• Tidak ada hasil yang ditemukan

abstrak - Repository Widya Kartika

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "abstrak - Repository Widya Kartika"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

Erly Karonia Ill Crysna Paramita

Perencanaan Dan Perancangan Spasial Kawasan Tepi Sungai Kalimas Sebagai Kawasan Wisata Heritage Dan Pelestarian Situs Kota Tua Surabaya. Studi Kasus : Koridor Kalimas Ruas Jembatan Petekan – Ruas Jembatan Merah.

Keberadaan perkampungan di Kota Surabaya berawal dari keberadaan Sungai Kalimas yang menjadi gerbang pembuka akses lintas daerah dan lintas negara, menjadikan para pendatang etnis Arab dan Cina bermukim di sepanjang tepian sungai. Sungai Kalimas mulai berkembang di bawah penjajahan kolonial Belanda dengan dibangunnya sarana dan prasarana industry modern mencakup pembangunan dermaga, pergudangan dan mesin – mesin crane untuk mempermudah mobilitas angkutan manusia dan pengumpulan hasil perkebunan. Perkembangan industry modern di tepi Sungai Kalimas pada era colonial membawa dampak perubahan wajah Kota Surabaya di tepian sungainya. Banyak bangunan didirikan sebagai perkampungan bermukim para pendatang dengan style arsitektural Arab dan Cina yang berasimilasi dengan venakular tropis setempat yang berorientasi menghadap ke Sungai Kalimas. Spirit of place koridor ruas Jembatan Petekan sampai dengan ruas Jembatan Merah ini lah yang menjadikan kawasan dikenal dengan Kota Pelabuhan Tua Soerabadja dengan landmark iconic Menara Syah Bandar.

Nilai – nilai kearifan local wajah tepi Sungai Kalimas yang mulai memudar seiring dengan rendahnya peran aktif dan partisipasi masyarakat terhadap kekuatan keindahan tepian sungainya, mengakibatkan penurunan vitalitas kawasan. Wajah kawasan tepi Sungai Kalimas koridor ruas Jembatan Petekan sampai dengan ruas Jembatan Merah menjadi kumuh dengan adanya permukiman illegal yang merusak bangunan – bangunan masa lampau. Tata infrastruktur yang buruk turut memicu kesan buruk pada tepi Sungai Kalimas.

viii Universitas Widya Kartika

(2)

Dengan melihat peluang positif kawasan tepi Sungai Kalimas koridor ruas Jembatan Petekan sampai dengan ruas Jembatan Merah, maka upaya menghidupkan kembali spirit of place kawasan sebagai destinasi wisata heritage yang berbasis peran serta masyarakat. Untuk melestarikan keberadaan dan kelangsungan bangunan – bangunan kuno, dapat dilakukan dengan memberikan interaksi antara sungai dengan tepiannya guna memvisualisasikan kekayaan heritage yang ada di tepi sungai. Sebagai daya tarik utama eksplorasi heritage maka dibutuhkan kerja sama berbagai pihak terutama masyarakat yang berada didalam kawasan untuk ambil bagian ikut dalam pengelolaan dan pemeliharaan kawasan tersebut.

Kata kunci: waterfront heritage, wisata sejarah, preservasi, kota pelabuhan tua Surabaya.

ix Universitas Widya Kartika

Referensi

Dokumen terkait

Penelitian ini berjudul, “Analisis Kesalahan Penggunaan Kata Kerja Bantu“néng” dan“huì” Pada Mahasiswa Prodi Bahasa Mandarin Semester III dan V Universitas Widya Kartika Surabaya.”

vii Universitas Widya Kartika ABSTRAK Tan Felicia Muharto Skripsi Analisa Kesalahan Penggunaan Kata Pelengkap Arah “来”dan“去”pada Mahasiswa Prodi Bahasa Mandarin Universitas Widya

Pertumbuhan jumlah mahasiswa yang menempuh kuliah dari tahun ke tahun terus meningkat mienyebabkan waktu yang dibutuhkan oleh pihak Administrasi Akademik untuk melakukan registrasi

vii Universitas Widya Kartika ABSTRAK Nama Mahasiswa : Florencia Irena Skripsi Pengaruh Good Corporate Governance, Ukuran Perusahaan, dan Earnings Management Terhadap Nilai

ABSTRAK Dalam tugas akhir ini dibuat suatu perangkat lunak atau program yang dapat membantu proses analisa dari sebuah rangkaian listrik linear yarlg ada dengan menerapkan beberapa

vi ABSTRACT Nowadays, growing buddhists in surabaya, it takes place for can overshadow all activities in buddhism.Then from the description above the planning design buddhist

Dari hasil olahan kuisioner, wawancara dan observasi langsung dapat diketahui untuk dapat mengendalikan kinerja yang sudah dilakukan diperlukan suatu pengukuran yang dapat melihat dari

Berdasarkan analisis data yang dilakukan oleh penulis, maka dapat disimpulkan bahwa pada lirik lagu 潘美辰 Pan Meichen terdapat 14 gaya bahasa yaitu repitisi sebanyak 6 data, metafora