• Tidak ada hasil yang ditemukan

(2) Untuk mengungkapkan dampak perubahan musik pengiring arak-arakan dari musik tradisional Talempong Pacik ke musik Pancaragam terhadap sosial budaya masyarakat Pauh V Kota Padang

N/A
N/A
Nguyễn Gia Hào

Academic year: 2023

Membagikan "(2) Untuk mengungkapkan dampak perubahan musik pengiring arak-arakan dari musik tradisional Talempong Pacik ke musik Pancaragam terhadap sosial budaya masyarakat Pauh V Kota Padang "

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

ii ABSTRAK

Ademutia. 2012 “ Musik Arak-arakan dalam Acara Tradisi Babako Ba Anak Pisang: Dari Musik Tradisi Talempong Pacik ke Musik Pancaragam di Pauh V Kota Padang “. Tesis. Program Pascasarjana Universitas Negeri Padang.

Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengungkapkan penyebab mengapa terjadinya perubahan musik pengiring arak-arakan dari musik tradisional Talempong pacik ke musik Pancaragam pada tradisi Babako ba anak Pisang di Pauh V Kota Padang. (2) Untuk mengungkapkan dampak perubahan musik pengiring arak-arakan dari musik tradisional Talempong Pacik ke musik Pancaragam terhadap sosial budaya masyarakat Pauh V Kota Padang .

Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif analisis. Pengumpulan data dilakukakn dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data di analisis dengan teknik etnografi dengan melibatkan informen kunci seperti pelaku musik Telempong Pacik dan Pancaragam, Seniman tradisi, tokoh adat di KAN Pauh V, tokoh masyarakat, Lurah, LKAAM Sumbar, Dinas Pariwisata Kota Padang.

Temuan penelitian ini menunjukan bahwa terjadinya perubahan pada musik pengiring arak-arakan dalam tradisi babako ba anak pisang di Pauh V saat ini, disebabkan oleh faktor sosial budaya dan modernisasi budaya. Tema budaya dari penelitian ini adalah perubahan musik arak-arakan Babako ba Anak Pisang berbasis gaya hidup modernisasi masyarakat. Ada empat aspek yang menyebabkan terjadinya perubahan tersebut yaitu: (1) Aspek perubahan sosial budaya masyarakat Pauh V. (2) Aspek modernisasi prilaku dan pemikiran masyarakat terhadap selera seni pertunjukan. (3) Aspek longgarnya tata aturan tentang musik pengiring arak-arakan tersebut (4) Adanya pengaruh eksternal seperti masuknya budaya baru dalam seni pertunjukan ke Pauh V. Dalam penelitian ini juga ditemukan dampak perubahan musik arak-arakan terhadap sosial budaya masyarakat Pauh V saat ini adalah adanya perubahan pada gaya hidup, terbentuknya stratafikasi baru dan identitas sosial baru bagi masyarakat Pauh V.

Referensi

Dokumen terkait

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA FAKULTAS TEKNIK