• Tidak ada hasil yang ditemukan

Request for Proposal (RFP) Event Organizer Hybrid ... - IESR

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "Request for Proposal (RFP) Event Organizer Hybrid ... - IESR"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

Request for Proposal (RFP) Event Organizer Hybrid Seminar

Public Lecture on “The US All-in Climate Policy and Action”

Institute for Essential Services Reform Tebet Barat Dalam VIII No. 20A-B

Jakarta Selatan Indonesia

1 September 2022

(2)

1. LATAR BELAKANG

Institute for Essential Services Reform (IESR), sebuah lembaga think tank yang berbasis di Jakarta, Indonesia, telah bekerja secara intensif untuk mendorong percepatan transisi energi rendah karbon di Indonesia, melalui advokasi kebijakan berbasis bukti.

Untuk mencapai tujuan Perjanjian Paris, diperlukan langkah dekarbonisasi yang cepat dari seluruh aktivitas ekonomi dan industri. Namun, proses, skala, dan kecepatan dekarbonisasi bervariasi antar negara. Aksi iklim Amerika Serikat (AS), sebagai salah satu ekonomi maju serta penyumbang gas rumah kaca terbesar kedua, memiliki peran besar dalam upaya dunia untuk memitigasi krisis iklim1 . Di bawah Administrasi Biden-Harris, pemerintah federal AS telah menjadikan krisis iklim sebagai prioritas utama untuk AS.

Amerika Serikat (AS) telah bergabung kembali dengan Perjanjian Paris pada awal 2021. Aksi tersebut telah diikuti oleh banyak pemimpin dari sector non-pemerintah di wilayah AS, yang membentuk koalisi America is All in2. Kondisi tersebut akan berpotensi memperkuat aksi iklim di AS, karena baik pihak yang meregulasi maupun yang tidak, dapat bekerja sama dalam menerapkan kebijakan iklim yang ambisius. Pemerintahan Biden juga telah memperkuat kebijakan iklim mereka dengan mengajukan Nationally Determined Contribution (NDC) yang menargetkan 50-52% pengurangan emisi pada tahun 2030 dibandingkan tahun 20053. Baru-baru ini, Inflation Reduction Act (IRA) atau Undang-Undang Pengurangan Inflasi ditandatangani yang diprediksi memberikan insentif sebesar miliaran dolar untuk sumber energi bersih dan rendah karbon.

Perkembangan kebijakan iklim AS baru-baru ini juga berpotensi berdampak pada negara lain, mengingat AS posisi sebagai pemimpin ekonomi global. Forum Ekonomi Dunia bahkan memproyeksikan bahwa IRA dapat membawa dampak positif secara global, selain secara jelas membatasi emisi GRK AS4 . Oleh karena itu, bermanfaat bagi negara lain untuk juga memahami perkembangan politik AS terutama terkait dengan kebijakan iklim dan dampaknya terhadap solusi energi bersih.

2. RANGKUMAN DAN DESKRIPSI ACARA

IESR membutuhkan penyelenggara acara profesional yang dapat menyelenggarakan seminar hybrid Public Lecture on “The US All-in Climate Policy and Action”, pada Selasa, 13 September 2022 pukul 09.00 – 12.00 WIB

1 https://www.wri.org/insights/interactive-chart-shows-changes-worlds-top-10-emitters

2 https://www.bloomberg.org/environment/supporting-sustainable-cities/america-is-all-

in/#:~:text=As%20the%20United%20States%20formally,domestic%20and%20international%20climat e%20action.

3 https://www.whitehouse.gov/briefing-room/statements-releases/2021/04/22/fact-sheet-president-biden-sets-2030- greenhouse-gas-pollution-reduction-target-aimed-at-creating-good-paying-union-jobs-and-securing-u-s-leadership-on- clean-energy-technologies/

4https://www.weforum.org/agenda/2022/08/why-the-u-s-inflation-reduction-act-is-an-important-step-in-the- transition-to-clean-energy/

(3)

Tujuan dari kegiatan ini untuk:

1. Untuk memberikan informasi perkembangan kebijakan iklim terkini dan masa depan di Amerika Serikat serta bagaimana implikasinya terhadap hubungan Indonesia dan Amerika pada topik energi dan perubahan iklim.

2. Sebagai sarana publik Indonesia untuk mendiskusikan topik kebijakan iklim Amerika Serikat.

Berikut adalah rangkuman dari pertemuan yang tercakup dalam pekerjaan:

Waktu (WITA) Agenda

08.30 – 09.00 Registration

09.00 – 09.10 Opening session & event housekeeping

09.10 – 09.30 Welcome remarks from President Chief of Staff and Executive Director IESR General (Ret) Dr. Moeldoko, Chief of Staff, Office of the President of Indonesia Fabby Tumiwa, Executive Director IESR

09.30 – 10.30 Public Lecture “The US All-In Climate Policy and Action” Prof. Dr. Nathan Hultman, PhD Center for Global Sustainability, University of Maryland 10.30 – 11.30 Open Discussion

Hosted by XXX

11.30 – 11.50 Lecture Wrap-up Prof. Dr. Nathan Hultman, Center for Global Sustainability, University of Maryland

11.50 – 12.00 Closing Remarks Fabby Tumiwa, IESR Pembicara akan hadir secara langsung di lokasi

Pesera akan hadir secara langsung di lokasi dan dalam jaringan

Melalui Request for Proposal (RFP) ini, IESR mengumpulkan proposal dari para penyedia jasa penyelenggara acara seminar hybrid. IESR akan mengevaluasi semua proposal yang diajukan. Setelah meninjau semua proposal, IESR akan memilih perusahaan / lembaga yang membawa keahlian yang sesuai serta paling sesuai dengan tujuan kegiatan, dan mengartikulasikan rencana produksi yang jelas dan dapat dicapai untuk memenuhi tujuan tersebut dalam jangka waktu yang ditentukan.

3. PANDUAN PROPOSAL

Proposal akan diterima hingga pukul 22.00 WIB pada hari Senin, 5 September 2022. Setiap proposal yang diterima setelah tanggal dan waktu ini dianggap tidak dapat diterima. Semua proposal harus ditandatangani oleh agen resmi atau perwakilan perusahaan yang mengajukan proposal.

(4)

Jika organisasi yang mengajukan proposal harus melakukan outsourcing atau mengontrak pekerjaan apa pun untuk memenuhi persyaratan, ini harus dinyatakan dengan jelas dalam proposal. Selain itu, biaya yang termasuk dalam proposal harus mencakup pekerjaan yang dialihdayakan atau dikontrak.

Setiap organisasi outsourcing atau kontraktor harus diberi nama dan dijelaskan dalam proposal.

Harap merinci semua biaya dan sertakan deskripsi layanan terkait. Syarat dan ketentuan kontrak akan dinegosiasikan setelah pemilihan pemenang tender untuk RFP ini.

4. REQUEST FOR PROPOSAL AND PROJECT TIMELINE Proposal Timeline:

Proposal akan diterima hingga pukul 22.00 WIB pada hari Senin, 5 September 2022, dan dialamatkan pada Manajer Program Transformasi Energi IESR melalui surel [email protected] dan cc:

[email protected] (communication manager, IESR) dan [email protected] (program officer, IESR).

Mohon mencantumkan “RFP Response – EO for Public Lecture” pada subjek email.

Evaluasi proposal dan keputusan hasil seleksi akan dilakukan pada 6 September 2022. Setelah pemberitahuan, negosiasi kontrak dengan pemenang lelang akan segera dimulai dan harus berjalan sangat cepat untuk memenuhi jadwal kegiatan.

Linimasa Aktivitas Kegiatan:

Hasil dari kesepakatan kegiatan harus dilaksanakan segera setelah penandatanganan kontrak Kerjasama.

5. BIAYA DAN JASA

Semua proposal harus menyertakan biaya yang diusulkan (dalam Rupiah / IDR) untuk menyelesaikan tugas yang dijelaskan dalam ruang lingkup proyek. Biaya harus dinyatakan sebagai biaya satu kali atau biaya tidak berulang.

Biaya-biaya dan jasa mencakup:

Dukungan Acara Kru dan peralatan broadcast acara sederhana yang mendukung kegiatan hybrid. (Tampilan kamera ke pembicara di panggung dan kamera ke peserta).

Internet 100Mbps untuk hybrid seminar dan broadcasting.

Virtual Platform Sistem broadcaster untuk Zoom, Youtube (cth:Youtube IESR)

Aset Digital Layout yang relevan dan tampilan menarik selama acara (tampilan panelis, moderator dsb)

Visual asset (video bumper, screensaver, virtual background, virtual frame) 2 promotion packages (format: video, carousels)

Pasca Kegiatan Laporan – laporan dan dokumentasi foto, video kegiatan serta recording zoom

(5)

Catatan:

● Untuk venue akan disediakan IESR dan dikoordinasikan dengan pemenang RFP.

● Seluruh peralatan dan kru perlu dideskripsikan dalam proposal.

● Seluruh biaya wajib dideskripsikan dalam proposal.

6. KUALIFIKASI PENYEDIA JASA

Penyedia jasa harus menyediakan item berikut sebagai bagian dari proposal mereka:

● Deskripsi pengalaman dalam acara virtual dan penyelenggara acara

● Contoh tiga atau lebih acara serupa yang dilakukan oleh organisasi Anda

● Testimoni dari klien sebelumnya tentang acara yang dilakukan oleh organisasi Anda

● Sumber daya yang akan Anda tetapkan untuk proyek ini (jumlah total, peran, jabatan, pengalaman)

● Konfirmasi kerangka waktu penyelesaian proyek

● Konsep penyelenggaraan acara yang akan ditawarkan

Referensi

Dokumen terkait