Nama: Jiandzah Lukmannulhakim Kelas: 3IF1
NPM: 07352211037 Soal:
1. Jelaskan ciri masing-masing Generasi Komputer pada masa generasi I-V ? 2. Jelaskan Fungsi arus data pada Komputer, Gambarkan alurnya ?
3. Menurut anda Bagaimana gambaran Komputer dimasa mendatang (10tahun lagi) ? 4. Mengapa Manusia sangat bergantung dengan Komputer, berikan pendapat anda?
5. Mengapa Komputer sangat penting bagi kehidupan manusia dalam bermasyarakat ?
Jawab:
1. Ciri-ciri komputer Generasi I :
• Sirkuitnya menggunakan Vacum Tube
• Program dibuat dengan bahasa mesin ; ASSEMBLER
• Ukuran fisik komputer sangat besar, Cepat panas
• Proses kurang cepat , Kapasitas penyimpanan kecil
• Memerlukan daya listrik yang besar
• Orientasi pada aplikasi bisnis Ciri-ciri komputer Generasi II :
• Sirkuitnya berupa transistor, Sudah ada sistem operasi
• munculnya COBOL, FORTRAN, ALGOL Kapasitas memori utama sudah cukup besar
• Proses operasi sudah cepat dan Membutuhkan lebih sedikit daya listrik
• Berorientasi pada bisnis dan Teknik Ciri-ciri komputer Generasi III :
• Menggunakan IC (Integrated Circuit)
• Pemrosesan lebih cepat
• Kapasitas memori lebih besar lagi
• Penggunaan listrik lebih hemat
• Bentuk fisik lebih kecil
• Banyak bermunculan application software Ciri-ciri komputer Generasi IV :
• Menggunakan Large Scale Integration ( LSI )
• Microprocessor : penggabungan seluruh komponen komputer ( CPU , memori, kendali I/O) dan diprogram sesuai dengan kebutuhan.
• Munculnya PC
Ciri-ciri komputer Generasi V :
• kecanggihan komputer yang telah memiliki Artificial Intelligence (AI)
• Menggunakaan Very Large Scale Integration ( VLSI )
2. Fungsi alur data memperlihatkan kepada pengguna bagaimana suatu data diproses melalui beberapa tahap dasar yakni input, proses, penyimpanan, output.
• Input adalah proses memasukan data atau instruksi. Data yang akan di olah dimasukan kedalam komputer yang dikirim ke CPU untuk melakukan tahap proses.
• Proses adalah tahap dimana data yang telah dimasukan melalui peralatan input tadi akan diproses.Tahap proses ini dilakukan oleh processing device yaitu CPU.
Yang mana CPU ini dapat melakukan fungsi perhitungan dan logika untuk perbandingan (ALU) dan juga mengontrol (CU). Pada tahap ini, data yang masih mentah tadi diproses sehingga data tersebut menjadi informasi yang lebih bermanfaat.
• Penyimpanan merupakan proses perekaman hasil pengolahan ke alat penyimpan. Terdapat penyimpanan sekunder untuk menyimpan data dan program dan memory untuk menyimpan data dan program yang sat ini digunakan.
• Output merupakan tahap dimana data yang telah diproses oleh CPU akan bisa dicetak/tersedia. Pencetakan ini bisa berupa hardcopy dan juga softcopy.
3. Komputer akan semakin efektif dan efesien dalam berbagai hal. Dalam bentuk semakin kecil dan mudah dibawa kemana saja seperti jam tangan berbasis komputer yang mulai marak perkembangannya saat ini. Kecerdasan Buatan yang Lebih Kuat, AI akan semakin cerdas, mendukung aplikasi canggih. Perangkat Portabel Lebih Kuat dan baterai tahan lama. Bahkan perkembangan akan semakin maju sampai Jaringan 5G dan 6G. Teknologi Realitas Virtual dan Augmented Reality semakin berkembang dan mampu mengubah cara kita berinteraksi dengan dunia.
4. Manusia sangat bergantung pada komputer karena mereka telah mengubah cara kita bekerja, berkomunikasi, dan berinteraksi dengan dunia. Komputer berperan dalam kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, akses ke hiburan, informasi, dan pendidikan dengan mudah. Komputer juga sangat membantu dalam keseharian manusia saat ini.
Dengan semua keuntungan tersebut tidak heran manusia sangat bergantung pada komputer pada masa kini.
5. Komputer sangat penting bagi kehidupan manusia dalam bermasyarakat karena mereka mengubah cara kita berkomunikasi, bekerja, belajar, dan bersosialisasi.
Komputer memfasilitasi komunikasi, mendukung pendidikan online, dan memungkinkan bisnis untuk beroperasi secara efisien. Selain itu, komputer adalah sumber hiburan dan media, alat penting dalam penelitian ilmiah, dan digunakan dalam industri kesehatan.
Komputer juga meningkatkan efisiensi pemerintahan dan menyederhanakan banyak aspek kehidupan sehari-hari, seperti berbelanja dan mengatur jadwal.