• Tidak ada hasil yang ditemukan

APLIKASI PEMESANAN BUKU SECARA ONLINE PADA TOKO BUKU MULTIMEDIA

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "APLIKASI PEMESANAN BUKU SECARA ONLINE PADA TOKO BUKU MULTIMEDIA"

Copied!
18
0
0

Teks penuh

(1)

APLIKASI PEMESANAN BUKU SECARA ONLINE PADA TOKO

BUKU MULTIMEDIA

Devi Indriani ( 10104454 )

Jurusan sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Gunadarma Email : devi.indriani@gmail.com

ABSTRAK

Salah satu teknologi untuk menyampaikan informasi dengan cepat, akurat dan uptodate adalah internet. Website adalah salah satu sarana untuk penyampaian suatu informasi yang saat ini banyak digunakan.Untuk itu penulis tertarik untuk membuat website toko buku Multimedia dengan pelayanan berupa pemesanan buku secara online. Website ini diharapkan dapat membantu pengguna Internet khususnya para pelanggan untuk mendapatkan kemudahan dan informasi yang terbaru. Dan juga bagi pemilik, website ini dapat mendatangkan keuntungan untuk menyampaikan atau mengiklankan informasi dan merupakan sarana informasi bisnis yang praktis dan kemudahan bagi pelanggan untuk melakukan transaksi. Website ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP yang digunakan bersama dengan tag – tag HTML dan sebagai databasenya menggunakan MySQL.

Kata kunci : Aplikasi, Pemesanan buku, Online, PHP dan MySQL 1. PENDAHULUAN

Di zaman era globalisasi sekarang ini, teknologi komputer khususnya internet bukanlah suatu hal yang baru lagi. Dan kini internet sudah menjadi suatu kebutuhan di dalam masyarakat. Dengan kemudahan mengaksesnya banyak orang yang menggunakan jasa internet sebagai sarana melakukan transaksi. Salah satunya pemesanan buku secara online.

Pemesanan buku dengan cara online dapat memudahkan masyarakat yang ingin membeli buku. Dengan cara Online ini, masyarakat tidak perlu secara langsung datang ke toko buku multimedia untuk memesan buku tetapi dapat langsung memesan buku melalui internet secara online. Disamping itu, masyarakat juga dapat mengetahui informasi mengenai buku-buku terbaru dan sekaligus harga buku tersebut.

Tujuan utama dari aplikasi ini adalah

1. untuk membuat aplikasi pemesanan buku secara online pada toko buku multimedia berbasis web.

2. dapat memberikan pelayanan bagi masyarakat yang ingin memesan buku secara online tanpa harus datang ke toko buku multimedia.

▸ Baca selengkapnya: aplikasi buku piket sekolah

(2)

2. LANDASAN TEORI 2.1 Sejarah Internet

Internet awalnya merupakan suatu rencana Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense ) pada sekitar tahun 60-an yang digunakan untuk keperluan militer. Dimulai dari suatu proyek yang dinamakan ARPANET atau Advanced Research Project Agency yang dibuat oleh DARPA atau Defense Advance Research Project Agency, suatu bagian dari Departemen Pertahanan Amerika Serikat yang bekerjasama dengan beberapa universitas diantaranya UCLA, Stanford, UC Santa Barbara dan University of Utah. ARPANET awalnya sangat kecil dan hanya menghubungkan 3 buah komputer di California dan 1 di Utah. Pada tahun 1977, ARPANET telah menghubungkan lebih dari 100 mainframe komputer dan saat ini terdapat sekitar 4 juta host jaringan yang terhubung pada jaringan ini.

2.2 Cara Kerja Internet

Protokol TCP/IP ini merupakan cara standart untuk mempaketkan dan menyelamatkan data komputer atau sinyal elektronik sehingga data tersebut dapat dikirim ke komputer lain. Protokol TCP/IP ini menjadi standard protocol yang digunakan pada jaringan internet, karena TCP/IP dikembangkan untuk dapat diterapkan di hampir segala jenis platform komputer.

HTTP atau Hypertext Tranfer Protocol adalah suatu protokol yang menentukan aturan yang perlu diikuti oleh web browser dalam meminta atau mengambil suatu dokumen oleh web server dalam menyediakan dokumen yang diminta web browser. Protokol ini merupakan protocol standart yang digunakan untuk mengakses dokumen HTML.

2.3 Metode Pengalamatan di Internet

Dengan konsep dari protocol TCP/IP, setiap komputer yang terhubung pada jaringan TCP/IP, secara teori harus mempunyai suatu alamat yang unik. Alamat ini dikenal sebagai Internet Protokol Number ( IP Address / IP Number ), sebesar 32 bit dan direpresentasikan dalam bentuk decimal dibagi menjadi 4 bagian dipisahkan dengan titik. Satu IP address mempunyai suatu nama untuk dapat mempermudah mengidentifikasi suatu komputer di internet atau yang biasa disebut sebagai host. 2.4 Server di Internet

Pada suatu jaringan komputer yang terkoneksi dengan internet dapat ditempatkan satu atau lebih komputer yang berfungsi sebagai server atau komputer yang dapat diakses baik dari jaringan tersebut maupun jaringan internet.

2.5 Adobe Dreamweaver CS3

Dremweaver CS3 merupakan salah satu software dari kelompok adobe yang banyak digunakan untuk mendesain situs web. Adapun adobe Dreamweaver sendiri adalah sebuah HTML editor professional yang berfungsi mendesain secara visual dan mengelola situs web maupun halaman web.

(3)

2.6 PHP

PHP adalah sebuah bahasa script server side yang bisa digunakan dengan bahasa HTML ( Hyper Text Markup Language ) atau dokumennya secara bersamaan untuk membangun sebuah aplikasi di web yang sangat banyak kegunaaannya. PHP merupakan bahasa yang disertakan dalam dokumen HTML, bekerja di sisi server atau server-side HTML-embedded scripting.

2.7 Cara Kerja PHP

Pada saat browser meminta dokumen PHP, web server langsung menggunakan modul PHP untuk mengolah dokumen tersebut. Jika pada dokumen terkandung fungsi yang mengakses database maka modul PHP menghubungi database server yang bersangkutan. Dokumen yang berformat PHP dikembalikan web server dalam format HTML, sehingga source code PHP tidak tampak disisi browser.

2.8 Alasan menggunakan PHP

1. PHP open source ( PHP adalah aplikasi bahasa web yang bisa diperoleh secara gratis).

2. PHP mudah 3. PHP Embedded

4. PHP berjalan di banyak platform 5. PHP bukan berbasis tag

6. PHP stabil 7. PHP cepat

8. PHP berjalan baik dengan aplikasi lain 9. PHP popular dan berkembang

10.Masyarakat PHP

PHP dikembangkan dan didukung secara bersama-sama oleh masyarakat pengguna world-wide. Keuntungan utama pemakai baru adalah dukungan teknik tanpa biaya dan tanpa batas.

2.9 MySQL

MySQL adalah software database opensource yang bersifat GPL( General Public Licence ) artinya software ini dapat dilihat source codenya dan dapat digunakan untuk kebutuhan apapun tanpa biaya.

2.10 Konektivitas MySQL dengan PHP

Interaksi PHP dengan database MySQL yang terjadi ketika client mengakses web server yang mendukung PHP dan database MySQL melalui browser antara lain ketika server menerima dan membaca permintaan dari browser, server akan mengeksekusi perintah-perintah dalam kode PHP. Kemudian PHP akan melakukan query pada database MySQL melalui Application Programming Interface ( API ) dan mengkompilasi hasilnya. Selanjutnya web server akan mengirim hasil ke browser client.

(4)

2.11 Membuat Database Mysql dengan Database

Untuk membuat database dari PHP, user membutuhkan hak akses penuh untuk CREATE / DROP pada MySQL. Ini berarti orang yang dapat mengakses script kita secara potensial dapat menyerang seluruh database dan isinya dngan sangat mudah. 2.12 Koneksi ke Server Database MySQL

Sebelum dapat bekerja dengan database, harus terlebih dahulu melakukan koneksi dengan server database tersebut. Untuk melakukan koneksi dengan database MySQL, PHP menggunakan fungsi mysql_connect.

2.13 Struktur Navigasi

Struktur navigasi digunakan sebagai penuntun alur sebuah aplikasi, dapat pula dianalogikan sebagai flowchart dalam perancangan bahasa pemograman. Struktur navigasi sebaiknya di buat sebelum sebuah aplikasi dibuat, agar pembuatan aplikasi menjadi lebih mudah dan sistematis. Struktur navigasi sebaiknya dikelompokkan menjadi 4 struktur berbeda yaitu Linier, Hirarki, Non Linier, serta hybrid

2.14 ERD ( Entity Relationship Diagram )

ERD adalah suatu penyajian data dengan menggunakan entity dan relationship. Kegunaan ERD adalah mudah dimengerti oleh pemakai dan mudah disajikan oleh perancang database.

2.15 Normalisasi

Normalisasi merupakan proses pengelompokkan data elemen menjadi tabel yang menunjukkan entity dan relasinya. Tujuan dari normalisasi untuk menghilangkan grup elemen yang berulang-ulang.

2.16 Database

Database adalah kumpulan data yang dipakai atau ada dalam suatu lingkup tertentu misalkan instansi, perusahaan dll. Database relational adalah kumpulan data yang saling berelasi yang dipakai atau ada dalam suatu lingkup tertentu misalkan instansi, perusahaan, dan lain-lain.

3. Perancangan Sistem

Proses pembuatan website toko buku multimedia yang di dalamnya terdapat aplikasi pemesanan online ini dibagi menjadi beberapa tahap, yaitu tahap perencanaan, tahap perancangan dan tahap Uji coba, hasil dan pembahasan.

3.1 Perencanaan Website

Pembuatan website ini bertujuan untuk memperoleh kemudahan dalam pencarian informasi serta dapat melakukan pemesanan secara online. Website ini ditujukan bagi mereka yang ingin mencari buku tanpa harus mendatangi toko buku multimedia, yaitu dengan cara berinteraksi menggunakan internet untuk mencari

(5)

suatu informasi tentang buku ataupun melakukan pemesanan secara online. pengunjung yang belum terdaftar sebagai member tidak dapat melakukan pemesanan secara online hanya dapat melihat informasi mengenai buku-buku tersebut. Karena setiap member yang ingin melakukan pemesanan secara online harus login terlebih dahulu. Sedangkan untuk pengunjung web yang ingin menjadi member, mereka dapat melakukan registrasi terlebih dahulu. Pembagian dalam website ini dibagi menjadi dua tingkatan yaitu administrator dan user. Struktur navigasi administrator digunakan admin untuk merubah, menghapus dan menambah data sedangkan struktur navigasi user digunakan untuk penggunjung web maupun pelanggan dalam menelusuri setiap halaman website.

3.1.1 Struktur Navigasi User

3.1.2 Struktur Navigasi Administrator Home

Login User Novel Komputer Anak Masak BPS Profil  Bukutamu

Form Pesanan

Form Bukutamu

(6)

Keterangan :

E1 : Admin E17 : Tambah buku novel

E2 : Login Admin E18 : Ubah buku novel

E3 : Menu E19 : Hapus buku novel

E4 : Input buku novel E20 : Tambah buku komputer E5 : Update buku novel E21 : Ubah buku komputer E6 : Input buku komputer E22 : Hapus buku komputer E7 : Update buku Komputer E23 : Tambah buku anak E8 : Input buku anak E24 : Ubah buku anak E9 : Update buku anak E25 : Hapus buku anak E10 : Input buku masak E26 : Tambah buku masak E11 : Update buku masak E27 : Ubah buku masak E12 : Input Buku Pelajaran Sekolah E28 : Hapus buku masak E13 : Update Buku Pelajaran Sekolah E29 : Tambah BPS

E14 : Data pelanggan E30 : Ubah Buku Pelajaran Sekolah E15 : Data pesanan E31 : Hapus Buku Pelajaran Sekolah E16 : Data buku tamu E32 : Hapus Pesanan

E33 : Hapus buku tamu

3.2 Perancangan Sistem

Perancangan adalah merupakan tahap persiapan sebelum pembuatan website ini. Adapan langkah – langkah perancangannya adalah sebagai berikut:

3.2.1 Rancangan Tampilan User

Rancangan ini dapat dilihat oleh seluruh pengunjung website, hanya tidak semua pengunjung dapat menggunakan fasilitas pemesanan secara online. Hanya pelanggan yang sudah terdaftar yang dapat melakukan pemesanan.

(7)

3.2.1.2 Rancangan Halaman Novel

3.2.1.3 Rancangan Halaman Komputer

3.2.1.4 Rancangan Halaman Anak

(8)

3.2.1.6 Rancangan Halaman BPS

3.2.1.7 Rancangan Halaman Profil

3.2.1.8 Rancangan Halaman Bukutamu

3.2.2 Rancangan Tampilan Administrator 3.2.2.1 Rancangan Halaman Admin

(9)

3.2.2.2 Rancangan Halaman Inputbukunovel

3.2.2.3 Rancangan Halaman Updatebukunovel

3.2.2.4 Rancangan Halaman Inputbukukomputer

(10)

3.2.2.6 Rancangan Halaman Inputbukuanak.php

3.2.2.7 Rancangan Halaman Updatebukuanak.php

3.2.2.8 Rancangan Halaman Inputbukumasak.php

(11)

3.2.2.10Rancangan Halaman InputBPS

3.2.2.11 Rancangan Halaman UpdateBPS

3.3 Entity Relationship Diagram ( ERD )

(12)

3.5 Rancangan Database

Berikut ini adalah merupakan struktur database yang akan digunakan dalam aplikasi pemesanan:

Tabel 1. Struktur database buku

Nama field Type Size Keterangan

Kd_buku Int 7 Kode buku

Jdl_buku Varchar 100 Judul buku Penerbit Varchar 25 Penerbit buku

Stok_brg Varchar 6 Keterangan ada atau tidaknya barang

Harga Int 6 Harga buku

Tabel 2. Struktur database pelanggan Nama field Type Size Keterangan

No_Id Int 20 Nomor identitas pelanggan

Username varchar 8 Nama unik untuk login pelanggan Password varchar 6 Password untuk login pelanggan

(13)

Nama varchar 25 Nama lengkap pelanggan Jns_kelamin varchar 9 Jenis kelamin pelanggan

Tmpt_tgl_lhr varchar 20 Tempat dan tanggal lahir pelanggan Alamat varchar 50 Alamat pelanggan

No_telp varchar 12 Nomor telepon pelanggan Tabel 3 Struktur database pesan

Nama field Type Size Keterangan

Nama varchar 25 Nama Pemesan

Kategori varchar 25 Pilihan jenis-jenis buku Jdl_buku varchar 100 Judul buku

Tgl_pesan datetime - Tanggal pesan

No_Id Int 20 Nomor identitas pelanggan

Kd_buku Int 7 Kode buku

Tabel 4. Struktur database tamu

Nama field Type Size Keterangan

Nama varchar 25 Nama pengisi buku tamu Email varchar 20 Email pengisi tamu Alamat varchar 30 Alamat pengisi tamu

Komentar text - Pesan dan kesan pengunjung website Tabel 5. Struktur database Poll

Nama field Type Size

No_id Int 5 Topik varchar 50 Pil1 varchar 20 Pil2 varchar 20 Pil3 varchar 20 Pil4 varchar 20 Pil5 varchar 20 Vote1 Int 10 Vote2 Int 10 Vote3 Int 10 Vote4 Int 10 Vote5 Int 10

(14)

4. Uji Coba , Hasil dan Pembahasan 4.1 Uji Coba

Pada tahap ini penulis mulai membuat halaman yang telah dirancang menjadi program yang sesungguhnya. Untuk memulai membuat programnya penulis membuat database yang akan digunakan terlebih dahulu di database MySQL. Setelah itu penulis membuat script PHP dan menjalankannya

4.2 Hasil Dan Pembahasan 4.2.1 Tampilan Halaman User 4.2.1.1 Tampilan Halaman Utama

.

Utama adalah halaman utama dari website ini. Pada halaman ini terdapat teks berjalan Selamat datang di toko buku multimedia. Selain itu juga terdapat counter, polling dan login untuk member yang ingin melakukan pemesanan.

(15)

4.2.1.3 Tampilan Halaman Komputer

4.2.1.4 Tampilan Halaman Anak

(16)

4.2.1.6 Tampilan Halaman Masak

4.2.1.7 Tampilan Halaman Profil

(17)

4.2.2 Tampilan Halaman Administrator

(18)

5. Kesimpulan dan Saran 5.1 Kesimpulan

Dari hasil pembahasan setelah penyusunan penulisan ini selesai, penulis menyimpulkan bahwa dengan adanya pemesanan buku secara online ini dapat memberikan salah satu alternatif dan kemudahan dalam menjalankan bisnis online yang dapat menghemat waktu dan biaya, sehingga dapat meningkatkan pelayanan kepada pelanggan serta dapat membuat pelanggan lebih mudah mendapatkan informasi tanpa harus datang secara langsung ke toko buku multimedia. Dengan begitu akan memperluas jaringan pemasaran dan keuntungan bagi pihak penjual. 5.2 Saran

Aplikasi pemesanan buku secara online pada toko buku multimedia yang dibuat penulis, semoga website ini berguna bagi P.T Multimedia untuk dapat memperkenalkan toko buku ini kepada masyarakat luas sehingga dapat memperluas jaringan pemasarannya.

6. Daftar Acuan

[1]Lembaga Pengembangan Komputerisasi Universitas Gunadarma, ”Pengenalan Internet”, Jakarta, 2000, [ Hal : 1 - 3, 9 ].

[2]Lembaga Pengembangan Komputerisasi Universitas Gunadarma, ”Web Programming Using PHP & MySQL”, Jakarta, 2002, [ Hal : 2, 5 - 10, 49 - 53 ]. [3]Arief Ramadhan, S.Kom, “Pemrograman Web Database dengan PHP &

MySQL”, PT.Elex Media Komputindo Kelompok Gramedia, Jakarta, 2007, [ Hal : 62 - 63, 67 - 74, 77 - 79, 108, 119 - 126 ].

[4]Firdaus, ”7 Jam Belajar Interaktif PHP & MySQL dengan Dreamweaver”, Maxikom, Palembang, 2007, [ Hal : 62 - 65, 89 - 93, 129 - 132 ].

[5]M. Syafii, “Membangun Aplikasi Berbasis PHP dan MySQL”, Andi, Yogyakarta, 2005, [ Hal : 20 - 23, 34 - 37, 42 - 50, 66, 72, 108 - 123 ].

[6]Rulianto Kurniawan, ”54 Trik Tersembunyi PHP”, Maxikom, Palembang, 2007, [ Hal : 16 - 20, 43 - 48, 80 - 85 ].

[7]Teguh Wahyono, ”PHP Triad Fundamental “ ,Gava Media,Yogyakarta, 2005, [ Hal : 158 - 167, 174 - 178 ].

[8]“Aplikasi Web Database Menggunakan Adobe Dreamweaver CS3 dan Pemrograman PHp+MySQL”, Andi dengan MADCOMS, Madiun, 2008, [ Hal : 1-5, 104 - 121 ].

Gambar

Tabel 1. Struktur database buku
Tabel 4. Struktur database tamu

Referensi

Dokumen terkait

Website pemesanan dan penjualan buku membantu instansi dalam mengirimkan nomor bukti pengiriman kepada setiap member yang telah melakukan pembelian buku yang

Dari pengujian beta yang telah dilakukan, setelah dilakukannya perhitungan prosentase jawaban dari setiap soal, maka dapat disimpulkan bahwa website toko online

Pada proyek akhir ini, dibangun sebuah toko online yang disajikan dalam bentuk website berbasis PHP framework untuk contoh kasus pemesanan dan pembelian baju dan accessories

Kajian ini bertujuan untuk membangun suatu website penjualan online pada toko Medan pengiklanan , Website ini dikembangkan dengan menggunakan perangkat

APLIKASI PEMESANAN BARANG PADA TOKO BANGUNAN KARYA MANDIRI BERBASIS

Dan Tugas Akhir kali ini merancang suatu aplikasi Toko online untuk pemesanan dan penjualan berbasis web yang pastinya bermanfaat bagi masyarakat dan

Pada proyek akhir ini, dibangun sebuah toko online yang disajikan dalam bentuk website berbasis PHP framework untuk contoh kasus pemesanan dan pembelian baju dan accessories

Setiap pengunjung wapsite tersebut dapat mengakses informasi yang ada di dalam wapsite tersebut, akan tetapi untuk dapat melakukan pemesanan buku secara online pengunjung