• Tidak ada hasil yang ditemukan

ANALISIS PENDAPATAN DAN RESPON PETANI TERHADAP USAHATANI PORANG (Amorphophallus muelleri Blume) (Studi Kasus Di Desa Lalabata, Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru) - UMI Repository

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "ANALISIS PENDAPATAN DAN RESPON PETANI TERHADAP USAHATANI PORANG (Amorphophallus muelleri Blume) (Studi Kasus Di Desa Lalabata, Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru) - UMI Repository"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

ANALISIS PENDAPATAN DAN RESPON PETANI TERHADAP USAHATANI PORANG (Amorphophallus muelleri Blume)

(Studi Kasus Di Desa Lalabata, Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru)

Dr. Ir. Nuraeni1, Dr. Ir. Ida Rosada1, Angga Risa1

1Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Muslim Indonesia 085342364393,Anggarisa8@gmail.com

ABSTRAK

Tujuan penelitian ini yaitu: 1) Mengidentifikasi produksi dan menganalisis pendapatan dari usahatani porang di Desa Lalabata Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru, 2) Menganalisis respon petani terhadap usahatani porang di Desa Lalabata Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru, 3) Menganalisis pengaruh respon petani terhadap produksi Usahatani Porang di Desa Lalabata Kecamatan Tanete Rilau Kabupaten Barru. penelitian dilakukan selama 3 bulan sejak bulan Februari - April 2023. Teknik/cara menentukan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sensus. Analisis yang digunakan adalah analisis deskrisptif, analisis pendapatan dan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) Total produksi porang yang dihasilkan oleh petani porang di Desa Lalabata, Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru rata-rata umbi 6.663 kg/petani dan bubil/katak sebanyak 577 kg/petani. Pendapatan yang diterima petani rata-rata yaitu sebesar Rp.53.382.718/petani. 2) Respon petani terhadap usahatani porang yang terdiri dari, ketertarikan dalam berusahatan porang, tanaman porang sebagai tanaman pendamping, tanaman porang sebagai penghasil tambahan pendapatan, pemasaran hasil panen menguntungkan, proses perawatan tanaman porang tidak sulit, modal usaha dan hasil panen, memiliki total skor 1.222.

Hal ini menunjukkan bahwa petani sangat merespon terhadap usahatani porang. 3) Variabel ketertarikan dalam berusahatani porang, tanaman porang sebagai tanaman pendamping, tanaman porang sebagai penghasil tambahan pendapatan, pemasaran hasil panen menguntungkan, proses perawatan tanaman porang tidak sulit, modal usaha dan hasil panen berpengaruh sangat signifikan baik secara simultan maupun secara parsial.

Kata Kunci: Pendapatan, Respon Petani, Usahatani Porang

Referensi

Dokumen terkait

1 Where a person has been directed by a member of the police force acting pursuant to section 3 3 to abate excessive noise forthwith on 3 separate occasions within any period of 6