• Tidak ada hasil yang ditemukan

FORDA - Policy Brief

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "FORDA - Policy Brief"

Copied!
4
0
0

Teks penuh

(1)

Kementerian Kehutanan

Badan Penelitian dan Pengembangan Kehutanan

Pusat Penelitian dan Pengembangan Perubahan Iklim dan Kebijakan

ISSN: 2085-787X

Volume 7 No. 7 Tahun 2013

Opsi Penentuan Tingkat Emisi Referensi (REL)

Gas Rumah Kaca

Sektor Kehutanan

Sektor Kehutanan memainkan peranan penting dalam siklus karbon. Di tingkat global, kontribusi emisi sektor kehutanan

yang termasuk dalam Land Use, Land Use

Change and Forestry (LULUCF) sebesar 18%, sedangkan di tingkat nasional mencapai 48 %. Indonesia telah menetapkan target penurunan emisi sebesar 26% tahun 2020 yang didasarkan kepada penurunan dari BAU (Business As Usual). Berbagai kegiatan mitigasi juga dilakukan untuk menurunkan emisi

termasuk kegiatan REDD+ (Reduce Emission

from Deforestation and Degradation+). Untuk kepentingan monitoring penurunan emisi termasuk dari kegiatan REDD+ diperlukan tingkat referensi emisi sebagai dasar guna mengetahui apakah kegiatan mitigasi yang

dilakukan sudah mencapai sasaran yang diharapkan.

Dalam mekanisme REDD+, REL sangat penting disusun karena hal ini akan menunjukkan besar emisi yang akan terjadi apabila kegiatan REDD+ tidak dilakukan

(sebagai BAU atau Baseline) dan besarnya

emisi yang akan diturunkan apabila REDD+ dilaksanakan.

Meskipun banyak studi sudah dilakukan, sampai saat ini REL di tingkat nasional masih

belum ditentukan. PolicyBrief ini memberikan

informasi sebagai masukan untuk penentuan REL ditingkat nasional dan daerah guna mendukung upaya penuruan emisi yang dapat diukur, dilaporkan dan diveriikasi (MRV ).

Secara umum, opsi metodologi yang dapat digunakan untuk menentukan REL sebagai besarnya prediksi emisi ke depan dapat dibagi

menjadi tiga yaitu: (1) Historical emission, (2)

Adjusted historical emission, dan (3) Forward looking. Sedangkan bagan alir (flowchart) penghitungan REL dengan menggunakan berbagai opsi metode menurut UN-REDD 2012 tersaji pada Gambar 1.

1. Historical emission merupakan metode yang didasarkan pada data historis emisi dari deforestasi dan degradasi hutan yang terjadi di suatu kawasan. Informasi atau data yang diperlukan adalah data aktivitas berupa data perubahan penutupan lahan untuk jangka waktu tertentu dan faktor emisi/serapan.

2. Adjusted Historical Emission adalah metode yang menggunakan emisi historis yang disesuaikan dengan kondisi saat ini dan kecenderungan ke depan terkait misalnya

kepadatan penduduk, tingkat pertumbuhan ekonomi, luas tutupan hutan dan lain-lain. 3. Pendekatan yang lebih mempertimbangkan

kondisi masa depan (forward looking), antara

lain berdasarkan rencana pembangunan wilayah (RTRW, RPJMD). Metode ini memerlukan nalisis yang lebih kompleks dan keperluan data yang lebih beragam. Beberapa konsep pendekatannya itu: (a) Pendekatan modeling, (b) pendekatan fraksi hutan yang secara bioisik, ekonomi dan status legalitasnya beresiko untuk dikonversi atau terdegradasi di masa depan. Dalam pendekatan ini, semua hutan yang dikategorikan beresiko dikonversi apabila tidak ada REDD+ akan mengalami deforestasi semuanya di masa depan, (c)

Penggunaan nilai batas kritis (threshold

value), misalnya penutupan lahan minimal 30%.

Pendahuluan

Opsi dalam

Menentukan

REL

Oleh: Ari Wibowo, Virni Budi Arifanti, Nunung Parlinah, Yanto Rochmayanto, Mega Lugina

(2)

Analisis Perubahan Lahan Data sejarah

perubahan lahan (10-20 tahun)

Data penutupan lahan sekarang

Penyebab deforestasi dan

degradasi

Deforestasi dan degradasi

Perubahan lahan (ha/yr)

Faktor Emisi (tonC/ha)

∆Emisi

(ton C/yr) Definisithunproyksine projection year

REL Opsi 1

Kepadatan penduduk

Pertumbuhan ekonomi

Penyesuaian ∆

Emisi

(tonC/yr) REL Opsi

2

RTRW

Rencana Pengembangan

Skenario

Tahun proyeksi

Projected

Model tataruang

Tahun proyeksi

Proyeksi Penutupan lahan

yad Future LC

∆PL (ha/yr)

Emisi

(tonC/yr) REL Opsi4

Emission factor (tonC/ha)

Gambar 1.

Bagan alur analisis teknis identiikasi REL (UN_REDD, 2012)

Untuk penentuan REL baik skala nasional, sub-nasional atau skala proyek REDD+, diperlukan data dengan tingkat kerincian yang baik (Tier 2-3). Data diperoleh dari hasil analisa citra satelit (remote sensing) dan hasil pengukuran lapangan (ground survey). Untuk citrasatelit, tersedia beberapa pilihan yang sangat tergantung dari ketersediaan sumber daya (dana dan manusia). Pembagian citra didasarkan kepada resolusi, yaitu citra resolusi sedang (10-50 m), citra resolusi tinggi (4-10 m) atau citra resolusi sangat tinggi (1-4 m) tergantung ketersediaan data dan luas cakupan lokasi (tingkat lokasi proyek, kabupaten atau propinsi atau unit management). REL yang disusun dari data aktivitas hasil interpretasi

citra beresolusi tinggi akan meningkatkan akurasi atau mengurangi tingkat kesalahan

(error) akan tetapi memerlukan sumber daya

yang lebih banyak.

Pengukuran di lapangan pada plot-plot contoh harus dilakukan untuk mendapatkan data stok karbon pada berbagai jenis hutan dan penutupan lahan. Metode IPCC (yaitu IPCC Gudeline 2006), dan SNI 7724/2011 telah memberikan metode pengukuran yang meliputi sumber karbon (carbon pools) biomassa di atas tanah (above ground biomass), biomassa di bawah tanah (below ground biomass), kayu mati (necromass), serasah (litter) dan tanah (soil).

L a j u d e f o re s t a s i d i Indonesia pada tahun 1 9 9 0 - 1 9 9 6 s e b e s a r 1,87 juta ha/tahun, dan puncaknya pada tahun 1996-2000 sebesar 3,51 j u t a h a / t a h u n y a n g saat itu terjadi gejolak o t o n o m i d a e r a h d i berbagai daerah yang salah satunya memicu adanya penebangan dan penjarahan hutan. Pada periode tahun berikutnya laju deforestasi menurun pada tahun 2000-2003 sebesar 1,08 juta ha/ tahun dan tahun 2006-2006 sebesar 1,17 juta ha/tahun.

Kebutuhan

Data dalam

Menentukan

REL

Penentuan REL

Nasional

(3)

1,87

3,51

1,08 1,17

1,37

2,83

0,78

0,76

0,50 0,68

0,30

0,41

0,50 1,00 1,50 2,00 2,50 3,00 3,50 4,00

Seluruh Indonesia Di dalam Kawasan Hutan Di luar Kawasan Hutan (APL)

Gambar 2.

Laju deforestasi di dalam dan di luar kawasan hutan

Besar nya emisi Indonesia menur ut Kementerian Lingkungan Hidup (2010) pada tahun 2006 adalah 1,76 Giga ton CO2eq dan besarnya emisi tahun 2020 pada kondisi Business As Usual (BAU) diperkirakan mencapai 2.95 Giga ton CO2eq (Gambar 3). Emisi tersebut sebagian besar (87%) berasal dari sektor kehutanan dan lahan gambut. Lampiran Perpres 61/2011 tentang RAN GRK menyebutkan target penurunan emisi sebesar

26% tahun 2020 yaitu 0,672 Giga Ton CO2 -eq, emisi menjadi 2,278 Giga Ton CO2 eq. Dari target tersebut Kementerian Kehutanan berkewajiban menurun kanemisinya sebesar 0,462 Giga Ton CO2-eq atau BAU 1,777 Giga Ton CO2-e (60%). Dengan demikian emisi BAU untuk sektor kehutanan relatif tetap yaitu 1,7 Giga Ton CO2-e sejak tahun 2006 sampai 2010.

Gambar 3.

Proyeksiemisibusiness as usual(Sumber: SNC, 2010 dan RAN GRK, 2011)

Dalam pelaksanaan mekanisme REDD, Indonesia perlu menetapkan REL ditingkat nasional dengan aplikasi di tingkat sub-nasional atau manajemen unit. Hal ini untuk menghindari terjadinya kebocoran (leakage) karena aplikasi REDD di wilayah tertentu. Penetapan REL untuk Indonesia perlu memperhitungkan data emisi historis dengan mempertimbangkan kondisi hutan yang ada di daerah bersangkutan. Pendekatan ini digunakan dengan pertimbangan bahwa laju deforestasi dan tingkat tutupan hutan sangat beragam antar wilayah.

Adanya perbedaan tingkat deforestasi ini salah satunya disebabkan berbedanya kepadatan pertumbuhan dan laju pembangunan antar wilayah. Wilayah yang sudah lebih dulu membangun memiliki tutupan hutan yang lebih rendah karena sudah banyak yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan lahan pertanian, pembangunan infrastruktur dan lain sebagainya. Berdasarkan konsep transisi hutan, fraksi tutupan hutan akan menurun sejalan dengan perkembangan pembangunan sampai mencapai kestabilan dan kemudian akan meningkat setelah mencapai kestablilan yaitu saat kegiatan ekonomi berbasis non-lahan sudah semakin banyak tersedia.

Penentuan REL

Daerah

(4)

Dengan adanya mekanisme REDD+ diharapkan pola transisi hutan tidak mengikuti apa yang sudah pernah terjadi di masa lalu.

Pada saat ini kondisi setiap pulau menurut konsep transisi hutan dapat dilihat pada Gambar 4.

Gambar 4.

Pola transisi hutan pada berbagai pulau di Indonesia

(Purnomo dan Murdiyarso, 2009)

Pada daerah yang tingkat deforestasi masa lalu tinggi seperti beberapa kabupaten atau propinsi di Sumatera, REL ditentukan dengan menggunakan emisi historis, sedangkan daerah yang laju deforestasi historis rendah dan memiliki tutupan hutan yang masih

luas menggunakan pendekatan forward

looking, yaitu pendekatan modeling dengan

mempertimbangkan laju deforestasi historis. Propinsi dengan laju deforestasi tinggi ialah propinsi yang rata-rata laju deforestasi lebih tinggi dari rata-rata laju deforestasi nasional.

Setiap daerah tidak dapat dilakukan metode penentuan REL secara seragam, hal tersebut tergantung faktor-faktor antara lain mempertimbangkan tingkat emisi yang terjadi dimasa lalu, ketersediaan data pendukung, kebutuhan pertumbuhan ekonomi daerah, kelogisan dari prediksi emisi ke depan serta keputusan politis berbagai pihak dan sector yang berkepentingan di suatu daerah. Hal penting lainnya selain penentuan besarnya REL adalah bagaimana mengimplementasikan aksi mitigasi oleh semua sektor agar tingkat emisi dapat di turunkan

Secara umum opsi metodologi yang dapat digunakan untuk menentukan REL yaitu: (1) historical emission, (2) adjusted historical emission, dan (3) forward looking dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing. Sampai saat ini secara nasional REL di tingkat nasional belum ditetapkan, akan tetapi beberapa pihak telah melakukan perhitungan besarnya emisi nasional termasuk sektor kehutanan. Besarnya emisi nasional pada tahun 2020 berdasarkan skenario BAU menurut SNC 2.95 Gt CO2 dengan target penurunan emisi dari sektor kehutanan dan lahan gambut 87% dan sektor kehutanan sebesar 60% atau BAU

emisi sebesar 1,76 Giga Ton CO2-e. Angka ini dapat dijadikan rujukan oleh sektor kehutanan dan dapat mengeluarkan kebijakan besarnya emisi BAU setiap tahun sampai tahun 2020. Di tingkat sub nasional, berbagai metode perhitungan REL telah diterapkan untuk menghitung besarnya emisi. Penentuan REL di tingkat daerah tidak dapat diterapkan seragam, karena masing-masing daerah memiliki tingkat sejarah deforestasi dan keperluan pembangunan yang berbeda-beda. Akan tetapi sistem kuota target penurunan emisi dapat diterapkan terutama di tingkat provinsi.

Penutup

Kementerian Kehutanan

Badan Penelitian dan Pengembangan Kehutanan

Pusat Penelitian dan Pengembangan Perubahan Iklim dan Kebijakan

Jl. Gunung Batu No. 5 Bogor

Telp.: 0251 8633944; Fax: 0251 8634924;

Email: publikasipuspijak@yahoo.co.id; Website: www.puspijak.org

Gambar

Gambar 1. Bagan alur analisis teknis identiikasi REL (UN_REDD, 2012)
Gambar 2. Laju deforestasi di dalam dan di luar kawasan hutan

Referensi

Dokumen terkait

Tidak ada hubungan antara asupan makanan indeks glikemik tinggi dan aktivitas fisik dengan kadar glukosa darah pada pasien diabetes mellitus tipe II rawat jalan

Jaringan komputer dan internet mempermudah proses pertukaran informasi. Masalah yang muncul adalah informasi yang dilewatkan pada jaringan komputer adalah data

Jumlah total BAL yang diuji menggunakan Kruskall Wallis yaitu nilai p= 0,620 menunjukkan bahwa perlakuan penambahan sari buah nanas tidak ada pengaruh nyata

Jika kunci yang digunakan untuk proses verifikasi berbeda dengan kunci pada proses pemberian digital signature , maka nilai digital signature akan memberikan hasil

Hal ini sesuai dengan penelitian Kusumaningtyas (2011) bahwa terdapat perbedaan yang signifikan (p<0,000) pada hasil pretest dan posttest terhadap pengetahuan

berupa JSON (JavaScript Object Notation) ke data server. Aplikasi ini juga dibangun dengan memanfaatkan Google Maps API dalam memberikan informasi berupa peta lokasi

Seperti telah diuraikan di muka bahwa salah satu fungsi operasional dari Manajemen Sumberdaya Manusia adalah pemeliharaan. Fungsi ini menitik beratkan pada pemeliharaan

Sistem informasi reservasi kamar dapat memberikan kemudahan bagi receptionist dan pelanggan hotel dalam melakukan pemesanan kamarv. Selain itu pengunjung juga dapat