structure And Net Income Toward Cash Devidend On LQ 45 Index Companies Listed In Indonesia Stock Exchange

Bali, 26-29 Oktober 2015

Jakarta, 7 Januari 2022

( Dr. Nurul Hidayah, MSi,AK)

(24)

19

LAMPIRAN 2:

Kegiatan yang akan diterapkan adalah dengan memberikan pelatihan perencanaan keuangan bagi pelaku usaha kecil dan menengah. Pelatihan ini ini menggunakan modul-modul pengelolaan keuangan dan sharing seputar pencatatan keuangan.

Pengenalan lebih jauh membutuhkan waktu yang tidak sedikit dan direncanakan untuk diselenggarakan sosialisasi. Akan disediakan waktu untuk tanya jawab perencanaa keuangan dan topik lainnya berkaitan dengan keuangan.

TEKNOLOGI YANG DIGUNAKAN

a. Menggunakan laptop dan in Focus untuk presentasi materi.

b. Modul pelatihan

c. Pelatihan Akuntansi Sederhana

(25)

20

LAMPIRAN 3

Peta Lokasi Wilayah Mitra

Referensi

Dokumen terkait

Sikap merupakan prilaku tertutup. Setelah seseorang diberi stimulus atau objek, proses selanjutnya dia akan menilai atau bersikap terhadap stimulus

Lhokseumawe, 31 Desember

Nilai-nilai murni yang diperoleh dalam demokrasi berparlimen di Malaysia ialah pentingnya muafakat dan toleransi antara pemimpin dan rakyat demi kemakmuran negara.

Indri Yuliafitri, SE.M.Si., SAS Ivan Yudianto, S.E.,M.Si.,Ak Fury Khristianty Fitriyah, SE.,M.Ak.,Ak Evita Puspitasari, S.E.,M.Si.,Ak Adisti Gilang Cempaka,SE., M.ProfAcc..

Bangun Cipta Mandiri sedang berupaya untuk mengembangkan usahanya namun terdapat kesulitan dalam melengkapi dua aspek yang mendukung keberhasilan usahanya seperti halnya

PIHAK KEDUA wajib menyerahkan hasil pekerjaan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 kepada PIHAK KESATU dalam bentuk Laporan Akhir hasil pekerjaan yang harus memenuhi persyaratan

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN BARANG TOKO CANTIK KOTA TIDORE KEPULAUAN MENGGUNAKAN BAHASA PEMROGRAMAN HTML :

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan diperoleh kesimpulan sebagai berikut: alur pikir guru matematika dalam perencanaan proses pembelajaran suatu KD di kelas VII