• Tidak ada hasil yang ditemukan

ABSTRAK - Repository Widya Kartika

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "ABSTRAK - Repository Widya Kartika"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

Beberapa indikator keberhasilan perusahaan dalam memenangkan persaingan di dalam dunia usaha adalah profit, pertumbuhan dan keberlangsungan (sustainability) dan Kunci utama pencapaian keberlangsungan adalah adanya penerimaan publik akan kehadiran perusahaan. Oleh karena itu pada masa sekarang ini, telah banyak perusahaan di Indonesia yang berlomba-lomba melaksanakan program CSR (Corporate Social Responsibility) untuk mendapatkan opini publik. Pemerintah pun membantu perusahaan agar diterima publik dengan mengadakan CSR Award.

Tidak sedikit biaya yang telah dikeluarkan oleh perusahaan dalam melaksanakan program CSR dan hal ini secara tidak langsung dapat mempengaruhi profitabilitas perusahaan, namun kenyataannya saat ini semakin banyak perusahaan yang melaksanakan program CSR dikarenakan dengan adanya Opini publik dianggap mampu meningkatkan penjualan perusahaan sehingga berpengaruh pada profitabilitas perusahaan.

Melalui variabel dana CSR tahun sebelumnya, akan diteliti apakah penganugerahan CSR Award mampu memunculkan opini publik sehingga memiliki pengaruh terhadap profitabilitas perusahaan pada tahun berjalan.

Melalui penelitian ini perusahaan dapat benar-benar tahu bahwa program CSR yang telah dilaksanakan dapat memberikan manfaat.

Penelitian ini menggunakan uji regresi curve analisis dan uji t, hal ini dilakukan karena hanya ada satu variabel independent (dana CSR) dan delapan variabel dependent (profitabilitas). Adanya ketidakseimbangan satuan nilai variabel membuat peneliti untuk menggunakan logaritmik agar nilai variabel seimbang. Nilai t tabel sebesar 12.7062 > dari semua t hitung dan nilai signifikansi diatas 0.05 sehingga hipotesa yang diterima adalah Ho yaitu “ penganugerahan CSR Award 2005 tidak berpengaruh secara signifikan terhadap profitabilitas perusahaan ”. hal ini secara tidak langsung juga memberikan hasil bahwa publik masih belum tertarik dengan program CSR hal ini dapat disebabkan karena CSR adalah hal yang baru bagi publik dan adanya faktor lain yang lebih dominan dalam mempengaruhi publik untuk meningkatkan profitabilitas perusahaan.

Kata Kunci : CSR, Gross Profit Margin, Net Profit Margin, Return On Asset, Return On Equity, Earning Per Share, Payout Ratio, Retention Ratio, Productivity Ratio.

Referensi

Dokumen terkait

ABSTRAK Perusahaan pelaksana konstruksi dalam melayani pekerjaan jasa konstruksi tidak hannya pada satu proyek tetapi sebaliknya perusahaan pelaksana konsstruksi melayani pekerjaan

Bali Tiga Utama, perusahaan tersebut belum menerapkan akuntansi pertanggungjawaban dengan baik, hal ini dapat diketahui dengan adanya beberapa syarat-syarat yang belum dipenuhi..

Maka dari itu, perusahaan dapat memutuskan hal yang sangat penting mengenai evaluasi prestasi ini dengan cara membandingkan rencana yang ditetapkan sebelum proyek dilaksanakan dengan

Perusahaan kertas ini menggunakan metode Full cost dengan pendekatan variable costing dalam menghitung besarnya konsumsi biaya produksinya dan hal ini dirasa kurang akurat sehingga

Setelah melakukan penelitian pada perusahaan penulis melihat ada beberapa masalah yang ada didalamnya dalam hal ini yang penulis soroti adalah masalah sistem informasi atas siklus

Sedangkan pada periode tahun 2010 total biaya kualitas adalah sebesar Rp.19.865.000,- atau sebesar 2,83% dari penjualan aktual, hal itu dikarenakan pihak manajemen telah melakukan

Dengan menggunakan analisis biaya diferensial, maka Amelia Cake & Bakery dapat mengambil keputusan yang tepat, apakah harus menerima atau menolak pesanan tambahan sehingga tidak

Tujuan penelitian ini untuk mengkaji dan mengetahui bagaimana penerapanan analisis biaya diferensial dalam menentukan menerima atau menolak pesanan tambahan di perusahaan roti “LIA”