WIRELESS KEY
Disusun untuk memenuhi tugas Mata kuliah : Analisa Pasar
Dosen mata kuliah : Niera Feblidiyanti S.T.,M.M.
1. Achmad Maulana Ramadhan (211010800031)
2. Bayu Setiawan (211010800044)
3. Chalfin Rahmat Andreansyah (211010800207)
4. Hanisa Nurjanah (201010850055)
5. Muhammad Ibnu Riansyah (211010800111) 6. Wahid Fathur Rohman (211010800048)
UNIVERSITAS PAMULANG 2022
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena telah memberikan kesempatan pada kami untuk menyelesaikan makalah ini. Atas rahmat dan hidayah-Nya lah kami dapat menyelesaikan laporan yang berjudul “Wireles Key”
tepat waktu.
Makalah ini disusun guna memenuhi tugas Ibu Niera Feblidiyanti S.T.,M.M.
selaku dosen mata Analisa Pasar di Universitas Pamulang. Selain itu, kami juga berharap agar makalah ini dapat menambah wawasan bagi pembaca.
Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu, terutama kepada Ibu Niera Feblidiyanti S.T.,M.M. karena tugas yang telah diberikan ini dapat menambah pengetahuan dan wawasan bagi kami.
Meski kami telah menyusun makalah ini dengan maksimal, tidak menutup kemungkinan masih banyak kekurangan. Oleh karena itu sangat diharapkan kritik dan saran yang konstruktif dari pembaca sekalian.
Akhir kata, kami berharap semoga makalah yang kami buat dapat memberikan manfaat ataupun inspirasi bagi pembaca. Terima kasih.
Tangerang, September 2022
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR...i
DAFTAR ISI...ii
BAB I PENDAHULUAN...3
1.1 Latar Belakang Masalah...3
1.2 Tujuan Usaha...3
BAB II...4
LANDASAN TEORI...4
2.1 Gambaran Profil...4
2.2 Estimasi Keuntungan Biaya Bahan...4
2.3 Konsep Pemasaran...6
2.4 Strategi Pemasaran...6
2.5 Perencanaan Pemasaran...7
2.6 Pengendalian Pemasaran...7
BAB III...9
PEMBAHASAN...9
3.1 HASIL PENJUALAN...9
3.2 PEMBAHASAN PEMASARAN...9
BAB IV...10
PENUTUP...10
4.1 KESIMPULAN...10
4.2 SARAN...10
DAFTAR PUSTAKA...11
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Meningkatnya kasus pencurian di daerah perkotaan membuat kita harus semakin waspada. terlebih lagi bagi yang sering meninggalkan rumah atau kontrakannya. Tentunya kita sudah sering dengar berita tentang pembobolan rumah atau kontrakan ketika di tinggal pergi penghuninya. Menanggapi masalah tersebut, kami berusaha mencari solusi untuk mencegah hal-hal tersebut terulang lagi, dan munculah ide untuk membuat wireless key
Untuk lingkup awal pemasaran produk kami meliputi jabodetabek, karena daerah-daerah tersebut sangat rawan terhadap tindadakan pembobolan, terutama jakarta tangerang dan bekasi.
Wireless Key ini memiliki bentuk yang sederhana dan mudah di pasang, sehingga untuk target pasarnya semua masyarakat bisa memakainya. mulai dari untuk kunci rumah, dan kunci lemari. kunci ini paling cocok untuk para pekerja atau pembisnis yang harus setiap hari meninggalkan rumah atau kontrakan untuk bekerja. dengan keamanan yang baik akan tercipta pikiran yang tenang.
1.2 Tujuan Usaha
Secara realistis, tentu kita melakukan usaha bertujuan untuk mengambil untung secara besar. Tetapi, ada tujuan lain dari pengambilan produk kita tentang Wireless key. Salah satunya membantu meningkatkan keamanan. Dengan membeli produk ini, diharap dapat mengurangi angka kriminal dan menjaa keamanan tempat tinggal.
BAB II
LANDASAN TEORI 2.1 Gambaran Profil
Produk Wireless Key merupakan hasil pengembangan dari pemanfaatan teknologi untuk menciptakan sebuah smart home. Dengan adanya Wireless Key ini diharapkan orang orang lebih waspada terhadap keamanan rumah
2.2 Estimasi Keuntungan Biaya Bahan N
o Nama Jumlah harga
1 Selenoid door 1 Rp.35.000
2 Modul Relay 1 Rp.12.000
3 Baterai 9 Volt 2 Rp.10.000
4 Triplex 20x20 cm 1 Rp.10.000
5 Lem 1 Rp.3000
Total Rp.70.000
Biaya Lain
No Nama Harga
1 Transport Rp.10.000
Total Biaya Produk
No Jenis Biaya Jumlah Biaya
1 Biaya Bahan Rp.70.000
2 Biaya Lain-Lain Rp.10.000
Total Rp.80.000
Karena produksi kita masih terbatas maka pengambilan keuntungan dihitung berdasarkan per produk dengan rumus sebagai berikut :
Harga jual = Harga Peroleh + (Harga Peroleh x % Markup) Harga jual = 80.000 + (80.000 x 25%)
= 80.000 + (20.000) = 100.000
Jadi harga jual yang akan dipakai adalah Rp. 100.000.
Margin = (Harga Jual – Harga Peroleh) / Harga Jual = (100.000 – 80.000) / 100.000
= 0.2 atau 20%
Jadi margin yang didapat dari produk kita adalah 20%.
2.3 Konsep Pemasaran
Pemasaran akan berorientasi pada pelanggan Maksudnya, kita akan menempatkan pelanggan pada proses pemasaran yang dilakukan. Beberapa cara yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan promosi dan iklan. Kendala dalam melakukan konsep pemasaran ini adalah perlunya strategi yang matang agar setiap rencana bisa mencapai target yang telah ditentukan.
2.4 Strategi Pemasaran
Dalam upaya untuk mencapai kepuasan konsmen maka diperlukan sebuah strategi pemasaran. Konsep yang dipakai dalam strategi produk kita adalah memanfaatkan Marketing Mix dan Timing Strategy.
Marketing Mix adalah kumpulan dari beberapa variabel yang telah digunakan perusahaan untuk mempengaruhi tanggapan konsumen. Beberapa variabel tersebut diantaranya:
1. Produk
Produk yang dibuat memiliki nilai guna sesuai dengan kebutuhan konsumen. Produk Wireless Key dibuat untuk memenuhi kebutuhan keamanan konsumen.
2. Harga
Harga menjadi aspek yang sangat penting karena umumnya konsumen menjadikan harga sebagai pertimbangan utama sebelum membeli. Karena itu kita mengembangkan produk yang lebih murah dari pada kompetitor lain.
3. Tempat
Tempat yang srategis diperulkan agar konsumen mudah mencapai kita.
Namun dengan perkembangan zaman sekarang kita bisa online dan menggunakan media tersebut sebagai tempat kita berjulan. Oleh karena itu maka produk yang akan kita pasarkan akan dibuat online agar menghemat biaya sewa tempat.
4. Promotion
Promosi adalah kegiatan bisnis yang mempunyai tujuan agar konsumen bisa lebih mengenal dan tertarik dengan produk. Upaya yang dilakukan untuk mengenalkan produk maka kami akan melakukan demo produk kepada konsumen.
5. Proses
Proses disini diartikan sebagai langkah langkah yang dilakukan untuk menjangkau konsumen salah satunya adalah proses transaksi. Dalam transaksi kita akan memberikan berbagai kemudahan mulai dari transaksi menggunakan uang tunai maupun transaksi non tunai
Timing Strategy adalah pemilihan waktu yang tepat dalam melakukan pemasaran.
2.5 Perencanaan Pemasaran
Produk direncankan menjadi suatu sistem keamanan yang lebih baik dari pada kunci konvensional namun dengan bentuk yang lebih sederhana dan harga yang lebih murah. Fungsi produk juga lebih luas jangkauannya karena tidak hanya bisa dipakai untuk pintu tapi juga aplikasi lainnya seperti lemari dan alat lain yang membutuhkan kunci.
2.6 Pengendalian Pemasaran
Pengendalian pemasaran semata-mata dimaksudkan agar dapat diketahui kemajuan pelaksanaan, hambatan yang ditemui oleh faktor penunjang apa yang dibutuhkan untuk kelancaran kegiatan pemasaran. Di samping itu akan dengan cepat diketahui bila ada penyimpangan, penyebabnya untuk selanjutnya di buat tindakan perbaikan.
Adapun ruang lingkup pengendalian pemasaran, adalah sebagai berikut : 1. Pengendalian efektifitas program pemasaran
Untuk pengendalian ini, kami melakukan evaluasi berkala terhadap produk kami, mulai efektifitas penggunaan sampai penyempurnaan terhadap cara kerjanya
2. Pengendalian strategi pemasaran
Pengendalian strategis yang kami lakukan adalah dengan melakkukan inovasi terhadap strategi pemasaran. melakukan pengembangan fungsi terhadap produk kami. salah satu contohnya adalah program pengembangan agar Wireless Key tersebut dapat di pasang di sepeda motor yang belum menggunakan remot. dari segi inovasi, kami akan menyedian berbagai varian bentuk dan warna yang menarik untuk pelanggan.
3. Pengendalian kuntungan dan rentabilitas usaha pemasaran
Pengendalian keuntungan atau rentabilitas. Usaha merupakan kegiatan untuk mengukur keuntungan yang sebenarnya diperoleh dari masing-masing produk, wilayah dan saluran distribusi. disini kami akan fokus terhadap wilayah dan saluran distribusi. untuk wilayah yang peminatnya banyak, kami akan tambah suplaynya, agar produk kami tetap tersedia di pasaran. sementara untuk distribusi, kami telah bekerja sama dengan agen-agen distribusi terkenal untuk memperlancar penyaluran.
4. Pengendalian efisiensi pemasaran
Efisiensi pemasaran dapat dilakukan dengan berbagai cara. cara yang kami gunakan agar efisiensi pasar tercapai adalah dengan melakukan promosi terhadap produk kami. kami juga melakukan pengiklanan di sosmed melalui karyawan2 kami, kami juga bekerja sama dengan beberapa influenser dan selebgram untuk mengiklankan produk kami sehingga produk kami gampang di ketahui masyarakat.
BAB III PEMBAHASAN
3.1 HASIL PENJUALAN
Tabel 3. 1 Stok Barang
Nama Barang Stok awal Terjual Tanggal Stok Akhir
Wireless Key 5 1 26-11-2022 4
3.2 PEMBAHASAN PEMASARAN
Berdasarkan data hasil penjualan pada tabel 3.1 penjualan Wireless Key ini disimpulkan masih belum berhasil mencapai tujuan pemasaran.
Hal ini dipengaruhi oleh beberapa aspek sebagai berikut : a. Aspek Produk
Produk masih belum sepenuhnya sempurna dan masih perlu adanya pengujian, manual book, kartu garansi agar bisa mengikuti standarisasi produk yang berlaku di Indonesia.
b. Aspek Modal
Kurangnya modal untuk pengembangan produk menjadi alasan mengapa masih banyak kekurangan di prouk Wireless Key ini.
c. Aspek SDM
Kurangnya pengalaman dan ilmu pemasaran menyebabkan strategi pemasaran yang telah dirancang tidak bisa mencapai tujuan.
BAB IV PENUTUP
4.1 KESIMPULAN
Dari kegiatan yang kami lakukan adalah bahwa pelajar sangat memerlukan proses pembelajaran seperti ini. Karena kita bisa secara langsung merasakan bagaimana cara menawarkan dan menjual produk kepada orang lain. Pengalaman ini bisa menjadi dasar ketika nanti kami akan membuka suatu usaha. Asal ada kemauan dan keinginan untuk berusaha pasti kita bisa melakukannya, karena dalam dunia bisnis modal bukanlah sagalanya.
4.2 SARAN
Saran yang ingin kami sampaikan yaitu semoga dalam mata kuliah Analisa Pasar selanjutnya, kegiatan praktek lapangan ini tetap bisa dilaksanakan dan lebih ditingkatkan. Karena kegiatan seperti ini sangatlah bermanfaat, agar mahasiswa memiliki bekal pengalaman ketika ingin terjun langsung di dunia bisnis.
DAFTAR PUSTAKA
Hartini, M. Y. (2022, June 20). Materi - Menerapkan Analisis Pasar. Bisnis Daring dan Pemasaran. Retrieved December 17, 2022, from
https://markethinkclass.com/menerapkan-analisis-pasar/
Mau Punya Bisnis lancar harus Tepat Dalam membuat target pasar. Ini Caranya! Lifepal Media. (2022, September 19). Retrieved December 17, 2022, from https://lifepal.co.id/media/target-pasar/
KBBI, A. (2021, June 19). Pengertian Estimasi Adalah: Arti, Manfaat, Jenis Dan Contoh estimasi. Sepositif. Retrieved December 17, 2022, from
https://sepositif.com/pengertian-estimasi-adalah-arti-manfaat-jenis-dan- contoh-estimasi/
NKD, F. (2022, April 22). Pengertian KONSEP Pemasaran dan 5 konsep penting di dalamnya. Web developer LOGIQUE's Blog. Retrieved December 17, 2022, from https://www.logique.co.id/blog/2021/05/24/konsep-pemasaran/
Shaid, N. J. (2022, November 4). Pengertian Strategi pemasaran Dan Contoh- Contohnya Halaman all. KOMPAS.com. Retrieved December 17, 2022, from https://money.kompas.com/read/2022/08/05/223655626/pengertian- strategi-pemasaran-dan-contoh-contohnya?page=all#:~:text=Strategi
%20pemasaran%20adalah%20alat%20fundame
Cinthya. (2022, December 16). Rencana Pemasaran: Pengertian, Cara Penyusunan, Tujuan, Dan Manfaatnya. Accurate Online. Retrieved
December 17, 2022, from https://accurate.id/marketing-manajemen/rencana- pemasaran
Oktari, P. (2014, September 2). Sistem Pengendalian Divisi Pemasaran.
Academia.edu. Retrieved December 17, 2022, from
https://www.academia.edu/8171549/sistem_pengendalian_divisi_pemasaran