• Tidak ada hasil yang ditemukan

pengertian administrasi kepegawaian - UNIKOM Kuliah Online

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "pengertian administrasi kepegawaian - UNIKOM Kuliah Online"

Copied!
14
0
0

Teks penuh

(1)

KONSEP DASAR ADMINISTRASI

KEPEGAWAIAN

(2)

PERTEMUAN II & III Disampaikan Oleh :

Tatik Rohmawati, S.IP.,M.Si

(3)

1. M. Manullang (1998:34), administrasi kepegawaian adalah seni dan llmu perencanaan, pelaksanaan dan pengontrolan tenaga kerja untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan dengan memberikan kepuasan kepada para pekerja.

2. Paul Pigors dan Charles A. Myers serta Thomas G. Spates (1965:56), adminstrasi kepegawaian adalah tata cara atau prosedur mengorganisasikan dan memperlakukan orang yang bekerja sedemikian rupa sehingga mendapatkan hasil yang terbaik sesuai dengan profesionalitasnya.

3. Burhanuddin A Tayibnapis (1994:26), administrasi kepegawaian sebagai upaya memperoleh pegawai negeri sipil yang loyal kepada Pancasila dan UUD 1945, cakap, terampil, jujur, dan disiplin dalam melaksanakan pokok pemerintahan dan pembangunan.

4. Paul Pigos dan Charles A. Myers (1967:54), administrasi kepegawaian sebagai seni memperoleh, memajukan, dan memelihara kecakapan kekuatan kerja sedemikian rupa untuk menyelesaikan fungsi dan tujuan organisasi dengan efisien dan ekonomis yang maksimum.

5. William E. Monser dan J. Donald Kingsley (1978:33), administrasi kepegawaian membahas seluruh aktivitas dan kinerja pegawai yang di mulai dari penerimaan pegawai, tes masuk pegawai, penilaian kecakapan pegawai, pemindahan pegawai, kenaikan pangkat, latihan dan pendidikan, kehadiran absensi, pengeluaran pegawai, kesehatan, rekreasi, kesejahteraan, lingkungan kerja, kerjasama pegawai, kerjasama pegawai atasan, peraturan dan ketentuan lainnya.

PENGERTIAN ADMINISTRASI

KEPEGAWAIAN

(4)

6. Edwin B. Flippo (1984:65), administrasi kepegawaian dikaji dalam kaitannya dengan perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengendalian pegawai untuk berbagai tujuan yang telah ditetapkan oleh organisasi.

7. Felix A. Nigro (1967:22), administrasi kepegawaian adalah seni memilih pegawai baru, dan mempekerjakan pegawai lama sehingga dari pegawai itu diperoleh mutu dan jumlah hasil yang maksimum.

8. Glen O. Stahl (1987:29), administrasi kepegawaian sebagai keseluruhan yang berhubungan dengan sumber daya manusia dari organisasi.

9. Arifin Abdurrachman (1989: 55), administrasi kepegawaian adalah salah satu cabang dari administrasi negara yang berkaitan dengan para pegawai negara.

KESIMPULAN : Administrasi Kepegawaian Negara adalah pengelolaan kepegawaian negara atau pegawai negeri yang dikaji sebagai ilmu dan seni

mempelajari proses penggunaan tenaga manusia mulai penerimaan hingga pemberhentiannya.

PENGERTIAN ADMINISTRASI

KEPEGAWAIAN

(5)

 Anggara (2016:13) mengatakan bahwa lingkup kegiatan administrasi kepegawaian antara lain penerimaan,penempatan, pengembangan dan pemberhentian tenaga kerja dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi sesuai tujuan yang telah ditetapkan.

 Arifin Abdurachman, kegiatan administrasi kepegawaian meliputi analisis jabatan, klasikasi jabatan dan evaluasi jabatan, rekruitmen, ujian dan penempatan, disiplin dan moral pegawai, dan catatan kepegawaian.

 Felx A. Nigro dan Lloyd G. Nigro menyebutkan bahwa ruang lingkup administrasi kepegawaian meliputi kegiatan pengangkatan dan seleksi, pengembangan yang meliputi latihan jabatan (in-service training), promosi dan pemberhentian

RUANG LINGKUP AKP

(6)

 Bintoro Tjokroamidjojo mengatakan bahwa pokok-pokok umum yang dilakukan dalam administrasi kepegawaian sebagai berikut :

1. Dasar hukum kepegawaian negeri dan administrasi kepegawaian.

2. Lembaga yang menyelenggarakan administrasi kepegawaian, dan bertangung jawab langsung kepada pimpinan pemerintah serta memiliki hubungan yang jelas dengan kementerian serta unit pengurusan kepegawaiannya.

3. Adanya struktur klasifikasi serta jabatan kepegawaian

4. Pengadaan (recruitmen) dan penempatan atau penunjukkan (placement and appointment) berdasarkan suatu sistem yang tidak memihak dan standar- standar tertentu sesuai dengan keperluan pekerjaan/jabatan.

5. Sistem promosi dan evaluasi terhadap prestasi kerja pegawai, disiplin, pemindahan atau pergantian jabatan serta pemberhentian.

6.

RUANG LINGKUP AKP

(7)

6. Sistem gaji berdasarkan standar tertentu yang objektif sesuai dengan pekerjaan yang dilakukan dan dapat diubah jika diperlukan. Hal ini dikaitkan dengan pensiun.

7. Adanya program pendidikan dan latihan untuk meningkatkan kemampuan kerja pegawai negeri.

8. Hubungan dengan organisasi-organisasi kepegawaian dan serikat-serikat sekerja.

9. Tata usaha kepegawaian dalam arti data kepegawaian individual, absensi, cuti, kenaikan gaji dan sebagainya

RUANG LINGKUP AKP

(8)

 Jucius, mengatakan bahwa bidang kegiatan administrasi kepegawaian meliputi :

1. Kegiatan pengadaan dan seleksi tenaga kerja/pegawai untuk mengetahui segenap rangkaian seleksi pegawai yang sesuai dengan kebutuhan.

2. Kegiatan penempatan calon pegawai pada jabatan atau fugsi tertentu yang telah ditetapkan.

3. Kegiatan pengembangan, untuk mengetahui segenap proses latihan (trainin) baik latihan sebelum menduduki jabatan maupun latihan setelah menduduki jabatan. Latihan ini hendaknya dikaitkan dengan promosi bagi pegawai yang bersangkutan.

4. Kegiatan pemberhentian, utk mengetahui segenap proses pemberentian tenaga kerja/pegawai, baik pemberhentian sebelum masanya maupun setelah sampai saatnya berhenti (pensiun)

RUANG LINGKUP AKP

(9)

TUJUAN AKP (Pigors dan Myers)

1. Effective utilization of human resources, yaitu memanfaatkan tenaga manusia secara efektif.

2. Desirable working relationship among all members of the organization, yaitu membangun sistem yang integral artinya setiap subsistem saling berhubungan dan melaksanakan kegiatan tertentu untuk mencapai tujuan yang telah direncanakan.

(10)

FUNGSI AKP (Felix A. Nigro)

1. Pengembangan struktur organisasi untuk melaksanakan program kepegawaian sehingga tugas dan tanggung jawab setiap pegawai ditentukan dengan tegas dan jelas .

2. Klasifikasi jabatan yang sitematis dan perencanaan gaji yang adil dengan mempertimbangkan saingan dari sektor swasta

6. Penilaian kecakapan pegawai secara berkala dengan tujuan meningkatkan hasil kerja dan menentukan pegawai-pegawai yang cakap .

3. Penarikan tenaga kerja yang baik

4. Seleksi pegawai yang menjamin pengangkatancalon pegawai yang cakap dan penempatannya dalam jabatan yang sesuai

5. Perencanaan pelatihan jabatan yang luas dengan tujuanmenambah keterampilan pegawai, meningkatkan semangat kerja, dan mempersiapkan kenaikan jabatan atau kenaikan pangkat.

(11)

FUNGSI AKP (Felix A. Nigro) (Lanjutan)

8. Kegiatan untuk memperbaiki hubungan antar manusia

9. Kegiatan untuk memelihara dan mempertahankan semangat kerja dan

disiplin pegawai.

(12)

KEBIJAKAN KEPEGAWAIAN

Kebijakan administrasi kepegawaian berhubungan dengan kinerja supervisi kepegawaian yang bertanggung jawab atas seluruh aktivitas yang dirumuskan, yang memelihara keselarasan dan keserasian antara pengawas dan pegawai.

Adapun kebijaksanaan politik kepegawaian (personal policy) adalah

kumpulan asas, aturan, dan petunjuk yang menjadi ketentuan pokok

dalam mengatur dan mengendalikan organisasi, menjadi pedoman

kegiatan dalam mengedakan hubungan dengan segenap

pegawai

(13)

1

3 4

2

Badan Kepegawaian Negara (BKN)

Lembaga Administrasi

Negara (LAN) Badan Kepegawaian Daerah (BKD)

LEMBAGA PENGELOLA KEPEGAWAIAN

Kementerian

Pendayagunaan Aparatur Negara (Menpan)

(14)

Terima kasih

Referensi

Dokumen terkait