• Tidak ada hasil yang ditemukan

Implikasi Humor dalam Tuturan Pelanggaran Prinsip Kerjasama pada Anime Nichijou Karya Arawi Keichi - Repository Universitas Jenderal Soedirman

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "Implikasi Humor dalam Tuturan Pelanggaran Prinsip Kerjasama pada Anime Nichijou Karya Arawi Keichi - Repository Universitas Jenderal Soedirman"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

BAB V PENUTUP

5.1 Simpulan

Data dalam penelitian ini diambil dari Anime Nichijou. Anime tersebut merupakan sebuah anime komedi yang mengambil kisah keseharian dari berbagai orang di kota Tokisadame. Untuk setiap adegan percakapan pada anime Nichijou, disusun untuk menimbulkan sebuah humor atau komedi. Teknik humor yang munculpun sangat beragam seperti bombast, word play, sarkasme. Dalam hal ini dapat disimpulkan pelanggaran prinsip kerjasama juga dapat memunculkan sebuah kelucuan humor.

Pelanggaran prinsip kerjasama yang terdapat pada penelitian ini terdapat 22 data. Data tersebut dikelompokan 4 jenis pelanggaran maksim yaitu pelanggaran maksim kualitas sebanyak 3 data, pelanggaran maksim kuantitas 4 data, pelanggaran maksim relevansi 10 data, pelanggaran maksim cara 5 data. Lalu untuk teknik humor ditemukan, humor dengan teknik bombast sebanyak 4 data, teknik misunderstanding 4 data, word play 3 data, insult, facetiousness dan sarkasme masing-masing 2 data, lalu humor dengan teknik outwitting, insult, literalness, satire, allusion dan infantilism masing-masing ditemukan 1 data. Adapun teknik humor yang tidak ditemukan dalam tuturan pelanggaran prinsip kerjasama dari anime Nichijou, yaitu teknik humor ridicule, irony dan definition. Dari jumlah data yang ditemukan, pelanggaran maksim relevansi merupakan jumlah pelanggaran terbanyak. Hal ini dapat di simpulkan implikasi humor terbanyak yang muncul pada

(2)

59

Anime Nichijou merupakan tuturan pelanggaran prinsip maksim relevansi. Lalu untuk teknik humor yang ditemukan teknik humor bombast dan misunderstanding merupakan teknik yang paling banyak muncul. Namun untuk teknik humor ridicule, irony dan definition tidak ditemukan pada tuturan pelanggaran prinisip kerjasama.

Humor yang berkaitan dengan sebuah pelanggaran prinsip kerjasama dalam anime Nichijou banyak membungkus sebuah kelucuan terhadap topik kesalahpahaman dan bualan atau ungkapan yang tidak sesuai dengan tindakan untuk dijadikan sebuah komedi.

5.2 Saran

Penelitian ini berfokuskan kepada tuturan pelanggaran prinsip kerjasama yang di dalamnya ditunjukan untuk menyampaikan kelucuan atau humor. Dalam hal ini humor yang dapat dianalisis merupakan humor yang muncul dari bahasa.

Arthur Asa Berger sendiri membagi teori teknik humor menjadi 4 yaitu Language, Logic, Identity dan Action. Bagi peneliti di masa yang akan datang yang ingin mengembangkan penelitian serupa, diharapkan dapat meneliti teknik humor yang lain selain humor yang dimunculkan dari verbal atau bahasa.

Referensi

Dokumen terkait

Berdasarkan hasil penelitian mengenai pelanggaran prinsip kerjasama dalam novel 5 cm karya Donny Dhirgantoro, penulis menyimpulkan sebagai berikut: ditemukan 93

Penelitian ini meliputi tiga tujuan yaitu: (1) bentuk pelanggaran prinsip kerjasama pada naskah drama Bangjo karya Harjito; (2) wujud penggunaan implikatur pada

HALAMAN PERNYATAAN BEBAS PLAGIASI

Berdasarkan hasil penelitian dari 15 data berupa tuturan Shinchan didalam manga tersebut, ditemukan bahwa tuturan Shinchan melanggar Prinsip Kerjasama pada Maksim

[r]

[r]

[r]