• Tidak ada hasil yang ditemukan

KERANGKA ACUAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "KERANGKA ACUAN"

Copied!
28
0
0

Teks penuh

(1)

DIKLAT PRAJABATAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS) GOLONGAN III HONORER ANGKATAN XLVII

KEMENAG PROV.SULAWESI SELATAN,TENGAH DAN BARAT TANGGAL 15 OKTOBER S.D 7 NOVEMBER 2010 DI MAKASSAR

KERANGKA ACUAN 1. LATAR BELAKANG

Diklat prajabatan sebagaimana diamanatkan oleh peraturan pemerintah nomor 101 tahun 2000 tentang Pendidikan dan Pelatihan Jabatan Pegawai Negeri Sipil, bertujuan untuk memberikan pengetahuan dalam rangka pembentukan wawasan kebangsaan, kepribadian dan etika pegawai Negeri Sipil, disamping pengetahuan Dasar tentang Sistem Penyelenggaraan Pemerintahan Negara, Bidang tugas dan budaya organisasi agar mampu melaksanakan tugas dan perannya sebagai pelayan masyarakat. Hal ini dapat tercermin melalui sikap dan prilaku yang penuh dengan kesetiaan dan ketaatan kepada Negara dan UUD 1945, bermoral dan bermental baik, profesional sadar akan tanggung jawab sebagai pelayan publik serta menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa.

Untuk membentuk sosok PNS yang dimaksud perlu dilaksanakan pembinaan melalui jalur pendidikan dan pelatihan yang mengarah kepada upaya peningkatan :

1. Kepribadian / Sikap mental dan semangat pengabdian yang berorientasi pada kepentingan masyarakat, bangsa, negara, dan tanah air.

2. Kompetensi Teknis, manajerial, atau kepemimpinannya

3. Semangat kerjasama dan tanggung jawab yang tinggi dalam melaksanakan tugas sesuai dengan lingkungan kerja dan misi Instansinya.

Salah satu jenis diklat yang berkaitan dengan pembentukan awal kader pemimpin dilingkungan PNS yaitu melelui Diklat Prajabatan.

Olehnya itu sebelum diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil wajib mengikuti dan lulus pada Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan.

II. DASAR HUKUM PELAKSANAAN

1. Undang- Undang Nomor 43 Tahun 1999, tentang Pokok- Pokok Kepegawaian;

2. Keputusan Presiden RI Nomor 5 tahun 1996 tentang Diklat Prajabatan Colon Pegawai Negeri Sipil;

3. Peraturan Pemerintah Nomor 101 Tahun 2000, tentang Pendidikan dan Pelatihan Jabatan Pegawai Negeri Sipil;

4. Peraturan Pemerintah Nomor 48 tahun 2005 tentang Pengangkatan Tenaga Honorer menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil;

5. Peraturan Kepala Lembaga Administrasi Negara Nomor 2 tahun 2007 tentang pedoman penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan Prjabatan Calon Pegawai Negeri Sipil yang diangkat dari Tenaga Honorer;

6. Keputusan Menteri Agama No.1 Tahun 2003 tentang Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan Pegawai dilingkungan Departemen Agama;

7. Surat Edaran Kepala LAN Nomor 1 tahun 2007 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan Golongan I, II dan III Bagi Calon Pegawai Negeri Sipil yang diangkat dari tenaga Honorer;

8. DIPA Sekretariat Jenderal Kementrian Agama No. 0001/025.01-1/-/2010 Tanggal 31 Desember 2009 Melalui Surat Kuasa Pengguanaan Anggaran (SKPA) No. SKPA-0092/WPB.12/KP-0422/2010 tanggal 10 Juni 2010.

(2)

III. TUJUAN DAN SASARAN 1. Tujuan :

Sesuai dengan ketentuan dalam PP. No. 101 tahun 2000,. Diklat Prajabatan Golongan III bertujuan ;

a. Meningkatkan Pengetahuan, keahlian, keterampilan dan sikap untuk dapat melaksanakan tugas secara profesional dengan dilandasi kepribadian dan etika PNS sesuai dengan kebutuhannya;

b. Menciptakan aparatur yang mampu berperan sebagai pembaharu dan perekat persatuan dan kesatuan bangsa;

c. Memantapkan sikap dan semangat pengabdian yang berorientasi pada pelayanan pengayoman dan pemberdayaan masyarakat;

d. Menanamkan kesamaan Pola pikir yang dinamis dan bernalar agar memiliki wawasan yang komperehensif untuk melasanakan tugas umum dan pembangunan.

2. Sasaran :

a. Tersedianya Pegawai Negeri Sipil yang memiliki sikap mental, kesamaptaan fisik dan disiplin yang tinggi;

b. Setia dan taat kepada Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945; c. Mampu melaksanakan tugas yang menjadi tanggung jawabnya;

d. Mampu membuat laporan dalam bentuk tertulis atas pelaksanaan tugas yang menjadi tanggung jawabnya atau yang dibebankan kepadanya;

e. Memiliki pengetahuan dan kemampuan administrasi dasar yang sesuai dengan kedudukannya.

IV. PESERTA

Peserta Diklat Prajabatan CPNS Golongan III Honorer angkatan XLVII adalah CPNS Honorer yang telah melaksanakan tugas dilingkungan Kementrian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Tengah dan Sulawesi Barat dengan jumlah peserta sebanyak 30 orang dengan perincian sebagai berikut :

NO. INSTANSI JUMLAH

1. Kanwil Kementrian Agama Provinsi Sulawesi Selatan 24 2. Kanwil Kementrian Agama Provinsi Sulawesi Barat 4 3. Kanwil Kementrian Agama Provinsi Sulawesi Tengah 1

4. STAKN Toraja 1

JUMLAH 30

V. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

Penyelenggaraan Diklat Prajabatan CPNS Golongan III Honorer angkatan XLVII ini berlangsung selama kurang lebih 24 hari, terhitung mulai tanggal 15 Oktober s.d 7 November 2010, bertempat di Kampus Balai Diklat Keagamaan Makassar, jl. Sultan Alauddin No.105 Makassar Telp. ( Fax ) 0411-873240

(3)

VI. MATA PELAJARAN

Adapun Mta Pelajaran yang akan disajikan selama proses belajar mengajar berlangsung berjumlah 226 jam pelajaran dengan perincian sebagai berikut :

NO. MATA PELAJARAN

JUMLAH JAM

1 2 3

1. Dinamika Kelompok 12

2. Sistem Penyelenggaraan Pemerintahan Negara Kesatuan RI 12

3. Manajemen Kepegawaian Negara 12

4. Etika Organisasi Pemerintah 12

5. Pelayanan Prima 12

6. Budaya Kerja Organisasi Pemerintah 12

7. Manajemen Perkantoran Modern 12

8. Membangun Kerjasama Tim 12

9. Komunikasi yang efektif 12

10. Wawasan Kebangsaan dalam Kerangka Negara Kesatuan RI 12

11. Kepemerintahan yang baik 12

12. Percepatan Pemberantasan Korupsi 12

13. Pola Pikir PNS (Mind Setting) 24

14. Program Ko- Kurikuler

a. Latihan Kesegaran Jasmani dalam bentuk Senam Kesegaran Jasmani, Permainan, Olahraga, Lari / Jogging

21

b. Baris Berbaris 6

c. Tata Upacara Sipil 6

d. Pengarahan Program 6

e. Ceramah Umum/ Muatan Teknis Substansi Lembaga 6

f. Ceramah Kesehatan Mental 3

g. Ujian 6

h. Evaluasi 4

JUMLAH 226

VII. METODE PEMBELAJARAN

1. Ceramah yang dikombinasikan dengan tanya jawab

2. Diskusi kelompok, menganalisis permasalahan, mengeritik fenomena secara jernih yang berkaitan dengan materi Diklat melalui tahapan sebagai berikut :

a. Mengidentifikasi masalah; b. Mencari faktor-faktor penyebab; c. Merumuskan alternatif solusi;

Sasaran diskusi kelompok antara lain untuk mengembangkan kemampuan menganakisis satiap masalah, tukar menukar informasi dan pengalaman, memperkaya gagasan dan membangun kemampuan berkomunikasi yang saling menghargai dan demokratis.

3. Pendalaman Materi:

a. komunikasi antara peserta secara terorganisir dan berfikir secara dinamis. b. Belajar secara mandiri pada jam-jam pelatihan baik secara individual maupun kelompok.

(4)

VIII. WIDYAISWARA

Widyaiswara yang akan berpartisipasi membimbing peserta dalam proses pembelajaran selama Diklat Prajabatan berlangsung, adalah masing-masing berasal dari:

1) Kantor Regional IV BKN Makassar; 2) SPN Batua Makassar;

3) Balai Diklat Keagamaan Makassar; IX. PANITIA PENYELENGGARA

Dalam rangka terselenggaranya Diklat Prajabatan CPNS Kementerian Agama Gol III Honorer angkatan XLVII Tahun 2010 ini, maka panitia penyelenggara dibentuk dengan komposisi sebagai berikut:

NO NAMA/ NIP KEPANITIANJABATAN JABATAN STRUKTURAL 1. Drs. H. Mahsuni, MM

19601011 198703 1 002 Pembina Kepala Biro Kepegawaian Kementerian Agama RI 2. H. Chamdi Pamuji, SH, MM

19521021 197803 1 001

Pengarah

Kepala Pusdiklat Tenaga Administrasi Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama

3. Dr. H. Abd. Kadir Ahmad, MS 19560602 198503 1 003

Penanggung Jawab

Kepala Balai Diklat Keagamaan Makassar

4 Hj. Musyarrafah Amin, S. Sos, M.Si

19691106 198911 2 001 Ketua

Kasi Diklat Tenaga Administrasi Balai Diklat Keagamaan Makassar

5. Drs. A k h m a d

19640903 199103 1 002 AkademikBidang

Staf Sub Bagian Tata Usaha Balai Diklat Keagamaan Makassar

6. Drs. H. Husain Syahrir

19550513 197603 1 002 Staf Bidang Akademik

Kepala Sub bagian Umum Kanwil Kementerian Agama Prov. Sulawesi Selatan

7. Dra. Atimi. P

19551231 199103 2 002

Bidang Administrasi &

Keuangan

Staf Sub Bgaian Tata Usaha balai Diklat keagamaan Makassar

8. La Haking, S. Pd.I

19760306 200501 1 004 Staf Bidang Administrasi

Staf Pelaksana pada Sub Bagian Umum Kanwil Kementerian Agama Prov. Sulawesi Selatan

X. EVALUASI

Evaluasi yang di lakukan pada Diklat Prajabatan CPNS Golongan III Honorer Angkatan XLVII meliputi evaluasi terhadap peserta, widyaiswara, Panitia dan Evaluasi Program/ Penyelenggara.

A. PESERTA

Aspek-aspek yang di nilai terhadap peserta yaitu: 1. Aspek sikap dan perilaku yang meliputi:

1) Disiplin

2) Kepemimpinan 3) Kerjasama 4) Prakarsa

(5)

- Disiplin

Disiplin adalah ketaatan dan kepatuhan peserta terhadap selaruh ketentuan yang ditetepkan oleh panitia penyelenggara.

Indikator Disiplin adalah: 1. Kehadiran;

2. Ketepatan hadir dikelas sesuai ketentuan; 3. Ketentuan penyelesaian tugas

4. Etika sopan santun 5. Kerapian Berpakaian

6. Keikutsertaan dalam kegiatan olahraga (senam, lari/ jogging), PBB dan ketentuan lain yang ditetapkan secara bersama baik oleh peserta maupun panitia bersama dengan peserta.

- Kepemimpinan

Kemampuan dalam memberikan motivasi dan menggerakkan peserta lainnya, mengemukakan pendapat serta meyakinkan orang lain dan mengatur/ menyelesaikan masalah/ ketegangan yang mungkin ada.

Indikator Kepemimpinan adalah :

1. Objektif dan tegas dalam mengambil keputusan

2. Membela kepentingan bersama sesuai dengan kepentingan yang berlaku 3. Bertanggung jawab

4. Memberi contoh yang dapat menjadi teladan seperti komunikatif, konsisten, adil, jujur, tegas dan rasional.

- Kerjasama

Kerjasama adalah kemampuan untuk menyelesaikan tugas secara bersama-sama. Indikator kerjasama adalah ;

1. Menyelesaikan tugas bersama dengan orang lain secara kooperatif; 2. Membina keutuhan dan kekompakan kelompok;

3. Tidak mendikte atau mendominasi kelompok 4. Mau menerima / menghargai pendapat orang lain. - Prakarsa

Kemampuan untuk mengajukan gagasan yang bermanfaat bagi kepentingan kelompok atau kepentingan yang lebih luas.

Indikator Prakarsa sebagai berikut :

1. Berprilaku positif untuk membantu kelancaran diklat dan membuat situasi diklat lebih dinamis;

2. Mampu membuat peran-peran yang nyata, baik yang menyangkut materi diklat maupun yang menyangkut kelancaran pelaksanaan diklat;

3. Dapat menyampaikan gagasan/ide baru yang kritis, kontruktif dan bermanfaat;

4. Mengajukan pertanyaan yang relevan dan tidak bersifat menguji atau memojokkan orang lain;

2. Aspek penguasaan materi

Unsur penguasaan materi meliputi Resume/Bahas ulang serta ujian tertulis dari keseluruhan materi yang telah diikuti oleh peserta.

Indikator penguasaan materi tersebut adalah angka yang dihasilkan dari jawaban peserta dalam ujian tertulis.

(6)

3. Bobot penilaian

1). Sikap dan perilaku : 60 %

- Disiplin : 24 % - Kepemimpinan : 12 % - Kerjasama : 12 % - Prakarsa : 12 % 2). Penguasaan materi : 40 % 4. Cara Penilaian

1). Nilai terendah adalah 0 (nol) sedangkan nilai tertinggi 100 (seratus)

2). Nilai sikap dan perilaku merupakan nilai keseluruhan yang diperoleh dengan rumus sebagai berikut :

- Nilai disiplin ( antara 0 dan 100 dikalikan bobot 24 % )

- Nilai Kepemimpinan ( antara 0 dan 100 dikalikan bobot 12 % ) - Nilai Kerjasama ( antara 0 dan 100 dikalikan bobot 12 % ) - Nilai Prakarsa ( antara 0 dan 100 dikalikan bobot 12 % )

3). Nilai dari hasil ujian yang diperoleh rumus : Nilai hasil ujian ( antara 0 dan 100 ) dikalikan bobot 40%

4). Jumlah nilai akhir peserta adalah nilai sikap dan perilaku ditambah nilai hasil ujian. 5). Penilaian terhadap peserta dilakukan oleh tim penilai yang terdiri dari Widyaiswara dan

Panitia.

5. Kualifikasi Nilai Akhir Peserta

1. Lulus Sangat Memuaskan ( Skor : 92,5 – 100 ) 2. Lulus Memuaskan ( Skor : 85,0 – 92,4 ) 3. Lulus Baik Sekali ( Skor : 77,5 – 84,9 ) 4. Lulus Baik ( Skor : 70,0 – 77,4 ) 5. Tidak Lulus ( Skor dibawah 70,0)

B. WIDYAISWARA

Adapun aspek penilaian terhadap Widyaiswara antara lain : 1. Penguasaan Materi;

2. sistimatika penyajian; 3. Kemampuan menyajikan;

4. Penggunaan Metode dan Sarana; 5. Sikap dan Prilaku;

6. Cara menjawab pertanyaan; 7. Penggunaan bahasa; 8. Pemberian motivasi; 9. Pencapaian Tujuan; 10. Ketepatan waktu; 11. Ketepatan Waktu; 12. Kerjasama Tim.

(7)

C. PENYELENGGARA

Aspek yang dinilai dalam penyelenggaraan diklat sebagai berikut : 1. Efektifitas penyelenggaraan;

2. Ketersediaan bahan diklat; 3. Kesiapan sarana diklat;

4. Kesesuaian pelaksanaan program dengan rencana;

5. Ketersediaan dan kelengkapan sarana dan prasarana Diklat;

6. Kebersihan kelas, asrama, kantin, kamar mandi / WC dan lain – lain; 7. Ketersediaan fasilitas olah raga dan kesehatan.

SERTIFIKAT

Peserta Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan Calon Pegawai Negeri Sipil ( CPNS ) Golongan III Honorer Angkatan XLVII tahun 2010 yang dinyatakan LULUS, diberikan Surat Tanda Tamat Pendidikan dan Pelatihan yang ditandatangani oleh Kepala Biro Kepegawaian Kementerian Agama atas nama Sekretaris Jenderal Kementerian Agama, Kepala Pusdiklat Administrasi Kementerian Agama atas nama Kepala Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama serta Kepala Balai Diklat Keagamaan Makassar.

PENUTUP

Hal – hal yang dianggap perlu dan belum diatur dalam Kerangka Acuan ini akan diatur kemudian sesuai kebutuhan dan kepentingan Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan CPNS Honorer Golongan III Angkatan XLVII.

Makassar, 14 Oktober 2010 Panitia Pelaksana;

K e t u a,

Hj. Musyarrafah Amin, S. Sos, M. Si NIP.19691106 198911 2 001

(8)

TATA TERTIB

I. KETENTUAN UMUM

Peserta Pendidikan dan Pelatihan Prajabatan CPNS Honorer Golongan III Angkatan XLVII Kementerian Agama Tahun 2010 ini adalah CPNS yang ditunjuk dan telah mendapat surat tugas atau mandat dari pimpinan unit kerjanya masing-masing serta memenuhi segala persyaratan administrasi dan telah terdaftar pada panitia penyelenggara.

II. KETENTUAN KHUSUS

Selama Diklat berlangsung setiap peserta harus memperhatikan dan mentaati semua aturan dan ketentuan Tata Tertib sebagai berikut :

1. Peserta wajib tinggal di asrama yang telah disediakan;

2. Peserta wajib berpakaian rapi dengan ketentuan sebagai berikut :

a. Hari Senin s.d Sabtu mengenakan baju putih polos lengan panjang, celana/rok warna hitam dan memakai dasi.

b. Pada upacara pembukaan dan penutupan diklat menggunakan pakaian KORPRI lengkap

c. Selama proses belajar mengajar di kelas memakai sepatu warna hitam dan tanda peserta

d. Malam hari pakaian batik bagi laki-laki sedangkan perempuan menyesuaikan. 3. Untuk keseragaman pas foto peserta dalam STTPP, maka para peserta wajib

menyetorkan pas foto sbb:

a. Pas foto ukuran 4 x 6 sebanyak 4 lembar dan 2 x 3 sebanyak 1 lembar berwarna (latar belakang warna merah)

b. Pas foto peserta menghadap ke depan, memakai kemeja putih polos lengan panjang dan berdasi tanpa memakai kacamata.

4. Peserta laki-laki wajib memotong rambut dengan rapi (dengan ukuran maksimal ukuran 1 cm)

5. Peserta tidak diperkenankan membawa senjata tajam / senjata api dan obat-obat terlarang selama mengikuti diklat;

(9)

6. Peserta wajib mengikuti oleh raga/senam, apel pagi dan apel malam serta seluruh program yang telah ditentukan dan bagi peserta yang kehadirannya di bawah 95 % dinyatakan gugur;

7. Peserta yang tidak dapat mengikuti salah satu kegiatan diklat disebabkan sesuatu alasan yang tidak dapat dielakkan, wajib memberitahukan dan minta izin kepada pembina / penyelenggara;

8. Peserta wajib menjaga kesopanan dan tingkah laku yang baik, dan memelihara rasa kebersamaan diantara sesama peserta baik di dalam kelas maupun di luar kelas serta asrama;

9. Peserta wajib hadir 5 menit sebelum kegiatan dimulai;

10. Peserta diharuskan menandatangani daftar hadir, apabila diketahui ada peserta yang menandatangani daftar hadir peserta lainnya akan dikenakan sanksi oleh panitia penyelenggara;

11. Peserta tidak dibenarkan keluar dari ruangan kelas tanpa izin dari widyaiswara atau panitia penyelenggara;

12. Sebelum dan sesudah kegiatan di kelas, salah seorang peserta menyampaikan laporan kepada widyaiswara, penceramah atau pengarah;

13. Peserta tidak dibenarkan merokok dalam kelas;

14. Peserta memperoleh pelayanan konsumsi selama di asrama

15. Peserta wajib menjaga dan memelihara kebersihan dan kerapihan baik di kelas, ruang makan maupun di lingkungan asrama masing-masing;

16. Peserta wajib melaporkan kepada penyelenggara apabila ada hal-hal yang dapat menggangu ketentraman asrama;

17. Peserta wajib mengadakan do’a bersama menurut agama dan kepercayaan masing-masing sebelum dan sesudah makan;

18. Peserta wajib berpakaian rapi pada waktu makan, tidak dibenarkan memakai celana pendek, pakaian olahraga dan sarung;

19. Peserta tidak dibenarkan menerima tamu di dalam kamar;

20. Peserta wajib memelihara dengan baik barang-barang dan alat-alat perlengkapan yang ada di dalam kamar, apabila ada barang-barang rusak atau hilang sepenuhnya menjadi tanggungjawab peserta yang bersangkutan;

21. Peserta mendapat pelayanan kesehatan apabila mengalami sakit ringan, sedangkan peserta yang sakit berat dan memerlukan rawat inap menjadi tanggung jawab peserta dengan menggunakan Askes pribadi.

(10)

III. PENGORGANISASIAN PESERTA

Untuk menciptakan ketertiban dan kelancaran proses penyelenggaraan Diklat secara keseluruhan, maka dipandang perlu adanya pengorganisasian peserta sebagai berikut : A. Ketua Kelas dengan tugas

1. Memelihara ketertiban di dalam kelas sebelum dan selama diklat berlangsung; 2. Menunjuk dan mengkoordinir pelaksanaan pelaporan kesiapan peserta untuk

mengikuti pendidikan dan pelatihan;

3. Menjadi mediator antara peserta, panitia penyelenggara dan widyaiswara untuk hal- hal yang berkaitan dengan kelancaran proses belajar mengajar;

4. Melaksanakan tugas-tugas lainnya sesuai petunjuk panitia penyelenggara. B. Lurah dengan tugas :

1. Mengkoordinasikan ketertiban dan kenyamanan seluruh peserta diklat di luar kelas terutama saat berada di Asrama dan ruang makan;

2. Mengatur/menetapkan jadwal petugas adzan, Imam dan Kultum untuk pelaksanaan Ibadah Shalat Berjamaah;

3. Memberikan pemahaman dan meningkatkan pengertian tentang perlunya gerakan kebersihan dan penghematan pemanfaatan tenaga listrik dan air bersih pada masing-masing penghuni kamar;

4. Melaksanakan tugas-tugas lainnya sesuai petunjuk panitia penyelenggara. IV. LAIN-LAIN

Hal-hal yang dianggap perlu dan belum diatur dalam Tata Tertib ini akan ditentukan kemudian sesuai kebutuhan pendidikan dan Pelatihan

Makassar, 21 September 2010 Panitia Bidang Akademik Drs. Akhmad NIP. 19640903 199103 1 002

(11)

PEDOMAN PENILAIAN DISIPLIN PESERTA

1. Unsur yang dinilai untuk setiap peserta Diklat Prajabatan dan huruf kodenya : a. Kehadiran (Kode : “A”), terdiri :

(A1) Apakah yang bersangkutan terlambat pada saat registrasi/pengarahan pada pembukaan / penutupan dan Ko Kurikuler;

(A2) Apakah yang bersangkutan datang terlambat pada saat kegiatan di kelas/diskusi;

(A3) Apakah peserta datang terlambat pada saat upacara apel bendera. b. Penampilan (Kode : “B”), terdiri dari :

(B1) Apakah yang bersangkutan tidak aktif mengeluarkan pendapat; (B2) Apakah yang bersangkutan tidak aktif mengucapkan salam; (B3) Apakah yang bersangkutan tidak aktif membantu orang lain ;

(B4) Apakah yang bersangkutan tidak menjadi pendengar yang baik atau menang sendiri;

(B5) Apakah yang bersangkutan tidak minta izin ketika meninggalkan kegiatan yang sedang berlangsung;

(B6) Apakah yang bersangkutan dalam bertanya bersifat menguji pelatih atau panitia;

(B7) Apakah yang bersangkutan menguap tidak sopan di kelas / over acting.

c. Ketaatan (Kode : “C”), terdiri dari:

(C1) Apakah yang bersangkutan tidak tepat waktu dalam menyelesaikan tugas; (C2) Apakah yang bersangkutan tidak mengikuti petunjuk dan perintah /

memprotes keputusan bersama;

(C3) Apakah yang bersangkutan tidak mencatat materi latihan yang diberikan pelatih atau tidak bersungguh-sungguh memperhatikan penjelasan pelatih; (C4) Apakah yang bersangkutan tidak melawan panitia/pelatih. Atau membuat

keonaran;

(C5) Apakah yang bersangkutan tidak menjaga kebersihan dan membuang sesuatu sembarangan;

(C6) Apakah yang bersangkutan tidak antri sewaktu snack/minum atau tidak tertib;

(12)

d. Kerapihan (Kode : “D”), terdiri dari :

(D1) Apakah yang bersangkutan tidak rapi dalam berpakaian;

(D2) Apakah yang bersangkutan berpakaian tidak bersih atau lusuh atau tidak benar dalam berpakaian;

(D3) Apakah atribut yang dipakai tidak lengkap dan tidak tepat pada tempatnya. 2. Tata cara penilaian disiplin peserta dalam hal pelanggaran maupun yang menonjol/positif

serta penilaian komponen disiplin menggunakan formulir seperti terlampir. 3. Keterangan formulir :

a. Kode “ P ” = berarti pelanggaran Kode “ M ” = berarti menonjol / positif

b. Setiap pelanggaran komponen disiplin (A, B, C, dan D) diisi dengan angka sanksinya pada kolom “ P ”, yaitu semua dengan jenis pelanggaran setengah berat mengenai komponen-komponen :

Komponen (A2) Terlambat mengikuti kegiatan di kelas diberi sanksi minus 2 (-2);

Komponen (A3) Terlambat ikut Upacara Apel Bendera diberi sanksi minus 3 (-3); Komponen (C2) Tidak mengikuti petunjuk/perintah/memprotes keputusan

bersama diberi sanksi (-5);

Komponen (C4) Melawan panitia/pelatih atau membuat onar diberi sanksi minus 5 (-5);

Komponen (C7) Curang/menyontek dalam ujian diberi sanksi minus 4 (-4) c. Setiap hal yang menonjol/positif, diberi angka bonus plus satu (+1)

Adapun komponen disiplin yang mendapat bonus menonjol/positif adalah : (B1) = Aktif mengeluarkan pendapat;

(B3) = Aktif membantu orang lain;

(B4) = Menjadi pendengar yang baik / tidak mau menang sendiri; (C1) = Tepat waktu dalam menyelesaikan tugas ;

(C3) = Aktif mencatat/memperhatikan penjelasan dari panitia/ pelatih; (C5) = Menjaga kebersihan / tidak membuang sesuatu sembarang tempat; (C6) = Antri sewaktu snack/ minum dan tetap tertib;

(D2) = Berpakaian bersih, tidak lusuh dan benar.

d. Jika komponen disiplin yang dinilai menunjukkan hal biasa-biasa maka yang bersangkutan tidak diberi angka sanksi atau bonus

4. Standar nilai disiplin bagi setiap peserta pada saat latihan dimulai dari nilai 74. 5. Rumus menetapkan nilai disiplin adalah :

(13)

Pelanggaran = P Hal menonjol/positif = M Nilai disiplin akhir = Na

6. Penilaian disiplin dilakukan setiap saat selama peserta mengikuti LPJ, baik yang bersifat kurikuler maupun ko kurikuler.

7. Setiap pelatih/panitia hendaknya membuat catatan pelanggaran maupun hal-hal menonjol/positif dari peserta yang diamati setiap hari. Catatan dari pelatih dikumpul oleh panitia pada saat kegiatan kelas selesai.

8. Penentuan nilai akhir disiplin peserta dilaksanakan pada saat semua kegiatan latihan selesai melalui suatu rapat panitia yang membahas dan mempertimbangkan semua hasil isian formulir disiplin dari anggota panitia maupun dari pelatih atau widyaiswara.

Makassar, 14 Oktober 2010 Ketua Panitia,

Hj. Musyarrafah Amin, S. Sos, M. Si NIP. 19691106 198911 2 001

(14)

KODE ETIK

PEGAWAI KEMENTERIAN AGAMA

KAMI PEGAWAI KEMENTERIAN AGAMA YANG BERIMAN DAN BERTAKWA KEPADA TUHAN YANG MAHA ESA :

1. MENJUNJUNG TINGGI KESATUAN DAN PERSATUAN BANGSA;

2. MENGUTAMAKAN PENGABDIAN DAN PELAYANAN KEPADA MASYARAKAT;

3. BEKERJA DENGAN JUJUR, ADIL, DAN AMANAH;

4. MELAKSANAKAN TUGAS DENGAN DISIPLIN, PROFESIONAL DAN INOVATIF;

(15)

JANJI PESERTA

KAMI PESERTA DIKLAT PRAJABATAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL HONORER GOLONGAN III TAHUN 2010 BERJANJI :

1. SENANTIASA BERIMAN DAN BERTAQWA KEPADA TUHAN YANG MAHA ESA, MENJUNJUNG TINGGI DAN SETIA KEPADA PANCASILA DAN UNDANG-UNDANG DASAR 1945;

2. SENANTIASA MENJUNJUNG TINGGI DERAJAT DAN MARTABAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN;

3. SANGGUP DENGAN PENUH KESADARAN, UNTUK MENJALANKAN SEMUA KETENTUAN BAIK YANG TERTULIS MAUPUN YANG TIDAK TERTULIS YANG BERLAKU DI LINGKUNGAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN;

4. MEMAHAMI BAHWA PESERTA PENDIDIKAN DAN PELATIHAN BEKERJA DENGAN PRINSIP KEHORMATAN SEBAGAI DASAR;

5. AKAN MENJALANKAN TUGAS DAN KEWAJIBAN, ATAS DASAR SALING MENGHORMATI, DENGAN PENUH RASA TANGGUNG JAWAB.

(16)

PANCA PRASETIA KORPS PEGAWAI REPUBLIK INDONESIA

KAMI ANGGOTA KORPS PEGAWAI REPUBLIK INDONESIA INSAN YANG BERIMAN DAN BERTAKWA KEPADA TUHAN YANG MAHA ESA BERJANJI :

1. SETIA DAN TAAT KEPADA NEGARA KESATUAN DAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA YANG BERDASARKAN PANCASILA DAN UNDANG-UNDANG DASAR 1945;

2. MENJUNJUNG TINGGI KEHORMATAN BANGSA DAN NEGARA SERTA MEMEGANG TEGUH RAHASIA JABATAN DAN RAHASIA NEGARA;

3. MENGUTAMAKAN KEPENTINGAN NEGARA DAN MASYARAKAT DI ATAS KEPENTINGAN PRIBADI DAN GOLONGAN;

4. BERTEKAD MEMELIHARA PERSATUAN DAN KESATUAN BANGSA SERTA KESETIAKAWANAN KORPS PEGAWAI REPUBLIK INDONESIA;

5. BERJUANG MENEGAKKAN KEJUJURAN DAN KEADILAN SERTA MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN DAN PROFESIONALISME.

(17)

JADWAL PELAJARAN / KEGIATAN

DIKLAT PRAJABATAN CPNS HONORER GOLONGAN III ANGKATAN XLVII KEMENTRIAN AGAMA PROVINSI SULAWESI SELATAN DAN SULAWESI BARAT

TANGGAL 15 OKTOBER S.D 7 NOVEMBER 2010 DI MAKASSAR NO. HARI/ TANGGAL WAKTU MATA PELAJARAN JUM JAM WIDYAISWA RA PENDAMPIN G 1 2 3 4 5 6 7 1. 15-10-2010Jumat

07.00-15.00 Cek in Peserta - Panitia 16.00-17.30 19.30-22.00 Upacara Pembukaan Pengarahan Umum/Pengenala n Kampus -- Panitia Panitia Panitia 2. 16-10-2010Sabtu 07.30-09.45 Pengarahan Program 3 Bidang Akademik 09.45-10.00 Istirahat - -10.00-12.15 Lanjutan Pengarahan Program

3 Ketua Panitia Akhmad

12.15-13.00 Istirahat -

-13.00-15.15 Tugas Baca 3 Sda

15.15-15.30 Istirahat - -

-15.30-17.45 Tugas Baca - Bid. Akademik Sda

19.30-21.00 Tugas Baca - Sda

-3. Ahad

17-10-2010

05.30-06.15 OlahRaga/ Senam 1 Panitia Akhmad 07.00-09.00 Bakti Kampus - Panitia Sda

(18)
(19)

4. 18-10-2010Senin

05.30-06.15 OlahRaga/ Senam 1 Suhartina, SH Panitia 07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Atimi. P 07.30-09.45 Dinamika Kelompok 3 Tim Diklat : 1. Drs. H. Moh. Arief Gesoka 2. Asep saefullah, S.Ag, M.Pd sda 09.45-10.00 Istirahat - -10.00-12.15 Lanjutan Dinamika Kelompok 3 Sda Sda 12.15-13.00 Istirahat - - -13.00-15.15 Lanjutan Dinamika Kelompok 3 Sda Sda 15.15-15.30 Istirahat - - -15.30-17.45 Lanjutan Dinamika Kelompok 3 Sda Sda 19.30-21.00 Tugas Baca/ Resume/Bahas Ulang - Drs. Akhmad Sda 5. 19-10-2010Selasa

05.30-06.15 OlahRaga/ Senam 1 Panitia Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Sda

07.30-09.45 Sistem Peny. Pemerintahan NKRI 3 Dra. Hj. Nadjmah Madjid La Haking 09.45-10.00 Istirahat - -10.00-12.15 Lanjutan Sistem

Pemerintahan 3 Sda Sda

12.15-13.00 Istirahat - - -13.00-15.15 Lanjutan Sistem Pemerintahan 3 Sda Sda 15.15-15.30 Istirahat - - -15.30-17.45 Lanjutan Sistem Pemerintahan 3 Sda Sda 19.30-21.00 TugasBaca/ Resume/Bahas Ulang - Drs. Akhmad Sda 6. Rabu 20-10-2010

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Panitia H. Munir, BA

07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Sda

07.30-09.45 Budaya Kerja Organisasi

Pemerintah

3 Drs. Musafir

Ramli, S.IPI H. Husain Shahrir

09.45-10.00 Istirahat - -

-10.00-12.15 Lanjutan Budaya Kerja

(20)

12.15-13.00 Istirahat - - -13.00-15.15 Lanjutan Budaya Kerja 3 Sda Sda 15.15-15.30 Istirahat - - -15.30-17.45 Lanjutan Budaya Kerja 3 Sda Sda 19.30-21.00 Tugas Baca/ Resume/Bahas Ulang - Drs. Akhmad Sda 1 2 3 4 5 6 7. Kamis 21-10-2010

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Suhartina Panitia 07.00-07.30 Apel pagi - Panitia Atimi. P 07.30-09.45 Etika Organisasi

Pemerintah 3 Drs. H. Moh. Arief Gekosa Sda 09.45-10.00 Istirahat -10.00-12.15 Lanjutan Etika Organisasi 3 Sda Sda 12.15-13.00 Istirahat 13.00-15.15 Lanjutan Etika Organisasi 3 Sda Sda 15.15-15.30 Istirahat -15.30-17.45 Lanjutan Etika

Organisasi 3 Sda Sda

17.45-19.30 Tugas Baca/ Resume/ Bahas Ulang

- Drs. Akhmad

-8. 22-10-2010Jumat

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Panitia Panitia 07.30-09.45 Peraturan

Baris-Berbaris

3 SPN Batua

09.45-10.00 Istirahat - -

-10.00-12.15 Lanjutan PBB 3 Sda Sda

12.15-13.00 Istirahat -13.00-15.15 Tata Upacara

Sipil (TUS)

3 Sda Sda

15.15-15.30 Istirahat - -

-15.30-17.45 Lanjutan TUS 3 Panitia Sda 19.30-21.45 Tugas Baca / Resume / Bahas Ulang Drs Akhmad -9. Sabtu 23-10-2010

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Panitia Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - Sda Atimi. P

07.30-09.45 Manajemen Kepegawaian Negara 3 BKN Sda 09.45-10.00 Istirahat -10.00-12.15 Lanjutan

Kepegawaian 3 Sda Sda

12.15-13.00 Istirahat -13.00-15.15 Lanjutan

(21)

Kepegawaian 3 Sda Sda 15.15-15.30 Istirahat

-15.30-17.45 Lanjutan

Kepegawaian 3 Sda Sda

17.45-19.30 Istirahat - - -19.30-21.00 Tugas Baca/ Resume/Bahas Ulang - Drs. Akhmad -1 2 4 5 6 7 10. 24-10-2010Ahad 05.30-06.15 Olah Raga / Senam 1 Suhartina, SH Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Sda

07.30-08.30 Bakti Kampus - Panitia Sda

11. Senin 25-10-2010

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Panitia Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Sda

07.30-09.45 Kepemerintahan

yang baik 3 Hafidah As’ad, Dra. Hj. M.Pd H. Husain Syahrir 09.45-10.00 Istirahat - - -10.00-12.15 Lanjutan Kepemerintahan 3 Sda Sda 12.15-13.00 Istirahat - - -13.00-15.15 Lanjutan

Kepemerintahan 3 Sda Sda

15.15-15.30 Istirahat - - -15.30-17.45 Lanjutan Kepemerintahan 3 Sda Sda 19.30-21.00 Tugas Baca / Resume/Bahas Ulang -Drs. Akhmad -12. Selasa

26-10-2010 05.30-06.1507.00-07.30 Olah Raga/SenamApel Pagi 1- PanitiaPanitia Irfan, SESda 07.30-09.45 Percepatan Pemberatan Korupsi 3 Drs. H. Nurdin Baturante, M.Ag La Haking 09.45-10.00 Istirahat - -10.00-12.15 Lanjutan Pemberatan Korupsi 3 Sda Sda 12.15-13.00 Istirahat - - -13.00.-15.15 Lanjutan Pemberantasan

Korupsi 3 Sda Sda

(22)

-15.30-17.45 Lanjutan Pemberantasan Korupsi 3 Sda Sda 19.30-21.00 Tugas Baca/ Resume/ Bahas Ulang - Drs. Akhmad

(23)

-1 2 3 4 5 6 7

Rabu 27-10-2010

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Panitia Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - Sda Sda

07.30-09.45 Komunikasi Yang Efektif 3 Dra. Hj. Hafidah As’ad, M.Pd Sda 09.45-10.00 Istirahat - - -10.00-12.15 Lanjutan

Komunikasi 3 Sda Sda

12.15-13.00 Istirahat - - -13.00-15.15 Lanjutan Komunikasi 3 Sda Sda 15.15-15.30 Istirahat - - -15.30-17.45 Lanjutan Komunikasi 3 Sda Sda 17.45-19.30 Istirahat - - -19.30-21.00 Tugas Baca / Resume/Bahas Ulang - Drs. Akhmad -14. Kamis 28-10-2010

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Suhartina Panitia

07.00-07.30 Apel pagi - Panitia Sda

07.30-09.45 Wawasan Kebangsaan dalam Kerangka NKRI 3 Asep Saefullah, S.Ag, M.Pd La Haking 09.45-10.00 Istirahat - - -10.00-12.15 Lanjutan Wawasan

Kebangsaan 3 Sda Sda

12.15-13.00 Istirahat - -

-13.00-15.15 Lanjutan Wawasan

Kebangsaan 3 Sda Sda

15.15-15.30 Istirahat - -

-15.30-17.45 Lanjutan Wawasan

Kebangsaan 3 Sda Sda

19.30-21.00 Tugas Baca / Resume / Bahas Ulang

- Drs. Akhmad

-15. 29-10-2010Jumat

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Panitia

07.00-07.30 Apel pagi - Panitia Sda

07.30-09.45 Ceramah

Kesehatan Mental 3 Patsan, M.AgDrs. H.M. H. Husain Syahrir

09.45-13.00 Istirahat - - -13.00-15.15 Ceramah Muatan Teknis Substantif (MTSL) 3 Dra.Hj. Nadjmah Sda

(24)

Madjid

15.15-15.30 Istirahat - -

-15.30-17.45 Lanjutan MTSL 3 Sda Sda

19.30-21.00 TugasBaca/ Resume / Bahas Ulang -Drs. Akhmad Sda 1 2 3 4 5 6 16. 30-10-2010Sabtu 05.30-06.15 Olah Raga /

Senam 1 Suhartina Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - Sda

07.30-09.45 Manajemen Perkantoran Modern 3 Drs. H. Nurdin Baturante, M.Ag La Haking 09.45-10.00 Istirahat - - -10.00-12.15 Lanjutan

Perkantoran 3 Sda Sda

12.15-13.00 Istirahat - - -13.00-15.15 Lanjutan Perkantoran 3 Sda Sda 15.15-15.30 Istirahat - - -15.30-17.45 Lanjutan

Perkantoran 3 Sda Sda

19.30-21.00 Tugas Baca /Resume/ Bahas Ulang -Drs. Akhmad -17. Ahad 31-10-2010

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Sda

(25)

18. 1-11-2010SENIN

05.30-06.15 olah raga/senam 1 Panitia Panitia 07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Atimi.P 07.30-09.45 Membangun Kerjasama Tim (MKT) 3 Tim Diklat : 1. Dra. A. Nurjannah, S.Pd 2. Dra. St. Jumriani Sambe, M.Si Sda 09.45-10.00 Istirahat - -

-10.00-12.15 Lanjutan MKT 3 Sda Sda

12.15-13.00 Istirahat - -

-13.00-15.15 Lanjutan MKT 3 Sda Sda

15.15-15.30 Istirahat - -

-15.30-17.45 Lanjutan MKT 3 Sda Sda

19.30-21.00 Tugas Baca / Resume/Bahas Ulang - Drs. Akhmad Sda 19. 2-11-2010Selasa 05.30-06.15 Olah Raga /

Senam 1 Panitia Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - Akhmad

07.30-09.45 Pelayanan Prima 3 Drs. H. Ahmad. R, M.Pd

Sda

09.45-10.00 Istirahat - -

-10.00-12.15 Lanjutan

Pelayanan Prima 3 sda Sda

15.15-15.30 Istirahat - - -15.30-17.45 Lanjutan Pelayanan Prima 3 sda Sda 19.30-21.00 Tugas Baca/Resume/Ba has Ulang - Drs. Akhmad Sda 20. Rabu 3-11-2010

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Panitia Sda

07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Sda

07.30-09.45 Mind Setting PNS 3 Tim Diklat : 1.Dra. Hj. Nadjmah Madjid 2. Dra. St. Jumriati. S. M.sI Atimi. P 09.45-10.00 Istirahat - - -10.00-12.15 Lanjutan Mind

Setting 3 Sda Sda

12.15-13.00 Istirahat - -

-13.00-15.15 Lanjutan Mind Setting

3 Sda Sda

(26)

-15.30-17.45 Lanjutan Mind Setting 3 Sda Sda 19.30-21.00 Tugas Baca / Resume / Bahas Ulang - Drs. Akhmad Sda

(27)

1 2 3 4 5 6 7

21. 4-11--2010Kamis

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Suhartina Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Sda

07.30-09.45 Lanjutan Mind Setting

3 Tim Diklat La Haking

09.45-10.00 Istirahat - - -10.00-12.15 Lanjutan Mind Setting 3 Sda Sda 12.15-13.00 Istirahat - - -13.00-15.15 Lanjutan Mind

Setting 3 Sda Sda

15.15-15.30 Istirahat - - -15.30-17.45 Lanjutan Mind Setting 3 Sda Sda 19.30-21.00 Tugas Baca / Resume / Bahas Ulang - Drs. Akhmad -22. 5-11-2010Jumat 05.30-06.15 Olah Raga / Senam 1 Panitia Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Sda

07.30-09.45 UJIAN I 3 SPN Batua Sda

09.45-14.00 Istirahat - -

-14.00-16.15 UJIAN II 3 Sda Sda

23. Sabtu 6-10-2010

05.30-06.15 Olah Raga/Senam 1 Panitia Panitia 07.00-07.30 Apel Pagi - Panitia Sda 07.30-12.15 Test Kemampuan Membaca Al-Qur’an - Drs.Akhmad Atimi. P 14.00-19.30 Istirahat - - -20.00-23.00 Inaugurasi /

Renungan - Diklat/PanitiaTim Panitia

24. Ahad 7-11-2010

05.30-06.15 Olah Raga/Senam - Panitia Panitia

07.00-07.30 Apel Pagi - sda Sda

07.30-10.30. Evaluasi 4 sda Sda

10.30-15.00 Istirahat - -15.00-16.00 Persiapan Upacara Penutupan - sda Sda 16.00-17.30 Upacara Penutupan - sda Sda 17.30-19.30 Perampungan tugas-tugas kepanitiaan - sda Sda

(28)

Makassar, 11 Februari 2010 Panitia

Bidang Akademik,

Drs. Akhmad

Referensi

Dokumen terkait

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat, karunia, serta anugerah yang begitu Agung sehingga penulis dapat menyelesaikan thesis dengan judul “Suplementasi

Penulisan ilmiah ini menyajikan pembuatan situs homepage Burung Kenari dengan tujuan memberikan informasi bagi pengguna Internet yang mempunyai hobi terhadap berbagai jenis burung

KEJADIAN ISPA PADA ANAK USIA 6-24 BULAN DI PUSKESMAS KECAMATAN KEBON JERUK. JAKARTA BARAT

Tujuan dari penelitian ini untuk menemukan dan menganalisa: (1) korelasi antara kepuasan kerja dengan AQ; (2) korelasi antara kepuasan kerja dengan AQ laki-laki; (3)

Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga penyusun telah menyelesaikan tugas akhir dengan judul Perancangan Jembatan RANGKA

[r]

salib yang dikenakan bagi pelaku jarimah hudud hirabah. Hukuman salib sebagai hukuman ta’zir dilakukan tanpa didahului atau disertai dengan. mematikan si pelaku

CARA PENGGUNAAN DAN PEMELIHARAAN