• Tidak ada hasil yang ditemukan

Analisis Kalsium, Kalium dan Magnesium pada Pakkat (Calamus caesius Blume.) secara Spektrofotometri Serapan Atom

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Analisis Kalsium, Kalium dan Magnesium pada Pakkat (Calamus caesius Blume.) secara Spektrofotometri Serapan Atom"

Copied!
3
0
0

Teks penuh

(1)

1 BAB I

PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang

Tumbuhan rotan termasuk dalam suku Arecaceae merupakan tumbuhan yang memanjat, berbatang memanjang, bentuk bulat dan berduri. Batang tanaman rotan terbagi menjadi ruas-ruas seperti bambu, namun bagian dalam tidak kosong tetapi berisi jaringan pembuluh (Jasni, dkk., 2012; Sinambela, 2011).

Rotan muda atau biasa disebut dengan pakkat merupakan makanan khas masyarakat Mandailing di Tapanuli Selatan, Sumatera Utara. Bagian dalam batang yang berwarna keputih-putihanlah yang diambil untuk dimakan, rasanya pahit memberi ciri khas tersendiri, biasanya dikonsumsi dengan cara dibakar terlebih dahulu. Selain itu, bisa juga dikonsumsi dengan cara direbus, proses perebusan ini bermanfaat untuk menghilangkan rasa pahit (Harrist, 2014).

Zat gizi yang harus dikandung dalam makanan, yaitu karbohidrat, protein, lemak, vitamin-vitamin, garam mineral, dan air. Mineral merupakan bagian dari tubuh dan memegang peranan penting dalam pemeliharaan fungsi tubuh, baik tingkat sel, jaringan, organ maupun fungsi tubuh secara keseluruhan. Mineral digolongkan ke dalam mineral makro dan mineral mikro. Mineral makro antara lain: natrium, klorida, kalium, kalsium, fosfor, dan magnesium, sedangkan yang termasuk mineral mikro seperti besi, mangan dan tembaga (Rukmana, 2007; Almatsier, 2001).

Kalsium berfungsi dalam perkembangan dan pemeliharaan tulang, proses pembekuan darah, kontraksi otot, transmisi impuls syaraf dan metabolisme sel.

(2)

2

Kalium adalah mineral penting yang diperlukan tubuh dalam pengaturan keseimbangan cairan tubuh yang membantu menjaga tekanan osmotik. Magnesium dalam tubuh berfungsi meningkatkan tekanan osmotik dan membantu mengurangi getaran otot (Almatsier, 2001; Budiyanto, 2004).

Belum ada literatur yang menjelaskan tentang kandungan mineral yang terdapat didalam pakkat. Berdasarkan uraian di atas, peneliti tertarik untuk melakukan identifikasi dan analisis kalsium, kalium dan magnesium yang terdapat pada pakkat. Metode yang dipilih untuk analisis kalsium, kalium dan magnesium adalah Spektrofotometri Serapan Atom (SSA). Adapun alasan pemilihan metode ini dikarenakan mempunyai kepekaan yang tinggi (batas deteksi kurang dari 1 ppm) dan pelaksanaannya relatif sederhana (Gandjar dan Rohman, 2009).

1.2Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang penelitian di atas, maka rumusan masalah penelitian adalah sebagai berikut:

a. apakah terdapat kalsium, kalium dan magnesium pada pakkat segar, pakkat bakar dan pakkat rebus?

b. berapakah kadar kalsium, kalium dan magnesium pada pakkat segar, pakkat bakar dan pakkat rebus?

c. apakah terdapat perbedaan kadar kalsium, kalium dan magnesium pada pakkat segar, pakkat bakar dan pakkat rebus?

(3)

3 1.3Hipotesis

Hipotesis penelitian ini adalah sebagai berikut:

a. terdapat kalsium, kalium dan magnesium pada pakkat segar, pakkat bakar dan pakkat rebus.

b. pada pakkat segar, pakkat bakar dan pakkat rebus mengandung kalsium, kalium dan magnesium dalam jumlah tertentu.

c. terdapat perbedaan kadar kalsium, kalium dan magnesium pada pakkat segar, pakkat bakar dan pakat rebus.

1.4Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut:

a. untuk mengetahui apakah terdapat kalsium, kalium dan magnesium pada pakkat segar, pakkat bakar dan pakkat rebus.

b. untuk mengetahui kadar kalsium, kalium dan magnesium pada pakkat segar, pakkat bakar dan pakkat rebus.

c. untuk mengetahui perbedaan kadar kalsium, kalium dan magnesium pada pakkat segar, pakkat bakar dan pakkat rebus.

1.5 Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian ini adalah untuk memberikan informasi kepada masyarakat tentang kandungan kadar kalsium, kalium dan magnesium pada pakkat segar, pakkat bakar dan pakkat rebus.

Referensi

Dokumen terkait

tahun...di ..., maka bersama ini dinyatakan bahwa Permohonan Rekomendasi Lisensi yang diajukan oleh Komisi Penilai AMDAL Kabupaten .... belum memenuhi kelengkapan

bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud huruf a dan b, perlu menetapkan Keputusan Bupati Bantul tentang Penetapan Nama Taman Kanak-kanak Penerima Program

[r]

[r]

Upaya yang dapat dilakukan untuk menjaga sistem pernapasan diantaranya ialah dengan menggunakan masker jika berada di jalan raya atau ketika sedang bersih-bersih, tidak

Zakat dalam agama Islam pada hakikatnya adalah sebagai bagian dari harta yang dimiliki oleh seorang Muslim yang wajib dikeluarkan atas perintah Allah untuk dipergunakan

• sepakan percuma tidak terus adalah diberi kepada pasukan lawan jika kesalahan berlaku di dalam kawasan penalti penjagi gol berkenaan, sepakan itu dibuat di tempat mana

Di susun penulis sebagai salah satu persyaratan untuk memperoleh gelar arjana pada Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara Penghargaan yang tinggi dan