Laporan Kunjungan Lapangan/ Site Visit
Perencanaan DED Waste Management Plan Ciwadan Cilegon Provinsi Jawa Barat
I. Latar Belakang
Terkait telah di laksanakannya Kick Off Meeting pada hari Jumat 2 Februari 2024 untuk pekerjaan perencanaan Waste Management Plan antara PT Alam Bersih Indonesia dan Waste For Change Enjiniring Technology, maka selaku tim perencana yang dipercaya untuk menrencanakan desain konstruksi maka pada Senin, 5 Februari 2024 telah melaksanakan kunjungan lapangan pada lokasi calon pekerjaan yang berada di daerah Ciwadan Cilegon Jawa Barat. Yang diikuti oleh perwakilan pihak PT. Alam Bersih Indonesia dan Tim perencana WET serta tim survey topografi
II. Maksud Dan Tujuan
Maksud dari kunjungan lapangan ini adalah untuk memastikan titik lokasi perencanaan serta melihat kondisi existing sebelum dilaksanakan uji sondir dan survey detail topografi.
Dimana tujuan dari kunjungan lapangan ini adalah agar tim perencana dapat mengidentifikasi awal terkait :
1. Peralatan serta equipment apa yang di butuhkan dalam melaksanakan survey dan pengukuran
2. Kebutuhan sampling titik sondir untuk mengetahui karakteristik tanah di lokasi tersebut 3. Mengidentifikasi kebutuhan personil
4. Estimasi durasi waktu pekerjaan 5. Permasalahan lapangan
6. Mengetahui utilitas yang berada di areal pengukuran
7. Perlu ada atau tidaknya maintenance lahan sebelum di mulai pekerjaan nantinya seperti Land clearing / cut and fill
8. Mengidentifikasi ada atau tidaknya pembuangan saluran air atau drainase III. Hasil Tinjauan Lapangan
Dari hasil kunjungan lapangan dapat diambil beberapa catatan sebagai dasar perencanaan kedepan antara lain :
1. Kondisi Lahan
Secara umum kondisi lahan yang akan digunakan berupa tanah yang datar atau flat, namun karena tanah ini bekas petambangan, terdapat satu ttitik berbentuk kolam dengan kedalam air mencapai kira kira 30 cm., dengan demikian perlu di lakukan pengurugan kembali jika didirikan bangunan di atasnya.
Selanjutnya kondisi lahan ini berupa Greenland, jadi perlu dilakukan pembersihan lahan terlebih dahulu.
2. Saluran Pembuangan Air atau Drainase / Badan Air penerima
Terdapat aliran sungai yang cukup besar tepat disamping lokasi hanya terhalang tembok, maka dari itu untuk pembuangan air nantinya bisa disalurkan ke sungai tersebut. hanya saja mungkin dibutuhkan pengoptimalan lagi di didalam area lahan IV. Rencana Kerja Tindak Lanjut
Setelah mengeidentifikasi dan melihat kondisi lapangan maka tim perencana akan melaksanakan agenda selanjutnya sebagai berikut :
1. Melaksanakan survey dan pengukuran pada hari Senin tanggal 5 Februari 2024 dengan jumlah personil 5 orang, alat yang di gunakan antara lain TS (total station), dan alat untuk sondir
2. Melaksanakan uji sondir pada 4 titik dimana estimasi penyelesaian serta laporan hasil pengukuran adalah 4 hari kerja yaitu s/d 9 Februari 2024
V. Foto Dokumentasi Kunjungan Lapangan