• Tidak ada hasil yang ditemukan

PERANCANGAN GEDUNG PERPUSTAKAAN UIN RADEN FATAH KAMPUS B JAKABARING PALEMBANG - POLSRI REPOSITORY

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "PERANCANGAN GEDUNG PERPUSTAKAAN UIN RADEN FATAH KAMPUS B JAKABARING PALEMBANG - POLSRI REPOSITORY"

Copied!
4
0
0

Teks penuh

(1)

1 BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Belum lama ini, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Raden Fatah Palembang merubah status kelembagaannya menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Raden fatah Palembang. Hal ini menjadikan ruang lingkup keilmuan yang sebelumnya terbatas (institut) menjadi lebih luas dan beragam (universitas). Untuk memenuhi hal tersebut, maka dibangunlah berbagai gedung baru beserta infrastruktur pendukungnya yang salah satu gedungnya adalah Perpustakaan.

Perpustakaan perguruan tinggi pada hakikatnya merupakan bagian integral dari suatu perguruan tinggi. Perpustakaan perguruan tinggi pada dasarnya berfungsi untuk memenuhi keperluan informasi masyarakat perguruan tinggi yaitu mahasiswa, dosen, staf administrasi, dan masyarakat luar yang ingin mencari informasi. Perpustakaan perguruan tinggi juga menyediakan ruang baca dan belajar untuk perguruan tinggi. Selain itu, perpustakaan perguruan tinggi juga menyediakan proses pinjam buku sebagai sarana informasi bagi seluruh pengguna perpustakaan perguruan tinggi. Dari fungsi-fungsi tersebut, perpustakaan adalah bagian yang tidak terlepaskan dari suatu perguruan tinggi (universitas).

Kesimpulannya, gedung perpustakaan mempunyai berbagai fungsi yang sangat penting dalam pemenuhan kebutuhan informasi di suatu perguruan tinggi.

Ditinjau dari fungsinya, pembangunan gedung perpustakaan maupun gedung baru lainnya di Kampus B Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang merupakan langkah yang tepat untuk meningkatkan kualitas pendidikan memperluas ruang lingkup keilmuan setelah perubahan status kelembagaan.

1.2 Tujuan dan Manfaat

Tujuan dari dibangunnya gedung Perpustakaan pada Pembangunan Gedung Baru dan Infrastruktur Pendukung di Kampus B Jakabaring UIN Raden Fatah Palembang, yaitu:

(2)

2 1. Diharapkan dapat menjadi sarana dan prasarana pendukung yang memadai bagi Mahasiswa/i dalam menjalani proses belajar di Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang.

2. Diharapkan gedung perpustakaan dapat memenuhi fungsinya sebagai fungsi edukasi, fungsi informasi, fungsi riset, fungsi rekreasi, fungsi publikasi, fungsi deposit, dan fungsi interprestasi sebagaimana mestinya.

3. Diharapkan gedung perpustakaan Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang yang baru dapat menunjang pelaksanaan perguruan tinggi sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pendidikan, dan pengajaran, penelitian, serta pengabdian kepada masyarakat.

1.3 Permasalahan dan Pembatasan Masalah

Dalam proses perancangan suatu gedung tentunya terdapat berbagai topik yang dapat dibahas. Namun, dikarenakan luasnya lingkup pekerjaan dan pokok bahasan serta keterbatasan waktu dan ilmu yang didapatkan selama di bangku kuliah, maka penulis membatasi masalah yang akan dibahas. Adapun batasan- batasan masalah dalam laporan akhir ini, antara lain:

1. Struktur bangunan, meliputi :

a. Struktur atas : rangka atap, pelat atap, pelat lantai, portal, balok dan kolom b. Struktur bawah : sloof dan pondasi

2. Manajemen proyek, meliputi :

a. Spesifikasi Rencana Kerja dan Syarat-Syarat (RKS) b. Volume Pekerjaan

c. Rencana Anggaran Biaya d. Network Planning (NWP) e. Barchart dan Kurva S

1.4 Metode Pengumpulan Data

Data yang digunakan dalam penyusunan laporan yang baik haruslah berupa data yang objektif guna mendukung analisis atau sebagai penjelas dalam

(3)

3 suatu perumusan masalah. Sehubungan dengan penulisan laporan akhir ini, penulis menggunakan beberapa metode sebagai berikut:

1. Metode Kepustakaan

Metode ini digunakan secara keseluruhan dalam proses perancangan sejak awal hingga akhir dengan cara memanfaatkan berbagai pustaka yang relevan.

2. Metode Observasi

Metode pengumpulan data secara sistematis melalui pengamatan dan pencatatan terhadap masalah yang diteliti.

1.5 Sistematika Penulisan

Dalam penyusunan tugas akhir ini, penulis membagi beberapa kerangka yang disusun sesuai bab per bab dengan tujuan masalah yang akan diuraikan lebih terarah dan mudah diikuti, secara umum sistematika penulisan dapat diuraikan sebagai berikut :

BAB I - PENDAHULUAN

Pada bab ini menguraikan latar belakang penyusunan tugas akhir, tujuan dan manfaat, pembatasan masalah, dan sistematika penulisan.

BAB II - LANDASAN TEORI

Pada bab ini berisi tentang tinjauan umum dan menguraikan data, informasi, dan teori/peraturan yang relevan sebagai dasar perhitungan terhadap beberapa rumusan masalah atau perencanaan yang diajukan.

BAB III - PERHITUNGAN KONSTRUKSI

Pada bab ini menguraikan tentang perhitungan-perhitungan konstruksi struktur atas hingga struktur bawah.

BAB IV – MANAJEMEN

Pada bab ini membahas tentang spesifikasi kerja dan syarat-syarat (RKS), Daftar Analisa Harga Satuan, Rencana Anggaran Biaya dan Rekapitulasi, Network Planning (NWP), Barchart, dan Kurva S.

BAB - V PENUTUP

(4)

4 Pada bab ini menguraikan tentang kesimpulan dan saran yang merupakan rekapitulasi yang disajikan secara singkat, yang juga merupakan jawaban dari permasalahan dalam tugas akhir ini.

Referensi

Dokumen terkait

xxiii+103 hlm+lampiran. Penelitianiniadalahjenispenelitiandeskriptifkuantitatif, dan mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang sebagai objek penelitian.Rumusanmasalahpenelitianiniyaitu

Skripsi yang penulis buat dengan judul Analisis Penerimaan Dan Penggunaan Sistem E-Learning Pada Uin Raden Fatah Palembang Menggunakan Pendekatan Utaut dibuat

Oleh karena itu pihak Pusat Pengembangan Bahasa UIN Raden Fatah Palembang harus meningkatkan pelayanan administrasi serta pelaksanaan pelatihan pengembangan bahasa,

Perpustakaan UIN Raden Fatah Palembang belum sepenuhnya melaksanakan subject authority control , hal ini dibuktikan dengan masih ditemukannya kosakata yang tidak

Analis Pengelolaan Keuangan APBN Ahli Muda pada Sub Bagian Perencanaan, Akutansi dan Keuangan Bagian Tata Usaha Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah

Berdasarkan Hasil penelitian menunjukkan bahwa dinamika gerakan sosial masyarakat eks Panca Usaha penghuni lama gusuran UIN Raden Fatah Jakabaring yaitu masyarakat berusa keras menuntut

ABSTRACT Name : Dwi Apriyani Putri Study Program/Faculty : Islamic Psychology/ Psychology Title :Fenome Phubbing dikalangan Unit Kegiatan Mahasiswa Khusus Hockey UIN Raden Fatah

Pemahaman Konsep dan Esensi Pembelajaran Daring Dosen dan mahasiswa Fakultas Psikologi UIN Raden Fatah Palembang memiliki pemahaman yang tepat mengenai pembelajaran daring yaitu