• Tidak ada hasil yang ditemukan

Manual Prosedur PS Fisika MP05( Praktikum)

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2017

Membagikan "Manual Prosedur PS Fisika MP05( Praktikum)"

Copied!
4
0
0

Teks penuh

(1)

JURUSAN FISIKA FAKULTAS MIPA UNIVERSITAS DIPONEGORO

DOKUMEN LEVEL : MANUAL PROSEDUR

KODE: MP. FIS -05

JUDUL : MAHASISWA S1 FISIKAPRAKTIKUM

TANGGAL DIKELUARKAN: 23 FEBRUARI 2010

AREA : BIDANG AKADEMIK NO. REVISI:

-MANUAL PROSEDUR

PRAKTIKUM MAHASISWA S1 FISIKA

TUJUAN

MP Praktikum Mahasiswa Program S1 Fisika ini bertujuan untuk memberi penjelasan mengenai prosedur pelaksanaan praktikum mahasiswa Program S1 Fisika Jurusan Fisika Fakultas MIPA Universitas Diponegoro.

PENGERTIAN

Praktikum adalah kegiatan belajar mengajar dengan cara tatap muka antara dosen (dapat dibantu asisten dan mahasiswa, yang menekankan pada aspek psikomotorik (ketrampilan), kognitif (pengetahuan) dan afektif (sikap) dengan menggunakan peralatan di laboratorium yang terjadwal. Termasuk dalam katagori ini adalah asistensi dan responsi. Beban tugas 1 sks praktikum setara dengan 2-3 jam/minggu aktivitas di laboratorium.

Dosen adalah seseorang yang berdasarkan persyaratan pendidikan, keahlian dan kemampuannya diangkat oleh Mendiknas atau Rektor untuk menjalankan tugas pokok pendidikan. Asisten adalah seseorang yang berdasarkan persyaratan pendidikan dan keahlian ditugaskan membantu dosen dalam kegiatan praktikum. Teknisi atau Laboran adalah seorang tenaga fungsional yang berdasarkan persyaratan pendidikan dan keahliannya bertugas memfasilitasi dosen, asisten dan praktikan dalam kegiatan praktikum. Praktikan adalah mahasiswa peserta praktikum yang terdaftar secara sah pada Program S1 Fisika Jurusan Fisika Fakultas MIPA Universitas Diponegoro.

REFERENSI

1. Keputusan Rektor UNDIP No. 364/PER/H7/2009 tentang Peraturan Akademik Bidang Pendidikan Program Sarjana dan Program Diploma (III-IV) Universitas Diponegoro

2. Buku panduan program sarjana dan DIII-IV

PROSEDUR

1. Kepala Laboratorium dan Tim pengajar mata kuliah praktikum menyiapkan jadwal praktikum sesudah jadwal perkuliahan setiap semester diumumkan. 2. Tim pengajar mata kuliah praktikum mengadakan pertemuan untuk

mempersiapkan praktikum yang meliputi materi praktikum beserta sumber daya (dana, asisten, modul praktikum, bahan dan alat) yang dibutuhkan.

(2)

3. Praktikan mendaftar praktikum dengan menyerahkan fotocopy KRS kepada teknisi/laboran atau yang ditunjuk oleh Kepala Laboratorium.

4. Laboran/teknisi laboratorium memberikan modul praktikum dan kartu praktikum ke praktikan yang sudah memenuhi persyaratan administrasi.

5. Tim pengajar mata kuliah praktikum menyusun pembagian kelompok praktikum dan mengumumkannya kepada praktikan.

6. Praktikan melakukan praktikum dibimbing oleh Tim pengajar mata kuliah praktikum yang bersangkutan dibantu oleh asisten dan laboran/teknisi di laboratorium.

7. Tim pengajar mata kuliah praktikum dibantu oleh asisten mengadakan kegiatan asistensi sebelum kegiatan praktikum dilaksanakan.

8. Asisten memberikan pre-test dan membimbing pelaksanaan praktikum. 9. Praktikan mengumpulkan laporan hasil praktikum kepada asisten.

10. Praktikan mengikuti post-test sesuai jadual yang sudah ditentukan oleh laboratorium.

11. Tim Pengajar mata kuliah praktikum melaporkan nilai akhir ke Kepala Laboratorium.

12. Kepala Laboratorium mengirim nilai akhir ke Bagian Akademik Fakultas.

(3)

DIAGRAM ALIR

No

Kegiatan

KaLab Pihak-Pihak yang TerlibatTim Waktu

Dokumen

Pengajar Asisten LaboranTeknisi/ Praktikan

1

KaLab dan Tim pengajar praktikum menyiapkan jadual praktikum

Tim pengajar mempersiapkan praktikum dengan menyerahkan foto copy KRS & pas foto untuk kartu praktikum memberikan modul praktikum dan kartu praktikum ke praktikan

Tim pengajar dan asisten menyusun kelompok test & praktikum dibimbing oleh asisten laporan dan mengikuti post-test

1 hasil (nilai) evaluasi keseluruhan kepada Tim pengajar

Tim Pengajar merata-rata & melaporkan nilai akhir ke Kepala Laboratorium

1 hari Rekap penilaian

10

(4)

Persyaratan Praktikum

1. Praktikan dapat melaksanakan praktikum setelah mengisi KRS untuk mata kuliah Praktikum dan mendaftarkan diri ke laboratorium dengan membawa foto copy KRS dan pas foto.

2. Praktikan wajib mengikuti seluruh modul kegiatan praktikum, jika berhalangan wajib mengganti.

3. Praktikan mengikuti aturan yang telah ditetapkan di masing-masing laboratorium.

II. Pihak-Pihak yang Terlibat dalam Praktikum

1. Kepala Laboratorium: mengkoordinir persiapan praktikum (jadwal praktikum), menandatangani hasil penilaian terhadap praktikan.

2. Tim Pengajar Praktikum atau Dosen: mempersiapkan kelengkapan materi praktikum, menyusun kelompok praktikum, merata-rata dan merekap nilai, menyerahkan rekap nilai ke Pengajaran Fakultas.

3. Asisten Praktikum: mempersiapkan kelengkapan materi praktikum, menyusun kelompok praktikum, melaksanakan pre-test dan mendampingi praktikan selama praktikum, mengkoreksi laporan akhir dan post-test.

4. Teknisi atau Laboran: mempersiapkan kelengkapan materi praktikum, membantu pelaksanaan selama praktikum atau test berlangsung.

5. Praktikan: mendaftar praktikum, menyerahkan foto copy KRS dan pas foto, melaksanakan kegiatan praktikum dari pre-test, praktikum, membuat laporan dan post-test.

Referensi

Dokumen terkait

Dengan demikian hipotesis 2 yang berbunyai: Bahwa lingkungan kerja dan disiplin kerja serta motivasi kerja berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kinerja PDAM

Tujuan utama kajian ini adalah untuk: menentukan kepekatan aktiviti 232 Th, 238 U dan 40 K; menilai dos berkesan tahunan (daripada ketiga-tiga radionuklid) kepada orang

Dalam kasus kecelakaan atau kejadian serius pada pesawat udara sipil yang terdaftar atau dibuat di Indonesia terjadi di dalam wilayah suatu negara asing, dimana

Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk memulihkan tanah pada lahan bekas tambang pasir di desa Bambang Kec.Wajak adalah melalui aplikasi teknologi biologis berupa

Tujuan penulisan artikel ini adalah untuk menjelaskan sumber-sumber dan penggunaan power subunit pada level yang sarna dalam organisasi dan mengaitkannya dengan tinjauan

Based on the results of the research, the bacteria found in hatchlings of hawksbill (E. imbricata ) and seawater are gram-negative bacteria. imbricata ) bacteria are

Penulis mengucap syukur tak henti-hentinya kepada Allah SWT, yang memberikan limpahan kasih sayang, kemudahan, petunjuk dan kekuatan bagi penulis dalam

Instagram sebagai front stage atau panggung depan beauty influencer dalam mengabadikan aktivitas yang diunggah didalamnya, yang mana Instagram merupakan platform