• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I PENDAHULUAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "BAB I PENDAHULUAN"

Copied!
13
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Konteks Penelitian

Perkembangan teknologi semakin berkembang, kehadiran smartphone dapat membuat pasar dunia menembus dengan sangat pesat. Karena adanya seperti fitur-fitur yang mempermudah kita untuk mengakses internet secara mudah dimana dan kapan saja, tanpa harus membawa laptop. Smartphone yang semakin mempermudah orang- orang di pasar dunia juga tidak terlepas dari strategi pemasaran yang berkaitan dengan komunikasi pemasaran. Philip Kotler & Kevin Lane Keller (2009), mengemukakan bahwa komunikasi pemasaran adalah sarana dimana perusahaan berusaha menginformasikan, membujuk, dan mengingatkan konsumen secara langsung maupun tidak langsung tentang produk dan merek yang dijual. Selain itu komunikasi pemasaran dapat mengembangkan kesadaran konsumen terhadap produk/jasa yang dihasilkan perusahaan. Sehingga konsumen bisa mengenal produk/jasa yang ditawarkan, dengan begitu membuat konsumen menjadi tertarik dan akan melakukan transaksi pembelian.

Komunikasi pemasaran bisa menginformasikan atau memperlihatkan bagaimana dan mengapa tentang produk itu di pergunakan kepada konsumen, oleh orang seperti apa, serta dimana dan kapan. Dalam hal ini konsumen bisa belajar untuk mengetahui tentang produk apa, apakah cocok untuk di konsumsi, apa kelebihannya,

(2)

dapat di peroleh dimana, dan bagaimana cara membuat produk itu. Dengan ini komunikasi pemasaran mempunyai peran yang penting untuk perusahaan agar dapat mengkomunikasi kan produknya yang ingin di pasarkan kepada sasaran nya secara lebih luas untuk di ketahui banyak orang. Bisa juga berkontribusi kepada ekuitas merek agar dapat menanamkan merek kedalam ingatan dan membuat citra (image) merek , untuk mendorong penjualan, dan juga untuk memperluas pasar. Namun dalam hal ini komunikasi pemasaran juga membutuhkan seperti media komunikasi untuk menjalankan proses promosi barang/jasa nya dari suatu perusahaan.

Media komunikasi adalah semua sarana yang dipergunakan untuk memproduksi, mereproduksi, mendistribusikan atau menyebarkan dan menyampaikan informasi. Media komunikasi ini sangatlah berperan untuk kehidupan masyarakat. Di jaman keemasan saat ini proses pengiriman informasi pun sangat canggih. Dimana teknologi telekomunikasi saat ini sangat di cari untuk menyampaikan atau menginformasikan berita karena teknologi telekomunikasi semakin hari semakin berkembang dengan cepat, tepat, akurat, murah, mudah, efektif dan efesien. Dalam hal ini ada juga beberapa fungsi media komunikasi yang berteknologi tinggi yaitu dengan penyebaran informasi Efisiensi, melalui adanya media komunikasi yang terlebih hi- tech akan membuat penyebaran informasi menjadi efisien. Kuatnya eksistensi informasi karena adanya media komunikasi yang hi-tech, kita bisa memperoleh informasi dan pesan agar lebih semakin berkesan terhadap audiens. Supaya dapat mendidik atau mengarahkan persuasi, karena komunikasi yang berteknologi sangat tinggi akan lebih menarik audiens.

(3)

Komunikasi berteknologi tinggi akan lebih menghibur atau entertain dan joyfull (bagi yang familiar) agar bisa memberikan hiburan tersendiri untuk audiens. Tidak hanya itu saja namun dalam hal ini komunikasi yang berteknologi tinggi juga harus ada kontrol sosial agar mendapat fungsi pengawasan terhadap kebijakan sosial. Pada jaman sekarang orang-orang lebih banyak melakukan komunikasi melalui internet, karena internet mudah di akses untuk berinteraksi dan berkomunikasi tanpa adanya batasan.

Dengan kemudahan tersebut jutaan orang yang ada di dunia terus menerus menggunakan internet untuk berinteraksinya sehingga menimbulkan terbentuknya situs media sosial. Berikut ini adalah definisi dari media sosial yang berasal dari berbagai literature penelitian (dalam Nasrullah, 2015: 11).

Munculnya situs media sosial sat ini, berawal dari sebuah inisiatif yang menghubungkan orang-orang dari seluruh belahan dunia. Situs media sosial yang pertama ada adalah Sixdegreess.com yang muncul pada tahun 1997.Situs tersebut mempunyai aplikasi untuk membuat profil, menambah teman dan mengirim sebuah pesan. Pada tahun 1999 dan 2000 muncul situs media sosial Lunarstrom, Live Journal, Cyword yang berfungsi untuk memperluas informasi dengan searah. Tahun 2001, Ryze.com aplikasi yang berperan untuk memperbesar jejaring bisnis.Tahun 2002, muncul Friendster aplikasi sebagai situs anak remaja yang pertama untuk tempat pencarian jodoh.Dalam hal ini aplikasi Friendster sangat di minati oleh para remaja untuk saling berkenalan dengan pengguna lainnya. Tahun 2003, muncul situs sosial interaktif yang lain, menyusul kemunculan aplikasi Friendster, Flick R, Youtube,

(4)

Myspace sampai tahun 2005, situs jejaring sosial Friendster dan Myspace adalah aplikasi yang paling di minati.

Mulai memasuki tahun 2006, penggunaan aplikasi Friendster dan Myspace mulai tergeser karena adanya Facebook. Aplikasi Facebook yang tampilannya lebih modern lebih memungkinkan orang-orang untuk saling berkenalan dan mengakses informasi dengan luas. Tahun 2009, munculnya aplikasi Twitter yang ternyata menambah situ sosial bagi para remaja atau anak muda. Aplikasi twitter memakai sistem mengikuti dan tidak mengikuti atau bisa di bilang (Follow dan Unfollow).

Namun di tahun keenamnya 2010, aplikasi Facebook tercatat sebagai situs jejaring sosial yang sangat besar karena mereka memiliki 100 juta pengguna. Aplikasi Facebook di dirikan oleh Mark Zuckerberg.

Pada saat ini, bisa terbilang sangat banyak pengguna yang memakai media sosial instagram. Karena media sosial instagram sendiri awalnya berkembang dari aplikasi iphone yang asal mulanya berbagi foto sehingga menjadi sebuah internet yang berkembang bagi perusahaan. Smartphone iphone adalah alat telepon genggam pintar yang di munculkan oleh Apple Inc.Instagram dapat di gunakan pada iPad seperti iPad Touch dan Android, yang sudah banyak beredar di pasaran, sehingga mempermudah para pengguna smartphone selain iphone memakai media sosial instagram ini. Setelah dari 10 bulan di lihat dari statistik di keluarkan, Instagram telah menarik perhatian dengan jumlah 7 juta pengguna baru yang sudah mengunduh 150 juta setiap foto di dalamnya.

(5)

Namun hingga saat ini, belum ada lagi spam diantara pengguna dan aktifitas dari berbagai para pengguna untuk lebih sering menyukai foto dan memberi komentar.

Karena para pengguna terus menerus melanjutkan komunuikasi secara satu dengan yang lain nya, maka hubungan antara pengguna juga akan lebih membuat erat, apalagi jika mereka mengetahui keberadaan di satu lokasi yang sama. Dalam hal inilah yang mengawali adanya sebuah komunitas-komunitas Instagram dan bisa di kenal atau di sebut dengan nama “iGers”. Dengan adanya komunitas tersebut yang selalu semangat mendapatkan sebuah tanggapan dari semua pengguna hal ini menjadi lebih penting ketika mengunggah foto.

Setelah media sosial Instagram ini sukses karena banyak peminatnya, Instagram saat ini lebih menjadi media sosial yang berpeluang untuk di pakai berbisnis bagi para pengguna nya dan juga dapat di manfaatkan untuk media komunikasi pemasaran, dengan melakukan share foto-foto produk yang ingin penjual pasarkan, dan mempunyai banyak followers. Instagram juga dapat mempermudah konsumen dengan cara melihat produk yang di jual atau di promosikan dan bisa memberikan sebuah komentar di bawah foto yang di minatinya. Media sosial Instagram adalah salah satu aplikasi jejaring sosial yang saat ini sangat banyak di pakai oleh masyarakat. Bisa terbilang bahwa masyarakat sekarang lebih menggunakan media sosial Instagram karena sebagai sarana untuk berbagi atau mengambil sebuah foto maupun video, seperti menerapkan macam-macam filter digital dan membagikan nya ke berbagai layanan jejaring sosial lainnya.

(6)

Dari hasil data statistika yang di dapat internet, media sosial Instagram mempunyai sekitar 1 miliar pengguna, dan tidak hanya itu saja Instagram juga dapat menembus 100 juta pengguna yang aktif di setiap bulannya. Dikutip dari Instagram Press, tidak hanya 100 juta pengguna yang aktif di setiap bulannya, namun Instagram juga telah mencetak rekor nya tersendiri. Seperti 40 juta foto harian, 8500 like perdetiknya, dan 1000 komentar perdetik. Kalau di bandingkan dengan Facebook, Facebook harus membutuhkan waktu 4 tahun agar dapat merangkul 100 juta user.

Tetapi disini Instagram hanya memerlukan 4 tahun kurang untuk melewati angka yang telah di capai oleh Facebook. Instagram ternilai lebih banyak pengguna nya di daerah indoensia, namun tidak bisa di pastikan berapa jumlah acuan pasti nya.

Setelah aplikasi Instagram sukses karena banyak di minati oleh banyak nya pengguna, kini aplikasi instagram telah menjadi media sosial yang berpeluang besar untuk di pergunakan sebagai berbisnis oleh para pengguna nya, karena dapat di manfaatkan untuk di lakukannya komunikasi pemasaran, dengan melalui share foto- foto produk yang akan di jual, dan juga mempunyai banyak Followers. Instagram sangat mempermudah konsumen karena dapat melihat produk yang di jual dan juga dapat memberikan sebuah komentar di bawah foto yang konsumen minati. Instagram pun bertambah fungsinya karena dapat dipakai menjadi tempat strategis para pembisnis sebagai pemasaran produk nya yang akan mereka jual. Produk online yang di jual mulai dari sepatu, tas, baju fashion, hingga makanan.

Dalam dunia berbisnis media sosial Instagram bisa di bilang adalah salah satu alat penghubung untuk berkomunikasi antara penjual dengan pembeli nya, dengan

(7)

tidak harus banyak memikirkan kapan dan dimana akan melakukan komunikasi. Saat ini telah banyak sekali situs-situs atau media sosial yang dipakai sebagai berbisnis.

Salah satu contoh dari penjelasan yang ada di atas situs media sosial Instagram adalah media sosial yang banyak di pakai untuk memasarkan produk atau barang secara online.

Pemasaran online bisa di bilang sebagai pemasaran produk atau barang yang hanya menggunakan internet dan media, sehingga dapat memudahkan masyarakat sebagai alat untuk mendapatkan sebuah barang-barang yang ingin mereka cari tau dan mereka inginkan. Karena hanya dengan membuka internet atau smartphone kita bisa berbelanja tanpa harus keluar dari rumah, pemasaran online biasa nya melakukan penawaran barang atau produk yang di jual dalam sebuah bentuk gambar dan video yang mereka bagikan melalui media sosial. Teknik yang sering di lakukan oleh pemasaran online dalam hal berbisnis ini sangatlah efektif dan efisien, karena harga yang di tawarkan oleh si pemasar pada umumnya lebih terjangkau apabila di bandingkan dengan harga yang di tawarkan di mall atau di toko sekaligus pun di butik.

Internet sangat mempunyai peran yang penting dan mutlak dalam kegiatan ini karena dapat membantu jual beli antara konsumen dan pembisnis.

Hadirnya media sosial Instagram dan pesatnya penjualan pemasaran online kini membuat para pembisnis di indoensia menjadikan aplikasi tersebut untuk di pergunakan sebagai marketing tool. Disini pembisnis akan terus menerus melakukan pengunggahan foto produk nya melalui media sosial Instagram agar bisa memberi informasi mengenai produk yang akan di pasarkan kepada konsumen dan juga dapat

(8)

membangun hubungan yang memperkuat brand dengan konsumen. Melakukan promosi melalui media sosial Instagram akan lebih mudah mendapatkan sasaran dengan tepat karena khalayak yang mengikuti (follow) dapat melihatnya melalui akun yang di buat oleh si pemasar. Hal ini akan sangat mempermudah para pembisnis online untuk mempromosikan dan menyebar luaskan produk atau barangnya, karena ketika akun tersebut mengunggah mengenai barang atau produknya yang ingin mereka jual maka pesan tersebut akan sampai kepada orang yang mengikuti (follow) akun nya, yakni adalah orang-orang yang sangat suka berbelanja melalui online.

Salah satu contoh pembisnis online yang mempromosikan produknya melalui media sosial Instagram adalah akun @MPES_MBS, @MPES_MBS sendiri mempromosikan produknya yang ingin ia jual melalui Instagram. Karena media sosial ini bisa di bilang sangat mudah di akses selain itu memasarkan nya tidak memerlukan biaya yang besar, melakukan pemasaran melalui media sosial ini juga secara tidak langsung akan membuat dampak pada peningkatan pelanggan dari @MPES_MBS itu sendiri, kita juga melihat dari jumlah pengikut (followers) dari akun Instagram

@MPES_MBS yaitu 1.052 pengikut. @MPES_MBS di setiap harinya selalu memberikan informasi tentang produk yang ingin ia jual misalkan pemasaran itu membuat foto dan video yang sangat menarik tentang produk yang akan ia jual ataupun bisa saja produk yang baru dan promo-promo yang ada, maka pemasaran yang di tampilkan dan di tawarkan dengan baik bukan tidak mungkin konsumen atau pelanggan akan bertambah dan berdampak positif bagi @MPES_MBS itu sendiri.

(9)

Aplikasi Instagram ini mempunyai program pemasaran yang dimana program tersebut adalah salah satu pilihan yang sangat bagus, apabila kita sudah terbiasa untuk menggunakan nya sebagai internet marketing, maka Instagram adalah alat platform media sosial yang cukup besar. Namun tidak hanya itu saja Instagram juga aplikasi yang unik mulai dari fitur pemasaran nya untuk pengguna yang selalu berinteraksi dengan pemasaran tersebut, maksud nya disini pengguna bisa memberikan komentar (comment) atau menyukai (like). Menurut data yang di temukan, telah banyak pemasaran online yang sudah melakukan setiap promosi produknya melalui Instagram.

Seiring berkembang nya teknologi pada era globalisasi saat ini, memberikan kemajuan bagi teknologi itu sendiri dan juga sangat menjadi berpengaruh bagi kita karena tidak dapat terpisahkan dengan keseharian kita. Perkembangan teknologi dan informasi saat ini menggunakan media massa karena dalam komunikasi massa dapat menyebarkan pesan dan informasi terhadap suatu produk yang ingin perusahaan tersebut jual, ini merupakan salah satu bagian yang tidak akan terpisahkan karena sangat memenuhi kebutuhan yang selalu ingin mendapatkan sebuah informasi.

Pemasaran bisa di bilang adalah salah satu kegiatan yang pokok untuk di lakukan dengan baik karena dapat membuat perusahaan tersebut untuk mempertahankan kelangsungan hidup usahanya. Dalam hal ini pemasaran adalah salah satu kegiatan perusahaan yang secara langsung dapat berhubungan dengan konsumen, namun pemasaran pun bisa terbilang juga sebagai kegiatan berlangsung bagi manusia karena ada kaitan nya dengan pasar. Seorang pemasar harus cerdas dalam malakukan bermacam-macam cara pemasaran dengan efektif dan efesien agar dapat mencapai

(10)

tujuan nya yang telah di tentukan oleh nya. Banyak sekali cara melakukan proses pemasaran untuk di pergunakan oleh pemasar dalam hal memasarkan produk-produk nya, seperti memasang iklan (adverttising), berjualan secara lansgung (direct marketting), berjualan dengan personal (personal selling), hubunga dengan masyarakat (public relations), dan melakukan pemasaran internet (internet marketing). Dengan semua cara pemasaran yang dapat di lakukan tersebut harus benar-benar terintegrasikan dengan baik karena jika seluruh cara bisa di padukan makan dapat tercipta sebagai sebuah konsep pemasaran yang efektif dan efesien.

Sebuah jaringan internet adalah alat komunikasi yang global dan terbuka sebagai bentuk untuk memungkinkan semua orang dan perusahaan di setiap kalangan di dunia untuk saling melakukan cara berkomunikasi dengan efektif dan murah, memberi sebuah informasi yang juga bermanfaat dan bisa menemukan informasi yang sudah tersedia, atau menjual dan membeli produk dengan biaya yang sangat terjangkau.

Internet marketing adalah sebuah sarana yang bisa di lakukan oleh setiap individu dan perusahaan agar dapat memasarkan produk atau jasa yang ingin di tawarkan melalui elektronik atau internet dimana pada era globalisasi saat ini banyak di minati dan terpakai oleh semua masyarakat di dunia, tak terkecuali masyarakat Indonesia. Di lihat dari data yang di dapat saat ini perkembangan penggunaan internet di Indonesia telah mencapai 3 juta pengguna dalam 10 tahun terakhir. Hal ini membuat layanan situs belanja online terus menerus mengalami peningkatan yang signifikan dengan seiring tumbuhnya penggunaan internet yang begitu pesat di negara Indonesia.

(11)

Bermacam-macam situs jejaring sosial kini telah banyak sekali di munculkan sebagai salah satu keperluan untuk manusia pada jaman modern saat ini. Sekarang internet sangat mudah di akses melalui smartphone karena bisa di bilang lebih praktis untuk di gunakan. Ada beberapa contoh media sosial yang dapat di pergunakan oleh orang-orang sepertiLine, Whatsapp, dan ada juga situs lainnya seperti hal nya Facebook, Twitter. Namun saat ini yang telah banyak di pergunakan oleh orang-orang adalah media sosial Instagram sebagai salah satu alat untuk di gunakan berbagi foto dan video. Melihat dari latar belakang yang berjudul Penggunaan Media Sosial Instagram sebagai Komunikasi Pemasaran Online (Studi Deskriptif Kualitatif pada akun Instagram @MPES_MBS).

1.2 Pertanyaan Penelitian

Sehubungan dengan judul tersebut diatas, maka penulis merumuskan masalah sebagai berikut :

1. Bagaimana Kegiatan Promosi @MPES_MBS melalui media sosial Instagram?

2. Bagaimana menentukan Segmentasi konsumen melalui media sosial Instagram?

3. Bagaimana Model Komunikasi Pemasaran @MPES_MBS melalui media sosial Instagram?

(12)

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan fokus penelitian di atas maka peneliti mempunyai tujuan yang ingin dicapai yaitu adalah :

1. Untuk mengetahui Kegiatan Promosi @MPES_MBS melalui media sosial instagram.

2. Untuk mengetahui cara menentukan Segmentasi Konsumen yang dilakukan oleh @MPES_MBS

3. Untuk mengetahui Model Komunikasi Pemasaran@MPES_MBS melalui media sosial Instagram.

1.4 Kegunaan Penelitian

1.4.1 Kegunaan Praktis

Bagi peneliti hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan wawasan terutama menganai Penggunaan Media Sosial Instagram sebagai Komunikasi Pemasaran Online.

1.4.2 Kegunaan Akademis

Hasil penelitian mengenai Penggunaan Media Sosial Instagram sebagai Komunikasi Pemasaran Online ini diharapkan bagi perguruan tinggi dapat menjadi dokumen dan dapat dijadikan acuan bagi aktivis akademis

(13)

1.4.3 Kegunaan Teoritis

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat, menambah pengetahuan dan pengalaman, serta menambah wawasan tentang aplikasi teori-teori dalam komunikasi yang peneliti dapat selama kuliah khususnya dalam meneliti tentang komunikasi pemasaran. Selain itu hasil penelitian ini diharapkan menjadi sumber informasi dan referensi bagi peneliti lain yang melakukan penelitian dengan topik yang berkaitan dengan penelitian ini.

Referensi

Dokumen terkait

KEYWORDS Christianity; ethics; gender; imperialism; Kenya; mothering Introduction Mothering, reproductive justice, women’s caring labour, and gender essentialism remain vitally