• Tidak ada hasil yang ditemukan

ANALISIS ANDROGRAFOLID DARI INFUSA DAUN SAMBILOTO (Andrographis paniculata Nees) PADA HATI KELINCI SEHAT.

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "ANALISIS ANDROGRAFOLID DARI INFUSA DAUN SAMBILOTO (Andrographis paniculata Nees) PADA HATI KELINCI SEHAT."

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

iii ABSTRAK

Sambiloto (Andrographis paniculata Nees) merupakan salah satu tanaman yang banyak digunakan sebagai obat herbal. Selain itu, sambiloto juga digunakan untuk pemeliharaan kesehatan atau pencegahan penyakit, dimana masyarakat mengkonsumsi sambiloto dalam keadaan sehat. Dalam sambiloto, senyawa aktif utamanya adalah andrografolid. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui profil metabolisme (kadar per satuan waktu) andrografolid dari infusa daun sambiloto di dalam hati kelinci sehat. Empat belas ekor kelinci masing-masing diberi infusa daun sambiloto sebanyak 7 mL/kg BB secara oral. Organ hati diambil pada interval waktu 0,0; 0,5; 1,0; 1,5; 2,0; 3,0; dan 5,0 jam setelah pemberian infusa. Kadar andrografolid dalam organ hati dianalisis dengan Kromatografi Cair Kinerja Tinggi dengan menggunakan kolom C-18, fase gerak metanol:air suling ganda (55:45) dengan laju alir 1 mL/menit, dan detektor UV panjang gelombang 222 nm. Profil metabolisme yang diperoleh menunjukkan bahwa andrografolid dari infusa daun sambiloto dimetabolisme di dalam hati setelah 1,5 jam. Kadar andrografolid di dalam hati sebesar 0,004-0,005 ppm pada 2 jam.

Kata kunci: Sambiloto, andrografolid, infusa, metabolisme, hati

FAKULTAS FARMASI

(2)

iv ABSTRACT

Sambiloto (Andrographis paniculata Nees) is one of the most widely used as herbal medicines. In addition, sambiloto is also used for health maintenance or disease prevention, in which people consume sambiloto in a good condition. In

sambiloto, the main active compound is Andrographolide. This study was conducted to determine the metabolism profile (levels per unit time) Andrographolide from infusion of sambiloto’s leaf in the liver of healthy rabbits.

Fourteen rabbits were each given the infusion of sambiloto’s leaf as much as 7 mL/kg of body weight orally. Livers were taken at time intervals 0.0; 0.5; 1.0; 1.5; 2.0; 3.0; and 5.0 hours after infusion administration. Andrographolide levels in the liver were analyzed by High Performance Liquid Chromatography using C-18 column, mobile phase of methanol: double distilled water (55:45) with flow rate of 1 mL / min, and UV detector wavelength of 222 nm. Metabolism profiles obtained show that Andrographolide from infusion of sambiloto’s leaf is

metabolized in the liver after 1.5 hours. Andrographolide levels in the liver of 0.004-0.005 ppm at 2 hours.

Key words: Sambiloto, andrographolide, infusion, metabolism, liver

FAKULTAS FARMASI

Referensi

Dokumen terkait

Parameter ketersediaan hayati yang diperoleh menunjukkan konsentrasi maksimum 0,2136 µg/mL, waktu dimana tercapai konsentrasi maksimum 1,5 jam dan konsentrasi total

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui bahwa infusa daun sambiloto, infusa buah mengkudu dan kombinasi keduanya dapat menurunkan kadar

Dengan demikian, perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai pengembangan metode refluks dengan variasi jumlah pelarut dan waktu pemanasan untuk ekstraksi andrografolid dari

Dari hasil penelitian ini dapat ditarik kesimpulan bahwa infusa herba Sambiloto (Andropyaphis paniculata Nees.) dosis 25O mglkg BB dapat menurunkan kadar glukosa darah tikus

Telah dilakukan penelitian tentang penetapan kadar andrografolid pada ekstrak etanol Herba Sambiloto (Andrographis paniculata [Burm.f.] Nees) yang dikeringkan di bawah

Penelitian ini bertujuan mengetahui jumlah pelarut dan waktu ekstraksi yang optimum dalam ekstraksi andrografolid menggunakan metode refluks dan mengetahui rendemen

Dengan demikian, perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai pengembangan metode refluks dengan variasi jumlah pelarut dan waktu pemanasan untuk ekstraksi andrografolid dari

Hasil pada uji tahap I yang dapat dilihat pada tabel 1 menunjukkan bahwa infusa herba sambiloto mempunyai efek antihelmintik dan dapat membunuh cacing Ascaris suum