• Tidak ada hasil yang ditemukan

S PRS 1006285 Chapter5

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "S PRS 1006285 Chapter5"

Copied!
3
0
0

Teks penuh

(1)

Syifa Nudiya Fauziyah, 2015

Analisis Unsur-Unsur Budaya Dalam Film Comme Un Chef

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu BAB V

KESIMPULAN DAN REKOMENDASI

5.1 Kesimpulan

Film Comme Un Chef yang disutradarai oleh Daniel Cohen adalah jenis film

bertema drama komedi keluarga berdurasi panjang yang sebagian besar menceritakan

tentang dunia kuliner Perancis. Penggambaran dari film ini sangat menarik, meskipun

berlatar belakang tentang dunia kuliner tetapi disajikan juga banyak cerita seperti

persahabatan dan kehidupan keluarga.

Melalui penelitian ini dapat ditemukan bentuk unsur-unsur budaya yang

terdapat pada kehidupan masyarakat Perancis. Unsur budaya yang dimaksud adalah 7

(tujuh) unsur budaya berdasarkan teori Koentjaraningrat dan 5 (lima) teori unsur

budaya menurut Samover, et al. Dengan menggunakan dua teori tersebut peneliti

memperoleh sembilan unsur budaya yaitu sejarah, keagamaan, nilai-nilai, sistem

pengetahuan, organisasi sosial, sistem peralatan hidup dan teknologi, sistem mata

pencaharian hidup, bahasa, dan kesenian. Hasil akhir penelitian dalam film ini yaitu

peneliti menemukan berbagai unsur-unsur budaya, namun secara keseluruhan tidak

terdapat unsur keagamaan.

Berikut ini hasil penelitian yang telah peneliti lakukan berkenaan dengan

rumusan masalah yang telah ditetapkan.

1. Film Comme Un Chef mengandung banyak unsur-unsur budaya yang

ditunjukkan di hampir setiap adegan dan dialog. Bentuk penyajian unsur

budaya dalam film ini sangat bermacam-macam, diantarannya menceritakan

persaingan ketat dunia kuliner Perancis dan perjalanan karir koki muda yang

(2)

Syifa Nudiya Fauziyah, 2015

Analisis Unsur-Unsur Budaya Dalam Film Comme Un Chef

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

persahabatan yang diperlihatkan diantara para koki. Lalu cerita perjuangan,

kerja keras dan semangat untuk mencapai mimpi sebagai koki handal dan

terkenal di Perancis. Selain itu, adanya rasa kerja sama dan tanggung jawab

dalam mempertahankan prestasi restoran yang ditunjukkan oleh para koki,

khususnya yang banyak diperankan oleh karakter Jacky dan Alexandre.

Diceritakan pula kisah kehidupan keluarga yang tinggal bersama tanpa ikatan

pernikahan antara Jacky dan Béatrice.

2. Peneliti mendapatkan 54 data unsur budaya yang ditemukan dalam 25 adegan

dalam film Comme Un Chef, diantaranya 1 (satu) unsur sejarah, 10 (sepuluh)

unsur nilai-nilai, 4 (empat) unsur organisasi sosial, 9 (sembilan) unsur mata

pencaharian hidup, 13 (tiga belas) unsur tentang sistem pengetahuan, 7 (tujuh)

unsur peralatan dan teknologi, 7 (tujuh) unsur bahasa, dan 3 (tiga) unsur

kesenian. Dari sembilan unsur budaya tersebut yang paling banyak ditemukan

adalah unsur budaya tentang sistem pengetahuan karena dalam film ini

banyak memberikan informasi tentang dunia kuliner termasuk contoh

makanan dan minuman yang ada dan terkenal di Perancis, serta

memperkenalkan metode memasak baru yang memiliki cita rasa seni seperti

masakan molekuler. Melalui film ini digambarkan bahwa makanan tidak

hanya identik sebagai pelengkap nutrisi untuk tubuh tetapi semakin

berkembangnya zaman, makanan juga ditransformasi menjadi unik, indah dan

menarik. Selain itu, dalam dunia kuliner kita diperkenalkan dengan organisasi

Le Guide yang dibentuk untuk menilai khusus dalam perkembangan dunia

memasak di setiap restoran. Unsur sistem pengetahuan ini banyak ditemukan

dari dialog maupun adegan yang sedang berlangsung dalam film.

3. Hasil penelitian ini dapat pula diaplikasikan dalam perkuliahan Civilisation

Française dengan menggunakan fiche pédagojique seperti yang telah

(3)

Syifa Nudiya Fauziyah, 2015

Analisis Unsur-Unsur Budaya Dalam Film Comme Un Chef

Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

5.2 Rekomendasi

Setelah melakukan penelitian dengan menggunakan berbagai sumber dan

mengikuti pedoman penelitian, maka peneliti ingin mengemukakan beberapa

rekomendasi yang nantinya diharapkan dapat bermanfaat untuk banyak pihak.

Rekomendasi ini ditujukan bagi mahasiswa, peneliti selanjutnya dan Departemen

Pendidikan Bahasa Perancis.

1. Bagi Mahasiswa diharapkan dapat menumbuhkan rasa ingin tahu yang

berkaitan dengan kehidupan sehari-hari masyarakat Perancis dan menambah

wawasan mahasiswa khususnya seputar budaya.

2. Bagi Departemen Pendidikan Bahasa Perancis diharapkan dapat menjadi

referensi tambahan dalam pembelajaran Civilisation Française dan

menambah sumber kajian kepustakaan yang mendukung penelitian tentang

budaya

3. Bagi peneliti lainnya juga diharapkan menganalisis unsur-unsur budaya pada

Referensi

Dokumen terkait

pergeseran makna yang terjadi pada penerjemahan budaya material dalam penelitian.

PENGGUNAAN MEDIA FILM BISU UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN NARASI. Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

Analisis Semantik Bahasa Argot Dalam Dialog Film Jeux d’Enfants Karya Yann Samuel.. Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

Analisis gaya bahasa dan makna dalam film l’’ecume des jours karya Michel Gondry Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu..

Analisis Nilai Pendidikan Karakter Dalam Penokohan Film Les Choristes (2004) Karya Christophe Barratier.. Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu |

Analisis Nilai Kepahlawanan dalam Film « Un long dimanche de fiançailles » Karya Jean- Pierre Jeunet.. Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

berupa teks yang dapat mendukung pesan pada gambar karikatur, kemudian. tanda nonverbal ditemukan berupa bahasa tubuh pada gambar

Penggunaan Metode Sugesti Imajinasi Berbasis Media Trailer Film dalam Pembelajaran Menulis Karangan Deskripsi.. Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu |