• Tidak ada hasil yang ditemukan

PROGRAM KERJA WALI KELAS IX D UPTD SMPN 16 MANDAI TAHUN PELAJARAN 2021/2022. Hj. ANDI RUKIANI, S.Pd NIP : TAHUN 2021

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "PROGRAM KERJA WALI KELAS IX D UPTD SMPN 16 MANDAI TAHUN PELAJARAN 2021/2022. Hj. ANDI RUKIANI, S.Pd NIP : TAHUN 2021"

Copied!
12
0
0

Teks penuh

(1)

PROGRAM KERJA WALI KELAS IX D UPTD SMPN 16 MANDAI

TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Hj. ANDI RUKIANI, S.Pd NIP : 19700127 199103 2 006

TAHUN 2021

(2)

KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirobbil’alamiin, Puji dan Syukur semata tercurahkan Kehadirat Allah SWT, atas rahmat dan ridlo-Nya sehingga kami dapat menyusun program kerja wali kelas tahun pelajaran 2021/2022. Program Kerja wali kelas ini merupakan salah satu bagian dari tanggung jawab wali kelas sebagai pendidik dan pembimbing peserta didik di sekolah. Sholawat dan salam senantiasa tercurah kepada nabi besar Muhammad SAW.

Program Kerja Wali kelas ini disusun sebagai pedoman wali kelas untuk mengelola kelas secara baik dan terarah guna meningkatkan dan menunjang keberhasilan peserta didik dalam menempuh pendidikan di sekolah. Wali kelas sebagai orang tua peserta didik di sekolah yang diberi tugas untuk mengawasi, membimbing, memotivasi dan mengarahkan dan menyelsaikan masalah peserta didik agar selalu memiliki tanggung jawab untuk belajar.dengan adanya program kerja ini diharapkan kelas menjadi tempat yang nyama, dan kondusif untuk berlangsungnya proses pembelajaran.

Program kerja wali kelas ini dapat tersusun dengan berkat bantuan dan atensi dari berbagai pihak, untuk itu pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada:

1. Bapak Kepala UPTD SMPN 16 Mandai 2. Ibu Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum;

3. Bapak Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan;

4. Guru-guru dan staf tata usaha ;

5. Peserta didik Kelas IX D Tahun Pelajaran 2021/2022

Kami menyadari dengan tersusunnya program kerja wali kelas ini masih banyak kekurangannya, sehingga kami mengharap kritik dan saran dari semua pihak agar program kerja ini sempurna sehingga dapat dijadikan sebagai acuan permanen di dalam upaya peningkatan hasil belajar peserta didik khususnya di kelas dan umumnya di UPTD SMPN 16 Mandai.

Mandai,01 September 2021 Wali Kelas IX D

Hj. ANDI RUKIANI, S.Pd

(3)

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL KATA PENGANTAR DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN 1. Latar Belakang 2. Dasar Hukum 3. Maksud dan Tujuan 4. Strategi Pencapaian 5. Target Pencapaian

BAB II PENGURUS KELAS 1. Struktur Pengurus Kelas IX D 2. Daftar Anggota Kelas IX D

BAB III PROGRAM WALI KELAS A. Program wali Kelas IX D

B. Anggaran dana kegiatan wali Kelas IX D BAB IV PENUTUP

(4)

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pendidikan merupakan indikator dari kemajuan suatu bangsa. Tujuan pendidikan nasional menurut UU No. 20 tahun 2003 pasal 4 menyatakan pendidikan nasional bertujuan mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beiman dan bertaqwa kepada Tuhan yang Maha Esa, berahlak mulia, sehat, berilmu, kreatif, mandiri, estetis dan demoktratis serta memiliki rasa kemasyarakatan dan kebangsaan.

Pendidikan menjadi sarana utama dalam pembentukan dan menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas baik melalui pendidikan dirumah maupun melalui pendidikan disekolah. Tanpa adanya pendidikan di rumah maupun disekolah akan sulit untuk mencetak kualitas sumber daya manusia yang baik dan dapat menentukan masa depan bangsa sendiri. Sekolah sebagai lembaga pendidika dituntut untuk selalu meningkatkan kualitas atau mutu sekolah itu sendiri dengan kerangka pendidikan nasional.

Dalam proses belajar mengajar, peranan wali kelas yang juga seorang guru selalu menuntut bagaimana bahan pelajaran yang disampaikannya dapat diterima dan dicerna oleh siswa dengan baik dan penuh semangat, sehingga siswa memiliki motivasi belajar yang tinggi dan mampu menguasai pelajaran secara tuntas. Setiap siswa yang memiliki motivasi belajar yang tinggi maka akan menghasilkan siswa yang rajin belajar, disiplin dan bertanggung jawab. Siswa yang rajin belajar akan pintar dan cerdas sehingga menjadi siswa yang berkualitas.

Guru yang diberi tugas tambahan sebagai wali kelas hendaknya mampu mengakses segala informasi terkait siswa binaannya agar mampu memberikan layanan/solusi bila terjadi hambatan atau gangguan bagi siswa binaannya dalam proses pembelajaran di sekolah. Akses informasi siswa tidak terlepas dari data-data yang sudah diberikan oleh sekolah maupun guru BK sehingga sinergi antara sekolah, wali kelas dan guru BK sangat menentukan keberhasilan peserta didik dalam mengikuti pendidkan di Sekolah.

(5)

Dari sekian banyaknya tugas yang diemban wali kelas di atas pada dasarnya dapat dikelompokan menjadi tiga kegiatan. Pertama kegiatan yang berhubungan dengan pengelolaan kelasnya, kedua kegiatan yang terkait dengan pengelolaan siswa binaanya serta kegiatan yang ketiga terkait dengan komunikasi dengan orang tua siswa.

Agar peserta didik dapat mencapai tujuan pendidikan tersebut diatas diperlukan bantuan/bimbingan dari guru atau wali kelas untuk menggali potensi siswa agar mampu mengoptimal minat dan bakatnya demi keberhasilan pendidikan mereka.

Mengacu pada hal diatas maka saya sebagai Wali Kelas IX Dperlu menyusun program kerja wali kelas sebagai suatu acuan dari rencana kegiatan yang akan dilakukan selama 1 tahun. Dengan adanya program kerja maka semua perencanaan akan tersusun rapi dengan harapan dapat berjalan sesuai harapan.

B. Dasar Hukum

Dasar Hukum dalam penyusunan Program Kerja Wali kelas di UPTD SMPN 16 Mandai adalah sebagai berikut :

1. UU RI Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.

2. Surat Keputusan Mendiknas Republik Indonesia nomor 060/U/1993 3. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 19 tahun 2007 4. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 24 tahun 2007 5. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 41 tahun 2007

6. Keputusan rapat kepala sekolah tentang pembagian tugas kerja tahun 2021/2022 7. Visi dan misi sekolah

C. Maksud dan Tujuan

Maksud dan tujuan penyusunan program kerja wali kelas adalah sebagai berikut:

Sebagai sarana perencanaan program penataan Kelas IX D

Sebagai sarana untuk program pelaksanaan K-6

Alat untuk membimbing siswa Kelas IX D

Untuk mengevaluasi kondisi Kelas IX D

Sebagai sarana untuk menanamkan berbagai nilai keagamaan dan kebangsaan

(6)

Bahan evaluasi mengenai tupoksi wali kelas

D. Strategi pencapaian

1. bimbingan langsung oleh wali kelas 2. jadwal untuk kegiatan harian

3. pertemuan wali kelas dgn orang tua jika ada hal penting 4. home-visit

E. Target pencapaian

1. Peserta didik (Kelas IX D) dapat belajar secara nyaman dan menyenangkan

2. Peserta didik (Kelas IX D ) mampu memaksimalkan potensi dirinya yang di miliki 3. peserta didik (Kelas IX D ) Sukses dalam belajar dan lulus 100%

4. Ruang Kelas (KELAS IX D) yang bersih dan indah setiap hari

(7)

BAB II

Pengurus Kelas IX D

1. Struktur Pengurus Kelas

Wali Kelas : Hj. ANDI RUKIANI, S.Pd Ketua Kelas : PUTRI JAYANI

Wakil Ketua Kelas : ABD. MADJID SYAIFUL Sekretaris : ULFA DWIYANTI

Bendahara : IKA RAHAYU

2. Daftar Anggota Kelas ABD. MADJID SAIFUL ADRIYAN

AFRIA MAULUDDIN AHMAD AQIL RAHMAT ANJAS

ARDIANSYAH ASMAR SANI ASRIAN RAMLI

DEWI SAPUTRI ARISMA FITRA

IKA RAHAYU

INTAN CAHAYA MAWARDAH KESHA NURAZIZAH RATU KIRANA MIA

MUH. AFANDIL KURBASI MUH. ARDIANSAH

(8)

MUH. NUR AKBAR MUH. YUSUF NILA SAPUTRI NIRWANA

NUR RAMADHANI NUR SALSAH HIDAYAH NURFADILA

PUTRI JAYANI RENA PURNAMA ULFA DWIYANTI YULIA NATASYA CICA KHEIRUNNISA

SAFIRA AULIA RAMADANI

3. Rincian Tugas

Untuk menjalankan tugas dengan baik dan pelaksanaan program bisa tercapai maka diperlukan rincian tugas kerja wali kelas sebagai berikut:

Wali Kelas

Menjalankan tugas sebagai wakil dari sekolah;

Mengelola kelas dengan baik

Menyelenggarakan administrasi kelas yang mencakup; denah tempat duduk siswa, jadwal pelajaran, daftar piket kelas, jurnal kelas, dan tata tertib dalam kelas;

Mengawasi kemajuan dan prestasi akademik para siswa;

Mengetahui identitas dan kepribadian siswa;

Memberikan motivasi, inovasi pada siswa dalam kelas;

Memberikan laporan mengenai kemajuan siswa secara berkala;

(9)

Mengenali tingkat kemampuan, status sosial dan ekonomi siswa;

Merekapitulasi kehadiran para siswa;

Mengisi daftar kumpulan nilai siswa atau legger;

Membuat catatan khusus tentang siswa;

Mencatat mutasi siswa;

Mengisi buku laporan hasil belajar siswa;

Membagi buku laporan hasil belajar siswa;

Ketua Kelas

• Menjadi pemimpin di setiap kegiatan kelas

• Memberikan ide-ide untuk keterlaksanaan kegiatan kelas

• Menkoordinir semua kegiatan di kelas

• Melaporkan segala pelanggaran yang terjadi di kelas ke wali kelas

Wakil Ketua Kelas

• Membantu tugas ketua kelas

Sekretaris

• Menulis segala kegiatan yang dikelas

• Mendampingi ketua kelas / wakil ketua kelas pada saat musyawarah di kelas

• Mengagendakan kegiatan di kelas Bendahara

• Membuat anngaran belanja kelas

• Menangih /mengumpulkan dana kelas jika diperlukan

• Membelanjakan dana kelas untuk keperluan kelas.

(10)

BAB III

Program Pengelolaan Kelas

A. Program Wali Kelas

Supaya program kerja Wali Kelas IX D UPTD SMPN 16 Mandai bisa berjalan dengan baik maka dibutuhkan proses perencanan dan pelaksanaan yang baik pula. Rencana kerja juga harus teroganisir, dan untuk tahapan pelaksanaan kegiatan pengelolaan kelas terdiri dari kegiatan administrasi dan pengadaan sarana kelas. Sedangkan untuk tahapan kegiatan wali kelas adalah sebagai berikut:

NO KEGIATAN KELAS JADWAL PELAKSANAAN

1

Pengarahan wali kelas pada persiapan pembelajaran dan pengorganisasian Kelas IX D

Minggu kedua bulan Agustus 2021

Wali kelas secara daring

2 Musyawarah pemilihan pelaksana tugas kelas IX D

Minggu kedua bulan Agustus 2021

Wali kelas dan peserta didik secara daring

3

Pengadaan identitas kelas

(jadwal,struktur kelas,daftar inventaris kelas,data siswa)

Minggu kedua bulan Oktober 2021

Wali kelas dan peserta didik

4 Pengecetan dan membenahi alat-alat kebersihan kelas

Minggu kedua bulan

Oktober 2021 Sekolah

5 Pertemuan dengan orang tua siswa menjelang peserta didik ujian akhir

Minggu pertama bulan januari 2022

Wakasek ,Wali kelas dan orang tua

peserta didik 6 Pemeriksaan dana kelas dan laporan

bendahara kelas Setiap bulan Wali kelas dan

bendahara 7 Kegiatan –kegiatan yang dianggap

penting Setiap bulan Wali kelas dan

peserta didik

(11)

B Anggaran dana

Rencana Anggaran Dana:

1. Perlengkapan kelas

2. Perlengkapan struktur kelas 3. Pengecetan kelas

No Seksi / kegiatan Volume Satuan (Rp) Jumlah (Rp) 1 Perlengkapan kelas

Sapu ijuk 2 buah 20 000 40 000

Sapu lidi 2 buah 5 000 10 000

Slaber/ pengepel 2 buah 35 000 70 000

Pembersih lantai 2 botol 15 000 30 000

Gambar pahlawan 10 lembar 5 000 50 000

Taplak meja 1 lembar 50 000 50 000

Horden 8 meter 50 000 400 000

Alas kaki 1 buah 20 000 20 000

Kembang meja 1 buah 50 000 50 000

Pot kembang hidup 5 buah 20 000 100 000

Ember 1 buah 15 000 15 000

Grendel horden 8 meter 20 000 160 000

Total 995 000

2 Perlengkapan struktur

Karton / 5 lembar 10 000 50 000

spidol 3 batang 5 000 15 000

Total 65 000

3 Pengecetan kelas IXB

Cat tembok 10 kg 300 000 300 000

kuas 3 buah 10 000 30 000

Biaya jasa 3 hari 150 000 450 000

Total 780 000

(12)

BAB IV

Penutup

SMP Negeri 16 Mandai sebagai bagian dari dunia pendidikan di Kabupaten Maros, Mempunyai peranan penting dalam meningkatkan sumber daya manusia Indonesia seutuhnya pada anak usia sekolah khususnya pada jenjang tingkat SMP di Kabupaten Maros, maka saya sebagai Wali Kelas IX Duntuk mencapai hal tersebut membuat program kerja wali kelas untuk 1 tahun kedepan dengan harapan apa yang menjadi program kerja saya sebagai wali kelas terlaksana butuh dukungan dari pihak sekolah diantaranya kepala UPTD SMP Negeri 16 Mandai , wakasek kurikulum dan wakasek kesiswaan dan wakasek sapras, berpikir sebelum bertidak melakukan perencanaan dengan baik dan teliti yang dituangkan dalam dekumen kunci yakni Rencana Kerja Tahunan (RKT) sebagai acuan dalam melaksanakan kegiatan sekolah

Demikian program kerja Wali Kelas IX Dsemoga program –program tersebut terlaksana dengan baik dan terima kasih atas semua dukungan yang berikan untuk keterlaksanaan program wali Kelas IX D.

Referensi

Dokumen terkait