• Tidak ada hasil yang ditemukan

Debri Haryndia Putri

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Debri Haryndia Putri"

Copied!
6
0
0

Teks penuh

(1)

Keunikkan Transformasi Kontainer Bekas

Keunikkan Transformasi Kontainer Bekas

Keunikkan Transformasi Kontainer Bekas

Keunikkan Transformasi Kontainer Bekas

ISU pemanasan global masih menghangat di segala bidang kehidupan. Berbagai upaya terus dilakukan untuk menghambat pemanasan bumi, perubahan iklim secara ekstrem, dan degradasi kualitas lingkungan. Berbagai fakta akibat pemanasan global mendorong lahirnya berbagai produk industri yang inovatif dalam dunia arsitektur dan bahan bangunan. Namun, pengembangan material-material yang inovatif ini tidak disertai dengan pemakaiannya pada bangunan baru. Para arsitek dan desainer banyak yang ragu-ragu dalam mencoba material baru tersebut, sebab jika terjadi suatu kesalahan maka akan mengakibatkan kerugian biaya yang cukup besar. Sehingga pemilihan material bangunan sangat terbatas kali dan monoton. Pada dasarnya, tujuan dari pengembangan material bangunan ini adalah mencari material baru yang lebih murah, baik dalam hal pemasangan, pemeliharaan , dan pengaruhnya pada manusia dan lingkungan.

Pengembangan bahan material baru yang berwawasan lingkungan pada dunia arsitektur merupakan sebuah pengembangan konsep dasar green living yang telah dikenal oleh masyarakat luas, yaitu reuse, reduce, dan recycle. Konsep recycle dapat menjadi sebuah pilihan bagi para arsitek dan desainer untuk menciptakan peluang karya-karya desain yang spektakuler dengan menggunakan barang-barang yang terbuang. Keuntungan menggunakan bahan-bahan daur ulang ini adalah mengurangi pemakaian sumber daya alam sehingga turut melestarikan alam Indonesia. Salah satu contoh aplikasi barang bekas yang dapat ditransformasikan menjadi karya arsitektur yang cukup menarik adalah kontainer bekas.

Penggunaan kontainer bekas sebagai bahan material daur ulang dipicu oleh permasalah sampah di lingkungan. Peti kemas atau kontainer yang digunakan untuk transportasi barang dengan menggunakan kapal selalu menimbulkan masalah, sebab biaya pembuatan kontainer baru lebih murah daripada mengirimkan kembali kontainer-kontainer tersebut dalam keadaan kosong. Kontainer yang dipakai untuk mengirim barang ini akan menumpuk di pelabuhan, tanpa kembali ke tempat atau negara asalnya.

(2)

Apabila kontainer ini dibiarkan menumpuk, maka kontainer bekas ini akan terbuang sia-sia, hanya menjadi onggokan besi tua.

Penumpukkan kontainer bekas juga terjadi pada pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Kondisi inilah yang mendorong Bapak Sunarto untuk mengolah tumpukkan kontainer bekas menjadi sebuah kantor siap pakai. Inspirasi Bapak Sunarto untuk mengubah tumpukkan kontainer bekas ini menjadi sebuah kantor siap pakai didasarkan pada pengalaman pribadinya ketika berada Papua pada tahun 1980, ketika ia masih bertugas menjadi anggota Brimob di Free Port. Di sana, ia melihat pengaplikasian kontainer sebagai sebuah kantor. Pada tahun 1997, Pak Sunarto kembali ke Surabaya dan memulai usahanya menyulap kontainer-kontainer bekas yang menumpuk di Tanjung Perak menjadi kantor mungil siap pakai.

Pembuatan office kontainer didesain sendiri oleh Bapak Sunarto. Selanjutnya anak buahnya akan mengerjakan sesuai desain. Ukuran kontainer yang biasanya dipakai untuk membuat rumah atau bangunan adalah ukuran 40 kaki dan 20 kaki. Kontainer 40 kaki memiliki dimensi panjang 12,19 meter, lebar 2,44 meter, dan tinggi 2.59 meter.

Gb. 1. Tumpukkan kontainer bekas di Tanjung Perak, Surabaya

(3)

Sedangkan kontainer 20 kaki memiliki dimensi panjang 6 meter, lebar 2,4 meter dan tinggi 2,59 meter. Harga kontainer bekas (kondisi 80%) ukuran 40 kaki (12 meter) di Surabaya berkisar antara 15 hingga 19 juta Rupiah. Alat transportasi dan angkut kontainer ini bisa disewa dengan tarif 110 ribu hingga 130 ribu Rupiah per jam (untuk daerah sekitar Surabaya). Sedangkan hitungan biaya untuk tahap penyelesaian, tentunya akan tergantung pada material yang digunakan. Keuntungan yang didapatkan pak Sunarto dari sebuah office kontainer cukup tinggi. Satu buah office kontainer dijual dengan harga 40 hingga 80 juta rupiah lengkap dengan isinya.

Salah satu bangunan kantor yang telah mengunakan office kontainer di Surabaya adalah kantor milik Polisi Pelabuhan Tanjung Perak. Sepintas kantor polisi ini terlihat seperti kontainer biasa, hanya saja tampilan eksteriornya lebih mencolok dibandingkan kontainer biasa. Office kontainer ini dicat dengan warna kuning yang menyala dan hitam, dimana kedua warna ini merepresentasikan warna polisi Indonesia. Selain itu, pada kontainer yang lebih kecil terdapat tulisan milik Kesatuan Polisi Pengamanan Pelabuhan KP3 Tanjung Perak, sedangkan lainnya bertuliskan Pos Polisi.

Gb. 2. Proses pembuatan kontainer bekas menjasi kantor siap pakai Sumber : http://berita.liputan6.com, diakses tanggal 13 Maret 2010

1

2

3

(4)

Gb. 3. Office kontainer milik Polisi Pelabuhan Tanjung Perak Sumber : http://www.jawapos.com, diakses tanggal 13 Maret 2010

Kontainer toilet berukuran 2 x 3 meter, sedangkan kantornya berukuran 4 x 2 meter. Interior toilet mirip fasilitas kamar kecil di perkantoran atau tempat perbelanjaan. Toilet dibagi dua bagian. Satu ruangan untuk pria, lainnya untuk wanita. Meski kulit luarnya terbuat dari besi, lantai toilet menggunakan keramik cokelat muda. Tembok dalam juga berbahan keramik. Ketika pintu dibuka, terdapat dua anak tangga. Di sisi kanan, terdapat wastafel dilengkapi cermin. Di depannya ada urinoir dan toilet duduk. Desain kantor polisi keliling hampir sama. Lantai dan temboknya juga dari keramik. Di dua sisi kontainer diberi jendela kaca berukuran 1 x 1 meter. Kantor itu dilengkapi air conditioner agar petugas di dalam tidak merasa terpanggang. Di sisi kanan kantor disiapkan ruangan berukuran 1,5 x 2 meter untuk tidur.

Gb. 4. Salah satu sudut interior office kontainer

(5)

Pengalihfungsian kontainer bekas menjadi bangunan serbaguna seperti kantor merupakan inovasi baru dalam bidang arsitektur di Indonesia, namun inovasi ini telah banyak dikembangkan di luar negeri. Desain transformasi kontainer dilakukan oleh arsitek dan desainer interior yang berpengalaman di bidangnya, sehingga bila dibandingkan dengan finishing Interior kontainer milik Bapak Sunarto yang sangat sederhana, interior kontainer yang diproduksi oleh negara luar tampak lebih modern dan kreatif. Kontainer bekas tidak hanya dikembangkan dalam bentuk tunggal seperti di Indonesia, namun lebih dari itu, mereka berkreasi menciptakan kantor, rumah, asrama, kafe bahkan hotel dengan menggunakan kontainer bekas sebagai struktur utama bangunan. Kontainer tersebut dijajarkan dan ditumpuk menjadi sebuah massa bangunan, sifat dasar kontainer yang modular mempermudah pelaksanaannya. Selain itu, ada yang dirancang dengan dengan sistem bongkar-pasang otomatis. Dengan menekan tombol, maka kontainer yang bentuknya persegi terbuka dan bertransformasi menjadi bangunan baru yang unik. Bahkan ada pula kontainer “hijau” dimana ia dirancang hemat energi dengan panel surya di atapnya sehingga bisa menghasilkan sumber listrik sendiri dan rumput sitetis pada lantainya untuk menambah kesan “hijau” di dalamnya.

Gb. 5. Berbagai macam transformasi kontainer di luar negeri yang kreatif dan modern

Sumber : http://warungkopi.forumotion.net, diakses tanggal 13 Maret 2010

Rumah Kantor Sculp (IT) ILLY coffee shop

(6)

Modifikasi kontainer bekas menjadi sebuah lingkungan binaan merupakan sebuah inovasi dalam eko-arsitektur. Karya desain ini memiliki beberapa dampak yang cukup baik bagi lingkungan alam terkait permasalahan isu global-warming, antara lain:

• Mengurangi sampah kontainer bekas di pelabuhan yang menumpuk, akibat mahalnya pengembalian kontainer kosong ke negara atau tempat asalnya .

• Keberadaanya dapat menggantikan material kayu sebab struktur dinding, atap, dan lantainya menggunakan struktur dasar kontainer itu sendiri, sehingga akan membantu mengurangi penebangan kayu liar (illegal logging).

• Bangunan dari kontainer ini 25% lebih cepat dibangun dibandingkan dengan penggunaan bahan bangunan pada umumnya. Dan bila seandainya harus dibongkarpun, sebagian material (terutama container itu sendiri) dapat digunakan kembali. Apabila tidak ingin dibongkar, kontainer ini sangat mudah dipindahkan, sehingga dapat mengurangi sampah bongkaran bangunan.

Melihat dampak positif transformasi kontainer bekas terhadap lingkungan sekitar, usaha ini cukup prospektif untuk masa depan. Berbagai tampilan desain kontainer dari luar yang didesain langsung oleh para arsitek dan desainer diharapkan dapat memacu kreativitas para arsitek dan desainer interior dalam negeri untuk menciptakan modifikasi kontainer yang lebih kreatif, mengingat pengembangnya di Indonesia bukanlah seorang praktisi desain sehingga desain yang dihasilkan sangat sederhana. Setiap kreativitas dalam proses desain yang didasarkan pada kesadaran akan kondisi lingkungan akan membantu keberlangsungan bumi yang lebih baik bagi manusia dan makhluk hidup lainnya.

REFERENSI:

http://berita.liputan6.com, diakses tanggal 13 Maret 2010 http://warungkopi.forumotion.net

http://www.bakarasan-community.com, diakses tanggal 13 Maret 2010 http://www.jawapos.com, diakses tanggal 13 Maret 2010

Referensi

Dokumen terkait

Dengan demikian, pada kesempatan tugas perancangan desain interior ini penulis tertarik untuk membuat fasilitas perpustakaan untuk desainer yang mampu memfasilitasi

Medium ini diciptakan oleh beberapa profesi rancang bangun (desain) yang terkait satu sama lain, seperti arsitek sebagai pencipta bentuk bangunan dan desainer komunikasi visual yang

Menjadi seorang desainer interior tidak hanya memiliki keterampilan menyalurkan visi kreativitas dalam memadukan unsur elemen desain dalam sebuah komposisi saja, tetapi

Di dalam dunia desain interior, aspek komunikasi sangatlah penting. Dengan cara inilah seorang desainer mengemukakan gagasannya kepada klien, dan disisi lain

Semua kaos baik untuk anak maupun bayi di desain oleh desainer grafis yang berpengalaman, para desainer kami mempunyai jam terbang yang sangat tinggi sehingga dari proses

Manfaat dari perancangan dan perencanaan Pusat Konservasi tersebut bagi desainer adalah mengenal dan menambah wawasan desain interior terhadap perlakuan ruang bagi

Konsep Aplikasi finishing pada Interior Mengacu pada konsep dasar dari perancangan, maka finishing yang digunakan dalam desain adalah menggunakan finishing yang memiliki

Selain itu laporan ini juga bermanfaat bagi mahasiswa/i jurusan desain interior untuk mengetahui bagaimana seorang desainer memerankan sebuah ide pikirnya yang berupa