• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV PENUTUP

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "BAB IV PENUTUP"

Copied!
3
0
0

Teks penuh

(1)

   

51   

BAB IV PENUTUP

4.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Jakarta yakni tentang “Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan”, dimana penulis menyatakan bahwa terdapat tingkat hubungan yang kuat dan berpengaruh antara gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan.

Dengan demikian, seluruh pernyataan yang terdapat dalam perumusan masalah dapat disimpulkan sebagai berikut:

1. Untuk menentukan jumlah responden atau sampel penulis menggunakan rumus Ardianin yaitu karyawan yang berjumlah 71 dalam suatu bagian, maka penulis mengambil sampel sebanyak 42 responden.

2. Nilai koefisien korelasi sebesar 0,679 maka koefisien korelasi bisa diartikan bahwa pengaruh antara gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja karyawan yang dimana adanya hubungan yang kuat dan positif.

3. Hasil koefisien determinasi gaya kepemimpinan (X) memberikan kontribusi pengaruh sebesar 48,6% terhadap kinerja karyawan (Y), sedangkan sisanya 51,4 dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti oleh penulis. Perhitungan ini juga terbukti dengan menggunakan IBM SPSS for windows versi 21 diketahui nilai R Square sebesar 0,486 atau 48,6%.

(2)

52   

 

4. Berdasarkan perhitungan uji regresi Y = 14,100 + 0,579 X, maka nilai a (konstanta) sebesar 14,100 dan nilai b (konstanta) sebesar 0,579 dengan nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,01. Dengan nilai signifikan dibawah 0,01 menunjukan bahwa dimensi gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Perhitungan ini juga dibuktikan dengan menggunakan IBM SPSS for windows versi 21 yaitu nilai beta pada a konstanta sebesar 14,100 dan nilai beta pada b konstanta sebesar 0,579 dengan signifikan 0,000.

4.2. Saran

Adapun saran-saran agar dapat menjadi pertimbangan untuk perusahaan yang dapat penulis sampaikan antara lain:

1. Gaya kepemimpinan yang dijalankan Bank Tabungan Pensiunan Nasional berada pada kategori baik, hal itu sebaiknya dipertahankan dan untuk meningkatkannya sebaiknya pemimpin dapat berperilaku sebagai pemimpin yang memotivasi bawahannya.

2. Kinerja karwayan yang dilakukan Bank Tabungan Nasional Pensiunan telah dilaksanakan dengan baik namun ada beberapa aspek yang harus ditingkatkan seperti lebih bertanggung jawab dengan pekerjaan, lebih efektif dalam mengerjakan tugas, melebihi tujuan target perusahaan dan mewujudkan kinerja yang terbaik.

3. Berdasarkan dari hasil yang diperoleh penulis mengenai gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan, maka yang perlu dilakukan oleh perusahaan adalah meningkatkan kondisi kearah yang lebih baik lagi. Pemimpin harus lebih memperhatikan kebijakan sesuai prosedur dan karyawan lebih teliti dan hati-hati

(3)

53   

 

dalam melaksanakan tugas agar tercapai target dari perusahaan dan melampaui harapan.

 

Referensi

Dokumen terkait