• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "BAB I"

Copied!
4
0
0

Teks penuh

(1)

1 BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Indonesia saat ini sedang berada di masa pandemi Covid-19, dimana terapi plasma konvalesen sebagai salah satu pengobatan. Kebutuhan darah pada masa pandemi yang semakin meningkat dan stok darah yang semakin menurun.

Pentingnya ketersediaan darah mengharuskan Unit Donor Darah untuk selalu menjaga jumlah dan kualitas darah yang tersedia untuk memenuhi kebutuhan transfusi. Dalam pelayanan darah harus memuaskan pendonor dan penerima darah. Pelayanan sebagai salah satu upaya kesehatan dalam rangka penyembuhan penyakit dan pemulihan kesehatan sangat membutuhkan ketersediaan darah atau komponen darah yang mudah diakses dan terjangkau masyarakat (Permenkes RI No 91 Tahun 2015).

Plasma Konvalesen merupakan salah satu pilihan pengobatan Covid-19 yang menunjukkan potensi saat epidemi severe acute respiratory syndrome (SARS). Pemberian plasma dapat memperpendek durasi perawatan dan menurunkan tingkat kematian pada pasien. Sebelum pengambilan plasma konvalesen, maka dilakukan seleksi terlebih dahulu untuk menjamin pendonor dalam kondisi kesehatan yang baik dan untuk mengidentifikasi faktor resiko yang mungkin mempengaruhi keamanan dan mutu dari darah. Sebelum dinyatakan lolos alur donor plasma konvalesen yang perlu diperiksa yaitu persiapan donor dengan mengisi formulir donor darah dan Informed Consent, seleksi donor melalui anamnesis dan pemeriksaan fisik, Selain itu, Pemeriksaan laboratorium donor meliputi pemeriksaan darah lengkap, konfirmasi golongan darah, skrining

(2)

2

golongan darah, skrining antibodi, infeksi menular lewat transfusi darah dengan 4 parameter penyakit (HIV, Sifilis, Hepatitis B, dan Hepatitis C). Seleksi donor plasma konvalesen memiliki persyaratan khusus yaitu pernah terinfeksi Covid-19 dengan membuktikan surat hasil Swab positif. Selain itu, sudah dinyatakan sembuh tanpa gejala 14 hari, diutamakan laki-laki.

PMI Kabupaten Tulungagung mengalami kekosongan stok plasma, rata-rata dalam satu bulan ada 20 orang, sedangkan permintaan 100 kantong (Arli, 2021).

Berdasarkan data per bulan April – September 2021 permintaan plasma konvalesen sejumlah 964 kantong sedangkan persediaan plasma 899 kantong.

Dari data tersebut dapat disimpulkan pendonor plasma konvalesen lebih sedikit dari jumlah permintaan. Dalam proses pengambilan plasma konvalesen memerlukan waktu yang lama, dimana peran petugas berperan penting terhadap pelayanan yang diberikan. Semakin baik pelayanan yang diberikan oleh petugas tentunya bisa menjaga kelestarian pendonor plasma konvalesen. Maka saya akan meneliti sikap petugas selama memberikan pelayanan. Berdasarkan uraian latar belakang yang ada, maka penulis akan melakukan penelitian dengan judul

“Gambaran Sikap Petugas pada Pendonor Plasma Konvalesen Unit Donor Darah PMI Kabupaten Tulungagung”.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas maka masalah dalam penelitian ini dirumuskan sebagai berikut :

Bagaimana gambaran sikap petugas pada pendonor plasma konvalesen?

(3)

3

1.3 Tujuan

1.3.1 Tujuan Umum

Secara umum penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sikap petugas pada pendonor plasma konvalesen di UDD PMI Kabupaten Tulungagung.

1.3.2 Tujuan Khusus

a. Untuk mengetahui sikap petugas seleksi terhadap pelayanan pada pendonor plasma konvalesen.

b. Untuk mengetahui sikap petugas aftap terhadap pelayanan pada pendonor plasma konvalesen.

1.4 Manfaat Penelitian 1.4.1 Manfaat Teoritis

Dapat digunakan sebagai tambahan sumber informasi terkait pelayanan sikap petugas pada pendonor plasma konvalesen.

1.4.2 Manfaat Praktis a. Bagi penulis

Dapat memberikan pengalaman dalam penelitian dan mendapat pengetahuan baru tentang gambaran pelayanan sikap petugas pada pendonor plasma konvalesen.

b. Bagi Institusi Pendidikan

Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai salah satu sumber referensi atau pengetahuan tentang sikap petugas pada pendonor plasma konvalesen bagi mahasiswa.

(4)

4

c. Bagi Lahan Praktik

Penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan masukan bagi Unit Donor Darah dalam meningkatkan sikap petugas di instalasi tersebut.

Referensi

Dokumen terkait

Simpulan: Terdapat hubungan namun tidak signifikan secara statistik antara motivasi dan kepuasan pendonor dengan rutinitas donor darah di UTD PMI Surakarta6.

Maka dari itu peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang pengaruh pelaksanaan komunikasi efektif terhadap kepuasan calon pendonor darah dalam seleksi donor di UTD PMI

Berdasarkan latar belakang yang ada, maka Penulis merumuskan masalah yang dihadapi adalah bagaimana membuat sistem pendukung keputusan penentuan kelompok donor terbaik di UDD PMI

a) Aplikasi dapat digunakan oleh pendonor darah, admin PMI dan petugas PMI. b) Aplikasi menggunakan layanan peta dari Mapbox.. c) Batas maksimal radius pencarian

Tercantum pada lampiran 2 Data kepuasan pendonor Data kepuasan pendonor darah di UTD PMI Kabupaten Malang diperoleh dengan mengisi angket kuisioner yang sudah di sediakan oleh

30 4.2.1 Upaya petugas P2D2S untuk meningkatkan rekrutmen donor sukarela .... 30 4.2.2 Tingkat pengetahuan pendonor terhadap pentingnya donor darah

Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data melalui sumber sekunder yang artinya peneliti meneliti dokumen jumlah pendonor darah yang direkap oleh petugas PMI menggunakan sistem

Penolakan donor darah berdasarkan tekanan darah Penolakan donor darah berdasarkan tekanan darah adalah ketidaksesuaian calon pendonor darah terhadap syarat donor darah yang sudah