• Tidak ada hasil yang ditemukan

Abstrak

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "Abstrak"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

viii

ABSTRAK

Indah Mutmainnah. 2015. Pengaruh Tingkat Kecukupan Modal (CAR) Terhadap Profitabilitas Perbankan (ROA) Yang Listed di Bursa Efek Indonesia (BEI) Kantor Perwakilan Makassar, dibimbing oleh Bapak Drs.

H. Sultan Sarda selaku Dosen Pembimbing I dan Bapak Muh.Nur Rasyid selaku Dosen Pembimbing II.

Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR) terhadap Profitabilitas Perbankan yang diproksikan dengan ROA. Objek Penelitian ini adalah Perusahaan Perbankan yang listed di Bursa Efek Indonesia dengan menggunakan Laporan Keuangan Publikasi Tahun 2009-2013.

Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari Laporan Keuangan Publikasi Tahunan dari website masing-masing Bank Umum Tahun 2009-2013. Jumlah sampel sebanyak 4 bank umum yang tercatat dalam Bursa Efek Indonesia dengan periode 2009-2013 yang diambil melalui purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana, analisis korelasi dan analisis koefisien determinasi.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel CAR berpengaruh positif dan signifikan terhadap ROA. Hasil analisis korelasi di peroleh nilai r = 0.984 diperoleh korelasi yang searah serta menunjukkan keeratan hubungan variabel X dan Y yang sangat erat.

Hasil analisis koefisien determinasi menunjukkan bahwa Capital Adequacy Ratio berpengaruh positif dan signifikan sebesar 96. 82%

terhadap tingkat profitabilitas perbankan (ROA). Sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor- faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Kata Kunci : Capital Adequacy Ratio dan Return on Asset.

viii

Referensi

Dokumen terkait

Objek penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah perusahaan yang termasuk dalam industri manufaktur yang telah go public dan menerbitkan laporan keuangan tahunan