• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I PENDAHULUAN 1. Latar belakang - Strategi Komunikasi Pemasaran di Instagram dan Minat Beli (Studi Koresional tentang Strategi Komunikasi Pemasaran Brodo Footwear Melalui Instagram dan Minat Beli Mahasiswa FISIP USU)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2019

Membagikan "BAB I PENDAHULUAN 1. Latar belakang - Strategi Komunikasi Pemasaran di Instagram dan Minat Beli (Studi Koresional tentang Strategi Komunikasi Pemasaran Brodo Footwear Melalui Instagram dan Minat Beli Mahasiswa FISIP USU)"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I PENDAHULUAN

1. Latar belakang

Perkembangan teknologi informasi semakin pesat dan mempengaruhi

hampir seluruh aspek kehidupan dewasa ini. Istilah internet sudah bukan sesuatu

yang asing di tengah-tengah masyarakat dunia. Dengan kehadiran internet di

negara manapun di berbagai belahan dunia sudah tidak ada lagi batas dalam

memperoleh informasi dalam waktu yang sama di tempat berbeda dengan jarak

yang jauh sekalipun orang dapat saling bertukar informasi dan berkomunikasi

melalui jaringan internet dengan memanfaatkan satelit sebagai media

transformasi.

Internet dapat diartikan sebagai jaringan komputer luas dan besar yang

mendunia, yaitu menghubungkan pemakai komputer dan suatu tempat ke tempat

lain di seluruh dunia. Internet yang merupakan singkatan dari inter dan

networking adalah suatu kumpulan jaringan komputer dan berbagai jenis tipe,

yang saling berkomunikasi dengan menggunakan suatu standar komunikasi.

Secara teknis, internet merupakan dua komputer atau lebih yang saling

berhubungan membentuk jaringan komputer hingga meliputi jutaan komputer di

dunia, yang saling berinteraksi dan bertukar informasi. Sedangkan dari segi ilmu

pengetahuan, internet merupakan sebuah perpustakaan yang di dalamnya terdapat

berupa teks, grafik, suara maupun animasi dalam bentuk elektronik. Jadi, internet

sarana yang efektif dan efisien untuk melakukan pertukaran informasi jarak jauh.

Perkembangan internet telah mempengaruhi perkembangan ekonomi.

Berbagi transaksi jual beli yang sebelumnya hanya bisa dilakukan dengan cara

(2)

dilakukan melalalui internet. Perkembangan teknologi semakin memperluas

perdagangan bebas seolah-olah perdagangan menjadi tanpa batas ruang dan

waktu. Hal ini menyebabkan semakin tinggi pula persaingan yang harus dihadapi

oleh semua pihak terutama pihak perusahaan selaku produsen.

Perusahan-Pada saat sekarang, kemajuan teknologi dan globalisasi membuat setiap

elemen dalam kegiatan ekonomi mengalami pergeseran dalam setiap aktivitasnya.

konsumen menginginkan pola pemenuhan kebutuhan yang efektif dan efisien dan

produsen menghasilkan produk-produk inovasi yang selama ini mungkin tidak

pernah ada dalam benak orang lain. Kemajuan teknologi terlihat seperti

meningkatnya jumlah telepon seluler, meningkatnya penggunaan internet dan

munculnya bisnis yang selama ini tidak diperhitungkan dan tiba-tiba merajai pasar

seperti yahoo, Amazon.com, google atau e-bay. Setiap orang memiliki notebook

atau netbook, serta munculnya smartphone yang dilengkapi oleh internet acces,

e-mail, facebook, twitter dan sebagainya (Situmorang,2011: 3).

Promosi yang dilakukan perusahaan juga telah mengalami pergeseran,

dimana banyak perusahaan yang beralih dari promosi melalui media cetak dan

elektronik beralih ke promosi melalui internet yang salah satunya adalah media

sosial. Hadirnya media sosial seperti facebook, twitter, YouTube sebagai media

promosi karena media sosial menjadi porsi terbesar bagi konsumen menghabiskan

waktunya secara online. Media sosial menjadi tempat yang tepat untuk

(3)

Sosial media memungkinkan para pelaku pasar untuk berkomunikasi

dengan sesamanya, pelanggan, dan calon pelanggan. Sosial media memberi

identitas kepada brand atau merek yang dipasarkan dan membantu untuk

menyebarkan pesan dengan cara yang santai dan komunikatif.

Banyaknya masyarakat menggunakan media sosial, perusahaan dapat

menggunakan media sosial sebagai media untuk mempromosikan produk mereka

seperti menampilkan iklan, pemasaran langsung, promo, dan informasi produk.

Pengguna media sosial yang sebelumnya hanya ingin berkomunikasi dengan

temannya di media sosial menjadi tahu akan informasi salah satu produk yang

ditampilkan pada akun jejaring sosial mereka.

Instagram adalah sebuah aplikasi smartphone yang fungsi utamanya sebagai tempat untuk meng-upload dan share foto-foto/Video secara online.

Instagram ini lahir pada tanggal 6 Oktober 2010 dan dirilis untuk platform iOS. Sebanyak 25 ribu pengguna berhasil mendaftar di hari pertama. Pada tanggal 13

oktober 2010 penggunanya mencapai 100 ribu dan pada tanggal 21 Desember

2010 mencetak rekor jumlah pengguna mencapai 1 juta dan sampai pada saat ini

perkembangan Instagram semakin pesat (Bambang,2012:15).

Instagram merupakan salah satu media sosial yang di dalamnya terdapat online shop yang saat ini banyak digunakan sebagai bisnis yang menguntungkan

karena hasil foto yang ditampilkan sangant menarik melalui aplikasinya. Para

kaum muda sering membeli pakain melalui fitur Instagram karena tampilan foto

dari Instagram membuat tergiur dan berkeinginan untuk membelinya. Kelebihan

dari Instagram yaitu hasil foto dapat di share ke media sosial lainya seperti,

(4)

dilihat oleh orang-orang yang memiliki Instagram saja.

Instagram telah menjadi suatu fenomena sendiri dikalangan pengguna media sosial khususnya remaja. Walapun banyak media sosial yang lain sering

digunakan oleh kalangan remaja tetapi Instagram sendiri tidak kalah populernya.

Karena Instagram ini sendiri merupakan media sosial yang pertama bergerek

khususnya dalam bidang foto. Banyak orang yang memanfaatkan Instagram ini

sebagai sarana untuk berbisnis dengan cara meng-upload foto-foto yang akan

mereka pasarkan dengan berbagai variasi editan yang dapat membuat tertarik para

pembeli.

Para produsen berkeinginan besar mencari strategi pemasaran baru yang memiliki

tujuan untuk menarik dan mempertahankan konsumen. Berbagi jenis barang dan

jasa dengan ratusan merek membajiri pasar Indonesia. Persaingan antar brand

akan semakin tajam merebut konsumen. Maraknya onlone shop yang begitu

banyak terkadang tidak bersamaan dengan strategi pemasaran agar barang-barang

yang dijual laku di pasaran sehingga nantinya tidak mengalami kerugian. Dengan

ini para produsen akan melakukan berbagai cara untuk membuat semua

dagangannya itu laku terjual. Persaingan antar produk di pasaran mendorong

produsen gencar untuk berpromosi guna menarik perhatian konsumen. Promosi

dapat dilakukan melalui berbagai cara, antara lain melalui promosi penjualan,

publisitas umum, penjualan pribadi, dan periklanan. Promosi melalui media sosial

sangatlah efisien karena menggunkan biaya rendah atau bahkan gratis dan

mempunyai persuasif yang kuat karena dapat memberikan informasi yang jelas

terhadap produk pada segmen tertentu.

(5)

Kelautan). Saat ini, Brodo Footwear juga menjual berbagi barang-barang fashion

lain, seperti: aksesoris pria (dompet, tali pinggang), kaos, dan jaket. Produk ini

terinspirasi dari struktur bangunan dan teori fisika modern dan diaplikasikan pada

desain sepatu, hasilnya adalah Brodo Footwear.

Brodo pertama kali muncul di forum-forum diskusi online seperti

kaskus.com, pada tahun 2010 yang awalnya hanya menjual sepatu pre-order (PO)

dan beberapa distro di Bandung yang tertarik mamajang Brodo di distro mereka.

Melihat respons dan permintaan pasar yang kian positif, duo Yukka dan Putera

mulai mengembangkan bisnis Brodo Footwear melalui distro-distro di luar

Bandung Seperti Jakarta dan Surabaya. Sebanyak 80% penjualan Brodo Footwear di kawasan Jabotabek, selebih di kota-kota besar Bandung dan Surabaya. Tapi,

untuk pemesanan online datang dari hampir dari semua provinsi. Sampai saat ini,

Brodo sudah meneluarkan 20 model sepatu yang punya kekhasan tersendiri dan

lebih dari 15 aksesoris.

Dengan keunikan desain dan kenyamanan layanan,Yukka dan Putera

menawarkan produk mereka kepada berbagai kalangan konsumen, termasuk

publik figur. Antara lain penyanyi Sandhy Sondhoro yang sejak awal 2011 sudah

menggunakan produk Brodo dan artis-artis lain juga meminati sepatu karya dua

pebisnis muda ini. (Sumber:http://danausaha.net/brodo-gentlemen-footwear.html)

Berbelanja di Brodo Footwear ini tidak perlu khawatir dengan penipuan,

karena customer service dari Brodo Footwear aka langsung mengkonfirmasi kode

pengiriman barang dan setiap pembeli mengupload foto sepatu Brodo akan di like

dari Brodo Footwear sebagai tanda terima kasih. Sampai saat ini jumlah followers

di Instagram semakin bertambah, di tahun 2014 sudah mencapai angka +11,000

dan ratusan pembeli menggunakan hashtag #brodo dan #brodogentleman setiap

(6)

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan urian di atas peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian

dengan judul Bagaimana pengaruh strategi pemasaran di Instagram terhadap

minat mahasiswa FISIP USU.

1.3.Pembatasan Masalah

Pembatasan masalah ditujukan agar ruang lingkup penelitian dapat lebih

jelas, terarah dan mudah untuk dimengerti, sehingga tidak mengaburkan

penelitian. Adapun pembatasan masalah yang akan diteliti adalah:

 Penelitian ini bersifat korelasional, yaitu bersifat mencari atau menjelaskan

hubungan dan menguji

 Subjek penelitian ini adalah masiswa FISIP USU S-1 regular stambuk

2013/2014 yang memiliki Instagram

 Penilitian ini akan dilakukan pada bulan Maret 2014

1.4.Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Untuk mengetahui strategi komunikasi Brodo Footwear di Instagram

terhadap minal beli mahasiswa FISIP USU.

2. Untuk mengetahui faktor – faktor yang mempengaruhi minat beli

mahasiswa FISIP USU terhadap produk Brodo Footwear.

1.5.Manfaat Penelitian

1. Secara teoritis, penelitian ini berguna untuk menambah pengetahuan dan

(7)

tingkat minat beli.

2. Secara akademis, diharapkan dapat menarik peneliti lain untuk

meneruskan penelitian di bidang Ilmu Komunikasi, khususnya

Komunikasi Pemasaran melalui Internet.

3. Secara Praktis, penelitian ini dapat menjadi masukan bagi para pengusaha

Referensi

Dokumen terkait

Data yang digunakan penulis dalam rangka penyusunan penelitian ini adalah data-data yang meliputi kongruensi linier satu variabel dan teknik- teknik

Usahatani tembakau pada lahan gunung/perbukitan memberikan kontribusi penyerapan tenaga kerja paling tinggi (76 %) daripada usahatani tembakau pada agro ekosistem sawah dan

Pada Gambar 13 terlihat bahwa peluru jenis Conical nose memiliki volume crater terbesar ketika dapat menembus plat baja 0,2 mm jika dibandingkan 3 jenis peluru

website FIA, http: // www.. PROGRAM RALLY ... KEPANITIAAN DAN PENJELASAN ... Gelar Kejuaraan pada Rally ini... Status Perlombaan: ... Nama Penyelenggara ... Alamat dan Kontak

Alat bantu analisis yang digunakan adalah program aplikasi statistik yaitu software SPSS ( Statistics for Product and Services Solution ) for Windows versi 15.0.

Kontribusi PDRB sektor pertanian terhadap total pdrb Kabupaten Sarolangun Kontribusi sektor pertanian sebagai salah satu sektor ekonomi dalam pembentukan PDRB Kabupaten

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perspektif mahasiswa dengan latar jurusan keislaman terhadap pembelajaran Bahasa Inggris. Dua pertanyaan yang dikemukakan, yakni: 1)

Identifikasi permasalahan dalam penelitian ini adalah pembangunan sistem pakar dalam mendiagnosa jenis penyakit kulit pada kucing.. Proses yang dilakukan oleh