LAPORAN PELAKSANAAN
KULIAH KERJA NYATA EKUIVALEN UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN
PERIODE 67 TAHUN AKADEMIK 2019/2020
Disusun oleh:
Kelompok C Divisi III Unit 3 Muh. Reksa Sandhika
Nisa Pamungkas Idham Sofihara
: NIM 1600030105 : NIM 1600026146 : NIM 1600009055
Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
2020
PENGESAHAN LAPORAN
KULIAH KERJA NYATAEKUIVALEN UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN
PERIODE 67 TAHUN AKADEMIK 2019/2020
Kuliah Kerja Nyata Universitas Ahmad Dahlan Telah Dilaksanakan Pada Tanggal
11 Mei 2020 – 21 Juni 2020
Yogyakarta,21/Juni/2020
Ketua Sekretaris
Muh. Reksa Sandhika.
1600030105
Nisa Pamungkas NIM
NIM 1600026146
Mengetahui/Menyetujui
a.n Kepala LPPM UAD
Kepala Pusat KKN
Dosen Pembimbing Lapangan
Drs. Purwadi, MSi., Ph.D
NIP.195808101984031003Yahya Hanafi, M,Sc.
NIY 60140766
KATA PENGANTAR
Assalamu alaikum Wr. Wb
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas kami untuk menulis laporan Kuliah Kerja Nyata Ekuivalen yang dilaksanakan secara daring melalui media sosial facebook dan lain sebagainya, yang kami laksanankan dari tanggal 11 Mei 2020 sampai 21 Juni 2020 dengan baik dan lancar. Shalawat serta salam kami haturkan kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga, dan para sahabatnya serta para pengikut setianya sampai akhir zaman.
Penyusunan laporan Kuliah Kerja Nyata Ekuivalen merupakan salah satu ketentuan dalam rangka menyelesaikan tugas akhir kami sebagai peserta Kuliah Kerja Nyata periode 67 Tahun Akademik 2019/2020. Laporan ini dibuat sesuai dengan rencana dan realisasi program KKN Ekuivalen yang telah dilaksanakan.
Dalam melaksanakan program kerja sampai dengan terselesainya laporan ini tidak terlepas dari, bantuan dan partisipasi dari berbagai pihak. Oleh karena itu kami mengucapkan banyak terimakasih kepada :
a. Dr. Muchlas, M.T. selaku rektor Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk melaksanakan kegiatan KKN Ekuivalen ke 67.
b. Dr. Widodo M.Si selaku Kepala LPPM Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, Drs.
Purwadi, MSi., Ph.D selaku Kepala Pusat KKN, beserta Tim Task Force Kuliah Kerja Nyata Reguler Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, mulai dari awal persiapan, pelaksanaan, dan setelah kegiatan KKN Ekuivalen ke 67.
c. Yahya Hanafi M,Sc selaku Dosen Pembimbing Lapangan KKN Ekuivalen yang senantiasa memberikan nasihat dan arahan selama melaksanakan KKN Ekuivalen ke 67.
d. Seluruh masyarakat dan anggota grup facebook divisi III.C.3 yang telah ikut berpartisipasi dan mendukung program kerja KKN Ekuivalen ke 67.
e. Semua pihak yang tidak mungkin kami sebutkan satu persatu yang telah membantu hingga terselesainya program KKN Ekuivalen ke 67 ini.
f. Teman-teman seperjuangan anggota KKN Alternatif Ekuivalen ke 67 Universitas Ahmad Dahlan, semoga kebersamaan dan kekompakan kita selalu terjaga.
Tidak lupa kami selaku mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Ekuivalen Divisi III.C.3 Grup 2 memohon maaf sebesar-besarnya kepada seluruh pihak atas segala kekhilafan kami selama pelaksanaan KKN Ekuivalen. Semoga KKN ekuivalen yang kami jalankan dalam masa Wabah Covid-19 memberikan manfaat dan ilmu yang berguna. Kami juga berterima kasih atas partisipasi masyarakat yang tergabung dalam grup facebook yang telah bersama-sama berdiskusi dalam daring online yang kami berikan, semoga amal baik Bapak dan Ibu sekalian mendapat balasan yang setimpal oleh Allah SWT.
Kami menyadari bahwa dalam penyusunan laporan ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu kami menyambut baik kritik dan saran yang membangun demi perbaikan di masa mendatang. Harapan kami setelah proses daring dilaksanakan dengan beberapa judul materi selama 10 hari dapat bermanfaat untuk semua, masyarakat dapat memahami dan mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.
Wassalamu alaikum Wr. Wb
Yogyakarta, 21/Juni/2020
Ketua Grup 2 KKNE Unit III.C.3
Muh. Reksa Sandhika NIM. 1600030105