ix
ABSTRAK
Abdul Hanan (16180103), Sistem Informasi Manajemen Aset Kendaraan Berbasis Website di CV Hikmah Motor
Di dalam suatu perusahaan, sistem manajemen aset yang baik sangat berperan penting dalam terciptanya manajemen perusahaan yang memiliki kinerja yang tinggi dalam hal pelayanan. CV Hikmah Motor merupakan showroom yang melakukan jual-beli mobil bekas. Pada CV Hikmah Motor telah dilakukan pengamatan proses bisnis showroom mobil bekas. Pada showroom ini ternyata masih ditemukan permasalahan pada proses pengelolaan data mobil bekas. Tidak adanya alat bantu bagi SPV Marketing dalam melakukan pendataan persediaan dan pemeriksaan mobil bekas yang akan dipajang di showroom.
Sehingga hal ini menyebabkan pemilik showroom kesulitan dalam mendapatkan laporan kondisi secara detil dari mobil bekas yang menjadi aset perusahaan.
Kemudian belum adanya suatu sistem informasi untuk mengelola data mobil bekas di CV Hikmah Motor. Pengelolaan data mobil bekas dapat dioptimalkan dengan menggunakan sistem informasi berbasis web. Tujuan penelitian ini yaitu mengenai pemeriksaan dan pengelolaan data kendaraan di showroom mobil bekas.
Sistem yang dibangun mampu menyediakan alat bantu bagi SPV Marketing dalam melakukan pendataan persediaan dan pemeriksaan mobil bekas yang akan dipajang di showroom. Sistem informasi manajemen aset kendaraan telah memudahkan pemilik showroom dalam mendapatkan laporan kondisi secara detil dari mobil bekas yang menjadi aset perusahaan. Sistem informasi manajemen aset kendaraan dari mobil bekas berhasil dibangun menggunakan pemrograman website dan database MySQL yang digunakan pada pendataan dan pelaporan mobil bekas di CV Hikmah Motor.
Kata Kunci: Aset Kendaraan, Berbasis Website, Sistem Informasi, CV Hikmah Motor