• Tidak ada hasil yang ditemukan

PROPOSAL KURABAN IDUL ADHA MASYRAKAT MISKIN

N/A
N/A
Desa Masawoy

Academic year: 2024

Membagikan " PROPOSAL KURABAN IDUL ADHA MASYRAKAT MISKIN"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN HEWAN QURBAN IDUL ADHA 1443 HIJRIYAH

MASJID AL-HUDA

DESA BUANO HATUPUTIH KECAMATAN KEPULAUAN MANIPA KABUPATEN SERAM BAGIAN BARAT

PROVINSI MALUKU TAHUN 2022

Panitia Pelaksana Idul Adha 1443 Hiriyah Desa Buano Hatuputih Contac : 082245092947

(2)

PANITIA PELAKSANA

IDUL ADHA 1443 HIJRIYAH MASJID AL- HUDA DESA BUANO HATUPUTIH

KECAMATAN KEPULAUAN MANIPA

Nomor : 01/PANPEL.ID/D /V/2022 Lampiran : satu bundle proposal

Perihal : PERMOHONAN BANTUAN HEWAN QURBAN

Kepada Yth :

Bapak Bupati Kabupaten Seram Bagian Barat Di-

T e m p a t

Assalamu’alikum wr..wb.

Teriring salam dan Doa semoga Allah SWT selalu memberikan karunianya kepada kita semua dalam menjalankan aktivitas keseharian. Amin

Sesuai perihal diatas, maka bersama ini kami datang kepada Bapak, seraya menyampaikan permohonan Bantuan Hewan Qurban kepada Masjid Al Huda Desa Buano Hatuputih dalam rangka menyambut Idul Adha 1443 Hijriyah/ 2022 Masehi, yang kemudian kami uraikan dalam permohonan Proposal (terlampir).

Besar harapan kami, kiranya Bapak dapat membantu dalam menyumbangkan Hewan Qurban berupa Sapi kepada Masjid di maksud.

Demikian Surat permohonan bantuan ini disampaikan, serta mendahuluinya disampaikan banyak terima kasih.

Wassalamu’alaikum wr..wb.

Buano Hatuputih 12 Juni 2022 PANITIA PELAKSANA

IDUL ADHA 1443 HIJRIYAH

MASJID AL- HUDA DESA BUANO HATUPUTIH KETUA SEKRETARIS

HAMID MINANGKABAU UMAR MAHU

MENGETAHUI

Pj. KEPALA DESA BUNAO HATUPUTIH

MOH. TAHIR LITILOLY

PANITIA PELAKSANA

(3)

IDUL ADHA 1443 HIJRIYAH MASJID AL-HUDA DESA BUANO HATUPUTIH

KECAMATAN KEPULAUAN MANIPA

A. PROLOG

Hari raya Idul Adha merupakan puncak dari ibadah Haji oleh Umat Muslim di seluruh dunia. Idhul adha juga disebut sebagai Hari Raya Qurban karena memiliki nilai historis, dimana pada hari itu bagi setiap hamba-Nya yang mampu dianjurkan untuk menunaikan kewajibannya menyembelih hewan qurban.

“Dan bagi tiap-tiap umat telah kami syari‟atkan penyembelihan (Qurban), supaya mereka menyebut nama Allah terhadap binatang ternak yang telah direzkikan Allah kepada mereka, maka Tuhanmu ialah Tuhan Yang Maha Esa, karena itu berserah dirilah kamu kepada-Nya. Dan berilah kabar gembira kepada orang-orang yang tunduk patuh (kepada Allah).” (QS. Al Hajj: 34)

”Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu ni‟mat yang banyak, maka dirikanlah sholat karena Tuhanmu dan ber-kurban-lah.” (QS. Al Kautsar: 1-2)

Dari dua surat di atas, secara langsung Allah SWT memberikan perintah agama (syari’at) di dalam kitab Al-Qur,an bahwa kepada kita yang mengaku sebagai ummatNya diwajibkan untuk melaksanakan ibadah Penyembelihan Qurban. Sejalan dengan tujuannya, kewajiban ini akan jatuh kepada hamba-hamba-Nya yang telah dilimpahi rezki dan membagi rezki yang Allah berikan dengan saudara-saudara lain yang kurang (dhuafa).

Ibadah Qurban yang diperintahkan kepada ummat Nabi Muhammad SAW adalah ibadah yang mengacu kepada sejarah qurbannya Nabi Ibrahim A.S.

“Maka tatkala anak itu sampai (pada umur sanggup) berusaha bersama-sama Ibrahim, Ibrahim berkata: "Hai anakku sesungguhnya aku melihat dalam mimpi bahwa aku menyembelihmu.

Maka fikirkanlah apa pendapatmu!" Ia menjawab: "Hai bapakku, kerjakanlah apa yang diperintahkan kepadamu; insya Allah kamu akan mendapatiku termasuk orang-orang yang sabar". Tatkala keduanya telah berserah diri dan Ibrahim membaringkan anaknya atas pelipis(nya), (nyatalah kesabaran keduanya), dan Kami panggillah dia: "Hai Ibrahim, sesungguhnya kamu telah membenarkan mimpi itu sesungguhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik. Sesungguhnya ini benar-benar suatu ujian yang nyata, dan Kami tebus anak itu dengan seekor sembelihan yang besar. (Ash Shaaffaat: 102-107)

B. TUJUAN

(4)

1. Meneladani Nabi Ibrahim AS

2. Menumbuhkan kesadaran dan peran serta ummat Islam dalam upaya mengembangkan kecintaan kepada sesama, dalam perwujudan takwa kepada Allah

3. Memberikan pendidikan dan penanaman tentang hakikat berqurban.

4. Memperkokoh jalinan silaturahim dalam upaya menopang ukhuwah islamiyah dipelosok desa terkait.

C. BENTUK KEGIATAN 1. Mengumpulkan Dana Hewan Qurban

2. Pendataan Kepala Keluarga Penerima Bantuan Daging Qurban 3. Persiapan Lokasi Penyembelihan Hewan Qurban

4. Penyembelihan Hewan Qurban sehari setelah pelaksanaan Sholat Eid.

5. Mendistribusikan/membagikan Hewan Qurban kepada Masyarakat atau Kepala Keluarga 6. Dokumentasi dan Pelaporan panitia.

D. WAKTU PELAKSANAAN

Waktu pelaksanaan Hari Raya „Idhul Adha 1443 Hijriyah yakni pada tanggal 9 Juli 2022, Waktu penyembelihan hewan kurban adalah 4 hari, hari Idhul Adha dan tiga hari sesudahnya.

Waktu penyembelihannya berakhir dengan tenggelamnya matahari di hari keempat yaitu tanggal 13 Dzulhijjah.

Hari/Tanggal : Sabtu/09 Juli 2022

Pukul : 09.00 WIT sampai selesai

Tempat : Pelataran Masjid AL-HUDA Desa Buano Hatuputih

E. RENCANA ANGGARAN

1. Sapi Kolektif : Rp. 15.000.000 @ Ekor = 1 Ekor 2. Sapi Mandiri : Rp. 15.000.000 @ Ekor = 1 Ekor

F. PENUTUP

(5)

hati Bapak/Ibu sekalian, kaum muslimin dan muslimat untuk mengambil kesempatan emas ini, yaitu momen Hari Raya Idul Adha, Hari Raya Qurban ini untuk menyisihkan sebagian dari rezki dan nikmat yang telah Allah anugrahkan kepada Bapak/Ibu untuk dibagikan kepada saudara- saudara kita semua, yang memang mutlak sekali sangat membutuhkannya.

Renungkanlah lagi firman Allah SWT yang kami kutip dari ayat-ayat suci Al-Qur‟an di atas dan juga firman Allah berikut ini:

“Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah nikmat kepadamu, dan jika kamu mengingkari nikmat-Ku, maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih”. (QS. Ibrahim: 7) Dalam surah lainnya Allah SWT mengingatkan kita:

“Sungguh, tiada balasan bagi kebaikan kecuali hanya kebaikan pula” Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?” (QS. Ar-Rahman: 60-61)

Dengan mengharapkan Karunia dan Rahmat ALLAH SWT. Kami mengetuk hati Bapak Bupati Kabupaten Seram Bagian Barat, untuk turut membantu demi suksesnya pelaksanaan Penyembelihan Hewan Qurban di Desa Buano Hatuputih Kecamatan Pulau Manipa.

Semoga kemurahan hati dan keikhlasan Bapak menjadi jalan menuju ketaqwaan, mendapat ridho-Nya serta mendapat balasan pahala yang berlipat dari ALLAH SWT., Amin Yaa Robbal ' Alamin

Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakatuh,

Buano Hatuputih 12 Juni 2022 PANITIA PELAKSANA

IDUL ADHA 1443 HIJRIYAH MASJID AL- HUDA

KETUA SEKRETARIS

HAMID MINANGKABAU UMAR MAHU MENGETAHUI

Pj. KEPALA DESA BUANO HATUPUTIH

MOH. TAHIR LITILOLY

Referensi

Dokumen terkait