PEMERINTAH KABUPATEN BONDOWOSO
UNIT LAYANAN PENGADAAN
KELOMPOK KERJA 10
Jalan Letnan Amir Kusman no.02 Telp 421153
e-mail : [email protected] website : http://www.bondowosokab.go.id
B O N D O W O S O
BERITA ACARA RAPAT PENJELASAN PEKERJAAN (AANWIJZING)
PEMILIHAN LANGSUNG
DENGAN PASCAKUALIFIKASI
Pekerjaan : Pengurukan, Pengerasan Akses Jalan Masuk Pasar Hewan Nomor : 23.15/04/POKJA10-PASAR.HEWAN/2.01.03.1 /2015 Tanggal : 22 Juni 2015
Pada hari ini Senin Tanggal Dua Puluh Dua Bulan Juni Tahun Dua Ribu Lima Belas pukul 09.00 – 11.00 WIB, dengan mengambil tempat di Kantor ULP Kabupaten Bondowoso, kami yang bertanda tangan di bawah ini, POKJA 10 ULP Kabupaten Bondowoso, yang diangkat berdasarkan Surat Perintah Ketua Unit layanan Pengadaan (ULP) Kabupaten Bondowoso Nomor : 905/58/430.7.1/2015 tanggal 10 Juni 2015, telah mengadakan Rapat Penjelasan Pekerjaan (Aanwijzing) kegiatan seperti tersebut di atas dengan informasi dan hasil sebagai berikut:
1. Rapat dipimpin dan dibuka oleh Ketua POKJA 10 ULP Kabupaten Bondowoso tanggal 22 Juni 2015, yaitu drh. EDI POERNOMO pada pukul 09.00 – 11.00 WIB
2. Rapat dihadiri oleh POKJA 10 ULP Kabupaten Bondowoso, Konsultan Perencanaan Teknis dan Penyedia secara online melalui website LPSE Kabupaten Bondowoso:
http://lpse.bondowosokab.go.id
3. Dalam rapat Penjelasan (Aanwijzing), POKJA memberikan kesempatan kepada peserta untuk menyampaikan pertanyaan apabila terdapat ketidakjelasan mengenai Dokumen Pengadaan selama 120 (Seratus Dua Puluh) menit, mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 11.00 WIB. Pertanyaan peserta secara online melalui fasilitas aplikasi Sistem Pelelangan Secara Elektronik (SPSE) Kabupaten Bondowoso: http://lpse.bondowosokab.go.id
4. Risalah Tanya Jawab : TIDAK ADA PERTANYAAN
Demikian Berita Acara ini dibuat dengan sebenarnya dan dengan penuh tanggung jawab untuk dipergunakan sebagaimana mestinya
TTD.
POKJA 10 ULP KABUPATEN BONDOWOSO
NO NAMA Jabatan dalam POKJA
1 Drh. EDI POERNOMO Ketua
2 HERGIAR YULI P, ST., MT Sekretaris