vii Universitas Widya Kartika
ABSTRAK
Kevin Goentoro Tugas Akhir
Rancang Bangun Aplikasi Pendataan dan Pencarian Rumah Sewa Berbasis Android
Perkembangan teknologi yang semakin pesat tanpa disadari membawa dampak yang besar kepada masyarakat. Salah satu teknologi yang sekarang sedang banyak dipakai oleh masyarakat yaitu teknologi berbasis mobile.
Perkembangan mobile ini jika dimanfaatkan dapat memberikan banyak manfaat, salah satunya adalah dapat menyelesaikan suatu permasalahan. Salah satu permasalahan yang ada di Surabaya adalah mengenai pendataan rumah kos dan rumah kontrak beserta penghuninya yang masih kurang jelas. Pendataan yang kurang jelas mengakibatkan sulitnya masyarakat dalam mencari rumah kos dan rumah kontrak. Dari permasalahan tersebut memunculkan gagasan untuk membuat suatu aplikasi mobile yang di dalamnya dapat melakukan pendataan dan pencarian rumah kos dan kontrak beserta penghuninya di Surabaya. Dalam aplikasi ini dibutuhkan peran masyarakat, Rukun Tetangga (RT), rukun warga (RW),Kelurahan,Kecamatan dan Dispenduk. Masyarakat mencari rumah kos dan kontrak. RT mengelola rumah kos dan kontrak beserta penghuninya.
RW,Kelurahan, dan Kecamatan melihat rumah kos dan kontrak beserta penghuninya. Uji coba program dilakukan di RT 1 dan RW 3 Kelurahan Pegirian Kecamatan Semampir, RT 3 RW 1 Kelurahan Kapasari Kecamatan Genteng, Kelurahan dan Kecamatan Simokerto, Pemilik kos Marius Crisdon, dan 2 orang masyarakat bernama Arief Hadi Setiawan dan Denny dengan membagikan kuisioner yang berisi berbagai aspek dari aplikasi. Dari hasil kuisioner yang telah dibagikan, didapatkan hasil yang memuaskan dengan hasil penilaian rata-rata
“sangat setuju”. Maka dari itu, disimpulkan bahwa aplikasi ini bermanfaat bagi Masyarakat,RT,RW,Kelurahan,Kecamatan, pemilik rumah kos dan kontrak dan Dispenduk Surabaya.
Kata Kunci: kependudukan,mobile,rumah sewa,penghuni
viii Universitas Widya Kartika
ABSTRACT
Kevin Goentoro Final Project
Design and Implementation of Rent Houses Data Collection and Searching System Based on Android
Technology is developing rapidly in recent years brings much great impacts towards on society. One of the latest technologies has been massively used by people is mobile application. Mobile application can provide many benefits, such as solving society problems or issues.One of the problems that exist in Surabaya is data collection of boarding houses, rent houses and their residents which are less clear. These unclear data will make it hard for people to search boarding houses or rent houses. To solve the problem, the creator get an idea to make a mobile application which can collect data and search boarding houses, rent houses and the residents data. The implementation of this application needs the participation of civil society and the officers from RT, RW, Kelurahan, Kecamatan and Dispenduk. The implementation was conducted in RT 1 dan RW 3 Kelurahan Pegirian Kecamatan Semampir, RT 3 RW 1 Kelurahan Kapasari Kecamatan Genteng, Kelurahan dan Kecamatan Simokerto, with the owner of boarding house, Marius Crisdon and 2 civilians named Arief Hadi Setiawan and Denny by filling out the questionnaire which containing various aspects of the application. The questionnaire showed satisfactory results with the assessment of the average "strongly agree". Therefore, it can be concluded that this application can bring benefits for civil society and the officers from RT, RW, Kelurahan, Kecamatan, Dispenduk and for the owner of the boarding house.
Keyword: data collection, searching, boarding houses, rent house