OOP
OBJEK
Bagian dasar dari sebuah program yang berorientasi objek adalah objects.
Contoh objek adalah mobil, motor, televisi, radio.
Biasanya object adalah sebuah kata benda.Orang adalah object Demikian juga mobil, pohon, bunga, komputer, TV, buku dsb. Namun,object tidak selamanya sebuah objek fisik. Bisa saja sebuah benda abstrak, seperti account bank, sebuah file di komputer, database, pesan email, acara TV, dsb.
KELAS
Kelas merupakan penjelasan atau deskripsi dari object. Di dalam kelas, terdapat penjelasan tentang suatu objek termasuk properti yang dimilikinya serta kelakuan atau metode yang bisa dilakukan oleh object. Sebagai contoh,Kelas Orang.
Kelas Orang tentu setidaknya memiliki beberapa bagian seperti tangan, kaki, mata, telinga dsb. Kelas Orang juga setidaknya harus bisa jalan, bisa loncat, bisa lari, bisa melihat, bisa bicara dsb.
PROPERTI DAN METODE
1. Setiap memiliki properties yang kadang disebut juga attributes/variabel. Properties dari sebuah mobil misalnya warna,ukuran,harga dsb. Di dalam kelas, properties dinyatakan dengan sebuah variabel.
Misalnya $warna, $harga, dsb.
2. Metode/fungsi merupakan sesuatu yang bisa dilakukan oleh objek. Metode dalam PHP sama artinya dengan sebuah fungsi. Metode yang mungkin dipunyai dari sebuah mobil misalnya, metodeuntuk menghidupkan mobil, menjalankan mobil,menghentikan mobil, dsb
Mendefinisikan kelas class namaClass {
Deklarasikan dan definisikan properties di sini Definisikan semua method di sini
}
Contoh membuat kelas
<?php
class Motor {
Isi dari kelas ; }
?>
Menambahkan properti
<?php
class Motor {
var $warna = "Biru";
var $merk = ”Honda";
var $harga = "10000000";
// tambahkan method dsini
} ?>
Menambahkan method
<?php
class Motor {
var $warna = "Biru";
var $merk = “Honda";
var $harga = "10000000";
function tampilWarna () {
echo "Warna mobilnya :" . $this->warna;
} }
?>
Konstruktor
Konstruktor merupakan sebuah method khusus yang akan secara otomatis dijalankan saat object terbentuk. Konstruktor tidak harus ada, namun dalam satu class hanya boleh ada satu konstruktor.
Method konstruktor biasanya berisi pemberian nilai default dari masing-masing properties(variabel).
Untuk membuat konstruktor, cukup dengan
mendefinisikan suatu fungsi dengan nama
__construct().
<?php class Motor {
var $warna ; var $merk ; var $harga;
function __construct() {
$this->warna = "Biru";
$this->merk = “Honda";
$this->harga = "10000000";
}
function tampilWarna () {
echo "Warna mobilnya :" . $this->warna;
} }
$a = new Motor();
$a->tampilWarna();
?>
Objek kelas
Untuk menggunakan sebuah objek, harus dibentuk objek dari classnya. Dari sebuah class bisa dibentuk beberapa objek sekaligus. Bentuk umum pembentukan objek
adalah sbb :
Sedangkan untuk memanggil anggota (member) dari class dapat dengan format sbb :
$namaObjek = new namaClass();
$namaObjek->variabel;
$namaObjek->namaMethod();
Latihan
Buatlah sebuah objek yaitu mahasiswa yang berisi
indentitas masing-masing yang didalamnya menyertakan property dan method dari objek yang kalian buat yaitu mahasiswa
Dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Nama property boleh bebas.
2. Nama method bebas
3. Property minimal 5 buah
4. Methode minimal 2 buah.
CODE IGNITER(CI)
CodeIgniter merupakan salah satu dari sekian banyak framework PHP yang ada. CodeIgniter dikembangkan oleh Rick Ellis (http://www.ellislab.com).
Tujuan framework CodeIgniter:
1. Untuk mempermudah penulisan program dibandingkan menuliskan kode program secara manual karena
didukung dengan pustaka yang dibutuhkan dalam pembuatan website.
2. Meminimal kan pembuatan kode untuk membuat website.
Mengapa harus CI?
1. Gratis.
2. Berjalan di php versi 4 dan versi 5.
3. Ringan dan cepat.
4. Menggunakan MVC(Model View Controller)-> fungsi tampilan dan logika.
5. Dokumentasi.
6. Pustaka yang lengkap contoh koneksi database, email, session dan cookies, keamanan, manipulasi gambar
MVC terdri dari :
1.
Model
Merepresantiskan struktur data dari website yang bisa berupa basis data, fungsinya untuk manipulasi data dengan perintah-perintah sql.
2.
View
Merupakan informasi yang ditampilkan kepada
pengunjung website.hanya ada variabel yang berisikan data saja tidak logika. View hanya dikhususkan untuk
menampilkan data- data hasil dari model dan controller.
3.
Controller.
Controller merupakan penghubung antara Model dan
View
Membuat controller.
<?php
class Coba extends CI_Controller {
function index() {
echo "belajar membuat website dengan Code igniter";
} }
?>
Simpan dengan nama coba.php defile controller
Membuat view
<html>
<head>
<title>Contoh Penggunaan Views</title>
</head>
<body>
<?php echo '<h2>'.$latih;'</h2>' ?>
</body>
</html>
Simpan dengan nama tampil.php
Membuat model
<?php
class Mdl_coba extends CI_Model {
function panggil() {
$latih="belajar membuat website dengan COde Igniter";
return $latih;
} }
Perubahan pada controller pertama pada saat menggunakan view
Perubahan pada controller pada saat menggunakan model dan view.
$data['teks'] = “Belajar membuat web menggunakan Code igniter";
$this->load->view('tampil',$data);
$this->load->model(‘mdl_coba','',TRUE);
$data['teks'] = $this->mdl_coba->panggil();