• Tidak ada hasil yang ditemukan

STANDARD OPERATING PROCEDURE SISTEM MANAJEMEN MUTU ISO 9001:2015

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "STANDARD OPERATING PROCEDURE SISTEM MANAJEMEN MUTU ISO 9001:2015"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

No. B-007/UN29.9/SOP Tgl. 01-11-2021 Rev.00 Page 1 of 7 STANDARD OPERATING PROCEDURE

SISTEM MANAJEMEN MUTU ISO 9001:2015

SOP LAYANAN

SEMINAR PROPOSAL

B-007/UN29.9/SOP

PENGESAHAN DOKUMEN

Disahkan Oleh: Diperiksa Oleh: Disusun Oleh:

Dekan Wakil Dekan Bidang

Akademik

Ketua Unit Jaminan Mutu dan Sistem Informasi

Dr. Ida Usman, S.Si., M.Si. Prof. Dr. Jamili, M.Si. Drs. Herdi Budiman, M.Si

01 November 2021 28 Oktober 2021 27 Oktober 2021

PERINGATAN

SOP Sistem Manajemen Mutu ini adalah milik Fakultas MIPA Universitas Halu Oleo dan tidak diperbolehkan dengan cara dan alasan apapun membuat salinan

tanpa seijin tertulis Ketua Unit Jaminan Mutu dan Sistem Informasi

Alamat: Kampus Hijau Bumi Tridharma, Anduonohu, Kendari, Sulawesi Tenggara 93232

Telp. (0401)3191929, Fax. (0401)3190496

Email: [email protected]; Website: www.ujm.fmipa.uho.ac.id

(2)

1. PENGERTIAN

Seminar proposal adalah suatu bentuk ujian lisan (oral examination) terhadap materi proposal yang dilaksanakan oleh tim penguji yang harus diikuti oleh seluruh mahasiswa program sarjana sebagai evaluasi akhir untuk penentuan kelayakan rencana penelitian atau tugas akhir mahasiswa program sarjana (S1).

2. TUJUAN

2.1 Pedoman bagi tenaga pendidik/dosen dan mahasiswa dalam melaksanakan seminar proposal penelitian mahasiswa secara luring/daring pada masing-masing jurusan/program studi di lingkup Fakultas MIPA.

2.2 Agar tenaga pendidik/dosen dan mahasiswa dapat memahami secara jelas persyaratan dan tata cara pelaksanan seminar proposal penelitian mahasiswa secara luring/daring.

3. RUANG LINGKUP

3.1 Meliputi persyaratan-persyaratan yang harus dipenuhi oleh mahasiswa yang akan mengikuti seminar proposal penelitian mahasiswa program sarjana (S1) pada setiap jurusan/program studi/program studi di Fakultas MIPA secara luring/daring.

3.2 Meliputi penetapan panitia penguji seminar proposal penelitian mahasiswa.

3.3 Prosedur, tata cara dan pelaksanaan seminar proposal penelitian mahasiswa program sarjana (S1) pada setiap jurusan/program studi/program studi di Fakultas MIPA

4. DEFINISI ISTILAH

4.1 Materi seminar proposal adalah keseluruhan materi isi proposal dan pengetahuan umum lain yang terkait dengan rencana penelitian yang akan dilaksanakan oleh mahasiswa.

4.2 Proposal adalah rencana penelitian yang disusun secara tertulis dan sistematis sesuai metode penulisan ilmiah dengan berpedoman pada panduan penulisan proposal yang ditetapkan oleh Fakultas MIPA Universitas Halu Oleo.

4.3 Penguji seminar adalah tenaga pendidik/dosen yang memiliki disiplin keilmuan yang relevan dengan aspek penelitian mahasiswa yang ditetapkan berdasarkan surat keputusan (SK) dekan atas usul ketua jurusan/program studi.

4.4 Peserta seminar adalah mahasiswa pada jurusan/program studi lingkup Fakultas MIPA yang dinyatakan terdaftar pada semester berjalan.

5. PROSEDUR

5.1 Ketentuan Umum

5.1.1 Seminar proposal penelitian dapat dilaksanakan apabila mahasiswa telah menyelesaikan minimal 120 SKS (Sistem Kredit Semester), mencapai IPK

≥2.75 (tanpa nilai E), memprogramkan Mata Kuliah Skripsi (6 SKS) dan memenuhi semua persyaratan administrasi lainnya yang berlaku di setiap jurusan/program studi lingkup Fakultas MIPA Universitas Halu Oleo.

5.1.2 Tim penguji pada seminar proposal penelitian terdiri dari tenaga pendidik/dosen yang ditetapkan oleh oleh ketua jurusan/program studi dengan mempertimbangkan bidang keilmuan/kompetensi dosen yang bersangkutan (3

(3)

orang) ditambah dengan dosen pembimbing (2 orang).

5.1.3 Jurusan/program studi mempersiapkan dokumen-dokumen dan menetapkan waktu pelaksanaan seminar proposal penelitian secara luring/daring.

5.1.4 Pelaksanaan seminar proposal penelitian secara luring/daring dipimpin oleh ketua tim penguji yang berlangsung selama/maksimal 2 jam yang terdiri dari sesi presentasi oleh mahasiswa dan sesi tanya-jawab antara tim penguji dan mahasiswa.

5.1.5 Tim penguji menetapkan dan mengumumkan hasil seminar proposal penelitian kepada mahasiswa. Bagi mahasiswa yang dinyatakan lulus, dapat melanjutkan penelitian sedangkan mahasiswa yang tidak lulus, diberikan kesempatan maksimal dua kali untuk melakukan seminar proposal penelitian.

5.1.6 Berita acara seminar proposal penelitian secara luring/daring dan dokumen- dokumen lainnya diserahkan kembali oleh tim penguji ke bagian administrasi jurusan/program studi.

5.2 Pendaftaran dan Penerbitan SK Pengangkatan Penguji Seminar Proposal Penelitian

5.2.1 Pengajuan permohonan seminar proposal penelitian mahasiswa dengan melengkapi dokumen persyaratan administrasi di jurusan/program studi.

5.2.2 Pemeriksaan kelengkapan administrasi seminar proposal penelitian mahasiswa oleh pengadministrasi akademik jurusan/program studi.

5.2.3 Penetapan tim penguji seminar proposal penelitian oleh ketua jurusan atau koordinator program studi.

5.2.4 Pembuatan surat kesediaan sebagai penguji dan matriks jadwal seminar proposal penelitian oleh pengadministrasi akademik jurusan/program studi.

5.2.5 Pengisian surat kesediaan sebagai tim penguji dan jadwal pelaksanaan seminar proposal penelitian, selanjutnya dikembalikan ke pengadministrasi akademik jurusan.

5.2.6 Pengadministrasi akademik jurusan/program studi membuat surat usulan seminar proposal penelitian yang memuat komposisi tim penguji dan jadwal ujian skripsi untuk ditetapkan dan disahkan oleh dekan.

5.2.7 Ketua jurusan atau koordinator program studi menandatangani surat usulan seminar proposal penelitian dan menyerahkan surat usulan seminar proposal penelitian ke sub bidang akademik fakultas.

5.2.8 Pengelola informasi akademik di fakultas membuat draft SK Pengangkatan Penguji Seminar proposal penelitian.

5.2.9 Dekan menandatangani SK Pengangkatan Penguji Seminar proposal penelitian.

5.2.10 Pengadministrasi persuratan memberi nomor surat keluar, membubuhkan stempel, dan mendistribusikan SK Pengangkatan Penguji Seminar proposal penelitian kepada mahasiswa dan jurusan/program studi.

5.2.11 Pengadministrasi persuratan, subbidang akademik, dan jurusan/program studi mengarsipkan SK Pengangkatan Penguji Seminar proposal penelitian.

5.3 Pelaksanaan dan Penetapan Kelulusan Seminar Proposal Penelitian

(4)

5.3.1 Pengadministrasi akademik menyiapkan dokumen seminar proposal penelitian dan diserahkan kepada ketua tim penguji.

5.3.2 Mahasiswa melaksanakan seminar proposal penelitian secara luring/daring dipimpin oleh ketua tim penguji.

5.3.3 Presentasi dan tanya jawab proposal penelitian mahasiswa oleh tim penguji dan peserta seminar.

5.3.4 Tim penguji menilai dan menandatangani dokumen seminar proposal penelitian.

5.3.5 Ketua tim penguji mengumumkan hasil seminar proposal penelitian.

5.3.6 Ketua tim penguji menyerahkan dokumen seminar proposal penelitian ke jurusan/program studi.

5.3.7 Ketua jurusan atau koordinator program studi menandatangani berita acara seminar proposal penelitian.

5.3.8 Pengadministrasi akademik mengarsipkan dokumen seminar proposal penelitian.

(5)

6 ALUR/ BAGAN ALIR

6.1 Pendaftaran dan Penerbitan SK Pengangkatan Penguji Seminar Proposal Penelitian

Kegiatan

Unit Terkait

Mahasiswa Pengad.

Akademik

Kajur/Koord.

Prodi

Tim Penguji

Pengolah Informasi

Akademik Dekan

Pengadmi nistrasi Persuratan

Mengajukan permohonan seminar proposal penelitian mahasiswa dengan melengkapi dokumen persyaratan administrasi di jurusan/program studi

Memeriksa kelengkapan administrasi seminar proposal penelitian mahasiswa dan otorisasi oleh ketua

jurusan/koordinator program studi

Menetapkan tim penguji seminar proposal penelitian

Membuat surat kesediaan sebagai penguji dan matriks jadwal seminar proposal penelitian

Mengisi surat kesediaan sebagai tim penguji dan persetujuan jadwal pelaksanaan seminar proposal penelitian

Membuat surat usulan seminar proposal penelitian yang memuat komposisi tim penguji dan jadwal seminar proposal penelitian untuk ditetapkan dan disahkan oleh dekan

menandatangani surat usulan seminar proposal penelitian dan menyerahkan surat usulan seminar proposal penelitian ke sub bidang akademik fakultas.

1

2

3

4

TS

5

S

6

2

TS

S

7

(6)

-007/UN29.9/SOP Tgl. 01-11-2021 Rev.00 membuat draft SK Pengangkatan tim penguji seminar

proposal penelitian

menandatangani SK Pengangkatan Tim Penguji seminar proposal penelitian

memberi nomor surat keluar, membubuhkan stempel, dan mendistribusikan SK Pengangkatan Penguji seminar proposal penelitian kepada mahasiswa, tim penguji, dan jurusan/program studi

mengarsipkan SK Pengangkatan seminar proposal penelitian

Keterangan : TS : Tidak Setuju; S : Setuju

8

9

10

11 11

(7)

6.2 Pelaksanaan dan Penetapan Kelulusan Seminar Proposal Penelitian

Kegiatan

Unit Terkait Maha

siswa

Pengadmi nistrasi

akademik Tim Penguji Peserta Kajur/

Koord.

Prodi menyiapkan dokumen seminar proposal

penelitian dan diserahkan kepada ketua tim penguji

melaksanakan seminar proposal penelitian secara luring/daring dipimpin oleh ketua tim penguji

presentasi dan tanya jawab proposal penelitian mahasiswa oleh tim penguji dan peserta seminar

menilai dan menandatangani dokumen seminar proposal penelitian

pengumuman hasil seminar proposal penelitian

menyerahkan dokumen seminar proposal penelitian ke jurusan/program studi menandatangani berita acara seminar proposal penelitian

mengarsipkan dokumen seminar proposal penelitian

{{

Keterangan : TL : Tidak Lulus; L : Lulus

7 BORANG/LEMBAR KERJA

7.1 Transkrip nilai sementara

7.2 Fotocopy bukti pembayaran UKT 2 semester terakhir 7.3 Formulir pendaftaran seminar proposal

7.4 Surat kesedian penguji seminar 7.5 Daftar hadir

7.6 Lembar penilaian 7.7 Daftar rekapan nilai

7.8 Berita acara

Pelaksanaan dan penetapan kelulusan

seminar proposal penelitian

1

2 1

7 4

3 3 3

8

6

5

L

TL

Referensi

Dokumen terkait

Satu minggu menjelang perkuliahan dimulai, Ketua Jurusan/ Prodi di bawah arahan Wakil Dekan I Bidang Akademik melaksanakan rapat koordinasi dengan dosen pengampu

Proposal Skripsi 30 Menit Proposal Skripsi yang ditandatangani oleh Ketua Jurusan dan Penasehat Akademik 3 Prodi membuat Jadwal dan mengusulkan tim penguji seminar

a) Persetujuan Ujian Skripsi yang telah ditandatangani elektronik oleh Dosen Pembimbing Skripsi. b) Surat Pembentukan Majelis Penguji oleh Ketua Program Studi. d)

8 Selambat-lambatnya 4 empat hari kerja sebelum pelaksanaan Seminar Proposal, Mahasiswa harus sudah mengirimkan semua berkas dalam bentuk pdf ke email Majelis Penguji yang terdiri

Bagan Alir Pelaku Kegiatan/tahap prosedur prosedur Mulai Input/output kegiatan Dosen Ketua Jurusan Ketua Jurusan Mahasiswa Membuat perencanaan tentang:

Ketentuan umum seminar proposal skripsi 1 Setiap mahasiswa yang telah mendapatkan dosen pembimbing dan melaksanakan bimbingan dapat melaksanakan seminar proposal skripsi selanjutnya

Bagan Alir Ketua prodi S1, Dekan Ketua prodi S1, Ketua jurusan Ketua prodi S1 Laporan tracer study Laporan evaluasi pelaksanaan kurikulum SK Dekan tim rekonstruksi

Pelaku Prosedur Kegiatan/ Tahap Prosedur Input-Output Staf Administrasi Jurusan Ketua Jurusan MULA Diusulkannya ploting dosen untuk kelas paralel Mengusulkan ploting dosen untuk